Anda di halaman 1dari 18

1.

pengertian internet dan intranet


2.aplikasi yang ada di internet
3.perangkat keras untuk mengakses internet
4.macam macam cara menghubungkan computer ke internet
5.manfaat jaringan computer

Jawaban

1) Pengertian dan Perbedaan dari Internet


dan Intranet
NEWS & RELEASE, SERBA SERBI / MARKETING IDCLOUDHOST 14 SEPTEMBER 2017 15 AGUSTUS 2019 153 |

0|0

Di zaman yang maju akan teknologi seperti sekarang ini pasti sudah sangat banyak orang yang
mengetahui bahkan memakai yang namanya Internet, tetapi masih ada sebagian orang yang
belum mengetahui pengertian dan fungsi dari yang sebenarnya. Selain internet ada juga yang
namanya Intranet, secara harfiah internet dan intranet memiliki pengertian yang berbeda, tetapi
internet dan intranet memiliki satu kesamaan, yaitu berfungsi untuk menghubungkan komputer
satu sama lain, nah disini saya akan menjelaskannya apa pengertian dan perbedaan dari Internet
dan Intranet.

1. Pengertian Internet

Internet adalah sebuah jaringan yang menghubungkan komputer satu sama lain yang
menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol atau Internet Protocol Suite
(TCP/IP) sebagai protokol pertukaran sehingga kita bisa saling berkomunikasi, berinteraksi, dan
saling bertukar informasi meski dalam jarak yang jauh.

2. Pengertian Intranet

Selain Internet ada juga yang namanya Intranet, Intranet adalah jaringan pribadi (Private
Network) yang mengunakan internet untuk saling berbagi dan bertukar informasi di dalam
jaringan lokal contohnya adalah: Perusahaan, Kantor, Sekolah Universitas DLL. Intranet juga
termasuk ke dalam salah satu jaringan LAN (Local Area Network) yang hanya bisa mencakup
wilayah kecil.
Baca Juga : Mengapa Domain Penting untuk Bisnis ?

3. Perbedaan Antara Internet dan Intranet

Internet :

 Jaringan yang sangat Luas (Internasional Bahkan Sedunia)


 Memiliki Jaringan yang Kuat
 Perkembangan yang Sangat Pesat
 Bisa di akses kapan saja dan dimana saja

Intranet:

 Jaringan yang kecil dan sempit (hanya mencakup wilayah lokal)


 Perkembangannya yang lambat
 Biasa digunakan oleh perkantoran, sekolah, universitas, rumah sakit, dll

2) Aplikasi Internet yang tersedia saat ini sudah banyak dan terus bertambah seiring dengan

perkembangan teknologi yang ada di dalam internet.Aplikasi-aplikasi di Internet kemudian digunakan


