Anda di halaman 1dari 10

PEMERINTAHAN KABUPATEN AGAM

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


GUGUS II
KECAMATAN CANDUANG
PENILAIAN AKHIR SEMESTER II
TAHUN PELAJARAN 2021-2022

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia Hari/tanggal :


Kelas/Semester : IV (Empat) Waktu :

KD 3.6

PILIHAN GANDA
Silangilah salah satu huruf A, B, C, atau D pada lembaran jawaban yang merupakan jawaban paling
benar!
1. Karya sastra yang diungkapkan dengan bahasa yang indah disebut. . . .
A. novel C. puisi
B. cerpen D. roman

Bacalah puisi berikut ini untuk mengisi soal nomor 2 – 4!


Cita-Citaku
(Karya : Sida Ramdhani)
Semua orang memerlukan ilmu
Untuk mendapatkan cita-cita
Semua orang memerlukan belajar
Untuk mendapatkan cita-cita
Gapailah cita-citamu
Setinggi langit dan bumi
Kejarlah sampai ujung dunia
Walau dunia tak ada ujungnya
Aku belajar, menuntut ilmu
Agar semua kan tercapai
Cita-citaku
Aku menantimu bila besar nanti

2. Puisi di atas terdiri dari . . . bait


A. 2 C. 4
B. 3 D. 5

3. Setiap bait puisi di atas terdiri dari . . . baris.


A. dua C. empat
B. tiga D. lima

4. Amanat puisi di atas agar cita-cita kita tercapai kita harus . . . .


A. hormat pada orang tua C. rajin belajar
B. rajin bekerja D. hormat pada guru

Bacalah puisi berikut (untuk mengisi soal nomor 5-7)


Cita-citaku
Karya : Noora Diyanti
Anganku melayang ke masa depan
Aku ingin menjadi seorang guru
Pejuang ilmu di Garis depan
Kau tanpa pamrih berbagi ilmu
Aku akan berusaha menggapai cita-cita
Tak kan lelah aku mencari ilmu
Tak kan aku berpangku tangan saja
Demi tercapainya cita-citaku
5. Nama pengarang puisi tersebut adalah . . . .
A. Noora Diyanti C. Nora Yanti
B. Diyanti Nora D. Nona Dianty
6. Rima pada puisi di atas adalah . . . .
A. a-a-a-a B. a-a-b-b
B. a-b-a-b D. a-a-a-b
7. Isi puisi di atas adalah . . . .
A. cita-cita seseorang ingin menjadi guru C. cita-cita jangan dilupakan
B. kita tidak harus memiliki cita-cita D. cita-cita setiap orang berbeda-beda
8. Arti tanda "/" dalam pemenggalan kalimat puisi adalah . . . .
A. berhenti lama sekali C. berhenti sebentar
B. berhenti agak lama D. berhenti lama

9. Jemarimu menari-nari
Di atas tuts berwarna putih
Iramanya indah sekali
menghasilkan nada membuat tentram di hati
Judul yang tepat untuk puisi tersebut adalah . . . .
A. "Sang Pelukis" C. "Sang Penyanyi"
B. "Sang Penari" D. "Sang Pemusik"

10. Ilmu
Semua orang memerlukan . . . .
Aku . . . dengan tekun
Untuk mendapatkanmu
Buku adalah sumbermu
Kata yang tepat untuk mengisi puisi rumpang di atas adalah . . . .
A. Menulis, belajar C. Buku, giat
B. ilmu, belajar D. belajar, giat
11. Cara membaca puisi tanpa menggunakan teks disebut . . . .
A. ekspresi C. intonasi
B. deklamasi D. dramatisasi
12. Tanda "V" pada puisi memiliki arti yaitu . . . .
A. tekanan pendek sekali C. tekanan panjang sekali
B. tekanan agak pendek D. tekanan agak panjang

ISIAN
13. Tanda yang digunakan untuk berhenti saat membaca puisi disebut tanda . . . .
14. Saat mendeklamasikan puisi maka suara kita sebaiknya. . . .

URAIAN
15. Tulislah sebuah puisi tentang cita-citamu!

