Anda di halaman 1dari 85

ASUHAN KEPERAWATAN PADA TN.

K DENGAN PRE DAN


POST OPERASI KATARAK OKULI SINISTRA DI RUANG
BAITUL IZZAH 1 RUMAH SAKIT ISLAM
SULTAN AGUNG SEMARANG

Karya Tulis Ilmiah

Disusun Oleh:
Ayu Meilia Saputri
40901800012

PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021
ASUHAN KEPERAWATAN PADA TN. K DENGAN PRE DAN
POST OPERASI KATARAK OKULI SINISTRA DI RUANG
BAITUL IZZAH 1 RUMAH SAKIT ISLAM
SULTAN AGUNG SEMARANG

Karya Tulis Ilmiah


Diajukan sebagai salah satu persyaratan untuk
memperoleh gelar Ahli Madya Keperawatan

Disusun Oleh:
Ayu Meilia Saputri
40901800012

PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021

i
ii
HALAMAN PERSETUJUAN

Karya Tulis Ilmiah Berjudul :

ASUHAN KEPERAWATAN PADA TN. K DENGAN PRE DAN


POST OPERASI KATARAK OKULI SINISTRA DI RUANG
BAITUL IZZAH 1 RUMAH SAKIT ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG

Dipersiapkan dan disusun oleh :


Nama : Ayu Meilia Saputri
NIM : 40901800012

Telah disetujui untuk dipertahankan dihadapan Tim Penguji


Karya Tulis Ilmiah Prodi DIII Keperawatan Fakultas Ilmu Keperawatan
Unissula Semarang Pada :

Hari : Rabu

Tanggal : 2 Juni 2021

Pembimbing

Ns. Retno Setyawati, M.Kep. Sp.KMB


NIDN. 06-1306-7403

iii
HALAMAN PENGESAHAN PENGUJI

Karya Tulis Ilmiah ini telah dipertahakan dihadapan Tim Penguji


Karya Tulis Ilmiah Prodi DIII Keperawatan FIK Unissula Semarang pada
Rabu, 2 Juni 2021 dan telah diperbaiki sesuai dengan masukan Tim
Penguji.

Semarang, 2 Juni 2021


Penguji 1

Ns. Muh. Abdurrouf, M.Kep.


NIDN. 06-0505-7902

Penguji II
......................................
.....................................
Ns. Dyah Wiji Puspita Sari, M.Kep
NIDN. 06-2207-8602

Penguji III

Ns. Retno Setyawati, M.Kep. Sp.KMB .....................................


NIDN. 06-1306-7403

Mengetahui,
Dekan Fakultas Ilmu Keperawatan

Iwan Ardian, SKM, M.Kep,


NIDN : 06-2208-7403

iv
MOTTO

Jangan menyerah selama masih ada sesuatu yang bisa kita lakukan. Kita hanya
benar-benar kalah, jika kita berhenti berusaha.
(Merry Riana)

Sesungguhnya bersama kesulitan adalah kemudahan.


(Q.S Asy-Sarh:6)

Life presents many choices, the choices we make determine our future.
(Catherine Pulsifer)

v
KATA PENGANTAR

Assalammualaikum Wr.Wb
Puji syukur saya panjatkan kepada Allah SWT, yang telah memberikan
rahmat dan karunia-Nya. Sehingga saya dapat menyelesaikan karya ilmiah yang
berjudul “Asuhan Keperawatan Pada Tn.K Dengan Pre dan Post Operasi Katarak
Okuli Sinistra Di Ruang Baitul Izzah 1 Rumah Sakit Islam Sultan Agung
Semarang”. Karya tulis ilmiah ini diajukan sebagai salah satu syarat untuk
memperoleh gelar Ahli Madya Keperawatan di Fakutas Ilmu Keperawatan
Unissula. Dalam penyusunan karya ilmiah ini tentu penulis tidak lepas dari
bantuan dan bimbingan dari beberapa pihak, Oleh karena itu, penulis
menyampaikan rasa terima kasih yang sangat besar kepada :
1. Drs. H. Bedjo Santoso, Ph D. Selaku Rektor Univerrsitas Islam Sultan
Agung Semarang.
2. Iwan Ardian SKM, M,Kep. Selaku Dekan Fakultas Islam Sultan
Agung Semarang.
3. Ns. Muh. Abdurrouf, M.Kep. Selaku Kaprodi D3 Keperawatan
Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
4. Ns. Retno Setyawati M.Kep. Sp.KMB selaku Pembimbing Karya
Tulis Ilmiah
5. Segenap Dosen pengajar dan Staff Fakultas Ilmu Keperawatan
Universitas Islam Sultan Agung Semarang yang telah memberikan
ilmu pengetahuan dengan sabar dan tulus selama proses studi.
6. Kepada orang tua saya, bapak Kartomo, Ibu saya Tati Ruyati (alm)
dan Ibu Ema Muriawati yang tidak pernah putus mendoakan yang
terbaik serta telah membiayai pendidikan hingga cita-cita saya dapat
tercapai.
7. Kepada Kakak saya, Handiko Krismanjoyo yang selalu memberikan
semangat, dukungan dan do’a tiada henti sehingga penulis mampu
menyelesaikan karya tulis ilmiah ini.

vi
8. Kepada sahabatku Hilda Rizqi Azkia, Lutfiyatul Aska, Adilia Zulfa
Safitri, Uswatun Khoirunnisa, dan Ayu Sri Lestari yang selalu
memberikan semangat, dukungan, bantuan dan doanya selama
penyususnan karya tulis ilmiah ini.
9. Teman-teman satu bimbingan serta teman-teman Fakultas Ilmu
Keperawatan khususnya kepada angkatan 2018 yang telah berjuang
bersama selama ini untuk menggapai masa depan.
10. Semua pihak yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu yang telah
membantu mensukseskan hingga terselesaikannya karya tulis ini.

Penulis menyadari bahwa karya tulis ilmiah ini jauh dari kata sempurna,
untuk itu penulis sangat menghargai kritik dan saran demi peningkatan
pengetahuan dan perbaikan penulis di masa mendatang. Semoga Allah SWT
senantiasa memberikan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita semua dan harapan
penulis semoga karya tulis ilmiah ini bermanfaat bagi penulis sendiri, pembaca
dan bagi semua pihak.

Wassalamualaikum Wr.Wb

vii
DAFTAR ISI

Karya Tulis Ilmiah .......................................................................................................... i


SURAT PERNYATAAN BEBAS PLAGIARISME ........ Error! Bookmark not defined.
HALAMAN PERSETUJUAN ........................................ Error! Bookmark not defined.
HALAMAN PENGESAHAN PENGUJI ....................................................................... iii
MOTTO..........................................................................................................................v
KATA PENGANTAR................................................................................................... vi
DAFTAR ISI .............................................................................................................. viii
DAFTAR GAMBAR ......................................................................................................x
DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................................. xi
BAB I .............................................................................................................................1
PENDAHULUAN ..........................................................................................................1
A. Latar Belakang...............................................................................................1
B. Tujuan Studi Kasus ........................................................................................3
C. Manfaat Penulisan .........................................................................................3
BAB II ............................................................................................................................5
KONSEP DASAR ..........................................................................................................5
A. Konsep Dasar Katarak ...................................................................................5
1. Pengertian ..............................................................................................5
2. Etiologi ..................................................................................................5
3. Patofisiologi ...........................................................................................6
4. Manifestasi Klinis...................................................................................6
5. Pemeriksaan Diagnostik .........................................................................7
6. Komplikasi .............................................................................................7
7. Penatalaksanaan Medis ...........................................................................8
B. Konsep Asuhan Keperawatan....................................................................... 11
1. Pengkajian............................................................................................ 11
2. Diagnosa Keperawatan ......................................................................... 12
3. Intevensi Keperawatan.......................................................................... 12
BAB III ......................................................................................................................... 17
TINJAUAN KASUS ..................................................................................................... 17
A. Pengkajian Umum ....................................................................................... 17

viii
1. Data Umum .......................................................................................... 18
2. Pola Kesehatan Fungsional ................................................................... 19
3. Pemeriksaan Fisik Head To Toe ........................................................... 24
4. Data Penunjang .................................................................................... 25
B. Analisa Data ................................................................................................ 26
C. Diagnosa Keperawatan ................................................................................ 27
D. Intervensi Keperawatan................................................................................ 28
E. Implementasi Keperawatan .......................................................................... 30
F. Evaluasi ....................................................................................................... 33
BAB IV ............................................................................................................. 35
PEMBAHASAN ................................................................................................ 35
A. Pengkajian ................................................................................................... 35
B. Diagnosa Keperawatan ................................................................................ 36
1. Ansietas Berhubungan dengan Kekhawatiran Mengalami Kegagalan .... 36
2. Nyeri Akut Berhubungan dengan Agen Pencedera Fisik ....................... 39
3. Resiko Infeksi Berhubungan dengan Efek Prosedur Invansif ................. 41
BAB V............................................................................................................... 44
PENUTUP ......................................................................................................... 44
A. Simpulan ..................................................................................................... 44
B. Saran ........................................................................................................... 45
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 47
LAMPIRAN – LAMPIRAN .............................................................................. 49

ix
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Patways .......................................................................................... 16

x
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Lembar Konsultasi Bimbingan Karya Tulis Ilmiah


Lampiran 2 Lembar Ketersediaan Membimbing
Lampiran 3 Lembar Surat Keterangan Konsultasi
Lampiran 4 Lembar Asuhan Keperawatan Asli

xi
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Kelainan pada mata seperti katarak dapat mengakibatkan penglihatan
seseorang menjadi berkabut/buram. Katarak adalah penyebab paling umum
kelainan mata pada orang yang berusia diatas 40 tahundan merupakan
penyebab utama kebutaan yang terjadi di dunia. Kebutaan adalah puncak dari
kelainan yang terjadi pada mata (Suranto, 2012).
Data yang dilansir dari World Health Organitation (WHO)
menunjukkan bahwa sebanyak 45 juta orang di dunia menderita kebutaan.
Indonesia termasuk negara dengan pevelensi kebutaan yang tinggi di wilayah
Asia Tenggara. Lima negara dengan prevelensi kebutaan tertinggi dengan buta
dan gangguan penglihatan baik berat maupun sedang yaitu Afghanistan
dengan prevelensi 9,09%, Nepal sebanyak 8,17%, Laos dengan presentase
sebanyak 7,71%, Eritrea 7,66% dan Pakistan dengan prevelensi data sebanyak
7,54%. Sementara itu, India, China, Indonesia, Pakistan, dan Amerika Serikat
merupakan lima negara dengan prevelensi gangguan penglihatan terbanyak
(Ismandari, 2018).
Tahun 2018, Kementrian Kesehatan Republik Indonesia
memparkan data bahwa sebesar 7,77% kebutaan disebabkan oleh katarak.
Sedangkan pada penduduk usia 50 tahun ke atas prevelensi kebutaan akibat
katarak sebesar 1,9% (Ismandari, 2018). Di tingkat provensi, prevalensi
kebutaan di Jawa Tengah sebesar 2,7% dengan penyebab utama katarak
sebesar 73,8%(Kemenkes RI, 2018).
Katarak adalah suatu kondisi dimana lensa mata manusia mengalami
kekeruhan. Biasanya katarak akan terjadi seiring bertambahnya usia yang
tidak dapat dihindari. Tingkat keparahan pada katarak beragam dan
disebabkan oleh beberapa faktor antara lain kelainan bawaan, cidera, dan obat
- obatan tertentu. Kurang lebih sebanyak 90% penyebab kasus katarak yaitu

1
2

faktor usia, penyebab lainnya antara lain traumatis dan kelainan


bawaan.(Astari, 2018).
Pembedahan merupakan penatalaksanaan utama pada kasus katarak.
Proses pembedahan atau operasi yang dilakukan yaitu dengan mengganti lensa
yang keruh dengan lensa pengganti. Pembedahan mempunyai potensi atau
ancaman nyata bagi orang yang akan menjalankan operasi, karena dapat
menyebabkan reaksi pada fisik dan psikologis seseorang. Bagi sebagian
pasien, operasi merupakan salah satu pengalaman yang sulit, maka dari itu
persiapan pre operasi penting dilakukan untuk mengurangi faktor resiko yang
dapat mempengaruhi hasil akhir operasi yang mana hasilnya sangat
bergantung pada kondisi pasien. Secara psikis, pasien harus mempunyai
mental yang siap dalam mejalani operasi karena pasti selalu ada rasa ketakutan
dan cemas baik akan suntikan, nyeri pada luka pasca operasi, bahkan
kemungkinan terjadinya kecacatan atau kematian. Oleh karena itu, tidak heran
jika pasien seringkali menunjukan sikap cemas dan berlebihan selama akan
menjalankan operasi (Syafei & Suryadi, 2018).
Perawat memegang peranan yang sangat penting pada pasien dengan
katarak. Peran perawat terhadap pasien katarak sebelum menjalani operasi
yaitu mempersiapkan pasien untuk menjalani operasi mata. Mulai dengan
pemeriksaan kesehatan umum yang mana untuk menentukan ada tidaknya
kelainan yang dapat menghambat jalannya operasi, memenuhi kebutuhan
psikologis dan keselamatan pasien, memberikan pemahaman terhadap pasien
mengenai tindakandan prosedur operasi serta kemungkinan terjadinya
komplikasi pada pasien. Peranan perawat dalam memberikan asuhan
keperawatan pada pasien dengan post operasi katarak yaitu berhubungan
dengan luka setelah operasi, luka tersebut dapat menimbulkan masalah yang
kompleks, antara lainnyeri akut, resiko infeksi berhubungan dengan efek
rosedur invansif, adanya resiko cidera, dan berbagai masalah lain yang dapat
menyebabkan kebutuhan dasar pasien terganggu. Perawat mempunyai peranan
pada pasien dalam mengajarkan teknik nonformakologis pereda nyeri,
memberikan teknik aseptik dalam membersihkan luka agar terhindar dari
3

infeksi, dan beberapa peranan lain yang dilakukan perawat untuk memenuhi
kebutuhan dasar pasien.
B. Tujuan Studi Kasus
1. Tujuan Umum
Tujuan penulisan karya tulis ini adalah menjelaskan tentang asuhan
keperawatan pada pasien pre dan post operasi katarak di ruang Baitul
Izzah 1 Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang.
2. Tujuan Khusus
a. Mampu menjelaskan konsep dasar penyakit (yaitu pengertian, etiologi,
patofisiologi, manifestasi klinis, pemeriksaan penunjang, dan
penatalaksanaan medis).
b. Mampu menjelaskan konsep dasar asuhan keperawatan (meliputi
pengkajian, diagnose, intervensi, implementasi dan evaluasi).
c. Mampu menyimpulkan pengkajian keperawatan pada pasien dengan
katarak.
d. Mampu merumuskan diagnosa keperawatan pada pasien dengan pre
dan post operasi katarak.
e. Mampu menyusun intervensi keperawatan pada pasien dengan pre dan
post operasi katarak.
f. Mampu melakukan implementasi pada pasien dengan pre dan post
operasi katarak.
g. Mampu menyimpulkan evaluasi pada pasien dengan pre dan post
operasi katarak.

