Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

LAPORAN
KEGIATAN MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (MPLS)
DAN MASA PENGENALAN PENDIDIKAN KEPRAMUKAAN (MPPK)
SMP NEGERI 42 KOTA BEKASI
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

A. Latar Belakang

           Proses pendidikan dapat dikategorikan menjadi tiga jenjang yaitu jenjang


informal, formal, dan nonformal. Dalam dunia pendidikan formal (sekolah) terdiri
dari berbagai jenjang yang merupakan perbedaan tingkat yang akan diampu oleh
anak sesuai dengan ketentuan pemerintah. Tiap-tiap jenjang tersebut mempunyai
ciri-ciri khas yang membedakannya dengan jenjang pendidikan lainnya. Strategi
dalam penyampaian materi tentunya disesuaikan dengan tingat perkembangan
kemampuan mentalitas psikologis anak didik.
Adanya ciri khusus pada jenjang pendidikan, menyebabkan beberapa
kebiasaan belajar yang dikenal pada jenjang sebelumnya kadang-kadang akan
membawa dampak pada perkembangan sikap pada jenjang selanjutnya. Oleh sebab
itu. harus adanya perubahan dengan meninggalkan kebiasaan-kebiasaan dan
diberikan pendidikan yang sesuai dengan lingkungan civitas akademika yang baru
sebagai upaya adaptasi dengan perkembanga mental dan psikologis anak didik.
Untuk mengantar seorang anak memasuki jenjang pendidikan yang baru,
telah ditetapkan sebuah kegiatan PENGENALAN, yang disebut Masa Pengenalan
Lingkungan Sekolah (MPLS) dan Masa Pengenalan Pendidikan Kepramukaan
(MPPK). Kegiatan pengenalan ini ini diadakan sebagai upaya menjembatani siswa
baru mengenal berbagai kekhususan dari jenjang pendidikan barunya, baik yang
berupa lingkungan fisik, lingkungan sosial maupun pembelajaran yang nantinya
akan dihadapi oleh peserta didik baru.

B. Dasar Hukum
1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
2. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka
3. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2009 Tentang Standar Pengelolaan
Pendidikan
4. Peraturan Pemerintah Nomor 39 Tahun 2008 Tentang Pembinaan
Kesiswaan.
5. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 17 Tahun 2010 tentang
Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan sebagaimana telah diubah
dengan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 66 Tahun 2010
tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah No.17 Tahun 2010 tentang
Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan.
6. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 63 Tahun 2014
tentang Pendidikan Kepramukaan sebagai Kegiatan Ekstrakurikuler Wajib
pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah. Pendidikan Kepramukaan.
7. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor
23 Tahun 2015 tentang Penumbuhan Budi Pekerti.
8. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor
18 Tahun 2016 tentang Pengenalan Lingkungan Sekolah bagi Siswa Baru.
9. Program Kerja SMPN 42 Kota Bekasi Tahun Pelajaran 2022/2023.

C. Tujuan
Tujuan kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah Bagi Peserta Didik Baru,
antara lain:
1. mengenali potensi diri peserta didik baru; 
2. membantu peserta didik baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan
sekitarnya, antara lain terhadap aspek keamanan, fasilitas umum, dan
sarana prasarana sekolah; 
3. menumbuhkan motivasi, semangat, dan cara elajar efektif sebagai peserta
didik baru; 
4. mengembangkan interaksi positif antar peserta didik dan warga sekolah
lainnya; antara lain: kejujuran, kemandirian, sikap saling menghargai,
menghormati keanekaragaman dan persatuan, kedisiplinan, hidup bersih
dan sehat untuk mewujudkan siswa yang memilki nilai integritas, etos kerja,
dan semangat gotong royong. 
5. Memberikan bekal pengenalan kegiatan intrakulikuler dan esktrakurikuler
di SMPN 42 Bekasi dan evaluasi dari seluruh kegiatan yang ada di Sekolah
Dasar sebelumnya.
6. Mempersiapkan peserta didik berprestasi dan aktif dalam kegiatan
ekstrakurikuler.
7. Memberikan wawasan terhadap peserta didik baru sebagai wahana
pengembangan diri, menjadi peserta didik yang cakap, tanggap, dan patuh
terhadap tata tertib sekolah.
8. Memberikan pembiasaan terhadap kedisiplinan tata tertib sekolah.

Adapun tujuan dibuatnya laporan kegiatan MPLS ini adalah sebagai berikut:
1. Sebagai bentuk pertanggungjawaban secara tertulis.
2. Sebagai acuan penyelenggaran MPLS tahun berikutnya.

D. Nama Kegiatan
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dan Masa Pengenalan Pendidikan
Kepramukaan (MPPK) SMPN 42 Bekasi Tahun Pelajaran 2022/2023.

E. Tema Kegiatan
"Mewujudkan Siswa yang Memiliki Integritas, Jujur, Disiplin, dan Semangat dalam
Pembelajaran"

F. Waktu dan Tempat


1. Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS)
Hari            : Senin, Selasa, Rabu
Tanggal : 18, 19, 20 Juli 2022
Tempat       : SMPN 42 Kota Bekasi
2. Masa Pengenalan Pendidikan Kepramukaan
Hari            : Kamis
Tanggal : 21 Juli 2022
Tempat       : SMPN 42 Kota Bekasi

