Anda di halaman 1dari 150

SEGENGGAM PENGABDIAN UNTUK WEDOROKLURAK

Oleh
Dr. Syamsudduha Syahrorini, ST., MT.
Dr. Istikomah, M.Ag
Millah Karimah
Khoirunnisak
Nanda Faj’riah Azzari
Tri Nanda Maulidyah
Andreas Tedy Setiawan
Nur Lailia
Aulia Maharani
Shinta Nur Habiibah
Sri Nanda Tresnawati
Achmad Riski Kurniawan
Melina Faturahman
Wiwit Indayana
Rizqiyah Rosanda
Muchammad Bagus Sasmita
Syndy Syeny Yuana Oktavia
Rafly Zulkarnain Aziz
Antika Dhuwi Anggreini
Abdul Baqiy

UMSIDA Press
2022

ii
Segenggam Pengabdian Untuk Wedoroklurak

Penulis : Dr. Syamsudduha Syahrorini, ST., MT.


Dr. Istikomah, M.Ag
Millah Karimah
Khoirunnisak
Nanda Faj’riah Azzari
Tri Nanda Maulidyah
Andreas Tedy Setiawan
Nur Lailia
Aulia Maharani
Shinta Nur Habiibah
Sri Nanda Tresnawati
Achmad Riski Kurniawan
Melina Faturahman
Wiwit Indayana
Rizqiyah Rosanda
Muchammad Bagus Sasmita
Syndy Syeny Yuana Oktavia
Rafly Zulkarnain Aziz
Antika Dhuwi Anggreini
Abdul Baqiy
Editor :
Desain Sampul : Millah Karimah
Tri Nanda M
Desain Isi : Millah Karimah
Melina Faturahman
ISBN :
Cetakan I :
Ukuran : 14,5 cm x 21 cm

Penerbit UMSIDA Press


Jl. Mojopahit 666B Sidoarjo
Telp. 031 8945444

iii
KATA PENGANTAR

Syukur alhamdulillah senantiasa kami panjatkan kehadirat Allah SWT


yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya, sehingga program Kuliah Kerja
Nyata Pencerahan 2022 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo di Desa Wedoroklurak,
Kecamatan Candi ini dapat terlaksana dan terselesaikan dengan baik. Program Kuliah
Kerja Nyata merupakan pelaksanaan Catur Dharma Perguruan Tinggi yang terdiri
dari pengembangan ilmu pengetahuan, penelitian dan pengabdian pada masyarakat.

Laporan KKN ini disusun sebagai bentuk pertanggung jawaban tertulis


kami selama pelaksaan KKN di Desa Wedoroklurak Kecamatan Candi Kabupaten
Sidoarjo yang dilaksanakan pada 28 Januari hingga 6 Maret 2022, adapun tema
dalam pelaksanaan KKN ini adalah “Membangun Desa Sapta Pesona Berdaya Saing
Berbasis Potensi Lokal, Teknologi, & Green Ekonomi”

Kami menyadari bahwa keberhasilan dan terlaksananya program-program


yang terlaksana dengan baik ini bukanlah keberhasilan individu maupun kelompok.
Namun atas berkat bantuan dan kerjasama dari berbagai pihak yang telah
memberikan bimbingan, perhatian serta pengarahan dalam pelaksanaan KKN. Untuk
itu, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:

1. Dr. Hidayatullah, M.Si., Selaku Rektor UMSIDA


2. Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM) Universitas
Muhammadiyah Sidoarjo.
3. Dr. Syamsudduha Syahrorini, ST., MT. Selaku Dosen Pembimbing
Lapangan di Desa Wedoroklurak.
4. Dr. Istikomah, M.Ag Selaku Monev KKN-Pencerahan UMSIDA 2022.
5. Hj. Lami Hartini selaku Kepala Desa Wedoroklurak.
6. Ruri Achmadi selaku Sekretaris Desa Wedoroklurak.
7. Masyarakat setempat Desa Wedoroklurak.
8. Semua pihak terkait yang telah membantu dalam pelaksanaan KKN ini
yang tidak dapat disebutkan satu persatu.

iv
Kami menyadari bahwa “Laporan Akhir Kuliah Kerja Nyata Pencerahan
(KKN – P) Desa Wedoklurak, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo” ini masih
banyak kekurangan dalam proses penyusunan. Oleh karena itu, saran dan kritik yang
bersifat membangun sangat kami harapkan untuk perbaikan lebih lanjut. Semoga
laporan ini dapat bermanfaat bagi mahasiswa yang akan melaksanakan program KKN
di tahun ajaran yang mendatang dan pihak yang membutuhkan.

Sidoarjo, 11 Februari 2022

Tim Penulis

v
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL.................................................................................................i
IDENTITAS BUKU....................................................................................................ii
KATA PENGANTAR................................................................................................iv
DAFTAR ISI...............................................................................................................vi
PENDAHULUAN........................................................................................................1
1.1 Latar Belakang & Analisis Situasi.......................................................1
1.1.1 Bidang Kesehatan.........................................................................1
1.1.2 Bidang Ekonomi...........................................................................2
1.1.3 Bidang Lingkungan......................................................................2
1.1.4 Bidang Pendidikan.......................................................................3
1.2 Tujuan dan Manfaat.............................................................................4
1.2.1 Tujuan Pelaksanaan KKN............................................................4
1.2.2 Manfaat Pelaksanaan KKN..........................................................4
PELAKSANAAN PROGRAM KERJA....................................................................6
2.1 Pelaksanaan dan Pencapaian Program Kerja....................................6
2.1.1 Kunjungan dan sosialisasi tentang promosi digital pada UMKM
"Agen Kue Bu Yayuk".......................................................................................6
2.1.2 Mengadakan Bimbingan Belajar Gratis untuk Siswa-Siswi
Sekolah Dasar (SD)............................................................................................7
2.1.3 Membantu Mengajar di Taman Pendidikan AL-Qur’an
Sabilunnajah ......................................................................................................8
2.1.4 Membuatkan Website Desa dan Melakukan Sosialisasi tentang
Cara Penggunaannya........................................................................................10
2.1.5 Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair (POC)
dari Limbah Rumah Tangga.............................................................................11

vi
2.1.6 Melakukan penghijauan dengan membuat taman di halaman
PAUD Rosella..................................................................................................14
2.1.7 Melakukan pembersihan dan memperindah di halaman TK
Dharma Wanita Desa Wedoroklurak................................................................16
2.2 Dukungan yang Diperoleh dan Hambatan yang Dijumpai.............17
2.2.1 Dukungan yang diperoleh..........................................................17
2.2.2 Hambatan yang dijumpai............................................................18
SEGENGGAM PENGABDIAN UNTUK WEDOROKLURAK..........................20
3.1 Serba – Serbi KKN-Ku..........................................................................20
3.2 Cerita KKN-P Saya di Desa Wedoroklurak..........................................23
3.3 Memiliki Rumah Baru dan Dikelilingi Orang-Orang Baik.......................
...............................................................................................................26
3.4 A Month at Wedoro Klurak...................................................................29
3.5 Lebih Dari 30 Hari di Langit Wedoroklurak.........................................32
3.6 Every Colour in Wedoroklurak Village................................................36
3.7 Aku dan Kenangan Saat Itu (KKN-P UMSIDA 2022).........................38
3.8 “3.283.200 Detik yang Penuh Tawa” Desa Wedoroklurak Candi
Sidoarjo ...............................................................................................................41
3.9 Suka Duka Menjadi Penanggung Jawab Pembuat Taman di Lokasi
PAUD ...............................................................................................................45
3.10 Pengaruh Jumlah Uang Jajan Terhadap Keberlangsungan Hidup Cacing
Cacing di Perut Para Anggota KKN-P 11..............................................................48
3.11 Memaknai Pengabdian di Desa Wedoroklurak.....................................53
3.12 Kebersamaan dengan Wedoroklurak.....................................................59
3.13 Pengalaman Tak Terlupakan di Desa Wedoroklurak............................64
3.14 Desa Kecil yang Penuh dengan Cerita..................................................68
3.15 Suka Duka di KKN Wedoroklurak.......................................................71
3.16 Kisah di Desa Wedoroklurak................................................................74
3.17 Langkah Kaki Menelusuri Desa............................................................78
3.18 Dibalik 54.720 Menit yang Singkat......................................................82
KESAN MASYARAKAT TERHADAP KKN UMSIDA......................................86

vii
4.1 Pesan dan Kesan dari Ibu Kepala Desa Wedoroklurak.........................86
4.2 Pesan dan Kesan Sekretaris Desa Wedoroklurak..................................86
4.3 Pesan dan Kesan dari Ibu-Ibu PKK.......................................................87
4.4 Pesan dan Kesan dari Warga Desa Wedoroklurak................................87
4.5 Pesan dan Kesan dari Kepala Sekolah TK Wedoroklurak....................88
PENUTUP..................................................................................................................90
5.1 Kesimpulan dan Saran........................................................................90
5.1.1 Kesimpulan.................................................................................90
5.1.2 Saran...........................................................................................91
5.2 Rekomendasi dan Tindak Lanjut......................................................92
5.2.1 Rekomendasi..............................................................................92
5.2.2 Tindak Lanjut.............................................................................92
DAFTAR PUSTAKA................................................................................................93
LAMPIRAN-LAMPIRAN........................................................................................94

viii
1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang & Analisis Situasi


Kuliah Kerja Nyata atau yang biasanya dikenal dengan KKN merupakan
suatu kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa secara berkelompok di suatu
desa tertentu. Kuliah Kerja Nyata ini merupakan kegiatan yang dilakukan untuk
memberikan pengabdian secara langsung ke daerah atau desa setempat,
pengabdian tersebut dapat berupa pendidikan, ekonomi, lingkungan, agama,
maupun kesehatan. Wedoro Klurak adalah sebuah desa di Kecamatan Candi,
Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Indonesia. Tercatat pada data bahwa jumlah
penduduk di daerah Wedoroklurak dengan luas wilayah 126,508 km 2 yang
secara administrative pemerintah terbagi menjadi 2 Dusun , 5 RW, 31 RT dan
jumlah penduduk 4.382 jiwa. Dari segi pertanian Desa Wedoroklurak juga
tergolong mempunyai tanah yang cukup subur, karena cenderung tanahnya
berpasir , kebanyakan warga membangun rumah menggunakan batako atau bata
yang berwarna putih. Semua itu terlihat dari rumah di sekitar Wedoroklurak
yang depan rumahnya dikeramik, karena jika menggunakan cat tembok mereka
cepat mengapur/gampang mengelupas.
Hasil observasi awal yang kami peroleh dari bidang kesehatan, ekonomi,
lingkungan, dan pendidikan yaitu sebagai berikut :
1.1.1 Bidang Kesehatan
Kondisi yang terjadi di Indonesia saat ini kembalinya wabah
Covid-19 dan Omicron menjadikan masyarakat Indonesia lebih waspada
dalam menjaga kesehatan. Wabah yang terjadi ini merupakan virus
berbahaya yang penyebarannya sangat cepat. Dengan adanya virus yang
terjadi di Indonesia ini, pemerintah memberikan himbauan kepada seluruh
warga Indonesia agar menerapkan pencegahan yang dapat mengurangi
penyebaran Covid-19 dan Omicron. Pencegahan ini yaitu antara lain,
memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga
jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi.
Pencegahan tersebut harus dilakukan dengan baik, namun permasalahan

1
yang terjadi yaitu masih kurangnya kesadaran masyarakat dalam hal
pencegahan virus ini. Kurangnya kesadaran warga ditunjukkan dengan
masih banyaknya warga yang tidak menggunakan masker dan tidak
membawa handsanitizer jika berpergian. Penggunaan masker di tempat
umum seperti pasar sangat asing, bahkan ada beberapa masyarakat yang
menganggap bahwa virus ini tidak benar-benar ada.

1.1.2 Bidang Ekonomi


Desa Wedoroklurak merupakan salah satu desa yang memiliki
UMKM yang cukup maju, UMKM yang ada di desa ini cukup banyak
antara lain produksi roti atau kue, produksi shuttle cock, produksi
maggot, dan masih ada yang lainnya. Dengan adanya UMKM yang
bergerak maju dan cukup banyak pihak desa memfasilitasi produksi
tersebut dengan menciptakan trobosan berbasis digital melalui Whatsapp,
Instagram, dan lainnya. Meskipun dengan adanya digital, non digital pun
UMKM di Desa Wedoroklurak sudah cukup maju dengan penjualan
mereka setiap bulannya bisa dikatakan mencapai UMR. Kita juga
membantu memasukkan UMKM roti atau kue ke Website desa bahwa di
Desa Wedoroklurak terdapat pengusaha kue yang cukup terkenal dengan
harga terjangkau. Dengan adanya website tersebut masyarakat luas dapat
mengetahui bahwa UMKM di Desa Wedoroklurak ini bisa diandalkan
ketika ada acara hajatan atau acara-acara yang lain.

1.1.3 Bidang Lingkungan


Lingkungan di Desa Wedoroklurak merupakan lingkungan
yang asri, dengan masih banyaknya sawah yang membentang. Dengan
masih banyaknya sawah banyak masyarakat Desa Wedoroklurak yang
bermata pencaharian sebagai petani. Lahan pertanian yang dimiliki desa
tersebut kurang lebih 19,5 ha. Sehingga saat ini terdapat 32 petani padi
yang bermaung di bawah kontak kurang lebih 80 ton/tahun.
Desa Wedoroklurak juga memiliki produk-produk unggul yang
diperjual belikan secara luas. Produk- produk ini menjadikan suatu
trobosan bagi Desa Wedoro Klurak untuk dapat mengembangkan secara

2
luas yaitu Home Industri Shuttle cock. Di desa ini pun juga memiliki
semboyan yaitu Doro (Burung Merpati).
Dalam bidang lingkungan, kelompok KKN-P 11 telah
membuat Pupuk Organik Cair (POC) dari limbah rumah tangga. Dengan
program tersebut kita mengadakan sosialisasi atau pelatihan pembuatan
pupuk kompos cair dari limbah rumah tangga yang dimanfaatkan sebagai
pupuk.
Bukan hanya itu, dengan adanya kemajuan digital berupa
gadget banyak warga yang mengurangi kegiatan silahturahmi antar warga.
Keadaan ini mengakibatkan kesenjangan sosial antara warga satu dengan
warga yang lainnya. Kemajuan digital ini juga mengakibatkan banyaknya
anak-anak kecil yang tidak bermain secara leluasa di luar rumah seperti
bermain layangan, bermain kelereng, dan lain lain. Anak-anak dimasa
digital ini lebih memilih bermain gadget terutama game online.

1.1.4 Bidang Pendidikan


Revolusi Industry 4.0 memberikan suatu kemajuan yang baru
di dunia digital. Kemajuan ini juga dibuktikan dengan banyaknya gadget
yang memiliki fungsi yang canggih dari segi pendidikan, segi hiburan, dan
lain-lain. Tetapi kita di dalam desa Wedoroklurak ini membuat Bimbel
Belajar Gratis dari kalangan SD kelas 1-6 , kita juga membantu mengajar
di TPA. Dengan kemajuan dunia digital ini, memberikan dampak yang
baik dan buruk dalam dunia pendidikan. Dari data desa bahwa mayoritas
penduduk Desa Wedoroklurak masih hanya mampu meneyelsaikan
sekolah di jenjang Pendidikan wajib belajar sembilan tahun (SD dan
SMP) , meski sudah ada peningkatan Pendidikan yaitu ada beberapa
lukusan SMA sampai jenjang perguruan tinggi. Dalam permasalhan
tersebut keadaan ini menjadi tantangan tersendiri bagi Desa
Wedoroklurak. Dalam bidang pendidikan ini kami di Desa Wedoroklurak
ini membuat Bimbel Belajar Gratis dari kalangan SD kelas 1-6, kita juga
membantu mengajar di TPQ.

3
1.2 Tujuan dan Manfaat
1.2.1 Tujuan Pelaksanaan KKN
Dalam pelaksanaan KKN Pencerahan kali ini diharapkan
tercapainya tujuan yaitu :
1. Memajukan UMKM Kue Bu Yayuk dengan metode digitalisasi
promosi.
2. Membantu memajukan minat belajar siswa-siswi kelas 1 sampai
6 SD dengan bimbel gratis.
3. Membantu mengajar di Taman Pendidikan Al-Qur’an
Sabilunnajah.
4. Membuatkan website desa dan juga menyosialisasikan cara
pemakaiannya.
5. Membuat Pupuk Organik Cair (POC) dari limbah rumah tangga
agar bisa mengurangi sampah limbah rumah tangga.
6. Membuat penghijauan atau taman hias di PAUD Rosella.
7. Membantu memperindah halaman TK Dharma Wanita Desa
Wedoroklurak.

1.2.2 Manfaat Pelaksanaan KKN


Manfaat yang diperoleh dari KKN :
a. Bagi Mahasiswa
1. Dapat berpikir kritis terhadap pemecahan masalah dan
memberikan solusi untuk kemajuan lingkungan Desa
Wedoroklurak.
2. Dapat meningkatkan kinerja dalam menjalankan tugas baik
secara individu atau kelompok.
3. Dapat mengimplementasikan ilmu perkuliahan untuk
pengabdian kepada masyarakat.
b. Bagi Masyarakat dan Mitra
1. Memperoleh manfaat dari penyuluhan terhadap sampah
organik untuk dibuat pupuk organik cair (POC).

4
2. Memperoleh manfaat bagi UMKM dalam mempromosikan
di media sosial.
3. Memperoleh bantuan pemikiran dan ilmu pengetahuan dalam
merencanakan dan melaksanakan pembangunan.
4. Terbentuknya kader-kader penerus pembangunan di dalam
masyarakat sehingga terjamin kelanjutan upaya
pembangunan.
c. Bagi Perguruan Tinggi
1. Mempererat kerjasama antara Perguruan Tinggi dan mitra
yang ada di Desa Wedoroklurak.
2. Mendapat feedback sebagai hasil pengintegrasian mahasiswa
dengan proses pengabdian kepada masyarakat.
3. Memperoleh hasil kegiatan mahasiswa yang berguna dalam
pengembangan ilmu pengetahuan.

5
PELAKSANAAN
PROGRAM KERJA 2
2.1 Pelaksanaan dan Pencapaian Program Kerja

Program kerja unggulan yang di berikan kepada kelompok 11 KKN-


Pencerahan oleh pihak Universitas Muhammadiyah Sidoarjo ada 4, yaitu
Program Pengembangan UMKM, Program Tata Kelola Publik, Program
Pengembangan Pariwisata, dan Program Lingkungan. Namun kami kami
hanya mengambil 3 program kerja unggulan, yaitu Program Pengembangan
UMKM, Program Tata Kelola Publik, dan Program Lingkungan. Berikut ini
adalah pelaksaan dan pencapaian program kerja dari kelompok 11 KKN-P :

2.1.1 Kunjungan dan sosialisasi tentang promosi digital pada UMKM


"Agen Kue Bu Yayuk"

Terd
Gambar 1. Tampilan Depan Rumah Gambar 2. Proses Wawancara dengan
Produksi Bu Yayuk Pemilik UMKM

Terdapat beberapa UMKM yang ada di Desa Wedoroklurak,


salah satunya UMKM milik Ibu Yayuk yaitu Agen Kue Bu Yayuk.
UMKM ini menjual berbagai macam aneka kue dan roti baik yang
tradisional maupun modern. Usaha ini telah berdiri sejak tahun 2016
dan memiliki 5 orang pegawai. Sebagian kue dibuat sendiri oleh Ibu
Yayuk sendiri dan dibantu oleh pegawainya, dan sebagian kue lainnya
di supply oleh tetangga terdekat yang bisa membuat kue. Selain itu,
usaha ini juga menerima pesanan untuk kue hajatan dan hantaran

6
pernikahan. Namun, terdapat kekurangan dari usaha ini yaitu dari segi
pemasaran (promosi), karena usaha ini masih melakukan pemasaran
memalui offline atau dari mulut ke mulut, yang mana penjualannya
hanya berdasarkan minat dari orang sekitar dan bergantung pada
pesanan yang masuk. Upaya
sederhana yang dilakukan usaha
ini untuk mempromosikan
produknya adalah menggunakan
label berupa stampel pada kardus
kue.

Gambar 3. Logo Instagram Gambar 4. Proses Pembuatan Kue


"Agen Kue Bu Yayuk"
Adanya kendala tersebut dan Ibu Yayuk selaku pemilik
usaha kurang mampu dalam menggunakan teknologi, tim KKN-P
memberikan sosialisasi kepada anak dari Ibu Yayuk tentang bagaimana
cara mempromosikan usaha ini. Jadi tim KKN-P berinisiatif membantu
dalam mempromosikan usaha ini melaui media sosial menggunakan
aplikasi Instagram dengan nama akun @ agenkuebuyayuk. Di dalam
akun tersebut tim KKN-P memasukkan katalog produk berserta nama
kue yang dijual oleh UMKM ini. Selain membuatkan akun Instagram,
tim KKN-P juga membuatkan logo untuk usaha ini agar lebih menarik
dan dikenal oleh masyarakat luas. Dengan demikian, memanfatkan
sosial media dan pembuatan logo usaha sebagai label digunakan sebagai
media promosi agar menarik minat pembeli dan dapat menambah
jumlah pesanan serta menaikkan omset usaha milik Ibu Yayuk ini.

7
2.1.2 Mengadakan Bimbingan Belajar Gratis untuk Siswa-Siswi Sekolah
Dasar (SD)
Pada masa pandemic ini, banyak membawa dampak pada
masyarakat Desa Wedoroklurak, baik bagi orang dewasa maupun bagi
anak-anak. Dampak yang dapat dirasakan yaitu dari sektor perekonomian
masyarakat dan
sektor pendidikan.
Dampak di sektor
pendidikan yaitu
anak-anak
mengalami
kesulitan dalam
belajar. Hal tersebut
Gambar 5. Kegiatan Bimbingan Belajar
disebabkan karena
pada mulanya kegiatan pembelajaran dilakukan secara tatap muka berubah
menjadi pembelajaran secara daring (virtual). Walaupun saat ini sudah
dilakukan pembelajaran secara tatap muka disekolah, namun ada
pembatasan waktu/jam pelajaran yang membuat siswa-siswi masih kurang
mampu memahami tentang materi yang dipelajarinya.

Adanya dampak di sektor pendidikan tarsebut, tim KKN-P


berinisiatif mengadakan program kerja yaitu Bimbingan Belajar (Bimbel)
gratis untuk siswa-siswi sekolah dasar mulai dari kelas 1 sampai kelas 6 di
Balai Desa Wedoroklurak. Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari setiap
minggunya, yaitu setiap hari Senin, Rabu dan Jumat pukul 18.00 WIB -
20.00 WIB. Tujuan tim KKN-P dalam mengadakan program kerja ini
adalah untuk memberikan tambahan belajar di luar kegiatan belajar di
sekolah. Adapun metode yang digunakan oleh tim KKN dalam
melaksanan program kerja ini yaitu menggunakan metode Fun Learning
untuk mengawali pertemuan pertama di Balai Desa Wedoroklurak.
Sehingga kegiatan pembelajaran lebih interaktif dan berbeda dengan
kegiatan di sekolah. Tim KKN-P mengharapkan dengan adanya program
kerja ini agar anak-anak bisa mengalami peningkatan prestasi belajar di

8
sekolah, lebih memahami mata pelajaran yang dianggap sulit, dapat
mengembangkan kemampuan bersosialisasi, serta dapat meningkatkan
rasa percaya diri mereka.

2.1.3 Membantu Mengajar di Taman Pendidikan AL-Qur’an Sabilunnajah

Mengajar adalah salah satu program kerja yang kami lakukan


di desa Wedoroklurak. Di desa ini memiliki beberapa Taman Pendidikan
Al-Qur’an atau Taman Pendidikan Qur’an salah satunya TPA
Sabilunnajah. Banyak sekali siswa di TPA Sabilunnajah dari mulai anak
di usia TK bahkan sampai SD yang mengambil Pendidikan Al-Qur’an di
sini. Pembelajaran di TPA Sabilunnajah menggunakan metode Tartil dan
ada 5 jilid di metode ini. Pengajar di TPA ini ada sekitar 4 orang guru
maka dari itu dibagi menjadi 2
waktu yaitu gelombang 1 dari
mulai pukul 15.00 sampai pukul
16.00 dan untuk gelombang 2
mulai pukul 16.00-17.00. Di
tempat ini setiap kelas berisikan
5-7 siswa di setiap kelasnya. Di
TPA Sabilunnajah adalah Gambar 6. Kegiatan Mengajar Mengaji
pilihan kami untuk melakukan program kerja mengajar Al-Qur’an. Kami
di sini melakukan pengajaran Al-Qur’an 2 kali dalam seminggu yaitu pada
hari Selasa dan Kamis mulai pukul 15.00 WIB – 17.00 WIB.

Di sini adalah tempat yang sangat-sangat membantu kami


dalam menjalankan kegiatan ini dan banyak sekali siswa di sini yang
senang dengan kehadiran kami. Kami mengajar dimulai dengan membaca
do’a kemudian membaca surat-surat pendek dan juga doa-doa sehari-hari,
setelah itu murid TPA Sabilunnajah membaca materi yang diajarkan di
hari itu, bukan hanya itu untuk siswa yang sudah sampai level atas mereka
diwajibkan untuk menulis materi yang diajarkan pada hari itu juga.
Sungguh Masyaallah di TPA Sabilunnajah ini bukan hanya mengajarkan

9
bagaimana membaca al-qur’an dengan baik dan benar akan tetapi juga
diajarkan doa-doa sehari-hari juga bagaiman menulis tulisan arab dengan
baik dan benar. Di tempat ini sangat banyak pengalaman yang bisa kami
ambil pelajaran untuk kedepannya.

2.1.4 Membuatkan Website Desa dan Melakukan Sosialisasi tentang Cara


Penggunaannya

Gambar 7. DIskusi Pembuatan Website

Gambar 8. Tampilan Homepage Website

10
Website untuk desa atau biasa disebut dengan Website Desa
merupakan representasi pemerintah desa di dunia digital, khususnya
internet. Seperti yang kita ketahui, bahwa era ini serba digital, oleh sebab
itu teknologi internet perlu dimanfaatkan sebaik mungkin agar bisa
memudahkan pekerjaan kita. Website desa dapat digunakan sebagai media
pelayanan publik dan manajemen informasi desa. Karena bersifat daring
(online), masyarakat dapat dapat dengan mudah mengakses berbagai
informasi seperti berita desa, transparasi dana desa, dan lain-lain. Website
desa dibangun dengan tujuan sebagai media pelayanan publik resmi desa,
yang dibangun dan dikelola oleh pemerimtahan desa setempat. Dengan
memanfaatkan website penyelenggaraan pelayanan publik dapat dilakukan
secara cepat dan mudah.

Pemerintahan Desa Wedoroklurak sudah menerapkan


digitalisasi terhadap pelayanan publik dengan membuat website resmi
Desa Wedoroklurak. Website resmi Desa Wedoroklurak ini dibuat sejak
tahun 2020. Namun, website desa ini penggunaannya belum optimal,
seperti data desa, informasi desa, dan data desa lainnya belum dimasukkan
ke dalam website. Hal tersebut dikarenakan aparatur desa sedikit merasa
kesusahan untuk memprogram website desa tersebut. Oleh karena itu, tim
KKN-P membantu membuatkan Website Desa Wedoroklurak dengan
pemograman dan penggunaan yang lebih mudah agar aparatur desa bisa
memasukkan data desa lebih update. Pada saat pembuatan website desa
tentunya Tim KKN-P dibantu oleh Sekretaris Desa dalam memasukkan
data dan informasi desa, agar data dan informasi yang dimasukkan dalam
website merupakan data yang valid.

Setelah Website Desa sudah jadi, selanjutnya Tim KKN-P


melakukan sosialisasi tentang penggunaan website desa, agar aparatur
desa lebih paham dan mudah dalam mengoperasikan website desa.
Dengan dibuatkan website desa ini, Tim KKN-P berharap agar
Pemerintahan Desa Wedoroklural lebih update dalam menginformasikan

11
data desa dan juga dapat memudahkan dalam melakukan pelayanan publik
kepada masyarakat Desa Wedoroklurak dengan mengakses website desa.

2.1.5 Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair (POC) dari
Limbah Rumah Tangga
Di Desa Wedoroklurak, setiap 2 hari sekali ada petugas
kebersihan yang mengambil sampah di setiap rumah warga, baik itu
sampah organik dan anorganik. Setelah sampah diambil di setiap rumah,
sampah tersebut akan dikirim ke tempat pembuangan sampah (TPS) Desa
Wedoroklurak. Sampah adalah masalah terbesar yang dimiliki bagi kita
semua, karena tidak semua sampah bisa daur ulang. Bahkan kini
Kabupaten Sidoarjo sedang dalam darurat sampah. Di Desa Wedoroklurak
pun juga begitu, Sekretaris Desa mengatakan bahwa di desa ini belum
mempunyai mesin pengelolah sampah, sehingga warga desa dihimbau
untuk meminimalisir dalam membuang sampah. Agar sampah di TPS
yang akan dibuang di tempat pembuangan akhir (TPA) tidak terlalu
banyak.

Gambar 9. Kegiatan Sosialisasi Pupuk Organik Cair

12
Dengan adanya masalah tersebut, tim KKN-P mengadakan
Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair (POC) dari
Limbah Rumah Tangga dengan mengundang ketua dan anggota PKK dan
Karang Taruna yang ada di Desa Wedoroklurak. POC merupakan hasil
salah satu pupuk yang berbentuk cair yang berisikan unsur hara organik.
Bahan pokok yang digunakan dalam pembuatan POC ini adalah sampah
organik. Pupuk ini bermanfaat sebagai penyubur media tanaman yaitu
tanah, dengan pemberian pupuk ini, tanaman akan menjadi lebih sehat dan
berbuah lebih banyak. Jadi sebelum mengadakan pelatihan ini, tim KKN-
P sudah mengenalkan sedikit tentang proker ini pada saat ada Rapat PKK
di Balai Desa, sehingga kita bisa meminta bantuan dari ibu PKK untuk
mengumpulkan beberapa sampah organik, dan setiap jam 09.00 WIB
sampah tersebut diambil oleh tim KKN-P.

Gambar 10. Proses Pembuatan Pupuk Organik Cair

Acara ini diawali dengan presentasi yang memaparkan


beberapa materi tentang sampah organik, macam-macam sampah organik,
bahan dan alat yang digunakan untuk pembuatan POC, dan cara
pembuatannya. Setelah dilakukannya presentasi, tim KKN-P juga
mendemokan atau menunjukkan secara langsung bagaimana cara
(prosedur) pembuatan POC. Berikut ini adalah bahan dan alat yang
dibutuhkan serta prosedur pembuatan POC:

13
Alat dan bahan:

1. Limbah rumah tangga (organik), seperti nasi basi, sisa sayuran,


buah-buahan busuk, dan sisa sayur (masakan) = Kurang lebih 3 kg.
2. Air cucian beras (air leri) = 25 Liter
3. EM4 = 300 ml
4. Gula merah = ¼ kg atau 250 gram
5. Drum 50 liter
6. Pisau
7. Kran air
8. Lem paralon
9. Gergaji

Prosedur pembuatan POC:

1. Membuat drum fermentasi.


2. Pemilahan limbah rumah tangga yang akan dipakai.
3. Merajang limbah rumah tangga yang akan dipakai, lalu
memasukkan ke dalam drum fermentasi.
4. Larutkan gula merah dan EM4 dengan air, dan masukkan ke dalam
drum.
5. Tambahkan volume air cucian beras. Volume total larutan sekitar
80% dari volume drum penampung yang dipergunakan.
6. Aduk secara rata agar bahan dan larutan tercampur secara merata.
7. Menutup rapat-rapat drum fermentasi.
8. Menyimpan larutan dalam dalam drum penampungan sesuai
variabel yaitu selama 40 hari.
9. Memisahkan cairan dari padatan dalam drum fermentasi.
10. POC pun siap digunakan.