C. Manfaat Penulisan
1. Institusi Pendidikan
Dapat dijadikan sebagai sumber informasi mahasiswa dalammeningkatan
mutu pendidikan danmenjadi evaluasi untuk mengetahui tingkat
kemampuan dan perkembangan mahasiswa dalam memberikan asuhan
keperawatan terhadap pasien dengan katarak baik sebelum dan sesudah
operasi.
4

2. Lahan Praktik
Hasil studi kasus yang dilakukan dapat digunakan sebagai masukan untuk
unit pelayanan keperawatan dalam mengaplikasikan asuhan keperawatan
yang telah dijalankan dan meningkatkan mutu pelayanan kesehatan.
3. Pasien dan Keluarga
Dengan asuhan keperawatan yang komprehensif dapat membantu
mempercepat proses penyembuhan pasien dengan operasi katarak.
4. Penulis
Sebagai sarana pembelajaran, meningkatkan pemahaman serta wawasan
penulis mengenai asuhan keperawatan pada pasien pre dan post operasi
katarak sesuai dengan ilmu yang sudah disampaikan selama pendidikan.
BAB II
KONSEP DASAR

A. Konsep Dasar Katarak


1. Pengertian
Katarak diambil dari bahasa Yunani “kataarrhakies” yang artinya
air terjun. Katarak berarti bular dimana penglihatannya seperti terhalang
air terjun yang diakibatkan karena lensa yang mengalami kekeruhan.
Katarak yaitu kekeruhan yang terjadi pada lensa mata yang disebabkan
karena hidrasi lensa atau adanya penambahan cairan, dan adanya
denaturasi protein pada lensa, atau hasil keduanya (Tamsuri, 2011).
Katarak menyebabkan cahaya tergantung pada bola mata,
sehingga penglihatan menjadi kabur, dan dapat mengakibatkan kebutaan
(Ilyas, 2014). Dengan keruhnya lensa pada kasus katarak, menyebabkan
bayangan yang diproyeksikan pada retina berubah. Katarak merupakan
salah satu penyebab umum dari kehilangan pengihatan secara bertahap
(Springhouse Co), derajat kestabilan akibat katarak dipengerahui oleh
lokasi dan kepadatan opasitas (Indriana & Istiqomah, 2012).
2. Etiologi
Berbagai faktor yang dapat menyebabkan katarak menurut (Ilyas,
2014) dan (Olver et al., 2011) antara lain:
a. Lanjut usia.
b. Genetik
c. Faktor lingkungan yang dapat mempercepat pembentukan katarak
seperti merokok, alkohol.
d. Terpapar sinar ultraviolet
e. Riwayat pemebedahan pada mata.
f. Cedera mata.
g. Pola makan yang tidak sehat dan kurangnya vitamin.
h. Alkohol.
i. Penyakit tertentu (misalnya diabetes atau radang mata).

5
6

j. Obat sistemik seperti steroid dan fenotiazin.


k. Kongenital.
3. Patofisiologi
Menurut (Ilyas, 2017), hilangnya transparansi lensa disebabkan
oleh perubahan sifat dan kimia dari lensa itu sendiri. Terjadi perubahan
pada serat halus (Zunura) yang memanjang dari badan siliaris ke daerah
sekitar lensa. Air dan protein adalah komponen paling banyak pada lensa.
Perubahan kimiawi yang terjadi pada protein lensa mengakibatkan
koagulasi sehingga cahaya yang masuk pada retina terhalangi dan
menyebabkan penglihatan menjadi berkabut. Saat terjadi penuaan pada
seseorang, lensa mata akan berada di tengah yang mengakibatkan
penurunan kemampuan untuk fokus pada objek yang dekat.
Katarak umumnya menyerang lansia pada usia 70 tahun ke atas.
Seseorang bisa mengalami katarak dengan derajat yang berbeda-beda,
katarak juga bisa disebabkan karena kelainan bawaan. Secara kimiawi,
pembentukan katarak ditandai dengan bertambahnya kandungan air yang
diikuti dengan terjadinya dehidrasi dan berkurangnya peningkatan asupan
oksigen, terjadinya peningkatan kandungan pada natrium dan kalsium,
sedangkan kandungan untuk kalium, asam askorbat dan protein berkurang,
lensa dengan gangguan katarak tidak mengandung glutathone.
Penatalaksanaan yang dilakukan dengan cara pengobatan belum berhasil
untuk mempercepat atau memperlambat perubahan kimiawi yang terjadi
ini, dan penyebab maupun implikasinya belum diketahui. Proses
Pembedahan merupakan penatalaksanaan utama pada katarak dengan cara
mengganti lensa yang keruh dengan lensa pengganti, lensa kontak mata
atau intracular, kacamata afaksia. (Tamsuri, 2011)
4. Manifestasi Klinis
Manifestasi klinisyang dapat ditemukan pada pasien dengan katarak:
a. Penglihatan berkabut/buram.
b. Penglihatan terkadang ganda
c. Sensitivitas terhadap cahaya (fotofobia)
7

d. Terdapat bayangan seperti pelangi


e. Warna cahaya yang ditangkap cenderung memudar dan berubah
warna.
f. Lebih nyaman dalam kondisi redup. (Black joyce. M & Jane Hokanse
Hawks, 2014).
5. Pemeriksaan Diagnostik
a. Kartu mata snellen atau mesin telebinokular untuk mengukur
ketajaman dan sentral penglihatan.
b. Lapang padang penglihatan.
c. Test provokatif
d. Pemeriksaan oftalmoskopi.
e. Pengukuran tonografi.
f. Pemeriksaan sel darah lengkap, dan laju sedimentasi (LED)
g. Test toleransi glaukosa/FBS. (Nugraha, 2018)
6. Komplikasi
Kemungkinan terjadinya komplikasi pada kasus katarak
bergantung pada stadiumnya. Pada stadium imatur dapat terjadi
komplikasi glaukoma sekunder karena lensa yang cembung yang menjadi
penyebab iris dan aquaeous humor terhalang. Sedangkan glaukoma
sekunder dapat terjadi pada stadium hipermatur akibat penyumbatan yang
terjadi pada kanal aliran aquous humor karena masa lensa yang lisis,
uveitisfakotoksi juga dapat terjadi pada sttadium hipermatur(Astari, 2018).
Komplikasi selama operasi antara lain :
a. Pendangkalan kamera okuli anterior
Komplikasi terjadi karena kurangnya cairan yang masuk ke kamera
okuli anterior (KOA), kebocoran yang terlalu besar pada isisi, terdapat
tekanan dari luar bola mata, perdarahan suprakoroid, tekananpada
avitreus positif, dan terjadinya efusi suprakoroid.
b. Posterior CapsuleRupture (PCR)
Faktor resiko terjadinya komplikasi PCR yaitu miosis, floppy iris
syndrom, pseudoeksfoliasi, KOA dangkal, dan zonulopati.
8

c. Nucleus drop
Yaitu jatuhnya seluruh atau bagian dari nukleus lensa ke rongga viteus.
Lensa yang tertinggal jika tidak ditangani dengan baik akan
mengakibatkan peradangan intraokular berat, glaukoma sekunder,
dekompensasi endotel, ablasio retina, nyeri dan kebutaan.
Komplikasi setelah operasi antara lain:
a. Edema kornea
Edema kornea dapat terjadi karena kombinasi dari trauna mekanik,
trauma kimia, terjadinya radang atau peningkatan intraokular (TIO)
dan waktu proses operasi yang lama.
b. Perdarahan
Komplikasi yang mungkin terjadi pasca operasi katarak yaitu
terjadinya perdarahan retrobulbar, efusi suprakoroid, dan adanya
hifema.
c. Glukoma sekunder
Terjadi karena peningkatan intraokular pasca operasi.
d. Edema MalukaKitoid (EMK)
EMK terjadi apabila terdapat penurunan visus pasca operasi, dan
terdapat gambaran penebalan yang terjadi pada retina saat pemeriksaan
OCT.
e. Uveitis Kronik (Astari, 2018)
7. Penatalaksanaan Medis
Meskipun banyak upaya telah dilakukan untuk memperlambat
perkembangan katarak atau mencegah tejadinya katarak, namun tetap
perlu ditangani dengan pembedahan, terapi katarak dengan metode
pembedahan yaitu mengangkat lensa keruh dan menggantinya dengan
lensa yang baru. Metode lain yang dapat dilakukan pada pasien katarak
yaitu metode insisi kecil. Pada metode ini dibuatnya likuifikasi lensa
dengan menggunakan probeultrasonorafi yang dimasukkan melalui insisi
di kornea atau sklera anterior (Soekardiet al,2013).
9

a. Penatalaksanaan NonBedah :
1) Terapi faktorresiko penyebab katarak
Terapi dilakukan dengan menghentikan pengobatan diabetes
melitus, konsumsi obat – obatan yang mempunyai sifat katarak
togenik seperti fenotiasin, kortokosteroid, dan miotik. Radiasi
(inframerah atau sinar-X) dihindari untuk mencegah terjadinya
proses katarak genesis.
2) Memperlambat progevitas
Terdapat beberapa sediaan yang mempunyai kandungan kalium
dan kalsium yangdapat digunakan pada katarak stadium awal untuk
mengurangi perkembangannya, akan tetapi hingga saat ini belum
ada kejelasan tentang mekanisme kerja pada sediaan tersebut.
3) Penilaian perkembangan visus yang terjadi pada katarak imatur dan
insipien.
a) Refraksi harus sering diperbaiki, karenarefraksi mengalami
perubahan secara cepat.
b) Pengaturan pencahayaan, pencahayaan yang terang sebaiknya
digunakan untuk pasien dengan kekeruhan yang terdapat pada
perifer lensa. Sedangkan pasien dengan kekeruhan pada bagian
sentral lensa, berikan cahaya remang yang ditempatkan dengan
posisi disamping dan sedikit di belakang kepala pasien,
pencahayaan remang akan memberikan hasil terbaik.
c) Gunakan kacamata gelap. Memberikan kenyamanan pada
pasien dengan kekeruhan yang terdapat pada bagian sentral
ketika beraktivitas di luar ruangan,
d) Midriatil, dengan kekeruhan yang sedikit, pupil akan
memberikan efek yang positif pada latraksial. Midriatil yang
diberikan seperti 5% atau 1% tropicamide dapat memberikan
penglihatan yang lebih jelas pada pasien.
b. Penatalaksanaan pembedahan katarak
10

Indikasi penanganan bedah pada kasus katarak antara lain:


1) Indikasi visus dan indikasi medis
Indikasi penglihatan bersifat individu untuk semua orang,
tergantung dampak katrak yang terjadi dalam aktivitasnya. Untuk
alasan medis, pasien bisa tidak terganggu karena kekeruhan pada
lensa, tetapi mungkin terganggu oleh indikasi medist tertentu untuk
melakukan operasi katrak.
2) ECCE (Extra Capsular Catract Extraction)
Prosedur pembedahan dengam mengganti lensa yang keruh dengan
menggunasan lensa intraokular.
3) ICCE (Intra Capsular Cataract Extraction)
Operasi ini mengangkat semua lensa termasuk kapsulnya.
4) Indikasi kosmetik, mengacu dimana pasien dengan katrak matur
yang memerlukan pengangkatan katarak untuk mendapatkan pupil
yang hitam.
c. Penatalaksanaan pasca bedah
Perawatan yang dilakukakan pasca operasi katarak meliputi:
1) Kaji pengetahuan pasien dan keluarga tentang kemampuan pasien
untuk mengganti perban dan memberikan obat tetes mata mandiri.
2) Jika pasien atau anggota keluarga tidak memahami prosedur
pengobatan, mereka akan mendapatkan penyuluhan kesehatan
tentang perawatan mata di rumah, dan dianjurkan untuk
memberikan obat tetes mata.
3) Anjurkan untuk memberikan obat tetes mata dan salep setiap hari.
4) Usahakan untuk tidak membasahi mata tau perban selama dua
minggu.
5) Jangan menyentuh atau menggosok mata dengan tangan
saatberaktivitas sehari-hari.
6) Tidak membungkuk selama dua minggu.
7) Tidak berbaring ke arah mata yang di operasi.
11

8) Hindari mengangkat benda berat serta menghindari benturan pada


mata.
9) Anjurkan memakai kacamata hitam saat di luar ruangan pada siang
hari.
10) Mengontrol dan menghindrai faktor yang mempercepat
terbentuknya katarak. (Soekardiet al,2013).