dalam segala bidang seperti akademis,militer,medis,media massa,dan berbagai sektor industri
lainnya.
Contoh Aplikasi Internet: www,electronik mail,mailing list newsgroup,internet relay chat,file transfer
protokol ,telnet,gopher,dan ping.
Fungsi dan Pengertian aplikasi yang ada di dalam internet
1.WWW( WORLD WIDE WEB)
Aplikasi yang paling menarik di internet dan seperti e-mail.Web dibuat dengan format hypertext dan
hypermediadengan menggunakan HTML.HTML memiliki kemampuan untuk mrnghubungkan(link)
sebuah dokumen dengan dokumen yang lain.HTML dapat memuat:teks,gambar,animasi, audio dan
vidio.
2.E-mail (Electronic Mail)
yaitu salah satu kemudahan atau aplikasi yang paling banyak di internet,karena e-mail merupakan
alat komunikasi yang paling murah dan cepat.konsep e-mail adalah seperti anda mengirimkan surat di
pos biasa,dengan beralamatkan tempat yang anda tuju.Dengan e-mail data dikirim secara elektronik
sehingga sampai di tujuan sangat cepat.E-mail juga dapat digunakan untuk mengirim file-file(program
gambar,grafik dsb)
3.Mailing List(MILIS)
yaitu aplikasi internet yang digunakan sebagai sarana diskusi atau bertukar informasi dalam satu
kelompok melalui e-mail.Milis merupak bentuk lain dari e-mail dan memiliki sifat yang sama dengan
e-mail.digunakan oleh kelompok- kelompok untuk bertukar informasi dan bediskusi sesama anggota
kelompok.
4.Newgroup
yaitu forum pebincangan atau boleh dibayangkan sebagai suatu tempat dimana terdapat ruangan-
ruangan perbincangan yang unik,dan tiap-tipa ruang memiliki topik perbincangan yang
berbeda.Newgroup juga dianggap sebagai BULLETIN BOARD yang ada di sekolah atau kantor,dimana
setiap orang boleh meletakkan artikel-arikel atau pendapat-pendapatnya.
5.Internet Relay Chat(IRC)
yaitu aplikasi internet yang digunakan untuk bercakap-cakap di internet atau yang biasa disaebut
dengan istilah chatting.Chatting dapat dilakukan dengan cara mengetik teks dan mengirimkannya
kepada teman chatting anda.Melalui chatting kita dapat berkenala dan bercerita dengan orang-orang
yang ada di seluruh dunia.
6.File Transfer Protocol(FTP)
yaitu aplikasi internet yang digunakan untuk mengirimkan atau mengambil file ke atau dari sebuah
komputer lain.Digunakan untuk mencari dan mengambil(dwonload) arsip file di suatu server di
internet.FTP juga digunakan untuk meng-ulpoad file materi situs(homepage) sehingga dapat diakses
oleh pengguna dari pelosok dunia.
7.Talent
yaitu aplikasi internet yang digunakan untuk mengakses komputer yang letaknya jauh.Dapat
digunakan apabila mempunyai alamat IP(IP address) dari komputer yang akan diakses dan juga harus
mempunyai hak akses (User ID dan password)
8.Gopher
yaitu aplikasi yang digunakan untuk mencari informasi yang ada di internet.Namun informasi yang
dicari hanya terbatas pada teks.Untuk mendapatkan informasi dari Gopher ,kita harus
menghubungkan diri dari gopher server yang ada di intrnet.
9.Ping/paket internet gopher
Untuk mengetahui apakah komputer yang digunakan mempinyai sambungan?(terkoneksi) dengan
komputer lain di internet.Melalui aplikasi yang ada di internet keuntungan yang dirasakan antara lain
sebagai berikut:
a. sarana untuk mendapatakan & menyampaikan informasi yang cepat dan murah.
b.mengurangi biaya kertas & biaya distribusi.
c.sebagai media promosi.
d.sarana komunikasi interaktif.
e. sebagai alat RESEARCH & DEVELOPMENT.
f.sarana untuk bertukar data.

3) Dalam melakukan akses ke dalam jaringan internet, maka sudah pasti ada banyak sekali
perangkat yang dibutuhkan oleh user. Paling tidak, ada dua jenis perangkat yang harus kita miliki
untuk dapat mengakses internet. Kedua perangkat tersebut dibagi menjadi perangkat keras
jaringan komputer dan perangkat lunak jaringan komputer, yang sama-sama sebagai komponen
penghubung jaringan internet. Berikut ini adalah penjelasan lebih lengkapnya mengenai
perangkat yang digunakan untuk mengakses internet:
Perangkat Keras
Perangkat keras merupakan perangkat yang secara fisik bisa dipegang dan juga dilihat secara
nyata, yang membantu kita sebagai user untuk menikmati konektivitas internet. Apa saja
prangkat keras yang harus kita miliki untuk dapat melakukan akses internet? Berikut ini adalah
beberapa perangkat keras yang harus kita miliki untuk mengakses internet dan fungsinya :

1. Modem
Modem merupakan salah satu perangkat keras jaringan komputer yang banyak digunakan untuk
melakukan koneksi internet. Modem sendiri merupakan kependekan dari modulator dan
demodulator. Apabila dijelaskan sesuai dengan namanya, modem memiliki fungsi dua arah,
yaitu untuk menerima sinya analog, lalu merubahnya menjadi sinyal digital agar bisa digunakan
pada device tertentu, seperti komputer.
Fungsi Utama Modem
Modem memiliki beberapa fungsi utama. Berikut ini adalah beberapa fungsi utama dari modem:

