Anda di halaman 1dari 7

Ujian Tengah Semester

Aplikasi Pengolah Kata – Semester I

J
aringan komputer merupakan suatu sistem yang terdiri dari komputer-
komputer dan perangkat-perangkat jaringan lainnya yang terhubung satu
sama lain, bekerja sama untuk mencapai suatu tujuan. Perangkat jaringan
sangat penting untuk berlangsungnya hubungan atau komunikasi antar komputer.

Informasi berpindah dari komputer ke komputer lainnya dengan


menggunakan jaringan daripada melalui perantara manusia. Sehingga membuat
pertukaran informasi menjadi lebih mudah dan cepat.

A. Klasifikasi jaringan komputer berdasarkan area


Jaringan komputer dapat diklasifikasikan berdasarkan besarnya area jaringan
tersebut yaitu LAN, MAN, WAN.
1. LAN (Local Area Networking)
Local Area Network adalah jaringan milik pribadi dalam satu lokasi,
biasanya pada satu lantai di sebuah gedung, kampus, atau semua komputer
dalam suatu perusahaan. Besarnya cakupan area jaringan LAN mencapai
beberapa kilometer.
2. MAN (Metropolitant Area Networking)
Metropolitan Area Network pada dasarnya merupakan versi yang lebih
besar dari LAN dan umumnya menggunakan teknologi yang sama. Dan
cakupannya mungkin berupa sekelompok kantor cabang yang letaknya
berdekatan.
3. WAN (Wide Area Networking)
Wide Area Network menjangkau area geografis yang besar, biasanya
negara atau benua.

B. Jaringan Komputer Berdasarkan Peranan (fungsi)


Berdasarkan peranannya maka ada tiga jenis jaringan komputer, yaitu client-
server(kadang juga disebut server-based), peer-to-peer, hybrid network:
1. Client-Server

1
Ujian Tengah Semester
Aplikasi Pengolah Kata – Semester I

Yaitu jaringan komputer dimana didalam jaringan tersebut terdapat satu


komputer yang didedikasikan khusus sebagai server. Server tersebut
mempunyai tanggung jawab untuk memberikan service/ layanan yang
diberikan ke komputer lainnya.
Layanan yang umum disediakan oleh server biasanya memberikan
layanan-layanan seperti file service, print service, web service, e-mail, file
transfer service. Dimana nantinya komputer (client) lain dapat mengakses
layanan yang diberikan oleh server tersebut.
2. Peer-to-peer
Merupakan jaringan komputer dimana setiap komputer dapat menjadi
server dan juga menjadi client secara bersamaan. Contohnya dalam file
sharing antar komputer di Jaringan Windows Network Neighbourhood ada
5 komputer (kita beri nama A,B,C,D dan E) yang memberi hak akses
terhadap file yang dimilikinya. Pada satu saat A mengakses file share dari
B bernama data_nilai.xls dan juga memberi akses filesoal_uas.doc kepada
C. Saat A mengakses file dari B maka A berfungsi sebagai client dan saat
A memberi akses file kepada C maka A berfungsi sebagai server. Kedua
fungsi itu dilakukan oleh A secara bersamaan maka jaringan seperti ini
dinamakan peer to peer.
3. Hybrid Network
Kebanyakan jaringan sebenarnya sebenarnya merupakan hybrid network.
Pada jenis jaringan ini umumnya memiliki active
domains dan workgroups. Hybrid network adalah jaringan berbasis client-
server dimana di dalam jaringan tersebut selain server menyediakan
kebanyakan sumber yang dibutuhkan oleh user, tetapi user juga masih
dapat mengakses sumber-sumber yang disediakan oleh user lain (peer-to-
peer) dalam satu workgroup.

C. Jaringan Komputer Berdasarkan topologi jaringan


jaringan komputer dapat dibedakan atas:
 Topologi Bus
 Topologi Bintang
 Topologi Cincin

2
Ujian Tengah Semester
Aplikasi Pengolah Kata – Semester I

 Topologi Mesh (Acak)


 Topologi Pohon (Hirarkies)
 Topologi Linier

Berikut ini adalah gambar topologi jaringan:

D. Peralatan jaringan yang dibutuhkan:


1. Modem
Modem berasal dari singkatan MOdulator DEModulator. Modulator
merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi kedalam sinyal
pembawa (carrier) dan siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator
adalah bagian yang memisahkan sinyal informasi (yang berisi data atau
pesan) dari sinyal pembawa yang diterima sehingga informasi tersebut
dapat diterima dengan baik.
Modem merupakan penggabungan kedua-duanya, artinya modem adalah
alat komunikasi dua arah.
Jenis Modem :
a. Modem ADSL
Modem teknologi ADSL (Asymetric Digital Subscribe Line) yang
memungkinkan berselancar internet dan menggunakan telepon analog
secara berbarengan. Caranya sangat mudah, untuk ADSL diberikan
sebuah alat yang disebut sebagai Splitter atau pembagi line. Posisi
Splitter ditempatkan di depan ketika line telepon masuk. Artinya anda
tidak boleh mencabangkan line modem untuk ADSL dengan suara

3
Ujian Tengah Semester
Aplikasi Pengolah Kata – Semester I

secara langsung. Alat Splitter berguna untuk menghilangkan gangguan


ketika anda sedang menggunakan ADSL modem. Dengan Splitter
keduanya dapat berjalan bersamaan, sehingga pengguna dapat
menjawab dan menelpon seseorang dengan telepon biasa. Di
sisi lain, pengguna tetap dapat terkoneksi dengan internet melalui
ADSL modem.

Modem ADSL umumnya mempunyai dua tipe koneksi ke komputer :


USB (Universal Serial Bus)

Ethernet /LAN port

4
Ujian Tengah Semester
Aplikasi Pengolah Kata – Semester I

b. Modem GSM/CDMA
Modem GSM/CDMA support dengan tipe jaringan GPRS/EDGE dan
3G/HSDPA yang merupakan layanan internet dari operator selular.
Modem GSM/CDMA memakai koneksi USB untuk terhubung ke
komputer client.

2. HUB dan SWITCH


Secara fisik HUB dan SWITCH sama, kegunaan secara umum pun sama
yaitu menghubungkan antara device jaringan dan/atau antara komputer
dalam jaringan. Tetapi sebenarnya cara kerjanya berbeda jauh.
a. HUB

Hub merupakan suatu device


pada jaringan yang secara
konseptual beroperasi pada
layer 1 (Physical Layer).
Maksudnya, hub tidak
menyaring menerjemahkan
sesuatu, hanya mengetahui
kecepatan transfer data dan
susunan pin pada kabel. Cara
kerja alat ini adalah dengan cara mengirimkan sinyal paket data ke
seluruh port pada hub sehingga paket data tersebut diterima oleh
seluruh computer yang berhubungan dengan hub tersebut kecuali
computer yang mengirimkan. Sinyal yang dikirimkan tersebut diulang-
ulang walaupun paket data telah diterima oleh komputer tujuan. Hal ini
menyebabkan fungsi colossion lebih sering terjadi.

5
Ujian Tengah Semester
Aplikasi Pengolah Kata – Semester I

a. SWITCH
Switch merupakan suatu device pada jaringan yang secara konseptual
berada pada layer 2 (Datalink Layer) dan ada yang layer 3 (Network
Layer). Maksudnya, switch pada saat pengirimkan data mengikuti
MAC address pada NIC (Network Interface Card) sehingga switch
mengetahui kepada siapa
paket ini akan diterima.
Jika ada collision yang
terjadi merupakan
collision pada port-port
yang sedang saling
berkirim paket data. Misalnya ketika ada pengiriman paket data dari
port A ke port B dan pada saat yang sama ada pengiriman paket data
dari port C ke port D, maka tidak akan terjadi tabrakan (collision)
karena alamat yang dituju berbeda dan tidak menggunakan jalur yang
sama. Semakin banyak port yang tersedia pada switch, tidak akan
mempengaruhi bandwidth yang tersedia untuk setiap port.

E. Estimasi Biaya
Berikut ini adalah table rincian estimasi dalam membangun suatu jaringan
Berbasis Internet
No Nama Perangkat Jumlah Satuan Harga Total
1 Modem 1 Unit 500000 Rp. 500000
2 Mikrotik 1 Unit 850000 Rp. 850000
3 AccessPoint Outdoor 2 Unit 1500000 Rp. 3000000
4 Kabel UTP 50 Meter 6000 Rp. 300000
5 Tang Krimping 2 Unit 80000 Rp. 160000
6 RJ-45 1 Dos 100000 Rp. 100000
7 Lan Tester 2 Unit 110000 Rp. 220000
Sub Total Rp. 5130000

6
Ujian Tengah Semester
Aplikasi Pengolah Kata – Semester I

F. Grafik Kebutuhan Internet Masyarakat Dalam 1 Tahun Terakhir

GRAFIK KEBUTUHAN INTERNET MASYARAKAT


70
60
50
40
30
20 Jumlah

10
0

G. Prosedur Permohonan Pemasangan Internet

Pengajuan Laporan
Admin
Menerima
Berkas Kelayakan
Laporan

Admin
Perintah
Menerima Survey
Pemasangan
Berkas

Data
Data Diinput
Diserahkan Nikmati
Pada Petugas
Lapangan Internet

Anda mungkin juga menyukai