Anda di halaman 1dari 7

Soal UTS Smester 1 PPKn Kelas X

1. Penyerahan wewenang pemerintahan oleh pemerintahan pusat kepada daerah otonom


untuk mengatur dan mengurus urusan pemerintahan disebut...
a. Dekosentrasi
b. Desentralisasi
c. Sentralisasi
d. Tugas pembantuan
e. Daerah Otonom
2. Tokoh yang memperkenalkan teori trias politica berupa pemisahan keuasaan legeslatif,
eksekutif dan yudikatif adalah...
a. Montequieu
b. John Locke
c. Afdi Afdian
d. M. Mahfud
e. Jimli Asshiddiqi
3. Menurut John Locke, kekuasaan untuk melaksanakan undang-undang, termasuk kekuasaan
untuk mengadili setiap pelanggaran terhadap undang- undang adalah kekuasaan …
A. Konstitutif
B. Legislatif
C. Eksekutif
D. Yudikatif
E. Eksaminatif
4. Menurut John Locke, kekuasaan untuk melaksanakan hubungan luar negeri adalah
kekuasaan …
A. Konstitutif
B. Legislatif
C. Federatif
D. Yudikatif
E. Eksaminatif
5. Menurut Undang-undang Dasar 1945, kekuasaan Yudikatif di Indonesia dijalankan oleh
lembaga .....
A. MPR, DPR, DPRD dan DPD
B. Kepolisian, Kejaksaan dan Kehakiman
C. Kepolisian, Kejaksaan dan Pengadilan
D. Mahkamah Agung, Mahkamah Konstitusi dan Komisi Yudisial
E. Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi dan Kasasi Mahkamah Agung

6. Kekuasaan sebagaimana ditegaskan dalam Pasal 23 E ayat (1) UUD Negara Republik Indonesia
Tahun 1945 yang menyatakan bahwa “untuk memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab tentang
keuangan negara diadakan satu Badan yang bebas dan mandiri.”. Berdasarkan pasal tersebut, Badan
yang dimaksud adalah …

A. Menteri Keuangan RI
B. Dewan Perwakilan Daerah
C. Dewan Perwakilan Rakyat
D. Gubernur Bank Indonesia
E. Badan Pemeriksa Keuangan
7. Apabila presiden dan wakil presiden tidak dapat melakukan kewajiban dalam masa jabatannya
secara bersamaan, pelaksanaan tugas kepresidenan adalah.....
A Menteri luar negeri, menteri dalam negeri, dan menteri pertahanan
B Menteri luar negeri, menteri pertahanan, dan menteri sekertariat negara
C Menteri dalam negeri, menteri hukum dan HAM, serta menteri luar negeri
D Menteri pertahanan, menteri hukum dan HAM, serta menteri sekertariatan negara
E Menteri dalam negeri, menteri pertahanan, serta menteri koordinator politik, 
hukum dan keamanan.

8. Kagiatan yang menunjukkan kewenangan Presiden sebagai kepala negara adalah.....


A. Membentuk kabinet menteri
B. Membahas rancangan undnag-undnag APBN
C. Membuat laporan pertangungjawaban penggunaan APBN
D. Memberi pengampunan hukuman kepada terpidana kasus narkoba
E. Menetapkan peraturan pemerintah pengganti undang-undang

9. Perhatikan fungsi Kementerian negara berikut !


1) melaksanakan penelitian dan pengembangan di bidang pemerintahan dalam negeri
2) pelaksanaan kegiatan teknis dari pusat sampai ke daerah diseluruh Indonesia
3) melaksanakan koordinasi,melaksanakan kebijaksanaan dan program yang telah ditetapkan di
bidang tertentu yang menjadi tanggung jawabnya
4) menampung dan mengusahaan penyelesaian masalah yang timbul serta mengikuti perkembangan
dalam bidang yang dikoordinasikannya.
5) pelaksanaan penelitian dan pengembangan di bidang pemerintahan dalam negeri.

Dari data tersebut, yang termasuk fungsi kementerian koordinator ditandai oleh nomor ....
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 3)
D. 3) dan 4)
E. 3) dan 5)

10. Dibawah ini yang bukan merupakan kementerian yang berada dibawah Kementerian 
Koordinator Bidang Kemaritiman…
A. Kementerian Pariwisata
B. Kementerian Perhubungan
C. Kementerian Pemuda dan Olahraga.
D. Kementerian Kelautan dan Perikanan
E. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral

11. Selain kementerian yang menangani urusan pemerintahan terdapat juga kementerian
koordinator yang bertugas…
A. Melakukan sinkronisasi dan koordinasi urusan kementerian-kementerian yang berada di dalam
lingkup tugasnya. 
B. Menyelenggarakan urusan tertentu dalam pemerintahan untuk membantu Presiden dalam
menyelenggarakan pemerintahan negara 
C. Menjalankan fungsi perumusan dan penetapan kebijakan di bidangnya, 
D. Pengelolaan barang milik/kekayaan negara yang menjadi tanggung jawabnya, dan pengawasan
atas pelaksanaan tugas di bidangnya.
E. Menangani urusan pemerintahan yang nama kementeriannya secara tegas disebutkan dalam UUD
NRI Tahun 1945