14
Dengan adanya kegiatan ini, tim KKN-P berharap agar warga
Desa Wedoroklurak bisa lebih pintar dalam mengelolah sampah baik yang
organik maupun yang anorganik, bisa meminimalisir penggunaan barang
yang menghasilkan sampah, pengelolaan sampah di TPS lebih baik, dan
bisa menciptakan lingkungan yang lebih bersih.

2.1.6 Melakukan penghijauan dengan membuat taman di halaman PAUD


Rosella

Gambar 11 Proses Pembuatan Taman Hias

Desa Wedoroklurak adalah desa yang bisa dikatakan sebagai


desa yang asri, karena hampir seluruh warganya menanam sejumlah
tanaman atau pohon di depan rumahnya seperti tanaman hias, buah, dan
sayuran. Dengan hal itu, Desa Wedoroklurak  menjadi desa yang
Gambar 11. Proses Pembuatan Taman Hias
mempunyai suasana yang sejuk, hijau, dan asri. Menjaga lingkungan
sekitar juga merupakan hal yang penting bagi kita semua, dengan menjaga
lingkungan kita bisa menikmati dan mengambil manfaatnya seperti udara
lebih bersih dan sejuk, minim terjadi banjir, dan bisa menikmati hasil dari
tanaman/pohon yang kita tanam.

Namun, pada saat tim KKN-P melakukan survey desa


menemukan ada halaman PAUD di sebelah Balai Desa Wedoroklurak
yang tidak digunakan atau dimanfaatkan sebagai taman PAUD. Oleh
sebab itu, tim KKN-P meminta izin kepada Kepala Desa dan Kepala

15
PAUD Rosella agar bisa membuat taman di halaman PAUD tersebut.
Tidak berpikir panjang, Kepala Desa dan Kepala PAUD pun memberikan
izin kepada tim KKN-P. Setelah mendapatkan izin, tim KKN-P pada
minggu pertama mulai membersihkan halaman tersebut, karena di sana
banyak rumput dan tamanan liar yang panjang-panjang. Selesai
membersihkan halaman taman, tim KKN-P dengan segera mendesain
taman dan membeli beberapa tanaman hias untuk ditanam di taman. Tim
KKN juga menggunakan beberapa botol bekas untuk dijadikan sebagai
pot gantung dan juga bertujuan untuk mendaur ulang sampah anorganik.
Dari pembuatan taman ini, Tim KKN-P berharap agar PAUD Rosella
menjadi sekolah yang asri, hijau, indah, dan bewarna karena banyak
bunga warna -warni. Tak hanya itu juga, tim KKN-P juga berharap
dengan adanya taman ini para murid di PAUD Rosella juga mengerti
pentingnya dalam menjaga lingkungan.

Berikut ni adalah foto sebelum dan sesudah halaman PAUD


Rosella di buatkan taman.

2.1.7

Gambar 12. Sebelum Menjadi Taman Hias Gambar13. Sesudah Menjadi Taman Hias

2.1.7 Melakukan pembersihan dan memperindah di halaman TK Dharma


Wanita Desa Wedoroklurak
Di Desa Wedoroklurak memiliki tempat pendidikan atau
sekolah mulai dari PAUD, TK, dan SD/MI. Tepat disebrang Balai Desa
Wedoroklurak, terdapat TK Dharma Wanita Desa Wedoroklurak. TK ini
memiliki murid sekitar 30 orang, rata-rata murid yang bersekolah berasal

16
dari Desa Wedorolurak sendiri. Kepala sekolah di TK ini sama dengan
kepala sekolah di sekolah PAUD Rosella, setiap hari Senin, Rabu, dan
Jumat beliau bertugas di PAUD dan setiap hari Selasa, Kamis, dan Sabtu
beliau bertugas di TK. Fasilitas yang ada di TK ini terdapat tempat
bermain, mainan untuk mengasah motorik anak, banner/gambar untuk
belajar, dan masih banyak lagi. Namun, pada saat tim KKN-P melakukan
survey di TK, mendapati ada timbunan tanah dan sampah di halaman
sekolah, tempat bermain yang catnya sudah luntur, banyak, rumput
panjang di halaman, dan beberapa tanaman di pot gantung mati.

Mendapati hal seperti itu, tim KKN-P berinisiatif untuk


membersihkan halaman yang penuh dengan tanah dan sampah, mengecat
ulang tempat bermain dan dinding luar kelas, mengecat paving halaman
sekolah, menata ulang dan menanami pot kembali. Tak hanya itu saja, tim
KKN-P juga membersihkan ruang kelas dan menambah beberapa hiasan
dan poster di dinding kelas. Harapan tim KKN-P setelah melakukan
program kerja ini adalah supaya murid di TK Dharma Wanita Desa
Wedoroklurak lebih nyaman dan senang saat belajar disekolah,
menciptakan lingkungan yang aman dan bersih, sekolah lebih terlihat
berwarna (ceria) dan juga memperindah sekolah.

2.2 Dukungan yang Diperoleh dan Hambatan yang Dijumpai


Kegiatan KKN-P adalah sebuah kegiatan yang mengajarkan bagaimana
kami Ketika di hidup ditengah-tengah masyarakat. Banyak sekali pengalaman
yang bis akita ambil selama kegiatan berlangsung. Dan alhamdulillah semua
kegiatan yang kami agendakan bisa terlaksana, hal ini bisa terjadi pastinya
dengan adanya sebuah dukungan yang diberikan kepada kami bukan hanya
suatu dukungan akan tetapi ada juga masalah-masalah yang terjadi selama
kegiatan berlangsung dan itu adalah suatu hal yang wajar terjadi dimana pun
kita berada.
2.2.1 Dukungan yang diperoleh
Dukungan yang kami dapatkan sangat banyak sekali terutama
dukungan dari masyarakat Desa Wedoroklurak yang selalu berpartisipasi

17
dalam setiap kegiatan yang kami lakukan.kami sangat-sangat bersyukur
sambutan yang diberikan kepada kami sangat-sangat baik dari mulai awal
pembukaan kegiatan KKN-P ini sampai akhir kegiatan kami. Kami disini
melakukan beberapa program kerja diantara nya sosialisasi dan pelantikan
pembuatan pupuk organik cair ( POC ) dari limbah rumah tangga,
penghijauan taman Paud Rosella, Memperbaiki halaman TK, Mengadakan
bimbingan belajar gratis untuk siswa/I dan banyak lagi program kerja yang
kami lakukan.
Kegiatan pertama yang kami lakuakan adalah sosialisasi dan pelatihan
pembuatan pupuk organik cair ( POC ) dari limbah rumah tangga. Pada
kegiatan ini kami membutuhkan sisa-sisa makan yang banyak untuk
membuat pupuk organic cair. Dan alhamdulillah ketika ada kegiatan PKK
kami memberi tahukan kepada ibu-ibu tentang program kerja kita dan
kami didikung oleh ibu-ibu di Desa Wedoroklurak. Setiap pagi di minggu
pertama kami berkekiling di Desa Wedoroklurak dan juga perumahan
yang ada di Wedoroklurak. Banyak sekali sisa-sisa makanan yang
diberikan kepada kami sehingga kegiatan pembuatan pupuk berjalan
dengan lancar.
Kegiatan yang juga mendapatkan dukungan dari masyarakat yaitu
ketika program penghijauan PAUD Rosella dan memperbaiki TK. Banyak
sekali dukungan yang diberikan kepada kami dari masyarakat sekitar
seperti membawa bunga, membantu kami ketika kami membersihkan atau
merapikan TK. Ibu-ibu sekitar TK terkadang memberikan kami snack dan
juga buah-buahan Ketika kami sedang membersihkan daerah sekitar.
Banyak sekali kebaikan-kebaikan dan dukungan yang diberikan kepada
kami. Begitu pun kepala sekolah TK yang membantu kami memberikan
fasilitas alat-alat yang kami gunakan untuk menghias kelas yang berada di
TK seperti kertas buffalo, kertas lipat, gunting, lem, dan lain-lainnya.
2.2.2 Hambatan yang dijumpai
Bukan hanya dukungan yang kami dapatkan, disetiap kegiatan
yang berhasil pasti memiliki sebuah masalah yang dihadapi dan dari
masalah itu bisa kami perbaiki agar menjadi suatu hal yang baik.

18
Masalah pertama yang kami hadapi yaitu ketika memperbaiki
TK. Di sana ada sedikit kendala diantaranya:
1. Hambatan yang pertama adalah kegiatan tertunda karena ada yang
sakit dan hujan. Program kerja bimbingan belajar sedikit memiliki
hambatan yaitu hujan, ketika hujan turun membuat para siswa
terkadang tidak bisa hadir untuk mengikuti kegiatan yang
bimbingan belajar. Selama kegiatan berlangsung banyak sekali hal-
hal yang baik terjadi dan banyak program kerja yang sudah berjalan
dan hampir selesai. Di Minggu ke-3 kami semua mengerjakan
segala macam kegiatan di rumah masing-masing dikarenakan
banyaknya teman-teman kami yang sedang diberikan cobaan yaitu
sakit. Dan pada Minggu itu kami pergunakan untuk mengerjakan
luaran KKN seperti jurnal, buku dan lain-lain.
2. Hambatan yang kedua yaitu akun Instagram UMKM yang sudah
dibuat hilang. Program kerja ini bertujuan untuk membantu UMKM
di Desa Wedoroklurak lebih maju lagi. Instagram UMKM itu sudah
kami buat dan seperti yang kita ketahui terkadang akun-akun
Instagram ada yang di hack dan lain sebagainya.
3. Hambatan yang ketiga yaitu sampah organik yang sudah dipotong
kecil-kecil dibuang oleh pihak kebersihan. Di Minggu pertama
program kerja yang kita lakukan adalah sosialisasi tentang POC
(Pupuk Organik Cair) yang mana dalam membuat itu memerlukan
sampah-sampah organik seperti sisa makanan, daun-daun kering
dan lain sebagainya. Kami mengumpulkan sampah-sampah organik
itu selama seminggu. Dan ketika itu waktu bertepatan hari dimana
sosialisasi itu dilaksanakan, sampah-sampah yang kita kumpulkan
dibuang oleh pihak kebersihan. Dan kami mencari cara lain agar
program kerja ini tetap berjalan yaitu dengan cara teman-teman
KKN membawa sisa-sisa makanan dari rumah masing-masing.
4. Hambatan yang keempat adalah tempat bermain anak-anak TK
dicoret-coret. Program ini kami lakukan untuk memperindah tempat
bermain anak-anak TK, kami sudah hampir menyelesaikan tugas
pengecatan area bermain, akan tetapi selama kami online alat-alat

19
bermainnya di coret-coret oleh mereka yang mengakibatkan hasil
pengecatan permainan TK tidak bisa maksimal. Itu adalah sebuah
hal yang wajar karena mereka masih kecil dan keinginan untuk
mewarnai secara abstrak pasti ada di diri mereka.

20
SEGENGGAM PENGABDIAN
UNTUK WEDOROKLURAK
3
3.1 SERBA – SERBI KKN-KU
Oleh : Nur Lailia
Rasanya baru kemarin saya baru semester 1 dan kini
menginjak semester 6 dimana mau menginjak semester-semester akhir.
Segala rasa pahit dan getir di hari-hari semester pertama hingga semester
6. Hari demi hari kulalui akhirnya saya bisa melewatinya hingga mencapai
semester 6. Berbicara soal semester 6, pasti sudah tidak asing lagi dengan
KKN (Kuliah Kerja Nyata). KKN adalah suatu bentuk pendidikan dengan
cara memberikan pengalaman belajar bagi mahasiswa untuk hidup di
tengah-tengah masyarakat di luar kampus. Secara langsung mahasiswa
dapat belajar bagaimana cara mengidentifikasi dan menangani masalah-
masalah pembangunan yang dihadapi oleh masyarakat. Namun, berbicara
soal KKN memang tidak ada habisnya karena selalu ada kontroversi di
dalamnya. Selalu ada perubahan-perubahan yang terjadi baik bersifat baik
maupun buruk yang homesick mulai bisa mandiri, yang tidak bisa masak
mulai bisa masak, yang antipati mulai bersimpati, yang tidak suka
mengajar mulai terbiasa mengajar, yang introvert perlahan menjadi
extrovert, yang jomblo mulai berkamuflase dan tumbuh benih-benih cinta,
yang sudah punya pasangan mulai renggang karena sibuknya kegiatan dan
ada juga yang sampai berakhir hubungannya. KKN juga merupakan
bentuk pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh berbagai institu
pendidikan, sebagai salah satu implementasi dalam mewujudkan tri
dharma perguruan tinggi. KKN yang diselenggarakan perguruan tinggi
biasanya akan menyebarkan mahasiswa ke beberapa desa maupun wilayah
yang masih perlu dikembangkan.
Saya Nur Lailia selaku mahasiswa Universitas Muhammadiyah
Sidoarjo dari Program Studi Manajemen Fakultas Bisnis Hukum dan Ilmu
Sosial, peserta kelompok 11 KKN-P Mewujudkan Kehidupan Baru (New
Normal) yang didampingi oleh dosen pembimbing Dr.Syamsudhuha
Syahrorini ST., MT. melaksanakan KKN di Desa Wedoroklurak,

21
Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo. Desa Wedoroklurak adalah salah
satu desa dimana saya dan teman-teman saya kelompok 11 diberi amanah
dan tanggung jawab oleh pihak kampus untuk menjalankan Kegiatan
Kuliah Kerja Nyata (KKN). Dimulai dimana pembukaan Kuliah Kerja
Nyata (KKN) kami dilaksanakan pada tanggal 28 Januari 2022 yang
berjalan dengan begitu hikmat dan lancar. Dalam acara tersebut dosen
pembimbing kami berkenan hadir dan disambut dengan baik oleh pihak
desa. Ketua kelompok 11 kami yaitu Abdul Baqiy menyampaikan
berbagai macam rencana program kerja yang akan kami kerjakan dan
laksanakan dalam acara pembukaan tersebut. Fokus utama kelompok kami
adalah mengembangkan potensi UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) ,
Membuatkan WEB dan melengkapi profil desa , Membuat taman , dan
membantu di TK , dan kita juga ada bimbel gratis dan mengajar di TPA
yang ada di Desa Wedoroklurak .
Dalam Bimbingan Belajar (BIMBEL) untuk anak-anak yang
diadakan seminggu 3 kali yang dilaksanakan di Balai Desa Wedoroklurak.
Pada kegiatan ini hanya diikuti -+ 25 murid saja yang terdiri dari murid
kelas 1 sampai kelas 6. Bagi saya, itu merupakan pengalaman pertama
kalinya saya mengajar, bertatap muka dengan anak-anak yang sangat
menggemaskan secara langsung. Mereka sangat baik dan ramah pada
kami, dimanapun mereka bertemu kami mereka langsung menyapa dan
dengan penuh semangat mereka langsung meminta untuk segara memulai
proses pembelajarannya.
Dan yaa…. tak terasa hampir sebulan penuh kegiatan KKN
telah kami lalui dan waktu yang ditetapkan dari kampus pun akan segera
berakhir. Dari kegiatan ini, banyak ilmu dan pengalaman yang saya dapat
selama kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang tidak akan pernah saya
dapatkan ditempat lain dengan waktu yang sama. Pengalaman pertama
yang saya dapat adalah saya bisa bertemu dan mendapatkan teman-teman
baru, tidak hanya itu ketika saya bergabung dengan prodi yang berbeda
dan langsung digabungkan menjadi satu kelompok, perbedaan itu yang
membuat kami lebih akrab, dari awal pertemuannya kami canggung dan
acuh satu sama lain dan saat ketika kami bertemu untuk melakukan

22
kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) sifat canggung dan acuh itu berubah
menjadi rasa persaudaraan yang erat. Dari semua perbedaan yang ada dari
awal hingga akhir kelompok kami selalu kompak dalam hal apapun.
Dalam membuat taman, terdapat suka duka didalamnya .
Hampir 2 minggu kita menyelesaikan pembuatan taman. Kita juga
membuat sosialisasi pupuk kompos rumah tangga yang digunakan yaitu
air lerian beras , kita tiap hari mengumpulkan air cucian beras .
Dan tak terasa sebulan penuh kegiatan KKN telah kami lalui
dan waktu yang ditetapkan dari kampus pun akan segera berakhir. Dari
kegiatan ini, banyak ilmu dan pengalaman yang saya dapat selama
kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang tidak akan pernah saya
dapatkan ditempat lain dengan waktu yang sama pengalaman pertama
yang saya dapat adalah saya bisa bertemu dan mendapatkan teman-teman
baru, tidak hanya itu ketika saya bergabung dengan prodi yang berbeda
dan langsung digabungkan menjadi satu kelompok, perbedaan itu yang
membuat kami lebih akrab, dari awal pertemuannya kami canggung dan
acuh satu sama lain dan saat ketika kami bertemu untuk melakukan
kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) sifat canggung dan acuh itu berubah
menjadi rasa persaudaraan yang erat. Dari semua perbedaan yang ada dari
awal hingga akhir kelompok kami selalu kompak dalam hal apapun.
Dari kegiatan kuliah kerja nyata ini saya melihat, mendengar,
merasakan, dan belajar banyak hal. Kegiatan kuliah kerja nyata ini
memberikan saya pengalaman yang belum pernah saya dapat sebelumnya.
Melihat apa yang belum pernah saya lihat sebelumnya. Dan ikut
merasakan apa yang dirasakan masyarakat desa ini pula. Saya dan segenap
kelompok KKN 11 berharap hasil dari kegiatan ini dapat diterima dan
diterapkan oleh masyarakat sekitar. Kegiatan kuliah kerja nyata ini akan
memiliki cerita tersendiri ditiap-tiap aktornya. Dari kegiatan ini pula saya
mendapat teman-teman baru.

23
3.2 CERITA KKN-P SAYA DI DESA WEDOROKLURAK
Oleh : Abdul Baqiy
Dalam Cerita KKN saya, perkenalan dulu dong nama saya
adalah Abdul Baqiy yang biasanya dipanggil Baqi atau juga bisa dipanggil
Abdul, tetapi orang orang biasanya saya saranin memanggil saya Abdul.
Saya dari program studi Pendidikan Bahasa Arab Fakultas Agama Islam
semester 5 sekarang akan memasuki program semester 6. Dalam tulisan
ini saya akan bercerita mengenai kegiatan KKN-P saya dari awal sampai
akhir di Desa Wedoroklurak ini.
Desa Wedoroklurak ini merupakan desa yang sangat unik
karena berdempetan dengan desa sebelahnya yaitu desa Klurak juga
dengan nama yang hampir sama tetapi berbeda lokasi dan mungkin saya
menganggap yang mengelola desa ini dulu merupakan pemikiran yang
sama tetapi ada makna berbeda pada zaman dahulunya. Desa ini terletak
di kawasan Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo Provinsi Jawa timur
yang menghubungkan jembatan besar di desa Klurak. Desa Wedoroklurak
ini juga bisa dianggap desa yang sangat maju karena hal ini pendanaan
dari kecamatan dan juga dari pemerintah memajukan kesejahteraan di
desa tersebut yang dipimpin oleh Ibu Lurah Lami Hartini sewaktu dalam
kepemimpinan 1 periode ini. Kemajuan dari desa Wedoro Klurak masih
mengonsultasikan dalam kegiatan pengelolahan sampah yang di mana
sampah ini menjadi sangatlah gawat jika tidak diatasi dengan baik dan
benar. Para kepemimpinan Desa Wedoroklurak juga ingin mengantisipasi
oleh pendanaan tersebut dan sudah mengoptimalisasi sampah dengan
mesin pencacah sampah dan tahap pembuatan TPS (Tempat Pembuangan
Sampah). Hal ini juga akan memberikan pengaruh baik kepada desa-desa
lain agar mengantisipasi adanya pengelolahan sampah tersebut agar
rutinitas sampah ini berjalan dengan sangat maksimal. Awal mula saya
memasuki pendekatan dengan Ibu lurah Lami Hartini adalah ketika orang
tersebut menceritakan kisah kehidupannya kepada saya dan bahwasannya
saya merasa terharu dengan sikap kegigihan dan ketabahan beliau dalam
mengurus desa dan juga mengurus keluarga dan lingkungan sekitar warga
agar desa yang sudah diamanahi tersebut sudah menjadi tugas yang hanya

24
dipikul oleh beliau saja. Oleh karena itu saya sangat tersanjung dan
menangis betapa kuat kesabaran beliau hingga desa tersebut bisa sukses
dan berjalan maksimal.
Dan tentunya lagi Kegiatan Kuliah Kerja Nyata atau (KKN) ini
dibimbing oleh dosen DPL saya yaitu Ibu Syamsudduha Syahrorini atau
biasa dipanggil oleh Bu Rini dan banyak sekali arahan-arahan yang
diajarkan oleh beliau sewaktu dalam kegiatan KKN yaitu mengajarkan
kami dengan kesigapan dan ketanggapan kami untuk melaksanakan
kegiatan KKN terebut. Pelaksanan kegiatan KKN pertama adalah survey
pariwisata di berbagai tempat dan mencari informasi terkait apa saja yang
ada di Desa Wedoroklurak tersebut, mulai dari pengelolahan pabrik
Shuttlecock atau alat yang dimainkan untuk permainan Bulu Tangkis, ada
juga pariwisata perlombaan kicauan burung, ada juga pengelolahan dari
Ibu-ibu PKK sendiri dengan pembuatan UMKM Roti dan masih banyak
lagi survey kegiatan tersebut. Pengelolahan pabrik Shuttlecock tersebut
sudah menjadi warisan dari keluarga yang di mana pembuatan pabrik
tersebut sudah berjalan selama 10 tahun dan pertama kali dipimpin adalah
pak Matasim. Dan selanjutnya program harian kami adalah mengadakan
kegiatan bimbel les yang diselenggarakan di teras Balai Desa
Wedoroklurak pukul 18.00 WIB (setelah selesai sholat maghrib) dan
selesai pada pukul 19.45 WIB. Kegiatan tersebut membimbing anak-anak
agar senantiasa termotivasi pembelajaran yang sudah diajarkan oleh guru
di sekolah dan diulas kembali dalam bimbel tersebut. Kegiatan ini juga
membimbing siswa dalam menjawab pekerjaan PR yang diberikan oleh
guru dan membantu anak-anak dalam mengerjakan soal-soal yang
diberikan kepada anak-anak. Anak-anak pun juga semangat dalam
kegiatan bimbel ini sehingga bisa bertemu kepada temannya yang lain
yang dapat membantu mengerjakan soal dan bergembira tertawa bersama
dengan teman sekelasnya. Mahasiswa juga semangat dalam menjelaskan
soal-soal tersebut dan juga bersemangat dalam membimbing anak-anak
dalam pembelajaran mereka karena bisa mengenal cara belajar anak mulai
dari yang tidak pandai dalam menulis, mengeja, menjawab soal sampai
memikirkan pemahaman anak dalam mengerjakan soal-soal tersebut.

25
Pengalaman yang sangat berharga ketika bisa mengajarkan terebut adalah
untuk bisa mengetahui potensi dan kecerdasan anak sehingga ketika
mahasiswa tersebut mendidik anaknya sendiri dalam jenjang pendidikan
di masa SD atau TK. Tidak hanya membantu mereka dalam keilmuan
pendidikan, mahasiswa KKN-P Desa Wedoroklurak juga mengadakan
sebuah lomba dan kuis yang dapat menarik anak-anak untuk lebih
terampil dalam ketanggapan dan kecerdasan anak-anak agar lebih kreatif
dan bersemangat dalam belajar seperti lomba menggambar, melukis dan
lain lain. Orang tua pun juga mengusahakan agar kegiatan tersebut juga
berjalan dengan lancar dan maksimal sehingga anak-anak tidak bosan
dengan kondisi dirumah yang memberikan dampak buruk kepada potensi
anak seperti sering memainkan HP (Handphone) yang terlalu berlebihan,
tidak mengasah anak untuk mengetahui potensi yang dimiliki anak
tersebut sehingga anak bisa berkembang dalam mengubah pola pikir anak
sejak dini. Maka dari itu inilah program kegiatan yang seharusnya
diunggulkan dalam kegiatan KKN tersebut.
Lalu program kerja yang diadakan adalah pelatihan pembuatan
pupuk organik cair yang merupakan program kegiatan yang dimana
meminimalisir adanya sampah yang tidak dipakai seperti sayur sayuran
yang tidak dipakai, dedaunan, yang memang berasal dari limbah rumah
tangga dipakai sebagai bahan pupuk organik cair. Pelatihan ini juga
membuat suatu keadaan sampah yang tidak dipakai dapat menjadi sebuah
olahan pupuk untuk melestarikan bahan bahan tersebut agar tanaman
tanaman di desa juga ikut subur dan berkembang. Oleh karena itu
pelatihan ini merujukan kepada ibu ibu yang ada dirumah dan juga Ibu-ibu
PKK serta anak anak Karang Taruna yang dapat ikut tergerak dalam
keoganisasian yang dimana keilmuan tersebut dapat mengasah anak anak
Karang Taruna dalam menyumbangkan kesuksesan desa sehingga Desa
Wedoroklurak ikut berpartisipasi dalam menanggulangi keadaan sekitar
desa Wedoroklurak.

26
3.3 MEMILIKI RUMAH BARU DAN DIKELILINGI ORANG-ORANG
BAIK
Oleh : Wiwit Indayana
Hai, ada pepatah yang mengatakan tak kenal maka tak sayang
ya? Eh giliran sudah kenal masih belum sayang hehe bercanda ya!.
Sebelum aku memulai untuk merampungkan tulisan ini ijinkan aku untuk
memperkenalkan diri terlebih dahulu ya! Saya Wiwit Indayana Mahasiswa
Prodi Akuntansi di Universitas Muhammdiyah Sidoarjo. Pada akhir
semester 5 ini, aku menjalani kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Kuliah
Kerja Nyata adalah bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh
mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada waktu
dan daerah tertentu di Indonesia. Pelaksanaan kegiatan KKN biasanya
berlangsung antara satu sampai dua bulan dan bertempat di daerah
setingkat desa. Dan kagetnya lagi, plotting penempatan KKN ku ada di
Desa Sendiri, yaitu Desa Wedoroklurak. Sangat dekat bukan? Bahkan
tidak sampai 3 menit waktu perjalanan untuk mencapai posko.
Hal ini tentunya membuat ku senang sekaligus takut! Aku
senang karena ini adalah daerahku sendiri yang merupakan wilayah aku
tumbuh besar. Dan hal yang aku takutkan adalah, aku takut jika tidak bisa
berkontribusi besar secara maksimal kepada desa dan kelompok pada
kegiatan KKN ini. Kelompok kami beranggotakan 18 orang termasuk
saya, 18 orang ini pula memiliki sifat dan karakter yang berbeda-beda.
Selama beberapa hari bersama, memang terasa sedikit asing berada di
keliling orang-orang baru. Untungnya kami pandai menyesuaikan diri dan
saling menopang dalam melakukan kegiatan secara bersama.
Banyak moment yang kami lalui bersama, ada kalanya saat
tidak satu pandangan bahkan terkadang juga perbedaan pendapat kami
berujung konflik kecil, akhirnya kami melakukan diskusi panjang untuk
mencapai kesepakan bersama yang kiranya tidak memberatkan satu pihak.
Dari hari pertama mendatangi posko kami banyak bercengkrama agar
menjadi akrab antar satu sama lain. Mengerjakan proker bersama,
mengajar bersama, tertawa bersama bahkan terkadang saat kelelahan

27
menjalakan tugas kami mencuri-curi waktu untuk beristirahat di dalam
posko.
Saat melakukan program kerja pada minggu pertama kami
membuat taman di halaman Paud, ada salah satu anggota yang mengalami
cidera, jujur membuat taman tidak semudah yang dibayangkan. Kami
semua tentunya sangat lelah, bagaimana tidak? Selama 2 minggu kami
memakai waktu tersebut untuk pembuatan taman. Mulai dari pagi sampai
sore, bahkan saat matahari berada di atas kepala, kami pun tetap semangat
untuk mencangkul dan menanam tanamam.
Kami juga memiliki program mingguan yaitu mengadakan
kegiatan Bimbingan Belajar (Bimbel) setiap hari Senin, Rabu dan Jumat.
Program mingguan kami selanjutnya yaitu mengajar di TPA untuk
membantu ustdzah dalam mengajar ngaji kepada adik-adik kecil yang
berlansgung setiap hari Selasa, Kamis. Hal itu kami lakukan rutin.
Terkadang kami juga mengadakan Quiz saat Bimbel agar adik-adik makin
semangat belajarnya karen kami menggunakan metode Fun Learning,
yang berarti belajar tidak harus monoton menbaca buku terus, tapi dapat
dilakukan dengan cara yang menyenangkan.
Minggu pertama pelaksanaan KKN kami juga mengumpulkan
limbah rumah tangga yang dipakai untuk membuat Pupuk Organik Cair
(POC) dan limbah tersebut dipakai sebagai bahan penunjang saat
melakukan sosialiasasi pelatihan pembuatan POC pada minggu ke-2.
Limbah yang kami kumpulkan hanya limbah rumah tangga jenis Organik,
contohnya nasi, sisa lauk, kulit jeruk, kulit bawang dsb. Kami membagi
titik pengambilan sampahnya, supaya cepat dan praktis.
Memasuki minggu kedua, saya dan teman-teman masih
bergulat menyelesaikan taman yang ada di halaman PAUD Rosella, serta
sedikit membersihkan TK Dharma Wanita. Mengecat ulang fasilitas
mainan yang sudah usang agar kembali bagus dan enak dipandang. Saat
membersihkan lahan bagian pojok yang ada di TK, ada banyak kelabang
keluar sampai macam serangga lain juga ikut muncul ke permukaan. Yang
awalnya spot pojok ini kumuh, banyak sampah menumpuk, permukaan
yang tidak rata sekarang menjadi bersih dan lebih enak dipandang.

28
Kami membuat pot tamanam gantung dari botol bekas air
mineral berukuran tanggung untuk membuat media penyimpanan tanaman
yang akan digantung pada dinding taman, kami mencat dqan mulai
memindahkan tanaman krokot ke dalam botol yang sudah disiapkan
tersebut. Setelah itu kami memulai proses penggantungannya dan ditata
dengan elok supaya menjadi makin indah saat dipandang. Kami
menggantungnya di dinding taman PAUD.
Masih di minggu kedua, sebagian dari kami mulai banyak yang
tumbang alias sakit. Banyak yang mengeluhkan tidak enak badan dan
demam, termasuk saya sendiri. Saya merasa pusing dan tidak enak badan.
Disusul oleh teman-teman lainnya, karena banyak yang sakit akhrinya
DPL kami memutuskan untuk break 1 minggu. Waktu tersebut dipakai
untuk menyehatkan badan agar kembali fit dan dapat melanjutkan KKN
sampai rampung.
Memasuki mingu selanjutnya yaitu minggu ke 4 setelah Break
1 minggu, kegiatan kami hanya merampungkan beberapa proker yang
belum sepenuhnya tuntas. Kami memasang plakat nama tumbuhan yang
ada pada taman PAUD yang gunanya agar orang-orang sekitar dapat
mengetahui jenis tumubuhan tersebut. Merampungkan halaman TK dan
mengajar adik-adik saat Bimbel.
Bagi kami semua hari-hari menjelang selesainya KKN
merupakan hari yang sangat ditungu-tunggu sekaligus sedih karena kami
akan berpisah dan tidak bisa bertemu sesering KKN yang setiap harinya
bertemu. Setiap ada perpisahan tentu akan berpisah bukan? Begitu pula
kami 18 orang yang awalnya tidak saling kenal, menjadi akrab dan saling
ada untuk sama lain.
Tentunya akus sangat beryukur bisa berkemsempatan
mempunyai DPL yang senantiasa selalu mendampingi, membimbing dan
mensupport kami sebagai anak didiknya dalam menjalankan KKN dengan
baik. Kepada Ibu Dr.Syamsudduha Syahrorini ST., MT sebuah kata
terimah kasih sepertinya tidak akan cukup untuk membalas jasa Ibu dalam
membimbing kelompok kami selama 5 Minggu Ini. Semoga Bu Rini

29
kedepannya tetap sehat ya Bu! Kami semua akan merindukan Ibu dan
moment-moment kebersamaan kita semua.
Dan untuk teman-teman seperjuangaku, saya pribadi merasa
sangat senang berada di Kelompok 11 ini, bertemu dengan kalian semua,
banyak hal yang ingin aku sampaikan kepada teman-teman. Tapi
sepertinya itu tidak akan muat jika disampaikan pada tulisan ini. Maaf jika
aku belum sepenuhnya bisa ikut berkontribusi pada kelompok ini, aku
banyak menjadi beban bagi kalian, dan terima kasih sudah menjadi teman
yang sangat baik selama 5 minggu ini. Kita berhasil menyelesaikan KKN
ini guys! We did a great job guys! Semoga kita sukses dengan jalan
masing-masing setelah KKN ini, karena perjalan kita masih sangat
Panjang! Di mana pun kalian berada semoga sehat selalu ya teman-
temannku!