 Menerima sinyal dari ISP atau internet service provider


 Membuat koneksi device ke dalam jaringan internet
Saat ini, penggunaan modem sudah umum digunakan, baik dalam bentuk model ADSL yang
menggunakan kabel telepon, modem USB sticks, hingga jenis modem wifi atau MiFi. Fungsi
modem ADSL sendiri berguna untuk membagi penghantaran frekuensi pada koneksi dial up
dalam sebuah jaringan. Hardware jaringan ini sangat memilik peran penting dalam koneksi
internet terlebih untuk kelompok maupun individual.
2. Access Point
Access point merupakan perangkat keras jaringan kompter berikutnya yang penting dalam
melakukan akses internet. Access point merupakan perangkat keras yang berfungsi untuk
memancarkan sinyal nirkabel dari sebuah ISP. Fungsinya sama seperti modem, namun access
point lebih banyak digunakan sebagai apa yang kita kenal dengan hotspot.

Accss point akan menerima sinyal dan juga paket data dari ISP, kemudian memancarkan sinyal
tersebut dalam radius tertentu, sehingga client atau user bisa melakukan akses terhadap konten
internet.

3. Komputer dan Device


Perangkat keras berikutnya yang paling penting, tentu saja adalah komputer dan jga device yang
kita gunakan untuk mengakses internet. Setiap device atau compute, seperti laptop, PC,
smartphone, tablet dan juga PDA akan terkoneksi dengan jaringan internet, sehingga kita akan
bisa mengakses internet dengan menggunakan komputer dan juga device.

4. Kabel jaringan
Meskipun saat ini sudah banyak beredar konektivitas menggunakan teknologi nirkabel, namun
kita tidak boleh meremehkan kabel jaringan. Penggunaan kabel jaringan saat ini banyak
digunakan sebagai home broadband, yang banyak digunakan pada rumah dan juga perkantoran.
Banyak jenis-jenis kabel jaringan komputer sesuai dengan kebutuhan user serta ruang lingkup
yang digunakan, sehingga berbeda ruang lingkup berbeda pula jenis kabel yang digunakan.
Kabel jaringan akan mentransmisikan paket data yang disediakan oleh ISP dari server untuk
kemudian diteruskan ke dalam receiver, yang dapat berupa modem, dan juga akses point. Ketika
modem dan juga access point menerima sinyal melali kabel, maka modem dan juga access point
dapat mentransmisikan jaringan internet ke client, baik secara wireless maupun dengan
menggunakan kabel.

5. Server
Server merupakan perangkat keras yang sangat penting dalam jaringan omputer, dan juga
internet. Server merupakan komputer khusus yang dibuat sebagai pusat data. Nantinya, seluruh
data dan juga informasi yang dimiliki oleh server ini akan ditransmisikan ke client dan juga
usernya, dengan menggunakan internet.

Jadi, tanpa adanya server, kita tidak akan menemukan konten apa – apa, meskipun kita sudah
terkoneksi ke dalam jaringan tersebut. Selain itu, server juga menentukan kecepatan akses,
karena biasanya, semakin jauh lokasi sever, bisa jadi kecepatan akses yang diperoleh oleh user
menjadi tidak optimal.

6. Router
Router merupakan salah satu perangkat keras jaringan yang juga banyak digunakan untuk
mengakses internet. Router atau yang dalam bahasa indonesianya dikenal dengan nama
penghala, merupakan salah satu perangkat keras yang bertugas untuk melakukan proses
penghalaan dan juga penyaluran koneksi internet melalui protocol.

Fungsi router ini sebagai pendukung efisiensi dari jaringan komputer, agar jaringan yang
disalurkan lebih baik. Biasanya, router akan menyalurkan koneksi internet ke user atau access
point tertentu, sesuai dengan tabel routing yang sudah ada. Tabel routing menentukan kemana
saja sinyal dan juga paket data akan ditransmisikan.
7. Wireless Network Adapter
Wireless network adapter merupakan perangkat keras yang berada di dalam komputer user atau
klien yang akan melakukan akses internet. Wireless network adapter dibutuhkan agar komputer,
PC, ataupun device lain mampu menangkap sinyal wireless yang dipancarkan oleh access point.
Dengan adanya wireless network adapter ini, maka setiap koputer akan terhubung dengan
internet secara wireless.

