Anda di halaman 1dari 12

UTB BLOK DMS 2020

Bismillah UAB 100, AAMIIN!!!

Belajar Cuma dari soal, pengennya 100. Dek-dek, mimpimu ketinggian.

1. Gambar berikut adalah contoh tumor jinak jaringan lunak yang berasal dari jaringan apa?

A. Lipid
B. Vaskular
C. Osseus
D. Nervus
E. Synovium

2. Pasien laki-laki, usia 11 tahun datang dengan keluhan nyeri dan terdapat benjolan pada
pangkal paha kiri sejak 2 bulan yang lalu setelah jatuh saat bersepeda. Dari hasil
pemeriksaan x ray, didapatkan gambaran reaksi periosteal seperti lapisan kulit bawang.
Kemungkinan diagnosis?

A. Osteosarcoma
B. Ewing sarcoma
C. Giant cell tumor
D. Osteomyelitis
E. Fibrosarcoma

3. Ewing sarcoma adalah tumor ganas musculoskeletal yang sering terjadi pada usia 5-30
tahun, dan merupakan tumor yang berasal dari jaringan
A. Osseus
B. Lipid
C. Vaskuler
D. Fibrous
E. Neuroectodermal
4. Pasien usia 8 tahun, laki-laki, datang dengan keluhan nyeri pada pangkal paha kanan sejak
4 bulan yang lalu, pasien juga mengeluhkan sering mendengar bunyi "krekk" pada pangkal
paha kanannya, namun pasien hanya berobat ke sangkal putung. Setelah dilakukan
anamnesis dan pemeriksaan fisik, pasien menjalani pemeriksaan radiologis x ray dan di
dapatkan hasil sebagai berikut.
Apakah kemungkinan diagnosis yang tepat?

A. Fibrous dysplasia
B. Osteoma
C. Osteosarcoma
D. Ewing sarcoma
E. Giant Cell tumor

5. Berikut adalah kegunaan dari pemeriksaan MRI pada kasus tumor musculoskeletal,
KECUALI…
A. Menilai keterlibatan struktur neurovascular BENER
B. Menilai ekstensi tumor ke jaringan lunak sekitar BENER
C. Menilai ekstensi intrameduller
D. Mendeteksi adanya skip lesion BENER
E. Mendeteksi adanya cold abcess

6. Urutan lapisan epidermis yang benar dari lapisan paling atas sampai lapisan paling bawah
adalah:
A. Stratum korneum, Stratum lucidum, Stratum spinosum, Stratum granulosum, Stratum
basale
B. Stratum korneosit, Stratum granulosum, Strâtum lucidum, Stratum spinosum, Stratum
basale
C. Stratum korneum, Stratum granulosum, Stratum lucidum, Stratum spinosum, Stratum
basale
D. Stratum korneum, Stratum lucidum, Stratum granulosum, Stratum spinosum, Stratum
basale
E. Stratum basale, Stratum spinosum, Stratum lucidum, Stratum granulosum, Stratum
korneum

7. Vegetasi veruciformis, didapat pada penyakit


A. Kondiloma Akuminata (vegetasi seperti bunga kol)
B. Veruka vulgaris ( tanpa vegetasi)
C. Kondiloma Lata
D. Veruka Plana
E. Cradle cap

8. Hilangnya kontinuitas kulit sehingga kulit terbelah tapa kehilangan jaringan merupakan
definisi dari
A. Ulkus
B. Fisura
C. C Sikatrik
D. Fistel
E. Likenifikasi

9. Seorang anak usia 10 tahun dibawa orang tuanya ke puskesmas dengan keluhan rambut
kepala rontok kisaran 1 bulan. Dari pemeriksaan status dermatologikus didapat patch
eritema soliter, bentuk bulat, ukuran diameter 2 cm, ditutupi oleh skuama putih halus,
disertai rambut berwarna keabuan kusam yang terputus 0,5-1 cm diatas kulit kepala. Pada
pemeriksaan KOH 10% didapat spora atau hifa endotrik. Diagnosis yang mungkin pada
kasus ini:
A. Sifilis sekunder
B. Alopesia areata
C. Trikotilomania
D. Tinea kapitis Tipe Gray patch
E. Tinea kapitis Tipe favosa ( BAU TIKUS)