3.4 A MONTH AT WEDORO KLURAK


Oleh : Aulia Maharani
Awalnya saya kira akan melaksanakan KKN di tempat seperti
pedesaan yang tertinggal perkembangan teknologi sehingga itu membuat
ketakutan tersendiri bagaimana dan apa program kerja yang efektif untuk
dilakukan, ditambah dengan anggota KKN yang dipilih secara acak dan
menjadi tantangan tersendiri karena kita tidak akan pernah tau akan
mendapatkan teman dengan perangai yang seperti apa.
Namun ternyata, lokasi pelaksanaan KKN saya tidak seperti
yang saya bayangkan. Saya ditempatkan di desa Wedoro Klurak, kira- kira
15 menit dari tempat tinggal saya. Saya merasa desa tersebut sudah
memiliki sistem yang cukup baik, dengan kepala desa beserta
sekretarisnya yang tegas. Saya pun juga bersyukur bahwa teman-teman
kelompok KKN saya adalah teman yang baik, tidak berkubu, saling bantu,
dan memiliki humor yang sesuai dengan saya. Meskipun ada beberapa
teman yang tidak cocok dengan kepribadian saya, namun itu bukan suatu
masalah besar.
Saya menyadari bahwa KKN tidak semudah itu. Ditempatkan
di desa dengan sistem yang cukup baik saja saya dan teman-teman

30
kewalahan dalam menjalankan program kerja, apalagi di desa yang
sistemnya belum bisa dikatakan baik. Tidak semudah itu dalam
menentukan apa yang dapat kita lakukan untuk desa karena kita harus
survey terlebih dahulu, berkoordinasi dengan mitra apakah kami dapat
membantu mereka, dan sebagainya. Namun saya bersyukur karena
memiliki dosen pembimbing lapangan yang baik dan benar-benar sabar
membimbing kami, serta perangkat desa dan warga desa yang menyambut
kami dengan tangan terbuka. Hal itu menjadikan saya lebih percaya diri
dalam bersosialisasi dengan masyarakat desa.
Apalagi di masa pandemi covid-19 seperti ini, tidak mudah
untuk melaksanakan KKN karena kami harus tetap menjalankan protokol
kesehatan. Kegiatan kami sempat libur selama 1 minggu karena salah satu
teman kami positif terpapar virus covid-19. Mau tidak mau, karena kami
harus melaksanakan protokol kesehatan maka kami harus menjalankan
isolasi mandiri di rumah masing-masing. Pada 1 minggu berikutnya, kami
juga tidak dapat melaksanakan kegiatan kami dengan cepat karena banyak
sekali teman-teman yang jatuh sakit, termasuk saya. Gejala penyakit saya
dengan teman-teman hampir sama, yaitu demam disertai nyeri, pusing, flu
atau batuk dan pilek. Selama seminggu saya sakit flu yang parah sehingga
membuat saya tidak dapat mengikuti kegiatan KKN.
Meski begitu, kami tetap dapat mengejar ketertinggalan.
Kelompok kami tetap dapat melakukan monev dengan luaran yang kami
cicil sedikit demi sedikit. Meskipun banyak yang harus ditambah dan
dibenahi, namun revisian tersebut tidak begitu berat bagi kami.
Selama 1 bulan atau 5 minggu ini, kami memiliki beberapa
program kerja yang telah disetujui dalam proposal. Program kerja tersebut
yaitu pembuatan taman mini di halaman PAUD Rosella, perbaikan sarana
lingkungan bermain TK Dharma Wanita, pengelolaan sampah organik
skala rumah tangga untuk dijadikan pupuk organik cair (POC), pembuatan
program website desa, pemberdayaan UMKM, bimbel tiap hari Senin,
Rabu, Jumat, serta ikut dalam kegiatan belajar mengajar di TPQ
Sabilunnajah.

31
Tentunya proses dalam perencanaan program kerja tersebut
tidak berjalan mulus. Ada saja masalah kecil hingga masalah serius yang
menimbulkan sedikit perdebatan dan menyebabkan proses penetapan
program kerja membutuhkan waktu yang lama. Meski pada akhirnya,
kami tetap bisa menetapkan program kerja yang fix karena kami harus
segera menyerahkan proposal kegiatan KKN.
Berikut saya akan menceritakan 3 program kerja yang paling berkesan
bagi saya.
Program kerja yang pertama adalah mengenai pengelolaan
sampah organik skala rumah tangga. Di sini saya benar-benar belajar hal
baru karena saya sama sekali tidak pernah terlibat dalam pembuatan
pupuk atau dalam pengelolaan sampah. Kami membuat kegiatan
sosialisasi sekaligus pelatihan tentang pengelolaan sampah organik
sebagai POC. Tidak hanya audiens kegiatan yaitu ibu PKK, karang taruna,
para RT / RW, dan warga umum, saya pun merasa setelah adanya
pelatihan tersebut, saya dapat membuat pupuk sendiri di rumah karena
saya memahami apa yang dijelaskan oleh teman sekelompok saya sebagai
narasumber, mengetahui apa saja bahan pembuatan dan apa saja yang
boleh dan tidak boleh dilakukan saat proses pembuatan. Maka dari itu,
program kerja tersebut terkesan bagi saya. Saya pun terkesan dengan
teman saya yang menjadi narasumber dalam kegiatan tersebut karena dia
benar-benar tahu bagaimana cara penyampaian yang baik. Tak lupa, saya
pun bersyukur karena Bu Rini sebagai DPL kelompok kami yang telah
hadir dan turut membantu kami dalam melaksanakan kegiatan ini serta
teman-teman dengan job desc nya masing-masing sebagai partner dalam
melaksanakan kegiatan tersebut.
Yang kedua adalah program kerja rutin belajar bersama dengan
audiens nya siswa-siswi kelas 1 – 6 SDN Wedoro Klurak. Saya sendiri
tidak menyangka bila reaksi mereka yang bersemangat, karena kegiatan
ini tidak akan berjalan seru seperti ini bila para murid banyak yang tidak
antusias. Saya kebagian mengajar siswi kelas 3 dimana mereka sangat
antusias sehingga saya sendiri kewalahan dan bingung bagaimana cara

32
efektif untuk belajar bersama mereka karena ini adalah pengalaman
pertama saya dalam kegiatan mengajar.
Dan program kerja terakhir yang berkesan adalah perbaikan
sarana bermain halaman TK Dharma Wanita. Sangat disayangkan bila
area bermain anak-anak di sekolah jauh dari kata “baik” karena adanya
tumpukan sampah di halaman TK, suasana yang kurang seru karena
banyaknya cat yang terkelupas, serta banyaknya rerumputan yang tidak
terurus. Maka dari itu, kami membersihkan tumpukan sampah, mengecat
dinding dan besi permainan, mengecat pohon dan paving agar terlihat
lebih berwarna, membuat kerajinan untuk ditempelkan di dinding kelas,
dan menambal serta mengecat tembok bagian luar TK. Meski masih
banyak yang sebenarnya harus diperbaiki dan direnovasi, namun kami
sudah berusaha melakukan apa yang kami mampu untuk lakukan. Meski
hanya sedikit yang kami lakukan, namun Bapak Kepala Sekolah selalu
mengucap terima kasih karena membuat TK menjadi lebih berbeda. Maka
dari itu, ini adalah program kerja yang termasuk berkesan bagi saya.
Program kerja lainnya juga sangat menyenangkan untuk
dilakukan. Pun juga berkesan bagi saya. Saya bersyukur memiliki teman
yang dapat diandalkan untuk menyelesaikan program kerja yang telah
kami tetapkan. Meski ada saja hal-hal yang membuat saya sebal dan
emosi, namun sekali lagi itu bukan menjadi masalah yang besar karena
buktinya kami dapat menyelesaikan program kerja dengan baik.
Saya tidak tahu apakah kami akan tetap menjalin komunikasi,
tapi saya berharap saya dan teman-teman akan selalu menjalin komunikasi
yang baik. Karena meski hanya satu bulan, tapi setidaknya kami telah
melalui banyak hal bersama.

3.5 LEBIH DARI 30 HARI DI LANGIT WEDOROKLURAK


Oleh : Nanda Faj’riah Azzari
Time flies so fast, itu yang saya rasakan saat ini. Rasanya, baru
kemarin saya berstatus maba (mahasiswa baru) mencari teman kesana-
kemari. Merasakan euforia saat menghadapi libur semester. Lalu,
sampailah saya pada titik ini, perjalanan menuju semester akhir yang

33
tentunya sudah sangat dinantikan oleh semua mahasiswa. Awalnya saya
sempat ragu terhadap diri saya sendiri. Ragu, karena mungkin saya tidak
bisa mengikuti KKN tahun ini. Fyi, untuk mengikuti KKN ini, saya harus
berjuang sebanyak 4X untuk bisa mendapatkan status lulus di BQ. Good
things take time, alhamdulillah saya berhasil lulus dan dapat mengikuti
KKN di tahun ini. Sebelum memulai untuk membaca seutas kisah
pengalaman saya di langit Wedoroklurak. Alangkah baiknya, dimulai
dengan perkenalan singkat. Seperti kata pepatah, tak kenal maka tak
sayang hehehe. Perkenalkan nama saya Nanda Faj'riah Azzari dari prodi
Psikologi. Salah satu anggota dari kelompok 11 yang memiliki badan
besar, but still looks so cute hahaha dan tentu saja selalu datang nomer
satu ke posko. Lebih dari 30 hari menjalani kegiatan Kuliah Kerja Nyata
sebagai salah satu syarat untuk menempuh semester akhir, bertemu
dengan berbagai macam sifat dan karakter individu, mencoba belajar
untuk beradaptasi dan berbaur dengan teman, merupakan salah satu fase
menuju pendewasaan diri. Awalnya, saya merasa cemas dan khawatir
bertemu dengan kelompok KKN ini, ketika melihat daftar kelompok
KKN, disana tertulis bahwa hanya saya sendiri yang berasal dari jurusan
Psikologi. Perasaan takut dan cemas rasanya campur menjadi satu. Saya,
seperti anak ayam yang kehilangan induknya. Saya selalu khawatir, jika
saya tidak punya teman, jika saya kesulitan untuk berbaur, apalagi tidak
ada satupun dari anggota kelompok, yang saya kenal sebelumnya.
Ditambah saya hanya seorang diri dari jurusan Psikologi. Fyi, saya adalah
tipe orang yang mungkin butuh waktu yang cukup lama untuk beradaptasi
dengan lingkungan baru, terlebih karena disini saya merupakan pendatang.
Saya adalah perantau, dan bukan asli Jawa Timur. Tapi, mau tidak mau.
Saya harus menghadapinya dan saya yakin, saya akan menyelesaikannya
dengan baik.
Kegiatan KKN dimulai pada tanggal 28 Januari 2022, di hari
Jumat yang penuh berkah itu, saya dan teman-teman melakukan kegiatan
pembukaan KKN-P 2022. Kami menjelaskan tentang semua agenda dan
program kerja yang akan kami lakukan selama satu bulan ke depan.
Alhamdulillah niat baik kami disambut hangat oleh Bu Lurah dan seluruh

34
warga desa. Setelah pembukaan kegiatan KKN selesai, akhirnya kami
kembali untuk berkumpul di posko dan melanjutkan agenda yang akan
kami lakukan selama satu bulan ke depan. Tentu saja, tidak mudah untuk
mencari peluang dari desa agar dapat dioptimalkan untuk kedepannya.
Namun, berkat kegigihan, kekompakan, dan kesabaran kami, akhirnya
kami mampu menemukan 7 program yang dapat saya dan teman-teman
jalankan. Mulai dari melakukan kegiatan pengangkutan sampah di setiap
rumah warga, melakukan kunjungan ke mitra UMKM, mengunjungi
sekolah dasar untuk melakukan sosialisasi terkait bimbingan belajar,
bertemu dengan adik-adik yang selalu hadir mengikuti bimbingan belajar
dan tentunya masih banyak kegiatan yang lainnya.
Meskipun di setiap diskusi program kerja, terkadang kami
tidak sepemikiran, tapi alhamdulillah kami selalu bisa menghadapi segala
bentuk perbedaan yang ada. Berusaha mencari jalan tengah dalam setiap
kesulitan yang kami hadapi, melakukan diskusi secara musyawarah,
menghargai dan menghormati pendapat anggota lain. Hingga pada
akhirnya, sampailah kami pada titik ini. Menyelesaikan segala program
kerja, menyudahi pengabdian di Desa Wedoroklurak. Lalu kembali
menjalankan aktivitasnya masing-masing dengan jalan dan arah yang
berbeda. Terlalu cepat untuk diakhiri ya. Everything will be missed ya
guys. Rasanya 30 hari mengabdi di desa yang penuh suka dan cita dan ini
masih terlalu sayang untuk diakhiri. Masih ingin pergi ke posko dan
bertemu dengan teman-teman. Saya setuju dengan pepatah "People come
and go, but memories stay forever" Meskipun pada akhirnya, kegiatan
KKN ini telah berakhir dan saya akan segera menghadapi perpisahan.
Namun, kenangan akan selalu tersimpan secara rapih di setiap memori
saya.
Bagi saya, tujuh belas individu unik yang telah membantu saya
melewati kegiatan ini, sudah saya anggap sebagai saudara saya sendiri.
Saudara tidak sedarah, namun tetap satu hati dan tujuan. Salah satu tujuan
kami adalah menggali potensi di tempat kami mengabdi, yaitu Desa
Wedoroklurak. Desa yang terkenal dengan simbol "burung dara". Hampir
5 hari dalam seminggu, kami mengabdi di desa ini. Berupaya untuk selalu

35
mencetuskan program-program yang mampu memilki manfaat bagi
keberlangsungan desa ini. Meskipun terkadang kami berbeda dalam
menyuarakan pikiran, namun bagi saya pribadi, mereka terasa hangat,
kompak, selalu membuat saya tertawa lepas dengan lelucon yang mereka
miliki. Posko balai desa menjadi saksi bisu tentang kegiatan-kegiatan
kami di setiap harinya. Mulai dari membahas tentang program kerja,
merasakan kegelisahan saat menghadapi monev, membahas tentang menu
makan siang, rasanya baru kemarin memulai kegiatan ini. Tapi, rasanya
berat sekali ketika harus mengakhiri pertemuan ini. Sebenarnya saya
masih tidak sadar. Bahwa ternyata kebersamaan kelompok 11 hanya
cukup sampai disini, rasanya baru kemarin bertemu di kedai ahmed untuk
menyiapkan acara pembukaan KKN, saling menyampaikan ide dan
pemikiran untuk program-program yang akan kami jalankan. Dulu, saya
dan teman-teman lainnya masih belum terlalu akrab. Tapi seiring
berjalannya waktu, saya merasa nyaman dan dekat dengan mereka. The
first of all, i wanna said that i am so lucky to meet you guys. Kayaknya
rasa lelah karena rumah saya yang sangat jauh, terbayarkan semua deh
hahahaha. Guys, you are so unique. Apalagi Mbak Lia yang selalu bikin
saya tertawa terbahak-bahak dengan dark jokes yang dia miliki.
Hahahaha. Kalau lagi flashback tentang kegiatan KKN tuh berasa gak
mau berakhir. Still want to be here with you guys.
Untuk teman-temanku. We did it so well guys. Keberhasilan
dalam menyelesaikan kegiatan ini adalah salah satu bukti bahwa
kekompakan yang kami miliki memang luar biasa. Terima kasih telah
berjuang dan berusaha semaksimal mungkin. Mengorbankan tenaga,
waktu, dan pikiran untuk kegiatan ini. Meskipun terkadang rasa lelah,
gelisah, marah, sedih dan frustasi menghampiri. But, it's normal. Itu
adalah bagian dari emosi dan itu wajar untuk kami rasakan. Setiap
pertemuan pasti selalu berujung pada perpisahan ya guys. It's okay. I
believe, that we can meet each others in the future See you on top guys.
Terima kasih langit Wedoroklurak, telah memberikan pengalaman yang
berharga bagi saya, terima kasih Bu Rini selalu Ibu DPL tercinta.

36
3.6 EVERY COLOUR IN WEDOROKLURAK VILLAGE
Oleh : Rizqiyah Rosanda
Assalamualaikum perkenalkan nama saya Rizqiyah Rosanda
mahasiswi Pendidikan Bahasa Arab. Saya akan menceritakan sepenggal
kisah KKN-P di Desa Wedoroklurak. Ya seperti yang kalian tau KKN
adalah sebuah program yang harus dilakukan oleh mahasiswa semester 6.
KKN-P yang saya ikuti untuk mengisi libur semester perkuliahan. Kuliah
kerja nyata menjadi salah satu program rutin di UMSIDA. Kuliah kerja
nyata menjadi salah satu kegiatan pengabdian kita terhadap masyarakat
yang memiliki tujuan bagaimana kita ketika berada di tengah-tengah
masyarakat dari mulai pelajaran tentang kepemimpinan, komunikasi antar
masyarakat, bagaimana kerja tim yang baik dan bagaimana kita tetap
menjaga akhlak dan adab kita terhadap masyarakat. KKN-P dibagi
menjadi dua yaitu KKN-P cluster yang mana ditempatkan di luar Sidoarjo
dan non cluster yang mana ditempatkan di daerah Sidoarjo. Iya ketika
terdengar berita akan ada KKN-P ada sedikit ketakutan, karena takut tidak
bisa adaptasi dengan kebiasaan-kebiasaan yang sedikit berbeda dengan
keseharian ku. Aku memilih KKN-P non cluster karena aku masih harus
mengajar di sebuah pondok pesantren. Aku mengambil sistem pulang-
pergi dan disana kami juga disediakan tempat untuk singgah atau posko.
Desa Wedoroklurak adalah nama aku tempati bersama teman-teman untuk
melaksanakan KKN. Di sini kami bukan lah mahasiswa prodi pendidikan
bahasa Arab, manajemen, akutansi, atau pendidikan guru sekolah dasar
dan lain sebagainya akan tetapi kami adalah kelompok ke 19 yang
beranggotakan sekitar 18 anak 5 teman laki-laki dan 13 teman perempuan.
Yang mana kita menyatukan berbagai perbedaan dan kami saling
berkerjasama dalam melakukan berbagai program kerja. Sebelum KKN
berjalan, kita mengadakan sebuah perkumpulan sederhana di kampus
untuk membahas struktur organisasi dan kegiatan apa saja yang kira-kira
bisa kita lakukan di Desa Wedoroklurak. itu adalah perkumpulan pertama
yang kami lakukan dan Alhamdulillah mendapatkan hasil yang kita
inginkan.

37
Pada 28 Januari 2022 adalah hari pertama KKN-P dimulai dan
aku memulai untuk beradaptasi dengan teman-teman dan lingkungan
sekitar. Pada hari itu kita melakukan kegiatan pembukaan KKN bersama
Kepala Desa Wedoroklurak dan jajarannya. Alhamdulillah acara
pembukaan lancar dari awal sampai akhir. Di Minggu pertama kami
melakukan berbagai survei untuk melakukan program kerja kami selama
sebulan, kami membagi tugas untuk survey agar pekerjaan kita bisa
selesai tepat waktu.
Ada banyak cerita dan hal baru yang saya dapatkan ketika
KKN berlangsung. Satu bulan saya beradaptasi ditempat baru bukan hal
yang sangat mudah bagiku. Program kerja yang kita lakukan disini banyak
sekali seperti mengadakan bimbingan belajar dan mengajar Al-Qur'an di
TPA Sabilunnajah. Iya Bimbingan belajar itu dilakukan setiap hari Senin,
Rabu, dan Jumat. UntuK mengajar Al-Qur'an dilakukan setiap hari Selasa
dan Kamis, iya selama kegiatan berlangsung ada banyak hal yang
membuatku tidak bisa mengikuti kegiatan bimbingan belajar karena ada
kegiatan ditempat saya mengajar dan tidak bisa ditinggal. Dan saya
memutuskan untuk mengambil kegiatan mengajar Al-Qur'an walaupun
cuma 2 orang, saya dan salah satu teman saya.
Mengajar Al-Qur'an bukan salah satu hal baru untuk saya tapi
saya ambil untuk membuatku belajar lagi bagaimana cara mengajar
dengan baik dan benar. Di TPA Sabilunnajah disitu ada pelajaran yang
berharga yang bisa saya ambil yaitu kesabaran dalam mengajar itu sangat
diperlukan. Banyak orang yang kadang menghiraukan tentang itu padahal
itu adalah hal yang sangat penting. Pernah suatu ketika saya berbincang
bersama teman-teman mengenai pengajaran di TPA sabilunnajah, kata Bu
Darroh beliau sangat senang sekali dengan kehadiran kami di sana untuk
membantu mengajar di TPA sabilunnajah. Walaupun kami disana sedikit
memiliki kendala tidak bisa mengajar full karena keadaan yang waktu itu
salah satu dari kami ada yang sakit dan ketika kami sudah mulai
beraktivitas kembali, TPA Sabilunnajah libur selama seminggu
dikarenakan ada salah seorang guru disana ada yang sakit.

38
Masih banyak lagi yang kita lakukan seperti menghias PAUD
dan TK. Itu adalah program kerja kita yang lain selain mengajar Al-Qur'an
dan bimbingan belajar. Ada suatu hal baru yang baru kita ketahui, PAUD
Rosella adalah salah satu gagasan pemikiran dari KKN UMSIDA dahulu,
akan tetapi paud itu baru benar-benar diresmikan pada tahun 2012 oleh
pemerintah. Kami di sana memperindah taman di PAUD Rosella, kami
tamanami beberapa tanaman hias di taman PAUD dan kami buatkan
hiasan di dinding taman agar tampak lebih indah dan cantik. Di situ saya
mempunyai pengalaman yang sangat luar biasa yang awalnya aku hampir
tidak pernah mencangkul di sana saya diajari bagaimana mencangkul
dengan baik dan benar, masih banyak hal-hal baru yang saya lakukan di
sana. Saya bersyukur bisa KKN bersama teman-teman yang hebat, mereka
saling membantu satu sama lain jika ada teman yang kesusahan langsung
dibantu bukan malah ditinggalkan. Walaupun ada sedikit kendala kami di
istirahatkan atau bisa dibilang mengerjakan segala sesuatu dirumah seperti
mengerjakan artikel, jurnal atau buku.

3.7 AKU DAN KENANGAN SAAT ITU (KKN-P UMSIDA 2022)


Oleh : Andreas Tedy Setiawan
Kuliah kerja nyata (KKN) merupakan suatu bentuk kegiatan
pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas
keilmuan dan sektoral pada waktu dan daerah tertentu di Indonesia. Pada
tanggal 28 Januari 2022 kegiatan KKN serentak pembukaan dengan pihak
Universitas Muhammadiyah Sidoarjo melalui media virtual zoom.
Kegiatan Kuliah kerja nyata kali ini tersebar di berbagai wilayah yakni di
Kabupaten Sidoarjo, Pasuruan, Mojokerto dan lainnya. Kegiatan kuliah
kerja nyata kali ini juga berbeda dengan tahun- tahun sebelumnya karena
saat ini terlaksana di masa pandemi covid-19. Sehingga harus selalu
menerapkan protokol kesehatan pada setiap kegiatan yang dilakukan. Saya
di tempatkan di Desa Wedoroklurak Kecamatan Candi Kabupaten
Sidoarjo untuk kegiatan KKN. Selama menjalankan kegiatan KKN kami
mendapatkan posko yang cukup nyaman untuk di tempati.

39
Saya bersama dengan 18 orang saya dan teman saya
menjalankan beberapa program kerja yang telah kami rancang sebelum
pembukaan kegiatan KKN dilaksanakan. Kami menjalankan program
kerja sesuai dengan matriks yang telah kami buat bersama-sama, kami
juga membentuk penanggung jawab untuk tiap program kerja agar dapat
berjalan dengan baik. Hari pertama kami kelompok KKN-P 11
melaksanakan kegiatan pembukaan di Balai Desa Wedoroklurak bersama
perangkat desa dan DPL.
Kami juga memberikan buah tangan kepada perangkat desa
sebagai bentuk terima kasih karena telah disambut dengan baik. Setelah
melakukan kegiatan pembukaan di Balai Desa, perwakilan dari kelompok
KKN-11 mengikuti kegiatan pembukaan KKN-P UMSIDA 2022 yang
diselenggarakan secara langsung di Balai Desa. Untuk program kerja
utama kelompok kami ada beberapa yakni Penyuluhan sampah organik
kepada ibu-ibu PKK, sosialiasasi, bimbingan belajar, pembersihan
halaman TK, memperindah taman bermain di TK, menanam tanaman hias
di PAUD dan pelatihan pembuatan POC. Untuk menjalankan program
kerja tersebut kelompok kami membagi beberapa anggota untuk tiap
prokernya, kami juga membagi tiap proker tersebut terdapat satu
penanggung jawab di mana dia bertugas untuk mengkoordinir anggotanya.
Selang beberapa hari dari pembukaan, kami kelompok KKN
11 mengajukan proposal program kerja kepada pemerintah Desa.
Pemerintah Desa mendukung penuh program kerja yang telah kami
Pemerintah Desa juga membantu kelompok KKN 11 mengenai proker
kegiatan KKN kami pada tanggal 29 Januari 2022.
Kelompok KKN 11 serentak memulai semua kegiatan program
kerja dari melakukan survey ketempat Maggot, shuttlechok, TPQ, Taman
kanak-kanak, PAUD, sosialisasi ke Ibu PKK. Kolam ikan. Setiap anggota
yang telah dibagi sesuai program kerja melakukan kegiatan tersebut,
seperti untuk survei di tempat maggot dilakukan oleh yang terdiri dari 3
orang. Sedangkan Tim shuttlecok terdiridari 7orang sedangkan untuk
survei di TPQ terdiri dari 4 orang, Survei TK terdiri dari 3 orang. Survei

40
di PAUD terdiri dari 4 orang, dan sosialisasi ke ibu PKK terdiri dari 13
orang.
Minggu pertama pelaksanaan KKN kami juga mengumpulkan
limbah rumah tangga yang dipakai untuk membuat Pupuk Organik Cair
(POC) dan limbah tersebut dipakai sebagai bahan penunjang saat
melakukan sosialiasasi pelatihan pembuatan POC pada minggu ke-2.
Limbah yang kami kumpulkan hanya limbah rumah tangga jenis organik,
contohnya nasi, sisa lauk, kulit jeruk, kulit bawang, dsb. Kami membagi
titik pengambilan sampahnya, supaya cepat dan praktis.dan cepat untuk
meneyelesaikannya.
Pada minggu kedua, sebagian dari kami mulai banyak yang
tumbang alias sakit. Banyak yang mengeluhkan tidak enak badan dan
demam, termasuk saya sendiri yang kurang fit untuk melakukan kegiatan
proker tersebut. Saya merasa pusing, pilek dan tidak enak badan. Disusul
oleh teman-teman lainnya, karena banyak yang sakit akhrinya DPL kami
memutuskan untuk break 1 minggu. Waktu tersebut dipakai untuk
menyehatkan badan agar kembali fit dan dapat melanjutkan KKN sampai
rampung dan bisa menyelesaikan proker tersebut dengan waktu yang
sudah di tentukan.
Memasuki mingu selanjutnya yaitu minggu ke 4 setelah Break
1 minggu, kegiatan kami hanya merampungkan beberapa proker yang
belum sepenuhnya tuntas. Kami memasang plakat nama tumbuhan yang
ada pada taman PAUD yang gunanya agar orang-orang sekitar dapat
mengetahui jenis tumubuhan tersebut. Merampungkan halaman TK dan
mengajar adik-adik saat Bimbel.
Setelah break 1 minggu, kegiatan kami laksanakan kembali
dengan membuat acara lomba mewarnai yang diikuti oleh adik-adik
peserta bimbel. Dimana bagi mereka yang menang akan mendapatkan
sebuah hadiah yang telah kami sediakan. Peserta lomba ini pun kami
bedakan menjadi dua tingkatan, yaitu tingkat rendah dan tingkat tinggi.
Namun, bagi mereka yang tidak menang akan tetap mendapatkan sebuah
bingkisan yang telah kami sedikan.

41
Selain lomba mewarnai yang kami adakan pada hari senin
(21/2), kami juga akan mengadakan lomba kolase yang kami laksanakan
pada hari rabu (2/3). Lomba ini hampir sama untuk pembagiannya seperti
lomba mewarnai dan bagi yang tidak menang juga akan mendapatkan
bingkisan yang telah kami sediakan.
Itulah kenangan dan kegiatan selama KKN di Desa
Wedoroklurak selama lima minggu, mulai dari tanggal 28 Januari hingga
6 Maret. Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada warga Desa
Wedoroklurak yang telah menerima kami dengan baik. Sekian dari saya.

3.8 “3.283.200 DETIK YANG PENUH TAWA” DESA


WEDOROKLURAK CANDI SIDOARJO
Oleh : Khoirunnisak
Desa Wedoroklurak merupakan desa yang terletak di
Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo Provinsi Jawa Timur. Desa
Wedoroklurak ini dipimpin oleh seorang Kepala Desa yaitu ibu Hj. Lami
Hartini. Beliau menjabat sebagai Kepala Desa kurang lebih selama satu
tahun di Desa Wodoroklurak. Didamping oleh Sekertaris Desa (Carik)
yang bernama Ruri Achmadi. Selama perjalanan KKN di Desa
Wodoroklurak dari awal perkenalan sampai sekarang kita didampingi oleh
Bapak Carik untuk mengenal lebih dalam dan melakukan kegiatan
program-program yang sudah kita rancang sebelumnya di Desa
Wedoroklurak.
Kami dari Kelompok 11 KKN-P Universitas Muhammadiyah
Sidoarjo akan melaksanakan Kegiatan KKN di Desa Wedoroklurak mulai
tanggal 28 Januari sampai 06 Maret 2022 yang didampingi oleh Dosen
Pembimbing Lapangan yakni Dr. Syamsudhuha Syahrorini ST.MT.
Dalam menjalankan KKN (Kuliah Kerja Nyata) selama sebulan ini, kami
mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA)
diberikan posko untuk tempat singgah beristirahat tepatnya disebelah
ruang kantor Kelurahan. Karena rumah dari anggota kelompok kami tidak
jauh dari Desa Wedoroklurak dan di sana kita hanya akan melakukan
kegiatan program kerja yang sudah kita rancang sebelumnya.

