Anda di halaman 1dari 1

Nama : Ainur Alizar

No : 02
Kelas : TAA

1. Motivasi anda bekerja:

Bagi saya bekerja adalah hal yang wajib dilakukan bagi seseorang yang sudah menempuh
jalur Pendidikan dan bagi orang yang ingin mencari nafkah demi dirinya sendiri maupun
demi orang lain. Seseorang dikatakan layak bekerja selagi fisik dan pikiran masih digunakan
untuk menunjang pekerjaan yang dilakukan. Dengan bekerja kita bisa memperoleh hal-hal
yang kita perlukan dari yang bersifat material maupun sosial.

2. Tujuan anda bekerja:

 Bermanfaat untuk orang lain

Dengan bekerja tentunya dapat menjadi bentuk kegiatan yang bertujuan agar bisa
bermanfaat untuk orang lain ,contohnya jika kita bekerja untuk suatu perusahaan atau
suatu organisasi, kita bisa menyalurkan skill yang kita punya saat bekerja agar kinerja
perusahaan / organisasi dapat bekerja secara maksimal bahkan bisa lebih baik lagi .

 Mencari uang

Hasil yang kita peroleh dalam bekerja dalam bentuk material salah satunya adalah gaji /
pemasukan. Gaji yang kita perloleh dalam kurun waktu tertentu selama bekerja dapat
menjadi pemenuh kebutuhan maupun digunakan untuk keperluan lainnya. Semakin tinggi
karir yang dicapai akan semakin besar pula hasil yang diraih.

 Mencari pengalaman

Pengalaman adalah sesuatu yang sangat berharga untuk menambah wawasan tentang
sesuatu .Dengan pengalaman menjadikan seseorang lebih ahli menguasai suatu bidang dan
sebagai pembentuk karakter yang berkualitas. Saat kita bekerja kita akan bertemu dengan
banyak orang dengan berbagai perbedaan , kita akan banyak belajar dari lingkungan kerja
yang ada dan dari bekerja kita akan menerima berbagai ilmu dan wawasan yang akan
menjadikan kita lebih ahli dan lebih tahu dari sebelumnya.

 Memenuhi Passion

Passion adalah salah satu tujuan seseorang bekerja , dengan passion seseorang bisa bekerja
dengan maksimal dan penuh dedikasi. Seseorang yang bekerja atas dasar passion biasanya
melakukan pekerjaannya dengan semangat yang tinggi dan terhindar dari stress meskipun
pekerjaan yang dilakukan pada saat tertentu sangatlah berat .

 Sebagai saranan meraih impian

Bekerja dapat menjadi jalan seseorang untuk meraih impian .Impian seperti ingin memiliki
sesuatu atau mencapai suatu jabatan dapat diraih dengan bekerja keras.

Anda mungkin juga menyukai