Anda di halaman 1dari 6

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

KEGIATAN PELAKSANAAN METROLOGI LEGAL, BERUPA TERA, TERA


ULANG, DAN PENGAWASAN

NAMA PPK : IBNU AZIS, SKM

PAKET PEKERJAAN : PENGADAAN ALAT TIMBANGAN/BIARA

DINAS KOPERASI USAHA KECIL MENENGAH DAN


PERINDUSTRIAN KABUPATEN ACEH TAMIANG

TAHUN ANGGARAN 2022


KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)
KEGIATAN PELAKSANAAN METROLOGI LEGAL, BERUPA TERA,
DAN PENGAWASAN
DINAS KOPERASI USAHA KECIL MENENGAH DAN PERINDUSTRIAN
KABUPATEN ACEH TAMIANG

1. LATAR BELAKANG

Dalam rangka mencapai terwujudnya perlindungan terhadap konsumen, dunia


usaha dan masyarakat Kabupaten Aceh Tamiang dalam hal kebenaran pengukuran dan
penggunaan alat ukur, takar, timbang dan perlengkapannya (UTTP), menciptakan
persaingan usaha yang sehat dalam industri dan perdagangan dan meningkatkan daya
saing produk daerah, dalam negeri maupun luar negeri serta terciptanya tertib ukur
diberbagai bidang, maka perlu peningkatan penyelenggaraan kegiatan Metrologi Legal.
Penyelenggaraan kegiatan Metrologi Legal didasarkan pada Undang-Undang Nomor
2 Tahun 1981 tentang Metrologi Legal dalam bentuk pelayanan operasional melalui
kegiatan pengelolaan standar ukuran/ Laboratorium, Tera dan Tera Ulang alat UTTP,
pengawasan penggunaan alat ukur, serta penyuluhan tentang Kemetrologian. Serta,
memperhatikan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah,
bahwa kewenangan Kemetrologian diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten
Daerah secara efektif pada 16 Oktober 2016.

2. LANDASAN HUKUM

1. Undang - undang Nomor 2 Tahun 1981 tentang Metrologi Legal;


2. Undang – undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Aceh;

3. MAKSUD DAN TUJUAN

1. Penyediaan sarana untuk pelayanan operasional kemetrologian berupa peralatan


standar yang mamadai guna pelayanan tera dan tera ulang alat ukur, takar,
timbang dan perlengkapannya;
2. Meningkatkan upaya tertib ukur dengan ketersediaan sarana dan prasarana yang
memenuhi standar pelayanan;
3. Upaya perlindungan konsumen dalam hal kebenaran hasil pengukuran alat UTTP
yang berada dalam Kabupaten Aceh Tamiang.
4. Meningkatkan Penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Aceh
Tamiang.

4. RUANG LINGKUP
Lingkup wilayah, Penyelenggaraan kegiatan metrologi legal dalam bentuk
pelayanan operasional melalui kegiatan pengelolaan standar ukuran/
Laboratorium, Tera dan Tera Ulang alat UTTP, pengawasan penggunaan alat
ukur, serta penyuluhan tentang Kemetrologian di Kabupaten Aceh Tamiang.

5. LOKASI PEKERJAAN
Adapun lokasi Pelaksanaan Metrologi Legal, Berupa Tera, Tera Ulang dan
Pengawasan tersebut adalah DINAS KOPERASI USAHA KECIL MENENGAH DAN
PERINDUSTRIAN KABUPATEN ACEH TAMIANG.

6. SUMBER PENDANAAN
Kegiatan Pelaksanaan Metrologi Legal, Berupa Tera, Tera Ulang dan
Pengawasan bersumber dari Dana Otonomi Khusus Tahun Anggaran 2022 sebesar
Rp. 469.500.000,- (Empat Ratus Enam Puluh Sembilan Juta Lima Ratus Ribu
Rupiah) dengan Kode Mata Anggaran 3.30.06.2.01.01.5.2.02.03.03.0010.

7. KELUARAN (OUTPUT)
Tersediannya peralatan standar kemetrologian untuk pelayanan tera, tera alat
UTTP sebagai upaya bentuk perlindungan terhadap konsumen.

8. HASIL (OUTCOME)
Meningkatnya Pelayanan tera dan tera ulang alat UTTP di masyarakat terhadap
alat UTTP yang digunakan oleh pelaku usaha sesuai dengan ketentuan peraturan
perundanng-undangan.

