Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN CIANJUR

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS AGRABINTA
Alamat : Jl. Raya Bojong Terong Desa Mekarsari kec Agrabinta – Cianjur 43273
Email : Puskesmasagrabinta01@gmail.com

SURAT KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS AGRABINTA
NOMOR : 800 / / PKM-AGRA/ SK/ /2018

TENTANG
PERSYARATAN KOMPETENSI PENANGGUNG JAWAB UPAYA KESEHATAN
MASYARAKAT (UKM) DI WILAYAH PUSKESMAS AGRABINTA
KABUPATEN CIANJUR TAHUN 2018

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,


KEPALA PUSKESMAS AGRABINTA,

Menimbang : a. Bahwa untuk meningkatkan mutu pelaksanaan pelayanan


kesehatan masyarakat di Puskesmas Agrabinta diperlukan petugas
yang memiliki kompetensi di bidang pelayanan kesehatan
masyarakat;
b. bahwa kompetensi yang harus dimiliki oleh petugas tersebut perlu
ditetapkan dengan Surat Keputusan Kepala Puskesmas Agrabinta.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan;


2. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 44 tahun 2016 tentang Pusat
Manajemen Puskesmas;
3. Peraturan menteri kesehatan Nomor 75 tahun 2014 tetang
Puskesmas

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS AGRABINTA TENTANG


PERSYARATAN KOMPETENSI PENANGGUNG JAWAB UPAYA
KESEHATAN MASYARAKAT (UKM)

Kesatu : Penanggung jawab upaya kesehatan masyarakat di Puskesmas wajib


memenuhi persyaratan kompetensi yang telah ditentukan di dalam
kebijakan persyaratan kompetensi koordinator upaya kesehatan
masyarakat.

Kedua : Persyaratan kompetensi penangung jawab upaya kesehatan masyarakat


sebagaimana tercantum dalam lampiran merupakan bagian yang tidak
terpisahkan dari surat keputusan ini.

Ketiga : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan
perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya
Ditetapkan di : Cianjur
Pada Tanggal : Januari 2018

MUKAROM
LAMPIRAN
KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS
AGRABINTA
NOMOR : 800 / / PKM-AGRA/ SK/ /2018
TENTANG: PERSYARATAN KOMPETENSI
PENANGGUNG JAWAB UPAYA KESEHATAN
MASYARAKAT

PERSYARATAN PENANGGUNG JAWAB UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT


(UKM)
PUSKESMAS AGRABINTA

No Persyaratan sesuai SK
1 Memiliki ijazah minimal S1 kesehatan
2 Masa kerja di Puskesmas Agrabinta minimal 2 tahun

3 Pernah atau sedang menjadi penanggung jawab program Upaya


Kesehatan Masyarakat (UKM) Esensial maupun Pengembangan di
Puskesmas Agrabinta

4 Dapat bekerja dalam tim


5 Mampu menjadi problem solver bidang upaya kesehatan masyarakat

6 Mampu mengelola management UKM

Kepala Puskesmas Agrabinta

MUKAROM

Anda mungkin juga menyukai