42
Pada saat pertama kali kita datang ke Balai Desa
Wedoroklurak, kami disambut dengan sangat baik oleh Ibu Lurah, Bapak
Carik dan Warga sekitar. Pada hari itu, kami menanyakan latar belakang
Desa Wedoroklurak ini kepada Ibu lurah dan menjelaskan beberapa
program kerja kelompok kami. Ibu Lurah merespon dengan baik terkait
program kerja yang telah kami buat dan juga mengarahkan beberapa
tempat rekomendasi untuk pelaksanaan kegiatan yang sesuai dengan
program kerja kelompok kami. Ibu Lurah menyerahkan kepada Bapak
Carik untuk mendampingi kelompok kami pada saat melakukan kegiatan
maupun jika ada kebutuhan alat untuk terkait kegiatan KKN.
Sebelumnya saya akan memperkenalkan diri dahulu, Nama
saya Khoirunnisak nama panggilan saya Nisak, saya Mahasiswa
Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, Prodi Administrasi Publik
Semester 6 dan tidak terasa sudah hampir 3 Tahun yang lalu saya memulai
kuliah di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Saya menikmati
perjalanan kuliah saya dari semester 1 sampai semester 5 dan singkat
waktu akhirnya saya memasuki liburan akhir semester 5, dimana yang
sudah waktunya untuk mahasiswa semester tua untuk mengikuti kegiatan
Kuliah Kerja Nyata atau yang disebut dengan KKN. Kegiatan KKN ini
sudah menjadi kegiatan rutinan yang akan dilakukan oleh mahasiswa
semester 6 dan yang akan menjadi syarat untuk melakukan penelitian
ilmiah atau yang biasa disebut dengan Skripsi.
Waktu pertama kali saya melihat daftar nama kelompok saya,
saya menemukan beberapa nama yang sudah pernah saya kenal
sebelumnya. Namun, lebih banyak nama yang belum saya ketahui
sebelumnya. Pada hari pertama pertemuan dengan kelompok KKN, saya
merasa cukup tenang karena ada beberapa nama yang saya ketahui mereka
adalah teman lama. Dan saya juga menemukan wajah-wajah baru yang
selama ini belum pernah saya ketahui, mereka adalah teman baru saya di
kelompok KKN ini. Mereka yang akan berjuang bersama saya untuk
melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Wedoroklurak selama 5
minggu. Dengan berjalannya waktu saya mulai mengenal kepribadian
mereka satu persatu, ada yang ceria, ada yang pendiam, ada yang suka

43
bercanda, dan ada juga yang perlahan jatuh cinta. Dengan berbagai macam
sikap dari mereka, saya merasa senang karena dari situlah berbagai
kepribadian akan disatukan dan saling melengkapi.
Seiring berjalannya waktu kami mulai melaksanakan kegiatan
program kerja kami, dimulai dari mewawancarai beberapa narasumber
untuk menggali lebih dalam terkait program kerja yang akan kami
laksanakan. Dari beberapa informasi narasumber yang sudah kami
kumpulkan beberapa diantaranya kami ambil untuk dijadikan artikel di
media massa. Kami juga sosialisasi kepada siswa Sekolah Dasar dari kelas
1 sampai 6 untuk mengikuti Bimbingan Belajar (BIMBEL) gratis yang
sudah menjadi program kerja kami. Kami sudah menjadwalkan
Bimbingan Belajar (BIMBEL) ini pada hari Senin, Rabu, Jumat yang
dilaksanakan pada pukul 18.00 – 20.00 di Balai Desa Wedoroklurak.
Program kerja Bimbingan Belajar (BIMBEL) ini berjalan dengan apa
yang kami harapkan, partisipasi dari anak-anak Sekolah Dasar dari kelas 1
sampai 6 membuat kami Mahasiswa KKN bersemangat untuk mengajar.
Kami juga melakukan sosialisasi tentang pembuatan Pupuk Organik Cair
(POC) dari sampah organik rumah tangga kepada ibu-ibu PKK, kami
membagikan pengetahuan kepada ibu-ibu PKK terkait cara pembuatan
pupuk organik cair (POC) ini di Balai Desa Wedoroklurak. Kami
menunjukkan bagaimana cara membuat pupuk organik cair dari sampah
organik ini secara detail dari awal pembuatan sampai akhir, yang
sebelumnya sudah dikumpulkan sampah organik rumah tangga dari warga
desa Wedoroklurak, mulai dari sampah sayur-sayuran, sisa nasi, cangkang
telur, dan air leri (air cucian beras). Tujuan kami memberikan sosialisasi
terkait pembuatan pupuk organik cair ini agar warga Desa Wedoroklurak
dapat memanfaatkan sampah-sampah organik yang sebelumnya hanya
dibuang begitu saja. Ibu-ibu PKK sangat antusias terkait sosialisasi
pembuatan pupuk organik cair ini, banyak yang ingin mengaplikasikan
cara pembuatan pupuk organik cair ini secara individu. Selain itu, kami
juga membuat taman di sekolah PAUD yang sebelumnya pembuatan
taman sendiri merupakan salah satu tujuan utama kami. Sebelumnya
taman PAUD penuh dengan rumput liar, namun sekarang sudah kami

44
ubah menjadi halaman yang penuh dengan tanaman. Dengan adanya
taman yang sudah kami buat ini, kami berharap pihak PAUD segan untuk
meneruskan perawatan tanaman yang sudah kami buat menjadi taman.
Harapan kami taman tersebut menjadi salah satu ikon penting yang dapat
kami tinggalkan sebagai bentuk pengabdian kami terhadap Desa
Wedoroklurak. Selain taman, kami juga merombak sedikit penampilan
dari TK Dharma Wanita yang ada di seberang Balai Desa Wedoroklurak
yang sebelumnya terlihat banyak sekali yang perlu diperbaiki, kini dengan
bantuan dari kami mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
mampu merubah penampilan TK Dharma Wanita tersebut menjadi lebih
menarik. Dengan menambahkan cat pada area permainan anak-anak,
mengecat tembok, mengecat paving, membersihkan halaman TK, menata
dan menambahkan tanaman-tanaman, menambahkan poster untuk belajar,
serta merapikan ruangan kelas yang ada di TK Dharma Wanita. Kami juga
membantu beberapa UMKM yang ada di Desa Wedoroklurak salah
satunya yaitu Toko Kue Bu Yayuk, dimana kami membantu
mempromosikan lewat media sosial. Dan kami juga membantu mengajar
anak-anak mengaji di TPQ yang ada di daerah Desa Wedoroklurak. Dan
yang terakhir kami juga ikut membantu membuat web untuk melengkapi
profil desa.
Waktu terus berjalan, tidak terasa tibalah kami pada minggu
terakhir KKN dimana ini menjadi detik-detik terakhir perjuangan kami
pada masa kuliah kerja nyata (KKN). Kami sangat menikmati hari-hari
dimana kami sama-sama berjuang untuk mewujudkan pengabdian kami
kepada masyarakat dengan beberapa program kerja yang sudah kami buat.
Canda dan tawa yang selama ini kami lakukan bersama membuat saya
tidak ingin cepat mengakhirinya, segala permasalahan yang kami alami
membuat saya belajar bahwa segala sesuatu apapun tidak akan jauh dari
permasalahan, saya rasa permasalahan itulah yang membuat kami semakin
erat. Hari demi hari selalu ada peristiwa yang terjadi, mulai dari perasaan
nyaman, timbul kasih sayang, dan ada keinginan untuk tidak ingin
ditinggalkan. Jika KKN ini berakhir hal yang tidak akan pernah saya
lupakan adalah kami pernah berjuang bersama, pernah sakit bersama,

45
pernah bermain bersama, pernah bernyanyi bersama, pernah belajar
bersama dan yang paling tidak akan saya lupakan adalah kita selalu
makan siang bersama.
Dengan adanya Kuliah Kerja Nyata (KKN) saya mendapat
banyak pengalaman salah satunya sebuah pengabdian kepada masyarakat
sekitar, dan menjadi seseorang yang bermanfaat, saya juga mendapatkan
pengetahuan luas yang sebelumnya belum saya ketahui. Dengan adanya
KKN ini saya memiliki banyak teman baru. Dan semoga apa yang sudah
kami berikan di Desa Wedoroklurak ini mampu memberikan dampak
positif terhadap kami dan masyarakat Desa Wedoroklurak.

3.9 SUKA DUKA MENJADI PENANGGUNG JAWAB PEMBUAT


TAMAN DI LOKASI PAUD
Oleh : Rafly Zulkarnain Aziz
Perkenalkan terlebih dahulu nama saya Rafly Zulkarnain Aziz
dari Prodi Teknik Industri Fakultas Saintek Universitas Muhammadiyah
Sidoarjo. Di dalam pesan ini saya mendapat tugas dari kampus yaitu
Kuliah Kerja Nyata atau sering disebut dengan istilah KKN. Dengan ini
saya yang beralamatkan rumah di Desa Sugihwaras rt 01 rw 01,
Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo. Pada posisi pandemi ini pihak
Universitas membagi setiap anak yang disesuaikan dengan keadaan atau
dekat dengan rumah dikarenakan jika berada di luar kota mengakibatkan
banyak resiko yang nanti akan terjadi. Disini pada waktu pembagian
kelompok KKN nama saya tercantum pada kelompok KKN-P 11
UMSIDA yaitu yang beranggotakan 18 orang anak terdiri dari 5 orang
anak laki-laki dan 13 orang anak perempuan. Kelompok ini diberi tugas
dan ditempatkan oleh pihak universitas di Desa Wedoroklurak yang
berdekatan dengan jalan raya lingkar timur. Pada saat sudah mendapat
kelompok, saya pikir tidak ada anak yang saya kenal. Ternyata syukur
alhamdulillah ada dua orang anak dari prodi manajemen (Rizki) dan
administrasi publik (Nisak), mereka adalah teman sekolah SMP saya dulu.
Nisak yang berasal dari Desa Sumokali dan Rizki yang berasal dari Desa

46
Tenggulunan, kita dipertemukan kembali pada waktu KKN ini setelah
sekian lama tidak pernah bertemu.
Di waktu lain para anggota kelompok mengadakan rapat untuk
membahas program kerja yang akan kita kerjakan waktu KKN di Desa
Wedoroklurak, pada pertemuan pertama diadakan rapat yang berlokasi di
kampus 1 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo yang mendapat hasil
program kerja dan pembagian tugas. Untuk pertemuan kedua diadakan di
sebuah tempat ngopi seperti caffe dan pembahasan juga sudah disetujui
oleh ketua dan semua anggota kelompok. KKN-P11 Universitas
Muhammadiyah Sidoarjo ini didampingi oleh dewan pimpinan lapangan
yaitu Dr. Syamsudduha Syahrorini, ST., MT. Masa tugas kuliah kerja
nyata ini mulai tanggal 28 Januari sampai tanggal 06 Maret 2022.
Dalam kesempatan ini saya diberi tanggung jawab untuk
menjadi penanggung jawab penuh dalam program kerja membuat taman
di halaman sekolah PAUD yang berlokasi di dekat balai desa
Wedoroklurak. Mendengar ucapan tersebut sebenarnya saya bingung dan
tidak yakin dengan diri saya apakah saya mampu melaksanakan sampai
selesai tugas ini seperti yang awal diperkirakan oleh semua anggota
kelompok ini. Sebelum memulai program kerja tersebut saya sempat ingin
menyerah dan takut tidak sesuai yang diharapkan, tetapi semangat teman-
teman saya itulah yang membuat saya berubah pikiran dan membuat saya
yakin bahwa saya mampu menyelesaikan tugas ini sesuai target yang
diharapkan.
Untuk langkah pertama saya mengajak semua anggota untuk
saling bergotong-royong membersihkan halaman sekolah PAUD tersebut
yang terbengkalai dan tidak diurus bahkan sangat banyak rumput-rumput
liar yang tumbuh dengan subur di halaman sekolah PAUD tersebut.
Pohon-pohon besar juga tumbuh lebat di tempat itu, selain itu juga banyak
sampah yang berserakan di sekitar halaman tersebut. Saya langsung
memotong daun dan ranting-ranting pohon yang tumbuh tidak beraturan
agar ketika dipandang terlihat rapi dan bersih disela waktu yang lain
membersihkan rumput-rumput. Dalam proses pembersihan rumput-
rumput liar tersebut membutuhkan waktu beberapa hari dikarenakan

47
sangat banyak yang harus dibersihkan, tanahnya juga tidak rata naik turun.
Setelah itu saya meratakan tanah yang tidak rata dengan meminjam
cangkul kepada warga di sekitar lokasi sekolah PAUD.
Ketika tempat sudah bersih dan rata, saya mulai memikirkan
skema bentuk taman yang akan saya terapkan di tempat itu. Sempat agak
lama dan saya juga lupa rancangan yang akan saya gunakan untuk model
taman yang cocok. Setelah berpikir saya langsung menyuruh teman-teman
yang menganggur untuk membeli tanaman-tanaman yang kecil dengan
harga yang sangatlah murah agar bisa mendapat tanaman yang banyak.
Selain membeli tanaman, ada juga yang saya suruh untuk membeli pasir
untuk menanam tanaman nanti dan sebagian pasir untuk meratakan tanah
yang tidak rata. Teman-teman yang membeli tanaman akhirnya datang dan
saya mulai mencangkuli untuk tempat tanaman yang mau ditanam. Pada
proses penanaman dengan skema yang saya terapkan itupun mulai
berjalan beberapa hari dengan sangat lancar tanpa kendala sedikitpun.
Pada hari-hari berikutnya saya agak marah kepada teman-
teman saya dikarenakan saya sibuk mengerjakan agar cepat selesai tetapi
malah ada sebagian teman saya yang enak-enakan tidur tidak membantu
saya mengerjakan. Saya sangat emosi dan marah besar karena ini demi
kelompok bukan demi saya seorang. Setelah itu kita mengebut menggarap
taman agar cepat selesai dan bisa mengerjakan program kerja yang
lainnya. Tanamannya juga kurang, teman-teman ada yang berangkat lagi
untuk membeli tanaman. Saya juga diberi saran anak perempuan untuk
membuat tempat bunga dari botol aqua bekas untuk di isi tanaman dan
digantung ditembok-tembok taman, begitupun langsung saya setujui dan
teman-teman langsung mengumpulkan botol bekas yang tidak terpakai.
Semua bagi tugas rata, ada yang memotong dan membuat lubang di botol,
ada juga yang memasang kawat di botol untuk tempat gantung di tembok
nanti, ada juga yang bagian mengecat botol agar menarik dan lebih
berwarna.
Setelah semua selesai dan cat juga sudah kering, saya mulai
menancapkan paku ditembok dan ada juga yang mengisi botol tersebut
dengan tanaman. Saya juga mulai memikirkan untuk menghias pinggiran

48
tanaman-tanaman tersebut agar terlihat rapi. Akhirnya saya menemukan
ide untuk mengumpulkan batu-batu kecil yang ada di sekitar halaman,
teman-teman semua saya suruh untuk bersama mencari dan
mengumpulkan batu kecil. Batu kecil sudah terkumpul sangat banyak dan
saya dan teman-teman mulai menata batu tersebut untuk menghias
samping tanaman. Jadi di seluruh tanaman saya kelilingi dengan batu-batu
kecil, selain berguna untuk mempercantik tanaman juga untuk mencegah
pasir di tanaman agar tidak terkikis ketika waktu hujan. Waktu mulai
berlalu dan akhirnya halaman sekolah PAUD menjadi indah beda jauh
dari awal saya sampai di lokasi itu yang sebelumnya sangat berantakan
dan tidak terawat.
Dari kegiatan tersebut bisa saya simpulkan bahwa sebagai
penanggung jawab memiliki peran yang sangat penting untuk memimpin
sebuah kegiatan, meskipun di situ terkadang bisa membuat emosi dan
sangat marah besar. Tetapi semua emosi bisa terbayarkan dengan hasil
yang sangat memuaskan dan sesusai target awal yang diharapkan, bahkan
dari kerja bagus tersebut kelompok kami mendapat pesan singkat ucapan
terimakasih dan kepuasan atas hasil dari kerja kelompok KKN kami dari
salah satu penanggung jawab sekolah PAUD tersebut. Saya selaku
penanggung jawab program kerja merasa senang dan sangat bersyukur
Alhamdulillah bisa berjalan lancar meskipun ada kendala sedikit yang
membuat saya marah-marah, tetapi semoga kemarahan saya itu bisa
dipahami oleh teman-teman saya. Karena ini juga saya lakukan untuk
kebaikan semua agar tidak ceroboh dan bisa menghargai orang lain.

3.10 PENGARUH JUMLAH UANG JAJAN TERHADAP


KEBERLANGSUNGAN HIDUP CACING CACING DI PERUT
PARA ANGGOTA KKN-P 11.
Oleh : Tri Nanda Maulidyah
Prolog: Holaaaaaaa karna kata pepatah tak kenal maka tak
sayang, maka dari itu kita kenalan dulu skuy. Mi nombre es Tri Nanda M.
Del programa de estudios PGSD, miembo del grupo UMSIDA KKN-P 11.
Karna sejak 2 tahun belakangan ini kita semua sedang berperang melawan

49
corona virus mulai dari semua kalangan, jadi saya harap untuk saat ini
semoga para pembaca di berikan kesehatan jasmani dan rohani di tengah
gempuran sakit tenggorokan dan flu. Sebelumnya, saya juga tidak tahu
tapi ini sebuah kewajiban bagi tiap tiap anggota kelompok untuk menulis
essay. Tidak tanggung-tanggung, essay yang diminta 3 lembar hvs
A4/anak. HAHAHA Mereka tidak tahu kalau penyakit malas berfikir dan
menulis itu ada. Merepotkan bukan? Tapi tidak apa, sebagai manusia
paling normal diantara 18 manusia fifty fifty lainnya, akan saya selesaikan
essay ini dengan segenap jiwa dan raga. Eh sebentar aku mo jujurly dulu
nich, sebenernya aku ga terlalu jago menulis, ada sih rangkaian kisi kisi
essay di otak, tapi sulit kalo dituangin dalam bentuk tulisan ckck. Jika ada
kekeliruhan ataupun salah kata, mohon maaf yang sebesar besarnya yaw
✌.
Kenapa jumlah uang jajan itu sangat berpengaruh terhadap
keberlangsungan hidup dan kesejahteraan perut manusia? Ya karena
dengan berapa jumlah uang jajan yang kita bawah itu menentukan menu
menu apa yang bisa kita santap. Kalo uang jajannya sedikit atau pas pasan
paling mentok yang bisa dimakan kalo ga cilok ya mie telor terus
minumnya es cekek atau ngga kita bisa makan sushi lokal a.k.a lemper.
Nah kalo uang jajannya sekelas sultan mau makan ramen pun di jabanin.
Ya beginilah resiko kehidupan anak-anak unyu nan menggemaskan seperti
kami yang di paksa oleh keadaan untuk segera dewasa setengah matang
menuju ke matang kekuningan setelah itu diangkat dan ditiriskan lalu
dibiarkan mendingin tanpa ada yang menjamah dan menyecap. Ew wkwk
agak geli ya bacanya, sama saya juga nulis ini ingin muntah. Tapi tidak
apa apa, sebab ini kewajiban yang harus ditunaikan dan haram hukumnya
jika menunda nunda pekerjaan.
Seperti yang kita ketahui, makan adalah kegiatan pokok yang
wajib di laksanakan dan tidak boleh ditunda tunda sebab akan
menyebabkan resiko yang amat sangat fatal yakni kelaparan. Siapa sih
yang mau menanggung resiko seberat dan semenakutkan itu? Maka dari
itu, disini saya Trinanda Official berperan sebagai penulis handal
mempersembahkan essay dengan judul diatas.

50
Sebelum kita lanjut, saya ingin memperkenalkan 3S sebagai
kata pembuka tiap kami mendaratkan pantat di lantai posko. 3S sendiri
memiliki arti “Salam, Sapa, Spill Menu Makan Siang”. Tanpa
menanyakan menu makan siang disetiap harinya, yakin deh kinerja
kelompok kami pada saat Nguli jadi ambyar total. Menerka nerka “Nanti
kita makan apa ya?” dalam bayangan seseorang yang tak disebutkan
namanya, sehabis nguli kita minum yang seger-seger, es campur dengan
serutan es batu diatasnya, bayangin deh seuger banget pasti, salah satu es
yang bisa dimakan juga diminum. Naas sekali, rencana tinggalah rencana,
nyatanya es campur terlalu sendok emas untuk kami yang terlahir dengan
sendok plastik, akhirnya es cekek pun jadi tujuan, sedih banget ga siiiiii?
Ya ampun, ngomongin soal es cekek yang bahkan tidak
diketahui dari mana sumber mata airnya. Berhari-hari bahkan hingga
berminggu-minggu kita minum es cekek nonstop, dan wow kami kebal
banget, gaada itu yang namanya batuk sama tenggorokan sakit wkwk eh
ada sih tapi masih bisa diupayakan, emang ya jiwa dan raga yang pas pas
an ini pengertian banget, tau aja kalo pemiliknya lagi dalam keadaan
misqueen. Eh tapi engga juga, kami sebenernya ga misqueen misqueen
banget tau, pernah kami beli minuman yang ya cukup berkelas.
GoodMood contohnya, engga dijual di toko sembako apa lagi ditukang
cilok, kalo mau GoodMood kita harus pergi ke swalayan. GoodMood itu
mood banget asliiiii, tolong dong direktur PT yang memproduksi
GoodMood, kirimin kami KKN-P 11 GoodMood satu truk nanti aku
shareloct.
Oke, kita tinggalin dulu warna warni dunia per-minuman. Kita
beralih ke menu makan siang, dari hari pertama kami meng official kan
posko sebagai tempat kami berlindung dari paparan sinar uv uvb dan
hembusan manja dari angin dibalik tembok, juga serangan air hujan yang
bikin penikmatanya merindukan indomie kuah extra cabai. Menu makan
siang sudah ditentukan, ada yang tau apa? Yuhuuuu applouse untuk yang
bener tebakannya, Ayam Tepung pemirsaaa. Emang ya, ayam tepung itu
gaada tandingannya palagi kalo pake nasi anget. Untuk minggu pertama,
main coursenya ga jauh jauh dari bakso, mie ayam, nasi ayam, eh di

51
minggu pertama kita juga pernah makan nasi padang gratis btw ada
Hamba Allah yang baik hati memberikan nasi farvorit sejuta umat kepada
kami, lalu ada cilok, sosis, sama mie telor yang jadi appetizer dan es cekek
jadi dessert.
Di minggu-minggu berikutnya, menu makan siang kami sama
aja tapi ada yang special btw. Kami berani keluar dari zona nyaman dan
berkelana ke desa sebrang dengan tujuan menikmati bakso dengan view
mantap, serius kalian wajib tau yang satu ini. Clue nya porsinya banyak,
dikelilingi sawah dan banyak air, angingnya sepoi sepoi, bikin betah, point
nya harga murah meriah sesuai dengan kalian yang berdompet tipis. Itu
jadi tempat mangkal favorit tuan dan puan KKN-P 11 sekarang, kalian
wajib datang, kalo beruntung kalian bisa face to face sama kami yang
unyu unyu nan menggemaskan ini.
Oiyaaaa hampir lupa, baru aja kemaren kami lebih tepatnya
ciwi-ciwi KKN-P 11 jadiin kupang lontong menu makan siang, dan es
degan jadi dessertnya. Seru banget, viewnya juga ya lumayan mantap
karna lokasinya pinggir jalan tepat jadi agak lumayan berpolusi, tapi its
oke rasanya mantap kok, ada sate kerang daranya juga yummy. Tadinya
sih takut makan itu, tapi berkat keyakinan dan kepercayaan diri temanku
pada takdir tuhan jika semua akan baik baik saja, akhirnya saya pun
tergoda dan ikut makan dengan keyakinan yang penuh.
Kali ini ada menu terakhir sebelum essay ini ditagih sama
sekertaris, pada minggu pagi ini setelah kami melaksanakan kegiatan
senam bersama emak-emak hitz dari desa wedoroklurak. Kami para ciwi-
ciwi terutama menempuh perjalanan yang ya lumayan far away hanya
untuk menyecap nikamatnya semamgkuk bubur ayam di bawah serangam
sinar uv uvb yang ngga tau kenapa amat sangat menyengat, bikin xilau.
Dan ngga lupa, ada persaingan antara tim bubur diaduk dan yang ngga
diaduk. Kalo saya siiii, tim bubur ga diaduk. Dan yaaaa aku baru nyadar,
ternyata saya ngga terlalu doyan sama bubur tapi perasaan saya suka kok,
tapi kok ya enggak juga ternyata, gatau ah bingung.
Cuma itu aja siiiiih, intinya tuh dari zaman megalodon sampe
zaman dimana ukuran manusia makin menyusut ini semua makanan enak

52
kalo di makan pas lapar laparnya. Dari essay diatas, segala hal yang kami
makan tentunya mengeluarkan budget yang tidak sedikit di tiap harinya.
Jadi, bisa disimpulkan bahwasannya kita tidak boleh boros dan harus jago-
jago menabung. Agar uang yang kita kumpulkan bisa membuat cacing
cacing unyu yang ada di perut kita merasa kenyang dan hati pun senang,
selesai. Bye bye, see u in my next work.
Epilog: sedikit cerita yaw, seriusan ini Cuma aku atau kalian
juga ngerasain. Kita berangkat KKN itu tujuannya buat makan sama jajan
kan wkwk, asli uang jajanku abis cuma buat manjain perut doang 😭. Eh
tapi jangan salah, jangan di pandang sebelah mata, kinerja kita juga
mantap kok, hasilnya bikin puas warga setempat. Tapi asli sih, heppi
banget bisa berteman sama kalian rasanya kayak punya relasi baru,
lingkungan baru, pandangan baru. Kita tetep sama sama ya bestiiiiiiie, pas
KKN nya udah selesai jangan langsung dilupain gitu aja, GABOLEH
POKOKNYA. Sedih sih tau tinggal 1 minggu lagi kita bubar, tapi ya yang
namanya pertemuan pasti ada perpisahan. Tapi gapapa, cukup KKN nya
aja yang bubar, Kelompok kita jangan wkwk. Gatau mo tulis apa lagi,
yang pasti sampai jumpa dipertemuan pertemuan selanjutnya
bestiiiiiiiiiiiie, ily❤.
NB: Jangan lupa tetap terapkan prokes dimanapun kalian berada, pakai
masker dan jaga jarak. Stay healthy everyone.

Ada pantun nichhh buat abang abang unyu yang lagi baca:

Jalan jalan ke pasar minggu


Nyari ikan dapatnya penyu
Udah lama adek tunggu-tunggu
Kapan nich abang bilang i lop u?

3.11 MEMAKNAI PENGABDIAN DI DESA WEDOROKLURAK


Oleh : Antika Dhuwi Anggreini

53
Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu perwujudan
dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian masyarakat.
Pengabdian merupakan suatu wujud dari ilmu yang tertuang secara teoritis
di bangku kuliah untuk diterapkan secara nyata dalam kehidupan sehari-
hari di masyarakat, sehingga ilmu yang diperoleh dapat diaplikasikan dan
dikembangkan dalam kehidupan masyarakat luas. KKN bagi mahasiswa
diharapkan dapat menjadi suatu pengalaman belajar yang baru untuk
menambah pengetahuan, kemampuan, dan kesadaran hidup
bermasyarakat. Bagi masyarakat, kehadiran mahasiswa diharapkan
mampu memberikan motivasi dan inovasi dalam bidang sosial
kemasyarakatan. Hal ini selaras dengan fungsi perguruan tinggi sebagai
jembatan (komunikasi) dalam proses pembangunan dan penerapan IPTEK
pada khususnya.
Tujuan utama dari Kuliah Kerja Nyata adalah memberi
kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar dan berlatih memecahkan
berbagai masalah kemasyarakatan secara langsung dan praktis, khususnya
dalam masalah yang berhubungan dengan pengembangan disiplin ilmu
yang ditekuninya. Tujuan utama lainnya adalah agar mahasiswa
memperoleh pengalaman belajar yang berharga melalui keterlibatannya
dalam masyarakat, dan secara langsung dapat menemukan,
mengidentifikasi, merumuskan, serta memecahkan permasalahan dalam
kehidupan bermasyarakat. Berdasarkan hal tersebut, Kuliah Kerja Nyata
Universitas Muhammadiyah Sidoarjo sebagai bentuk aplikasi keilmuan
yang dimiliki mahasiswa terhadap masyarakat dalam mengembangkan
kompetensinya, diharapkan sudah selayaknya siap untuk menghadapi
tantangan yang sedang berkembang pada era globalisasai seperti sekarang
ini.
KKN UMSIDA dibagi menjadi 2 yaitu KKN-Terpadu untuk
mahasiswa yang bekerja dan KKN-Pencerahan untuk mahasiswa yang
tidak bekerja kemudian dibagi lagi sesuai wilayah yakni KKN-Klaster,
Non klaster dan Mandiri. KKN klaster yaitu untuk wilayah ring I Sidoarjo
dan sekitarnya,Non klaster untuk luar Sidoarjo (Prigen, Trawas,
Mojokerto) dan Mandiri (sesuai daerah masing-masing mahasiswa). Saya

54
memilih KKN-P Klaster meskipun saya berasal dari Lamongan meskipun
kebanyakan mahasiswa IKAMALA (Ikatan Mahasiswa Lamongan) yang
juga kuliah di UMSIDA memilih KKN Mandiri dan membentuk
kelompoknya sendiri. Alasan saya memilih KKN-Klaster karena
menyesuaikan kos di daerah Sidoarjo dan bisa mengikuti jika ada
kepentingan di kampus yang mendadak. Tapi tidak semudah itu,
sebelumnya website untuk mendaftar KKN saya sering error dan muncul
KKN-Terpadu dengan wilayah Mandiri di desa saya sendiri, karena tidak
sesuai akhirnya saya mengajukan ke bagian Admin KKN untuk direvisi
agar bisa KKN-Klaster di Sidoarjo. Setelah pengumuman kelompok
KKN-P saya mendapat kelompok 11 di Desa Wedoroklurak Kecamatan
Candi Kabupaten Sidoarjo. Lalu pembekalan KKN dilakukan secara
daring melalui google meet sekaligus pembagian Dosen Pembimbing
Lapangan (DPL). Selanjutnya pembentukan pengurus anggota mulai dari
ketua, wakil, sekretaris, bendahara dan tiap sie. Kurang lebih hanya 1
minggu waktu untuk persiapan KKN kami mulai rutin rapat untuk
menyusun program kerja yang akan dilakukan, dan merencanakan untuk
survey ke lokasi. Tiba lah saat kita pertama kali survey ke desa
Wedoroklurak dan tempat pertama yang kita tuju adalah Balai Desa untuk
bertemu Kepala Desa, di situ kami bertemu dengan Ibu Kepala Desa dan
Sekretaris Desa untuk pengenalan sekaligus menanyakan seputar
informasi mengenai Desa Wedoroklurak, tidak hanya menanyakan ke pak
Sekdes saja, kami menanyakan untuk tempat tinggal atau basecamp
selama kami KKN, di situ kami diberi tempat di wilayah balai desa itu
sendiri yaitu ruangan kosong yang ada di sebelah kanan kantor balai desa.
Wedoroklurak adalah sebuah desa yang terletak di Kecamatan
Candi, Kabupaten Sidoarjo.Desa Wedoroklurak berupa dataran dengan
luas wilayah 126.508 km2, yang secara administratif pemerintahan terbagi
menjadi 2 dusun, 5 RW, dan 31 RT dengan jumlah penduduk 4.382 jiwa.
Secara administratif desa, Desa Wedoroklurak dibatasi oleh desa-desa
tetangga diantaranya, sebelah utara berbatasan dengan kelurahan Gebang,
sebelah selatan yaitu Desa Klurak, sebelah barat yaitu Desa Bligo, dan
sebelah timur Desa Kalipecabean.

