Anda di halaman 1dari 4

SALINAN

KEPUTUSAN CAMAT KALIWUNGU SELATAN


NOMOR : / / 2020

TENTANG
PEMBENTUKAN KELOMPOK KERJA OPERASIONAL (POKJANAL)
PENCEGAHAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD)
KECAMATAN KALIWUNGU SELATAN

CAMAT KALIWUNGU SELATAN

Menimbang : a. bahwa DBD (demam berdarah dengue) merupakan salah satu


masalah kesehatan masyarakat yang cenderung meningkat
jumlah pendeeritanya dan semakin luas penyebarannya, untuk itu
diperlukan pencegahan dan pemberantasan penyakit deman
berdarah dengue dengan melibatkan partisipasi masyarakat;
b. bahwa dalam rangka pencegahan dan pemberantasan penyakit
demam berdarah dengue, perlu membentuk kelompok kerja
operasional pencegahan dan pemberantasan penyakit demam
berdarah dengue di wilayah Kecamatan Kaliwungu Selatan;
c. bahwa untuk melaksanakan maksud tersebut diatas, perlu
diterbitkan Keputusan Camat kaliwungu Selatan tentang
Pembentukan Kelompok Kerja Operasional (POKJANAL)
Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Demam Berdarah
Dengue (DBD) Kecamatan Kaliwungu Selatan Kabupaten Kendal;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 16 Tahun 1950 tentang Pembentukan


Daerah-daerah Kota Besar dalam lingkungan Provinsi Jawa
Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat dan aerah Istimewa Yogyakarta
(Himpunan Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1959);

2. Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1984 tentang Wabah Penyakit


Menular (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1984
Nomor 20, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 3273);

3. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah


Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004
Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 4437) Sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir
dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844);

4. Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan


Bencana (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007
Nomor 66, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 4723);

5. Undang-Undang Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan


(Lembaran Negara Tahun 2009 nomor 144, tambahan lembaran
negara nomor 5036);

6. Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 1991 tantang


Penanggulangan Wabah Penyakit (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 1991 Nomor 49 Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 3447);

7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 560


Tahun 1989 tentang Jenis Penyakit yang dapat menimbulkan
wabah, tatacara penyampaian laporannya dan tatacara
penanggulangannya;

8. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 581/Menkes/SK/VII/1992


tentang Pemberantasan Penyakit Demam Berdarah Dengue;

9. Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 11 Tahun 2013


tentang Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit;

10 Peraturan Daerah Kabupaten Kendal Nomor 17 Tahun 2011,


tentang organisasi dan Tata Kerja Dinas Daerah Kabupaten
Kendal;

11 Peraturan Daerah Kabupaten Kendal Nomor 23 Tahun 2011,


tentang Sistem Kesehatan Daerah Kabupaten Kendal.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN CAMAT KALIWUNGU SELATAN TENTANG


PEMBENTUKAN KELOMPOK KERJA OPERASIONAL, (POKJANAL)
PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN PENYAKIT DEMAM
BERDARAH DENGUE (DBD) KECAMATAN KALIWUNGU SELATAN.

KESATU : Membentuk Kelompok Kerja Operaasional (POKJANAL) Pencegahan


dan Pemberantasan Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD)
Kecamatan Kaliwungu Selatan;

KEDUA : Kelompok Kerja Operasional (POKJANAL) sebagaimana dimaksud


Diktum KESATU dengan susunan keanggotaan tercantum dalam
lampiran keputusan ini.

KETIGA : Kelompok Kerja Operasional (POKJANAL) sebagaimana dimaksud


Diktum KESATU mempunyai tugas :
a. Merencanakan, mengkoorinasikan, memfasilitasi dan memantau
pencegahan dan penanggulangan penyakit Demam Berdarah
Dengue (DBD) di Kecamatan Kaliwungu Selatan;
b. Menyampaikan saran dan pertimbangan dalam rangka
menyelesaikan masalah yang timbul dalam pelaksanaan
pencegahan dan pemberantasan penyakit Demam Berdarah
Dengue (DBD) di Kaliwungu Selatan kepada Bupati Kendal;

c. Melaporkan program kerja serta perkembangan pelaksanaan


kegiatan huruf a dan huruf b secara berkala setiap 3 (tiga) bulan
atau sewaktu-waktu kepada Camat Kaliwungu Selatan;

