Anda di halaman 1dari 4

Malaysia

Malaysia merupakan sebah negar di kawasan ASEAN terletak di sebuah utara Indonesia.
Malaysia adalah sebuah negara federal yang terdiri dari tiga belas negeri (negara bagian) dan tiga
wilayah federal di Asia Tenggara dengan luas 329.847 km persegi. Ibukotanya adalah Kuala Lumpur,
sedangkan Putrajaya menjadi pusat pemerintahan federal.

1) Identitas Negara

Nama Resmi : Federation of Malaysia


Ibu Kota : Kuala Lumpur
Pemerintahan : Monarki Konstitusional
Kepala Negara : Yang di-Pertuan Agong, biasa disebut Raja Malaysia
Kepala Pemerintahan : Perdana Menteri
Bahasa : Melayu, inggris, Cina, dan Tamil
Agama : Islam, Buddha, Hindu, Kristen, Konghucu, dan Taoisme
Suku bangsa : Melayu, Tionghoa, Arab, India, dan Eropa
Jumlah Penduduk : 31.388.300 pada 25 Juli 2017
Mata Uang : Ringgit.
Lagu Kebangsaan : “Negaraku”
Hari Kemerdekaan : 31 Agustus 1957

2) Keadaan alam
Daerah tengah Malaysia bagian barat berupa pegunungan. Puncaktertinggi dari pegunungan
tersebut adalah Gunung Tahan. Di bagian selatan berupa dataran rendah yang kering. Di sebelah
timur terdapat kawasan hutan yang tidak terlalu luas. Adapun di sebelah barat berupa lahan yang
subur. Kenampakan alam Malaysia bagian timur terdiri atas daerah rawa pesisir pantai, daerah
perbukitan, dan lembah berhutan lebat. Daerah pedalaman berupa pegunungan. Puncak tertinggi di
daerah ini adalah Gunung Kinabalu. Malaysia memiliki iklim tropis. Di Malaysia bagian barat, musim
penghujan berlangsung dari bulan September sampai Desember. Adapun di bagian timur musim
penghujan berlangsung dari bulan Oktober sampai Februari. Akibat dari iklim tropis, Malaysia
memiliki keragaman hayati. Terdapat sekitar 8.000 tumbuhan berbunga. Di Malaysia bagian timur
menjadi habitat populasi terbesar burung di dunia. bagian Serawak juga terdapat hutan hujan tropis
terbesar dan tertua di Gunung Kinabalu.
a. Letak dan luas wilayah

Malaysia terbagi menjadi 2 wilayah, yaitu Malaysia bagian barat danMalaysia bagian timur.
Malaysia bagian barat terletak di Semenanjung Malaka, sedangkan Malaysia bagian timur terletak di
bagian utara Pulau Kalimantan. Kedua wilayah tersebut dipisahkan oleh Laut Cina Selatan. Secara
astronomis, Malaysia terletak pada 1oLU – 7oLU dan 100oBT – 119oBT.Luas wilayah Malaysia
mencapai 329.758 km2. Luas wilayah tersebut terbagi menjadi 13 negara bagian. Di bagian barat
terbagi menjadi 11 negara bagian, terdiri dari Kedah, Perak, Selangor, Negeri Sembilan, Penang,
Pahang, Perlis, Kelantan, Malaka, Johor, dan Trengganu. Bagian timur terdiri dari 2 negara bagian,
yaitu Sabah dan Serawak. Adapun batas-batas wilayah Malaysia yaitu:

1) Sebelah utara: Thailand dan Laut Cina Selatan. 3) Sebelah selatan: Pulau Kalimantan.
2) Sebelah timur: Laut Sulu. 4) Sebelah barat: Selat Malaka.

b. Iklim
Jenis iklim di malaysia adalah Iklim Khatulistiwa. Maksud dari iklim khatulistiwa ini adalah
iklim tropis. Hal ini karena Malaysia masih berada di dekat garis khatulistiwa. Iklim khatulistiwa yang
dimiliki oleh negara Malaysia ini mempunyai beberapa ciri. Ciri- ciri iklim Khatulistiwa Malaysia ini
antara lain sebagai berikut:

 Panas dan lembab sepanjang tahun


 Rata- rata suhu tahunan adalah 27ᵒ Celcius
 Jumlah curah hujan per tahun melebihi 2500 mm
 Kelembaban bandingan yang tinggi

Itulah beberapa ciri iklim yang ada di negara Malaysia. Iklim tersebut masih mirip dengan keadaan
iklim yang ada di Indonesia. Hal ini karena letak kedua negara tidaklah jauh. Selain iklim, ada juga
kesamaan lainnya, yakni pada angin.