8. Port USB
Jangan anggap port USB hanya bisa digunakan untuk flash drive dan juga harddisk eksternal
saja. Dalam koneksi dengan jaringan internet, Port USB merupakan salah satu perangkat keras
komputer yang vital. Dengan adanya port USB, maka user atau client dapat kelakukan akses
internet di PC atau komputernya dengan menggunakan USB Stick modem. Fungsi port pada
komputer lainnya dapat mendukung jalannya koneksi agar lebih memberikan jaringan yang lebih
optimal terhadap akses internet.
9. Antena Eksternal
Antena eksternal merupakan perangkat keras dalam mengakses internet yang bersifat insidentil.
Ini artinya, antenna eksternal hanya diperlukan dalam kondisi tertentu. Berikut ini adalah
beberapa kondisi yang mengharuskan adanya antenna eksternal untuk mengakses internet:
 Lokasi bangunan yang terhalang tembok tinggi
 Lokasi BTS atau pemancar yang jauh
 Sinyal yang buruk
Antenna eksternal banyak digunakan untuk konektivitas mobile broadband, yang menggunakan
pemancar wireless, seperti penggunaan dalam modem mobile broadband, ataupun smartpone.

Perangkat Lunak
Selain perangkat keras, ada beberapa perangkat lunak yang wajib dimiliki untuk dapat
melakukan akses internet. Apa saja? Berikut ini adalah beberapa perangkat lunak yang harus
dimiliki agar bisa melakukan akses internet :

1. Web Browser
Yang pertama adalah web browser. Web browser berfungsi untuk melakukan surfing di internet
dengan menggunakan WWW atau world wide web. Dengan menggunakan web browser, anda
dapat melakukan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan akses internet. Saat ini, sudah
banyak sekali web browser yang bisa anda gunakan sesuai dengan kebutuhan anda, baik mobile
maupun PC.
2. Driver
Driver merupakan software yang membuat perangkat keras di dalam sebuah komputer dapat
berjalan. Paling tidak, agar dapat melakukan akses internet, anda harus memilki salah satu atau
semua driver di bawah ini:

Driver wireless network adapter

Driver wireless network adapter merupakan perangkat lunak yang berfungsi untuk menjalankan
fungsi dari wireless network adapter. Dengan driver wireless network yang sudah terinstall,
maka komputer dan juga PC anda bisa melakukan akses internet dengan media wireless. Perlu
diperhatikan, karena stiap tipe adapter membutuhkan driver yang berbeda – beda, jadi pilih
dengan tepat.
Driver USB Stick Modem

Biasanya, driver ini sudah sepaket dengan modem USB stick yang anda beli. Perangkat lunak ini
akan menginstall USB Stick modem di dalam PC atau Laptop anda, sehingga modem USB stick
anda bisa bekerja dengan baik, dan berfungsi secaa optimal.

3. Sistem Operasi
Jangan lupakan sistem operasi. Tanpa adanya sistem operasi, semua perangkat tidak akan bisa
berjalan sebagaimana mestinya. Sistem operasi seperti windows, linux, dan juga mac merupakan
hal yang wajib dimiliki untuk bisa mengakses internet, dan menginstall berbagai perangkat lunak
untuk mengakses internet.
4) Cara Menghubungkan Komputer ke Internet
Agus Setyawan | Internet, Perangkat Internet, Tips dan Trik | 2 Comments

Kali ini, kita akan membahas bagaimana “Cara Menghubungkan Komputer ke Internet”. Topik
ini sudah lazim diketahui oleh masyarakat namun tidak ada salahnya bila kita membagikan
kepada yang belum tahu atau mengingatkan kembali kepada yang belum tahu.

Cara menghubungkan Komputer ke Internet ada yaitu :

1. Melalui jaringan LAN


2. Melalui jaringan WIFI
3. Melalui jaringan Operator Selular
Melalui Jaringan LAN
Bila komputer Sobat terkoneksi ke dalam jaringan LAN, Sobat tinggal mengatur Local Area
Connection yang berada di Control Panel. Kemudian Setting IP Address sesuai dengan
pengalamatan kelas yang ada di jaringan atau dipilih Obtain an IP address automatically
(default yang artinya biarkan jaringan memilihkan ip address untuk Sobat)
Pada Default gateway, isikan alamat modem internet Sobat, Misalkan Sobat memakai Speedy.
Secara default IP Address speedy yaitu 192.168.1.1

Maka otomatis internet akan terkoneksi dengan komputer Sobat

Hosting Terbaik Dan Paling Murah di Indonesia.. Daftar Sekarang Juga !!