10. Seorang anak usia 10 tahun dibawa orang tuanya ke puskesmas dengan keluhan rambut
kepala rontok kisaran 1 bulan. Dari pemeriksaan status dermatologikus didapat patch
eritema soliter, bentuk bulat, ukuran diameter 2 cm, ditutupi oleh skuama putih halus,
disertai rambut berwarna keabuan kusam yang terputus 0,5-1 cm diatas kulit kepala. Pada
pemeriksaan KOH 10% didapat spora atau hita endotrik. Pemeriksaan menggunakan lampu
Wood pada lesi menunjukkan fluoresensi?
A. Kehijauan ( TINEA)
B. Coral red ( ERISTRASMA)
C. Kuningan keemasan (M. FUR-FUR)
D. Kehitaman
E. Tidak tampak fluoresensi (BUKAN JAMUR/NORMAL)

11. Seorang anak usia 10 tahun dibawa orang tuanya ke puskesmas dengan keluhan rambut
kepala rontok kisaran 1 bulan. Dari pemeriksaan status dermatologikus didapat patch
eritema soliter, bentuk bulat, ukuran diameter 2 cm, ditutupi oleh skuama putih halus,
disertai rambut berwarna keabuan kusam yang terputus 0,5-1 cm diatas kulit kepala. Pada
pemeriksaan KOH 10% didapat spora atau hifa endotrik. Pilihan terapi utama pada kasus
ini adalah:
A. Benzathine benzy|penicillin 2,4 juta IU, injeksi IM dosis tunggal
B. Injeksi triamcinolone 0,1 ml
C. Tablet Griseofulfin 10-20 mg/kg/hr selama 6-8 minggu
D. Tablet Fluconazol 6 mg/kg/hr dosis tunggal
E. Tablet eritromisin 3x250 mg/hari selama 28 hari
12. Seorang anak usia 7 tahun dengan berat badan 30 kg datang ke puskesmas dengan keluhan
timbul lepuh dibadan kisaran 4 hari yang lalu, disertai demam. Pada status dermatologikus
tampak vesikel pustul multiple diskret sebagian konfluen diatas dasar eritema sebaian
tampak krusta kecoklatan. Pengobatan yang sesuai pada kasus ini adalah
A. Tablet ciprofloksasin 2x 500 mg
B. Tablet amoksisilin 3x250 mg
C. Tablet asiklovir 4x 800 mg ( HERPES SIMPLEX)
D. Tablet asiklovir 4x400mg
E. Tidak perlu terapi khusus

13. Infeksi pada jari yang disebabkan HSV yang didapatkan melalui inokulasi
langsung/penyebaran langsung pada sat infeksi primer disertai demam dan
lymphadenopathy lokal dikenal sebagai
A. Herpes simpleks tipe 1
B. Ramsay hunt synd
C. Herpetik whitlow
D. Paronikia
E. Onikomikosis

14. Seorang anak usia 7 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan timbul bintil 3 buah di
pinggang kanan, rasa nyeri dan gatal disangkal. Pada status dermatologikus tampak papul
3 buah sewarna kulit dan tampak dele. Prinsip pengobatan pada kasus ini adalah:
( MOLUSKUM KONTAGIOSUM)
A. Pengolesan KOH 10%
B. Pengolesan Asam Fusidat 2%
C. Mengeluarkan Henderson-Patterson bodies
D. Didiamkan saja
E. Pengolesan hidrokortisone 2,5 %

15. Seorang pria usia 60 tahun datang dengan keluhan lepuh dipunggung kanan kisaran 2 hari
yang lalu. Awalnya pasien mengeluh nyeri pada punggung disertai den Kemudian timbul
bercak kemerahan disertai lepuh. Pada status dermatologikus regio thorak posterior dekstra
setinggi dermaton T4 - T5 tampak papul vesikel multiple diatas dasar eritema. Pemeriksaan
penunjang Tzanck tes (+). Terapi pada pasien ini adalah: ( HERPES ZOOSTER)
A. Tablet Asiklovir 5x800 mg selama 7 hari
B. Tablet Ciprofloksasin 2x500 mg selama 7 hari
C. Tablet Cimetidine 2x1 tablet selama 7 hari
D. Tablet methyIprednisolone 2x8 mg selama 7 hari
E. Hanya perlu terapi simtomatik saja.

