Anda di halaman 1dari 2

Islam sebagai Agama yang Benar

Islam adalah agama yang benar di sisi Allah. Maksudnya adalah bahwa Islam
merupakan satu-satunya agama yang diakui kebenarannya oleh Allah. Allah hanya
menurunkan satu agama kepada umat manusia sejak zaman Nabi Adam a.s. hingga Nabi
Muhammad saw., karena itulah maka Allah hanya mengakui Islam sebagai agama yang
benar. Semua agama yang diajarkan oleh nabi-nabi sebelum Muhammad juga disebut
Islam. Ketika Allah menurunkan Islam kepada Nabi Muhammad saw, agama-agama
Islam sebelumnya sudah tidak ada lagi. Kalaupun ada, ajarannya sudah mulai berubah
dari prinsip utamanya, tauhid. Karena itulah, sejak diutusnya Nabi Muhammad saw. Allah
hanya mengakui satu agama Islam, yakni Islam yang dibawa dan diajarkan oleh Nabi
Muhammad saw. Hal ini ditegaskan dalam alQuran yang artinya sebagai berikut:
Artinya: “Sesungguhnya agama (yang diridoi) di sisi Allah hanyalah Islam.” (QS.
Ali ‘Imran [3]: 19).
Allah Subhanahu wa ta'ala mengabarkan (dalam ayat di atas) bahwa agama yang
sah dan di ridhoi serta di terima di sisiNya adalah cuma satu yaitu agama Islam yang
maknanya berserah diri kepada Allah Ta'ala dengan mentauhidkan dan tunduk padaNya
dengan ketaatan dan berlepas diri dari kesyirikan serta para pelakunya baik secara dhohir
maupun secara bathin, berlepas diri dari mereka semua dalam ucapan, perbuatan dan
keyakinan. Yang hal itu sejalan dengan apa yang telah di syari'at oleh Allah Ta'ala melalui
lisan para RasulNya, Allah Ta'ala berfirman yang artinya:
Artinya: “Barangsiapa mencari agama selain agama Islam, maka sekali-kali tidaklah
akan diterima (agama itu) daripadanya, dan dia di akhirat termasuk orang-
orang yang merugi”. QS al-'Imran: 85.
Oleh karenanya barangsiapa yang beragama dengan selain agama Islam maka dia
bisa di katakan tidak beribadah kepada Allah Ta'ala secara benar di karenakan dia tidak
menempuh jalan yang telah di syari'atkan oleh Allah Ta'ala melalui lisan RasulNya, di
mana Allah Azza wa jalla dengan tegas telah menyuruh kaum mukminin supaya mereka
masuk kedalam syari'at Islam secara menyeluruh baik dalam segi perkataan, keyakinan
serta amal perbuatannya.
Syaikh Abdullah bin Jarullah al-Jarullah. 2012. Kesempurnaan Agama Islam.
Islam House. Diakses pada Tanggal 18 September 2016
https://d1.islamhouse.com/data/id/ih_books/single/id_Kesempurnaan_Agama_Islam.pdf
Dr. Marzuki, M.Ag. 2010. KONSEP AGAMA ISLAM. FIS UNY.Diakses pada
Tanggal 18 September 2016.
http://staff.uny.ac.id/sites/default/files/pendidikan/Dr.%20Marzuki,%20M.Ag./Dr.
%20Marzuki,%20M.Ag_.%20%20Buku%20PAI%20UNY%20-%20BAB
%203.%20Konsep%20Agama%20Islam.pdf

Anda mungkin juga menyukai