Melalui jaringan WIFI


Cara lain untuk agar bisa berinternet yaitu mengkoneksikan komputer melalui jaringan WIFI.
Sobat bisa memanfaatkan WIFI apa saja, entah WIFI kampus, WIFI sekolah, WIFI layanan
umum dan lain sebagainya.

Silahkan Sobat masuk ke Control Panel dan hidupkan WIFI komputer Sobat sehingga antara
WIFI komputer Sobat dan WIFI penyedia tersambung. WIFI ada yang tidak dipassword namun
ada pula yang dipassword, Sobat bisa menanyakan password WIFI tersebut kepada pengelola.

Melalui jaringan Operator Selular


Pada jaringan ini, biasanya koneksi jaringan melalui kartu selular yang biasa kita pakai untuk
berkomunikasi lewat handphone. Tinggal koneksikan internet Sobat melalui aplikasi modem
atau jalankan paket data apabila menggunakan hp untuk mengakses GPRS, 3G atau pun 4G.
Pada jarignan operator selular ini dipengaruhi oleh paket data yang ada pada provider dan
kekuatan sinyal di area Sobat.

Nah, 3 hal tersebut diatas adalah cara-cara mengkoneksikan komputer ke internet berdasarkan
media jaringannya. Semoga bisa bermanfaat

5) Pengertian Jaringan Komputer


Jaringan komputer adalah jaringan telekomunikasi yang
memungkinkan antar komputer untuk saling menukar data. Tujuan
dari jaringan komputer ialah agar bisa mencapai tujuannya, pada
bagian dari setiap jaringan komupter bisa memberikan serta meminta
layanan (service). Pihak yang menerima/meninta layanan disebut
dengan klien (client) serta yang melakukan pengiriman/yang
memerikan layanan disebut dengan peladen (server). Desain tersebut
bernama sistem client-server, serta dipakai pada hampir semua
aplikasi jejaring komputer.
Dua buah komputer, masing-masing mempunyai kartu jaringan, lalu
dihubungkan dengan kabel ataupun nirkabel untuk medium transmisi
data, serta ada perangkat lunak sistem operasi jaringan akan
membentuk sebuah jaringan komupter yang sederhana. Jika ingin
memubuat jaringan komputer yang lebih luas jangkauanya, maka
diperlukan sebuah peralatan tambahan seperti, Gateway, Hub, Switch,
Bridge, Router untuk peralatan interkoneksinya.

Pengertian Jaringan Komputer Menurut Para


Ahli
Berikut Pengertian Jaringan Komputer Menurut Para Ahli dan
beberapa Media lainnya yang telah weblog rangkum diambil beberapa
sumber yang secara lengkapnya dapat melihat dibawah ini.

 Melwin Syafrizal (AMIKOM Yogyakarta)


Jaringan Komputer yaitu himpunan “interkoneksi” antara 2 komputer
autonomous atau lebih yang terhubung dengan media transmisi kabel
atau tanpa kabel (wireless)

 Izaas el Said (pakar jaringan komputer)


Pengertian jaringan Komputer adalah Sebuah sistem di mana
komputer yang terhubung untuk berbagi informasi dan sumber daya.

 Madcoms
Jaringan Komputer merupakan kumpulan dari beberapa komputer
dan peralatan penunjang lainnya yang terhubung dalam satu kesatuan
dan saling terkoneksi

 Techi Wire House


Pengertian Jaringan komputer adalah kumpulan dua atau lebih
komputer yang terhubung.
 Kamus Besar dan Pakar
Pengertian Jaringan komputer merupakan sekelompok dari dua atau
lebih sistem komputer yang dihubungkan bersama-sama.
 English wikipedia
Jaringan komputer adalah sebuah kumpulan dari beberapa komputer
dihubungkan secara elektronik.
 Ensiklopedia
Pengertian jaringan komputer adalah sebuah sistem yang terdiri atas
komputer-komputer yang didesain untuk dapat berbagi sumber daya,
berkomunikasi, dan dapat mengakses informasi secara bersama.