B. Konsep Asuhan Keperawatan


1. Pengkajian
Menurut (Tamsuri, 2011) pada pasien pre dan post operasi katarak terdapat
pengkajian fokus yang dilakukan diantaranya yaitu:
a. Kaji identitas pasien seperti Nama pasien, umur, jenis kelamin,
suku/bangsa, agama, pendidikan terakhir, alamat, pekerjaan.
b. Riwayat kesehatan pasien
1) Keluhan utama
2) Terdapat keluhan penurunan ketajaman penglihatan pasien, serta
pandangan berkabut/buram.
3) Riwayat kesehatan Lalu
Kaji pasien apakah mempunyai riwayat penyakit mata, konsumi
obat – obatan kortikosteroid, mempunyai penyakit bawaan seperti
diabetes mellitus, glukoma, hipotiroid dan uveitus, riwayat
pembedahan pada mata, dan terdapat trauma pada mata.
4) Riwayat kesehatan sekarang
5) Riwayat kesehatan keluarga
6) Adakah riwayat kelainan matapada keluarga.
c. Pengkajian fisik mata
1) Ditemukan kekeruhan pada lensa.
2) Pasien mengeluh pandangan berkabut dan buram.
3) Terjadi miopia atau penurunan ketajaman pada pasien.
4) Ditemukan tanda dan gejala glaukoma karena komplikasi.
Fokus pengkajian pada pasien pasca operasi katarak, antara lain:
12

a. Data subjektif
1) Kaji keluhan nyeri, mual, pusing kepala, diaphoresis, riwayat jatuh.
2) Kaji tingkat pengetahuan pasien tentang regimen terapeutik,
kenyamanan lingkungan dan sitem pendukung pasien.
b. Data obyektif
Pengkajian pada tanda-tanda vital pasien,respon terhadap nyeri baik
verbal atau non verbal, tanda dan gejala infeksi, kaji ketajaman
penglihatan, resiko jatuh pada pasien, dan kaji tingkat pengetahuan
pasien dalam kesiapan menyerap informasi.
2. Diagnosa Keperawatan
a. Pra Operasi
1) Gangguan persepsi sensori berhubungan dengan gangguan
penglihatan: katarak.
2) Ansietas berhubungan dengan kekhawatiran mengalami kegagalan
(Tim Pokja SDKI DPP PPNI, 2017).
b. Pasca operasi
Diagnosa keperawatan yang dapat ditegakkan pada pasien pasca
operasii katarak menurut (Tim Pokja SDKI DPP PPNI, 2017)yaitu:
1) Nyeri akut berhubungan dengan agen pencedera fisik.
2) Resiko infeksi berhubungan dengan efek prosedur invansif.
3) Defisit pengetahuan berhubungan dengan kurang terpapar
informasi tentang prosedur pembedahan.
4) Resiko jatuh berhubungan dengan gangguan penglihatan.
3. Intevensi Keperawatan
a. Intervesi Pra Operasi.
1) Gangguan persepsi sensori berhubungan dengan gagguan
penglihatan: katarak.
Intervensi:
a) Kaji ketajaman penglihatan.
b) Kaji kenyamanan lingkungan pasien.
c) Orientasikan pasien terhadap ruang rawat
13

d) Letakkan benda-benda penting di dekat pasien.


e) Berikan pencahayaan yang cukup.
f) Letakkan alat di tempat yang tetap dan dapat dijangkau oleh
pasien.
2) Ansietas berhubungan dengan kekhawatiran mengalami kegagalan.
Intervensi:
Reduksi ansietas
a) Observasi
(1) Identifikasi tingkat ansietas
(2) Identifikasi kemampuan pasien dalam pengambilan stressor.
(3) Monitor tanda-tanda ansietas.
b) Terapeutik
(1) Ciptakan suasana terapeutik untuk menumbuhkan
kepercayaan.
(2) Pahami situasi yang membuat ansietas.
(3) Beri pendekatan yang tenang dan meyakinkan.
(4) Motivasi dan idetifikasi situasi yang memicu kekhawatiran
pasien.
(5) mendiskusikanperencananan realistis tentang peristiwa yang
akan datang pada pasien.
c) Edukasi
(1) Jelaskan prosedur yang akan dihadapi pasien.
(2) Informasikan secara detail dan benar mengenai diagnosis,
pengobatan, dan prognosis yang akan dihadapi pasien.
(3) Ajurkan keluarga untuk tetap bersama pasien.
(4) Latih kegiatan pengalihan pada pasien untuk mengurangi
ketegangan.
(5) Latih teknik relaksasi.
d) Kolaborasi
Kolaborasi pemberian obat antisietas, jika diperlukan.
b. Intervensi Post Operasi
14

1) Nyeri akut berhubungan dengan agen pencedera fisik


Intervensi :
Manajemen Nyeri
a) Observasi
(1) kaji lokasi, skala, intensitas, karakteristik, durasi, frekuensi
nyeri.
(2) Kaji respons nyeri pasien.
(3) Monitor efek samping penggunaan analgesik.
b) Terapeutik
(1) Berikan teknik nonfamokologis
(2) Melakukan kontrol lingkungan yang memeperberat rasa
nyeri.
(3) Beri fasilitasi istirahat dan tidur.
c) Edukasi
(1) Jelaskan penyebab, periode, dan pemicu nyeri.
(2) Ajarkan strategi meredakan nyeri dengan teknik
nonfarmakologis.
(3) Anjurkan melakukan monitoring nyeri secara mandiri.
d) Kolaborasi
Pemberian analgesik, jika diperlukan.
2) Resiko infeksi berhubungan dengan efek prosedur invansif.
Intervensi :
Pencegahan infeksi
a) Observasi
(1) Monitor tanda dan gejala infeksi yang terrjadi baik lokal
dan sistemik.
b) Terapeutik
(1) Cuci tangan sebelum dan sesudah kontak dengan pasien
dan lingkungan pasien.
(2) Berikan teknik aseptik pada pasien dengan resiko tinggi.
c) Edukasi
15

(1) Edukasi tentang tanda gejala infeksi


(2) Ajarkan cuci tangan dengan benar.
(3) Ajarkan cara memeriksa kondisi luka atau luka operasi.
(4) Anjurkan meningkatkan asupannutrsi.(Tim Pokja SIKI DPP
PPNI, 2018).
c. Patways
Patways dapat dilihat pada gambar 2.1.
16

Penyakit
Faktor usia Cedera pada Congenital metabolik
mata (Dm)

Terjadi perubahan warna pada


Defisit
nukleus menjadi coklat kekuningan
Pengetahuan

serat halus zanura mengalami perubahan


Tidak yang memanjang dari badan siliaris ke sekitar
mengetahui daerah lensa mata
sumber
informasi Hilangnya transplaransi lensa

Kurang terpapar
informasi
Perubahan kimiawi
mengenai
dalam protein lensa
prosedur
Resiko Cidera pembedahan
Koagulasi

Gangguan
Mengabutkan Ansietas
Penerimaan
sensori pandangan/pandangan tidak jelas

Protein lensa putus Prosedur


disertai influks air infansiv,
Penurunan
pengangkatan
ketajaman
lensa katarak
penglihatan
Penurunan enzim

Resiko Infeksi
Degenerasi pada lensa
Gangguan persepsi
sensori :penglihatan
Katarak

Nyeri Akut
Post operasi

Gambar 2.1Patways
BAB III
TINJAUAN KASUS

A. Pengkajian Umum
Pengkajian keperawatan dilakukandi ruang Baitul izzah 1 pukul
17.30 WIB pada tanggal 25 Januari 2021 dengan metode observasi,
wawancara terhadap pasien dan keluarga, dan melakukan pemeriksaan fisik
secara langsung terhadap pasien, data – data yang didapatkan divalidasi
kembali dalam rekam medik pasien serta meninjau pemeriksaan –
pemeriksaan penunjang yang didapatkan seperti terapy yang didapat,
pemeriksaan labolatorium, hasil radiology, serta catatan perkembangan pada
pasien. Didapatkan identitas pasien Tn. K 68 tahun, berjenis kelamin laki-laki,
dengan pendidikan terakhir SD, pasien bekerja sebagai petani, bertempat
tinggal di Danyang Purwodadi dengan nomor registrasi 01-42-20-70. Dengan
anak pasien sebagai penangggungjawab yaitu Ny.M berjenis kelamin
perempuan umur 45 tahun, agama islam, alamat Danyang Purwodadi.
Data yang didapatkan penulis pada pasien sebelum dilakukan operasi
yaitu, pasien mengatakan cemas menghadapi operasinya, pasien mengeluh
pusing dan khawatir takut penglihatannya tetap berkabut dan buram setelah
operasi, keadaaan umum pasien baik, kesadaraan composmentis, pasien
tampak gelisah dengan tekanan darah 153/80 mmHg, suhu pasien 36°C,
frekuensi pernafasan 22x/menit, dan nadi 80x/menit.
Pda tanggal 26 Januari 2021 pasien menjalani operasi katarak. Dan
data pengkajian yang diperoleh setelah dilakukan operasi yaitu pasien
mengeluh nyeri dengan provokator (p) nyeri dirasakan saat bergerak dan nyeri
hilang saat pasien istirahat, Quality (Q) nyeri dirasakan pasien seperti seperti
ditusuk-tusuk, dengan Region (R) berlokasi pada mata pasien sebelah kiri,
skala (s) nyeri yang dirasakan 4, dari 0-10 dan Timing (T) waktu nyeri
muncul secara mendadak dan hilang timbul. Pasien mengatakan matanya
pegel dan gatal, pasien tampak gelisah dan meringis, tidak ada demam dengan

17
18

suhu tubuh 36,3° C, nadi 85 x/menit, RR 20x/menit dan tekanan darah pasien
140/90 mmHg.
1. Data Umum
a. Keluhan Utama
Tn.K mengatakan pandangannya berkabut/buram, pasien tidak dapat
melihat dengan jelas.
b. Status Kesehatan Saat ini
Awal dari timbulnya keluhan yaitu pasien mengatakan pernah
mengalami infeksi yang mengharuskan dilakukannya tindakan
pembedahan pencangkokan kornea pada mata sebelah kiri pada bulan
November 2020, yang kemudian mengakibatkan komplikasi katarak
yang jika tidak segera ditangani bisa menyebabkan terjadinya
glaukoma, oleh karena itu dokter penanggungjawab tempat pasien
menjalani pengobatan merujuk pasien unuk melakukan tindakan
operasi katarak di RSI Sultan Agung Semarang.
c. Riwayat Kesehatan Lalu
Pada saat dilakukan pengkajian didapatkan data bahwa Tn.K
mempunyai riwayat pernah menjalani perawatan di rumah sakit karena
mengalami infeksi pada mata sebelah kiri pada tahun 2020, pasien
tidak pernah mengalami kecelakaan, tidak mempunyai alergi obat,
makanan ataupun minuman dan pasien mengatakan sudah pernah
mendapatkan imunisasi.
d. Riwayat Kesehatan Keluarga
1) Genogram
Tn.K merupakan anak pertama dari 3 bersaudara, pasien
memutuskan berkeluarga dengan istrinya yang merupakan anak ke
2 dari 4 bersaudara, istri pasien sudah meninggal sejak tahun 2017.
2 anak Tn.K dan istri berjenis kelamin perempuan dan laki-laki.
Saat ini, pasien tinggal bersama anak laki – lakinya, menantu dan 1
cucu yang berjenis kelamin perempuan.
2) Penyakit yang sedang diderita anggota keluarga
19

Saat dilakukan pengkajian, didapatkan data bawa keluarga pasien


tidak ada yang mempunyai penyakit serius. Orang tua daripasien
tepatnya ibu pasien pernah mempunyai riwayat penyakit yang sama
dengan pasien, penglihatan matanya tidak jelas dan buram.
3) Penyakit yangsedang diderita anggota keluarga
Keadaan keluarga pasien saat ini sehat tidak ada yang sedang
diderita oleh anggota keluarganya.
e. Riwayat Kesehatan Lingkungan
Lingkungan tempat pasien tinggal bersih dan aman, terdapat tempat
pembuangan sampah. Pasien mengatakan rumahya jauh dari jalan raya
dan pabrik sehingga kemungkinan terjadinya bahaya kecil.
2. Pola Kesehatan Fungsional
a. Pola Persepsi dan Pemeliharaan Kesehatan
1) Persepsi Pasien Tentang Kesehatan Diri
Data pengkajian yang didapatkan pada pasien sebelum sakit
yaitupasien mengatakan tidak mengetahui penyebab dan penyakit
yang sedang dirasakan pasien. Setelah dilakukan perawatan pasien
paham akan pentingnya kesehatan dan keslamatan, pasien
mengatakan bahwa kesehatan merupakan salah satu rizki dan
nikmat yang Allah SWT. Berikan kepada kita sehingga harus
dijaga, maka dari itu pasien kooperatif selama perawatan, pasien
mengikuti prosedur perawatan dengan baik. Pasien mengatakan
akan selalu berusaha menjaga kesehatannya dengan melakukan
pemeriksaan berkala.
2) Pengetahuan dan persepsi pasien tentang penykit dan perawatan
Hasil pengkajian yang didapatkan, sebelum sakit pasien belum
mengetahui mengenai penyebab atan keluhan yang dideritanya saat
ini, pasien mengatakan bahwa keluhan yang dirasakan merupakan
faktor fisiologis penuaan. Setelah dilakukan perawatan, pasien
mengetahui mengenai penyakitnya dan mampu menerima penyakit
yang sedang dideritanya dengan kooperatif mengikuti perawatan.
20

3) Upaya yang dilakukan


Sebelum sakit pasien mengatakan upaya yangdilakukan yaitu selalu
menjaga kesehatannya. Setelah sakit pasien mengatakan akan
selalu berusaha mempertahankan kesehatannya dengan pola hidup
sehat dan segera pergi ke tenaga kesehatan jika dirasa kesehatannya
menurun.
4) Kemampuan pasien untuk mengontrol kesehatan
Berdasarkan pengkajian pasien mengatakan cara pasien mengontrol
kesehatan pasien yaitu dengan memeriksakan kesehatannya di
klinik terdekat.
5) Kebiasaan hidup
Pasien mengatakan sebelum sakit, pasien biasa mengonsumsi
rokok. Pada saat sakit dan melkukan perawatan, pasien e rajin
mengonsumsi obat - obatan yang dianjurkan dokter dan tidak lagi
mengkonsumsi rokok.
6) Faktor sosio – ekonomi
Faktor sosio – ekonomi pasien baik, pasien merupakan pasien
dengan jaminan kesehatan kelas III.
b. Pola Nutrisi Metabolik
Pola makan sebelum dan selama pasien menjalani perawatan di rumah
sakit baik,pasien biasa makan 3x sehari. Porsi makanan yang diberikan
kepada pasien selama perawatan dapat dihabiskan dengan baik. Pasien
menyukai jenis makanan umbi – umbian seperti singkong, ubi, kentang
dll. Pasien tidak memmpunyai alergi pada makanan atau minuman
tertentu, tidak ada keluhan atau kesulitan dalam makan seperti
gangguan dalam mengunyah dan menelan, serta tidak mempunyai
keluhan mual/muntah. Dalam 6 bulan terakhir BB pasien 74 kg, pasien
tidak mengalami penurunan berat badan yang signifikan, kebiasaaan
minum pasien yaitu teh hangat dipagi hari dan sore hari, selebihnya
pasien minum air putih dan selama di rawat di rumah sakit, pasien
21

lebih sering minum air putih hangat. Tidak ada makanan pantangan
dan makanan yang dibatasi untuk pasien .
c. Pola eliminasi
1) Pola BAB
Sebelum sakit, Tn.K mengatakan frekuensi BABnya normal yaitu 1
kali dalam sehari, konsistensi padat dengan warna normal kuning
kecoklatan, Tn.K tidak menggunakan pencahar/enema, tidak ada
keluhan diare. Saat sakit dan menjalani perawatan di rumah sakit,
pola BAB pasien normal, 1x di pagi hari pasien mengatakan tidak
ada keluhan diare/konstipasi.
2) Pola BAK
Sebelum sakit pola BAK pasien normal. Tn.K BAK dengan
frekuensi 4-5 kali dalam sehari dengan warna kuning. Setelah
sakitTn.K Mengatakan frekuensi BAKnya sebanyak 3 sampai 4
kali dalam sehari, dengan warna urin norrmal kuning.
d. Pola Aktivitas dan Lingkungan - Latihan
1) Kegiatan dalam pekerjaan
Tn.K merupakan seorang petani. Berangkat pagi pulang sore,
kegiatan yang dilakukan oleh Tn.K yaitu mencangkul, menyiram,
dan meberikan pupuk.
2) Olahraga yang dilakukan
Tn.K mengatakan tidak memepunyai olahraga khusus, pasien
menganggap kegiatanya sebagai petani merupakan olahraga.
3) Kesulitan/keluhan dalam aktivitas
Pasien mengeluh pandangannya berkabur/buram dan kurang jelas
sehingga ketika bekerja pasien tidak bisa semaksimal dulu. Pasien
masih dapat melakukan perawatan diri seperti mandi, memakai
pakaian, makan dengan mandiri. Pasien tidak mempunyai keluhan
sesak nafas akan tetepi ketika bekerja pasien merasa cepat lelah,
pasien menganggap lelahnya karena faktor usia.
e. Pola Istirahat-tidur
22

Pasien mengataka kebiasaan tidurnya normal, pasien biasa tidur pada


jam 21.00 – 22.30 WIB, dan bangun pagi jam 05.00 WIB pasien jarang
tidur siang. Saat dirawat di rumah sakit, pasien mengatakan tidurnya
sedikit terganggu, jam tidur pasien tidak menentu sering terbagun dan
sulit untuk tidur kembali.
f. Pola Kognitif – Persepsual Sensori
1) Keluhan yang berkenaan dengan kemampuan sensori penglihatan,
pendengaran)
Pasien mengatakan pandangan matanya berkabut dan buram,
pasien tidak bisa melihat degan jelas. Sistem pendengaran pasien
baik, pasien bisa menerima masukan dan menjawab pertanyaan
dengan baik.
2) Kemampuan kognitif.
Kemamapuan kognitif pasien baik, pasien mampu mengingat dan
memahami pesan yang diterima.
3) Persepsi terhadap nyeri
Pasien mengeluh nyeri dengan provokator (p) nyeri dirasakan saat
bergerak dan nyeri hilang saat pasien istirahat, Quality (Q) nyeri
dirasakan pasien seperti seperti ditusuk-tusuk, dengan Region (R)
berlokasi pada matakiri pasien, skala (s) nyeri yang dirasakan 4,
dari 0-10 dan Timing (T) waktu nyeri muncul secara mendadak dan
hilang timbul.
g. Pola Persepsi Diri dan Konsep Diri
1) Persepsi Diri
Pasien mberharap untuk segera sembuh dan setelah melakukan
perawatan ini pasien dapat kembali melakukan aktifitasnya secara
normal tanpa keluhan yang pernah dirasakannya, pasien
mengatakan akan berusaha mengindari hal – hal yang dapat
memperburuk keadaannya.
2) Konsep Diri
23

Pasien merupakan kepala keluarga, istri pasien sudah meninggal


dan anak pasien sudah berumah tangga masing –masing, pasien
bekerja sebagai petani dan untuk kebutuhan sehari – hari pasien
dibantu oleh anaknya yang masih tinggal bersama. Pasien
mengatakan tidak mempunyai persepsi buruk tentang tubunya,
pasien tampak selalu ceria, humoris, berperilaku baik dengan
keluarga dan orang lain. Harapan pasien tehadap keluhan yang
sedang dirasakannya yaitu semoga segera membaik seperti
sebelumnya sehingga pasien dapat beraktivitas normal seperti
biasanya.
h. Pola Mekanisme Koping
Saat mengalami masalah, pasien selalu membicarakannya dengan
kelurga, pengambilan keputusan yang dilakukan pasien dibantu oleh
keluarganya. Pasien berharap agar perawat memberikan edukasi
tentang keluhan yang sedang dirasaknnya agar pasien bisa selalu
menjaga kesehatannya serta pasien berharap agar perawat daat
membantu dalam proses penyembuhannya.
i. Pola seksual reproduksi
Tn.K mengatakan paham akan fungsi seksualnya, sistem reproduki
pasien normal, selama melakukan aktivitas seksual tidak ada
permasalahan atau keluhan yang dirasakan. Setelah isripasien
meninggal 2 tahun yang lalu, pasien sudah tidak perah melakukan
hubungan suami-istri lagi. Pola seksual pasien masih dirasakan karena
kasih sayang dan perhatian anak – anak yang diberikan kepada pasien .
j. Pola peran berhubungan dengan orang lain.
Kemampuan pasien dalam berkomunikasi baik, jelas, pasien dapat
menerima pesan dari orang lain dengan baik. Pasien mengatakan orang
terdekat dengan dirinya yaitu anaknya. Semua permasalahan yang
dirasakan pasien selalu dibantu oleh anaknya, begitupun ketika pasien
mengambil keputusan.
k. Pola Nilai dan Kepercayaan
24

Pasien mengatakan tidak ada masalah mengenai ibadahnya, pasien


selalu berusaha untuk tidak meninggalkan sholat lima waktu dalam
keadaan apapun. Tidak ada keyakinan/kebudayaan yang berkaitan dan
bertentangan dengan kesehatannya.
3. Pemeriksaan Fisik Head To Toe
Hasil pemerisaan fisik (headto toe) yang dilakukan pada pasien
didapatkan kesadaran pasien composmentis, penampilan lemah, hasil dari
pemeriksaan tanda – tanda voilpasien didapatkan suhu tubuh 36,0 C,
respirasi 22x/menit, nadi 80x/menit, dan tekanan darah pasien 140/90
mmhg, Pemeriksaan kepala bentuk meshocepal, rambut beruban, pendek,
tidak ada rontok dan tidak berketombe. Mata pasien tidak bisa melihat
dengan jelas/kabur, saat di inspeksi tampak keabuan pada mata, ukuran
pupil 2-4 mm, mengecil jika terkena cahaya dan melebar jika dijauhkan
dengan cahaya, konjungtiva tidak anemis. Hidung bersih, tidak ada secret
maupun polip pada pasien, tidak ditemukan pergerakan nafas pada cuping
hidung, pasien tidak menggunakan alat bantu pernafasan. Telinga pasien
simestris, saat dikaji terlihat seruman pada telinga pasien, tidak ditemukan
adanya tanda – tanda infeksi, pendengaran pasien nomal dan tidak
menggunakan alat bantu pendengaran. Pemeriksaan mulut dan
tenggorokan didapatkan hasil tidak ada gangguan berbicara pada pasien,
warna gigi normal, bau mulut khas, terdapat carises pada gigi kanan
geraham, tidak ada keluhan dalam mengunyah dan menelan, tidak ada
benjolan pada area leher dan tidak ada pembesaran tonsil. Pemeriksaan
Dada, dilakukan pemeriksaan pada dua lokasi yaitu jantung dan paru –
paru. Saat dilakukan pemeriksaan inspeksi pada jantung didapatan hasil
bentuk dada pasien simetris, tidak terdapat nyeri tekan saat dilakukan
palpasi, suara pekak ketika dilakukan perkusi dan terdengar bunyi suara
normal (luphdup) pada pemeriksaan auskultasi. Ketika dilakukan
pemeriksan inspeksi didapatkan hasil perkembangan paru simetris antara
kanan dan kiri, saat dilakukan palpasi tidak terdapat nyeri tekan yang
dirasakan pasien, terlihat gerakan fermitus sama antara kanan dan kiri,
25

terdengar suara nafas vesikuler ketika dilakukan auskultasi, dan terdengar


suara sonor ketika dilakukan perkusi. Hasil pemerisaan abdomen pada
pasien yaitu ketika dilakukan palpasi abdomen pasien datar, tidak ada
benjolan, tidak lesi, warna kecoklatan, saat dilakukan palpasi tidak
ditemukan adanya nyeri tekan, tidak ada benjolan pada pasien, bising usus
terdengar 7x/menit ketika dilakukan auskultasi dan terdengar suara
tympani saat perkusi. Pada pengkajian genetalia, Pasien berjenis kelamin
laki – laki, tidak terpasang DC kateter. Ekstermitas atas dan bawah
normal, Warna kulit pasien sawo matang dan tidak kering, tidak ada lesi
dan oedema, keadaan kuku bersih, pendek, capitrarryretilltimekurang dari
tiga detik. Kemampuan berfungsi (mobilitas dan keamanan) normal,
koordinasi gerak dan keseimbangan singkron, pasien tidak menggunakan
alat bantu, tidak ditemukan adanya tanda dan gejala infeksi pada area
penusukan infus, dan tidak ada keluhan nyeri tekan berlebih yang
dirasakan pada area penusukan.
4. Data Penunjang
Hasil pengkajian pada pemeriksaan penunjang yang dilakukan
pada pasien didapatkan hasil laboratoriumpemeriksaan mikrobiologi
klinikantigen rapd test pada pasien yaitu negatif, golongan darah A,
dengan rhesus positif (+), hasil hemoglobin yang normalnya 13,2 – 17,3
g/dL pada pasien didapatkan 14,2 g/dL yang artinya Hb paisen
normal,sedangkan hemotrokit pasien tergolong tinggi dengan 42,6 dan
normalnya 33,0 – 41,0 %, leukosit pasien normal dengan 7,40, normal
leukosit yaitu antara 3,80 – 10,60 Ribu/𝜇L, hasil pemeriksaan trombosit
pasien nomal 156, dengan nilai normal trombosit antara 150-440 Ribu/ 𝜇𝐿,
PT pasien normal yaitu 11,0 detik, sedangkan nili rujukannya yaitu 9,3-
11,4 detik, PT kontrol juga termasuk normal dengan nillai rujukan 9,1 –
12,3 detik. Untuk pemeriksaaan GDS pada pasien didapatkan 108 Mg/dL
dimana nilai rujukannya yaitu 75 – 110 Mg/dL, hasil creatinin pada pasien
0,81 tergolong normal dengan nilai rujukan 0,70-1,30 Mg/dL, Nilai
rujukan natrium pada pasien 135-147 Mmol/L sedangkan pada pasien
26

didapatkanhasil 139,0 Mmol/L dan tergolong normal, Kalium pada pasien


didaptkan hasil 3,70 Mmol/L dan nilai rujukannya 3,5- 5,0 Mmol/L,
sedangkan hasil Klorida pasien tinggi yaitu 117,0 dengan nilai rujukan 95-
105 Mmol/L. Pemeriksaan lainnya yaitu pemeriksaan kardiovaskuler EKG
dengan hasil nomal, tidak ada kelainan. Diit yang diperoleh Tn.K yaitu
nasi dan bubur dan Terapi yang didapatkan Tn.K yaitu RL 20 TPM,
Ceftazidim 2 x1 gr, Metylpred 2 x 1 gr, Asam mefemanat 3 x 1, Manitol
350 cc, Ondacentron 4 mg, Paracetamol 300 mg/8 jam, tetes mata Molcin
1 tetes /2 jam, tetes mata pipred 1 tetes/2 jam, tetes mata siloxan 1 tetes /2
jam.

B. Analisa Data
Berdasarkan data hasil pengkajian yang dilakukan di tanggal 25
Januari 2021, penulis mendapatkan data pasien sebelum operasi diantaranya
yaitu pasien mengatakan cemas dan khawatir menghadapi operasinya, pasien
mengatakan takut penglihatannya akan tetap kabut setelah dilakukan operasi,
pasien mengeluh pusing. Sedangkan data objektif yangpenulis dapatkan pada
pasien yaitu pasien telihat cemas dan khawatir dan gelisah, pasien juga terlihat
tegang saat dilakukan pengkajian. Tekanan darah 153/80 mmHg, Suhu tubuh
pasien 36℃, respirasi rate pasien 26x/menit, dan Nadi 90x/menit. Berdasarkan
hasil pengkajian tersebut didapatkan problem ansietas dengan etiologi
kekhawatiran mengalami kegagalan pada operasi yang akan diprogramkan
pada pasien di tanggal 26 Januari 2021.
Data yang didapatkan setelah operasi pada tanggal 26 Januari 2021,
yaitu pasien mengatakan nyeri pada mata sebelah kiri dengan Pasien
mengeluh nyeri dengan provokator (p) nyeri dirasakan saat bergerak dan nyeri
hilang saat pasien istirahat, Quality (Q) nyeri dirasakan pasien seperti seperti
ditusuk-tusuk, dengan Region (R) berlokasi pada mata kiri pasien, skala (s)
nyeri yang dirasakan 5, dari 0-10 dan Timing (T) waktu nyeri muncul secara
mendadak dan hilang timbul.Pasien mengatakan matanya pegel dan gatal.
Sedangkan data obyetif yang didaptkan yaitu pasien tampak gelisah dan
27

meringis, tidak ada demam suhu tubuh 36,3℃, Tekanan darah pasien 140/90
mmHg, RR 20x/menit, danNadi 85 x/menit. Dari data – data yang diperoleh
tersebut, penulis merumuskan problem yang dikeluhkanpasien yaitu nyeri akut
dengan agen pencedera fisik sebagai etiologinya.
Data selanjutnya yangpenulis dapatkan dalam pengkajian pasca
operasi yaitu, Tn.Kmengeluh merasakan gatal dan perih pada matanya, tidak
terdapat demam dan pusing yang pasien rasakan. Sedangkan data yang
obyektif berdaasarkan pengkajian yang didapatkan penulis yaitupasien terlihat
ingin menyentuh matanya, tidak ada demam dengan suhu tubuh 36,3℃, Nadi
85 x/menit, tekanan darah pasien 140/90 mmHg, dan RR 20x/menit. Dari data
yang tersebut penulis menjadikan resiko infeksi sebagai problem kedua pasca
operasi yang muncul pada pasien dan efek prosedur infansif sebagai
etiologinya.

C. Diagnosa Keperawatan
Berdasarkan analisa data terdapat 3 masalah keperawatan yang
penulis rumuskan yaitu 1 diagnosa pre operasi dan 2 diagnosa pasca operasi
antara lain Ansietas yang berhubungan dengan kekhawatiran mengalami
kegagalan ditandai dengan Tn.k mengatakan cemas dan telihat khawatir
menghadapi operasinya yang akan dilaksanakan pada tanggal 26 Januari 2021,
pasien mengatakan takut penglihatannya akan tetap berkabuut setelah
dilakukan operasi, pasien mengeluh pusing, pasien tampak tegang dan gelisah
sebagai masalah keperawatan preoperasi pada pasien. Sedangkan masalah
keperawatan pasca operasi yang penulis tegakkan yaitu nyeri akut
berhubungan dengan luka pasca operasi ditandai dengan pasien mengeluh
nyeri pada mata kiri dengan nyeri skala nyeri 5 dan dirasakan secara
mendadak seperti ditusuk-tusuk, dan Resiko infeksi berhubungan dengan efek
prosedur pembedahan ditandai dengan Tn.K mengeluhmatanya gatal dan perih
dan pasien terlihat ingin menyentuh matanya, sebagai diagnosa kedua yang
ditetapkan pasca tindakan operasi.
28

D. Intervensi Keperawatan
Pada tanggal 25 Januari 2021 dari diagnosa pre operasi, ansietas
berhubungan dengan kekhawatiran mengalami kegagalan. Penulis menyusun
rencana tindakan keperawatan dengan tujuan yaitu setelah dilakukannya
tindakan keperawatan pada pasien selama 1 x 24 jam kecemasan yang
dirasakan pasien menurun dengan kriteria hasil pasien mengatakan kecemasan
menurun atau hilang, TTV pasien dalam rentang normal, keluhan pusing
hilang, serta gelisah dan tegang yang dirasakan pasien menurun atau hilang.
Intervensi keperawatan yang direncanakan penulis antara lain kaji
tingkat ansietas, monitoring tanda – tanda ansietas pada pasien, perawat
menciptakan suasana terapeutik pada pasien dengan melakukan komunikasi
terapeutik yang dilakukan untuk membantu poroses penyembuhan pasien
serta membangun kepercayaan pada pasien, memberikan informasi secara
nyata tentang diagnosis, prognosis dan pengobatan yang akan dihadapi pasien,
memberikan anjuran pada keluarga untuk menemani pasien, beri kegiatan
pengalihan yang dapat mengalihkan dan menurunkanrasa cemas pada pasien.
Rasional dari rencana tindakan keperawatan yang akan dilakukan
adalah memberikan pengetahuan dan mendapatkan kepercayaan diri serta
keyakinan pada pasien bahwa apa yang akan dijalani merupakan tindakan
yang benar dan pasien bisa sehat seperti yang diharapkan. Data – data dari
pasien sebelumnya yang dilakukan tindakan serupa bisa memberikan pondasi
atau dasar pada pasien serta keluarga untuk penyuluhan dan memberikan
gambaran mengenai situasi yang akan dijalaninya serta menghindari duplikasi.
Masalah keperawatan kedua, nyeri akut berhubungan dengan agen
pencedera fisik prosedur pembedahan katarak. Tujuan dari rencana tindakan
pada diagnosa ini, setelah diberikannya tindakan keperawatan pada pasien
selama 2x24 jam,nyeri yang pasien keluhkan menurun atau hilang dengan
pasien mengatakan nyeri yang dirasakan hilang/berkurang, perilaku verbal dan
non verbal pasien baik, pasien tidak tampak meringis dan gelisah, keluhan
kesulitan tidur hilang/berkurang, TTV dalam batas normal sebagai kriteria
hasil yang penulis tetapkan.
29

Tindakan keperawatan yang penulis rencanakan pada masalah


tersebut antara lain kaji nyeri meliputi lokasi, karakteristik, durasi, frekuensi,
kualifikasi, dan skala nyeri yang pasien rasakan, kaji respon nyeri non verbal
pasien, berikan teknik nonfarmakologis penurun nyeri seperti memberikan
teknik pengalihan, imajinasi terbimbing, terapi musik/murottal, beri pasien
fasilitas untuk istirahat dan tidur, kontrolingkenyamanan lingkungan pasien
yang dapat memperberat rasa nyeri seperti suhu ruangan, pencahayaan,
kebisingan, beri strategi untuk mengurangi rasa nyeri, melakukan kolaborasi
dalam memberikan analgesik.
Rasional dari rencana tindakan keperawatan yaitu nyeri yang
dirasakan pada pasien dengan post operasi katarak normalnya terjadi selama
kurang lebih 5 hari setelah dilakukan operasi dengan nyeri yang berangsur–
angsur berkurang, untuk mengalihkan perhatian pasien dari rasa nyeri,dan
memberikan rasa nyaman pada pasien.
Diagnosa pasca operasi yang kedua yaitu resiko infeksi yang
berhubungan dengan efek prosedur invansif pembedahan katarak yang dijalani
pasien. Adapun tujuan yang pnulis rencanakan dari penatalaksanaan
keperawatan yang akan dilakukan oleh penulis pada diagnosa ini yaitu setelah
dilakukannya tindakan pada proses asuhan keperawatan selama 2x24 jam pada
pasien tidak terjadinya infeksi dan sebagai kriteria hasil yang penulis tetapkan
yaitu tidak ditemukanya tanda gejala terjadinya infeksi pada proses
penyembuhan insisi yang telah dilakukan,
Intervensi yang direncanakan penulis antara lain monitoring tanda
gejala infeksi yang mungkin terjadi pada pasien, pastikan tangan berish
dengan mencuci tangan baik sebelum maupun sesudah mengobati pasien,
memberikan pendidikan kepada pasien serta keluarga mengenai tanda gejala
terjadinya infeksi, mengajarkan pasien dan keluarga cara cuci tangan yang
baik dan benar, memberikan pendidikan tentang perawatan luka pasca operasi
seperti membersihkan luka dengan dengan menggunakan teknik yang tepat
dimulai dari area dalam setelah itu keluar menggunakan tissue atau bola kapas
dan cara mengganti balutan, melakukan tindakan kolaborasi dan berikan obat
30

sesuai indikasi yang dianjurkan, seperti memberikan antibiotik baik topikal,


parental, maupun subkonjungtiva.
Rasional dari rencana tindakan keperawatan yang akan dilakukan
adalah untuk mengurangi bakteri yang berada di tangan, meminimalisir
adanya kontaminasi pada area operasi, terjadinya peneyebaran bakteri dan
kontaminasi silang dapat diturunkan dengan teknik aseptik yang tepat, saat
terjadinya infeksi terapi obat lebih dianjurkan seperti obat topikal yang
digunakan secara profiaksis pada beberapa pasien.

E. Implementasi Keperawatan
Pada tanggal 25 Januari 2021, penulis mulai memberikntindakan
keperawatan secara langsung pada pasien dimulaisebelum pasien melakukan
tindakan operasi yang diprogramkan, tindakan yang dilakukan penulis yaitu
pada jam 18.30 mengkaji kondisi pasien, memberikan penjelasan dan
gambaran pada pasien tentang kejadian sebelum dan sesudah operasi,
memberikan pengertian mengenai pentingnya operasi, membangun rasa
kepercayaan kepda pasien dengan menciptakan suasana terapeutik yang baik,
dan berusaha memahami kondisi yang membuat pasiencemas dengan
memberikan penjelasan bahwa perbaikan penglihatan yang pasien inginkan
tidak terjadi secara instanakan tetapi melalui beberapa tahapan. Data subjektif
pasien mengatakan paham dan mengerti apa yang sudah dijelaskan oleh
perawat, data objektifnya pasien tampak mendengarkan dan memahami apa
yang sudah disampaikan perawat, pasien kooperatif aktif bertanya mengenai
penyebab kecemasan yang sedang dirasakannya. Pada jam 18.45 WIB, penulis
monioring tanda – tanda vital dan melakukan pengkajian ulang tingkat
kecemasan yang terjadi yang pasien rasakan. Data subjektif yang didapatkan
yaitu pasien mengatakan kecemasan sudah berkurang dan pasien mengatakan
insyaallah siap menjalani tindakan operasi yang sudah direncanakanya, data
obyektifnya pasien tampak rileks dan tenang dengan tekanan darah pasien
140/80 mmHg, RR pasien 22 x/menit, nadi sebanyak 80 x/menit, dan suhu
tubuh pasien normal yaitu 36,3℃.
31

