Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI

UNIVERSITAS TIDAR
FAKULTAS EKONOMI
Alamat: Jalan Kapten Suparman 39 Magelang 56116
Telp. (0293) 364113 Fax. (0293) 362438
Laman: www.untidar.ac.id Surel: ekonomi@untidar.ac.id

UJIAN TENGAH SEMESTER GENAP TAHUN AKADEMIK 2021/2022


FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TIDAR
JENJANG/PROGRAM STUDI: S1/AKUNTANSI

Mata kuliah : Akuntansi Biaya (K2/K3)


Hari/Waktu : Senin, 28 Maret 2022/08.45 – 10.15
Dosen : Nuwun Priyono, S.E., M.Ak., Akt., CA.
Siti Afidatul Khotijah, SE. M.Ak

Petunjuk:
1. Walaupun ujian bersifat online dan tidak ada yang mengawasi ingatlah bahwa Tuhan selalu
mengawasi.
2. Dosen tidak akan menolerir segala bentuk kecurangan dan plagiarisme. Apabila pada saat
mengoreksi dosen menemukan indikasi kecurangan, maka nilai dari jawaban yang dikoreksi
akan dikurangi 50%.
3. Anda memiliki waktu selama 90 menit untuk mengerjakan dan 60 menit tambahan untuk
mengumpulkan lembar jawab ujian di Elita. Hanya menerima pengumpulan jawaban di Elita
(bukan email atau chat pribadi). Apabila terjadi kendala sehingga menyebabkan pengumpulan
di Elita tidak dapat dilakukan, segera hubungi dosen terlebih dahulu.
4. Kerjakan dan jawab soal ujian pada kertas folio bergaris (tulis tangan), kecuali pada soal
diperintahkan untuk mengerjakan secara ketikan. Pada lembar jawab berikan nama, npm, mata
kuliah, kelas (K2 atau K3), nama dosen, dan tanda tangan di pojok kanan atas. File yang
diupload berbentuk pdf. Pastikan hasil scan terlihat jelas. Ketidakjelasan scan/foto akan
mempengaruhi nilai. Setiap halaman jawaban di-scan masing-masing. Pada akhir lembar
jawab disertakan juga scan kartu ujian.
5. File yang diupload diberi nama: UTS-mata kuliah-kelas(K2/K3)-nama mahasiswa.
6. Jawaban harus urut nomor soal.

SOAL UJIAN
SOAL 1
Jelaskan paradigma manajemen lama dengan manajemen baru (modern) dalam perusahaan
manufaktur berkaitan dengan proses pembuatan produk? Dan jelaskan pula dampaknya terhadap
akuntansi biaya khususnya dalam perhitungan cost product?
SOAL 2
Kasus. PT “XYZ Motor Industries” merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang memproduksi
spare part motor roda dua. Informasi biaya produksi per 31 Desember 2020 sebagai berikut:
- Persediaan awal produk jadi Rp 19.000.000
- Persediaan akhir produk dalam proses Rp 24.000.000
- Persediaan awal produk dalam proses Rp 17.000.000
- Persediaan akhir produk jadi Rp 22.000.000
- Pendapatan penjualan aktiva lain-lain Rp 12.000.000
- Biaya gaji staf adminitrasi Rp 25.000.000
- Biaya promosi dan iklan Rp 15.000.000
- Biaya gaji tim pemasaran Rp 35.000.000
- Biaya perjalanan dinas marketing Rp 10.000.000
- Biaya rapat Rp 5.000.000
- Biaya ATK dan Fotocopy Rp 4.000.000
- Penjualan produk Rp 550.000.000
- BBB Rp 66.000.000
- BTKL Rp 45.000.000
- BOP Rp 69.000.000
- Biaya lain-lain Rp 16.500.000
- Pajak penghasilan 35%
Diminta: Buatlah laporan rugi laba perusahaan per 31 Desember 2020 dengan menggunakan metode
full costing! Kemudian analisislah bagaimana menurut Anda terhadap laporan rugi laba tersebut,
dilihat dari harga pokok produk dan laba bersih perusahaan!
SOAL 3
Sebuah perusahaan manufaktur memiliki 5 departemen yaitu: departemen bahan baku dan bahan
pendukung, departemen produksi 1, departemen produksi 2, departemen produksi 3 dan departemen
gudang produk jadi. Biaya produksi yang dikeluarkan terdiri dari: Biaya Bahan Baku (BBB), Biaya
Tenaga Kerja Langsung (BTKL) dan Biaya Overhead Pabrik (BOP). Jika anda menjadi akuntan
diperusahaan tersebut, dengan melihat profil singkat perusahaan tersebut, bagaimana Anda akan
menjelaskan cara perhitungan harga pokok produk (Cost Product) pada perusahaan tersebut! Jelaskan
secara detail dengan konsep dan teori yang sudah Anda pelajari.
SOAL 4
Jelaskan perbedaan perhitungan harga pokok produk berdasarkan Activity Based Costing (ABC)
dengan perhitungan harga pokok produk dengan metode yang lain!

Selamat Mengerjakan, Semoga Sukses!

Anda mungkin juga menyukai