Manfaat Jaringan Komputer


Manfaat Jaringan Komputer secara umum yang akan bisa didapatkan
adalah sebagai berikut ini

1. Jaringan Komputer dapat sharing resource (data, program,


peripheral komputer)
2. Jaringan Komputer media komunikasi efektif dan multimedia
3. Jaringan Komputer memungkinkan manajemen sumber daya
lebih efisien.
4. Jaringan Komputer memungkinkan penyampaian lebih terpadu.
5. Jaringan Komputer memungkinkan kelompok kerja
berkomunikasi lebih efisien.
6. Jaringan Komputer dapat menjaga keamanan data lebih
terjamin (hak akses).
7. Jaringan Komputer menghemat biaya pengembangan dan
pemeliharaan.
8. Jaringan Komputer membantu mempertahankan informasi agar
tetap handal dan up to date.

Tujuan Jaringan
Berikut ini tujuan dari jaringan komputer:
1. Jaringan memungkinkan manajemen sumber daya lebih efisien
2. Jaringan membantu mempertahankan informasi agar tetap
andal dan upto-date.
3. Jaringan membantu mempercepat proses berbagi data (data
sharing).
4. Jaringan memungkinkan kelompok-kerja berkomunikasi dengan
lebih efisien.
5. Jaringan membantu usaha dalam melayani klien mereka secara
lebih efektif.

Baca Juga Artikel Yang Mungkin Berhubungan : Pantun


– Pengertian, Ciri, Macam, Cinta, Jenaka, Pendidikan,
Agama, Nasehat, Contohnya

Jenis-jenis Jaringan
Berikut ini jenis – jenis jaringan berdasarkan pengelompokanya.
 Berdasarkan Pola Pengoperasian
1. Jaringan client-server
Client-server merupakan sebuah hubungan jaringan yang
menggunakan prinsip pelayanan dan yang di layani.
2. Jaringan Peer to Peer
Peer to peer adalah kumpulan beberapa komputer yang biasanya tidak
berjumlah banyak yang terhubung dalam jaringan untuk melakukan
koneksi, berbagi data (sharing) dan memakai sumber daya ( resource )
komputer lain seolah itu komputer sendiri.

 Berdasarkan Jangkauan
LAN (Local Area Network)
LAN (Local Area Network) adalah jaringan komputer yang
jaringannya hanya mencakup wilayah kecil; seperti jaringan komputer
kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil.

MAN (Metropolitan Area Network)


Jaringan MAN adalah gabungan dari beberapa LAN. Jangkauan dari
MAN ini antar 10 hingga 50 km, MAN ini merupakan jaringan yang
tepat untuk membangun jaringan antar kantor-kantor dalam satu kota
antara pabrik/instansi dan kantor pusat yang berada dalam
jangkauannya.

WAN (Wide Area Network)


Wide Area Network merupakan jaringan komputer yang mencakup
area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah,
kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai
jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran
komunikasi publik.

Internet
Internet merupakan jaringan komputer yang global atau mendunia.
Karena Internet merupakan jaringan-jaringan komputer yang
terhubung secara mendunia, sehingga komunikasi dan transfer data
atau file menjadi lebih mudah.
Baca Juga Artikel Yang Mungkin Berhubungan : Pengertian
Teks Ulasan, Contoh, Ciri, Tujuan, Struktur Dan Kaidahnya

 Berdasarkan Media Transmisi


Wire Network
Merupakan jaringan komputer yang menggunakan kabel sebagai
media penghantar. Pada sebuah network, media transmisi memegang
peranan yang sangat penting, karena informasi atau data akan
diangkut melalui media transmisi. Pada Wire Network, ada beberapa
pilihan kabel yang dapat digunakan, yaitu kabel coaxial, kabel twisted
pair (TP) dan kabel fiber optic.

Wireless (Tanpa Kabel)


Wireless merupakan Jenis Jaringan Komputer yang menggunakan
media transmisi data tanpa menggunakan kabel. Media yang
digunakan seperti gelombang radio, inframerah, bluetooth, dan
microwave. Wireless bisa difungsikan kedalam jaringan LAN, MAN,
maupun WAN. Wireless ditujukan untuk kebutuhan mobilitas yang
tinggi.