KD 3.7
PILIHAN GANDA
Silangilah salah satu huruf A, B, C, atau D pada lembaran jawaban yang merupakan jawaban paling
benar!
16. Untuk mengetahui arti kata-kata sulit kita dapat mencarinya di . . . .
A. Buku Pedoman Penentuan Istilah C. Pedoman Ejaan Bahasa Indonesia
B. Kamus Besar Bahasa Indonesia D. Kamus Bahasa Inggris Indonesia
17. Untuk mendapatkan informasi suatu bacaan, kita perlu . . . .
A. melihat judul dan kalimat akhir C. bertanya kepada pembaca lain
B. berkenalan dengan penulis D. memahami isi teks dengan baik
18. Informasi dalam peta pikiran ditulis secara . . . .
A. ringkas dan jelas C. ringkas dan membinggungkan
B. singkat dan sulit dipahami D. jelas dan banyak

Bacalah teks di bawah ini dengan cermat! (untuk soal nomor 19-20 )

Keunikan Pakaian Adat Wanita Minangkabau


Setiap daerah mempunyai pakaian adat. Begitu pula dengan daerah Minang di
Sumatra Barat. Pakaian adat bagi wanita Minang sering disebut Limpapeh Rumah Nan
Gadang.
Pakaian adat Limpapeh Rumah Nan Gadang ini terdiri atas beberapa bagian.
Setiap bagian memiliki keunikan masing-masing. Berikut ini adalah bagian-again dari
Pakaian adat Limpapeh Rumah Nan Gadang.
Bagian paling atas adalah penutup kepala berbentuk runcing (gonjong)
menyerupai bentuk atap rumah Minangkabau. Penutup kepala ini disebut tingkuluak.
Namun, para pengantin biasanya memakai hiasan yang disebut suntiang.

19. Gagasan pokok pada paragraf kedua adalah . . . .


A. Setiap daerah mempunyai pakaian adat
B. Setiap bagian memiliki keunikan masingmasing
C. Penutup kepala ini disebut tingkuluak
D. Pakaian adat limpapeh rumah nan gadang terdiri dari beberapa bagian
20. Salah satu informasi penting dari bacaan "Keunikan Pakaian Adat Wanita Minangkabau" adalah . . . .
A. Penutup kepalanya berbentuk runcing menyerupai bentuk rumah minangkabau
B. Pakaian adat minangkabau terbuat dari kain sutra
C. Rumah minangkabau sangat kokoh dan tinggi
D. Tidak memakai alas kaki

21. Istirahat dan tidur berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh. Setelah belajar dan melakukan
kegiatan, tubuh perlu istirahat. Istirahat yang baik adalah tidur. Sebaiknya kita tidur selama tujuh jam
setiap hari. Istirahat dan tidur yang cukup dan berkualitas membuat kita tetap aktif sepanjang hari.
Jumlah kalimat pendukung dalam teks di atas ada . . . .
A. 2 kalimat C. 4 kalimat
B. 3 kalimat D. 5 kalimat
22. Membaca teks nonfiksi memiliki manfaat . . . .
A. mengetahui informasi baru
B. mengetahui cerita rakyat suatu daerah tertentu
C. mendapatkan apresiasi dari teman
D. berfikir lebih sempit

ISIAN
23. (1) Bentuk rumah Gadang sering dihubungkan dengan cerita Tambo Alam Minangkabau. (2) Cerita
tersebut tentang kemenangan orang Minang dalam peristiwa adu kerbau. (3)Bentuk tanduk kerbau
digunakan sebagai bentuk atap rumah Gadang.
Gagasan pokok paragraf di atas terdapat pada kalimat nomor . . . .
24. Indonesia mempunyai keragaman suku dan bangsa.
Kata dasar dari kata bercetak miring pada kalimat di atas adalah . . . .