55
Pada hari Jumat, 28 Januari 2022 dilakukan pemberangkatan
KKN sekaligus pembukan di Desa Wedorklurak. Dimulai dari Pembukaan
KKN oleh Rektor UMSIDA yang dihadiri oleh perwakilan panitia inti tiap
kelompok KKN sedangkan anggota yang lain langsung menuju ke tiap
desa tempat KKN. Yang kami lakukan sebelum Hari Pertama atau H-1
KKN adalah persiapan untuk pembukaan KKN Desa dengan silaturahmi
sekaligus menyebar undangan pembukaan. Dan tiba lah waktu pembukaan
KKN kelompok 11 yang dilaksanakan di Balai Desa Wedoroklurak,
sambutan dari Ibu Lami hartini selaku Kepala Desa Wedoroklurak, Bapak
Ruri selaku Sekretaris Desa, Ibu Dr.Syamsudduha Syahrorini,ST.,MT.
Selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), dan Abdul Baqiy selaku
Ketua KKN-P 11. Sikap masyarakat dan perangkat desa sangat baik dan
menyenangkan atas kedatangan kami mahasiswa KKN. Dan kami pun
sekaligus mensosialisasikan program-program kerja kami pada saat
pembukaan, dan selanjutnya tinggal mengurus permohonan izin masing –
masing kegiatan. Acara pembukaan KKN diresmikan dengan sesi
pemotongan pita dan kami siap untuk menjalani Kuliah Kerja Nyata
selama 1 bulan. Setelah pembukaan Sore harinya kami memutuskan untuk
menyapa serta memperkenalkan diri kepada warga per dusun bahwa kami
para mahasiswa memohon bantuan apabila nantinya kami akan
melaksanakan kegiatan yang membutuhkan dan mengikut sertakan warga
di dalam kegiatan tersebut. Dan alhamdulillah tanggapan warga atas
kunjungan kami sangat baik dan mereka tertarik untuk ikut berpartisipasi
dalam kegiatan kami dan dengan tangan terbuka akan membantu kami
apabila sewaktu waktu kami membutuhkan bantuan dari warga.
Sebelum berangkat ketika rapat terakhir kami sudah dibagi
penanggung jawab tugas program kerja masing – masing, program kerja
kami diantaranya adalah sosialisasi dan pelatihan pembuatan pupuk
organik cair dari limbah rumah tangga, pembuatan website desa,
pembuatan taman bermain untuk TK, dan taman bunga (Flower Garden)
untuk Paud,branding produk umkm,survey sekaligus sharing budidaya
magot, mengajar bimbel dan TPQ, lomba mewarnai tingkat SD serta
cerdas cermat, dan kegiatan senam bersama ibu – ibu PKK dan lansia di

56
Desa Wedoroklurak. KKN-Pencerahan pada kali ini mengusung tema
yang sangat menarik yaitu “Membangun Desa Sapta Pesona Berdaya
Saing Berbasis Potensi Lokal, Teknologi dan Green Ekonomi” tentu saja
program kerja KKN-P 11 sangat berhubungan dengan tema tersebut.
Saya Antika Dhuwi Anggreini, selaku prodi agroteknologi di
kelompok 11 KKN-P, di sini sebagai penanggung jawab Sosialisasi dan
Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair (POC) dari limbah rumah
tangga sekaligus sebagai pemateri (narasumber) sesuai dengan bidang
yang saya miliki. Pada minggu pertama saya mengajak teman-teman
untuk memberikan penyuluhan dengan pengumpulan sampah organik
rumah tangga kepada warga ke tiap rumah khususnya kepada ibu-ibu dan
juga meminta tolong kepada warga untuk mengumpulkan bekas air cucian
beras untuk dimanfaatkan sebagai bahan POC nantinya. Minggu pertama
berjalan dengan lancar, kami mengambil sampah dari warga ke tiap rumah
setiap 2 hari sekali dalam satu minggu. Kemudian kami melakukan
pemilahan sampah agar sampah organik tidak tercampur sampah
anorganik. Untuk program unggulan kelompok kami yakni pembuatan
pupuk organik cair dari limbah rumah tangga, kami butuh persiapan yang
cukup lama untuk mengumpulkan daun kering, sisa sayur dan buah,
cangkang telur sebanyak-banyaknya dan dipotong kecil – kecil
dikarenakan tidak ada mesin penggiling. Setelah terkumpul dan sudah
terpotong kecil – kecil, pada hari Rabu, 9 Februari 2022 minggu kedua
KKN-P 11, kami siap untuk mensosialisasikan kepada warga Desa
Wedoroklurak. Pada saat itu saya memberikan materi dan memberikan
contoh pembuatan POC kepada warga bagaimana caranya agar warga tahu
dan mampu untuk mencoba. Prosesnya di sini kurang lebih 3 mingguan,
dan alhamdulillah percobaan berhasil. Manfaat dari program ini adalah
masyarakat bisa memanfaatkan hal yang selama ini dianggap tidak
berguna yang hanya dibiarkan menumpuk di TPS dan menjadi masalah
pencemaran lingkungan yakni sampah organik rumah tangga, menjadi
pupuk organik cair yang tentunya bisa memiliki nilai jual atau bisa
digunakan sendiri untuk menyuburkan tanaman dengan bahan yang

57
mudah, murah dengan penambahan EM4 pertanian atau bisa juga dibuat
sendiri dengan bekas air cucian beras.
Sebenarnya program ini adalah program lanjutan dari budidaya
maggot di Desa yang sudah di sosialisasikan sebelumnya kepada
karangtaruna Wedoroklurak, namun karena budidaya magot sendiri
memiliki keterbatasan dan harus membutuhkan tempat yang lumayan
tertutup agar lalat yang lain tidak masuk dan bertelur, tak banyak
masyarakat yang menerapkannya. Sehingga kami pun hanya membantu
branding dengan membuat kemasan produk maggot itu sendiri agar lebih
dikenal masyarakat luas. Maggot sendiri cukup diminati oleh kalangan
peternak agar ternak mereka seperti ayam maupun burung sehat. Di Desa
Wedoroklurak sendiri banyak masyarakat yang memelihara burung dan
maggot pun laris dijual dengan harga 7 sampai 10 ribu per-kilogram.
Pada minggu pertama juga kita mensosialisasikan program
kerja kepada anak-anak di Sekolah Dasar (SD) agar mengikuti program
Bimbingan Belajar Gratis yang diadakan KKN-P Kelompok 11 di Balai
Desa Wedoroklurak setiap hari senin,rabu dan Jumat setelah magrib. Saya
juga ikut serta mengajar di bimbel. Pada hari berikutnya kami dibagi
menjadi beberapa kelompok lagi untuk survey, saya ditugaskan untuk
mewawancarai produk UMKM kue yang dimiliki oleh Ibu Yayuk yang
sudah didirikan lebih dari 15 tahun. Kami juga memberikan pengarahan
kepada anak dari pemilik umkm untuk membuat branding digital lewat
sosial media seperti instagram khusus pemesanan kue. Sementara teman-
teman yang lainnya survey di PT Java tempat pembuatan shuttlecock.
Pada minggu kedua kami membersihkan TK dan PAUD. Pada
sekolah PAUD kami membuat taman bunga (Flower Garden) agar lebih
indah dan asri karena sebelumnya taman PAUD hanya dikelilingi rumput
kering,selanjutnya kita memperbaiki taman bermain pada TK yaitu
dengan mengecat ulang permainan-permainan, membersihkan
halamannya, mengecat tembok TK menjadi lebih menarik serta merapikan
buku-buku yang ada di dalam kelas.
Seiring dengan kegiatan yang full kita lakukan, pada minggu
ke-tiga cuaca mulai tidak bersahabat, banyak dari anggota KKN-P

58
Kelompok 11 jatuh sakit bahkan ada yang positif covid setelah di cek.
Kemudian kami break selama satu minggu sesuai arahan Ibu DPL dan dari
kampus. Pada minggu keempat kami melakukan tes swab dan hasilnya
diserahkan sebagai bukti laporan sehat ke balai desa,karena keterbatasan
tersebut pada saat monev datang untuk melakukan wawancara dan survey
apa saja yang telah kita kerjakan, banyak dari anggota KKN-P 11
UMSIDA yang belum bisa hadir. Sebenarnya kurang satu program kerja
yang akan kita laksanakan yaitu pembuatan produk minuman kesehetan
dari aloe vera namun karena kondisi dan waktu yang tidak
memungkinkan, proker tersebut harus kami urungkan. Pada minggu
terakhir kami mengadakan lomba membuat kolase kepada adik-adik yang
mengikuti bimbel sekaligus penyerahan hadiah.
Dari keseluruhan cerita kami selama 1 bulan melaksanakan
KKN di Desa Wedoroklurak, saya mendapat begitu banyak pelajaran dan
pengalaman luar biasa yang sebelumnya belum pernah saya lakukan.
Banyak sekali yang sudah kami lalui bersama di dalam mengikuti kegiatan
KKN ini, banyak suka duka yang kami alami. Terdapat konflik yang
terjadi diantara kami dan itu semua pengalaman yang sangat berarti dan
menjadikannya pembelajaran hidup untuk kedepannya agar lebih mengerti
lagi bagaimana bersosialisasi di lingkungan luar dan bagaimana cara kita
menyesuaikan diri di lingkungan yang baru. Mudah mudahan kelompok
11 terus kompak meskipun KKN sudah selesai .
Diharapkan mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah
Sidoarjo selanjutnya yang akan melakukan KKN di Desa Wedoroklurak
ini pada tahun berikutnya dapat menyiapkan program khusus sesuai
kebutuhan yang telah di paparkan dan dapat memberikan bakti pada
masyarakat sesuai bidang ilmu masing masing. Serta dapat memberikan
manfaat yang lebih baik dibandingkan kelompok sebelumnya. Aamiin.

3.12 KEBERSAMAAN DENGAN WEDOROKLURAK


Oleh : Achmad Riski Kurniawan

59
Sebelum saya memulai cerita selama KKN di Desa
Wedoroklurak, saya mau memperkenalkan diri saya terlebih dahulu,
perkenalkan nama saya Achmad Riski Kurniawan dari program studi
manajemen semester 6 Fakultas Bisnis Hukum dan Ilmu Sosial
Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Di semester 5 ini terdapat mata
kuliah bernama KKN (Kuliah Kerja Nyata). KKN adalah bentuk kegiatan
pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas
keilmuan dan sektoral pada waktu dan daerah tertentu di Indonesia.
KKN di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo terbagi dalam 2
kategori yang pertama yaitu KKN- Pencerahan dilakukan oleh mahasiswa
yang belum bekerja. Yang kedua adalah KKN- Terpadu yang di
khususkan untuk mahasiswa yang sudah bekerja. Universitas
Muhammadiyah Sidoarjo membagi 3 macam skema KKN yang dapat
dipilih oleh para mahasiswa. 1) KKN kluster digunakan untuk mahasiswa
yang berada di domisili Sidoarjo, 2) KKN non kluster ini digunakan untuk
mahasiswa yang berada di domisili luar Sidoarjo, 3) KKN mandiri
digunakan untuk mahasiswa yang belum melakukan vaksin. KKN
dilaksanakan selama 5 Minggu pada tanggal 28 Januari – 6 Maret 2022
dan bertempat di domisili sekitar mahasiswa.
KKN dilaksanakan bertujuan untuk agar mahasiswa mampu
mempelajari pengetahuan-pengetahuan yang ada di masyarakat dan
berusaha menjadi anggota masyarakat yang aktif untuk mengatasi dan
mengantisipasi masalah-masalah yang terjadi di sekitar mereka. Oleh
karena itu, mahasiswa diharapkan menyadari peran dan fungsinya di
masyarakat dan memiliki semangat untuk meneruskan semangat belajar
agar mampu mengembangkan kecakapan hidup yang berguna bagi
dirinya, masyarakat sekitar di desa tersebut serta mengembangkan
kemampuan komunikasi para mahasiswa.
Saya terbagi dalam kelompok KKN yang berada di Desa
Wedoroklurak, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo. Saya masuk di
kelompok 11 dengan anggota yang berjumlahkan 18 orang terdiri dari 5
orang laki-laki dan 13 orang perempuan. Sebelum melakukan KKN, setiap
kelompok akan melakukan survey ke desa dengan didampingi oleh Ibu

60
DPL ( Dosen Pembimbing Lapangan ) yang bernama Dr. Syamsudduha
Syahrorini, ST., MT dengan melihat kondisi desa, survey di beberapa
tempat mencari informasi tentang desa dengan bertanya kepada kepala
desa atau sekretaris desa dan bertanya kepada masyarakat sekitar. Kami
melakukan survey di Desa Wedoroklurak pada hari Jumat yaitu 1 minggu
sebelum pemberangkatan KKN.
Tak hanya melakukan survey, kami juga melakukan pertemuan
pertama, pertemuan ini membahas tentang gambaran program kerja yang
akan dilaksanakan dan juga melakukan pembagian struktur kelompok dan
tugas. Satu hari sebelum pemberangkatan dan pembukaan KKN, beberapa
anggota melakukan survey lagi di balai Desa Wedoroklurak, setelah
survey kita juga membersihkan ruangan yang dijadikan sebagai posko
KKN dan membersihkan balai pertemuan yang digunakan sebagai tempat
Pembukaan KKN-P Desa Wedoroklurak. Tak hanya itu, kita juga
membuat undangan untuk acara Pembukaan KKN dengan mengundang
Kepala Desa Wedoroklurak, Sekretaris Desa, dan Ketua RT/RW sekitar
balai desa. Bertepatan pada tanggal 28 Januari 2022, kami selaku
mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Sidoarjo memulai kegiatan
kuliah kerja nyata (KKN) yang dibuka secara bersama-sama di Kampus 1
dengan Bapak Rektor. Tetapi, hanya perwakilan saja yang bisa datang ke
kampus 1 dikarenakan kampus tidak mengizinkan kerumunan yang terlalu
banyak dikarenakan adanya virus covid yang tidak tau kapan akan
berakhir ini. Sehingga pada saat setelah pelepasan mahasiswa KKN di
kampus 1, kelompok kami juga mengadakan acara pembukaan di Balai
Desa. Acara pembukaan di Balai Desa Wedoroklurak ini dihadiri oleh Ibu
Kepala Desa, Sekretaris Desa, Ketua RT, Ketua RW. Alhamdulillah acara
berjalan lancar yang ditutup dengan acara pemotongan pita di depan Balai
Desa Wedoroklurak oleh Ibu Kepala Desa.
Setelah acara pembukaan KKN, seluruh anggota masuk ke
dalam posko mendiskusikan dan membagi tugas untuk survey ke beberapa
tempat, seperti UMKM roti, produksi shuttlecock, TPA, TK, dan PAUD.
Setelah survey kami menetapkan program kerja yang akan dilaksanakan.
Program kerja yang akan kami laksanakan antara lain Sosialisasi tentang

61
pemasaran (promosi digital) di UMKM “Agen Kue Bu Yayuk”,
mengadakan bimbingan belajar gratis untuk siswa-siswi sekolah dasar,
membantu mengajar mengaji di TPA Sabhilujannah, melakukan
penghijauan dengan membuatkan taman di halaman PAUD Rosella,
membersikan dan memperindah halaman TK Dharma Wanita Desa
Wedoroklurak, membuatkan Website Desa dan mensosialisasikan cara
penggunaannya, dan Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik
Cair dari Limbah Rumah Tangga.
Minggu pertama kelompok kami melakukan survey ke tempat
home industri shuttle cock yang merk nya sudah tidak asing lagi nama
nya. Merk tersebut adalah Java Shuttlecock. Kita melakukan survey di
tempat tersebut agar dapat mengetahui proses awal pembuatan adalah 1)
bulu angsa yang masih bagus, 2) memotong bulu menggunakan alat
khusus, 3) menyiapkan kepala shuttlecock atau yang disebut dengan
gabus, 4) pemasangan bulu ke dalam lubang gabus shuttlecock, 5) jahit
dengan menggunakan alat jahit bentel, 6) stell bertujuan untuk merapikan
diameter shuttlecock , 7) lem, tujuan dari pengeleman ini agar bulu-bulu
shuttlecock tidak terlepas pada saat dipukul , 8) Ditimbang, dalam proses
menimbang menggunakan alat timbangan emas,hal ini digunakan untuk
mengetahui ukuran berat dari pada shuttlecock, berat dari 1 shuttlecock
berkisar antara kurang lebih 500 gram, 9).Tes,sebuah kock dianggap
bagus apabila dipukul dengan raket dengan tangan di bawah pinggang
akan meluncur dengan lurus diudara , 10) Finishing, merupakan suatu
proses akhir dari pembuatan shutlecock sebelum dipacking, finishing
dilakukan manual oleh karyawan ,agar menghasilkan kock yang rapi dan
menarik sebelum dikirim kepada konsumen. PT. Java shuttlecock dalam
sehari bisa menghasilkan produksi sebanyak 7.200 pcs. Dalam proses
produksi shuttlecock ini para tenaga kerja nya berasal dari warga sekitar
Wedoro klurak sendiri karena dari produksi shuttlecock bisa membuka
lapangan kerja untuk warga sekitar.
Kelompok kami kembali ke tempat survey UMKM lain nya
yaitu UMKM di bidang kuliner yang bernama Agen Kue Bu Yayuk, disini
menyediakan aneka macam kue tradisional dan modern. Di sini juga dapat

62
menerima pesanan yang dapat digunakan untuk segala jenis acara, omset
yang dihasilkan dalam sehari bisa mencapai angka 5.000.000 per hari nya.
Sayangnya UMKM ini hanya memasarkan produk nya masih lewat offline
saja, jika pemasaran nya ditambahkan dengan lewat online / media sosial
contoh nya instagram, facebook itu memungkinkan dapat menambah
omset dalam seharinya, maka dari itu kelompok kami berinisiatif
membuat program kerja untuk membantu memasarkan produk kue nya
lewat media sosial yakni melalui instagram dengan username
@agenkuebuyayuk, selain itu kami berinisiatif untuk membantu
membuatkan logo untuk UMKM Bu Yayuk agar lebih menarik perhatian
konsumen.
Kelompok kami juga mengumpulkan limbah rumah tangga
yang dipakai untuk membuat Pupuk Organik Cair (POC) dan limbah
tersebut dipakai sebagai bahan penunjang saat melakukan sosialisasi
pelatihan pembuatan POC pada minggu ke-2. Limbah yang kami
kumpulkan hanya limbah rumah tangga jenis Organik, contohnya nasi,
sisa lauk, kulit jeruk, kulit bawang. Kami membagi titik pengambilan
sampahnya, supaya cepat dan praktis.
Kelompok kami juga memiliki program mingguan yaitu
mengadakan kegiatan Bimbingan Belajar (Bimbel) setiap hari Senin, Rabu
dan Jumat pada pukul 18.00-20.00. Program mingguan kami selanjutnya
yaitu mengajar di TPQ untuk membantu ustadzah dalam mengajar ngaji
kepada adik-adik kecil yang berlansgung setiap hari Selasa, Kamis. Hal itu
kami lakukan rutin. Terkadang kami juga mengadakan quiz saat bimbel
agar adik-adik makin semangat belajarnya karena kami menggunakan
metode Fun Learning, yang berarti belajar tidak harus monoton membaca
buku terus, tapi dapat dilakukan dengan cara yang menyenangkan.
Kelompok kami memiliki program kerja yakni di PAUD. Kami
disini mau membuat taman mini agar menghasilkan pemandangan yang
lebih bagus lagi dari sebelumnya, sebelum memulai membuat taman
tersebut, kami semuanya saling bergotong-royong membersihkan
halaman sekolah PAUD tersebut yang terbengkalai dan tidak di urus
bahkan sangat banyak rumput-rumput liar yang tumbuh dengan subur di

63
halaman sekolah PAUD tersebut. Pohon-pohon besar juga tumbuh lebat di
tempat itu, selain itu juga banyak sampah yang berserakan di sekitar
halaman tersebut, memotong daun dan ranting-ranting pohon yang
tumbuh tidak beraturan agar ketika dipandang terlihat rapi dan bersih.
Dalam proses pembersihan rumput-rumput liar tersebut membutuhkan
waktu beberapa hari dikarenakan sangat banyak yang harus dibersihkan,
tanahnya juga tidak rata naik turun. Setelah semuanya bersih, kami
membeli tanaman yang akan ditanam di tempat yang sudah dicangkul
terlebih dahulu, kami juga mengumpulkan botol bekas air mineral untuk
membuat pot gantung di dinding PAUD, lalu lubangi menggunakan paku
terus diisi tanaman yang akan dijadikan pot gantung, kasih kawat untuk
menempelkan nya ke dinding yang sudah dikasih paku, cat botol bekas
agar lebih menarik lagi.
Memasuki minggu kedua, saya dan teman-teman masih
bergulat menyelesaikan taman yang ada di halaman PAUD Rosella, serta
sedikit membersihkan TK Dharma wanita. Mengecat ulang fasilitas
mainan yang sudah usang agar kembali bagus dan enak dipandang. Saat
membersihkan lahan bagian pojok yang ada di TK, yang awalnya spot
pojok ini kumuh, banyak sampah menumpuk, permukaan yang tidak rata
sekarang menjadi bersih dan lebih enak dipandang.
Masih di minggu kedua, sebagian dari kami mulai banyak yang
tumbang alias sakit. Banyak yang mengeluhkan tidak enak badan dan
demam, karena banyak yang sakit akhrinya DPL kami memutuskan untuk
break 1 minggu. Waktu tersebut dipakai untuk menyehatkan badan agar
kembali fit dan dapat melanjutkan KKN sampai rampung.
Memasuki minggu selanjutnya yaitu minggu ke 4 setelah break
1 minggu, kegiatan kami hanya merampungkan beberapa proker yang
belum sepenuhnya tuntas. Kami memasang plakat nama tumbuhan yang
ada pada taman PAUD yang gunanya agar orang-orang sekitar dapat
mengetahui jenis tumubuhan tersebut. Merampungkan halaman TK dan
mengajar adik-adik saat Bimbel.
Bagi kami semua hari-hari menjelang selesainya KKN
merupakan hari yang sangat ditungu-tunggu sekaligus sedih karena kami

64
akan berpisah dan tidak bisa bertemu sesering KKN yang setiap harinya
bertemu. Setiap ada pertemuan tentu akan merasakan perpisahan juga
Begitu pula kami 18 orang yang awalnya tidak saling kenal, menjadi akrab
dan saling ada untuk sama lain.
Dan untuk teman-teman semuanya, saya pribadi merasa sangat
senang berada di Kelompok 11 ini bertemu dengan kalian semua, dan
terima kasih sudah menjadi teman yang sangat baik selama 5 minggu ini.
Semoga kita sukses dengan jalan masing-masing setelah KKN ini, karena
perjalanan kita masih sangat panjang untuk kedepannya. Di manapun
kalian berada semoga sehat selalu ya teman-temannku. See you next time
guys.

3.13 PENGALAMAN TAK TERLUPAKAN DI DESA


WEDOROKLURAK
Oleh : Melina Faturahman
Kuliah Kerja Nyata atau biasa disingkat dengan KKN, adalah
bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan
pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada waktu dan daerah tertentu.
Pada tahun ini yakni 2022, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
memberangkatkan mahasiswa khususnya mahasiswa semester 6 untuk
melakukan kegiatan KKN. Terdapat dua jenis KKN dari UMSIDA yaitu
KKN–Pencerahan dan KKN-Terpadu. Bagi mahasiswa yang belum kerja
maka mengikuti KKN-Pencerahan, dan bagi mahasiwa yang sedang kerja
maka akan mengikuti KKN-Terpadu. Di masa pandemic seperti ini
UMSIDA membuat skema KKN yang menjadi 3, yaitu klaster untuk
mahasiswa berdomisili Sidoarjo dan ring 1, non klaster untuk mahasiswa
berdomisili di luar Sidoarjo (Pandaan, Pasuruan, dan Mojokerto), dan
mandiri untuk mahasiswa berdomisili di luar ring 1 Sidoarjo dan belum
melakukan vaksin. Sebelumnya, perkenalkan nama saya Melina
Faturahman dari Program Studi Akuntansi Fakultas Bisnis Hukum dan
Ilmu Sosial Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Pada awal tahun 2022,
saya mengikuti kegiatan KKN-Pencerahan yang ditempatkan di Desa
Wedoroklurak Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo. Saya masuk di

65
Kelompok 11, dengan jumlah anggota 18 orang termasuk saya. Periode
KKN yang saya dan teman-teman saya jalankan adalah selama 5 minggu.,
mulai dari tanggal 28 Januari 2022 sampai dengan 6 Maret 2022.
Sebelum melakukan KKN, setiap kelompok akan melakukan
survey ke desa dengan melihat kondisi desa, survey di beberapa tempat
mencari informasi tentang desa dengan bertanya kepada Kepala Desa atau
Sekretaris Desa dan bertanya kepada masyarakat sekitar. Kami melakukan
survey di Desa Wedoroklurak pada hari Jumat yaitu 1 minggu sebelum
pemberangkatan KKN. Tak hanya melakukan survey, kami juga
melakukan pertemuan pertama, pertemuan ini membahas tentang
gambaran program kerja yang akan dilaksanakan dan juga melakukan
pembagian struktur kelompok dan tugas. Satu hari sebelum
pemberangkatan dan pembukaan KKN, beberapa anggota melakukan
survey lagi di Balai Desa Wedoroklurak, setelah survey kita juga
membersihkan ruangan yang dijadikan sebagai posko KKN dan
membersihkan balai pertemuan yang digunakan sebagai tempat
Pembukaan KKN-P Desa Wedoroklurak. Tak hanya itu, kita juga
membuat undangan untuk acara Pembukaan KKN dengan mengundan
Kepala Desa Wedoroklurak, Sekretaris Desa, Aparatur Desa, dan Ketua
RT/RW sekitar balai desa. Tepat pada hari Jumat tanggal 28 Januari 2022
sekitar jam 11.00 WIB KKN-P Kelompok 11 Desa Wedoklurak resmi
dibuka dan dilaksanakan.
Setelah acara pembukaan KKN, seluruh anggota masuk ke
dalam posko mendiskusikan dan membagi tugas untuk survey ke beberapa
tempat, seperti UMKM roti, produksi shuttlecock, TPA, TK, dan PAUD.
Setelah survey kami menetapkan program kerja yang akan dilaksanakan.
Program kerja yang akan kami laksanakan antara lain Sosialisasi tentang
pemasaran (promosi digital) di UMKM “Agen Kue Bu Yayuk”,
mengadakan Bimbingan Belajar (Bimbel) gratis untuk siswa-siswi sekolah
dasar, meembantu mengajar di TPA Sabhilujannah, melakukan
penghijauan dengan membuatkan taman di halama PAUD Rosella,
membersikan dan memperindah halaman TK Dharma Wanita Desa
Wedoroklurak, membuatkan Website Desa dan mensosialisasikan cara

66
penggunaannya, dan Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik
Cair dari Limbah Rumah Tangga.
Pada hari Senin minggu pertama, kami melakukan sosialisasi
ke SDN Werodoklurak untuk mengajak siswa-siswi kelas 1-6 untuk
mengikuti bimbel gratis di Balai Desa Wedoroklurak. Tak hanya
melakukan sosialisasi di sekolah, kami juga mendatangi rumah sekitar
Balai Desa guna untuk memberitahu orang tua yang mempunyai anak
yang masih SD untuk mengikuti bimbel gratis. Bimbel gratis ini diadakan
setiap hari Senin, Rabu, dan Jumat pukul 18.30 WIB – 20.00 WIB. Pada
saat kegiatan bimbel berlangsung, siswa-siswi sangat berantusias dan
bersemangat untuk mengikuti bimbel, sehingga kami pun bersemangat
untuk mendampingi bimbel. Kami juga menggunakan metode Fun
Learning, sehingga pada saat bimbel berlangsung mereka tidak merasa
bosan. Kami juga setiap pertemuan juga melakukan tebak-tebakan atau
quiz, dan kita juga mengadakan lomba mewarnai dan lomba membuat
kolase
Kami melakukan kunjungan dan sosialisasi tentang promosi
digital di UMKM Agen Kue Bu Yayuk. UMKM ini menjual berbagai
jenis kue tradisional dan modern. Kami melakukan sosialisasi kepada anak
dari Ibu Yayuk, karena kami ingin mengajak dan mengajarkan tentang
promosi digital pada anak yang masih berusia remaja yang lebih paham
teknologi daripada orang tua. Kami membantu UMKM ini dengan
membuatkan akun Instagram dengan memposting beberapa gambar kue
dan namanya, agar usaha lebih dikenal orang dan bisa meningkatkan
pendapatan usaha. Kami melakukan bebrapa program kerja mengenai
lingkungan. Pertama, kami melakukan pembersihan dan memperindah
halaman TK Dharma Wanita Desa Wedoroklurak. Kami melakukan
pembersihan di daerah pojok halaman, pembersihan ini guna membuat
halaman TK lebih aman dan bersih, sebab di daerah tersebut banyak
tumpukan campuran tanah dan sampah dan mencabuti rumput liar yang
panjang-panjang. Tak hanya itu, di daerah tersebut juga banyak hewan
yang cukup berbahaya bagi anak-anak yaitu kelabang. Kami juga

67
melakukan penanaman kembali di pot yang kosong dan mengecatan ulang
di tempat bermain, karena cat ditempat bermain sudah mengelupas.
Kedua, kami melakukan penghijauan PAUD Rosella dengan
pembuatan tanan hias di halaman PAUD. Sebelumnya halaman tersebut
sangat sedikit tanaman yang di taman, hanya ada pohon-pohon besar dan
banyak rumput yang panjang-panjang. Sehingga kami mencabut dan
memotong rumput yang panjang, setelah itu kami menanan beberapa
tanaman hias. Program kerja tentang lingkungan yang terakhir yaitu kami
mengadakan Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair
(POC) dari Limbah Rumah Tangga. Program ini juga termasuk program
tata kelola kehidupan publik, sebab program kerja ini mengajarkan dan
mengajak masyarakat untuk lebih bijak dalam mengelola dan membuang
sampah. Kami juga mempunyai program kerja yang bisa membantu dan
bermanfaat bagi Pemerintahan Desa Wedoroklurak, yakni pembuatan dan
melakukan sosialisasi penggunaan website desa. Salah satu anggota
kelompok kami terdapat mahasiswa dari prodi Informatika yang bisa
membuat website, dengan adanya kelebihan tersebut kami berinisiatif
membuatkan website desa yang penggunaan dan pengelolaannya leboh
mudah.
Seluruh program kerja yang kelompok kami selesaikan dan
berjalan dengan lancar, tidak luput dari dukungan dan bantuan dari Ibu Hj.
Lami Hartini selaku Kepala Desa Wedoroklurak, Bapak Ruri Achmadi
selaku Sekretaris Desa, Aparatur Desa Wedoroklurak, siswa-siswi SDN
Wedoroklurak, Ibu PKK Desa Wedoroklurak, Karang Taruna dan
masyarakat Desa Wedoroklurak. Kami juga telah dibimbing, diberikan
solusi dan bantuan oleh Ibu Dr. Syamsudduha Syahrorini ST., MT selaku
Dosen Pembimbing Lapangan dan Ibu Dr.Istikomah M. Ag selaku Dosen
Monev KKN-P. Serta terima kasih kepada orang tua dan keluarga saya
yang telah memberikan dukungan dan bantuan. Saya dan seluruh anggota
Kelompok 11 KKN-P mengucapkan banyak terima kasih.
Saya juga mengucapkan banyak terima kasih kepada rekan-
rekan saya selaku anggota Kelompok 11 KKN-P Desa Wedoroklurak,
yang telah memberikan pengalaman baru kepada saya tentang bagaimana

68
melakukan program kerja dengan baik, cara mengatasi masalah dan
membuat keputusan, dan bantuan yang telah diberikan kepada saya saat
mengalami kesulitan. Di KKN ini saya merasa senang bisa mengenal
mahasiswa dari berbagai program studi. Kami juga sering sharing tentang
pengalaman hidup dan saling berbagi ilmu. Dari KKN-P ini saya dapat
belajar dan mendapatkan pengalaman yang tidak bisa saya dapatkan
ditempat lain. Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih banyak kepada
masyarakat Desa Wedoroklurak, Ibu DPL, Ibu Dosen Monev, dan rekan-
rekan yang saya sayangi dan banggakan.