Topologi Jaringan yang Akan Digunakan


Secara singkat, topologi jaringna komputer adalah desain dari
jaringan komputer, yang menentukan bagaiamana paket data dan juga
informasi ditransmisikan antar komputer di dalam jaringan tersebut.
Untuk pembuatan jaringan local (LAN), maka ada beberapa topologi
yang bisa diimplementasikan, yaitu:
 Topologi Ring
Topologi ring merupakan salah satu jenis topologi kuno, namun cukup
efektif untuk menghandle pembuatan jaringan lokal dari komputer
yang jumlahnya sedikit. Toplogi ring akan memungkinkan sebuah
paket data atau informasi dapat diakses oleh komputer client dalam
sebuah siklus ring tertentu. Jadi, suatu informasi baru bisa diakses
oleh client nomor 4, setelah diakses oleh client nomor 1, 2, dan juga 3
terlebih dahulu.

 Keuntungan
1. Hemat kabel, lebih murah dari pada topologi star
2. Dapat menghindari tabrakan file data yang dikirim karena
data mengalir dalam satu arah.
3. Mudah untuk membangunnya.
4. Semua computer memiliki status yang sama.

 Kerugian
1. Peka terhadap kesalahan.
2. Pembangunan jaringan lebih kaku, apabila kabel terputus
maka semua computer tidak dapat digunakan

 Topologi Bus
Topologi Bus merupakan jenis topologi yang cukup murah, karena
hanya menggunakan kebel dan juga konektor saja untuk membangun
sebuah jaringan local. Topologi bus menggunakan konektor dan juga
terminator untuk membuat sebuah jaringan local dapat bekerja.

 Keuntungan
1. Hemat kabel.
2. Layout kabel sederhana .
3. Jika salah satu computer mati, maka tidak mengganggu
computer lain.
4. Mudah dikembangkan.

 Kerugian
1. Deteksi kesalahan sangat kecil.
2. Lalu lintas yang padat sehingga sering terjadi tabrakan file
data yang dikirim.
3. Apabila salah satu client rusak atuau kabel putus maka
jaringan akan rusak.

 Topologi Star 
Topologi star merupakan jenis topologi yang banyak digunakan, pada
jaringan local. Topologi star memungkinkan satu server dapat
melayani lebih dari dua komputer client secara bersamaan, dengan
bantuan perangkat keras jaringan, seperti switch dan juga hub.

 Keuntungan
1. Fleksibilitas tinggi.
2. Penambahan/perubahan computer sangat mudah dan
tidak mengganggu bagian jaringan lain.
3. Control terpusat sehingga mudah dalam pengelolaan
jaringan.
4. Kemudahan mendeteksi isolasi kesalahan/kerusakan.
5. Jika salah satu computer (bukan computer pusat) rusak
maka tidak akan mempengaruhi yang lain.
 Kerugiaan
1. Perlu penanganan khusus.
2. Jika computer pusat rusak maka computer lain juga akan
rusak.

 Topologi Tree
Topologi tree memungkinkan beberapa jaringan local kecil di dalam
satu gedung digabungkan sehingga menjadi satu kesatuan jaringan
local yang besar. Selain topologi tree juga dapat memungkinkan
tehubungnya komputer di dalam sebuah jaringan dengan tingkatan
atau hierarki yang berbeda. Cocok untuk penggunaan jaringan LAN di
dalam gedung bertingkat.

 Keuntungan
1. Control manajemen lebih mudah karna bersifat terpusat
dan berbagi tingkatan jenjang.
2. Mudah dikembangkan.
3. Didukung oleh software dan hardware dari beberapa
perusahaan.

 Kerugian
1. Jika salah satu node rusak maka node yang ada di jenjang
berikutnya ikut rusak.
2. Dapat terjadi tabrakan file.
3. Lebih sulit untuk mengkonfigurasi dan memasang kabel
dari pada morfologi lain.

 Topologi Mesh
Topologi mesh merupakan jenis topologi jaringan local yang
memungkinkan setiap komputer bisa melakukan feedback satu sama
lain. TIdak cocok digunakan pada jaringan LAN yang besar, karena
akan menyulitkan pengawasan.

 Keuntungan
o Mampu menampung banyak pengguna topologi mesh yang
sedang aktif
 Kerugian
o Membutuhkan banyak kabel, sehingga banya gangguan
jaringan

Anda mungkin juga menyukai