KEEMPAT : Dalam melaksanakan tugasnya, Kelompok Kerja Operasional


(POKJANAL) Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Demam
Berdarah Dengue (DBD) Kaliwungu Selatan melakukan koordinasi
dan / atau kerjasama dengan instansi Pemerintah Pusat maupun
Pemerintah Daerah, dunia usaha, organisasi non pemerintah,
organisasi profesi, perguruan tinggi, badan internasional dan / atau
pihak-pihak lain yang dipandang perlu, serta melibatkan partisipasi
masyarakat;

KELIMA : Dalam melaksanakan tugasnya, Kelompok Kerja Operasional


(POKJANAL) sebagaimana dimaksud diktum KESATU bertanggung
jawab dan melaporkan hasil program kerja serta perkembangan
pelaksanaan kepada Camat kaliwungu Selatan;

KEENAM : Segala biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya Keputusan ini
dibebankan pada, Anggaran Pendapatan Dan Belanja Kabupaten
Kendal dan Sumber dana lain yang sah dan tidak mengikat;

KETUJUH : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Kaliwungu Selatan


Pada tanggal : Maret 2020

Salinan sesuai aslinya CAMAT KALIWUNGU SELATAN


SEKRETARIS KECAMATAN
KALIWUNGU SELATAN

KRENGGO KARJILAH, SH BOEDI KOENTJORO

Salinan Keputusan ini disampaikan Kepada Yth :


1. Bupati Kendal
2. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal
3. Anggota Tim Yang Bersangkutan
4. A r s I p
LAMPIRAN KEPUTUSAN CAMAT KALIWUNGU SELATAN
NOMOR :
TANGGAL :

SUSUNAN KEANGGOTAAN KELOMPOK KERJA OPERASIONAL (POKJANAL)


PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD)
KALIWUNGU SELATAN

KEDUDUKAN DALAM
NO JABATAN DALAM BISNIS
TIM
1 Camat Kaliwungu Selatan Penanggung jawab
2 Sekretaris Camat Kaliwungu Selatan Ketua
3 Kepala UPTD Puskesmas Kaliwungu Selatan Wakil Ketua
4 Kasi Pemberdayaan Masyarakat Kecamatan Kaliwungu Sekretaris
Selatan
POKJA DESIMINASI DAN INFORMASI
5 Koordinator Wilayah Kecamatan Bidang Pendidikan Korodinator
Kecamatan Kaliwungu Selatan
6 Koordinator PLKB Kecamatan Kaliwungu Selatan Anggota
7 Kepala Urusan Agama Kecamatan Kaliwungu Selatan Anggota
8 Petugas Promkes UPTD Puskesmas Kaliwungu Selatan Anggota
POKJA PENGGERAKAN MASYARAKAT
9 Staf Kasi Pemberdayaan Masyarakat Kecamatan Koordinator
Kaliwungu Selatan
10 TP PKK Kecamatan Kaliwungu Selatan Anggota
11 Ketua Pimpinan Anak Cabang Muslimat nahdlatul Ulama Anggota
Kecamatan Kaliwungu Selatan
12 Petugas UPTD Penyuluh Pertanian Lapangan Anggota
13 Ketua Pimpinan Cabang Aisiyah Kecamatan Kaliwungu Anggota
Selatan
14 Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Anggota
POKJA PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN
15 Petugas UPTD P2M Puskesmas Kecamatan kaliwungu Koordinator
Selatan
POKJA PELAYANAN KESEHATAN
16 Koordinator Upaya Kesehatan Perorangan (UKP) UPTD Koordinator
Puskesmas Kaliwungu Selatan
17 Ketua Yayasan Darul Istiqomah Kaliwungu Selatan Anggota
18 Klinik Mitra Husada Anggota
19 Ketua Palang Merah Indonesia Kecamatan Kaliwungu Anggota
Selatan

Salinan sesuai aslinya CAMAT KALIWUNGU SELATAN


SEKRETARIS KECAMATAN
KALIWUNGU SELATAN

KRENGGO KARJILAH, SH BOEDI KOENTJORO

Anda mungkin juga menyukai