Pada tanggal 26 Januari 2016 tindakan keperawatan yang dilakukan


penulis dimulai dari jam 09.00 WIB yaitu melakukan persiapan pada pasien
untuk menjalani operasi (memberikan baju operasi dan membantu
memakaikannya, mengantar pasien ke ruang operasi), implementasi setelah
operasi yang dilakukan penulis pada jam 13.00 WIB antara lain melakukan
manajemen nyeri, mengkaji tingkat nyeri pasien. Diperoleh data subjektif
pasien mengatakan nyeri dengan kriteria P: luka post operasi nyeri dirasakan
saat pasien melakukan aktivitas atau disentuh dan nyeri hilang ketika isirahat,
Q: nyeri yang dikeluhkan pasienseperti ditusuk – tusuk, di mata sebelah kiri,
denganskala nyeri 5, dan nyeri dirasakan secara mendadak, hilang timbul, data
objektif yang didapatkan oleh penulis yaitu pasien tampak meringis dan
gelisah.
Pada jam 13.15 WIB tindakan keperawatan yang dilakukan penulis
yaitu memberikan komunikasi terapeutik untuk mengalihkan keluhan nyeri
yang pasien rasakan, serta meberikan dan mengajari pasien bagiaman teknik
untuk meredakan nyeri dengan cara relaksasi: tarik nafas dalam. Ketika
dilakukan tindakan tersebut pasien mengatakan dapat memahami dan
mengikuti cara melakukan tarik nafas dalam dan mengatakan paham untuk
melakukannya secara mandiri apabila nyeri dirasakan kembali, penulis
mendapatkan data obyektif pasien terlihat antusias mengikuti arahan perawat
dalam melakukan teknik tarik nafas dalam. Penulis melakukan implementasi
keperawatan selanjutnya pada jam 13.25 WIB yaitu mengukur tanda – tanda
vital, dihasilkan data tekanan drah pasien menunjukkan 135/80 mmHg, RR
pasien 20x/menit, nadi pasien terhitung 80 x/menit, serta suhu tubuh pasien
normal 36,0 ℃. Memfasilitasi istirahat – tidur pasien (menganjuranpasien
untuk tidak melakukan aktivitas seperti tidur dengan posisi miring ke arah
mata yang di operasi dan membungkukan badan), kolaborasi pemberian obat
amocilin 500 mg dan pemberian obat asam mefenamat 500 mg pada pasien.
Respon pasien kooperatif saat dilakukan tindakan pemberian obat.
Pada jam 13.30 penulis mengkaji tanda gejala infeksi yang mungkin
terjadi pada pasien, memberikan edukasi kepada keluarga pasien mengenai
32

tanda dan gejala terjadinya infeksi pada pasien pasca operasi, melakukan
pengkajian ulang tingkat nyeri yang dirasakan pasien. Data subjektif pasien
mengatakan nyeri dirasakan hilang timbul, keluarga pasien mengatakan paham
atas penjelasan perawat tentang tanda dan gejala dari infeksi, data objektif
yang didapatkan yaitu ekspersi wajah pasien sudah tenang, keluarga dapat
menyebutkan tanda dan gejala yang terjadi jika terdapat infeksi seperti warna
kemerahan di sekitar luka, bengkak, demam, nyeri.
Tanggal 27 Januari 2021 jam 10.00 WIB penulis memberikan asuhan
kepada pasien diantaranya yaitu mengukur tanda – tanda vital pasien,
melakukan pengkajian terhadap tingkat nyeri yang dikeluhkan pasien,
memfasilitasi istirahat – tidur pasien, memberi arahan pada pasien untuk
mengulang teknik relaksasi tarik nafas dalam yang sudah diajarkan secara
mandiri apabila nyeri timbul. Data subjektif setelah dilakukan tindakan yaitu
pasien mengatakan nyeri sudah berkurang dengan metode NRS, pasien
mengatkan skala nyeri 2, pasien mengatakan selalu menggunakan teknik
relaksasi napas dalam jika nyeri timbul, sedangkan data objektif yang
didapatkan yaitu pasien sudah tampak tenang, ekspresi meringis dan gelisah
sudah hilang, tekanan darah pasien menunjukkan 130/80 mmHg, Nadi pasien
80 x/menit, RR terhitung 20 x/menit, serta suhu tubuh pasien 36,5℃.
Pada jam 13.00 WIB penulis membersihkan mata bagian kiri pasien,
memberikan obat tetes mata, dan mengedukasi keluarga pasiencara mencuci
tangan, membersihkan mata yang dioperasi dengan baik dan benar, serta cara
memberikan obat tetes mata dan mengganti balutan dengan benar. Pada jam
13.30 penulis melakukan pengkajian ulang nyeri yang dirasakan pasien dan
memmbatu pasien dalam mempersiapkan rencana pulang. Data Objektif
setelah dilakukan tindakan keperawatan yaitu pasien dan keluarga mengatakan
paham akan penjelasan yang sudah diberikan oleh perawat mengenai cara
mencuci tangan yang benar, cara membersihkan mata, memberikan obat tetes
dan cara mengganti balutan mata dengan benar. Data subjektif yang
didapatkan yaitu pasien dan keluarga tampak sudah paham ditandai dengan
33

keluarga dapat mempraktekan dan menyebutkan kembali apa yang sudah


diejlaskan oleh perawat.

F. Evaluasi
Evaluasi asuhan keperawatan dilakukan penulis pada dimulai pada
jam 15.00 WIB tanggal 25 januari 2021. Evaluasi dilakukan untuk setiap
diagnosa keperawatan yang muncul. Evaluasi yang dilkukan pada diagnosa
keperawatan yang pertama yaitu ansietas berhubungan dengan kekhawatiran
mengalami kegagalan secara subjektif pasien mengatakan rasa cemas dan
khawatir yang dirasakan berkurang, pasien mengatakan paham menengenai
prosedur operasi katarak dan manfaat operasi, sedangkan secara objektif
pasien tampak tenang dan rileks setelah diberikan komunikasi terapeutik dan
edukasi mengenai operasi, hasil dari pemeriksaan ttv menunjukkan tekanan
darah pada pasien 140/80 mmHg, RR pasien terhitung 22 x/menit, nadi 80
x/menit, dan suhu tubuh pasien 36,3℃, sesuai dengan kriteria hasil masalah
teratasi, dengan planning hentikan intervensi.
Hasil evaluasi hari terakhir yang dilakukan penulis pada diagnosa
keperawatan yang kedua yaitu Nyeri akut pada tanggal 27 Januari 2021 jam
16.00 WIB dan secara subjektif pasien mengatakan nyeri berkurang dengan
pengkajian nyeri dirasakan saat pasien melakukan aktivitas atau disentuh dan
nyerri hilang ketika isirahat, nyeri yang dirasakan seperti ditusuk – tusuk, pada
mata sebelah kiri, dengan skala nyeri 5 menjadi 2, dan nyeri disarakan secara
mendadak. Sedangkan secara objektif : pasien tampak rileks dan tenang, tidak
ada keluhan lain sepeti mual/pusing, pasien sudah bisa tidur dengan baik, hasil
pengkajian ttv yang dilakukan yaitu suhu pasien terukur 36,5℃, tekanan darah
menunjukan 130/80 mmHg, RR 20 x/menit, dan nadi terhitung 80x/menit,
berdasarkan kriteria hasil yang ditetapkan menunjukkan masalah yang terjadi
pada pasien teratasi sebagian. Intervensi yang dilanjutkan pada pasien yaitu
mengajarkan teknik baru dalam mengurangi nyeri dan ketidaknyamanan:
distraksi, imajinasi, relaksasi.
34

Evaluasi pada diagnosa ketiga yang dilakukan oleh penulis pada


diagnosa Resiko infeksi berhubungan dengan efek prosedur invansif tanggal
27 Januari 2021 jam 16.15 WIB dengan data subjektif pasien mengatakan
mata yang dioperasi sudah tidak merasakan merasakan gatal, dan tidak
merasakan sakit saat diberikan obat tetes mata, sedangkan data objektif yang
ditemukan pada pasien yaitu tidak terdapat tanda dan gejala infeksi seperti
rubor, dolor, tumor, kalor serta fungtiolaesa pada luka operasi pasien, suhu
tubuh tubuh 36,5℃, tekanan darah pasien menunjukkan 130/80 mmHg, RR 20
x/menit, dan nadi 80x/menit, pada implemetasi keperawatan selanjutnya yang
dilakukan penulis yaitu memberikan pendidikan kesehatan pada pasien dan
keluarga. Data subjetif yang didapatkan yaitu keluarga dan pasien paham
setelah diberikan pendidikan kesehatan mengenai tanda – tanda infeksi.
Dilihat secara objektif pasien dan keluarga tampakmemahami dan mengerti
akan penjelasan yang sudah diberikan dan ketika pasien dan keluarga
diberikan evaluasi mampu menjawab dengan benar. berdasarkan kriteria hasil
yang ditetapkan masalah yang mncu pada pasien teratasi, planning hentikan
intervensi.
BAB IV
PEMBAHASAN

Pada bab ini, kesenjangan antara teori dan realitas pada bidang
keperawatan di lapangan khususnya pada Tn.K dengan kasus pre dan post operasi
katarak selama tiga hari di ruangBaitul Izzah 1 RSI Sultan Agung Semarang akan
dibahas oleh penulis. Penulis melakukan asuhan keperawatan secara
komprehensif. Asuhan keperawatan yang sistematis pada pasien yaitu dimulai
dengan pengkajian, menentukan diagnose, menyusun rencana tindakan
keperawatan yang akan dilakukan, memberika tindakan keperawatan dan
menyusun evaluasi asuhan keperawatan yang telah diberikan kepada Tn.K.

A. Pengkajian
Pengkajian digunakan untuk melakukan tahapan awal dan merupakan
landasan utama dari proses keperawatan. Pengumpulan data saat melakukkan
pegkajian dilakukan secara sistematis untuk mencegah terjadinya hilang data
secara signifikan, data yang didapat dalam pengkajian dapat digunakan untuk
memberi gambaran perubahan kesehatan pada pasien. Perawat dalam
pengumpulan data juga harus melihat riwayat masa lalu dan masalah saat ini.
Misalnya, riwayat kesehatan pasien saat ini, seperti alergi terhadap obat dan
pemeriksaan diagnostik. (Andini Harahap, 2020).
Merujuk pada data pengkajian, terdapat beberapa data yang belum
penulis dapatkan dan belum dibahas dalam asuhan keperawatan. Terdapat
beberapa data yang dirasa kurang dicermati saat dilakukannya pengkajajian,
diantaranya yaitu dalam melakukan pengkajian pola persepsi dan
pemeliharaan kesehatan pasien sebelum dan sesudah sakit, pasien bekerja
sebagai petani shingga terdapat faktor resiko yang dapat menimbulkan katarak
dan pada data pengkajian pola tersebutlah yang kurang dicermati oleh penulis,
pengobatan yang pernah dijalani dan faktor riwayat infeksi mata pada pasien
juga kurang dicermati oleh penulis. Saat dilakukan pengkajian didapatkan data
awal dari timbulnya keluhan yaitu pasien mengatakan pernah mengalami

35
36

infeksi yang mengakibatkan harus dilaksanakan tindakan pembedahan


pencangkokan kornea pada mata sebelah kiri di bulan November 2020, yang
kemudian mengakibatkan komplikasi katarak dan jika tidak segera ditangani
bisa menyebabkan terjadinya glaukoma, oleh karena itu dokter
penanggungjawab tempat pasien menjalani pengobatan merujuk pasien untuk
melakukan tindakan operasi katarak di RSI Sultan Agung Semarang sebelum
terjadinya komplikasi. Pasien tidak pernah kecelakaan serta pasien
mengatakan tidak mempunyai alergi obat, makanan ataupun minuman.
Menurut (Ilyas, 2014) terdapat beberapa faktor yang menyebabkan
terjadinya katarak diantaranya yaitu faktor usia dan proses penuaan, genetik,
faktor lingkungan, pernah melakukan tindakan pembedahan pada mata, cedera
mata, gaya hidup yang tidak sehat dan penyakit tertentu seperti diabetes
melitus. Berdasarkn teori bahwa faktor terjadiya katarak pada pasien bisa
dikarenakan karena usia dan poses penuaan menginggat usia pasien saat ini 68
tahun, pasien pernah menjalani tindakan pembedahan pada mata sebelah kiri
karena infeksi juga dapat menjadi faktor timbulnya keluhan yang terjadi pada
pasien. Selama penulis mengkaji pasien tampak cemas dan tegang, pasien
mengatakan takut mengalami kegagalan pada prosedur pembedahan yang
akan dijalaninya. Dan dari pengkajian sampai analisa data, penulis
merumuskan masalah keperawatan yang muncul pada pasien yaitu 1 masalah
keperawatan pre operasi dan 2 masalah keperawatan pasca operasi sebagai
berikut:
1. Ansietas berhubungan dengan kekhawatiran mengalami kegagalan.
2. Nyeri akut berhubungan dengan agen pencedera fisik.
3. Resiko infeksi berhubungan dengan efek prosedur invansif.

