Anda di halaman 1dari 2

Nama : Azra Melinda

NIM : 21052033
Jurusan/Prodi : Ilmu Sosial Politik/PPKN
Dosen : Dr. Ulfia Rahmi, S.Pd.,M.Pd.

Tugas Dasar-Dasar Ilmu Pendidikan


Pertanyaan:
1. Tulislah asumsi saudara mengenai ilmu pendidikan berdasarkan pengalaman
saudara mengikuti pendidikan formal selama 12 tahun atau lebih.
2. Dan apa hubungannya ilmu pendidikan dengan hakikat manusia seperti yang
disampaikan pada video diatas?
Tulislah dalam sebuah essay 400-500 kata!

Jawab
Asumsi saya mengenai ilmu pendidikan berdasarkan pengalaman saya
mengikuti pendidikan formal selama 12 tahun:
Saya merasa sangat bangga dan sangat beruntung dapat mengenyam
pendidikan mulai dari sd, smp, smk hingga sampai ke perguruan tinggi saat ini
karena memberikan banyak manfaat. Bagi saya pendidikan itu menghargai
kecerdasan sedangkan di dunia kerja menghargai kerja keras. Perjalanan selama
12 tahun belajar ini sudah banyak yang saya lalui dan ini merupakan pendidikan
wajib bagi kita sebagai masa depan bangsa. Menurut saya ilmu pendidikan
memberikan pemahaman kepada kita tentang pentingnya menuntut ilmu, dan
yang dipelajari dalam ilmu pendidikan salah satunya adalah bagaimana kita
tidak tahu menjadi tahu.
Disamping itu selama pendidikan formal 12 tahun yang saya rasakan, tidak
luput dari peranan keluarga yang sangat penting bagi seorang anak dalam
menuntut ilmu pendidikan. Ilmu pendidikan membuat kita lebih mengerti,bisa
melakukan suatu pekerjaan,dan membuat kita terus belajar. Ilmu pendidikan
juga memiliki peranan penting bagi seseorang,apabila ilmu dan pengetahuan
yang diperoleh melalui pendidikan bisa memberikan perubahan kepada kita
seperti dalam berprilaku,dalam menyelesaikan masalah yang dihadapinya. Ilmu
pendidkan juga membuat kita memiliki jiwa nasionalisme,semakin sedikit
generasi yang menjalankan pendidikan maka semakin sedikit pula lah generasi
yang memiliki jiwa nasionalisme.
Kita sebagai mahasiswa yang sudah menempuh pendidikan
sebelumnya selama 12 tahun harusnya merasa sangat bersyukur,karna
tidak mudah untuk bisa sampai pada titik ini. Dengan adanya ilmu
pendidikan membuat kita bisa berpikir secara kritis, Contohnya saja
orang-orang banyak yang jadi pengusaha online ,sedangkan kamu masih
bingung mau jualan tapi gak punya lapak.ga jaman! Itulah yang
membedakan sesorang yang berilmu atau tidak,Cuman karena kita gak
tahu kita ga punya ilmu akan itu,ya akibatnya kita akan bingung untuk
memulainya bagaimana.
Hubungan ilmu pendidikan dengan hakikat manusia seperti yang disampaikan
pada video diatas:
Menurut saya manusia adalah makhluk ciptaan Allah yang paling
sempurna yang memiliki daya nalar tinggi sehingga ia bisa berpikir,berbuat dan
bertindak dan berpikir secara rasional. Manusia juga memiliki kodrat yaitu
keinginan untuk berhubungan dengan orang lain,sejak manusia lahir sampai
meninggal dunia pun memerlukan kerja sama orang lain.untuk itu manusia
membutuhkan ilmu pendidikan untuk meningkatkan kecerdasan,membentuk
manusia yang berkualitas,terampil,mandiri dan yang penting sekali dapat
meningkatkan keimanan dan ketaqwaan. Oleh sebab itu menurut saya ilmu
pendidikan sangat diperlukan oleh manusia agar dapat melangsungkan
kehidupan baik sebagai makhluk individu,sosial maupun beragama dan juga
dengan adanya ilmu pendidikan dapat mengembangkan peradaban manusia
karena manusia sangat berbeda jauh dengan hewan yang tidak punya daya pikir
sama sekali.

Anda mungkin juga menyukai