Anda di halaman 1dari 4

SUSUNAN SISTEM PEMERINTAHAN

LEMBAGA DPD, MPR, DPR PRESIDEN MK,MA,KY

INDEPENDEN

(BPK) GUBERNUR DPR PROVINSI

WALI KOTA BUPATI DPR KABUPATEN

CAMAT

KELURAHAN DESA

RW DUSUN

RT RT

RW

TUGAS DAN WEWENANG :

1. Keterkaitan LEGISLATIF dgn EKSEKUTIF dgn YUDIKATIF ?

jwb : Sebagai Lembaga eksekutif, mereka menjalankan UU yang telah dibuat oleh legislatif.
Pelaksanaan UU diawasi oleh legislatif. Dan lembaga yudikatif yang mengontrol dari legislatif,
yang membuat undang-undang karena cendrung kekuasaan partai sehingga harus ada yang
mengontrol yaitu lembaga yudikatif.

2. Knp BPK berdiri sendiri dlm skema yg anda buat ?


jwb : Pasal 23E Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 mengamanatkan
BPK untuk melaksanakan pemeriksaan kinerja pengelolaan keuangan negara. Tujuan
pemeriksaan ini adalah untuk mengidentifikasikan hal-hal yang perlu menjadi perhatian lembaga
perwakilan.

BPK bertugas memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara yang dilakukan oleh
Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, Lembaga Negara lainnya, Bank Indonesia, Badan Usaha
Milik Negara, Badan Layanan Umum, dan lembaga atau badan lain yang mengelola keuangan
negara berdasarkan undang-undang

3. Bedanya DESA n KELURAHAN, Apakah struktur pemerintahannya jga beda ?

jwb : keduanya berbeda, karena Lurah adalah Pegawai Negeri Sipil yang bertanggung jawab
kepada Camat; sedang Kepala Desa bisa dijabat siapa saja yang memenuhi syarat (bisa berbeda-
beda antar Desa) yang dipilih langsung oleh rakyat melalui Pemilihan Kepala Desa (Pilkades).

desa

Undang-undang Nomor 6 tahun 2014 tentang Desa, desa adalah kesatuan masyarakat hukum
yang memiliki batas wilayah yang berwenang untuk mengatur dan mengurus urusan
pemerintahan, kepentingan masyarakat setempat berdasarkan prakarsa masyarakat, hak asal usul,
dan atau hak tradisional yang diakui.

kelurahan

Kelurahan merupakan pembagian wilayah administratif di Indonesia di bawah kecamatan.


Kelurahan merupakan wilayah kerja dari lurah, sebagai perangkat daerah kabupaten atau kota.
Kelurahan dipimpin oleh seorang lurah yang berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil.

4. MPR, DPR, DPD perbedaanya dlm fungsi n tugasnya ?

jwb :

DPR tugas utama dapat dibagi dalam tiga fungsi yaitu fungsi legislasi, fungsi anggaran, dan
fungsi pengawasa. hal ini diamanahkan dalam pasal 20A UUD NRI 1945.

DPD atau Dewan Perwakilan Daerah. Adalah perwaklilan atas kepentingan daerah dalam
pemerintahan, DPD diamanahkan dalam pasal 22D UUD NRI 1945 sehingga dapat mengajukan
RUU yang berkaitan dengan otonomi daerah, hubungan daerah dan pemerinrah pusat,
pembentukan, dan pemekaran serta penggabungan daerah, DPD juga dapat memberikan
pertimbangan kepada DPR atas RUU yang berkaitan dengan pajak, pendidikan, dan agama.
MPR, lebaga ini memiliki beberapa fungsi yang diamanahkan dalam UUD NRI 1945 yaitu
berwenang mengubah UUD, melantik presiden dan wakil presiden, memberhentikan presiden
dan wakil presiden[1], dan menunjuk presiden atau wakil presiden baru dari rekomendasi parpol
pemenang pemilu jika presiden atau wakil presiden yang lama mangkat, diberhentikan, atau
tidak bisa lagi menjabat karena alasan tertentu.

5. MK, MA, KY tugasnya apa n bedanya dmna ?

jwb :

Mahkamah Konstitusi mempunyai 4 (empat) kewenangan dan 1 (satu) kewajiban sebagaimana


diatur dalam Undang-Undang Dasar 1945.

Mahkamah Konstitusi berwenang mengadili pada tingkat pertama dan terakhir yang putusannya
bersifat final untuk:

1. Menguji undang-undang terhadap Undang-Undang Dasar;

2. Memutus sengketa kewenangan lembaga negara yang kewenangannya diberikan oleh Undang-
Undang Dasar;

3. Memutus pembubaran partai politik, dan

4. Memutus perselisihan tentang hasil pemilihan umum.

Komisi Yudisial (disingkat KY RI atau KY) adalah lembaga negara yang dibentuk berdasarkan
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang berwenang mengusulkan
pengangkatan hakim agung dan mempunyai wewenang lain dalam rangka menjaga dan
menegakkan kehormatan, keluhuran martabat, serta perilaku hakim.

Mahkamah Agung adalah salah satu pelaku kekuasaan kehakiman yang membawahi badan
peradilan dalam lingkungan peradilan umum, lingkungan peradilan agama, lingkungan peradilan
militer, dan lingkungan peradilan tata usaha negara.

perbedaan MA & MK

Mahkamah Agung (MA) hanya memiliki wewenang untuk menguji secara materiil peraturan di
bawah undang - undang sedangkan Mahkamah Konstitusi (MK) memiliki wewenang untuk
menguji secara materill pada undang - undang serta Peraturan Pemerintah Pengganti Undang -
Undang (Perppu).

Kepala Desa :

Kepala Desa berkedudukan sebagai Kepala Pemerintah Desa yang memimpin penyelenggaraan
Pemerintahan Desa.
Kepala Desa bertugas menyelenggarakan Pemerintahan Desa, melaksanakan pembangunan,
pembinaan kemasyarakatan, dan pemberdayaan masyarakat.

Kepala Dusun :

Kepala Kewilayahan atau sebutan lainnya berkedudukan sebagai unsur satuan tugas kewilayahan
yang bertugas membantu Kepala Desa dalam pelaksanaan tugasnya di wilayahnya

Anda mungkin juga menyukai