G. Peserta
Peserta MPLS dan MPPK SMPN  42 Kota Bekasi adalah seluruh peserta didik
baru SMP Negeri 42 Kota Bekasi tahun pelajaran 2022/2023, berjumlah 224 peserta
didik.
Ada pun daftar lengkap peserta MPLS dan MPPK SMPN 42 Kota Bekasi
sebagaimana terlampir.
H. Penyelenggara
Penyelenggara MPLS adalah guru SMPN 42 Kota Bekasi dengan dibantu oleh
siswa yang merupakan pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMPN 42
Kota Bekasi. Penyelenggara ini tergabung dalam Kelompok Kerja (POKJA) MPLS
SMPN 42 Kota Bekasi Tahun Pelajaran 2022/2023. Adapun susunan
penyelenggara MPLS adalah sebagai berikut:

Penanggung Jawab : Esih Sukaesih, S.Pd., M.Pd. (Kepala Sekolah)


NIP 19680304 199601 2 002
Koordiantor : Zenal Abidin, S.Pd.
Lapangan NIP 19750915 200801 1 002 (Wakil Kepala Sekolah)
Fitria Chairiyati, S.Pd.
NIP 19711019 200604 2 005
Ketua : Syarifudin, S.Ag. (Wakil Kepala Sekolah)
NIP 19690310 200801 1 009
Sekretaris : Citra Lestari Sibarani, S.Pd.
NIP 19950103 202012 2 008
Bendahara : Yuniati, S.Pd.
NIP 19740607 200801 2 007
Seksi Kegiatan : Dedeh Marlina, S.Pd.
NIP 19701204 199412 2 006
Nurrochman Hamid, S.Pd.
NIP 19881108 202012 1 007
August J.L. Megawe, S.Th.
NIP 196108031 202112 1 001
Ramadhani A. Ratri, S.Pd.
NIP -
Ruslan Eppendi, S.Ag.
NIP -
Septian Baskoro, S.Pd.
NIP -
Devi Restiana, S.Pd.
NIP -
OSIS
Seksi Kesehatan : Tarwoko, S.Pd.
NIP 19720731 202121 1 001
Nia Kurniasih, S.Pd.
NIP -
OSIS
Seksi Sarana : Muhammad Yusuf, S.Pd.
Prasarana NIP 19720303 200801 1 004
Drs. Jamaludin, S.Pd.
NIP 19650604 201412 1 002
OSIS
Seksi Informasi : Yunita Fitriyanti, S.Pd.
dan Dokumentasi NIP 19850627 200902 2 008
Hesfi Puspitasari, S.Pd.
NIP -
Ganjar Nugraha, S.Pd.
NIP -
OSIS
Konsumsi : OSIS SMPN 42 Kota Bekasi
Kebersihan : OSIS SMPN 42 Kota Bekasi

Pendamping Siswa : OSIS SMPN 42 Kota Bekasi


Pengisi Materi : Wali Kelas VII 2022/2023
Pembina Pramuka SMPN 42
Kota Bekasi

Surat Tugas Kepanitiaan, dan Deskripsi Tugas Kepanitiaan sebagaimana


terlampir, serta daftar hadir kepanitiaan sebagaimana terlampir.

I. Materi dan Jadwal Kegiatan


1. Materi Kegiatan
a. Pengenalan Visi, Misi, dan Profil SMPN 42 Kota Bekasi
b. Wawasan Wiyata Mandala
c. Pengenalan Cara Belajar Efektif]
d. Menjaga Hidup Bersih dan Sehat Pascapandemi Covid-19 ( MASA
PANDEMI ) 
e. Pengenalan Pendidikan Karakter
f. Pengenalan Budaya Lokal
g. Pengenalan Kegiatan Kesiswaan, seperti OSIS, Ekstrakurikuler, dan
Pendidikan Kepramukaan.

2. Jadwal Kegiatan

Terlampir

3. Pengisi Materi

Materi MPLS dan MPPK SMPN 42 Kota Bekasi tahun 2022 diisi oleh Guru,
dalam hal ini seluruh jajaran wali kelas VII, dan para Pembina Pramuka.

I. Anggaran Kegiatan
1. Sumber
Anggaran sekolah melalui Dana BOS tahun anggaran 2022

2. Penggunaan Anggaran
Terlampir

J. Penutup
            Demikian laporan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah dan Masa
Pengenalan Pendidikan Kepramukaan SMPN 42 Kota Bekasi Tahun Pelajaran
2022/2023  ini dibuat dan disampaikan untuk dijadikan acuan dan untuk disetujui.
Dengan selesainya kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah dan Masa
Pengenalan Pendidikan Kepramukaan SMPN 42 Kota Bekasi Tahun Pelajaran
2022/2023  ini, panitia mengucapkan terima kasih kepada,
1. Kepala SMPN 42 Kota Bekasi, Esih Sukaesih, S.Pd., M.Pd.;
2. Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Zenal Abidin, S.Pd.;
3. Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarpras dan Humas, Fitria Chairiyati, S.Pd.;
4. seluruh Guru dan Staf Administrasi Sekolah;
5. seluruh jajaran Pengurus Komite Sekolah;
6. seluruh orang tua peserta didik, khususnya peserta didik baru;
7. seluruh jajaran Pengurus OSIS; dan
8. pihak-pihak lain yang tidak bisa disebutkan satu persatu.
Akhirnya, penitia memohon maaf apabila selama kegiatan Masa Pengenalan
Lingkungan Sekolah dan Masa Pengenalan Pendidikan Kepramukaan SMPN 42 Kota
Bekasi Tahun Pelajaran 2022/2023 masih ada ditemukan kekurangan.
Lampiran:

1. SK Panitia dan Deskripsi Tugas


2. Daftar hadir peserta
3. Daftar hadir pengisi materi
4. Anggaran Kegiatan
5. Jadwal Kegiatan

Contoh Formulir Peserta

Surat Izin Orang Tua

Anda mungkin juga menyukai