URAIAN
25. Rumah gadang memiliki banyak fungsi. Rumah gadang berfungsi sebagai tempat kediaman keluarga.
Rumah gadang juga digunakan sebagai tempat untuk membicarakan suatu masalah. Selain itu, rumah
gadang juga berfungsi sebagai tempat melaksanakan upacara adat . Apabila ada anggota keluarga
yang sakit, dia akan dirawat di rumah ini juga.
Tuliskanlah kalimat pendukung dari teks bacaan di atas!
KD 3.9
PILIHAN GANDA
Silangilah salah satu huruf A, B, C, atau D pada lembaran jawaban yang merupakan jawaban paling
benar!
26. Cerita fiksi adalah cerita yang dibuat berdasarkan . . . .
A. Kisah nyata yang telah terjadi pasti C. Mitos dan kejadian aneh di dunia
B. Cerita misteri yang menakutkan D. Imajinasi atau karangan penulisnya
27. Cerita di bawah ini yang termasuk cerita fiksi adalah . . . .
A. Cerita Kemerdekaan Indonesia C. Cerita Kecelakaan Lalu Lintas
B. Cerita Terbentuknya Selat Sunda D. Cerita Sangkuriang dan Dayang Sumbi
28. Tokoh yang berperan baik, sabar, tekun dan bijaksana dalam cerita fiksi disebut . . . .
A. deskripsi C. antagonis
B. narasi D. protagonis
29. Tokoh yang sering dimunculkan dalan cerita dan berperan penting dinamakan tokoh . . . .
A. antagonis C. protagonis
B. utama D. tambahan
30. Perhatikan soal dialog berikut:
Rido : “Ardi! Dasar kamu itu orang bodoh.”
Rian : “Do, jangan bentak-bentak dia seperti itu, gak baik.”
Rido : “Biarlah, memang dia pantas dibentak seperti itu.”
Ardi : “Maafkan aku jika aku salah.”
Watak Rido dalam kutipan dialog diatas adalah . . . .
A. Ramah C. Pemaaf
B. Kasar D. Peduli
31. Pesan moral yang terkandung dalam sebuah cerita fiksi disebut juga . . . .
A. alur C. amanat
B. latar D. tema
32. Amanat pada cerita Legenda Malin Kundang adalah . . . .
A. Jadilah anak yang hemat
B. Jadilah anak yang rajin
C. Jadilah anak yang baik dan gemar menabung
D. Jadilah anak yang berbakti kepada orang tua
33. Tempat terjadinya suatu cerita disebut . . . .
A. Tema C. Tokoh
B. Latar D. Amanat
34. Cerita penghibur yang membangkitkan tawa, jenaka, keriangan ataun sindiran disebut . . . .
A. Cerita jenaka C. Mite
B. Fabel D. Legenda

35.

Gambar di atas termasuk jenis cerita rakyat yaitu . . . .


A. Sage C. Legenda
B. Fabel D. Mite

36. Rama Harimau memiliki seorang putra namanya si Loreng. Tidak seperti Rama, Harimau yang terkenal
sangat bijaksana dan juga dikagumi hewan-hewan di hutan, si Loreng binatang yang sangat jahil di
hutan. Selain sangat jahil, dia juga sombong. Sering si Loreng menindas binatang yang ada di hutan.
Suatu hari si Loreng menemukan sarang Semut Merah. Segera sarang itu ditutup dengan batu
Tokoh antagonis dalam cerita di atas adalah . . . .
A. Semut Merah C. Rama Harimau
B. Si Loreng D. Tidak ada

37. Raja Agung mempunyai dua orang putri, yaitu Ajeng Ayu dan Ajeng Rara. Ajeng Ayu sangat cantik. Ia
tidak pernah membeda-bedakan orang. Semua orang yang bertemu dengan dia disapanya. Semua
orang sangat menyukai Ajeng Ayu. Ajeng Rara menjadi benci kepada saudaranya. Ajeng Rara juga
menjadi tidak suka melihat kecantikan Ajeng Ayu. Karena itu, ia ingin mencelakakan saudaranya. Dia
menyuruh pelayannya untuk membubuhkan racun ke dalam makanan saudaranya. Ia ingin saudaranya
menjadi buruk rupanya.
Perbedaan watak Ajeng Ayu dan Ajeng Rara adalah . . . .
A Ajeng Ayu sangat ramah dan Ajeng Rara pendengki.
B Ajeng Ayu sangat cantik jelita, sebaliknya Ajeng Rara sangat buruk.
C Ajeng Ayu tidak baik dan Ajeng Rara sangat jahat.
D Ajeng Ayu jahat dan Ajeng Rara baik

ISIAN
38. Sedangkan tokoh yang berperan jahat, kejam, suka marah-marah dan semena-mena dalam
cerita fiksi disebut . . . .