12. Menurut John Locke, kekuasaan untuk melaksanakan undang-undang, termasuk kekuasaan
untuk mengadili setiap pelanggaran terhadap undang- undang adalah kekuasaan …
A. Konstitutif
B. Legislatif
C. Eksekutif
D. Yudikatif
E. Eksaminatif

13. Pada hakikatnya kekuasaan untuk mengubah dan menetapkan Undang-Undang Dasar, dimana
kekuasaan ini dijalankan oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat sebagaimana ditegaskan dalam Pasal
3 ayat (1) UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945, adalah kekuasaan …
A. Konstitutif
B. Legislatif
C. Federatif
D. Yudikatif
E. Eksaminatif

14. Hubungan kerja antara Presiden dengan DPR menurut pasal 11 UUD NRI Tahun 1945 
adalah ….
A. Menetapkan dan mengesahkan APBN
B. Meberi gelar, tanda jasa dan tanda-tanda kehormatan
C. Mengangkat mentri-mentri untuk memimpin departemen
D. Mengangkat duta dan konsul untuk ditempatkan dinegara lain
E. Menyatakan perang dan membuat perjanjian dengan Negara lain

15. Perhatikan ciri pemerintahan di bawah ini !


1. Terdapat hubungan yang erat antara eksekutif dal legislatif.
2. Eksekutif yang dipimpin oleh perdana menteri 
3. Kepala negara berkedudukan sebagai kepala negara saja bukan sebagai kepala eksekutif atau
pemerintahan. 
4. Presiden dipilih langsung oleh rakyat melalui pemilihan 
5. Eksekutif bertanggung jawab kepada legislatif. 
6. Menteri-menteri yang diangkat oleh presiden tersebut tunduk dan bertanggung jawab kepada
presiden
Dari pernyataan tersebut yang merupakan ciri sistim pemerintahan presidensial ditandai pada
nomor ...

A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 3 dan 5
D. 4 dan 6
E. 5 dan 6
16. Berikut ini yang merupakan salah satu variasi dari sistem pemerintahan presidensial di Indonesia
adalah.....
ad
A Parlemen terdiri dari dua bagian DPR dan DPD
B Presiden adalah kepala negara sekaligus kepala pemerintahan
C Kabinet atau mentri diangkat oleh presiden dan bertanggung jawab kepada presiden
D Kekuasaan yudikatif dijalankan oleh Mahkamah Agung dan badan peradilan di bawahnya
E Presiden sewaktu-waktu dapat diberhentikan oleh MPR atas usul dan pertimbangan DPR

17. Di bawah ini yang merupakan ciri dari sistem pemerintahan Presidensial.....
A Raja atau ratu berfungsi sebagai kepala negara
B Eksekutif mempunyai hubungan yang sangat erat
C Mekanisme pertanggungjawaban menteri kepada parlemen
D Presiden berkedudukan sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan
E Jika terjadi perselisihan antara kabinet dan perlemen, Kepala negara akan membubarkan parlemen

18. Sebagai warga Negara sudah sepatutnya kita wajib mendukung penyelenggaraan Negara
berorientasi kepada kepentingan rakyat dan merupakan perwujudan nilai-nilai Pancasila sebagai
ideologi terbuka. Bersikap positif terhadap Pancasila sebagai ideologi terbuka adalah, kecuali ….
A Menyaring budaya-budaya asing yang masuk baik secara langsung maupun tidak langsung
B Bersikap terbuka terhadap perubahan yang berdampak pada kemakmuran bangsa
C Mengembangkan prinsip toleransi, bekerjasama dan kekeluargaan dalam setiap perikehidupan
D Mengembangkan kehidupan demokrasi yang disesuaikan dengan kebutuhan bangsa dewasa ini
ad
E Menyerap semua nilai-nilai yang masuk demi kemajuan bangsa pada era globalisasi sekarang ini

19. Perhatikan data dibawah ini :


1. Cinta akan kemajuan dan pembangunan 
2. Pimpinan kerakyatan adalah hikmat kebijaksanaan yang landasi akal sehat.
3. Keseimbangan antara hak dan kewajiban, serta menghormati orang lain.
4. Musyawarah untuk mufakat dicapai dalam permusyawaratan wakil-wakil rakyat.