B. Diagnosa Keperawatan
1. Ansietas Berhubungan dengan Kekhawatiran Mengalami Kegagalan
Menurut (Tim Pokja SDKI DPP PPNI, 2017) diagnosa
keperawatan adalah evaluasi klinis tentang respons pasien terhadap kasus
kesehatan atau proses kehidupan yang dialaminya baik kasus yang
37

berlangsung aktual juga potensial. Diagnosa keperawatan mempunyai


tujuan buat mengidentifiksi respons pasien individu, keluarga, &
komunitas terhadap kondisi yang berhubungan degan kesehatan.
Berdasarkan data pengkajian pada Tn.K penulis menemukan masalah
keperawatan pre operasi yaitu ansietas berhubungan dengan kekhawatiran
mengalami kegagalan. Ansietas merupakan kodisi emosi dan pengalaman
yang dalami oleh individu terhadap objek yang tidak jelas akibat adanya
antisipasi bahaya yang memungkinkan terjadinya individu melakukan
tindakan dalam menghadapi ancaman (Tim Pokja SDKI DPP PPNI, 2017).
Berdasarkan teori (Tamsuri, 2011) terdapat 2 diagnosa
keperawatan pre operasi yaitu gangguan persepsi sensori penglihatan:
katarak dan ansietas. Dignosa ansietas yang ditegakkan penulis karena saat
dilakukannya pengkajian pada pasien dan sesuai yang ada di dalam buku
SDKI, tanda subjektif dan obyektif ansietas pasien mencapai 80%, penulis
tidak menegakkan masalah keperawatan gangguan persepsi sensori karena
pada Tn.K memang mengeluh padangannya kabur akan tetapi penulis
telah menjelaskan dan memberikan informasi bahwa penglihatan dapat
diperbaiki seperti yang pasien harpan dengan bertahap salah satunya
dengan tindakan pembedahan, perbaikan penglihatan tidak terjadi secara
instan.
Pasien dengan ansietas dapat disebabkan oleh beberapa faktor.
Kecemasan tersebut timbul dari rasa kekhawatiran dengan sesuatu yang
tidak jelas dan perasaan yang tidak pasti. Manifestasi dari kecemasan
dapat dilihat melalui perubahan fisiologi yang terjadi seperti gemetar,
berkeringat, detak jantung meningkat, sesak nafas, dan nyeri di bagian
abdomen. Dan dapat dilihat melalui perubahan perilaku seperti gelisah,
bicara cepat, tegang, menunjukkan reaksi terkejut. (Rondonuwu et al.,
2014).
Diagnosa keperawatan ansietas berhubungan dengan
kekhawatiran mengalami kegagalan ditegakkan penulis karena ditemukan
data pasien mengatakan cemas dan khawatir menghadapi operasinya,
38

pasien mengatakan takut penglihatannya akan tetap kabur dan tidak jelas
setelah dilakukan operasi, pasien mengeluh pusing. Secara objektif data
yang didapatkan yaitu pasien terlihat cemas, gelisah, dan pasien tampak
tegang dengan tekanan darah menunjukkan153/80 mmHg, Suhu tubuh
36℃, RR terhitung 20x/menit, dan nadi 90x/menit.
Intervensi atau perencanaan yang ditetapkan oleh penulis untuk
mengatasi masalah keperawatan tersebut yaitu melalui edukasi dan terepi
relaksasi kepada pasien. Memberikan persiapan fisik dan juga mental
merupakan hal yang penting dalam persiapan operasi. Perawat mempunyai
pengaruh penuh dalam memberikan persiapan fisik pre operasi pada
pasien, sedangkan untuk mempersiapkan psikis pasien dilakukan oleh
perawat dan keluarga atau orang terdekat pasien untuk mepersiapkan
mental pasien sebelum menjalani tindakan operasi (Warouw et al., 2018).
Implementasi yang dilakukan penulis kepada pasien yaitu
menjelaskan dan memberikan gambaran mengenai kejadian pra dan pasca
operasi, memberikan pengertian mengenai manfaat operasi, membangun
keperacayaan pada pasien dengan menciptakan suasana yang terapeutik
bersama pasien, dan berusaha memahami kondisi yang menyebabkan
pasien cemas. Untuk menurunkan tingkat kecemasan sebenarnya tidak bisa
dipisahkan dari pemberian edukasi. Memberikan pendidikan mengenai
katarak dapat memberikan pengetahuan baru pada pasien (Warouw et al.,
2018).
Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Wahyudi (2015) di
RSD dr. Soebandi Jember mengenai hubungan tingkat pengetahuan
dengan tingkat kecemasan tentang perioperatif pada pasien dengan pre
operasi katarak, menunjukkan hasil adanya hubungan antara tingkat
pengetahuan dengan tingkat kecemasan mengenai periopratif katarak
dengan P= ≤0,05 (p= 0,047). Menurut analisis penulis, dengan
memberikan edukasi dan penyuluhan kesehatan kepada pasien dapat
memberikan ketenangan dan menurunkan kekhawatiran yang belum pasti
39

terjadi yang dapat disebabkan karena pasien tidak mengetahui mengenai


prosedur, efek dan tatalaksana pembedahan yang akan dijalani.
Masalah keperawatan ini dapat teratasi dibuktikan dengan
sebelum pasien menjalani program pembedahan katarak, penulis
melakukan pengkajian ulang dan didapatkan data bahwa pasien
mengatakan rasa cemas dan khawatir yang dirasakan berkurang, pasien
mengatakan paham mengenai prosedur operasi katarak dan manfaat
operasi, sedangkan secara objektif pasien tampak tenang dan rileks setelah
diberikan komunikasi terapeutik dan edukasi mengenai operasi.
2. Nyeri Akut Berhubungan dengan Agen Pencedera Fisik
Masalah keperawatanyang muncul pada pasien dengan pasca
operasi katarak berdasarkan teori (Tamsuri, 2011) ada 4 masalah
keperawatan yaitu nyeri akut, resiko infeksi, defisit pengetahuan dan
resiko cidera. Penulis hanya menegakkan 2 masalah keperawatan
dikarenakan pada pengkajian tidak didapatkan tanda – tanda peningkatan
tekanan intraokular yang ditandai dengan tidak ada keluhan pusing dan
tidak ada perdarahan yang terjadi pada mata setelah dilakukannya operasi
sehingga masalah keperawatan dengan resiko cidera tidak ditegakkan
oleh penulis. Diagnosa defisit pengetahuan karena kurang terpaparnya
informasi tidak dimunculkan oleh penulis karena sebelum dilakukan
operasi pada pasien, penulis memberikan gambaran umum tentang
pembedahan dan metode perawatan setalah operasi, sehingga keluarga
serta pasienpaham bagaimana perawatan yang dilakukan pasca operasi.
Penulis menegakkan 2 diagnosa pasca operasi yaitu nyeri akut
yang berhubungan dengan agen pencedera fisik karena proses pembedahan
katarak dan resiko infeksi berhubungan dengan efek prosedur invansif,
pengangkatan katarak. Nyeri akut dijadikan sebagai diagnosa prioritas
pertama dikarenakan pasien merasakan kesakitan dan menahan nyeri
sehingga dapat mengganggu aktivitas dan psikologis pasien juga dapat
terganggu.
40

Nyeri akut adalah pengalaman yang berkaitan dengan sensorik


atau emosional karena terdapat kerusakan jaringan baik aktual maupun
fungsional yang diasakan selama kurang dari 3 bulan. Agen pencedera
fisik merupakan faktor dalam SDKI yang berhubungan dengan kondisi
pasien. (Tim Pokja SDKI DPP PPNI, 2017). Merujuk dari data subjektif
dan objektif dalam pengkajian didapatkan bahwa pasien mengeluh nyeri
pada mata sebelah kiri dengan skala 5, nyeri terasa pada saat bergerak,
pasien tampak gelisah dan meringis menahan nyeri. Dari data tersebut
penulis menjadikan nyeri akut sebagai diagnosa keperawatan yang
behubungan dengan agen pencedera fisik sebagai diagnosa prioritas
pertama post operasi.
Tahap ketiga dalam melakukan poses keperawatan yaitu
menyusun rencana keperawatan, perawat menentukan tujuan yang akan
dicapai dan menyusun kriteria hasil yang diharapkan dalam proses
keperawatan serta membuat rencana tindakan yang sesuai untuk pasien.
Penulis membuat rencana tindakan pada diagnosa nyeri akut yaitu dengan
menggunakan pain level dan pain management. Pain level digunakan
penulis bertujuan untuk mengobservasi keluhan nyeri yang dirasakan
pasien sehingga penulis dapat menyesuaikan tindakan yang akan
dilakukan sesuai dengan kondisi atau keluhan nyeri yang dirasakan pasien.
Melakukan manajemen nyeri dengan tujuan untuk mengurangi
skala nyeri yang dikeluhkan dan meningkatkan kenyamanan pasien
dengan cara memberikan teknik nonfarmakologis penurun nyeri seperti
memberikan teknik pengalihan, imajinasi terbimbing, terapi
musik/murottal, memberikan fasilitas kepada pasien untuk istirahat dan
tidur, melakukan kontrol terhadap lingkungan yang dapat memperberat
nyeri, jelaskan strategi meredakan nyeri yang dikeluhkan pasien,
berkolaborasi untuk pemberian analgesik pereda nyeri.
Pemberian tindakan keperawatan pada Tn.K didasari atas
perencanaan keperawatan yang disusun oleh penulis. Secara
berkesinambungan asuhan keperawatan pada Tn.K dilakukan dengan
41

mengkaji nyeri yang dikeluhkan pasien secara komperhensif, memberikan


pasien teknik relaksasi napas dalam dan mengajarinya untuk melakukan
secara mandiri, mengukur tanda – tanda vital pasien dan berkolabaorasi
dengan dokter untuk memberikan terapi analgesik injeksi asam
mefenamat, karena skala nyeri yang dikeluhkan pasien termasuk dalam
kategori nyeri sedang.
Sesuai dengan penelitian yang dilakukan (Rampengan et al.,
2015) mengenai pengaruh teknik nonfarmakologi relaksasi dan distraksi
terhadap intensitas nyeri yang dirasakan pasien post operasi di RSUP Prof.
Dr. R. D Kandou Manado, terbukti secara efektif bahwa teknik relaksasi
dan teknik distraksi dapat menurukan intensitas nyeri pada pasien post
operasi dengan nilai p = 0,001 ≤ 𝛼 0,05.
Evaluasi proses pemberian asuhan keperawatan yang dilakukan
oleh penulis tidak didapatkan adanya hambatan dalam pelaksanaan
tindakan keperawatan. Evaluasi hasil asuhan keperawatan selama 2 x 24
jam pada tanggal 26 Januari 2021 sampai tanggal 27 Januari 2021, tujuan
yang diharapkan penulis tercapai, dibuktikan dengan nyeri yang dirasakan
pasien menurun dari skala 5 menjadi 2, tekanan darah pasien
menunjukkan130/80 mmHg, suhu tubuh 36,5℃, RR pasien 20 x/menit,
dan nadi pasien terhitung 80x/menit dan sesuai dengan kriteria hasil,
masalah keperawatan teratasi.
3. Resiko Infeksi Berhubungan dengan Efek Prosedur Invansif
Resiko infeksi adalah diagnosa post operasi prioritas kedua yang
penulis tegakkan, diagnosa tersebut ditegakkan karena tindakan
pembedahan yang diprogramkan pasien menggunakan teknik
FakoEmulsifikasi. Teknik ini merupakan teknik modern pengangkatan
katarak dengan Fhako emulsifikasi yang digunakan untuk
mengemulsifikasi dan mengeluarkan lensa katarak secara bersamaan.
Setelah lensa dikeluarkan, lensa intra okular (IOL) dimasukkan ke dalam
mata. Berdasarkan teknik operasi yang digunakan pasien, memungkinkan
42

terjadinya resiko infeksi dikarenakan sayatan pada mata pasca operasi


katarak.
Resiko infeksi merupakan suatu tindakan yang beresiko
menghadapi peningkatan terserangnya organisme patogenik. (Tim Pokja
SDKI DPP PPNI, 2017). Faktor resiko dalam SDKI yang sesuai dengan
kebutuhan pasien yaitu efek prosedur ivansif. Untuk menghindari adanya
komplikasi karena infeksi, penulis merencakan beberapa intervensi yaitu
monitor tanda dan gejala infeksi pada pasien, yaitu baik sebelum dan
sesudah mengobati pasien lakukan cuci tangan yang baik dan benar,
memberikan pendidikan kepada pasien dan keluarga tentang tanda gejala
infeksi, mencontohkan dan mengajarkan kepada pasien dan keluarga
bagaimana cara cuci tangan yang benar, cara memeriksa kondisi luka
pasca operasi serta membersihkan mata dengan menggunakan teknik yang
tepat dengan menggunakan tissue/bola kapas untuk setiap usapan dan ganti
balutan dari arae dalam keluar, melakukan tindakan kolaborasi dan
memberikan obat sesuai indikasi, antibiotik (topikal, parental,
subkonjungtiva).
Tindakan keperawatan diberikan sesuai dengan rencana
keperawatan yang telah direncanakan, diantarnya yaitu penulis
menerapkan tindakan aseptik saat membersihkan mata pasien, mencuci
tangan setiap kontak dengan pasien, setelah kontak dengan pasien, dan
setelah kontak dengan lingkungan pasien, memberikan edukasi kepada
keluarga mngenai tanda gejala infeksi yang dapat terjadi pada pasien
pasca, tentang pencegahan infeksi, serta memberikan pengetahuan
mengenai kesehatan sehingga dapat meningkatkan pengetahuan serta
mempengaruhi perilaku keseharian pasien dan keluarga tekait kesehatan.
(Ayuni & Dora, 2018)melakukan penelitian yang membahas
mengenai ada tidaknya hubungan antara pengetahuan dan sikap keluarga
dalam memberikan perawatan pada pasien pasca operasi katarak pada
pasien di poli mata RSUD Pariman, dari penelitiannya menunjukkan
adanya hubungan antara pengetahuan dan sikap keluarga terhadap pasien
43

dengan post operasi katarak dengan nilai p = 0,002 dan 0,000. Responden
yang memliki pengetahuan kurang umumnya dalam melakukan perawatan
sebagian besar belum mengerti tentang tindakan apa yang harus diberikan
terhadap keluarga dengan pasca operasi katarak.
Sejalan dengan penelitian mengenai hubungan antara pasien
dengan perawatan pasca operasi katarak dengan kontrol motivasi yang
diteliti oleh (Kamaryati et al., 2013) pada responden dari rumah sakit mata
Bali 83 Mandara mengenai perawatan pasca operasi katarak bekategori
baik, sebanyak 65 responden mendapatkan program penyuluhan dan
pedidikan kesehatan dari Rumah sakit sehingga membuat responden
mempunyai pengetahuan yang baik. Terkait dengan teori dalam
(Notoatmodjo, 2012) menjelaskan pengetahuan adalah ilmu yang sangat
penting untuk membentuk tingkah laku pada seseorang. Akan susah
menerapkannya pada praktek nyata apabila respponden mempunyai
pengetahuan yang kurang. Menurut analisis penulis, kurangnya
pengetahuan akan berdampak pada perawatan yang tidak tepat pada
keluarga dengan post operasi.
Evaluasi proses keperawatan yang telah dilakukan dalam proses
pemberian asuhan keperawatan tidak mengalami hambatan. Evaluasi hasil
pada tanggal 26 Januari sampai 27 Januari 2021, tujuan tercapai ditandai
dengan tidak ditemkannya tanda atau gejala infeksi yang terjadi pada
pasien, pasien serta keluarga mengatakan paham akan penjelasan yang
sudah diberikan, ketika pasien dan keluarga diberikan evaluasi mampu
menjawab dengan benar. berdasarkan kriteria dan hasil yang telah
diberikan, tidak terjadi masalah keperawatan resikoinfeki berhubungan
dengan efek prosedur invansif..
BAB V
PENUTUP