16. Seorang pria usia 60 tahun datang dengan keluhan lepuh dipunggung kanan kisaran 2 hari
yang lalu. Awalnya pasien mengeluh nyeri pada punggung disertai demam. Kemudian
timbul bercak kemerahan disertai lepuh. Pada status dermatologikus regio thorak posterior
dekstra setinggi dermaton T4 - T5 tampak papul vesikel multiple diatas dasar eritema.
Pemeriksaan penunjang Tzanck tes (+). Komplikasi yang mungkin terjadi pada kasus ini
jika tidak diterapi dengan adekuat adalah:
A. Sikatrik
B. Tidak terjadi komplikasi
C. Ulkus
D. NPH/PHN ( NEURAL PASCA HERPETIK)
E. Lumpuh

17. Ini adalah penyakit-penyakit kulit yang disebabkan Staphylococcus, Streptococcus, atau
oleh keduanya adalah KECUALI:
A. Erysipelas
B. Erythrasma→ Corynebacterium minutissimum
C. Selulitis
D. Flegmon
E. Ektima

18. Seorang anak diantar ibunya dengan keluhan koreng dikedua kaki kisaran 2 pekan yang
lalu. Koreng awalnya berupa bintil kecil yang sangat gatal, oleh pasien di garuk lama lama
menjadi koreng. Pada pemeriksaan fisik teraba pembesaran kelenjar getah bening inguinal,
Pada status dermatologikus regio ekstremitas inferior dekstra et sinistra tampak ulkus
dangkal multiple ditutupi krusta kehitaman. Pada pemeriksaan gram tampak bakteri Gram
(+). Diagnosis pasien ini adalah:
A. Ulkus tropik
B. Ektima → krusta+ulkus
C. Impetigo → kalo krusta doang
D. Prurigo
E. TB kutis

19. Infeksi pioderma yang jika pecah membentuk krusta tipis berwarna coklat seperti lacquer
yang dikenal dengan krusta collarete adalah:
A. Impetigo krustosa → krusta kuning madu
B. Selulitis
C. Impetigo bulosa
D. Ektima
E. Pemfugus

20. Seorang pria 30 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan timbul bisul bermata banyak
di tengkuk kisaran 8 hari yang lalu. Awalnya timbul setelah pasien selesai mencukur
rambut. Pasien mengeluh nyeri dan demam. Bisul belum diobati oleh pasien. Pada
pemeriksaan fisik tampak nodul multiple konfluen diameter kisaran 6 cm, pada bagian
puncaknya tampak nekrosis dan supurasi. Tanda radang (+) fluktuasi(-). Pada pemeriksaan
Gram ditemukan kuman Gram (+). Diagnosis pasien ini adalah:
A. Abses
B. Folikulitis
C. Furunkel
D. Karbunkel
E. TB kutis, skrofuloderma
21. Seorang pria 30 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan timbul bisul bermata banyak
di tengkuk kisaran 8 hari yang lalu. Awalnya timbul setelah pasien selesai mencukur
rambut. Pasien mengeluh nyeri dan demam. Bisul belum diobati oleh pasien. Pada
pemeriksaan fisik tampak nodul multiple konfluen diameter kisaran 6 cm, pada bagian
puncaknya tampak nekrosis dan supurasi. Tanda radang (+) fluktuasi (-). Pada pemeriksaan
Gram ditemukan kuman Gram (+). Pilihan pengobatan pada pasien ini adalah:
A. Kompres, antibiotika topikal, obat TB
B. Kompres, Insisi pasang draine, Antibiotik sistemik, analgetik
C. Kompres, Insisi pasang draine, Antibiotika sistemik, antibiotika topikal , analgetik
D. Kompres, antibiotika topikal, analgetik
E. Kompres, Antibiotik sistemik, analgetik

22. Tn. Amir, usia 25 tahun seorang guru di Pondok Pesantren datang ke poli kulit dengan
keluhan timbul bintik merah sebagian bernanah disertai gatal terutama malam hari di sela
jari tangan, paha dan perut serta kelamin sejak 1 minggu lalu. Murid di pesantren ada
beberapa seperti keluhan tersebut. Demam disangkal. Dari pemeriksaan status
dermatologis pada regio intergiti manus dextra et sinistra, abdomen, femoralis, dan
genetalia eksterna terdapat papul eritem dan pustul serta terowongan. Pernyataan di bawah
ini sesuai dengan kasus di atas, kecuali…
A. Diagnosis pasien adalah scabies
B. Nama lain penyakit tersebut adalah gatal agogo
C. Disebabkan oleh Sarcoptes scabiei var hominis.
D. Penyakit ini menyerang sekelompok orang
E. Terdapat dua dari empat tanda kardinal pada pasien tersebut → DI PASIEN TERSEBUT
ADA 3 TANDA

