Anda di halaman 1dari 6

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Seni adalah aktivitas manusia untuk menciptakan berbagai produk/artefak
rupa, pertunjukan, atau pendengaran yang mengekspresikan keahlian teknis, ekspresi
seniman, pesan, kearifan, atau unsur ekstrinsik lainnya dari seniman itu sendiri agar
dapat diapresiasi dan memberikan output estetis atau nilai-nilai lainnya kepada
penikmatnya.

Menurut Padmapusphita, seni berasal dari bahasa Belanda yaitu “genie”,


bahasa latinnya adalah “genius”, yang berarti kemampuan luar biasa yang dimiliki
atau dibawa sejak lahir. Sedangkan menurut kajian ilmu di negara Eropa mengatakan
“ART” atau seni bermakna artivisual yakni suatu media yang dapat melakukan suatu
aktifitas tertentu.

B. TUJUAN
1. Memenuhi tugas/deadline
2. Melatih keterampilan siswa
3. Melatih keuletan, kecepatan, dan kebersihan

C. MANFAAT
1. Sebagai hiasan
2. Sebagai penyalur hobi dan bakat
3. Memiliki nilai jual

1
BAB II
PELAKSANAAN KEGIATAN

A. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSAAN KEGIATAN


Hari/tanggal : Minggu/15 Mei 2022
Waktu : 19.00 s/d 20.00 WIB
Tempat : Di Kost

B. JENIS DAN PEMILIHAN BARANG


Saya memilih bahan utama kacang kedelai karena bahan ini mudah di jumpai
di rumah serta bahan yang terjangkau.

C. BIAYA
Pembuatan kerajinan ini saya menghabiskan dana sebesar ±Rp.19.000.00, Karena
kerajinan ini dibuat secara individu, maka dana tersebut saya keluarkan dari uang saya
pribadi.
Berikut merupakan daftar harga dari bahan yang digunakan:
Nama Barang Harga
Kertas karton Rp.3.000.00

Kacang Kedelai Rp.6.000.00

1 buah lem fox Rp.10.000.00

Jumlah Rp.19.000.00

2
BAB III
PROSES PEMBUATAN

A. ALAT DAN BAHAN


 BAHAN
1. Kertas Katon
2. Kacang Kedelai
3. Lem fox

 ALAT
1. Gunting
2. Pensil
3. Penggaris

B. LANGKAH KERJA
NO Langkah-langkah
1 Pertama kita harus sediakan alat dan bahan yang
akan kita gunakan
2. Setelah kita menyediakan alat dan bahan yang
kita butuhkan, langkah selanjutnya membuat pola
pada kertas karton
3 Tempelkan satu demi satu kacang kedelai
mengikuti pola gambar

C. KENDALA
1. Saya kesulitan menjaga kebersihan dan kerapian dalam menempel kacang kedelai
2. Saya kesulitan dalam membuat gambar pola
3. Saya kesulitan mengatur dan membagi waktu dalam proses pembuatan nya

3
BAB IV
PENUTUP

A. KESIMPULAN
Jika seseorang menatap karya seni, dalam dirinya akan timbul perasaan atau
emosi yang khas, yang tidak sama dengan perasaan sehari-hari seperti marah,
senang, sedih dan lain-lain. Perasaan emosi tersebut disebut emosi estetik.

B. EVALUASI
1. Pada penempelan kacang kedelai masih belum rapi
2. Dalam menggunakan lem fox harus berhati hati
3. Ukuran bunganya juga masih kurang pas

C. SARAN
Saran dari saya dalam pembelajaran ini adalah keterampilan dalam pembuatan
bunga yang berbahan dasar kertas karton dan kacang kedelai haruslah
diperhatikan jika kita tidak terampil hasil akhir dari bunga yang kita buat akan
terlihat biasa biasa saja tanpa ada unsur estetik sedikit pun. Berbeda jika kita
terampil, akan ada banyak ide yang muncul dalam pikiran kita untuk menciptakan
suatu bunga yang estetik dan punya unsur keindahan tersendiri.

4
LAMPIRAN

5
LAPORAN PRAKARYA
PROSES PEMBUATAN HIASAN DINDING
DARI BAHAN KACANG KEDELAI

DISUSUN OLEH:
Nama : Angel Aulya
Kelas : X IK 1

MADRASAH ALIYAH NEGERI 1


KOTA PADANG PANJANG
TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Anda mungkin juga menyukai