39. Alkisah, ada dua pengelana yang sedang melintasi gurun pasir. Kedua pengelana itu memiliki sifat
yang berbeda. Lihatlah setiap kali berhenti. Kohar tidak langsung membuka bekal makanannya. Ia
menunggu sampai Abdullah menawarinya makan dan minum. Senyum terkembang di bibir Kohar
karena mendapat makanan dan air gratis. Jadi, bekal air dan makanan Kohar masih utuh. Begitulah
selama beberapa hari, Kohar makan dari bekal rekan seperjalanannya.
Tokoh utama pada cerita tersebut adalah . . . .

URAIAN
40. Tuliskanlah 3 contoh judul cerita fiksi yang kamu ketahui!

KD 3.3
PILIHAN GANDA
Silangilah salah satu huruf A, B, C, atau D pada lembaran jawaban yang merupakan jawaban paling
benar!
Bacalah kegiatan wawancara berikut!
Andi : “Bagaimana cara bapak membuat kerajinan dari plastik bekas?
Pak Ahmad : “Pertama-tama dengan cara memilah-milah plastik sesuai jenisnya”
Andi : “Kemudian Pak?”
Pak Ahmad : “Lalu biasanya saya langsung melelehkannya dengan cara dipanaskan.”
Andi : “Wah, sederhana ya pak?”
Pak Ahmad : “Setelah itu baru saya mencetaknya ke dalam berbagai bentuk.”
41. Wawancara di atas berkaitan dengan . . . .
A Cara mencari plastik
B Cara menjual kerajinan dari plastik bekas
C Cara membuat kerajinan mewah
D Cara membuat kerajinan dari plastik bekas
42. Assalamualaikum, apa kabar Ibu Mawar? Senang bertemu dengan Ibu pagi ini. Perkenalkan nama saya
Melati dari SD Islam Al Azhar 1. Saya adalah siswi kelas 4.
Penggalan kalimat tersebut terdapat pada bagian wawancara, yaitu . . . .
A pembukaan C perkenalan
B isi D penutup
43. Ketika narasumber sedang menjelaskan dan menjawab pertanyaan, maka sikap kita sebagai
pewawancara sebaiknya . . . .
A. mendengarkan dengan baik jawaban dan penjelasan narasumber
B. asyik berbicara dengan orang lain
C. tidak peduli dengan jawaban dan penjelasan narasumber
D. tiba-tiba menyela pembicaraan

Bacalah kegiatan wawancara berikut! Untuk soal nomor


Doni : “Apa yang harus kita lakukan untuk menjaga kelestarian ikan yang ada di dalam laut, Pak?”
Pak Tio : “Salah satunya dengan tidak menangkapa ikan menggunakan pukat harimau”
Doni : “Mengapa kita tidak boleh menangkap ikan menggunakan pukat harimau, Pak?”
Pak Tio : “Pukat harimau memiliki lubang-lubang jarring yang sangat halus, sehingga akan turut
menapu seluruh telur-telur dan ikan-ikan yang masih kecil. Selain tiu, penggunaan pukat
harimau juga dapat merusak terumbu karang.”
44. Tema wawancara yang dilakukan Doni di atas adalah . . . .
A. Menangkap ikan C. Kebersihan Laut
B. Kelestarian ikan di laut D. Pukat Harimau
45. Peran Doni pada kegiatan wawancara tersebut sebagai . . . .
A. narasumber C. pewawancara
B. responden D. pelapor
46. Contoh pertanyaan yang sesuai saat melakukan wawancara dengan tema pelestarian lingkungan adalah
....
A. Berapa harga tanaman di toko itu?
B. Berapa penghasilan Bapak?
C. Siapa yang bertanggung jawab menjaga keamanan lingkungan?
D. Apa saja perilaku yang dapat merusak lingkungan?
47. Laporan yang disusun setelah melakukan wawancara disebut . . . .
A. Laporan akhir C. Laporan pertanggungjawaban
B. Laporan hasil wawancara D. Laporan hasil observasi

ISIAN
48. Untuk mengetahui informasi cara membudidayakan ikan lele, sebaiknya narasumbernya adalah . . . .