A. Simpulan
Berdasarkan asuhan keperawatanyang telah diberikan oleh penulis
mulai tanggal 25 Januari 2021 sampai tanggal 27 Januari 2021 pada Tn.K
dengan katarak menggunakan proses pengkajian, menentukan diagnosa
keperawatan, membuat perencanaan, melakukan implementasi, dan
menyimpulkan evaluasi di ruang Baitul Izzah 1 RSI Sultan Agung Semarang,
dapat diambil kesimpulan antara lain:
1. Pengkajian
Berdasarkan data pada hasil pengkajian yang telah dilakukan, penulis
mengumpulkan data berupa subjektif maupun objektif melalui anamnesa
secara langsung pada pasien. Hasil pada pengkajian menunjukkan,
masalah keperawatan yang diteggakkan oleh penulis yaitu Ansietas
berhubungan dengan kekhawatiran mengalami kegagalan, nyeri akut
berhubungan dengan agen pencedera fisik, dan resiko infeksi berhubungan
dengan efek posedurinvansif.
2. Prioritas masalah dan diagnosa keperawatan
Prioritas masalah keperawatan utama pada pasien sebelum dilakukannya
operasi adalah ansietas. Diagnosa dengn nyeri akut ditegakan sebagai
diagnosa prioritas pertama pasca operasi dan resiko infeksi sebagai
masalah keperawatan prioritas kedua pasca operasi yang dijalani pasien.
3. Intervensi Keperawatan
Perencanan tindakan keperawatan penulis tetapkan sesuai dengan buku
Standar Intervesni Keperawatan Indonesia (SIKI), dengan merencanakan
tindakan reduksi ansietas, manajemen nyeri, melakukan pencegahan
infeksi serta memberikan pendidikan tentang perawatan luka pasca operasi
di rumah kepada pasien dan keluarga.

44
45

4. Implementasi Keperawatan
Implementasi yang diberikan pada pasien sudah sesuai prosedur dan
proses keperawatan, tidak ditemukannya adanya kesenjangan teori dengan
praktek pada implementasi yang diberikan oleh penulis.
5. Evaluasi
Evaluasi dilakukan menggunakan metode SOAP, dimana ketiga masalah
keperawatan yang ditegakkan dapat teratasi semua ditandai dengan rasa
cemas dan khawatir menurun, pasiensiap menjalani operasi yang telah
diprogramkan, nyeri yang dirasakan pasien menurun dari skala 5 menjadi
skala 2, masalah keperawatan dengan resiko infeksi tidak terjadi pada
pasien dibuktikan dengan tidak adanya tanda gejala terjadinya infeksi pada
pasien.

B. Saran
1. Institusi Pendidikan
Diharapkan karya tulis ilmiah ini dapat dijadikan referensi dalam
meningkatkan pembelajaran khusunya tentang asuhan keperawatan dengan
pre dan post operasi katarak.
2. Perawat
Pemberian pelayanan asuhan keperawatan di ruangan sudah baik,
diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan asuhan keperawatan
dengan banyak keluarga yang dilibatkan pada proses perawatan,dengan
begitu keluarga dapat melakukan perawatan dengan baik pada pasien saat
di rumah.
3. Bagi Pasien dan Keluarga
Setelah 3 hari perawatan di rumah sakit, diharapkan pasien beserta
keluarga dapat menambah pengetahuan dan ketrampilannya mengenai
perawatan luka pasien di rumah serta pola hidup bersih dan sehat
meningkat.
4. Bagi Mahasiswa
46

Pengatahuan dan pengalaman mengenai asuhan keperawatan dengan kasus


baik pra dan post operasi katarak untuk lebih ditingkatkan, agar dapat
menambah ketrampilan mahasiswa dalam membeikan asuhan keperawatan
pre dan post operasi katarak.
47

DAFTAR PUSTAKA

Andini Harahap, D. (2020). Pengkajian Dalam Proses Asuhan Keperawatan.


Journal Pengkajian Dalam Proses Asuhan Keperawatan.
Astari, P. (2018). Katarak : Klasifikasi , Tatalaksana , dan Komplikasi Operasi.
45(10), 748–753.
Ayuni, D. Q., & Dora, M. S. (2018). HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP
KELUARGA DENGAN PERAWATAN POST OPERASI KATRAK DI POLI
MATA RSUD PARIAMAN. 28–35.
Black joyce. M & Jane Hokanse Hawks. (2014). Medical Surgical Nursing (vol
2). Jakarta: Salemba Medika.
Ilyas, S. (2014). Ilmu Penyakit Mata (Edisi 5). Jakarta: Badan Penerbit Fakultas
kedokteran Universitas Indonesia.
Indriana, N., & Istiqomah. (2012). Asuhan Keperawatan Klien Gangguan Mata.
Jakarta: EGC.
Ismandari, F. (2018). Infodatin Situasi Gangguan Penglihatan. In Kementrian
Kesehatan RI Pusat Data dan Informasi.
https://pusdatin.kemkes.go.id/download.php?file=download/pusdatin/infodati
n/infodatin-Gangguan-penglihatan-2018.pdf
Kamaryati, N. P., Astuti Dewi, I. P., & Purna Wijaya, I. N. (2013). Hubungan
pengetahuan pasien tentang perawatan pasca operasi katarak dengan
motivasi kontrol.
Kemenkes RI. (2018). Laporan Provinsi Jawa Tengah Riskesdas 2018. In
Kementerian Kesehatan RI.
Notoatmodjo. (2012). Metode Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta.
Nugraha, D. A. (2018). Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Gangguan
Sistem Penglihatan. Pustaka Baru Press.
Olver, Jane, & Lorraine. (2011). At a Glace Oftalmologi. Alih bahasa oleh :
Huriawati H, Erlangga, Jakarta.
Rampengan, S. F. Y., Rondonuwu, R., & Onibala, F. (2015). Pengaruh Teknik
Relaksasi Dan Teknik Distraksi Terhhadap Perubahan Intensitas Nyeri Pada
Pasien PostOperai Di Ruang A Atas RSUP Prof. dr. R. Kandou Manado.
48

Rondonuwu, R., Moningka, L., & Patani, R. (2014). Hubungan Pengetahuan


Dengan Tingkat Kecemasan Pada Klien Pre Operasi Katarak Di Balai
Kesehatan Mata Masyarakat (Bkmm) Manado. Jurnal Ilmiah Perawat
Manado, 3(2), 92715.
Syafei, A., & Suryadi, Y. (2018). Pengaruh Pemberian Terapi Audio Murottal
Qur’an Surat Ar - Rahman terhadap Tingkat Kecemasan pada Pasien Pre-
Operasi Katarak Senilis. Jurnal Kesehatan, 9(1), 126.
https://doi.org/10.26630/jk.v9i1.669
Tamsuri, A. (2011). Klien Gangguan Mata & Penglihatan. Jakarta: EGC.
Tim Pokja SDKI DPP PPNI. (2017). Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia
Definisi dan Indikator Diagnostik. Jakarta: Dewan Pengurus PPNI.
Tim Pokja SIKI DPP PPNI. (2018). Standar Intervensi Keperawatan Indonesia (I).
Jakarta. In Practice Nurse.
Warouw, H. J., Tambuwun, S., & Pandeirot, G. M. (2018). Dampak Edukasi
terhadap Kecemasan Pasien Pra Operasi Katarak di Rumah Sakit Mata
Provinsi Sulawesi Utara. Juiperdo, 6(1), 23–31.
LAMPIRAN – LAMPIRAN

Lampiran 1. Lembar Konsultasi Bimbingan Karya Tulisa Ilmiah

LEMBAR KONSULTASI BIMBINGAN KARYA TULIS ILMIAH


MAHASISWA PRODI DIII KEPERAWATAN
FIK UNISSULA 2020

NAMA MAHASISWA : Ayu Meilia Saputri


JUDUL KTI : Asuhan Keperawatan Pada Tn.K dengan Pre dan
Post Operasi Katarak Okuli Sinistra di Ruang
Baitul Izzah 1 Rumah Sakit Islam Sultan Agung
Semarang.
PEMBIMBING : Ns. Retno Setyawati, M.Kep. Sp.KMB

MATERI SARAN TTD


HARI/TANGGAL
KONSULTASI PEMBIMBING PEMBIMBING

Acc,
melanjutkan
25 Januari 2021 Pengambilan
selanjutya
Kasus

Mempersiakan
26 Januari 2021 Judul KTI askep dengan
benar

Mengumpulkan
23Februari 2021 BAB I
Bab I
Revisi
sistematika
penulisan, BAB
IV dalam
pembahasan
pengkajian
dituliskan data
BAB I sampai apa saja yang
12 Mei 2021
V
belum terkaji
saat melakukan
askep, atau data
yang kurang
tepat.
BAB V dibuat
perpoint

18 Mei 2021 BAB I – V


Revisi BAB I-V

Melengkapi
24 Mei 2021 BAB I – V lembar-lembar
KTI
26 Mei 2021 BAB – V
Turnitin

29 Mei 2021 BAB I – V Perbaikan


turnitin

31 Mei 2021 KTI lengkap


Acc
Lampiran 2. Surat Ketersediaan Membimbing

SURAT KETERSEDIAAN MEMBIMBING

Yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Ns. Retno Setyawati, M.Kep. Sp.KMB


NIDN : 06-1306-7403
Pekerjaan : Dosen
Menyatakan bersedia menjadi pembimbing karya tulis ilmiah atas nama
mahasiswa prodi D-III Keperawatan FIK Unissula Semarang sebagai berikut:

Nama : Ayu Meilia Saputri

NIM : 40901800012

Judul KTI : Asuhan Keperawatan Pada Tn.K dengan Pre dan Post Operasi
Katarak Okuli Sinistra di Ruang Baitul Izzah 1 Rumah Sakit Islam Sultan Agung
Semarang

Demikian surat keterangan ini dibuat dengan sesungguhnya untuk dapat


digunakan sebagaimana mestinya.

Semarang, 25 Januari 2021

Pembimbng

Ns. Retno Setyawati, M.Kep. Sp.KMB


NIDN. 06-1306-7403
Lampiran 3. Surat Keterangan Konsultasi

SURAT KETERANGAN KONSULTASI


Yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Ns. Retno Setyawati, M.Kep. Sp.KMB


NIDN : 06-1306-7403
Pekerjaan : Dosen
Menyatakan bersedia menjadi pembimbing karya tulis ilmiah atas nama
mahasiswa prodi D-III Keperawatan FIK Unissula Semarang sebagai berikut:

Nama : Ayu Meilia Saputri

NIM : 40901800012

Judul KTI : Asuhan Keperawatan PadaTn.K dengan Pre dan Post Operasi
Katarak Okuli Sinistra di Ruang Baitul Izzah 1 Rumah Sakit Islam Sultan Agung
Semarang

Menyatakan bahwa mahasiswa seperti yang disebutkan diatas benar-benar


telah melakukan konsultasi pada pembimbing KTI mulai tanggal 25 Januari 2021
sampai dengan 30 Mei yang dilakukan scara online melalui WA group, Gmeet,
dll.

Demikian surat keterangan ini dibuat dengan sesungguhnya untuk dapat


digunakan sebagaimana mestinya.

Semarang, 1 Juni 2021

Pembimbng

Ns. Retno Setyawati, M.Kep. Sp.KMB


NIDN. 06-1306-7403
Lampiran 4. Laporan Asuhan Keperawatan Asli

Anda mungkin juga menyukai