Anda di halaman 1dari 5

Proses Analisa Bisnis Freelance Design pada situs Fiverr

Universitas Bina Bangsa

Oleh : Ahmad Altaf Hali


14022100093 , 3A Inf

Abstrak

Saat ini dunia tengah memasuki era yang disebut dengan industri 4.0. Industri 4.0 sendiri
didefinisikan sebagai industri yang menggabungkan tren otomatisasi teknologi dan pertukaran
data dalam aspek manufaktur. Pada era ini, industri mulai menyentuh dunia virtual, membentuk
konektivitas antar manusia, mesin dan data, yang dikenal dengan nama Internet of Things
(Hidayat, 2019). Pesatnya perkembangan teknologi membuat para pengusaha dan stakeholder
yang membutuhkan jasa seorang freelancer tidak perlu repot-repot lagi membuat pamflet
lowongan pekerjaan. Melalui kemajuan teknologi, saat ini telah tersedia berbagai platform
berbentuk situs website yang mempertemukan para pemberi kerja dan para freelancer secara
virtual. Platform ini disebut dengan web freelance. Dengan adanya web freelance terdapat
banyak sekali manfaat positif yang dapat dirasakan oleh penggunanya. Freelance istilah bagi
mereka yang bekerja tanpa adanya keterikatan dengan waktu kerja maupun sistem kontrak
jangka panjang. Pekerja freelance disebut dengan istilah freelancer atau pekerja lepas. Para
freelancer ini adalah orang yang bekerja secara independen, tidak terikat dengan jam kerja, dan
biasanya memiliki keterampilan di bidang tertentu. Seiring dengan perkembangan zaman,
banyak yang membutuhkan jasa seorang freelancer di berbagai bidang. Dalam sistem freelance,
pekerjaan tidak dinilai berdasarkan partisipasinya dalam tempat kerja tetapi dari hasilnya.
Sehingga pekerjaan ini sangat cocok untuk orang yang memiliki kendala lokasi dan waktu . Pada
dasarnya situs freelance adalah sebuah platform yang menjadi wadah untuk pekerja freelance
dalam mencari kerja dan mendapatkan uang melalui pekerjaan yang sesuai dengan minat dan
bakatnya. Selain itu juga menjadi wadah bagi pencari kerja untuk memberikan penawaran.
Contoh situs tersebut adalah : Fiverr , behance , upfork , dan lain lain.

Kata kunci : Freelance , Fiverr ,Bisnis online Design


A.Pembahasan

Freelancing pada situs Fiverr

Perkembangan internet yang cepat juga diikuti oleh perubahan budaya orang dalam
mencari kerja. Berdasarkan data dari Jobsdb1, jumlah orang yang mencari pekerjaan
melaluiinternet mencapai 30 juta setiap tahunnya. Web-web yang biasanya dipakai untuk
mencari kerja adalah Jobstreet dan Kaskus. Namun website-sebsite yang telah disebutkan di atas
merupakan website bagi orang yang menginginkan ikatan kerja tetap dengan perusahaan.
Website-website tersebut tidak menyertakan lowongan pekerjaan bagi orang-orang pekerja lepas
yang tidak menginkan ikatan dengan perusahaan atau freelance.

Freelance adalah orang yang bekerja secara bebas dan tidak terikat dengan perusahaan
dalam waktu yang lama.Dalam mengerjakan tugasya, biasanya freelance akan diminta untuk
mengerjakan salah satu tugas kecil dalam perusahaan dan diikat dengan kontrak sampai
pekerjaan itu selesai. Pekerjaan yang dilakukan pun bervariasi dari keuangan, hukum,
teknik,sampai manajemen. Freelance saat ini merupakan tata cara bekerja favorit bagi orang-
orang. Salah satu sebabnya adalah mereka tidak perlu lagi datang ke kantor atau terikat dengan
perusahaan untuk mendapatkan dan mengerjakan pekerjaan lagi. Seperti misalnya mahasiswa
yang tidak dapat selalu hadir di tempat kerja karena kesibukan kuliahnya sehingga memutuskan
untuk mengambil pekerjaan freelance, mahasiswa tersebut dapat mengerjakan pekerjaannya
dimanapun dan kapanpun asalkan memenuhi target yang telah ditentukan.

Fiverr adalah online marketplace untuk layanan freelance dengan provider berbiaya
rendah dari seluruh dunia. Gagasan dibalik Fiverr adalah untuk mempermudah proses perekrutan
dan direkrut sebagai pekerja lepas.Online marketplace ini tidak menggunakan perantara dalam
proses perekrutan, pemutusan kontrak, hingga hal yang berhubungan dengan bagian personalia.
Bisnis yang relatif kecil akan dapat menyelesaikan banyak hal dengan lebih cepat. Sementara
freelancer memiliki kebebasan untuk menjual layanannya kapan saja dan ke perusahaan
manapun. Umumnya, platform ini digunakan oleh freelancer untuk menawarkan layanan
digitalnya kepada klien secara global.

Bagaimana Cara Kerja di Fiverr


Fiverr adalah platform yang umumnya digunakan untuk menjual layanan digital. , Fiverr
menyediakan banyak kategori jualan jasa , diantara lain adalah :

 Graphics & Design


 Digital Marketing
 Writing & Translation
 Video & Animation
 Music & Audio
 Programming & Tech
 Business
 Lifestyle
 Data

Cara kerja Fiverr adalah dengan membiarkan pembeli atau klien untuk membayar
terlebih dahulu untuk "gig" atau layanan freelance yang diinginkan. Saat awal kemunculannya,
semua gig dihargai sebesar lima dolar, sekarang freelancer dapat mengenakan biaya lebih dan
menawarkan paket-paket layanan. Biasanya, pesanan akan diselesaikan dalam rentang waktu
satu atau dua hari, tetapi waktu pengiriman ditentukan oleh penjual dan dapat memakan waktu
lebih lama apabila penjual memiliki antrian pesanan. Ketika telah menyelesaikan pesanan, kamu
sebagai seller akan menerima 80% dari total nilai pesanan. Berarti ada potongan pajak dari situs
sekitar 20% setiap orderan.
Dalam diagram flowchart tersebut ada beberapa tahapan dalam proses pembelian dari
Buyer/Costumer ke penjual atau Seller :

1. Pembeli melihat gig dari profil yang kita tawarkan , di bagian Select Product Costumer
memiliki 2 kemungkinan yakni melanjutkan Pembayaran / Place order atau tidak jadi membeli

2. Order / pembayaran yang telah diterima akan diproses oleh situs untuk proses konsolidasi ke
server Fiverr untuk diterima :

Foto : Diambil dari profil orderan saya sendiri ( fiverr.com/atapatap803 )

3. Pada bagian Shipping order sampai Dispatch orderan akan di proses oleh buyer dan dikirm
dalam 2-3 waktu kerja
Foto : Diambil dari profil orderan saya sendiri ( fiverr.com/atapatap803 )

5. Receive order end . Orderan selesai akan dipotong service fee sebesar 20% dari fiverr dan
uang akan masuk clearing queue setelah itu diterima dalam waktu kerja 14 hari

Anda mungkin juga menyukai