Anda di halaman 1dari 3

JANJI PENGURUS

PEMUDA BUDDHAYANA INDONESIA

Dengan memuji Sanghyang Adi Buddha, para Buddha dan para Bodhisatwa - Mahasatwa dan
demi tekad kami untuk mengabdikan diri kepada Buddha Dharma, kami berjanji:
1. Bahwa kami akan berupaya dengan tanpa pamrih demi mengembangkan kehidupan beragama
Buddha yang berkualitas di tengah kehidupan berbangsa dan pergaulan internasional yang
berdasarkan Pancasila dan prinsip Buddhayana.

2. Bahwa kami akan menjunjung tinggi dan membantu Sangha Agung Indonesia, persamuan
para biksu – biksuni, yang merupakan pembimbing kami dan Majelis Buddhayana Indonesia,
sebagai pelaksana kebijakan Sangha Agung Indonesia.

3. Bahwa kami akan mengamalkan dan berbagi tentang esensi ajaran Buddha secara kontekstual
melalui transformasi diri dan transformasi sosial dengan berpegang teguh pada nilai-nilai
nonsektarian, inklusivisme, pluralisme, dan universalisme serta berkeyakinan kepada
Dharmakaya (Sanghyang Adi Buddha/ Tuhan Yang Maha Esa).

4. Bahwa kami akan menjadi persaudaraan muda-mudi vihara/cetiya di Indonesia yang memiliki
semangat buddhayana dan kepedulian dengan menumbuhkembangkan kapasitas muda-mudi
yang kompeten serta memadai melalui sistem pendidikan dan pelatihan yang terstruktur dan
terpadu dengan memanfaatkan kemajuan teknologi informasi.

Kami akan menjalankan tekad ini dengan penuh semangat agar semua makhluk bahagia.

Sadhu…Sadhu…Sadhu.
BERITA ACARA
PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN JANJI
KETUA PENGURUS DAERAH DAN DEWAN PENGAWAS
PEMUDA BUDDHAYANA INDONESIA
KEPULAUAN RIAU
PERIODE V MASA BAKTI 2021-2024

Pada hari ini Jumat, tanggal 14 (empat belas) Mei 2021 (dua ribu dua puluh satu), dengan
mengambil tempat di Kepulauan Riau, Pengurus Pusat Pemuda Buddhayana Indonesia:

Nama : Aditya Kristanto, S.T.


Jabatan : Wakil Ketua Umum V

Berdasarkan SURAT KEPUTUSAN PENGURUS PUSAT PEMUDA BUDDHAYANA


INDONESIA NO. 004/SK/PP-PBI/V/2021 TENTANG PENGANGKATAN KETUA
PENGURUS DAERAH DAN DEWAN PENGAWAS PEMUDA BUDDHAYANA
INDONESIA KEPULAUAN RIAU PERIODE V MASA BAKTI 2021-2024 dengan ini
Melantik dan Mengangkat Janji Ketua Pengurus Daerah dan Dewan Pengawas Pemuda
Buddhayana Indonesia Kepulauan Riau Periode V Masa Bakti 2021-2024

Batam, 14 Mei 2021


YANG MELANTIK DAN MENGANGKAT JANJI :

Pengurus Pusat
Pemuda Buddhayana Indonesia

Aditya Kristanto, S.T.


Wakil Ketua Umum V
YANG DILANTIK DAN MENGAMBIL JANJI :

NO NAMA JABATAN TANDA TANGAN

KETUA PENGURUS
1.
DAERAH

2. KETUA DEWAN PENGAWAS

ANGGOTA DEWAN
3.
PENGAWAS

ANGGOTA DEWAN
4.
PENGAWAS

SAKSI - SAKSI :

NO NAMA JABATAN TANDA TANGAN

1.

2.

Anda mungkin juga menyukai