23. Tn. Tagar, usia 15 tahun seorang santri di Pondok Pesantren datang ke poli kulit dengan
keluhan timbul bintik-bintik merah dan hitam disertai gatal terutama malam hari di sela jari
tangan, paha dan perut serta kelamin sejak 3 minggu lalu. Teman di pesantren ada seperti
keluhan pasien tersebut. Dari pemeriksan status dermatologis pada regio intergiti manus
dextra et sinistra, abdomen, femoralis, dan genetalia eksterna terdapat papul eritem
sebagian hiperpigmentasi dan terowongan. Pilihan pertama untuk eradikasi penyebab pada
pasien tersebut, adalah… ( skabies)
A. Topikal Permetrin 5%
B. Topikal antibiotik
C. Topikal antimikotik
D. Topikal anti pruritus
E. Topikal kortikosteroid

24. Tn. Askardo, usia 35 tahun adalah seorang tukang kebun datang ke poli kulit dengan
keluhan timbul bercak meninggi berwarna merah kehitaman berkelok-kelok disertai gatal
dan panas di punggung kaki kanan sejak 2 minggu lalu. Dari pemeriksan status
dermatologis pada regio dorsum pedis dekstra terdapat papul plak hiperpigmentasi-eritem,
berbentuk serpiginosa. Pernyataan di bawah ini sesuai dengan kasus di atas, kecuali...
A. Diagnosis pasien adalah Creeping eruption
B. Nama lain penyakit tersebut adalah cutaneus larva migran
C. Disebabkan oleh larva cacing tambang
D. Penyakit ini sering mengenai orang yang suka main di pasir atau berkebun
E. Larva ini tidak dapat bergerak berjalan di kulit ( bisa berjalan di dalam kulit)

25. Tipe fraktur pada tulang belakang yang stabil berdasarkan klasifikasi Denis adalah?
A. Compression fracture → stable
B. Burst fracture → unstable
C. Flexion-distraction → unstable
D. Flexion-compression
E. Fracture dislocation → unstable

26. Obat-obat berikut ini digunakan dalam kemoterapi spondilitis tuberculosis, KECUALI…
A. INH
B. Rifampicin
C. Pirazinamid
D. Ethambutol
E. Gentamycin

27. Penyebab low back pain non spinal adalah:


A. Degeneratif
B. Infeksi
C. Neurogenik
D. Trauma
E. Kongenital

Spinel → degeneratif, infeksi, trauma, kelainan bawaan


Non spinal → viserogenik, vaskulogenik, neurogenik, psikogenik

28. Pada pemeriksaan pasien dengan cedera tulang belakang, masih ada fungsi sensorik namun
sudah tidak ada fungi motorik, berdasarkan Asia impairment scale masuk pada:
A. A → complete ( ga ada fungsi motor dan sensor)
B. B
C. C → ada fungsi motor , tpi di bawah level neurological dan lebih dari setengah key
muscle yang punya grade kurang dri 3
D. D → ada fungsi motor , tpi di bawah level neurological dan kurang dari setengah key
muscle yang punya grade kurang dri 3
E. E→ normal

29. Tn. Aska, usia 55 tahun adalah seorang petambang pasir datang ke poli kulit dengan
keluhan timbul bercak meninggi berwarna merah kehitaman berkelok-kelok disertai gatal
dan panas di punggung kaki kanan sejak 3 minggu lalu. Dari pemeriksan status
dermatologis pada regio dorsum pedis dekstra terdapat papul plak hiperpigmentasi-eritem,
berbentuk serpiginosa Pilihan terapi penyebab yang tepat untuk pasien di atas, adalah…
A. Azitromisin 1x 500 mg per oral selama 5 hari → antibiotik
B. Flukonazole 1 x 150 mg per oral selama 5 hari→ antifungsi
C. Cetirizin 1x 10 mg per oral selama 3 hari → antihistamin
D. Metil prednisolon 1 x 16 mg per oral selama 3 hari → steroid, antiinflamasi
E. Albendazol 1 x 400 mg per oral selama 3 hari → obat cacing

30. Pernyataan di bawah ini sesuai dengan Insect bite reaction, kecuali...
A. Reaksi peradangan dan atau alergi berupa erupsi pruritik di tempat bekas gigitan
serangga setelah beberapa jam/hari dari gigitan
B. Erupsinya berupa papul-urtika, papul-vesikel dan atau bula
C. Diagnosis bandingnya bisa jadi dermatitis kontak, prurigo atau urtikaria
D. Simptomnya gatal dan atau nyeri dengan edema di tempat gigitan
E. Regio lesinya biasanya jauh dari lokasi anatomi tempat gigitan

