Anda di halaman 1dari 8

Laporan Observasi Pengenalan Lingkungan

SMK DARUSSALAM PAMULANG


Kelompok 20
Guru pembimbing: bu Sofi
Anggota:
1.Dini Dwi Ariyanti
2.Diva Oktavia Ramadania
3.Eyla Kartika
4.Fanya Sabrina Rozena
5.Hadid Kusuma Setya P.
6.Hasna Ratna Afifah
7.Ilham Kamil
8.M.Rafi Akbar
9.Melisa

Kata Pengantar
Assalamualaikum Wr Wb.

Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT yang telah


memberikan rahmat dan karunianya, shalawat serta
salam semoga tercurah kepada Rasulullah SAW, sehingga
kita dapat menyelesaikan makalah yang berjudul
"Laporan OPL".
Adapun tujuan dari penyusunan makalah ini adalah
untuk Mendeskripsikan perjalanan OPL pada tanggal 29
November 2022
• Bab I: Pendahuluan
Kami berangkat ke Bandung pukul 02:00 WIB, setelah itu, kami
istirahat di rest area untuk menunaikan ibadah sholat subuh,
sarapan, dan mengganti pakaian dengan seragam sekolah. Dan
kami melanjutkan perjalanan ke Bandung pukul 06:00 sambil
menuju PT Primarindo Asia Infrastructure Tbk. Atau lebih
dikenal pabrik tomkins.

• Bab II: Pembahasan


Kami sampai di PT. Primarindo Asia Infrastructure Tbk pukul
08:00 WIB, Lalu kami melakukan Apel terlebih dahulu sebelum
memasuki Pabrik Tomkins. Setelah apel selesai, kami memasuki
Pabrik Tomkins sambil belajar cara pembuatannya.
perusahaan ini mengembangkan produk sepatu yang kemudian
diberi label “Tomkins”. Produk ini mendapat perhatian yang
cukup besar dari para konsumen. Hal ini dibuktikan dengan
kapasitas produksi pabrik hingga mencapai 350.000 pasang
sepatu setiap bulannya. Akan tetapi, kapasitas produksi PT
Primarindo Asia Infrastructure Tbk saat ini yaitu 60.000 pasang
sepatu setiap bulannya. Pada PT Primarindo Asia Infrastructure
Tbk belum pernah dilakukan evaluasi keseimbangan lintasan
perakitan. Kapasitas produksi yang tinggi harus didukung pula
dengan lintasan perakitan yang baik agar dapat mengurangi
pemborosan yang terjadi di perusahaan. Adapun fasilitas yang
terdapat pada PT. Primarindo Asia Infrastructure Tbk antara
lain yaitu gudang bahan baku, departemen laminating,
departemen cutting, departemen sablon, departemen sewing,
departemen rubber/press, departemen assembling serta
gudang barang jadi.
Produk sepatu Tomkins dibagi menjadi dua bagian yaitu bagian
upper dan bagian bottom. Bagian upper menggunakan bahan
baku utama berupa kulit sapi olahan, kulit sintetis (PU/PVC),
kain mesh dan kain canvas. Bagian bottom sepatu
menggunakan bahan baku utama berupa karet alam, karet
sintetis, bahan-bahan kimia dan ethilini vinil asetat (EVA).
Setelah belajar dan melihat cara membuat sepatu Tomkins,
kami mendengarkan sambutan dari kepala devisi Pak
Tugimanan sambil membagikan sepatu tomkins kepada siswa
siswi SMK Darussalam. Setelah itu kami menyantap makan
siang dan menunaikan sholat dzuhur lalu berganti pakaian OPL.
Dan kami melanjutkan perjalanan pukul 13.00 ke Trans Studio
Bandung.
Kami sampai di Trans Studio Bandung pukul 14.00 dan kami
berbaris untuk mengambil tiket masuk. Setelah kami masuk, di
dalam Trans Studio Bandung terdapat banyak wahana yaitu
transcar racing, giant swing, dunia lain, racing coaster, ocean
world dan lain lain tetapi ada beberapa wahana yang tutup
karena perbaikan dan jam operasinya sudah selesai. Setelah
kami bermain wahana ada pertunjukan karnaval sebagai
penutupan.
• Bab III: Penutupan
Setelah dari Trans Studio Bandung, kami melanjutkan
perjalanan untuk kembali ke SMK Darussalam. Pada pukul
19.00 kami berhenti di pusat oleh oleh. Kami menunaikan
sholat maghrib sekaligus sholat isya dan makan malam. Setelah
makan malam kami tidak lupa untuk membeli oleh oleh untuk
keluarga. Pada pukul 20.30 kami langsung melanjutkan
perjalanan menuju Pamulang. Dan kami sampai di Pamulang
pukul 22.19 WIB.

•Daftar Pusaka
detik.com, repository.unjanj.ac.id, wisatalova.com

•Lampiran

Anda mungkin juga menyukai