3.14 DESA KECIL YANG PENUH DENGAN CERITA


Oleh: Shinta Nur Habiibah
Assalamualaikum Wr. Wb. Hai gais, perkenalkan saya Shinta
Nur Habiibah. Saya dari Prodi Manajemen, Fakultas Bisnis, Hukum dan
Ilmu Sosial, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Saat ini saya
memasuki semester genap, di mana pada semester ini salah satu mata
kuliahnya adalah KKN (Kuliah Kerja Nyata). KKN di UMSIDA ini dibagi
menjadi dua kategori yaitu KKN-P di mana KKN ini ditujukan kepada
mereka yang tidak sedang bekerja dengan pelaksanaan waktunya kurang
lebih satu bulan, seperti yang sedang saya jalani saat ini yang dimulai dari
tanggal 28 Januari 2022 sampai dengan 6 maret 2022 dan KKN-T yang
ditujukan untuk mahasiswa UMSIDA yang sedang bekerja dengan waktu
pelaksanaan kurang lebih dua bulan dengan hari yang telah ditentukan
oleh Universitas Muhammadiyah Sidoarjo yaitu Jumat, Sabtu, dan
Minggu saja.
Pada hari Jumat (28/1), kami (saya dan teman satu kelompok
KKN saya) melakukan pembukaan yang dihadiri oleh RT, Bu Lurah, Ibu-
Ibu PKK, dan Pak Carik. Acara ini dilaksanakan pada pukul 09.00 WIB
dan bertempat di Balai Desa Wedoroklurak. Setelah acara pembukaan
tersebut, kami melakukan survey ke berbagai tempat seperti UMKM yang
berada di Desa Wedoroklurak, Taman Kanak-Kanak, PAUD (Pendidikan
Anak Usia Dini), Sekolah Dasar, dan TPA.

69
Saya pada KKN ini kebetulan ditempatkan di Desa
Wedoroklurak, desa kecil yang menyimpan berbagai UMKM di
dalamnya, misalnya UMKM Agen Kue Bu Yayuk dan Shuttlecock.
Dimana UMKM yang dibantu oleh kelompok KKN saya, yaitu Agen Kue
Bu Yayuk. Saya dengan beberapa teman kelompok saya melakukan
survey pada hari selasa (1/2).
UMKM ini telah berdiri kurang lebih lima tahun dengan omset
yang cukup besar yaitu kisaran 5.000.000 sampai 6.000.000, itu belum
termasuk pendapatan saat menerima pesanan kue untuk acara hajatan.
UMKM ini tidak juga membuat kue, namun juga menerima kue dari
penjual yang lain yang menitipkan kue-nya kepada UMKM ini, yang
kemudian UMKM ini juga menjualnya kembali. Namun UMKM ini
masih memiliki sedikit kendala yaitu kurangnya pemasaran untuk UMKM
ini. Pemasaran UMKM Agen Kue Bu Yayuk ini hanya dari mulut ke
mulut saja. Dengan ini kelompok saya membuatkan sebuah Instagram
dengan nama @AgenKueBuYayuk, dengan membuatkan Instagram ini
kami mengharapkan UMKM Agen Kue Bu Yayuk ini menjadi lebih maju
dan lebih berkembang.
Pada hari selasa (1/2) juga kami melakukan sosialiasi dengan
ibu-ibu PKK mengenai pengelompokan sampah organik dan sampah
anorganik. Di mana sampah anorganik akan kami ambil untuk dijadikan
pupuk organic cair. Selama satu minggu kami mengumpulkan sampah dari
ibu-ibu PKK, kami melakukan sosialisasi mengenai pembuatan pupuk
organik cair yang dilakukan pada hari Rabu (9/2) pada pukul 09.00 WIB.
Tujuan dari sosialisasi ini, kami (saya dan teman-teman kelompok saya)
mengharapkan bahwa sampah limbah rumah tangga organik dapat
berkurang dengan diolah menjadi pupuk organik cair.
Selain membantu UMKM dan melakukan sosialisasi mengenai
pupuk organik cair, kami juga membuat taman di PAUD yang mulai
dilakukan pada hari selasa (1/1) sampai dengan hari senin (14/2). Dengan
tujuan membuat taman di PAUD ini untuk memperindah dan
memanfaatkan lahan yang ada di PAUD tersebut agar menjadi lebih
indah.

70
Pada hari dan tanggal yang sama pula kami, membantu untuk
memperbaiki TK (Taman Kanak-kanak). Memperbaiki di sini, kami
melakukan pengecatan terhadap mainan dan mengecat ulang tembok di
TK tersebut. Dikarenakan cat mainan banyak yang mengelupas dan
tembok di TK tersebut catnya banyak yang berlumut dan lembap. Selain
itu kami juga memberikan sedikit hiasan untuk di dalam kelasnya untuk
menutupi tembok-tembok yang masih terlihat kosong.
Ada juga kegiatan bimbel untuk anak sekolah dasar yang kami
adakan secara gratis yang dilaksanakan pada hari Senin, Rabu, dan Jumat.
Di bimbel ini kami membantu mereka (anak-anak sekolah dasar) untuk
menyelesaikan tugas-tugas sekolah mereka dan membantu mereka belajar.
Di bimbel ini kami juga tidak hanya sekedar bimbel, kami juga bermain
bersama agar tidak bosan. Pada hari senin (21/2) kami mengadakan lomba
mewarnai dan bagi yang memenangkan lomba akan mendapatkan hadiah
dari kami. Namun, tidak hanya bagi mereka yang menang, bagi mereka
yang tidak menangpun tetap mendapatkan hadiah berupa snek.
Pada hari rabu (2/3) kami nengadakan lomba kembali, namun
dengan lomba yang berbeda, yaitu lomba kolase yang di ikuti oleh adek-
adek bimbel di Desa Wedoroklurak. Bagi yang menang akan mendapatkan
sebuah trophy, di mana pemenangnya dibedakan menjadi dua macam
yaitu kelas rendah dan kelas tinggi. Kelas rendah untuk kelas satu sanpai
empat sekolah dasar, sedangkan untuk kelas tinggi kelas lima dan kelas
enam sekolah dasar. Namun, bagi peserta tetap mendapatkan sebuah buah
tangan berupa pensil dua buah dan satu buah penghapus bagi kelas rendah
dan bulpoin, pensil dan penghapus yang jumlahya masing-masing satu
buah bagi kelas tinggi.
Saya dan teman-teman kelompok saya juga meminta sebuah
pesan dan kesan kepada beberapa orang seperti Ibu Lurah, Bapak Carik,
Kepala Sekolah Taman Kanak-Kanak, salah satu ibu-ibu PKK, Guru
PAUD, dan adik-adik yang mengikuti bimbel yang telah kami adakan di
Desa Wedoroklurak. Untuk hasil pesan dan kesan dari mereka untuk kami
sangat baik, dan kami (saya dan teman-teman sekelompok saya)
mengucapkan banyak terima kasih kepada Ibu Lurah, Bapak Carik,

71
Kepala Sekolah Taman Kanak-Kanak, salah satu ibu-ibu PKK, Guru
PAUD, dan adik-adik yang mengikuti bimbel atas pesan dan kesan yang
disampaikan untuk saya dan teman-teman kelompok saya.
Itulah kenangan dan kegiatan selama KKN di Desa
Wedoroklurak selama lima minggu, mulai dari tanggal 28 Januari hingga
6 Maret. Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada warga Desa
Wedoroklurak yang telah menerima kami dengan baik. Sekian dari saya.

3.15 SUKA DUKA DI KKN WEDOROKLURAK


Oleh : Muchammad Bagus Sasmita
Assalamualaikum Wr.Wb. Perkenalkan nama saya
Muchammad Bagus Sasmita mahasiswa Prodi Informatika Fakultas Sains
dan Teknologi di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Pada akhir
semester 5 ini, saya menjalani kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN).
Kuliah Kerja Nyata adalah bentuk kegiatan pengabdian kepada
masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan
sektoral pada waktu dan daerah tertentu di Indonesia. Pelaksanaan
kegiatan KKN biasanya berlangsung antara satu sampai dua bulan dan
bertempat di daerah setingkat desa. Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi
di Indonesia telah mewajibkan setiap perguruan tinggi untuk
melaksanakan KKN sebagai kegiatan intrakurikuler yang memadukan tri
dharma perguruan tinggi yaitu: pendidikan, penelitian, dan pengabdian
kepada masyarakat dan tempat KKN saya di Desa Wedoroklurak dan
tempat tinggal saya di Desa Ngampelsari. Di KKN saya di Desa
Wedoroklurak, saya mengerjakan website saya di kantor desa dan saya
sangat senang sekali di bantu sama pak cariknya orang nya baik murah
senyum dan temen temen KKN saya juga saling bantu dan saya sangat
senang sekali di KKN ini mempunyai teman yang baik ke pada saya dan
saling memperhatikan saya setiap hari.
Setelah itu saya survey agen kue Bu Yayuk, seperti yang kita
ketahui banyak masyarakat Indonesia yang tak lepas dari kegiatan jual beli
di sekitar kita, sebagai contoh saat pagi sudah banyak orang yang pergi
mencari makan untuk sarapan, seperti kue-kue ringan, nasi bungkus, atau

72
hanya sekedar membeli sembako di warung kecil (kelontong). Kegiatan
jual beli juga merupakan salah satu bentuk kegiatan dari UMKM (Usaha
Mikro Kecil Menengah). Kue adalah salah satu jajanan khas yang ada di
Indonesia. Kue sering disantap untuk menemani pada saat santai atau
berkumpul dengan keluarga dan teman, atau juga disantap pada saat perut
terasa lapar, baik itu kue tradisional khas suatu daerah atau kue-kue yang
digemari orang pada umumnya. Pada tanggal 31 Januari 2022, kelompok
KKN-P 11 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA) melakukan
survey sekaligus sosialisasi UMKM yang ada di Desa Wedoroklurak.
Kelompok KKN-P 11 menargetkan UMKM “Agen Kue Bu Yayuk” yang
telah berdiri sejak tahun 2016 milik Ibu Yayuk. UMKM milik Ibu Yayuk
ini beralamat di Desa Wedoroklurak RT 04 RW 01 Kecamatan Candi,
Kabupaten Sidoarjo. Usaha ini awalnya hanya menjual beberapa bungkus
roti. Namun seiring berjalannya waktu, kini sudah menjadi usaha yang
perkembangannya cukup signifikan dan penghasilannya sudah cukup
besar. Omset mereka perbulan jika ramai pesanan yang masuk
diperkirakan mencapai Rp. 5.000.000 – 6.000.000/bulannya. Usaha ini
juga menerima segala macam kue baik yang tradisional dan kue modern
pada umumnya. Namun tidak semua kue dibuat oleh Ibu Yayuk sendiri,
ada juga masyarakat sekitar yang menitipkan produknya di UMKM milik
Bu Yayuk ini. UMKM milik Ibu Yayuk ini memiliki pegawai sebanyak 5
orang. Sayangnya mereka baru melakukan pemasaran secara offline atau
dari mulut ke mulut, yang berarti penjualannya hanya bersadarkan minat
orang sekitar dan tergantung pesanan yang masuk. Pada saat menerima
pesanan untuk kue hajatan, mereka menggunakan label berupa pemberian
stampel di kardus kue. Hal tersebut juga merupakan salah satu upaya
sederhana mereka yang digunakan untuk mempromosikan usahanya.
Padahal di era sekarang yang semua sudah serba digital
seharusnya lebih efektif dan menguntungkan bila melakukan pemasaran
melalui online. Maka dari itu, teman-teman dari KKN-P 11 Universitas
Muhammdiyah Sidoarjo membuat program kerja untuk membantu
membuatkan akun serta mempromosikan usahanya di sosial media melalui
aplikasi Instagram dengan username @agenkuebuyayuk dengan tujuan

73
agar usaha Agen Kue Bu Yayuk ini diketahui dan dikenali oleh khalayak
luas. Kemudian, kelompok KKN-P 11 juga mendesainkan logo untuk
usaha milik Ibu Yayuk agar labelnya lebih menarik. Pastinya, hal itu akan
lebih menarik minat konsumen sehingga membantu untuk meningkatkan
masuknya jumlah pesanan, yang menjadikan naiknya pendapatan UMKM
Roti Bu Yayuk. Dimulai dari pembuatan akun Instagram dimana akan
dapat menjangkau konsumen dan dikenali banyak orang, dari situ kami
membantu untuk memasukkan katalog produk dan deskripi detail nama
serta harga untuk dicantumkan.
Setelah itu KKN saya malamnya mengadakan bimbel gratis
Oleh karena itu, kami Kelompok KKN-P 11 Wedoroklurak dari
Universitas Muhammadiyah Sidoarjo mencetuskan progam kerja
bimbingan belajar bagi siswa-siswi SD/Sederajat di Desa Wedoroklurak
dengan tempo waktu 3 hari dalam seminggu tepat di hari Senin, Rabu, dan
Jumat pada pukul 18.00 – 20.00 WIB. Senin (31/1), Kelompok KKN-P 11
di Desa Wedoroklurak mengadahkan sosialisasi di tingkat sekolah dasar
tepatnya di SDN Wedoroklurak guna memberitahukan kepada adik-adik
sekalian bahwasannya kami (Mahasiswa/i KKN-P Umsida) mengadakan
bimbingan belajar tanpa dipungut biaya. Respon para tenaga pendidik juga
adik-adik di sekolah tersebut sangat apresiatif dan menyambut program
kerja kami dengan tangan terbuka. Atas antusias adik-adik SDN
WedoroKlurak, pada Senin (31/1), di mana kami baru saja melakukan
sosialisasi di pagi hari, tepat jam 18.00 adik-adik di Desa Wedoroklurak
berbondong-bondong datang ke balai desa untuk mengikuti bimbingan
belajar. Ada yang datang dengan jalan kaki, menaiki sepeda, dan adapun
yang diantar oleh orang tuanya. Kami menggunakan metode Fun
Learning untuk mengawali pertemuan bimbel pertama kami dengan adik-
adik asal Desa Wedoroklurak. Dan tidak lupa, kami selaku tim pengajar
tetap menerapkan protokol kesehatan kepada adik-adik yang datang agar
selalu terkondisi dengan baik.
Dan untuk teman-teman ku, aku pribadi merasa sangat senang
berada di Kelompok 11 ini, bertemu dengan kalian semua, banyak hal
yang ingin aku sampaikan kepada teman-teman. Tapi sepertinya itu tidak

74
akan muat jika disampaikan pada tulisan ini. Maaf jika aku belum
sepenuhnya bisa ikut berkontribusi pada kelompok ini, aku banyak
menjadi beban bagi kalian, dan terima kasih sudah menjadi teman yang
sangat baik selama 5 minggu ini. Kita berhasil menyelesaikan KKN ini
Semoga kita sukses dengan jalan masing-masing setelah KKN ini, karena
perjalan kita masih sangat Panjang! Di manapun kalian berada semoga
sehat selalu ya teman-temannku! Sekian terima kasih Wassalamualaikum
Wr. Wb.

3.16 KISAH DI DESA WEDOROKLURAK


Oleh : Sri Nanda Tresnawati
KKN adalah kegiatan pengabdian mahasiswa kepada
masyarakat dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada waktu
dan daerah tertentu. KKN UMSIDA yang dilaksanakan pada tahun 2022
dibagi kedalam dua skema yaitu KKN Pencerahan dan KKN Terpadu.
KKN pencerahan dilaksanakan selama 1 bulan yaitu tanggal 28 Februari -
6 Maret 2022. Sedangkan KKN Terpadu dilaksanakan selama 2 bulan
yakni Agustus - Oktober.
Karena bukan mahasiswa yang bekerja, saya memilih KKN
Pencerahan yang dilaksanakan setiap hari. KKN Pencerahan UMSIDA
memiliki 3 skema yaitu kluster, non kluster dan mandiri. Skema kluster
dilaksanakan di domisili masing-masing mahasiswa, skema non kluster
dilaksanakan di Kecamatan Prigen dan Pandaan, skema mandiri
dilaksanakan di domisili masing-masing mahasiswa secara individu.
Awal pendaftaran saya merasa khawatir karena kegiatan KKN
ini pastinya akan berpisah dengan teman sekelas. Karena tempat tinggal
masing-masing mahasiswa berbeda dan pastinya tidak akan
dikelompokkan dengan orang yang kita inginkan. Dalam kegiatan ini
kelompok akan dibentuk dari berbagai program studi sehingga nantinya
kita banyak bertemu dengan teman-teman baru.
Semua berkas yang dibutuhkan harus segera dilengkapi seperti
surat domisili, surat keterangan sehat, kartu vaksin dan surat izin orang
tua. Sebenarnya tempat tinggal saya berada di Mojokerto. Namun karena

75
ingin KKN di Sidoarjo saya meminta bantuan kakak untuk meminta surat
pengantar dari RT/RW tempat beliau tinggal.
Hari pendaftaran KKN telah ditutup dan saya memilih KKN
Pencerahan dengan skema kluster. Alasan saya tentu agar tidak live in di
posko dan dapat pulang ke rumah. Beberapa hari kemudian saat
pengumuman penentuan kelompok saya harap-harap cemas karena
berfikir di mana saya akan ditempatkan. Apakah jauh dari rumah, siapa
teman kelompok saya, dan di mana desa tempat KKN yang akan dituju.
Akhirnya semua itu terjawab setelah saya melihat pengumuman.
Ternyata saya ditempatkan di Desa Wedoroklurak yang berada
di daerah Lingkar Timur. Kelompok saya berada di urutan ke-11 dengan
anggota 18 orang. Saya membaca daftar nama anggota kelompok tersebut
dan tidak ada satupun yang kenal. Selain itu saya merasa kesulitan untuk
mendapatkan kontak setiap anggota hingga akhirnya saya meminta
bantuan teman. Untungnya ada beberapa yang mengenal anggota
kelompok sehingga saya dapat menghubungi rekan yang lain untuk
koordinasi membentuk sebuah grup.
Pada hari pembekalan semua anggota kelompok sudah berhasil
dikumpulkan sehingga saya dapat berkoordinasi tentang survei desa dan
diskusi tentang program yang akan disusun. Untuk pembahasan yang
pertama kelompok saya mendiskusikan tentang struktur organisasi.
Memilih ketua kelompok, wakil, sekretaris, bendahara dan tugas-tugas
yang lainnya seperti konsumsi, perlengkapan dan humas. Kemudian
dilanjutkan menyusun program kerja dengan tema pengembangan
UMKM, tata kelola publik, lingkungan, dan pariwisata.
Yang paling banyak menyita waktu adalah survei di desa.
Mengunjungi Balai Desa, survei tempat kegiatan UMKM yakni produsen
kue basah, tempat pemancingan, pembuatan kok bulutangkis, pembuatan
maggot, sarana pendidikan, sarana ibadah dan lain sebagainya. Menurut
saya Desa Wedoroklurak ini penduduknya sudah cukup maju. Untuk
kebersihan lingkungan sudah cukup terjaga karena masing-masing rumah
dilengkapi dengan tempat sampah dan beberapa hari sekali terdapat
petugas kebersihan mengambil sampah tersebut. Bahkan di satu

76
kesempatan ada salah satu penduduk yang mengumpulkan sampah
organik untuk dijadikan pupuk. Sayangnya saat mengunjungi TK dan
PAUD saya melihat kebersihannya kurang. Banyak rumput liar yang
tumbuh di halaman serta gunungan tanah yang bercampur dengan sampah.
Tentunya hal itu dapat mengganggu kegiatan belajar anak-anak karena
dapat menjadi sarang nyamuk.
Setelah melakukan kegiatan survei desa akhirnya diputuskan
bahwa program kerja kelompok saya untuk bidang UMKM adalah
membantu pemasaran usaha roti milik ibu Yayuk. Usaha roti ini meliputi
kue basah dan jajan pasar seperti donat, roti kukus, putu ayu, bikang dan
tahu bulat. Berdasarkan hasil wawancara usaha kue ini pemasarannya
hanya dari mulut ke mulut. Untuk membantu kelancaran usahanya
kelompok saya berencana untuk membuat akun media sosial sebagai alat
pemasaran yang strategis untuk meningkatkan volume penjualan. Yang
melakukan promosi penjualan adalah anak dari Ibu Yayuk karena beliau
tidak dapat menggunakan ponsel sehingga memerlukan bantuan dalam
mengoperasikannya.
Dalam bidang tata kelola publik salah satu anggota kelompok
yang mahir dalam bidang IT membantu pemerintah desa untuk membuat
website desa yang berfungsi untuk mengenalkan desa ke masyarakat luar.
Di dalam website desa akan diberikan informasi mengenai struktur
organisasi, program-program yang akan direncanakan, anggaran dana
desa, UMKM, BUMDES, dan laporan pertanggungjawaban kepada
masyarakat.
Program bidang lingkungan KKN Kelompok 11 melakukan
kegiatan sosialisasi dan pelatihan pembuatan pupuk organik cair dari
limbah rumah tangga. Sebelum kegiatan dimulai saya dan rekan kelompok
mengumpulkan sampah organik dan air sisa cucian beras dari warga
sekitar untuk kemudian dikumpulkan dan digunaka praktek pembuatan
pupuk. Sampah organik yang dikumpulkan antara lain sisa sayuran dan
buah-buahan serta daun-daun kering. Sosialisasi dan pelatihan ini
dilaksanakan di Balai Desa yang akan dihadiri oleh Ibu-ibu PKK dengan
narasumber Dosen Pembimbing Lapangan yaitu Ibu Syamsudduha

77
Syahrorini dan Mbak Antika. Kegiatan ini diikuti dengan sangat antusias
makan saya melihat ada yang mencatat materi yang disampaikan.
Sebagai solusi masalah kebersihan di TK dan PAUD maka
dibuat taman dan mengecat kembali mainan dan tembok yang berlubang.
Pertama-tama saya membersihkan tanah-tanah yang bercampur dengan
sampah yang entah sudah berapa lama menggunung di antara tanaman
yang sudah tidak terawat. Kelompok saya mengangkutnya dengan Tosa
milik balai desa karena begitu banyaknya sampah yang menggunung.
Setelah membersihkan sampah kami merapikan tanaman tanaman yang
sudah kering, mati, dan memangkasnya menjadi lebih rapi.
Kemudiaan mengecat mainan anak-anak yang warnanya sudah
mengelupas, menambal tembok yang berlubang serta menghiasi dengan
cap tangan agar nampak indah. Kelompok saya juga mengecat paving TK
agar lebih berwarna dan anak anak senang dengan tampilan sekolah yang
baru. Pot gantung yang awalnya tidak berfungsi ditanami kembali dengan
bunga-bunga. Tidak hanya bagian luar saya juga membersihkan bagian
dalamnya. Ruang kelas TK di Desa Wedoroklurak tidak rapi. Banyak
gambar-gambar yang bergantungan dan berdebu. Lantainya kotor dan
jarang disapu apalagi bagian gudang yang berisi mainan anak-anak. Di
lain kesempatan saya juga membuat hiasan untuk dinding ruang kelas TK
dengan harapan anak-anak menyukainya.
Untuk PAUD kelompok saya membuat taman bunga. Tentunya
hal pertama kali yang dilakukan adalah membersihkan rumput rumput liar
itu. Tanahnya sangat gersang sulit untuk dicabuti rumputnya. Tanaman
untuk taman bunga PAUD dibawa dari rumah masing-masing anggota
kelompok dan sisanya beli. Kelompok saya juga membuat pot bunga dari
botol plastik yang dicat untuk digantung di tembok.
Semua ini dilakukan dengan kerja sama anggota kelompok.
Kami saling membagi tugas dan bekerja sama untuk menyelesaikan
proker KKN ini. Selama 1 bulan ini saya melewati banyak pengalaman.
Mendapatkan banyak pembelajaran dan pengetahuan baik dari rekan
kelompok maupun warga Desa Wedoroklurak. Saya belajar tentang

78
banyak hal dari teman-teman yang datang dari program studi yang
berbeda.
Setiap hari saya menghabiskan waktu bersama dengan teman-
teman kelompok. Saya makan bersama, mengajar bersama, kehujanan
bersama dan masih banyak lagi. Hal ini menjadi kenangan tersendiri bagi
saya. Tentunya menjadi kenangan yang indah dan tak terlupakan di masa
kuliah ini.
Meskipun di tengah pandemi dan banyak anggota kelompok
yang sakit kami tetap menjaga solidaritas dan kerjasama. Tetap saling
support dan mendukung. Saya bangga dengan pencapaian kelompok 11.
KKN Pencerahan UMSIDA kelompok 11 hebat. Bekerja keras bagaikan
kuda. Semangat!!!

3.17 LANGKAH KAKI MENELUSURI DESA


Oleh : Syndy Syeny
Sebelum cerita KKN ini dimulai saya ingin berkenalan terlebih
dahulu nihh... saya Syndy salah satu Mahasiswa Prodi Pendidikan Profesi
Bidan Semester 5 di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Pada akhir
semester 5 ini kami sebagai mahasiswa dituntut untuk melakukan Kuliah
Kerja Nyata (KKN). Mengikuti KKN merupakan hal yang wajib hampir
bagi seluruh mahasiswa yang ada di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.
Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah sebuah bentuk pengabdian
kepada masyarakat langsung yang bertujuan untuk membantu kegiatan
masyarakat di suatu daerah tertentu dalam hal kegiatan sehari-hari dalam
berbagai bidang. KKN ini akan berlangsung selama 5 minggu dan
ditempatkan sesuai dengan domisili masing-masing mahasiswa.
Saat pendaftaran KKN dibuka, saya segera mengurus berkas-
berkas persyaratan KKN ini yang salah satunya adalah surat domisili.
Saya memilih domisili yang sama dengan teman satu kelasku dengan
harapan kita bisa mendapatkan kelompok yang sama. Tetapi hasil plotting
penempatan kita berbeda. Aku ditempatkan di Desa yang bahkan aku
masih belum tau sebelumnya. Tetapi, temanku malah ditempatkan sesuai
dengan desa domisili tersebut. Sehingga kita harus berpisah dalam

79
sementara waktu. Dan kagetnya lagi, sebelum KKN ini dimulai kaprodi
kebidanan memberikan informasi bahwa ujian akhir praktikum (UAP)
pada semester ini harus bebarengan dengan kegiatan KKN yang akhirnya
membuat semua mahasiswa kebidanan bingung untuk mengatur waktu
antara belajar, KKN, dan UAP.
Dikarenakan hal tersebut sehingga aku pun tidak bisa
berkontribusi secara maksimal kepada desa dan kelompok pada kegiatan
KKN ini. Kelompok kami beranggotakan 18 orang yang terdiri dari 5
orang laki-laki dan 13 orang perempuan. Pertemuan pertama kami
dilakukan secara offline yang akan membahas struktural kelompok dan
merencanakan survey desa yang akan ditempati untuk melaksanakan KKN
yaitu di Desa Wedoroklurak. Tetapi, pertemuan pertama itu bertabrakan
dengan ada jadwal skill lab di kampus sehingga aku tidak bisa hadir dalam
pertemuan pertama tersebut. Sesuai hasil rapat survey akan dilakukan
pada 24 Januari. Sayangnya, hari itu juga tepat pada hari aku ada jadwal
praktikum sehingga aku harus melewatkan hari survey tersebut.
Setelah melakukan survey, kami merencanakan kembali
pertemuan kelompok pada 26 Januari. Pada pertemuan ini teman-teman
sepakat untuk bertemu pada jam 3 sore sehingga saya bisa mengikuti
pertemuan ini. Pada pertemuan ini kami membahas tentang hasil survey
dan merencanakan beberapa program kerja serta merancang jadwal
kegiatan yang akan kami lakukan selama KKN ini berlangsung.
Selama beberapa hari kami melaksanakan kegiatan bersama-
sama, kami memang merasa sedikit asing berada pada sekeliling orang-
orang baru. Tetapi untungnya, kami pandai untuk menyesuaikan diri dan
saling menopang dalam melaksanakan kegiatan secara bersama-sama.
Banyak moment yang kami lewati bersama, terutama saat perbedaan
pendapat yang berujung menjadi konflik kecil diantara kami, tetapi pada
akhirnya kami melakukan diskusi bersama-sama untuk mencapai
kesepakatan bersama-sama yang kiranya tidak memberatkan pihak
manapun.
Bertepatan pada tanggal 28 Januari 2022, kami selaku
mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Sidoarjo memulai kegiatan

80
kuliah kerja nyata (KKN) yang dibuka secara bersama-sama di Kampus 1
dengan Bapak Rektor. Tetapi, hanya perwakilan saja yang bisa datang ke
kampus 1 dikarenakan kampus tidak mengizinkan kerumunan yang terlalu
banyak dikarenakan adanya virus covid yang tidak tau kapan akan
berakhir ini. Sehingga pada saat setelah pelepasan mahasiswa KKN di
kampus 1 kelompok kami juga mengadakan acara pembukaan di Balai
Desa. Acara pembukaan di Balai Desa Wedoroklurak ini dihadiri oleh Ibu
Kepala Desa, Sekretaris Desa, Ketua RT, Ketua RW dan masih banyak
lagi. Alhamdulillah acara berjalan lancar yang ditutup dengan acara
pemotongan pita di depan Balai Desa Wedoroklurak oleh Ibu Kepala
Desa.
Kami TIM KKN-P 11 juga memiliki program kerja unggulan
yaitu membuat pupuk organik cair dari limbah rumah tangga. Kami
memberikan informasi kepada Ibu-Ibu PKK untuk mengumpulkan
sampah-sampah organik untuk bahan membuat pupuk organik cair. Ibu-
ibu pun sangat antusias untuk mengumpulkan sampah-sampahnya pada
kantong-kantong plastik. Kemudian kelompok kami akan mengambil
sampah-sampah tersebut di setiap rumah. Limbah yang kami kumpulkan
hanya limbah rumah tangga jenis organik seperti sampah sayur baru, sisa
sayur basi, sisa nasi, sisa lauk, ayam, cangkang telur, sampah buah tetapi
tidak termasuk kulit salak. Tidak hanya kita saja yang membuat pupuk
organik cair ini kita juga mengadakan acara sosialisasi dan pelatihan
pembuatan pupuk organik cair dari limbah rumah tangga ini agar
harapannya warga Desa Wedoroklurak bisa mengurangi masalah sampah
dan juga bisa memanfaatkan limbah rumah tangga menjadi sesuatu yang
dapat berguna.
Pada awal KKN kami sibuk sekali riwa-riwi untuk mensurvei
UMKM di Desa Wedoroklurak, salah satunya pada tanggal 31 Januari
2022 yaitu kita mengunjungi UMKM “Agen Kue Bu Yayuk”. UMKM
“Agen Kue Bu Yayuk” ini sudah berdiri sejak tahun 2016. UMKM milik
Ibu Yayuk ini menerima segala pesanan kue baik kue tradisional maupun
kue modern. Sayangnya, UMKM milik Ibu Yayuk ini masih memasarkan
produknya secara offline atau pun dari mulut ke mulut sehingga

81
penjualannya tidak jauh dari warga sekitar Desa Wedoroklrak situ saja.
Seperti yang kita ketahui, banyak sekali pedagang-pedagang kue seperti
bu yayuk ini sudah memasarkan produknya melalui media sosial
contohnya seperti di Instagram, Shopee dan masih banyak lagi. Maka dari
itu kami TIM KKN-P 11 ini membantu Ibu Yayuk untuk memasarkan
produknya di sosial media agar kue bu yayuk ini bisa dikenal oleh
masyarakat luas dan tentunya akan menaikkan omset dari sebelum-
sebelumnya. TIM KKN-P 11 membuat program kerja membantu
memasarkan produk Ibu Yayuk ini melalui aplikasi Instagram dengan
username @agenkuebuyayuk. Selain itu TIM KKN-P 11 juga
membuatkan logo untuk UMKM Ibu Yayuk ini agar menjadi lebih
menarik dan lebih enak dipandang.
Selain membantu UMKM, TIM KKN-P 11 juga
mencanangkan program kerja bimbingan belajar gratis untuk membantu
anak-anak yang masih Sekolah Dasar (SD) pada hari senin, rabu, jum’at
pada jam 18.00-20.00 WIB. Program kerja bimbel ini kita memberitahu
pada saat acara PKK di Balai Desa Wedoroklurak dan juga kita
memberitahukan kepada adik-adik dengan cara sosialisasi di SDN
Wedoroklurak, selain itu kita juga ke rumah-rumah warga untuk
memberitahukan bahwa ada bimbel di Balai Desa tanpa dipungut biaya.
Tidak disangka ternyata anak-anak sangat antusias terhadap bimbel gratis
ini. Banyak sekali anak-anak SD yang mengikuti bimbel ini sehingga kita
pun juga antusias untuk mengajar. Tidak lupa kami juga tetap menerapkan
protokol kesehatan dengan memakai masker.
Kami juga memiliki program kerja yang begitu melelahkan
yaitu membuat taman dihalaman PAUD dan membersihkan TK
Dharmawanita. Pertama-tama kami membersihkan lahan yang akan dibuat
taman tersebut dikarenakan banyak rumput-rumput liar dan juga banyak
batu-batu. Sehingga kami semua bekerjasama gotong-royong untuk
membersihkan lahan tersebut. Setelah bersih, kami mencari tanaman apa
saja yang cocok untuk ditanam di lahan tersebut. Dikarenakan lahannya
sangat panas maka tanaman yang kami pilih yaitu tanaman-tanaman yang
bisa tumbuh ditempat yang panas contohnya seperti bunga matahari. Kami

82
sibuk sekali membuat taman ini agar bisa enak dipandang. Kami juga
membuat pot-pot tanaman dari botol bekas yang akan kami gantung di
sekitar tembok-tembok taman PAUD. Kita butuh waktu yang agak lama
untuk menyelesaikan taman ini. Semoga saja taman ini dirawat dengan
sepenuh hati oleh orang-orang di PAUD dengan cara disirami dan dijaga
agar tidak dirusak.
Dan harapan saya dalam beberapa kegiatan dan program kerja
yang kami laksanakan di Desa Wedoroklurak dapat bermanfaat untuk
semuanya. Saya ucapkan banyak terimakasih untuk Desa Wedoroklurak
yang mau menampung anak-anak KKN ini. Dan terimakasih juga untuk
teman-teman KKN yang sudah memaklumi aku yang banyak izin
dikarenakan ada jadwal ujian praktikum. Terimakasih sudah memberikan
cerita baru untukku. Dan terima kasih juga kepada waktu yang sudah
membuat aku mengerti dan menghargai apa arti sebuah “Pertemuan &
Perpisahan”.