Keadaan Angin di Malaysia

Berikut merupakan contoh-contoh keadaan angin di Malaysia:

 Angin monson barat daya adalah Angin yang bertiup dari Bulan Mei hingga Bulan
September.
 Angin monson timur adalah Kebalikan dari angin monson barat daya, angin monson timur
laut bertiup dari bulan November hingga bulan Maret.
 Angin Sumatera adalah Angin peralihan. Angin ini bertiup pada musim peralihan monson
yakni pada Bulan April hingga Mei dan Bulan September hingga Oktober.

c. Bentang Alam

1) Malaysia Barat berada di Semenanjung Malaysia

Malaysia Barat merupakan bagian tepi dari selebar benua yang dikenal dengan sebutan Plat
Sunda. Batas utara wilayah ini adalah Tanah Genting Kra. Panjang jazirah ini seluruhnya ada 800
km, sedangkan bagian yang paling lebar ± 352 km dan menyempit di beberapa tempat sampai ±
64 km. Bagian tengah terdiri atas pegunungan, namun tidak terdapat gunung api.
2) Daerah Malaysia Timur dapat dikelompokkan sebagai berikut:

A. Daerah Serawak memiliki garis pantai sepanjang 720 km, secara morfologis terbagi atas tiga
zona, yaitu:
(1) dataran endapan pantai yang berawa-rawa,
(2) daerah yang berbukit-bukit rendah yang bercampur dengan pegunungan,
(3) kawasan tengah yang terdiri atas pegunungan yang tinggi yang menjadi batas alam dengan
Indonesia. Sungai terpanjang di daerah ini adalah Sungai Rajang dengan panjang ± 560km yang
dapat dilayari oleh kapalkapal sampai sejauh ± 240 km.
B. Daerah Sabah wilayahnya bergunung-gunung terutama di daerah pedalaman.
Puncak tertinggi adalah Gunung Kinabalu (4.101 m) yang merupakan titik tertinggi di Malaysia.
Gunung lainnya adalahGunungMulu (3.000m) dan Gunung Limbakauh (2.300 m). Tidak ada gunung
api aktif yang ada di wilayah ini. Dataran rendah banyak terdapat di sepanjang pantai barat

3) Penduduk
Malaysia berpenduduk sekitar 31.388.300 jiwa. Sebagian besar penduduk adalah bangsa Melayu,
sisanya adalah keturunan Cina, India, dan Eropa. Penduduk asli Malaysia dapat ditemui di Malaysia
bagian timur. Penduduk asli Malaysia terdiri dari suku Iban, Bidayuh, dan Kadaza. Agama yang dianut
sebagian besar penduduk Malaysia adalah Islam. Agama tersebut sekaligus menjadi agama resmi.
Bahasa nasional yang digunakan adalah bahasa Melayu. Kegiatan ekonomi utama penduduk
Malaysia adalah pertanian. Hasil pertaniannya antara lain padi, teh, buah, tebu, kakao, kelapa sawit,
dan karet. Karet menjadi komoditas ekspor andalan Malaysia. Kegiatan ekonomi lain yang dilakukan
penduduk Malaysia adalah industri, pertambangan, dan kehutanan. Hasil tambang Malaysia antara
lain gas alam, bijih besi, timah, bauksit, tembaga, dan emas. Malaysia merupakan negara penghasil
timah terbesar di dunia.

4) Perekonomian
Ekonomi Malaysia merupakan terbesar ketiga di Asia Tenggara dan kedua puluh sembilan di dunia
berdasarkan PDB. Inflasi yang hanya sekitar 0,4% serta angka kemiskinan sebesar 3,5% menjadikan
Malaysia sebagai salah satu negara yang perekonomiannya maju dengan pesat setelah krisis
ekonomi 1998 yang mengguncang Asia. Mata uang yang digunakan secara resmi diseluruh Malaysia
adalah ringgit. Malaysia dikenal dengan hasil agrikulturnya yang melimpah, terutama dalam produksi
karet dan minyak kelapa. Mitra ekspor utamanya adalah RRC, Singapura, Amerika Serikat dan
Thailand. Ekspor terutama dalam bidang peralatan elektronik, gas alam cair, kayu serta produk
olahannya, karet dan tekstil. Malaysia berhasil menduduki peringkat kedua puluh satu untuk
kategori kemudahan berbisnis.

5) Sumber Daya Alam

Malaysia diberkati dengan sumber daya alam semisal sektor pertanian, kehutanan, dan
pertambangan. Di sektor pertanian, Malaysia adalah salah satu pengekspor terbesar karet alam dan
minyak sawit, yang bersama-sama dengan damar dan kayu gelondongan, kakao, lada, nenas, dan
tembakau mendominasi pertumbuhan sektor itu. Minyak sawit juga merupakan pembangkit utama
perdagangan internasional Malaysia.

Anda mungkin juga menyukai