Anda di halaman 1dari 3

TUGAS YANG MENGUNTUNGKAN BAGI ORANG-ORANG YANG BERIMAN

Rasulullah Saw manakala telah datang bulan Ramadhan beliau


menggembirakan sahabatnya dengan ucapan;

Sesungguhnya telah datang kepadamu bulan ramadhan, suatu bulan yang


diberkati. Allah telah mewajibkan kepadamu berpuasa, dibulan Ramadhan
dibukakan semua pintu surga, ditutup pintu neraka, dan pada bulan itu
semua syetan dibelenggu. Didalamnya ada suatu malam yang lebih baik dari
seribu bulan, barangsiapa yang diharamkan kebajikannya, maka pasti ia
terhalang (H.R Ahmad dan An Nasai)

Allah berfirman,

Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana


diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa,
(Qs. Al Baqarah 183)

Ulat Puasa kupu-kupu

1. Al Qur’an Petunjuk bagi orang yang Taqwa


Kitab (Al Qur'an) ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang
bertakwa, (Qs. Al Baqarah 2)

2. Allah beserta orang-orang yang bertaqwa


….. Bertakwalah kepada Allah dan ketahuilah, bahwa Allah beserta orang-
orang yang bertakwa. (Qs. Al Baqarah 194)

……dan ketahuilah, bahwasanya Allah beserta orang-orang yang bertakwa.


(At Taubah 123)

3. Faedah Bertaqwa
Hai orang-orang yang beriman, jika kamu bertakwa kepada Allah, niscaya
Dia akan memberikan kepadamu furqaan dan menghapuskan segala
kesalahan-kesalahanmu dan mengampuni (dosa-dosa) mu. Dan Allah
mempunyai karunia yang besar. (Qs. Al Anfaal 29)

4. Orang bertaqwa akan bertemu dengan Allah


….. dan bertakwalah kepada Allah dan ketahuilah bahwa kamu kelak akan
menemui-Nya. ….. (Qs. Al Baqarah 223)

5. Allah mengasihi orang yang bertaqwa


….. Sesungguhnya Allah mengasihi orang-orang yang bertakwa.
(Qs. At Taubah 4/7)

Rangkuman Ceramah Bpk. Syarif Hidayat, Yayasan Ishlahul Ummah Bandung 1


6. Surga tempat orang bertaqwa
…. Dan sesungguhnya kampung akhirat adalah lebih baik dan itulah sebaik-
baik tempat bagi orang yang bertakwa,
(yaitu) surga `Adn yang mereka masuk ke dalamnya, mengalir di bawahnya
sungai-sungai, di dalam surga itu mereka mendapat segala apa yang mereka
kehendaki. Demikianlah Allah memberi balasan kepada orang-orang yang
bertakwa.
(yaitu) orang-orang yang diwafatkan dalam keadaan baik oleh para malaikat
dengan mengatakan (kepada mereka): "Salaamun`alaikum, masuklah kamu
ke dalam surga itu disebabkan apa yang telah kamu kerjakan".
(Qs. An Nahl 30-32)

7. Dilindungi oleh Allah


….. dan Allah adalah pelindung orang-orang yang bertakwa.
(Qs. Al Jaatsiah 19)

8. Paling mulia di sisi Allah


….. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah
orang yang paling bertakwa di antara kamu. …. (Qs. Al Hujurat 13)

“Barangsiapa yang berpuasa pada bulan Ramadhan karena iman dan


mengharapkan Rahmat Allah, maka diampuni dosa yang telah lalu.”
(H.R Muslim)

Rasulullah Saw bersabda;


”Barangsiapa yang datang kepadanya bulang Ramadhan, lalu ia berpuasa
pada siangnya, ia shalat pada malamnya, ia menundukan penglihatannya, ia
memelihara kemaluannya, lidah dan tangannya. Ia menjaga shalatnya
didalam berjamaah dan ia cepat-cepat kepada shalat jum’at, maka
sesungguhnya ia telah berpuasa sebulan penuh dan sempurnalah
ganjarannya dan mendapati Lailatul Qadar serta mendapatkan pemberian
dari Allah.” (H.R Abu Ja’far Al Baqir)

Puasa ialah menahan diri dari makan minum dan bersetubuh dari mulai terbit
fajar sampai magrib karena mengharapkan Rahmat Allah, bermaksud melatih
nafsu dan mempersiapkan untuk taqwa kepada Allah dengan muraqabah
(dengan memperhatikan/kehendak Allah) dan melatih kemauan…..

Mereka itulah yang mendapat keberkatan yang sempurna dan rahmat dari
Tuhan mereka, dan mereka itulah orang-orang yang mendapat petunjuk.
(Qs. Al Baqarah 157)

Rasulullah bersabda
“Puasa itu sebagai benteng, maka apabila salah seorang kamu berpuasa
janganlah ia mengatakan kata-kata yang keji dan janganlah ia berbuat
kekacauan ketika berpuasa, jika ada orang yang memaki, atau mengajak
berkelahi maka katakanlah,”Sesungguhnya saya sedang berpuasa”
(H.R Muslim)

Sahabat Jabir berkata;


“Apabila engkau berpuasa, maka hendaklah berpuasa pula pendengaranmu,
penglihatanmu, lidahmu dari dusta dan kedurhakaan dan janganlah engkau
menyakiti pelayanmu dan hendaklah engkau berlaku hormat dan tenang
pada hari-hari puasamu, dan janganlah engkau jadikan hari-hari bukamu
sama dengan hari-hari puasamu’ (H.R Jabir bin Abdillah)

Rangkuman Ceramah Bpk. Syarif Hidayat, Yayasan Ishlahul Ummah Bandung 2


Diriwayatkan oleh Ibn Abid dara, Abu Fajar, Muhammad Ibnu Ali, bahwa Nabi
bersabda;
“Man a’ta a’laihi romadhoona fasyauma nahaarohu washola wirdan min
laylihi wagho dzo basyrohu wahafidzo farjahu walisanahu wayadahu
wahaafadzo ala sholatihi fil jamaa ati wabakkaro ila jumatin faqod
syomasyahro wastakmalal akhiro wa’adroka laylatal qodri wa faa za bi jaa
ijatii robbi.

PERINTAH PUASA KEPADA ORANG YANG BERIMAN

- Rencana makanan fisik yang direncanakan, harusnya makanan


rohani juga
- Puasa perintah Allah……

Rangkuman Ceramah Bpk. Syarif Hidayat, Yayasan Ishlahul Ummah Bandung 3

Anda mungkin juga menyukai