49. Ketika kita ingin menanyakan suatu tempat atau lokasi terjadinya peristiwa,kita menggunakan kata
tanya . . . .

URAIAN
50. Pak Tri Raharjo dahulu bekerja sebagai satpam di sebuah hotel. Di samping hotel ada pabrik kertas
yang sering membuang bekas gulungan kertas. Pak Tri Raharjo merasa tertantang untuk memanfaatkan
bekas gulungan kertas tersebut. Ia keluar dari pekerjaanya. Muncul kretifitasnya untuk membuat
berbagai produk dari gulungan tersebut. Hasilnya tercipta tabungan, kotak kado, dan berbagai produk
dari gulungan kertas yang semula tidak bermanfaat. Kini, sudah 10 tahun Pak Tri Raharjo menjadi
wirausahawan yang sukses dengan karyawan 15 orang untuk membuat berbagai produk yang dijual di
berbagai toko di Yogyakarta.
Tulislah 3 pertanyaan untuk wawancara berdasarkan teks di atas!
KUNCI JAWABAN PAS
BAHASA INDONESIA
KELAS IV SMT II TP 2021-2022

KD 3.6
PILIHAN GANDA 10. B
1. C 11. B
2. B 12. A
3. C
4. C ISIAN
5. A 13. Jeda
6. B 14. Lantang
7. A
8. C URAIAN
9. D 15. Kebijakan guru

KD 3.7

PILIHAN GANDA
16. B URAIAN
17. D 25. - Rumah gadang berfungsi sebagai tempat
18. A kediaman keluarga.
19. D - Rumah gadang juga digunakan sebagai
20. A tempat untuk membicarakan suatu masalah.
21. C - Selain itu, rumah gadang juga berfungsi
22. A sebagai tempat melaksanakan upacara adat .
- Apabila ada anggota keluarga yang sakit, dia
ISIAN akan dirawat di rumah ini juga.
23. 1
24. Ragam

KD 3.9

PILIHAN GANDA 36. B


26. D 37. A
27. D
28. D ISIAN
29. B 38. Antagonis
30. B 39. Kohar
31. C
32. B URAIAN
33. D 40. Sangkuriang, Lutung kasarung, Malin
34. A Kundang, dll
35. B

KD 3.3

PILIHAN GANDA ISIAN


41. D 48. Peternak ikan lele
42. C 49. dimana
43. A
44. B URAIAN
45. C 50. - Apa saja jenis produk yang sudah bapak
46. D hasilkan dari gulungan kertas tersebut?
47. B - Sudah berapa lama bapak menjadi
wirausahawan gulungan kertas?
- Berapa jumlah karyawan bapak saat ini ?
LEMBAR JAWABAN
PENILAIAN AKHIR SEMESTER 1I

Nama : ____________________ Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas : IV (empat)

KD 3.6
I. Pilihan Ganda
1. A B C D 7. A B C D
2. A B C D 8. A B C D
3. A B C D 9. A B C D
4. A B C D 10. A B C D
5. A B C D 11. A B C D
6. A B C D 12. A B C D

II. Isian
13. ……………………………………………………………………………………………………
14. …………………………………………………………………………………………………….

III. Uraian
15. …………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….

KD 3.7
I. Pilihan Ganda
16. A B C D 20. A B C D
17. A B C D 21. A B C D
18. A B C D 22. A B C D
19. A B C D

II. Isian
23. ……………………………………………………………………………………………………
24. ……………………………………………………………………………………………………

III. Uraian
25. …………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….

KD 3.9
I. Pilihan Ganda
26. A B C D 32. A B C D
27. A B C D 33. A B C D
28. A B C D 34. A B C D
29. A B C D 35. A B C D
30. A B C D 36. A B C D
31. A B C D 37. A B C D

II. Isian
38. ……………………………………………………………………………………………………
39. ……………………………………………………………………………………………………

III. Uraian
40. …………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….

KD 3.3
I. Pilihan Ganda
41. A B C D 45. A B C D
42. A B C D 46. A B C D
43. A B C D 47. A B C D
44. A B C D

II. Isian
48. ……………………………………………………………………………………………………
49. ……………………………………………………………………………………………………

III. Uraian
50. …………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….
…………………………………………………………………………………………………….

Anda mungkin juga menyukai