Anda di halaman 1dari 4

No.

Dokumen : -KAK-UKM-GJH-2021
Revisi : 00.

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)


PENDATAAN RUMAH SEHAT
UPT PUSKESMAS GAJAHAN KOTA SURAKARTA TAHUN 2021

A. PENDAHULUAN
Puskesmas sebagai sarana pelayanan umum wajib memelihara dan
meningkatkan lingkungan yang sehat sesuai dengan standar dan persyaratan.
Kesehatan lingkungan merupakan bagian integral dari upaya kesehatan yang
diselenggarakan dalam rangka peningkatan derajat kesehatan yang optimal.
Untuk mencapai tujuan tersebut salah satu diantaranya melalui program
penyehatan lingkungan perumahan untuk mencapai sasaran program diadakan
suatu pendekatan upaya penyehatan lingkungan melalui kegiatan yang salah
satunya adalah pendataan rumah sehat.

B. LATAR BELAKANG
Inspeksi sanitasi adalah kegiatan pemeriksaan/ pengamatan secara
langsung terhadap fisik sarana dan identifikasi perilaku masyarakat terhadap
kesehatan lingkungan.
Rumah dikatakan sehat apabila memenuhi kriteria sebagai berikut :
Memenuhi kebutuhan psikologis antara lain privasi yang cukup,
komunikasi yang sehatantar anggota keluarga dan penghuni rumah, adanya
ruangan khusus untuk istirahat (ruang tidur) bagi masing-masing penghuni.
Memenuhi persyaratan pencegahan penularan penyakit antar penghuni
rumah dengan penyediaan air bersih, pengelolaan tinja dan limbah rumah
tangga, bebas vektor penyakit dan tikus, kepadatan hunian yang tidak
berlebihan, cukup sinar matahari pagi, terlindungnya makanan dan minuman dari
pencemaran, disamping pencahayaan dan penghawaan yang cukup.
Memenuhi persyaratan pencegahan terjadinya kecelakaan baik yang
timbul karena pengaruh luar dan dalam rumah, antara lain persyaratan garis
sempadan jalan, kontruksi bangunan rumah, bahaya kebakaran dan kecelakaan
di dalam rumah.

C. TUJUAN
1. Tujuan Umum

Dilarangmengubahdan/ataumenggandakandokumeninitanpaijinKepalaUPTDPuskesmasGajahan
No. Dokumen : 124 -KAK-UKM-GJH-2021
Revisi : 00.

Terlindungnya masyarakat dari potensi penyakit akibat dari rumah yang tidak
memenuhi syarat kesehatan.
2. Tujuan Khusus
a. Terlaksananya pengawasan oleh petugas sehingga dapat menjamin
kesehatan penghuni rumah.
b. Teridentifikasinya masalah terjadinya gangguan kesehatan akibat dari
rumah yang tidak memenuhi syarat kesehatan.

D. TATA NILAI PROGRAM


PASTI : Profesional, akuntabel, santun, tersandarisasi, inovatif.

E. TATA HUBUNGAN KERJA / PEMBAGIAN PERAN LINTAS PROGRAM /


LINTAS SEKTORAL

Lintas Program Peran


Program P2 Pendukung pelaksana
Program Promkes Pendukung pelaksana

Unit pelayanan Pendukung pelaksana

Lintas Sektor Peran


Penggerak sasaran
Kader Kesehatan
Mitra dalam pelaksanaan program
Jalur Koordinasi
RT/RW Penggerak sasaran
Mitra dalam pelaksanaan program
Pemangku wilayah
Kelurahan Jalur Koordinasi
Penggerak sasaran
Kecamatan Pemangku wilayah

F. KEGIATAN DAN RINCIAN KEGIATAN


Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa undangan yaitu :
1. Kader kesehatan, warga, tokoh masyarakat.
2. Lintas sektoral wilayah Puskesmas Gajahan.

Dilarangmengubahdan/ataumenggandakandokumeninitanpaijinKepalaUPTD PuskesmasGajahan
No. Dokumen : 124 -KAK-UKM-GJH-2021
Revisi : 00.

G. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


1. Persiapan
1. Menentukan lokasi inspeksi
2. Menyiapkan form inspeksi
3. Koordinasi lintas sektor
2. Pelaksanaan
1. Melakukan inspeksi sesuai lokasi yang ditentukan
2. Mengolah data dan analisa hasil inspeksi
3. Membuat tindak lanjut kegiatan
3. Evaluasi
Menyusun laporan hasil dan evaluasi pelaksanaan.

H. SASARAN
Warga, kader kesehatan di wilayah binaan UPT Puskesmas Gajahan.

I. JADWAL

Oktober 2021
Kegiatan
I II III IV

1 Persiapan

2 Pelaksanaan

3 Evaluasi&pelaporan

J. PENCATATAN DAN PELAPORAN


Dokumen laporan yang berisi : notulen, rencana tindak lanjut, rekomendasi, hasil
olah dan analisis data, laporan evaluasi, laporan hasil kegiatan. Petugas
menyusun laporan hasil yang ditujukan ke Dinas Kesehatan Kota Surakarta

K. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN


1. Waktu : selesai pelaksanaan kegiatan
2. Penanggungjawab :
a. Kepala Puskesmas
b. Penanggungjawab UKM
c. Koordinator pelayanan
d. Pelaksana : Pelaksana program

Dilarangmengubahdan/ataumenggandakandokumeninitanpaijinKepalaUPTD PuskesmasGajahan
No. Dokumen : 124 -KAK-UKM-GJH-2021
Revisi : 00.

3. Dokumen laporan yang berisi : hasil kegiatan dilaporkan pada Kepala


Puskesmas

Mengesahkan, Surakarta, 1 Oktober 2021


Kepala UPT Puskesmas Gajahan Pengelola Program

dr. Putri Tri Wijayanti Astanti Hidayah, SKM.


NIP. 19841212 201101 2 014 NIP. 19831024 201101 2 009

Dilarangmengubahdan/ataumenggandakandokumeninitanpaijinKepalaUPTD PuskesmasGajahan

Anda mungkin juga menyukai