Anda di halaman 1dari 4

DINAS KESEHATAN KABUPATEN SUMBAWA BARAT

UPTD PUSKESMAS TALIWANG

Jln. Undru No. 06 Kel.Kuang,Kec.Taliwang,Kab.Sumbawa Barat, Kode pos.84355


Telp. (03728281824) Email :Smilearea.pkmtaliwang@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS TALIWANG


No : / SK / ADM / /2016

TENTANG
KEWAJIBAN MENGIKUTI PROGRAM ORIENTASI PEGAWAI BARU

DI UPTD PUSKESMAS TALIWANG

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA UPTD PUSKESMAS TALIWANG

Menimbang : a. bahwa untuk memperkenalkan pegawai baru pada tugas-


tugas puskesmas yang sesuai dengan kompeteninya atau
tugas tambahan,kebijakan-kebijakan puskesmas, visi, misi,
tujuan dan tata nilai puskesmas, dilingkungan kerja UPTD
puskesmas Taliwang;
b. bahwa untuk melaksanakan tugas sesuai dengan
kompetensinya bagi karyawan baru baik kepala puskesmas,
penanggung jawab Upaya Kesehatan Masyarakat maupun
Upaya Kesehatan Perorangan dan pelaksana kegiatan UPTD
Puskesmas Taliwang, maka dipandang perlu untuk dilakukan
suatu kegiatan orientasi Pra Tugas;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan b perlu
menetapkan dengan Keputusan Kepala UPTD Puskesmas
Taliwang;
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tetantang Kesehatan;
2. Undang-Undang Nomor 30 tahun 2003 tentang
Pembentukan Kabupaten Sumbawa Barat di Provinsi Nusa
tenggara Barat;
3. Undang-Undang nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian
urusan Pemerintahan antara Pemerintah Daerah Provinsi dan
Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota;
4. Permenkes Nomor 741/MENKES/PER/VII/2000 tentang
Standar Pelayanan Minimal (SPM) Bidang Kesehatan di
Kabupaten/Kota;
5. Permenkes 75 Tahun 2014 tentang Puskesmas;
6. Peraturan Daerah Kabupaten Sumbawa Barat Nomor 5 Tahun
2008 tentang Pembentukan Susunan, Tugas Pokok dan
Fungsi Dinas-dinas Daerah Kabupaten Sumbawa Barat
sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan
Peraturan Daerah Kabupaten Sumbawa Barat Nomor 13
Tahun 2010;
7. Peraturan Bupati Sumbawa Barat Nomor 4 Tahun 2011
tentang Organisasi dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis
Dinas (UPTD) Pusat Kesehatan Masyarakat (PUSKESMAS)
pada Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa Barat;

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS TALIWANG TENTANG


KEWAJIBAN MENGIKUTI PROGRAM ORIENTASI PEGAWAI BARU
PADA UPTD PUSKESMAS TALIWANG
PERTAMA : Orientasi Pra Tugas akan dilakukan oleh staf baru sebelum mulai
melaksanakan tugas atau staf lama yang akan melaksanakan
tugas baru;
KEDUA : Staf tersebut diatas sebagaimana dimaksud dalam Diktum
PERTAMA melaksanakan Orientasi Pra Tugas sebagai berikut;
1. Pegawai baru wajib mengikuti Orientasi pra tugas sebagai
pengenalan secara umum, Visi, Misi, dan Manajemen
Organisasi;
2. Pegawai baru atau Pegawai lama harus mengetahui antara lain;
Kebijakan, Pedoman, Standar Operasional Prosedur dan hal
lain yang terkait dengan Tugas Pokok dan Fungsi;
3. Staf membuat laporan hasil orientasi pra tugas kepada Kepala
Puskesmas dengan mengetahui Penanggung jawab Program;
4. Orientasi dilaksanakan lebih kurang 10 hari kerja dan
dinyatakan selesai setelah laporannya disetujui dan
ditandatangani oleh Kepala Puskesmas;

KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal


ditetapkan dan akan diadakan perubahan apabila terdapat
kekeliruan pada penetapan Keputusan ini;

DITETAPKAN DI : TALIWANG
PADA TANGGAL :

Kepala UPTD Puskesmas Taliwang

Wildatun Uyun,
Penata Tk.I – III/d
NIP : 19671210 198903 2 014

Anda mungkin juga menyukai