Anda di halaman 1dari 5

JOB SHEET

(LEMBAR KERJA PRAKTIKUM)

Sekolah : SMK “SORE” Tulungagung


Program Keahlian : Teknik Komputer dan Informatika
Kompetensi Keahlian : Teknik Komputer dan Jaringan
Mata Pelajaran : Komputer dan Jaringan Dasar
Kelas/Semester : X TKJ / Gasal
Alokasi Waktu : 5 x 45 menit (1 x Pertemuan)
Pertemuan ke :
Nama Kelompok :.Rizal ramzi F, (33)
Nofal hafid (28)
Zaufan (37)
Farid ardiansyah (18)
Latifa (24)
Intan (20)
Andini (10)

A. Kompetensi Inti
KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan
faktual, konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang
dan lingkup kerja Teknik Komputer dan Jaringan pada tingkat teknis, spesifik,
detil, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu pengetahuan, teknologi, seni,
budaya, dan humaniora dalam konteks pengembangan potensi diri sebagai
bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat nasional, regional,
dan internasional.
KI 4 : Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur
kerja yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang
kerja Teknik Komputer dan Jaringan. Menampilkan kinerja di bawah bimbingan
dengan mutu dan kuantitas yang terukur sesuai dengan standar kompetensi kerja.
Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara efektif,
kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam
ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah,
serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.
Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan,
gerak mahir, menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan
tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar
1. KD pada KI pengetahuan
3.11 Menerapkan instalasi jaringan komputer.
2. KD pada KI keterampilan
4.11 Menginstalasi jaringan komputer.

C. Indikator Pencapaian Kompetensi


1. Indikator KD pada KI pengetahuan
3.11.1 Menyusun pengkabelan jenis straight-through.
3.11.2 Menyusun pengkabelan jenis cross-over.
2. Indikator KD pada KI keterampilan
4.11.1 Merancang pengkabelan jenis straight-through dengan menggunakan Kabel
UTP dan RJ-45.
4.11.2 Merancang pengkabelan jenis cross-over dengan menggunakan Kabel UTP dan
RJ-45.

D. Tujuan Pembelajaran
Setelah melakukan kegiatan menggali informasi, diskusi dan tanya jawab diharapkan :
1. Siswa dapat menyusun pengkabelan jenis straight-through dengan tepat.
2. Siswa dapat menyusun pengkabelan jenis cross-over dengan tepat.
3. Siswa dapat merancang pengkabelan jenis straight-through dengan menggunakan
Kabel UTP dan RJ-45 dengan cermat dan teliti.
4. Siswa dapat merancang pengkabelan jenis cross-over dengan menggunakan Kabel
UTP dan RJ-45 cermat dan teliti.

E. Deskripsi Teori
Standar Internasional urutan kabel UTP ada 2, yaitu TIA/EIA 568A dan TIA/EIA 568B.
Untuk membuat jenis sambungan straight-through maka setiap ujung kabel UTP disusun
dengan menggunakan standar TIA/EIA 568B.
Sedangkan untuk menyusun jenis sambungan cross-over maka setiap ujung kabel UTP
disusun dengan menggunakan urutan warna yang berbeda. Urutan warna yang digunakan
yaitu standar TIA/EIA 568A dan TIA/EIA 568B.

F. Alat dan Bahan


Alat : Tang Crimping, LAN Tester, Pisau Cutter.
Bahan : Kabel UTP, Konektor RJ 45

F. Kesehatan dan Keselamatan Kerja


1. Peserta didik (praktikan) wajib menggunakan wearpack.
2. Bacalah dan pahami petunjuk praktikum pada setiap lembar kegiatan belajar.
3. Jangan meletakkan makanan dan minuman diatas komputer.
4. Pastikan peralatan yang digunakan dalam keadaan baik.

G. Langkah-Langkah Kegiatan
1. Terlebih dahulu lakukan pengukuran kabel UTP yang akan digunakan, dan sebagai
antisipasi atas terjadinya kekurangan kabel sebaiknya kabel UTP yang telah diukur
diberikan tambahan panjang minimal 20 cm.
2. Potong ujung kabel hingga rata, kupas kulit pelindung bagian luar kabel UTP dengan
jarak (sepanjang + 2 cm) menggunakan pisau tajam atau sebuah cutter khusus
3. Pisahkan dan kelompokkan empat pasang anak kabel UTP yang telah dikupas, dan
setiap kabel berwarna hendaknya dipasangkan dengan kabel putih bersangkutan.
4. Selanjutnya uraikan dengan urutan warna yang tepat, dan ratakan.
5. Setelah warna kabel tepat atau sesuai dengan yang diinginkan (apakah cross atau
straight), maka langkah selanjutnya adalah ratakan dan rapatkan sehingga berderet
rapi. Pangkas lagi ujung kabel yang telah tersusun menjadi sekitar 1,2 cm dan
pastikan ujungnya rata dan rapi.
6. Jepit ujung kabel tersebut dengan ibu jari dan telunjuk untuk dipasangkan ke
konektor RJ 45.
7. Masukan ujung kabel dengan hati-hati ke plug RJ 45 pastikan jaket kabel juga masuk
kedalam plug.
9. Tekanlah kabel dengan cukup kuat untuk meyakinkan konduktor-konduktor dan
perhatikan apakah setiap ujung kabel-kabel tersebut telah mencapai ujung konektor
tersebut, dilihat dari depan.
10. Perhatikan sekali lagi susunan warna kabel-kabel untuk lebih meyakinkan apakah
sudah benar.
11. Setelah yakin tidak keliru ambil tang crimping untuk mengepres atau mengunci
konektor.
12. Setelah selesai mengkrit kabel (mengunci kabel dengan crimping), lakukan langkah
yang sama pada ujung kabel lainnya. Lalu usahakan untuk mengtest kabel dengan
Tester, agar lebih yakin lagi bahwa kabel UTP yang sudah dipasangkan konektor
tersebut siap untuk dipakai.
H. Hasil dan Analisis
Berdasarkan langkah kerja di atas, tuliskan hasil dan analisisnya.
Keterangan/Konektivitas/Hasil
No. Aktivitas
Berhasil Tidak berhasil
1 Menerapkan cara crimping kabel UTP √
dengan standar TIA/EIA 568A
2 Menerapkan cara crimping kabel UTP √
dengan standar TIA/EIA 568B
3 Menguji hasil jenis sambungan √
straight-trough
4 Menguji hasil jenis sambungan √
cross-over
Isi dengan menggunakan tanda centang (√)

I. Kesimpulan
Buatlah kesimpulan berdasarkan hasil praktik cara crimping kabel dengan jenis
sambungan straight-trought dan cross-over !
KESIMPULAN:
Membuat kabel UTP berjenis Cross dan Straigh ini membutuhkan keahlian dan
kesabaran, karena pembuatan kabel ini tidak boleh dilakukan dengan asal-asalan.
bila kita salah menuyusun kabel maka dapat berakibat kabel tak bisa digunakan.
J. Daftar Pustaka
Tuliskan Sumber referensi yang menjadi rujukan
Google

Anda mungkin juga menyukai