3.18 DIBALIK 54.720 MENIT YANG SINGKAT


Oleh : Millah Karimah
Kuliah Kerja Nyata adalah suatu kegiatan dalam bentuk
pengabdian masyarakat dengan cara memberikan pengalaman belajar
kepada mahasiswa di tengah-tengah kehidupan masyarakat dengan secara
nyata turut membantu memecahkan masalah masyarakat berdasarkan
keilmuan masing-masing peserta KKN. Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata
(KKN) biasanya berlangsung antara satu atau dua bulan dan ditempatkan
di suatu daerah setingkat desa. Kuliah Kerja Nyata merupakan suatu
kegiatan rutin yang dilakukan oleh seluruh mahasiswa Universitas
Muhammadiyah Sidoarjo, khususnya mahasiswa semester 6. Di
Universitas Muhammadiyah Sidoarjo ini kegiatan Kuliah Kerja Nyata
(KKN) dilakukan selama 1 bulan 1 minggu atau 38 hari, lebih tepatnya
dari tanggal 28 Januari – 1 Maret 2022. Pada KKN ini saya ditempatkan di
kelompok 11 yang bertempat di Desa Wedoroklurak, Kecamatan Candi,
Kabupaten Sidoarjo. Kelompok 11 beranggotakan sebanyak 18 mahasiswa
dari berbagai program studi yakni Psikologi, Administrasi Publik, Teknik

83
Industri, Manajemen, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Akuntansi,
Pendidikan Bahasa Arab, Agroteknologi, Ilmu Komunikasi, dan
Kebidanan.
Sebelum bercerita lebih lanjut, saya ingin memperkenalkan diri
terlebih dahulu, karena sesuai kata pepatah “tak kenal maka tak sayang”.
Saya Millah Karimah, salah satu mahasiswa yang merasakan hal paling
seru dalam perkuliahan yaitu KKN, dari program studi Pendidikan Guru
Sekolah Dasar (PGSD), Fakultas Pendidikan Guru Sekolah Dasar 2019.
Dalam tulisan ini, saya akan berbagi cerita mengenai Kuliah Kerja Nyata
atau KKN yang saya lakukan di Desa Wedoroklurak, Candi, Sidoarjo.
Desa Wedoroklurak adalah berupa dataran dengan luas
wilayah 126,508 km2, yang secara administratif pemerintahan terbagi
menjadi 2 Dusun, 5 RW, dan 31 RT dengan jumlah penduduk 4.382 jiwa.
Desa Wedoroklurak berbatasan langsung dengan Kelurahan Gebang di
sebelah utara, dengan Desa Klurak di sebelah selatan, dengan Desa Bligo
di sebelah barat, dan Desa Kalipecabean di sebelah timur. Jarak tempuh
Desa Wedoroklurak ke ibu kota kecamatan adalah 3 km yang dapat
ditempuh dengan waktu sekitar 0,15 jam. Dan jarak tempuh ke ibu kota
kabupaten adalah 6 km yang dapat ditempuh dengan waktu sekitar 0,40
jam. Dan untuk jarak rumah saya di Sugihwaras dengan Desa
Wedoroklurak sekitar 3 km yang dapat ditempuh dengan waktu sekitar 10
menit.
Berangkat dari 18 anggota kelompok KKN-P 11 Desa
Wedoroklurak yang terdiri dari 5 laki-laki dan 13 perempuan yang
memulai pertemuan perdana pada tanggal 21 Januari 2022 di ruang kelas
503 di Kampus 1. Dalam pertemuan itu, kami semua masih canggung
untuk mengobrol satu sama lain karena saya sendiri pun tidak ada yang
dikenal. Kemudian saling memperkenalkan diri dan membahas pembagian
tugas hingga menyusun program kerja yang akan dilaksanakan di Desa
Wedoroklurak. Dalam kegiatan KKN-P ini saya bertugas sebagai divisi
dekorasi dan dokumentasi (Dekdok), yang memproduksi dokumentasi
kegiatan dalam bentuk foto ataupun video dan mempublikasikannya.
Awalnya, dalam jobdesk ini yang menjadi dekdok hanya saya dengan

84
Antika. Tetapi, seiring berjalannya waktu saya dibantu oleh Nisak, Rafly,
Tri Nanda, Wiwit, dan teman-teman lainnya, saya sebagai koor divisi ini
mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan teman-teman semuanya
yang membantu dalam jobdesk ini.
Sebelum pembukaan KKN di Kampus, setiap kelompok
melakukan survey desa terlebih dahulu dan meminta izin kepada kepala
desa untuk melaksanakan KKN di Desa Wedoroklurak. Dan kebetulan
yang berangkat pada saat survey hanya beberapa anggota saja termasuk
saya dan 6 teman lainnya bersama dengan Ibu Dosen Pembimbing
Lapangan kelompok kita, Ibu Dr. Syamsudduha Syahrorini, ST., MT. Di
Kantor Kepala Desa kita bertemu dengan Sekretaris Desa, beliau
menyambut kita dengan senang hati. Kita sampaikanlah program kerja
kepada Bapak Sekretaris Desa karena pada saat itu Ibu Kepala Desa
berhalangan hadir, sehingga tidak bisa bertemu langsung.
Program kerja yang dimiliki kelompok 11 diantaranya yaitu
membuat taman hias di lahan kosong halaman PAUD Rosella sebagai icon
desa, penataan dan pengecatan ulang di TK Dharma Wanita. Kedua proker
tersebut dilaksanakan pada minggu pertama dan kedua. Hari demi hari
berlalu, minggu berganti, tiba saatnya di minggu yang sangat tidak
diinginkan, yaitu minggu ketiga. Di kelompok kami, minggu ketiga ini
kita terpaksa diliburkan karena satu dan lain hal yang sangat menyedihkan
Pada kelompok 11 ini terdapat program kerja mingguan, yang
artinya dilaksanakan beberapa hari tertentu dalam setiap minggunya.
Salah satunya yaitu program bimbingan belajar yang menurut saya
program kerja yang sangat berkesan. Sebelum mengadakan bimbel
kelompok kita mensosialisasikannya ke sekolah SD Wedoroklurak, guru
dan siswa-siswinya pun menerima dengan baik dan sangat tertarik dengan
adanya program ini. Program bimbingan belajar juga mendapat respon
baik dari perangkat desa dan masyarakat sekitar. Hal ini karena menjadi
salah satu masalah yang ada di Desa Wedoroklurak. Awalnya bimbel ini
dilaksanakan 3 kali dalam setiap minggu, namun karena satu dan lain hal
akhirnya kelompok kita mengubahnya menjadi 2 kali pertemuan saja. Ya
meskipun begitu, adik-adik juga dapat menerimanya dengan baik dan

85
tetap antusias. Di balai desa-lah kita belajar bersama-sama membantu
adik-adik mengerjakan tugas sekolahnya dan bermain games. Bimbel
yang penuh dengan cerita, penuh dengan kesan yang menyenangkan
karena bertemu dengan adik-adik yang semangat ingin belajar dan
bermain bersama kakak-kakak KKN-P 11. Keceriaan dan semangat
merekalah yang membuat saya merasa senang dan terhibur,
menghilangkan kepenatan dan lelah yang terasa.
Dari kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini yang hanya
dilakukan 1 kali dalam masa perkuliahan, saya mendapat banyak manfaat
dan pelajaran yang bisa diambil, mulai dari menghabiskan waktu bersama
teman-teman semuanya untuk bersenang-senang dan bercanda gurau.
Selain itu juga bertemu teman-teman dengan berbagai sifat, kepribadian,
dan keunikannya masing-masing. Oleh karena itu, inilah yang membuat
kelompok kita kadang ada perbedaan pendapat atau sedikit perselisihan
satu sama lain, ya bagaimana tidak berselisih karena kita menyatukan
pendapat dari 18 kepala dijadikan satu. Hehe.. Namun dari hal tersebutlah
yang membuat pengalaman Kuliah Kerja Nyata (KKN) semakin
berwarna, seru, dan menantang.
Salah satu hal yang dapat dijadikan kenangan ketika selesai
masa KKN yang akan dirindukan dan selalu teringat adalah saat mencari
makan untuk mengisi kekosongan perut kita, sehingga kita mencari cara
untuk bisa makan yang mulai dari berkelana ke desa sebelah,
mendatangkan gerobaknya ke posko, dan lain sebagainya. Tidak terasa 38
hari, 54.720 menit, 3.283.200 detik sudah terlewati, yang menandakan
Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang saya dan teman-teman jalani telah usai.
Semoga kebersamaan yang telah terjalin ini tidak pernah musnah dan
semoga pengalamansuka dan duka yang saya dan teman-teman lalui dapat
menuju ke arah yang lebih baik, dan sukses dunia akhirat.

86
KESAN MASYARAKAT
TERHADAP KKN UMSIDA 4
4.1 Pesan dan Kesan dari Ibu Kepala Desa Wedoroklurak
Oleh : Ibu Hj. Lami Hartini
Assalamualaikum wr wb.
Pertama-tama mari kita mengucapkan
syukur alhamdulillah kepada allah swt atas
limpahan rahmatnya kepada kita semua.
Untuk KKN dari Universitas
Muhammadiyah Sidoarjo di Desa
Wedoroklurak yang dari tanggal 28 Januari
sampai dengan Insya Allah 8 maret 2022.
Mudah-mudahan seluruh kerja kerasnya untuk abdi Desa Wedoroklurak
mendapatkan keberkahan dari Allah swt. kami kepala Desa Wedoroklurak
mengucapkan terima kasih banyak atas bantuannya yang diberikan kepada
desa kami Desa Wedoroklurak terutama di lingkungan pos PAUD dan TK
Darmawanita serta seluruh Desa Wedoroklurak.

4.2 Pesan dan Kesan Sekretaris Desa Wedoroklurak


Oleh: Bapak Ruri Achmadi
Begitu mendengar Universitas
Muhammadiyah, dalam pikiran ku, "pasti
keren iki" dan itu tidak salah. Adik-adik
KKN Universitas Muhammadiyah tidak
begitu mengecewakan. Mereka
bersemangat, solutif dan humble. Mereka
banyak membantu warga Desa
Wedoroklurak sesuai kemampuan mereka,
dalam kurun waktu yang relatif singkat.
seharusnya mreka kkn di sini selama 2
tahun.

87
4.3 Pesan dan Kesan dari Ibu-Ibu PKK
Oleh: Ibu Tri Endah Kristofani
Untuk pesan dan kesan dari
Ibu-Ibu PKK, kami hanya
mewawancarai satu orang saja yaitu
ibu Tri Endah Kristofani dengan
jabatan sekretaris PKK. Kesan dari
beliau untuk kami peserta KKN,
Alhamdulillah ada anak UMSIDA
yang berpartisipasi di desa beliau,
terima kasih sekali sudah mengajarkan
ibu-ibu PKK untuk membuat pupuk
organik cair, dan mau datang saat senam lansia.
Untuk pesan, semoga untuk yang akan datang di buatkan
schedule atau jadwalnya. Kalau pagi siapa, untuk hari minggunya siapa.
Karena pada hari minggu waktu senam lansia tidak ada yang shooting
dikarenakan hanya satu orang saja yang datang. Semoga untuk KKN
berikutnya jadwalkan kegiatannya. Dan membuat program gemar
membaca.

4.4 Pesan dan Kesan dari Warga Desa


Wedoroklurak
Oleh: Bapak Mohammad Nasir
Saya sebagai perwakilan dari
masyarakat Wedoroklurak khususnya
saya sebagai kebersihan di balai desa saya
merasa bersyukur dan berterima kasih
kepada adik-adik semuanya yang sudah
berkenan yang mau hadir di desa kami
terutama mendidik anak-anak pada waktu
dimalam hari mengadakan les dan yang kedua kegiatan yang lain lain
seperti menanam bunga, mengecat sekolah TK kami sangat bangga sekali
dan saya merasa berterimakasih kembali atas bantuan adik adik semuanya.

88
Pesan beliau untuk adik adik tolong pelajaran yang sudah ada disini yang
sudah ditanamkan di desa kami tolong nanti di terapkan di rumah masing-
masing dan diajarkan kepada adik-adik semuanya.itu meskipun
pengalaman sangat sedikit disini termasuk sangat besar bagi adik-adik
untuk mengembangkan sendiri di daerah masing masing.

4.5 Pesan dan Kesan dari Kepala Sekolah TK Wedoroklurak


Oleh: Bapak Mulyono
Assalamualikum wr. Wb. Perkenalkan nama saya mulyono,
kebetulan mengajar di TK Dharma
Wanita Wedoroklurak yang kebetulan
di percaya oleh Ibu Lurah untuk
menjadi kepala sekolah mulai tahun
2018 sampai saat ini.
Kesan khusus dari TK
Dharma Wanita Wedoroklurak amat
berkesan sekali.terhadap adik-adik
yang KKN di TK kami kerja
dikarenakan kerasnya membuahkan
hasil.baik tanaman hias
disekolah,bunga-bunga. Kelasnya
bersih, halamnannya bersih, amat bangga selaku guru TK Darma Wanita
Wedoroklurak amat bangga terhadap adik-adik. .Mudah mudahan nanti
KKN selanjutnya bisa lebih baik lagi dari adik-adik yang sekarang.
Mudah-mudahan nanti yang kakak itu lanjutnya lebih baik dari
adik-adik saya sekarang mudah-mudahan seperti itu pesannya tolong
belajarlah yang dilihat karena sekarang bekerja di mana dipaandang
Sarjananya tiada artinya, makanya Saya berpesan kepada adik-adik semua
enggaklah kiranya sekolahnya itu jangan dibuat bermain-main. Buatlah
yang sungguh-sungguh agar orang tua tidak kecewa, tidak seperti saya
yang pernah mengalami seperti orang tua dan anaknya putus sekolah juga
sekolah di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo semester 3, dia juga
akhirnya ya jadi sopir makanya pesan saya kepada adik-adik bagi laki-laki

89
dan perempuan kalau yang sungguh-sungguh jangan sampai
mengecewakan orang tua, terima kasih.

90
5
PENUTUP

5.1 Kesimpulan dan Saran


1.1.1 Kesimpulan
Berdasarkan dari hasil kegiatan, pengamatan, dan pelaksanaan
program KKN Pencerahan di desa Wedoroklurak. Maka Tim KKN
mengambil beberapa kesimpulan, yaitu:
1. Keberhasilan kegiatan KKN Pencerahan tidak lepas dari kerja
sama antara mahasiswa dengan perangkat desa, masyarakat,
serta semua pihak yang telah membantu serta mendukung,
sehingga kegiatan KKN bisa berjalan dengan lancar.
2. Dengan adanya mahasiswa KKN anak-anak Sekolah Dasar
kelas I sampai dengan VI cukup terbantu tugas-tugas sekolah
mereka dengan adanya pengadaan Bimbel gratis yang disambut
gembira oleh para orang tua mereka.
3. Dengan adanya mahasiswa KKN dalam pembuatan taman di
PAUD untuk mempercantik PAUD dan memanfaatkan lahan
kosong yang tepat berada di depan PAUD.
4. Dengan adanya mahasiswa KKN dapat membantu TK Darma
wanita dalam memperindah dan memperbaiki halaman TK
Darma Wanita tersebut, dikarenakan banyak cat yang
mengelupas dan tembok yang keropos dan berlumut.
5. Mahasiswa KKN Pencerahan memperoleh ilmu tentang
bagaimana cara hidup bermasyarakat seperti gotong royong,
bersikap ramah, serta saling tolong menolong.
6. Mahasiswa KKN bisa menambah wawasan masyarakat,
khususnya ibu-ibu PKK dan Karang Taruna dengan
mengadakan sosialisasi mengenai pembuatan pupuk organik
cair.

91
7. Mahasiswa KKN bisa membantu salah satu UMKM, Agen Kue
Bu Yayuk dengan membuatkan Instagram agar pemasarannya
lebih luas.
8. Mahasiswa KKN dapat membuatkan web Desa Wedoroklurak
yang diharapkan desa Wedoroklurak dapat diketahui
masyarakat luas melalui profil yang tertulis di website tersebut.
5.1.2 Saran
Ada beberapa saran yang dapat tim KKN berikan
setelah melakukan kegiatan KKN di desa Wedoroklurak, yaitu:
1. Tim KKN menyarankan kepada pemerintah desa untuk bisa
melanjutkan beberapa program yang telah tim KKN
sosialisasikan, seperti Pupuk Organik Cair (POC) yang berada
tepat di depan posko kami selama KKN, salah satu caran untuk
meneruskannya adalah ibu PKK membuat jadwal untuk terus
mengecek perkembangan dan perubahan dalam tong pupuk
tersebut. Kami juga berharap agar kegiatan pembuatan POC
dapat menjadi program berkelanjutan untuk ibu PKK, Hasil
POC juga bisa dimanfaatkan untuk tanaman di balai desa.
Dengan begitu kegiatan POC akan menjadi kegiatan yang
positif bagi ibu PKK desa Wedoroklurak.
2. Tim KKN juga menyarankan kepada pemerintah desa untuk
meneruskan perjuangan yang telah susah payah dibuat yaitu
pemasaran produk-produk yang ada di desa Wedoroklurak.
Seperti yang telah dilakukan oleh Tim KKN kelompok 11 telah
membuatkan Instagram untuk salah satu UMKM roti di desa
Wedoroklurak. Dengan adanya Instagram tersebut dapat
diharapkan untuk dapat memperluas lagi pemasaran untuk
UMKM tersebut dan meletakkan nama Instagram tersebut di
WEB desa.
3. Tim KKN menyarankan agar taman di depan PAUD dirawat
dengan baik agar tidak layu ataupun mati karena kurangnya
perhatian untuk merawatnya. Dengan adanya tanaman yang

92
subur pastinya akan membuat PAUD menjadi lebih indah dan
menarik.

5.2 Rekomendasi dan Tindak Lanjut


5.2.1 Rekomendasi
Setelah melaksanakan kegiatan KKN-P ini, kami selaku
kelompok KKN-P 2022 Desa Wedoroklurak memiliki rekomendasi
yang ingin di sampaikan kepada Lembaga Peneliti dan Pengabdian
Masyarakat (LPPM) yakni untuk kegiatan KKN selanjutnya
diharapkan pihak Umsida bisa lebih detail untuk penempatan KKN
dan bisa memilih desa yang benar-benar membutuhkan atau untuk
Kelompok KKN yang bisa mengerjakan dan memberikan kesan
khusus tersendiri bagi Mahasiswa tersebut.
1.2.2 Tindak Lanjut
Salah satu yang harus di tindak lanjuti adalah kegiatan
pembuatan pupuk organic cair dari limbah rumah tangga. Dari
kegiatan tersebut dapat membantu dalam mengurangi sampah di desa
Wedoroklurak dan dapat dijadikan sebagai kegiatan sampingan bagi
karang taruna ataupun warga Desa Wedoroklurak. Selain itu, tindak
lanjut yang harus dilakukan yaitu perawatan taman yang ada di PAUD
Desa Wedoroklurak. Taman merupakan proker utama yang kami buat,
dengan tujuan untuk mempererat silahturahmi antara warga dan
memperindah lingkungan sekitar. Oleh karena itu, diharapkan warga
dapat menjaga dan merawat taman tersebut dengan baik.
Permasalahan yang dapat ditindak lanjuti adalah perihal
website desa. Tim KKN telah membantu membuatkan website desa
dengan harapan dapat mensuport desa Wedoro Klurak untuk bisa
dikenal masyarakat memalui WEB tersebut dan desa Wedoroklurak
bisa menjadi maju lagi.Semoga adanya WEB desa Wedoroklurak ini
bisa membantu mengalih informasi dan sumber seputar desa dan
memudahkan masyarakat untuk bisa berkomunikasi dengan pengurus
desa atau ingin mengurus surat-surat kepentingan masyarakat, kami

93
harapkan website tersebut tetap mendapatkan perhatian khusus dari
perangkat desa agar tetap bisa digunakan.

94
D
DAFTAR PUSTAKA

https://kkn.umsida.ac.id/dokumen-2/

https://drpm.umsida.ac.id/memanfaatkan-media-sosial-instagram-mahasiswa-kkn-p-
kelompok-11-umsida-bantu-memasarkan-produk-umkm-di-desa-wedoroklurak/

https://drpm.umsida.ac.id/peduli-akses-pendidikan-di-masa-pandemi-mahasiswa-kkn-
p-kelompok-11-adakan-program-bimbel-gratis-di-desa-wedoroklurak/

Rohmatikal Maskur, dkk. 2014. Pembuatan Pupuk Organik Cair dari Limbah Rumah
Tangga Organik dengan Penambahan Rumen Sapi. ITS.

95
L
LAMPIRAN-LAMPIRAN

N Tanggal Kegiatan
o
1 28 1. Acara pembukaan KKN di Desa Wedoro Kelurak.
Januari Kegiatan diadakan di pendopo balai desa pada Jumat,
2022 28 Januari pukul 09.30 – 11.00 dan dihadiri oleh Ibu
kepala desa, sekretaris desa, perwakilan RT,
perwakilan PKK, Ibu DPL KKN, beserta seluruh
anggota kelompok 11.
2. Survey kondisi dan lokasi. Kelompok dibagi menjadi
beberapa bagian untuk mempersingkat waktu, yakni
survey dan membuat janji untuk wawancara singkat ke
rumah warga yang membudidayakan muggot, ke home
industri kook, ke tempat pemancingan, dan ke tempat
pemilik area lomba burung.

96
2 29 1. Mengikuti kegiatan pertemuan rutin PKK beserta
Januari diskusi dengan topik ajakan kerjasama dalam
2022 melaksanakan program kerja KKN pengolahan limbah
skala rumah tangga.
2. Survey home industri kook. Mewawancarai para
pekerja terkait usaha tersebut mengenai skala
pemasarannya.
3. Survey ke TPQ Sabilunnajah dan berdiskusi mengenai
tujuan kami untuk membantu mengajar murid-murid

97
3 31 1. Pengambilan sampah organik dan air cucian beras yang
Januari dikumpulkan warga untuk bahan pembuatan pupuk
2022 organik cair.
2. Survey ke SDN Wedoro Klurak dan berdiskusi
mengenai tujuan kami untuk mengadakan program
belajar bersama di balai desa sebagai program kerja
rutin selama KKN. Serta mensosialisasikannya kepada
murid kelas 1 sampai 6.
3. Membersihkan rerumputan liar dan sampah di halaman
PAUD Rosella guna untuk menjalankan program kerja
yaitu membuat taman mini di halaman PAUD Rosella.
4. Mengunjungi TK Dharma Wanita untuk berdiskusi
dengan Bapak kepala sekolah beserta Ibu guru
mengenai apa saja bantuan yang dapat kami lakukan
untuk memperindah lingkungan belajar TK
5. Membantu sekretaris desa untuk mengganti informasi
yang ada di papan informasi dengan data yang update

98
6. Melaksanakan pertemuan dengan karang taruna untuk
pembahasan mengenai program kerja pemanfaatan
sampah organik sebagai pupuk organik cair.
7. Kegiatan rutin belajar bersama dengan murid-murid
SDN Wedoro Kelurak di balai desa yang dilaksanakan
mulai pukul 18.15 – 20.00.

99
100
101
4 01/02/20 1. Pengambilan sampah organik dan air cucian beras yang
22 dikumpulkan warga untuk bahan pembuatan pupuk
organik cair.
2. Semua anggota kelompok melanjutkan kegiatan
membersihkan sampah-sampah dan pemangkasan
rerumputan liar di halaman PAUD Rosella dan TK
Dharma Wanita.

102
5 02 1. Pengambilan sampah organik dan air cucian beras yang
Februari dikumpulkan warga untuk bahan pembuatan pupuk
2022 organik cair.
2. Melanjutkan membersihkan rerumputan dan sampah
yang ada di halaman PAUD Rosella.
3. Melanjutkan membersihkan sampah dan rerumputan di
halaman TK Dharma Wanita. Kami juga mulai
mengecat besi permainan TK serta mengamplas
tembok TK yang cat nya mengelupas dan menambal
area yang berlubang dengan pasir. Hal ini dilakukan
agar tembok luar TK Dharma Wanita dapat di cat
ulang.
4. Kegiatan rutin belajar bersama dengan murid-murid
SDN Wedoro Kelurak di balai desa yang dilaksanakan

103
mulai pukul 18.15 – 20.00

104
6 03 1. Pengambilan sampah organik dan air cucian beras yang
Februari dikumpulkan warga untuk bahan pembuatan pupuk
2022 organik cair.
2. Melanjutkan membersihkan rerumputan dan sampah
yang ada di halaman PAUD Rosella.
3. Melanjutkan membersihkan sampah dan rerumputan di
halaman dan pengecatan besi permainan TK Dharma
Wanita.
4. Tiga perwakilan anggota ikut andil dalam kegiatan
belajar mengaji tartil di TPQ Sabilunnajah. Kegiatan
dilaksanakan pada pukul 15.00 – 17.00.

105
7 04 1. Pengambilan sampah organik dan air cucian beras yang
Februari dikumpulkan warga untuk bahan pembuatan pupuk
2022 organik cair.
2. Membuat hiasan dinding dan poster kemudian
menempelkannya di dinding kelas TK Dharma Wanita
3. Melanjutkan membersihkan rerumputan dan sampah
yang ada di halaman PAUD Rosella.
4. Kegiatan rutin belajar bersama dengan murid-murid
SDN Wedoro Kelurak di balai desa yang dilaksanakan
mulai pukul 18.15 – 20.00

106
107
8 07 1. Menanam tanaman hias di halaman PAUD Rosella
Februari 2. Menambal dan mulai mengecat tembok luar TK
2022 Dharma Wanita
3. Pemilahan dan pencacahan sampah organik yang telah
dikumpulkan sebagai bahan untuk pelatihan
pemanfaatan sampah organik.
4. Kegiatan rutin belajar bersama dengan murid-murid
SDN Wedoro Kelurak di balai desa yang dilaksanakan
mulai pukul 18.15 – 20.00

108
9 08 1. Melanjutkan kegiatan pengecatan tembok luar dan
Februari paving TK Dharma Wanita
2022 2. Melanjutkan kegiatan menanam tanaman di halaman
PAUD Rosella serta pengecatan botol plastik aqua
sebagai media tanam

109
10 09 1. Acara sosialisasi dan pelatihan pembuatan pupuk
Februari organik cair atau POC guna pemanfaatan limbah
2022 sampah rumah tangga. Kegiatan dihadiri oleh ibu PKK
dan perwakilan karang taruna yang dimulai pukul 09.30
– 11.30.
2. Melanjutkan kegiatan menanam tanaman di halaman
PAUD Rosella.
3. Kegiatan rutin belajar bersama dengan murid-murid

110
SDN Wedoro Kelurak di balai desa yang dilaksanakan
mulai pukul 18.15 – 20.00

11 11 1. Menghias tembok luar TK Dharma Wanita. Anggota


Februari kelompok menempelkan telapak tangan masing-masing
2022 yang sebelumnya telah dilumuri cat. Serta mengecat
paving dan pohon di halaman TK.
2. Menanam tanaman tambahan dengan media tanamnya
adalah botol aqua yang telah dicat di halaman PAUD
Rosella.

111
12 14 1. Membeli tanaman hias untuk keperluan pembuatan
Februari taman di Paud Rosella
2022 2. Mengumpulkan botol bekas untuk dihias menggunakan
cat air agar terlihat lebih menarik, kemudian botol
tersebut digunakan sebagai pot bunga
3. Membuat vertikal garden dari bahan botol bekas, yang
kemudian digantungkan secara vertikal.

112
113
114
13 15 – 20 Semua aktivitas KKN Kelompok 11 di desa Wedoro Klurak
Februari terhenti dan semua anggota melaksanakan isolasi mandiri.
2022
14 21 Kegiatan KKN kelompok 11 di desa Wedoro Klurak, dimulai pada
Februari hari Senin 21 Februari 2022.
2022 1. Melakukan kunjungan ke area TK dan taman Paud
Rosella, untuk melihat keadaan setelah 5 hari terhenti.
2. Membeli dan menyiapkan jajanan atau snacks untuk
keperluan lomba mewarnai yang akan diselenggarakan
hari Selasa di balai desa.

115
14 22 1. Kegiatan rutin belajar bersama dengan murid-murid
Februari SDN Wedoro Kelurak di balai desa yang dilaksanakan
2022 mulai pukul 18.15 – 20.00

116
117
15 23 1. Melaksanakan kegiatan monev oleh Bu Istiqomah dan
Februari didampingi oleh Bu rini. Dalam kegiatan ini, Bu
2022 Istiqomah dan Bu rini, melakukan evaluasi terhadap
kinerja kelompok kami, dan juga melihat hasil
pengerjaan taman. Monev dilakukan pada pukul 11.00 -
12.00.
2. Melakukan diskusi untuk pembuatan plakat yang akan
di pasangkan di area taman toga PAUD Rosella

118
119
120
16 24 1. Melalukan kunjungan ke TK Dharma Wanita, untuk
Februari meninjau lokasi tersebut. Berdiskusi untuk membuat
2022 banner, yang akan ditempelkan di dinding TK Dharma
Wanita.
2. Menyelesaikan luaran KKN, seperti membuat cover
buku dan merevisi jurnal.