Berdasarkan data diatas yang merupakan Implementas dari Nilai Kerakyatan terdapat pada nomo....
A 1 dan 2 
B 1 dan 3 
C 1 dan 4
D 2 dan 4 
E 3 dan 4

20. Sikap positif yang perlu dikembangkan warga negara sebagai implementasi nilai-nilai Pancasila
adalah sebagai berikut, kecuali .....
A Mendukung kebijakan pemerintah dalam penyelenggaraan negara yang demokratis dan bebas dari
KKN.
B Berpartisipasi dalam rangka pelaksanaan pembangunan nasional.
C Mengembangkan prinsip toleransi, bekerjasama dalam setiap peri kehidupan.
D Memajukan kesejahteraan umum serta mencerdaskan kehidupan bangsa 
E Bersikap terbuka terhadap perubahan yang berdampak pada kemaslahatan Bangsa.
21. Pancasila selain mengandung nilai kerohaniaan yang mengakui pentingnya nilai material dan nilai
vital secara seimbang, dikenal juga didalamnya nilai yang bersifat objektif yang dapat dijelaskan
sebagai berikut ....
ad
A. Pancasila dapat di rubah oleh pembentuk negara itu sendiri
B. nilai-nilai Pancasila merupakan filsafat hidup yang paling tepat 
C. sila-silanya menunjukkan adanya sifat abstrak, umum dan universal
D. nilai-nilai Pancasila timbul sebagai hasil kesepakatan para pendiri bangsa
E. nilai-nilai Pancasila mengandung nilai estetis, nilai etis dan nilai religius

22. lembaga pemerintah non kementerian yang mengurusi masalah penanggulangan bencana
yaitu ....
a. ANRI
b. BNPB
c. BIN
d. BNPT
e. BPS

23. Dibawah ini merupakan kementerian yang berada dibawah Kementerian Koordinator Bidang
Politik, Hukum, dan Keamanan adalah kementerian….
A. Dalam Negeri dan luar negeri
B. Keuangan dan Ketenagakerjaan
C. Kesehatan dan Kementerian Sosial
D. Kelautan dan Perikanan dan Pariwisata
E. Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

24. Dibawah ini merupakan kementerian yang berada dibawah Kementerian Bidang Pembangunan
Manusia dan Kebudayaan adalah kementerian ...
A. Dalam Negeri dan luar negeri
B. Keuangan dan Ketenagakerjaan
C. Kesehatan dan Kementerian Sosial
D. Kelautan dan Perikanan dan Pariwisata
E. Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

25. Keberadaan Lembaga Pemerintaha Non Kementerian (LPNK) diatur oleh Keputusan Presiden
Republik Indonesia Nomor 103 Tahun 2001 tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi, Kewenangan,
Susunan Organisasi, dan Tata Kerja Lembaga Pemerintah Non-Departemen. 

Berikut yang bukan merupakan Lembaga Pemerintah Non Kementerian yang ada di Indonesia, yaitu:
A. Badan Intelijen Negara (BIN)
B. Badan Intelijen Negara (BIN)
C. Badan SAR Nasional (BASARNAS)
D. Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN)
E. Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres)
26. Di bawah merupakan Lembaga Pemerintaha Non Kementerian (LPNK) yang berada dibawah
koordinasi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian …
A. Badan Intelijen Negara (BIN)
B. Badan Intelijen Negara (BIN)
C. Badan SAR Nasional (BASARNAS)
D. Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN)
E. Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM)

27. Di bawah merupakan Lembaga Pemerintaha Non Kementerian (LPNK) yang berada dibawah
koordinasi Menteri Riset dan Teknologi adalah …
A. Badan Intelijen Negara (BIN)
B. Badan Intelijen Negara (BIN)
C. Badan SAR Nasional (BASARNAS)
D. Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN)
E. Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT)

28. Memegang kekuasaan yang tertinggi atas Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara
(Pasal 10). adalah wewenang presiden sebagai ....
a. kepala pemerintahan
b. kepala negara
c. kepala rumah tangga
d. kepala badan
e. kepala kantor

29. Dimensi kultural mengandung makna bahwa Pancasila mengandung nilai-nilai ....
a. falsafah negara, pandangan hidup bernegara, dan sebagai dasar negara
b. landasan utama untuk mencapai cita-cita, tujuan bernegara, dan dalam penyelenggaraan
pemerintahan
c. keimanan dan ketaqwaan Kepada Tuhan Yang Maha Esa
d. kemampuan bangsa dan negara dalam menghadapi berbagai hambatan.
e. sila kemanusian yang adil dan beradab.

30. Nilai Sila Persatuan Indonesia, kecuali ....


a. nasionalisme
b. menggalang persatuan dan kesatuan
c. menumbuhkan rasa senasib dan sepenanggungan
d. Menempatkan manusia sesuai dengan hakikatnya sebagai makluk Tuhan.
e. cinta bangsa dan tanah air

essay
1. Jelaskan jenis-jenis kekuasaan yang dikemukaan oleh montesquieu!
2. Berikan 3 contoh nilai sila ketuhanan yang maha esa!
3. Jelaskan fungsi dari kementrian negara republik Indonesia!
4. Coba kalian uraikan dalam satu paragraf mengenai pentingnya kekuasaan negara!
5. Sebutkan 3 nama kementrian republik indonesia beserta tugas dan wewenang nya!

Anda mungkin juga menyukai