Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BIREUEN

GAMPONG MATANG REULEUT


KEMUKIMAN KRUENG KECAMATAN PEUDADA

KEPUTUSAN GEUCHIEK GAMPONG MATANG REULEUT


NOMOR : / MTR / VII / 2013
TENTANG

PENGANGKATAN BENDAHARA GAMPONG MATANG REULEUT


GEUCHIEK MATANG REULEUT

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka mengoptimalkan penyelenggaraan pemerintah


Gampong untuk pengelolaan keuangan Gampong maka perlu mengangkat
Bendahara Gampong;

b. Bahwa untuk menindaklanjuti Pasal 12 Peraturan Menteri Dalam Negeri


Nomor 37 Tahun 2007 dalam Penatausahaan Keuangan Gampong dilakukan
oleh Bendahara Gampong;

c. Bahwa berdasarkan pertimbangan yang dimaksud dalam huruf a dan b, maka


dipandang perlu menetapkan Bendahara Gampong;

Mengingat : 1. Undang – Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah


sebagaimana telah diubah untuk kedua kalinya dengan Undang-Undang
Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang
Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah;

2. Undang-Undang Nomor 11 tahun 2006 tentang Pemerintah Aceh;

3. Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2005 tentang Desa Peraturan Menteri


Dalam Negeri Nomor 37 Tahun 2007 tenteng Pengelolaan Keuangan Desa;

4. Peraturan menteri dalam negeri nomor 13 tahun 2006, tentang pedoman


pengelolaan keuangan daerah;

5. Peraturan menteri dalam negeri nomor 59 tahun 2007, tentang perubahan atas
peraturan menteri dalam negeri nomor 13 tahun 2006 tentang pedoman
pengelolaan keuangan daerah;

6. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 37 Tahun 2007, tentang


Pengelolaan Keuangan Desa;

7. Qanun Aceh nomor 1 tahun 2007, tentang Kedudukan Protokoler Dan


Keuangan Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah
Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam;

8. Peraturan Gubernur Nanggroe Aceh Darussalam nomor 25, tentang Pedoman


Pengelolaan Bantuan Peumakmu Gampong Dalam Provinsi Nanggroe Aceh
Darussalam;

Memperhatikan : Keputusan musyawarah Gampong Matang Reuleut tanggal 11 Juli 2010


bertempat di Meunasah Gampong Matang Reuleut .
MEMUTUSKAN

KESATU : Mengangkat saudara SUDIRMAN sebagai Bendahara Gampong Matang Reuleut


Kecamatan Peudada Kabupaten Bireuen.

KEDUA : Tugas Bendahara Gampong sebagaimana yang tercantum dalam dicantum dalam
satu keputusan ini adalah sebagai berikut :

1. Melakukan penatausahaan penerimaan dan pengeluaran keuangan gampong


dengan menggunakan Buku Kas Umum, Buku Kas Pembantu Objek
Penerimaan dan Pengeluaran, Buku Kas Harian Pembantu;
2. Memungut Pajak Penghasilan (PPh) dan Pajak lainnya;
3. Menyetorkan seluruh penerimaan, seluruh potongan dan pajak yang
dipungut;
4. Mempertanggungjawabkan penerimaan dan pengeluaran uang bulanan
melalui laporan pertanggungjawaban kepada Geuchiek / nama lain;
5. Mempertanggungjawabkan penerimaan dan pengeluaran tahunan keuangan
gampong melalui Laporan Pertanggungjawaban tahunan Bendahara
Gampong selambat-lambatnya tanggal 10 Januari tahun berikutnya;

KETIGA : Dalam melaksanakan tugas sebagaimana yang dimaksud dalam dictum kedua,
Bendahara Gampong dalam melakukan pengelolaan keuangan gampong
bertanggung jawab kepada Geuchiek;

KEEMPAT : Segala biaya yang timbul akibat ditetapkannya keputusan ini di bebankan pada
Anggaran Pendapatan dan Belanja Gampong (APBG) dan sumber lain yang sah
dan tidak mengikat;

KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila
dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan ini akan diadakan
perbaikan sebagaimana mestinya;

Ditetapkan DI Gampong Matang Reuleut


Pada Tanggal 16 Juli 2013
Geuchiek Gampong Matang Reuleut

( AMRI H. MUHAMMAD )
Tembusan :
1. Yth, Gubernur Aceh
2. Yth, Bapak Bupati Bireuen
3. Yth, Kepala BPM Kabupaten Bireuen
4. Yth, Camat c/q PJOK

Anda mungkin juga menyukai