17 25 1. Melakukan wawancara kesan dan pesan kepada Ibu Pri,


Februari selalu perwakilan dari Ibu PKK Desa Wedoro Klurak
2022

121
2. Membeli piala untuk lomba yang akan dilangsungkan
pada hari Rabu

122
123
18 27 Mengikuti kegiatan Senam Lansia di Hari Minggu yang di lakukan
Februari pada pukul 07.00-09.00 pagi. Senam Lansia ini, dihadari oleh
2022 warga Desa Wedoro Klurak yang dilaksanakan di lingkungan
Balai Desa.

124
19 28 1. Pembelian hadiah untuk lomba yang akan dilaksanakan
Februari pada hari Rabu.
2022 2. Menyiapkan persiapan untuk lomba kolase, dimulai
dari pembungkusan hadiah untuk pemenang
3. Melakukan wawancara kepada bapak mulyono sebagai
bahan untuk membuat video dokumentasi KKN

125
20 1 Maret 1. Pemasangan plakat untuk taman PAUD Rosella
2022 2. Mengerjakan revisian jurnal beserta buku KKN

126
3. Ikut serta dalam kegiatan belajar mengajar di TPQ
Sabilunnajah

127
128
21 2 Maret 1. Mendesain banner untuk TK Dharma Wanita
2022 2. Wawancara singkat perwakilan warga desa
Wedoroklurak sebagai bahan untuk membuat video
dokumentasi KKN
3. Diskusi mengenai acara lomba yang akan dihadiri oleh
anak-anak bimbel dari SDN Wedoroklurak dan TPQ
Sabilunnajah. Kegiatan diadakan pada hari Kamis, 3
Maret di balai desa Wedoroklurak jam 3 sore.
4. Membeli dan menyiapkan jajanan atau snack untuk
keperluan lomba hari Kamis
5. Menyiapkan hadiah untuk staff Desa dan DPL yang
akan diberikan saat penutupan.

129
22 3 Maret Tema kegiatan yang dilakukan hari ini adalah bersenang-senang
2022 bersama anak-anak bimbel dan TPQ
1. Menyiapkan permainan yang akan dijadikan
perlombaan, kali ini permainan yang akan digunakan adalah
estafet air, memasukan paku ke dalam botol, dan meletus
balonku.
2. Melaksanakan lomba di balai desa, pada pukul 15.00
WIB sampai dengan selesai.

130
23 4 Maret 1. Melakukan wawancara dengan Ibu Lurah selaku
2022 Kepala Desa Wedoro klurak
2. Melakukan pemasangan banner di TK Dharma Wanita
Desa Wedoro klurak
3. Melakukan diskusi untuk acara penutupan KKN yang
akan diadakan hari Selasa.

131
132
DAFTAR HADIR

No Nama Januari Februari Maret

28 29 31 1 2 3 4 7 8 9 10 11 14 21 22 23 24 25 27 28 1 2 3 4 5 6

1 Millah Karimah ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

2 Khoirunnisak ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

3 Nanda Faj'riah Azzari ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ S ✔ S S ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ I ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ I

4 Tri Nanda Maulidyah ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ S S ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

5 Andreas Tedy Setiawan ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ I ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ I

6 Nur Lailia ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ S S ✔ ✔ ✔ I I S S S S S ✔

7 Aulia Maharani ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ S S S S S S ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ I

8 Shinta Nur Habiibah ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ I ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

9 Sri Nanda Tresnawati ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ S S S ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

10 Achmad Riski Kurniawan ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ I ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

11 Melina Faturahman ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

12 Wiwit Indayana ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ S S S S ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

13 Rizqiyah Rosanda ✔ ✔ ✔ ✔ S I ✔ ✔ ✔ ✔ S S ✔ ✔ ✔ ✔ I I I I ✔ ✔ ✔ ✔ I I
Muchammad Bagus
14 ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ S S S S S S S ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔
Sasmita
Syndy Syeny Yuana
15 ✔ ✔ I I ✔ ✔ ✔ ✔ I ✔ ✔ ✔ ✔ S S S ✔ ✔ I S ✔ ✔ ✔ I ✔ I
Oktavia
16 Rafly Zulkarnain AziIz ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ S ✔ S ✔ ✔ I I ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

17 Antika Dhuwi Anggreini ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ I ✔ ✔ ✔ ✔ I I S S ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

18 Abdul Baqiy ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ S ✔ S S S S ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔ ✔

133
BIODATA PENULIS

Dr. Syamsudduha Syahrorini, ST., MT, lahir di Sidoarjo, 8 Juli 1970.


Merupakan dosen Teknik Elektro Fakultas Sains dan Teknologi UMSIDA.
Nama panggilan di kampus Bu Rini. Gelar S.T diperoleh dari Jurusan Teknik
Elektro di UMM tahun 1995, dilanjutkan Magister Sistem Pengaturan di ITS
yang sama lulus pada tahun 2008. Pada tahun 2019 lulus studi Doktor di UB
jurusan Program Doktor Ilmu Lingkungan. Selain aktif sebagai dosen Teknik
Elektro di Fakultas Sains dan Teknologi UMSID, aktif mengajar di Universitas
Muhammadiyah Sidoarjo sejak Tahun 1997 dan menjadi dosen PNS DPK
LLDIKTI Wilayah 7 sejak Tahun 2005. Selain mengajar di Umsida juga aktif dalam
Pimpinan Daerah Aisyiyah, tepatnya di Majelis Kesejahteraan Sosial sejak
Tahun 2011 sampai sekarang Saat ini saya tinggal di Kalitengah RT. 05 RW.
01 Tanggulangin Sidoarjo

Dr. Istikomah, M.Ag. Beliau dosen Fakultas Agama Islam dan menjabat sebagai
Dekan saat ini. Beliau bertempat tinggal di Daerah Waru tepatnya di desa Wage.

Rafly Zulkarnain Aziz memiliki nama panggilan Rafly. Ia memiliki kulit


berwarna sawo matang dan lahir pada tanggal 17 Februari 2001 di Sidoarjo. Ia
merupakan anak dari dua bersaudara. Rafly merupakan anak kedua dan ia
memiliki seorang kakak perempuan yang bernama Irma Sofiana Agustin yang
lahir pada tanggal 02 Agustus 1995. Ia beragama islam dan bertempat tinggal di
Desa Sugihwaras Rt 01 Rw 01 Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo.

134
Hai, bestie. Perkenalkan, nama ia Nanda Fajriah Azzari. Terlahir dari
percampuran suku Sunda dan Sumatra Barat. Anak sulung yang memiliki dua
adik lelaki. Namun, selalu dikira anak bungsu oleh banyak orang. Anak
rumahan yang jarang keluar rumah, kecuali sama orang tua hihihi. Bertempat
tinggal di perumahan Graha Kota Cluster C Blok C2 No 2. Bagi ia, membaca
buku adalah salah satu kewajiban yang harus ia lakukan setiap hari. Biasanya,
setelah aktivitas selesai, ia menutup hari dengan membaca buku. Salah satu
penulis favorit saya adalah Haemin Sunim asal Korea, beliau mampu mengubah
perspektif ia terhadap keselarasan batin dan tentunya tentang kesehatan mental.
Dalam menjalani setiap fase kehidupan, terkadang tidak semuanya berakhir
sesuai dengan harapan. But, it's okay. Banyak prinsip yang dapat kita genggam,
untuk membentuk diri kita menjadi sempurna. Kalau, ia sih punya 3 prinsip
yang selalu ia pegang. Ketiga prinsip itu adalah :

Treat others like how you want to be treated


You'll never know if you don't try.
I can do it!
Muchammad Bagus Sasmita biasanya dipanggil bagus ganteng, baik hati, tidak sombong, murah senyum, dan lucu. Lahir di Sidoarjo Jawa
Timur, 29 Januari 2001. Prodi Teknik Informatika Fakultas Sains dan Teknologi
hobinya membuat game dan ia beragama Islam, dan ia mempunyai adik laki laki
bernama Sandi Yusuf Anggoro yang bersekolah di SMP Negeri 2 Candi

Bagus melanjutkan pendidikan tinggi ke Fakultas Sains dan Teknologi Prodi


Informatika UMSIDA, karena saran dari ibu dan juga bapak. Awal mula ia
berkuliah merasa seperti tidak senang kuliah jurusan informatika akan tetapi
setelah berjalannya waktu ia pun mulai menikmati dan juga bersungguh-sungguh
di prodi tersebut. Ia memiliki sebuah cita-cita di mana ingin menjadi seorang
(Development games) di suatu perusahaan nantinya, maka dari itu ia menekuni
informatika terutama di bidang membuat games dan organisasi. Hal itu
memanglah tidak mudah baginya akan tetapi suatu harapan akan tercapai jika
adanya usaha dan juga diimbangi dengan doa sekian terima kasih.

Achmad Riski Kurniawan atau yang sering dipanggil Riski. Seorang laki-laki
kelahiran Sidoarjo pada tanggal 16 Oktober 2000 dari pasangan Abdul Majid dan
Rubiatin. Ia juga memiliki adek laki-laki yang bernama Dafa. Berbeda dengan
yang lainnya, saya tumbuh dalam keluarga yang mengajarkan untuk selalu
mencintai diri sendiri. Tidak pernah ada paksaan dalam melaksanakan segala
sesuatu. Prinsip dari keluarga yaitu cintailah apa yang sedang kamu lakukan serta
kejar dan perjuangkanlah apa yang kamu inginkan.

Mengenai pendidikan Achmad Riski Kurniawan pernah bersekolah di SDN


Tenggulunan, SMPN 1 Candi, SMK Airlangga Sidoarjo. Ia kemudian
melanjutkan pendidikan tinggi ke Universitas Muhammadiyah Sidoarjo dengan
mengambil Program Studi Manajemen dan saat ini sudah memasuki semester 6.
Salah satu hobinya adalah mendengarkan musik. Motto dalam hidupnya yaitu
"Setiap kesulitan selalu ada kemudahan. Setiap masalah pasti ada solusi." Jadi jika menemui suatu masalah di kehidupan hadapi dengan
penuh rasa ikhlas, jalani dengan seiringnya waktu serta berdoa lah kepada Allah SWT karena Allah SWT tidak akan memberikan ujian
kepada seorang hamba-Nya melampaui kemampuan seorang hamba-Nya tersebut.

135
Syndy Syeny Yuana Oktavia memiliki nama panggilan Syndy. Perempuan ini
lahir di Tulungagung, 22 Oktober 2000 yang beragama Islam. Ia tumbuh di
Surabaya. Sedari kecil, Syndy dinasehati oleh orang tuanya untuk bekerja keras
dan mandiri meskipun menjadi perempuan jangan pernah menggantungkan hidup
pada lelaki. Syndy merupakan anak kedua dari 2 bersaudara, memiliki kakak
perempan yang bernama Eva.

Syndy lulusan SMA Hang Tuah 4 Surabaya dan melanjutkan studi di Universitas
Muhammadiyah Sidoarjo Fakultas Ilmu Kesehatan Prodi Pendidikan Profesi
Bidan. Mahasiswi ini juga aktif di salah satu organisasi Internal UMSIDA yaitu
ikut dalam Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM). Ia memiliki motto “Berbuat
baiklah meskipun tersakiti”. Di manapun, kapan pun, kepada siapa pun teruslah
berbuat baik. Jangan pernah berfikir bahwa dengan berbuat baik akan membuat
rugi, melainkan dengan itu kamu akan mendapatkan sesuatu yang luar biasa.

Wiwit Indayana, memiliki nama panggilan Wiwit. Perempuan baik hati dan
berkulit sawo matang, sedikit cengeng tapi selalu mencoba untuk tegar. Ia
memiliki kepribadian pemalu, tetapi ketika bertemu dengan teman yang satu
frekuensi ia tidak akan berhenti mengobrol dengan alur yang ngalor ngidul. Wiwit
lahir di Sidoarjo 21 Oktober 2000, anak kedua dari tiga bersaudara. Memiliki
kakak laki-laki yang juga berkuliah di Universitas Muhammdiyah Sidoarjo dan
memiliki adek yang saat ini bersekolah di SMK Telkom Sidoarjo. Wiwit salah satu
mahasiswi dari program studi Akuntansi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang saat
ini berada di semester 6. Wiwit pernah mengenyam pendidikan saat sekolah
menengah atas di SMAN 1 Porong, bisa dibilang jarak yang lumayan jauh dari
tempat tinggalnya. Tapi demi mendapatkan ilmu dan pendidikan yang baik, wiwit
selalu bersemangat saat berangkat sekolah dulunya. Kemudian ia melanjutkan ke
jenjang yang lebih tinggi yaitu masuk ke perguruan tinggi Universitas
Muhammdiyah Sidoarjo yang awalnya ingin memilih prodi Manajemen, tapi dikarenakan tuntutan orang tua maka ia akhirnya memilih
prodi Akuntansi. Sebenarnya ada fakta menarik yang tidak banyak orang tahu, saat SMA ia lolos SNMPTN di UINSA jurusan Hubungan
Internasional, senang betul ia waktu itu. Tapi karena kendala orang tua yang tidak mengizinkan maka Wiwit harus merelakan impian untuk
berkuliah di sana. Dan memang benar Wiwit jauh lebih suka berkuliah di UMSIDA, karena jarak yang dekat dari rumah, jadi tidak perlu
terburu-buru untuk berangkat.

Andreas Tedy Setiawan. memiliki nama panggilan Andre, ia lahir di


Sidoarjo, 26 Maret 2001. Anak dari pasangan suami istri Rudi Adi Setiawan
dan Siti Robiatun. Andre juga memiliki kakak yang bernama Desy Alfianita
Efrata. Andre bertempat tinggal di Desa Sumorame Kecamatan Candi. Andre
mengambil program studi Teknik Industri. Fakultas SAINTEK dan saat ini
menempuh semester 6. Andre memiliki hobby memancing, basket, voli,
bermain biliard, bermain gitar, bernyanyi, travelling, ngopi, wisata kuliner dan
bermain bola.

Dengan hobby yang Andre yang miliki bisa memanfaatkan dan bisa
mengembangkan dengan kegiatan yang positif dan bisa membantu sama lain.
Ia juga suka berwisata tapi terkadang tempat wisata yang ia inginkan masih

136
ada beberapa yang Andre belom kunjungin dan semoga COVID-19 bisa cepat selesai dan bisa mengunjungi tempat wisata yang Andre
inginkan dan bisa mengunjungi bersama keluarga dan saudara atau juga teman-teman Andre, pada saat waktu SMK, Andre juga banyak
belajar di ekskul di sekolahan seperti Futsal, Basket dan HISPALA. Andre berharap suatu saat nanti bisa membanggakan kedua orang
dengan hoby yang dimiliki. Andre juga mempunyai impian seperti wirausaha otomotif dan wirausaha Thrift pakaian. Cita-cita saja ingin
menjadi Engineering di bidang yang Andre tuju saat ini ialah teknik Industri.

Dikarenakan prospek dari tahun ke tahun akan banyak peluang besar dari teknik industri yang ada di indonesia saat ini banyak
sedang membangun seperti Perumahan, Mall, Pergudangan, dan berbagai macam yang akan mendatang untuk menjadi negara yang
maju. Dengan adanya impiannya Andre bisa menjadi semangat untuk kedepannya dan bisa menjadi kebanggan orang tua dan
mewujudkan keinginan kedua orang tuanya.

Shinta Nur Habiibah, biasa di panggil Shinta bahkan teman dekatnya


sewaktu SMA banyak yang memanggil dengan nama Habib. Ia lahir di
Sidoarjo tanggal 12 September 2000. Lahir dari kedua orang tua yang bernama
Mohammad Soleh dan Priyanti. Ia juga memiliki kakak yang bernama Rafi
Pradana yang usianya tidak jauh beda darinya. Ia tinggal di Desa Sumorame
Kecamatan Candi yang berasal dari desa Glagaharum, Porong. Ia hijrah dari
Glagaharum ke Candi dikarenakan, tempat tinggalnya terdampak lumpur
lapindo. Ia mengambil Program Studi Manajemen Fakultas Bisnis Hukum dan
Ilmu Sosial semester 6 saat ini. Ia sebenarnya bercita-cita menjadi seorang
dokter, namun takdir berkata lain sehingga membuat ia tidak dapat masuk ke
Fakultas Kedokteran dan membuatnya mengambil Fakultas Bisnis Hukum dan
Ilmu Sosial di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

Awal ia memulai perkuliahan, ia tidak mengerti apa-apa tentang apa yang


dijelaskan oleh dosennya di kelas. Namun, ia tidak ingin menyerah sehingga ia bertekad untuk belajar dan memahami mengenai prodi yang
ia ambil. Ia memiliki tekad tersebut dikarenakan ia teringat sebuah kata-kata, dimana kata-kata itu bertuliskan "kita harus bertanggung jawab
dengan apa yang kita ambil, jangan sampai berhenti ataupun menyerah". Bahkan sebelum ia mengambil prodi manajemen tersebut, ia juga
pernah mencoba untuk daftar ke STAN (Sekolah Tinggi Akuntansi Negara), namun gagal pada tes pertama. Sebelum kuliah, ia bersekolah
di SDN Sumorame, yang kemudian ia melanjutkan sekolahnya di SMPN 3 Candi yang kemudian ia lanjutkan di SMA Bhayangkari 3
Porong. Sebuah kata-kata dari Umar bin Khattab yang bertuliskan "hatiku tenang karena mengetahui bahwa apa yang telah melewatkanku
tidak akan pernah menjadi takdirku, dan apa yang ditakdirkan untukku tidak akan pernah melewatkanku". Kata-kata yang selalu ia ingat
disaat ia merasa gagal.

Nur Lailia, memiliki nama panggilan Lia. Ia lahir di Sidoarjo tanggal 17


Desember 2000. Ia meneruskan pendidikannya di Universitas
Muhammadiyah Sidoarjo mengambil Program Studi Manajemen Fakultas
Bisnis Hukum dan Ilmu Sosial. Lia tinggal di Desa Sumorame RT 02 RW
01, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo. Lia memiliki motto yaitu
“Gapapa bercinta tapi jangan lupa bekerja. Gapapa bercinta jangan lupa
kuliah wkwk”. Kesan dan pesan untuk KKN-Pencerahan di Desa
Wedoroklurak dari Lia adalah “Jangan pernah kau lupakan
perjuangan/pengabdian kita di desa wedoroklurak ini dan kepada teman-
teman yang saya sayangi jangan pernah kau lupakan kenangan-kenangan
yang sudah kita jalani selama didesa ini dari saya pribadi saya mohon maaf
apabila ada kesalahan yang saya lakukan baik sengaja maupun tidak
disengaja semoga pengabdian selama 1 bulan ini bermanfaat bagi desa
wedoroklurak Dan semoga kita khusunya KKN-P 11 semuanya kelak akan menjadi orang yang sukses. Aamiin.Untuk desa ini,
semoga kedepannya menjadi lebih baik lagi, dan semoga Wedoroklurak dan masyarakatnya tetap kompak, damai dan selalu bersatu.
Maju terus untuk Desa Wedoroklurak.”

137
Abdul Baqiy yang biasanya dipanggil Baqiy dan biasanya juga dipanggil
Abdul, lahir pada tanggal 26 Juli 1999 bertempat tinggal di Sidoarjo yang
berada di Perumahan Mentari Bumi Sejahtera blok DF-25 Kalipecabean
Candi Sidoarjo. Ia biasanya sering ditanyakan kepada orang-orang mengenai
rambutnya yang berwarna putih kelihatan seperti orang yang sudah berumur
tua, padahal sejatinya ia juga masih awet muda dan manis rupawan haha. Ia
berkelulusan di SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo dan sekarang menjalani
program Pendidikan Bahasa Arab di kampus Universitas Muhammadiyah
Sidoarjo dan berada di Fakultas Agama Islam menjenjang Semester 6. Saya
juga memiliki seorang adik yang bernama Zudy dan sebagai seorang kakak
sendiri sebenarnya ia adalah kakak yang sangat buruk untuk adiknya yang
pintar dalam matematika dan kecerdasan berfikir, sedangkan ia yang tidak
bisa dijadikan panutan oleh adiknya akan membuat adiknya menjauh darinya
karena sering adanya permasalahan terkait segala hal dan ia sudah menyadari
bahwa adiknya juga harta yang paling sempurna baginya, maka ia juga putuskan untuk berbuat lebih baik lagi dari masa-masanya
dengan adiknya

Mengenai cita-cita kehidupan panjangnya membuat ia belajar akan indahnya kebersamaan dan juga pertemanan yang erat sehingga
tidak akan pernah menyesali apa yang sudah saya lakukan dan kebersamaan apa yang sudah ia jalin bersama teman-temannya.
Pertemanan dan juga kebersamaan merupakan hal yang sangat penting baginya karena penyesalan dan perpisahan merupakan hal akhir
yang tidak dapat kita sadari datang dari mana dan merenggut kebersamaan tersebut. Hal inilah cita-citanya yang tidak pernah
membuang waktu kebersamaan tersebut bersama teman seperjuangan tersebut.

Sri Nanda Tresnawati, atau yang biasa dipanggil Nanda lahir di Mojokerto, Jawa
Timur pada tahun 2001. Ia merupakan mahasiswi Universitas Muhammadiyah
Sidoarjo Program Studi Akuntansi angkatan 2019. Nanda adalah anak pertama dari
3 bersaudara. Salah satu adiknya telah lulus sekolah dan bekerja sementara yang
kedua masih SD. Saat ini ia tinggal dengan kakak sepupunya di daerah Candi,
Sidoarjo

Memiliki hobi membaca novel dan menonton film genre adventure. Hampir di
setiap waktu luang dia selalu menyempatkan diri untuk membaca novel mulai dari
teenlit, fantasteen, romance, dan thriller. Selain itu ia juga penyuka komik crayon
shinchan. Hampir semua volume dikoleksinya. Saat ini dia sedang disibukkan
dengan kegiatan KKN sebagai salah satu mata kuliah wajib di kurikulum yang
sedang ditempuhnya.

Antika Dhuwi Anggreini, atau yang akrab disapa dengan panggilan Antika. Ia
lahir di Lamongan, 15 Mei 2002 dari pasangan ibu Kemi dan Bapak Waridi yang
merupakan seorang beragama islam.Antika merupakan anak kedua dari dua
bersaudara,memiliki kakak laki-laki dengan jarak umur 10 tahun yang memiliki
nama Dheny Iswahyudi.Ia bertempat tinggal di Dusun Ngengkreng Desa Sewor
Kecamatan Sukorame Kabupaten Lamongan.

Antika lulusan dari sekolah negeri yang ada di desa namun tentunya tidak kalah
saing dengan sekolah kota. Pendidikan terakhirnya yaitu SMA Negeri 1 Bluluk
Lamongan kemudian melanjutkan study di Universitas Muhammadiyah
Sidoarjo,Fakultas Sains dan Teknologi,Prodi Agroteknologi.

138
Di balik wajahnya yang terlihat kalem ternyata Mahasiswi semester 6 ini dikenal sebagai pribadi yang ceria,humoris.dan mudah bergaul.
Antika memiliki hobby menyanyi,dari kecil ia juga menyukai setiap hal yang berkaitan dengan seni,karena di dalam keluarganya banyak
pelaku seni,mulai dari kakaknya adalah seorang pelukis handal dan banyak dari sepupu-nya juga bisa main alat musik.Orang tuanya tentu
mendukung minat dan bakat anaknya,tak jarang ia mengikuti berbagai perlombaan menyanyi baik online maupun offline untuk
menjadikannya sebagai pengalaman dan mengembangkan bakat menyanyi.Dengan potensi bakat yang dimilikinya itu,ia mampu sedikit
membantu meringankan beban orang tuanya dengan menghasilkan pundi rupiah,setiap ada waktu luang libur kuliah ia menerima tawaran
pekerjaan menyanyi di Lamongan seperti di café maupun wedding bersama bandnya yang diberi nama Venomusband. Antika memiliki
motto hidup yaitu “Be the best but don’t feel the best” di setiap langkahnya ia selalu berusaha melakukan yang terbaik agar bermanfaat juga
bagi oranglain namun tetap harus rendah hati..

Hai semua! Perkenalkan nama ia Aulia Maharani dari Prodi Ilmu Komunikasi semester 6 Fakultas Bisnis, Hukum dan Ilmu Sosial. Ia lahir
di Magetan, 12 Maret 2001. Ia memiliki 1 saudara kandung bernama Oktavian
Satria Ramadhani yang sedang duduk di bangku kelas 11 di SMKN 3 Surabaya.
Orang tuanya bernama Maryanto dan Sri Rahayu. Mereka tinggal di Desa
Sumorame RT 02 RW 01 Kec. Candi Kab. Sidoarjo. Hobinya adalah membaca
buku, menonton film atau drama, mendengarkan musik, dan masih banyak lagi.

Mengenal sedikit tentangnya, ia adalah seseorang yang dapat menjadi introvert dan
ekstrovert sesuai dengan kondisi yang sedang terjadi. Hanya saja, ia bukan
seseorang yang pandai berbasa basi dan hal inilah yang membuat orang yang
belum mengenalnya lebih dalam berpikir bahwa ia adalah orang yang judes.
Padahal saya adalah orang yang easy untuk diajak bercanda, nongkrong, dan
lainnya.

Salah satu motto dalam hidupnya adalah “Berdoa, Bekerja, Nikmati dan Syukuri”.
Ia memilih motto tersebut karena semua aspek tersebut penting untuk saling berimbang dan berkesinambungan serta motto ini saya
usahakan dan terapkan di kehidupannya sehari-hari. Tujuan hidupnya saat ini adalah membangun rumah untuk kedua orang tuanya,
membiayai adik kuliah, dan ia ingin melanjutkan kuliah S2 di luar negeri.

Melina Faturahman, memiliki nama panggilan Melina, Nana, atau Meng. Lahir
di Sidoarjo tanggal 18 Mei 2001. Ia anak ketiga dari 3 bersaudara. Ia merupakan
anak kembar, nama kembarannya yaitu Melita Faturahman. Ia tinggal di Desa
Tenggulunan RT 10 RW 04 Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo. Ia lulusan dari
SDN Tenggulunan, SMPN 2 Sidoarjo, dan SMK Sepuluh Nopember Sidoarjo.
Kini ia melanjutkan pendidikannya di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
mengambil Program Studi Akuntansi Fakultas Bisnis Hukum dan Ilmu Sosial. Ia
tidak meneruskan pendidikan terakhirnya yang mengambil jurusan Farmasi,
karena ia merasa tidak sanggup dan ia ingin membantu dan meneruskan pekerjaan
bapaknya.

Hobinya adalah menonton film atau drama bergenre crime dan action karena
menurutnya lebih asik dan menegangkan, dan ia juga suka mencari dan membeli
produk yang sedang promo atau diskon. Ia tumbuh dan dibesarkan dari keluarga
yang notabene bekerja di bidang seni dan bisnis. Oleh karena itu dari kecil ia mempunyai cita-cita menjadi seorang pengusaha yang sukses,
sehingga ia mengambil prodi yang berhubungan dengan bisnis. Ia motto yaitu tidak perlu menjadi orang kaya, yang penting adalah menjadi
orang yang berkecukupan baik di agama, material dan lain sebagainya.

139
Khoirunnisak biasa dipanggil nisak, nisaq, nis, sak, saq, dll. Dia lahir di Sidoarjo
tanggal 29 November 2000 dan sekarang dia berusia 21th. Riwayat pendidikan
pada tahun 2005-2007 di TK Dharma Wanita, 2007-2013 di SDN Sumokali ,
2013-2016 SMPN 1 Candi, 2016-2019 SMA Hang Tuah 5 Sidoarjo, dan 2019-
sekarang sedang berkuliah di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Di
perkuliahan dia aktif pada UKM Olahraga dan juga mengikuti organisasi Ikatan
Mahasiswa Muhammadiyah (IMM). Dia hobby bermain bola basket, nongkrong,
traveling, makan dan tidur. Dia baik kepada semua orang yang berbuat baik
kepadanya, namun dia juga bisa berubah tergantung seseorang tersebut
memperlakukannya.

Tri Nanda Maulidyah, anak bungsu bergender perempuan yang dilahirkan dari
keluarga sederhana tepat pada tanggal 20 Mei 2001. Tempat tinggalnya terletak
salah satu desa kecil di wilayah Sidoarjo. Pernah belajar di TK Dharma Wanita
Persatuan Sepande, dilanjutkan ke SDN Sumokali, kemudian MTs Negeri 1
Sidoarjo, lalu MAN Sidoarjo, dan sekarang sedang mengarungi pendidikan
lanjutan di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo dengan program studi
Pendidikan Guru Sekolah Dasar.

Hobi dari Tri Nanda sendiri yakni melakukan kegiatan yang tidak banyak
menguras tenaga, seperti: lebih suka membaca dari pada menulis, lebih suka
travelling dari pada shopping, lebih suka berenang dari pada jogging, lebih suka
rebahan dari pada berdiri tegak. Dan ya namanya juga hobi, tentu saja seluruh
kegiatan tersebut dilakukan di waktu senggang.

Dari sudut personality, Tri Nanda M. sendiri lebih ke full senyum walau dihantam badai berkali-kali, berdiri tegak ditengah ombak yang
menerjang, tidak akan roboh layaknya pohon pisang hanya dalam sekali tendangan. Dan ya lagi-lagi, kenyataan dari potongan kalimat
tersebut: Masih di upayakan.

Perkenalkan perempuan cantik ini bernma Millah Karimah, biasanya dipanggil


Rima atau Milla. Dia lahir di kota tercinta Sidoarjo tepat pada tanggal 27 Juni
2001. Merupakan anak pertama dari dua bersaudara. Rumahnya berada di Desa
Sugihwaras RT. 13 RW. 04 Candi, Sidoarjo. Ia lulusan SMK Antartika 2 Sidoarjo
jurusan multimedia. Sekarang ia sedang menempuh perguruan tinggi di
Universitas Muhammadiyah Sidoarjo mengambil program studi Pendidikan Guru
Sekolah Dasar, Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan. Selain menjadi
mahasiswa, ia juga mengikuti organisasi ACTION (Activist of Education). Selain
itu, di semester 5 kemarin ia mengikuti program pertukaran mahasiswa.
Perempuan ini senang berbagi kebahagiaan dengan ketawanya yang khas. Dia
anaknya sangat ramah dan mudah berbaur dengan siapa saja. Hoby dia menyanyi
walaupun suaranya sangat tidak enak untuk di dengar, Hehehe…

140
Perkenalkan namaku Rizqiyah Rosanda Mahasiswi pendidikan bahasa Arab,
alamat rumah ku di Ds. Balong Dowo Picis RT 2 RW 3 Kec. Candi Sidoarjo.
Aku lulusan dari pondok pesantren eLKISI, aku disana 6 tahun dan sekarang
keseharian ku skarang jadi salah satu guru di pondok pesantren An-Nur Sidoarjo,
ya aku gak kerasa sudah 9 tahun aku hidup di pondok pesantren. Banyak sekali
pengalaman ku dari mulai bagaimana menjadi santri sampai jadi salah satu
pengajar. Motto hidup ku " Just learn from something that happened in the past
and don't expect to much with other people ". Oh iya aku anaknya paling suka
banget jalan-jalan sama makan, apalagi kalo diajak healing ditengah-tengah
kesibukan ku yang sekarang pasti happy banget.

141
142

Anda mungkin juga menyukai