Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum Wr Wb

Alhamdulillah, Wassalaatu Wassalamu Alaa Asyrafil Ambiyai Wal Mursalin Sayyidina


Muhmmadin, Wa Alaa Aalihi, Wa Ashabihi Ajmain, Amma Ba’du

Yang saya hormati Ketua Takmirul Masjid Al-Jannah Dusun VI Batu Potong

Yang saya hormati Pemateri Kita Sekaligus Dewan Pengarah RISMA

Dan saya hormati Ketua RISMA Dusun IV Batu Potong

Dan teman-teman semua yang saya cintai dan saya banggakan

Pertama-tama... Puji Syukur Kehadirat Allah SWT yang Alhamdulillah berakat Inayah,
Rahmat, dan Hidayah dari-Nya kita masih bisa berkumpul di tempat yang penuh barokah dan
mulia ini..

Salawat dan Salam, tak lupa pula kita haturkan kepada junjungan kita Nabi Besar
Muhammad SAW, semoga curahan Rahmat Beliau senantiasa tersampaikan kepada Kita
selaku Umat Beliau yang masih setia dalam menjalankan ajaran-ajaran Beliau..

Baiklah saya akan menyampaikan laporan panitia...

1. Dasar pemikiran
Kajian Motivasi Keagaman merupakan suatu kajian yang berisi motivasi islam yang
didalamnya terkandung nilai-nilai spritual. Dengan Kajian ini, tentunya akan
membantu kita selaku pemuda/pemudi dalam menata kembali semangat kita menuju
masa depan cerah. Dalam kajian ini pula, banyak nilai positif yang akan kita dapatkan
dan dapat kita praktekan dalam kehidupan kita sehari-hari, sehingga akan berdampak
baik bagi kita dalam Masyarakat sekitar. Kajian motivasi keagamaan seperti ini tidak
lain dan tidak bukan juga merupakan ramuan atau obat mujarab bagi kita dalam
memotivasi diri kita untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan berguna bagi orang
lain.

2. Dasar Pelaksanaan
a. Al-Qur’an dan As-Sunnah Rasulullah SAW
b. Program Kerja Bidang Keagamaan
c. Hasil Rapat Pengurus RISMA Dusun IV Batu Potong, pada tanggal 07 Juli 2017
3. Nama kegiatan
“ Kajian Motivasi Keagamaan”

4. Tujuan Kegiatan
a. Mempererat hubungan yang harmonis antara Pengurus RISMA
b. Membantu Pemuda/Pemudi agar dapat mengetahui Perannya dalam Masyarakat
secara Islami
c. Menumbuhkan nilai-nilai religius dari setiap pengurus RISMA

5. Target Kegiatan
a. Adanya wadah kegiatan Remaja yang positif dan dilaksanakan secara terencana
berkesinambungan, khususnya dibidang keagamaan.
b. Terjalinnya persahabatan antar Remaja yang ada di Dusun IV Batu Potong.

6. Tema Kegiatan
“Peran Pemuda dalam Islam”
7. Peserta
“Seluruh Remaja Dusun VI Batu Potong”

8. Waktu dan Tempat Kegiatan


Hari/Tanggal: Sabtu, 08 Juli 2017
Pukul : 20.00 WIT s/d seselai
Tempat : Masjid Al-Jannah Dusun IV Batu Potong

9. Kepanitiaan:
“Pengurus Remaja Islam Masjid (RISMA) Dusun VI Batu Potong”

10. Anggaran:
Alhamdulillah dengan adanya kegiatan yang sederhana ini, adapun untuk konsumsi
Kami pengurus mengumpulkan sedikit uang, untuk membantu terlaksananya kegiatan
ini dengan baik.

Demikian Laporan dari saya selaku Ketua Panitia, lebih dan kurangnya saya mohon maaf..
Billahi Taufik Walhidayah.. Wassalamu Alaikum Wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai