Anda di halaman 1dari 1

UDARA SEHAT LUMAJANG HEBAT

19 Januari 2019    DLH

Udara merupakan salah satu faktor penting dalam kehidupan dan perlu mendapatkan
perhatian dalam bentuk pengendalian dari pencemaran udara. Salah satu kegiatan dalam
pengendalian udara adalah pemantauan kualitas udara. Pelaksanaan pemantauan kualitas
udara harus dilakukan secara terus menerus untuk mengetahui kadar pencemaran untuk
menentukan kualitas udaranya

Pemantauan kualitas udara ambien dapat dilakukan dengan metode passive sampler. Parameter
yang dikur pada metode ini adalah gas SO2 dan NO2 yang identik dihasilkan oleh buangan
kenalpot kendaraan dan cerobong pabrik dari pembakaran bahan bakar minyak. Kabupaten
Lumajang secara rutin melaksanakan pemantauan udara ambien dengan passive sampler selama
2 kali dalam setahun. Hasil pemantauan udara ambien tersebut digunakan untuk menentukan
nilai Indeks Kualitas Udara (IKU) yang selanjutnya digunakan untuk menghitung nilai Indeks
Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) Kabupaten Lumajang.

Tahun 2018, nilai IKU Kabupaten Lumajang mencapai nilai 84,14. Nilai tersebut meningkat dari
Tahun 2017 dengan nilai IKU 83,89 atau meningkat sebesar 0,3%. Semakin meningkat nilai
IKU, maka semakin baik pula kualitas udara di Kabupaten Lumajang. Salah satu faktor inilah
yang membuat Lumajang dapat meraih Adipura dan Nirwasita tantra. Untuk itu, mari kita
bersama pertahankan prestasi ini dengan selalu menjaga lingkungan sekitar kita senantiasa sehat
salah satu dengan bijak memanfaatkan bahan bakar fosil.(Vhey/DLH)

Anda mungkin juga menyukai