Anda di halaman 1dari 3

Nama : Ery Gunawan

NIM :

JENIS – JENIS PENULISAN DAFTAR PUSTAKA

Mengutip Panduan Gaya Penulisan Sitiran Karya Ilmiah oleh Arif Surachman, ada banyak
gaya penulisan daftar pustaka yang dapat digunakan. APA Style dan MLA Style adalah gaya
penulisan daftar pustaka yang digunakan oleh banyak instansi dan perguruan tinggi negeri di
Indonesia.:
1. Daftar Pustaka APA (American Psychological Association Style)
Cara membuat daftar pustaka dari buku untuk gaya APA mencakup aspek berikut.
a. Nama belakang pengarang diikuti oleh inisial nama depan.
b. Tahun penerbitan buku (dalam tanda kurung).
c. Judul buku (dicetak miring).
d. Edisi (dalam kurung bulat), jika selain yang pertama.
e. Kota penerbit.
f. Nama penerbit. Baris pertama setiap kutipan dibiarkan disesuaikan. Setiap baris
berikutnya menjorok 5-7 spasi.
g. Format penulisan: Nama belakang, nama depan. (Tahun). Judul. Kota penerbit:
Nama penerbit.
Contoh daftar pustaka gaya APA:
- Darusman, Maman. (2008). Menuju Indonesia Baru. Jakarta: Penerbit Nusa
Indah.
- Sunaryo, Raden. (2019). Buku Ajar Hukum Pidana Internasional. Yogyakarta:
Deepublish.
- Lakitan, Budi. (1994). Dasar-dasar Fisiologi Tumbuhan. Jakarta: PT. Raja
Grafindo Persada.
- Darma, Putra. (2016). Wisata kuliner: Atribut Baru Destinasi Ubud. Denpasar:
JagatPress.
- Avriyan, Dian. ed. (1999). Pola Hidup Sehat. Jakarta: PT Gramedia.

2. MLA Style
MLA atau Modern Language Association banyak digunakan untuk penulisan dalam
bidang bahasa Inggris dan Humaniora. Gaya MLA ini dirancang dengan sangat
sederhana untuk mempermudah penulis dalam pengutipannya. Contoh penulisan
daftar pustaka gaya MLA Style adalah sebagai berikut:
Jonathan, Karim. “Beyond Growth: Library and Development.” Annals of Library
Research 40. 5 (2015): 1111-1130.

3. Daftar Pustaka ASA Style (American Social Association)


Contoh: 
Nama Penulis : David Wijaya
Judul                : Manajemen Keuangan
Tahun Terbit  : 2017
Penerbit          : Gramedia
Kota                 : Jakarta
Cara penulisan daftar pustakanya: 
Wijaya, David. 2017. Manajemen Keuangan. Jakarta: Gramedia.

4. Berdasarkan Metode Harvard


a. Nama penulis yang terdiri atas dua kata ditulis terbalik. Diantara dua kata tersebut
ditambahkan tanda koma (,).
Misalnya: Anggita Pratiwi ditulis menjadi Pratiwi, Anggita.
b. Buku yang ditulis oleh dua penulis atau lebih, hanya penulis pertama saja yang
penulisan namanya dibalik, sedangkan penulis selanjutnya tidak.
Misalnya: Pratiwi, A. dan Yumna.
c. Tahun terbit buku ditulis sesudah nama penulis. Di antara nama penulis dan tahun
terbit ditambah dengan tanda titik (.).
Misalnya: Pratiwi, Anggita. 2017.
d. Judul buku ditulis setelah tahun terbit. Di antara tahun terbit dan judul buku
ditambahkan pula tanda titi terlebih dahulu (.).
Misalnya: Pratiwi, Anggita. 2017. Teknik Penulisan Karya Ilmiah .
e. Nama kota penerbit dan nama penerbit ditulis terakhir. Dan di antara nama kota
dan nama penerbit juga tidak lupa ditambahkan tanda titik dua (:).
Misalnya: Pratiwi, Anggita. 2017. Teknik Penulisan Karya Ilmiah. Banda Aceh:
Muara University Press. Dan jika buku telah diterbitkan dalam beberapa edisi,
maka keterangan edisi tersebut ditambahkan sebelum nama kota atau setelah judul
buku.
Misalnya: Pratiwi, Anggita. 2017. Teknik Penulisan Teknik Penulisan Karya
Ilmiah: Edisi Kedua. Banda Aceh: Muara University Press.

5. Daftar pustaka dalam gaya CMS


Nama belakang penulis, nama depan penulis. Judul buku. Tempat terbit: nama
penerbit, tahun terbit.
Nama tengah harus disingkat. Nama belakang (family name) harus ditulis lengkap.
Nama depan (first name) dapat ditulis lengkap atau berupa inisial. Nama tengah
ditulis inisial.
Contoh: Rifai, Mien A. Pegangan Gaya Penulisan, Penyuntingan dan Penerbitan:
Karya-Ilmiah-Indonesia. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press, 2005.

6. Daftar pustaka style Chaniago


Contoh:
Nama Penulis : Rosdiana Safat
Judul                : Penuntun Parasitologi Kedokteran
Tahun Terbit   : 2021
Penerbit          : Yrama Widya
Kota                : Jakarta
Cara penulisannya: 
Safat, Rosdiana. 2021. Penuntun Parasitologi Kedokteran. Jakarta: Yrama Widya.

Contoh daftar pustaka APA style :


1. Darusman, Maman. (2008). Menuju Indonesia Baru. Jakarta: Penerbit Nusa Indah.
2. Sunaryo, Raden. (2019). Buku Ajar Hukum Pidana Internasional. Yogyakarta:
Deepublish.
3. Lakitan, Budi. (1994). Dasar-dasar Fisiologi Tumbuhan. Jakarta: PT. Raja Grafindo
Persada.
4. Darma, Putra. (2016). Wisata kuliner: Atribut Baru Destinasi Ubud. Denpasar:
JagatPress.
5. Avriyan, Dian. ed. (1999). Pola Hidup Sehat. Jakarta: PT Gramedia.

Anda mungkin juga menyukai