Anda di halaman 1dari 8

BAB I

PENDAHULUAN

Ketahanan keluarga merupakan modal dasar bagi terwujudnya tatanan


masyarakat yang baik menuju cita-cita masyarakat sejahtera lahir batin.
Angka perceraian di Kabupaten Tasikmalaya yang mencapai 20%
memerlukan perhatian serius. Pada tahun 2019, tercatat 17.437 pasangan
menikah dan pada tahun yang sama tercatat 3.965 kasus perceraian.
Dalam rangka meminimalisir angka perceraian inilah pemerintah dalam
hal ini Kantor Kementerian Agama memiliki upaya yang salah satunya
melalui rencana kerja di bidang pembangunan keluarga menuju keluarga
sakinah yakni kegiatan bimbingan perkawinan bagi calon pengantin. Pada
tahun 2022, Kantor Kementerian Agama target 60 orang catin yang sudah
mendaftar nikah ke KUA.
Kegiatan ini merujuk kepada Keputusan Direktur Jenderal Bimbingan
Masyarakat Islam Nomor 189 Tahun 2021 tentang Petunjuk Pelaksanaan
Bimbingan Perkawinan Pranikah Bagi Calon Pengantin dan Surat Edaran
Dirjen Bimas Islam Nomor : B.2559/DJ.III.II/PW.00/05/2018 tentang
Pelaksanaan Bimbingan Perkawinan Pranikah Bagi Calon Pengantin
Tahun 2020 dimasa pandemic covid -19. Setiap angkatan menghadirkan
30 pasang catin. Anggaran kegiatan bersumber dari PNBP yang dalam
pelaksanaannya tergantung kepada ketersediaan anggaran berdasarkan
MP.
Pada kegiatan angkatan 14 catin yang diundang sebanyak 60 orang dari
Kecamatan (Ciawi dan Kadipaten) .

Laporan Kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin Angkatan 14 Tahun
1 2022
BAB II
PELAKSANAAN KEGIATAN
BIMBINGAN PERKAWINAN PRA NIKAH BAGI CALON PENGANTIN
ANGKATAN 14
TINGKAT KABUPATEN TASIKMALAYA TAHUN 2022

A. DASAR KEGIATAN
1. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan;
2. Undang-Undang Nomor 10 tahun 1992 tentang Perkembangan
Kependudukan dan Pembangunan Keluarga Sejahtera ;
3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan
Anak;
4. Undang-Undang Nomor 23 tahun 2004 tentang Penghapusan
Kekerasan dalam Rumah Tangga;
5. Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun Tahun 2000 tentang
Pengarusutamaan Gender dalam Pembangunan Nasional;
6. Keputusan Presiden RI Nomor 88 Tahun 2002 tentang Rencana
Aksi Nasional Penghapusan Perdagangan Perempuan dan
Anak;
7. Peraturan Presiden Nomor 20 Tahun 2008 tentang Perubahan
keempat Atas Peraturan Presiden Nomor 9 Tahun 2005 tentang
Kedudukan, Tugas, Fungsi, Susunan Organisasi dan Tata Kerja
Kementerian Negara Republik Indonesia;
8. Peraturan Presiden Nomor 24 Tahun 2006 tentang Kedudukan,
Tugas dan Fungsi Kementerian Negara serta Susunan
Organisasi,Tugas dan Fungsi Eselon I Kementerian Negara;
9. Keputusan Menteri Agama Nomor 3 Tahun 1999 tentang
Gerakan Keluarga Sakinah;
10. Keputusan Menteri Agama Nomor 480 Tahun 2008 tentang
Perubahan Atas Keputusan Menteri Agama Nomor 373 Tahun
2002 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kantor Wilayah

Laporan Kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin Angkatan 14 Tahun
2 2022
Kementerian Agama Provinsi dan Kantor Departemen Agama
Kabupaten/Kota;
11. Peraturan Menteri Agama Nomor 10 Tahun 2010 tentang
Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Agama;
12. Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 400/54/III/Bangda
perihal Pelaksanaan Pembinaan Gerakan Keluarga Sakinah.
13. Peraturan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam
Kementerian Agama Nomor Dj.Ii/542 Tahun 2013 Tentang
Pedoman Penyelenggaraan Kursus Pra Nikah;
14. Keputusan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam
Nomor 379 Tahun 2018 tentang Petunjuk Pelaksanaan
Bimbingan Perkawinan Pranikah Bagi Calon Pengantin;
15. Surat Edaran Dirjen Bimas Islam Nomor :
B.2559/DJ.III.II/PW.00/05/2018 tentang Pelaksanaan Bimbingan
Perkawinan Pranikah Bagi Calon Pengantin Tahun 2018.
16. Surat Edaran Dirjen Bimas Islam Nomor :
P-004/DJ/III/Hk.00.7/4/2020 Tentang Pengendalian Pelaksanaan
Nikah dimasa darurat bencana wabah penyakit akibat Covid-19
17. Surat Edaran Menteri Agama P-006/DJ.III/Hk.00.7/06/2020
Tentang pelayanan Nikah Menuju Masyarakat Produktif Aman
Covid

B. KEGIATAN PERSIAPAN
Persiapan kegiatan dimulai dari Kantor Kementerian Agama
Kabupaten Tasikmalaya Menginput data catin yang akan diundang.
Selanjutnya kami Menyusun jadwal, SK Kepanitiaan dan
Permohonan Narasumber.

Laporan Kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin Angkatan 14 Tahun
3 2022
C. KEGIATAN PELAKSANAAN
a. Waktu dan Tempat
Kegiatan Bimbingan Perkawinan Bagi Calon Pengantin
1. Angkatan 5 dilaksanakan pada hari Senin dan Selasa tanggal 27-
28 Juni di GDI Ciawi .
2. Peserta
Peserta yang diundang merupakan calon pengantin yang sudah
mendaftarkan diri untuk menikah di KUA yang melaksanakan
kegiatan BIMWIN. Jumlah secara keseluruhan sebanyak 60 orang
dari kecamatan (Ciawi dan Kadipaten).
Pada pelaksanaannya, beberapa calon pengantin yang diundang
tidak dapat hadir terutama calon pengatin pria karena alasan
tempat tinggal jauh di luar kota atau izin kerja.
Berikut tabel jumlah peserta :
ANGKATAN 14

No. Tidak
KECAMATAN UNDANGAN HADIR
Hadir
1. Ciawi dan
60 60 0
Kadipaten

3. Upacara Pembukaan
Kegiatan pembukaan dilaksanakan pada hari pertama sekaligus
materi Kebijakan Kementerian Agama terkait Bimbingan
Perkawinan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten
Tasikmalaya.

4. Pelaksanaan Kegiatan

Kegiatan dilaksanakan mengacu kepada jadwal yang telah


disusun (jadwal kegiatan dilampirkan). Pada dasarnya, peserta
memiliki kepentingan yang tinggi terhadap materi Bimwin yang
akan dijadikan bekal dan acuan dalam berumhahtangga.
Pemahaman terhadap apa dan bagaimana berumahtangga serta

Laporan Kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin Angkatan 14 Tahun
4 2022
aspek lain yang terkait seperti aspek materi, kesehatan,
manajemen konflik memberi kontribusi yang luar biasa dalam
mengahdapi dinamika berumahtangga. Peserta walaupun tidak
seluruhnya, cukup bisa mengikuti kegiatan secara proaktif
mengikuti arahan dari para fasilitator baik dalam penyampaian
pendapat, tanya jawab maupun bermain game.