9. JANGKA WAKTU PELAKSANAAN


Penyelesaian pekerjaan direncanakan akan dilakukan dalam waktu 55 (lima
puluh lima) hari kalender terhitung sejak Kontrak Perjanjian Kerjasama yang
ditandatangani.
10. SPESIFIKASI TEKNIS
I. Belanja Modal Alat Timbangan/Biara
A. Pengadaan Alat Standar Ukuran Metrologi (OTSUS);
1. Anak Timbangan Kelas M2 Kapasitas 20 Kg (Bidur);
Spesifikasi :
- Bahan Besi Massive/ Besi Cor
- Kapasitas ± 20 kg;
- Kelas M3/ M2;
- Warna Hitam/Merah/ Biru;
- Dilapisi dengan bahan cat kualitas baik, untuk melindungi karat;
- Memiliki pegangan yang memudahkan untuk mobilisasi;
- Dilengkapi dengan lubang justir timah yang penempatannya tidak mudah
menyebabkan berkurang massanya;
- Sertifikat Kalibrasi Direktorat Metrologi/UPT Metrologi Legal/UML Metrologi Legal;

2. Bejana Ukur Standar Kapasitas 20 Liter;


Spesifikasi :
- Kapasitas 20 Liter;
- Bahan Stainless Steel;
- Tebal Plat 1.20 mm;
- Kelas III;
- Nilai skala utama dan noninus disesuaikan dengan volume bejana;
- Dilengkapi dengan nominus daya baca 0.5 ml;
- Dilengkapi dengan landasan bejana ukur + penyipat datar (Waterpass);
- Dilengkapai Kotak penyimpanan yang baik dan dilapisi vinyl;
- Sertifikat Kalibrasi Direktorat Metrologi/UPT Metrologi Legal/UML Metrologi Legal;

3. Pos Ukur Ulang atau Timbangan Ukur Ulang;


Spesifikasi:
Rangka Meja
Bahan : Stainless Steel
Ukuran : 30 x 30 x 1,5 mm
Landasan & Dinding
Bahan : Stainless Steel
PxLxT : 800 x 650 x 750 mm
Tinggi total : 1.750 m
Finishing : Digital Printing
Kelengkapan
Bagian atas dilapisi stecker
Plat stainles 1,2 mm
Pintu bagian atas stainless 1,2 mm

SPESIFIKASI TIMBANGAN :
Kapastitas : 60 kg
Daya baca :5g
Platform size : 300 x 400 mm
Displat : LCD 6 Digit
Power : Auto power
Printer : Epson
Kelengkapan
On/Off automatic backlit, standar RS232, Internal rechargeable battery. external AC
Adapter.
Sertifikat Kalibrasi Direktorat Metrologi/UPT Metrologi Legal/UML Metrologi Legal;

4. Timbangan Elektronik Kapasitas31000g db 0.1g

Spesifikasi :

Readability : 0.1 g
Weighing Pan Dimensions : 220 mm x 250 mm
Linearity ± : ± 0.1 g
Repeatability (typical) : 0.1 g
Repeatability (Test Weight) : 9.5 kg
Dimensions : 330mm x 260 mm x 112 mm
11. PERSRATAN LAINNYA
1. Melampirkan surat dukungan terhadap barang dari Distributor/Pabrik/Produsen.
2. Menyampaikan Brosur Alat yang ditandatangani dan berstempel basah.
3. Surat Pernyataan Penggunaan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Bobot
Manfaat Perusahaan (BMP) paling sedikit 40% bermaterai.
4. Surat Pernyataan menyelesaikan pekerjaan tepat waktu bermaterai.
5. Surat Pernyataan Garansi selama 1 tahun termasuk layanan purna jual.
6. Menyampaikan Buku Petunjuk Penggunaan bagi perangkat elektronik.

12. PENUTUP
Demikian kerangka acuan kerja ini dibuat untuk dapat dijadikan acuan dalam
pelaksanaan kegiatan.

Karang Baru, 10 Oktober 2022

Pejabat Pembuat Komitmen


Dinas Koperasi, UKM Dan Perindustrian
Kabupaten Aceh Tamiang

IBNU AZIS, SKM


Pembina Tk. I
NIP. 19750625 199702 1 001

Anda mungkin juga menyukai