31. Pernyataan di bawah ini sesuai dengan Dermatitis kontak alergia, kecuali…
A. Reaksi peradangan kulit yaitu kerusakan kulit yang terjadi pada seseorang yang telah
mengalami sensitisasi terhadap suatu bahan penyebab atau alergen
B. Etiologinya adalah bahan kimia sederhana dengan berat molekul rendah (< 1000 dalton)
C. Diagnosis bandingnya bisa jadi dermatitis kontak iritan, Dermatofitosis atau candidiasis
D. Simptom klinisnya berupa gatal
E. Dalam tatalaksana umumnya menghindarkan penyebab bukan faktor yang penting

32. Napkin Eczema pada pernyataan di bawah ini adalah benar, kecuali…
A. Etiologinya iritasi dari paparan urin dan fees yang terlalu lama, gesekan, infeksi bakteri
dan jamur, kosumsi antibiotik jangka panjang dan kulit sensitif
B. Merupakan kelompok dermatosis spesifik dan salah satu dari sekian banyak kasus
dermatologik yang sering terjadi pada bayi
C. Klinisnya tidak gatal
D. Sinonim dengan Ruam Popok
E. Sinonim dengan Diaper Rash atau Diaper

33. Yang merupakan karakteristik kusta tipe multibasiler adalah:


A. Jumlah lesi kurang dari 5 PAUSIBASILAR
B. Permukaan halus mengkilap
C. Hanya mengenai 1 cabang saraf PAUSIBASILAR
D. Tidak ditemukan kuman PAUSIBASILAR
E. Semua benar

34. Yang termasuk lesi kulit prekanker adalah:


A. Keratosis seboroik → tumor jinak
B. Siringoma → tumor jinak
C. Xanthelesma → tumor jinak
D. Xerodema pigmentosum
E. Basalioma → tumor ganas ( karsinoma sel basal)

35. Yang merupakan salah satu bentuk dari melanoma maligna adalah :
A. Bentuk papular
B. Bentuk makula
C. Bentuk vesikel
D. Bentuk nodular
E. Bentuk profunda

Ada 3 bentuk → superficial, nodular, dan lentigo melanoma


36. Disfungsi saraf perifer pada pasien kusta, terjadi pada sistem:
A. Sensorik
B. Motorik
C. Otonom → KULITNYA KERING
D. A dan B benar
E. Semua benar

37. Ny. Kusti, 36 tahun, datang ke poli Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi RAM dengan
keluhan bengkak di lutut kaki kanan disertai nyeri saat berjalan. Di wajah dan punggung
tangan Ny.Kusti muncul bercak kemerahan yang mati rasa dan tidak gatal. Ny.Kusti
mengeluhkan tidak dapat menutup kelopak mata kanannya. Aktivitas sehari-hari pasien
dilakukan mandiri, namun saat ini tidak dapat menghadiri pengajian dikarenakan nyeri saat
berjalan dan malu.
6 tahun sebelumnya Ny.Kusti dikatakan mengidap penyakit kusta, dan berobat selama 18
bulan, sebelum dinyatakan sembuh. Ny. Kusti saat ini kembali berobat ke poli penyakit
kulit dan dikatakan penyakit kustanya kambuh dan terjadi reaksi kusta.
Parese nerve yang tergambar pada kasus diatas adalah:
A. Fascialis
B. Suralis
C. Ulnaris
D. Auricuralis Magnus
E. Perineus

38. Ny. Kusti, 36 tahun, datang ke poli Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi RAM dengan
keluhan bengkak di lutut kaki kanan disertai nyeri saat berjalan. Di wajah dan punggung
tangan Ny.Kusti muncul bercak kemerahan yang mati rasa dan tidak gatal. Ny.Kusti
mengeluhkan tidak dapat menutup kelopak mata kanannya. Aktivitas sehari-hari pasien
dilakukan mandiri, namun saat ini tidak dapat menghadiri pengajian dikarenakan nyeri saat
berjalan dan malu.
6 tahun sebelumnya Ny.Kusti dikatakan mengidap penyakit kusta, dan berobat selama 18
bulan, sebelum dinyatakan sembuh. Ny. Kusti saat ini kembali berobat ke poli penyakit
kulit dan dikatakan penyakit kustanya kambuh dan terjadi reaksi kusta.
Handicap yang terjadi pada Ny. Kusti adalah:
A. Nyeri di lutut kaki kanan → HENDAYA
B. Ketidakmampuan menutup kelopak mata kanannya → DISABILITAS
C. Tidak dapat menghadiri pengajian
D. A dan B benar
E. Semua benar
- hendaya/impairment → lehilangan atau abnormalitas
- disabilitas → TIDAK MAMPU/ keterbatasan aktifitas
- handicap → kecacatan/hambatan yg membatasi peran