5. Upacara Penutupan
Upacara penutupan dilakukan oleh panitia untuk menekankan
kembali pentingnya peserta memahami hakikat tujuan kegiatan
yakni sebagai salah satu ikhtiar Kementerian Agama ikut serta
memberi pemahaman mereka yang akan berumahtangga untuk
memperkuat ketahanan keluarga dan meminimalisir terjadinya
perceraian.

Laporan Kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin Angkatan 14 Tahun
5 2022
BAB III
TUJUAN DAN HASIL YANG DICAPAI

A. TUJUAN
Maksud kegiatan ini secara umum sebagai realisasi dari rencana
Kementerian Agama di bidang pembangunan keluarga menuju
keluarga sakinah.
Secara khusus, bertujuan memberikan bekal pengetahuan dan
wawasan berumahtangga bagi catin peserta kegiatan. Materi
diarahkan kepada upaya membangun dan membina, menjaga dan
melestarikan rumah tangga serta mengelola konflik dalam keluarga.

B. HASIL YANG DICAPAI


Peserta memahami materi yang disampaikan sebagai bekal
pemahaman mereka dalam rumah tangga
Timbulnya motivasi untuk mencapai hakikat berumah tangga yakni
ketenangan hidup dan mempersiapkan keturunan yang lebih baik
Memberi wawasan terkait materi yang sangat dibutuhkan oleh catin
dan dalam paparan kesan peserta catin menganggap penting
kegiatan ini;
Memberi motivasi bagi catin dalam upaya mewujudkan cita-cita
keluarga sakinah;
Dalam konteks luas, kegiatan yang dilaksanakan secara reguler dan
memasyarakat akan memberi dampak psikologis dan nuansa baru
dalam memahami pernikahan.

Laporan Kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin Angkatan 14 Tahun
6 2022
BAB IV
EVALUASI DAN PENUTUP

A. EVALUASI
Pada tahun 2022, narasumber dalam hal ini fasilitator tampak lebih
siap dalam menyampaikan materi dan mengawal jalannya Bimwin.
Dan ini sangat membantu kelancaran dan pencapaian target
penyampaian materi agar lebih maksimal.
Evaluasi masih menyangkut tingkat kehadiran peserta yang bisa jadi
akibat dari mepetnya waktu pendaftaran nikah ke hari pelaksanaan
akad, kesiapan tempat yang memadai namun tidak berbiaya serta

B. PENUTUP
Sebagai penutup ada beberapa catatan yang dipandang perlu
disampaikan dipandang dapat memperkuat pelaksanaan bimwin
mencapai tujuannya.
1) Fasilitator perlu mempersiapkan materi sebaik mungkin (slide
materi), tidak terkuras waktu di kegiatan pengenalan/dinamika
kelompok, dan variatif dalam penyajian
2) perlu dipertimbangkan paling tidak sebelum KUA memiliki
gedung refresentatif untuk dialokasikan anggaran sewa gedung.

Laporan Kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin Angkatan 14 Tahun
7 2022
BAB V
KESIMPULAN

Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin pada tahun 2022
adalah tahun kedua sejak dicanangkan dalam formatnya saat ini. Sudah
waktunya masyarakat luas mengenal BIMWIN sebagai instrumen yang
tidak terpisahkan dari rangkaian pra nikah selain pendaftaran. Selain itu,
regulasi diharapkan bisa menjaring seluruh catin agar tujuan bimwin bisa
lebih berimplikasi dan dirasakan nyata secara luas.
Beberapa perbaikan dalam prosedur penyelenggaraan perlu terus
disesuaikan dengan mempertimbangkan berbagai kondisi yang mengiringi
pelaksanaan bimwin. Tujuannya tidak lain agar bimwin dilaksanakan
secara reguler oleh KUA, berbiaya murah, dan diikuti lebih banyak catin.

Tasikmalaya, 27 Juni 2022

Kepala Seksi Bimas Islam

Drs. H. Aep Saepudin

Laporan Kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin Angkatan 14 Tahun
8 2022

Anda mungkin juga menyukai