Anda di halaman 1dari 2

Jl. Ilham Mayor, No.

2, Waisai Raja Ampat – Papua Barat, Kode Pos: 98482


e-mail: lapor.kabrajaampat@bawaslu.go.id

Nomor : 540/PB-07/HM.02.00/IX/2020 Waisai, 30 September 2020


Sifat : Penting
Lampiran :-
Perihalal : Undangan Pembahasan Pertama

Kepada Yth
Koordinator dan Anggota Gakkumdu Raja Ampat
Di_
Waisai

1. Dasar:
a. Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 Tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang
Nomor 1 Tahun 2015 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-
Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Walikota Menjadi
Undang-Undang;
b. Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 Tentang Pemilihan Umum;
c. Peraturan Bersama Badan Pengawas Pemilihan Umum, Kepolisian Republik Indonesia dan
Kejaksaan Agung Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2016, Nomor 01 tahun 2016, dan
Nomor 010/JA/11/2016 Tentang Sentra Penegakan Hukum Terpadu Pemilihan Gubernur
dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Serta Walikota dan Wakil Walikota;
d. Perbawaslu Nomor 14 Tahun 2017 Tentang Penanganan Temuan dan Laporan
Pelanggaran Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Serta
Walikota dan Wakil Walikota.
e. Perbawaslu Nomor 4 Tahun 2020 Tentang Pengawasan, Penanganan Pelanggaran dan
Penyelesaian Sengketa Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati,
serta Walikota dan Wakil Walikota Lanjutan Dalam Kondisi Bencana Non Alam Corona
Virus Disease 2019 (Covid-19)
f. Laporan Dugaan Pelanggaran Nomor: 01/LP/PILKADA/PB-07/34.04/IX/2020

2. Sehubungan dengan angka 1 huruf f di atas, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Raja
Ampat mengundang Koordinator dan Anggota Gakkumdu Kab. Raja Ampat untuk menghadiri
rapat pembahasan pertama yang akan dilaksanakan pada:
Hari, Tanggal : Rabu, 30 September 2020
Waktu : Pukul 16.00 WIT
Tempat : Sekretariat Gakkumdu Kab. Raja Ampat
Agenda : Pembahasan Pertama Laporan Dugaan Pelanggaran Pidana Pemilihan dan
Dugaan Pelanggaran Netralitas Pemerintahan Desa yang dilakukan oleh
Kepala Kampung Meosmanggara, Saudara Yambres Mambrasar.

Demikian undangan ini disampaikan, atas perhatian dan dukungannya, di ucapkan terima kasih.

BADAN PENGAWAS PEMILIHAN UMUM


KABUPATEN RAJA AMPAT
Ketua

Markus Rumsowek
Tembusan:
1. Bawaslu Provinsi Papua Barat di Manokwari.
2. Arsip

Anda mungkin juga menyukai