39. Karakteristik atau komponen yang sama sama dimiliki oleh otot skeletal dan otot polos
adalah?
A. Filamen tebal dan tipis yang tersusun dalam sarkomer → OTOT SKELET
B. Troponin → OTOT SKELET
C. Peningkatan Ca2+ intraselular untuk perangkaian eksitasi-kontraksi
D. Depolarisasi spontan potensial membrane
E. Derajat perangkaian elektris yang tinggu antar-sel

40. Stimulasi berulang pada serabut otot skeletal menyebabkan konstraksi yang terus menerus
(tetanus). Akumulasi solut manakah dalam cairan intraselular yang menyebabkan teteanus?
A. Na+
B. K+
C. Cl-
D. Mg2+
E. Ca2+

41. Apakah vehikulum yang merupakan campuran padat dan cair dan mengandung fasa
minyak dalam air (W/O)?
A. Emulsi
B. Oil in water
C. Salep → harus diolesin ke kulit
D. Krim →
E. Gel → setengah padat, suspensis partikel anorganik kecil atau molekul organik besar

42. Apakah kortikosteroid yang memiliki potensi rendah ?


A. Klobetasol propionate
B. Desoksimetason → potensi tinggi
C. Betametason valerat→ potensi tinggi
D. Mometason furoat → potensi sedang
E. Desonide

43. Apakah kortikosteroid yang memiliki super potent?


A. Klobetasol propionate
B. Desoksimetason
C. Betametason valerat
D. Mometason furoat
E. Desonide

44. Undang-undang yang mengatur tentang luka berat adalah:


A. Pasal 133 KUHAP
B. Pasal 133 KUHP dan pasal 90 KUHAP
C. Pasal 90 KUHAP
D. Pasal 90 KUHP
E. Pasal 133 KUHAP dan pasal 133 KUHP

45. Mikroorganisme penyebab osteomyelitis yang banyak ditemukan adalah:


A. Streptococcus pyogenes
B. Enterococcus faecalis
C. Staphylococcus aureus
D. Staphylococcus epidemidis
E. Pseudomonas aeruginosa

46. Terdapat dua jenis pengukuran dalam anthropometri, yaitu:


A. Pengukuran horizontal dan vertical
B. Pengukuran hoizontal dan statis
C. Pengukuran vertical dan dinamis
D. Pengukuran statis dan dinamis
E. Pengukuran horizontal dan dinamis

Statis → mengukur diam


Dinamis → ngukur manusia yg gerak

47. Tipe formulasi resep, berupa resep racikan yang biasanya dibuat untuk memenuhi
kebutuhan unik/khusus pasien disebut
A. Resep magistrales
B. Resep standar
C. Resep Officinalis
D. Resep pre compounded
E. Resep post compounded

48. Setelah 3 bulan mengalami gatal-gatal ditubuhnya, Missha mengatakan sudah tak mampa
lagi menjalani pengobatan. Entah kapan sakitnya akan sembuh tak dapat dipastikian.
Semua aktivitas harian hingga karirya menjadi terganggu. Hidupnya menjadi terasa tak
berarti. dr. Yogi melihat kondisi yang terjadi pada Missha melalui pendekatan model
biopsikososial, yaitu munculnya gangguan:
A. Menghindari (Avoidant)
B. Cemas (Worrying)
C. Dukungan sosial (social support)
D. Rasa tak berdaya (helpless)
E. Jaringan sosial (social network)

49. Seorang pemuda 18 tahun datang dengan keluhan benjolan-benjolan kecil berisi cairan di
tubuhnya sejak tadi pagi. Sebelumnya, mengeluhkan adanya rasa tidak enak badan, lesu,
tidak nafsu makan, dan sakit kepala. Dari pemeriksaan fisik didapatkan tanda-tanda vital
normal dengan suhu subfebris. Dari pemeriksaan kulit ditemukan papul dan vesikel eritem
generalisata. Apakah terapi pilihan yang akan Anda berikan kepada pasien tersebut? →
varissela ( maybe)
A. Ganciclovir
B. Acyclovir
C. Cidofovir
D. Docosanol
E. Amantadin

50. Seorang pemuda 18 tahun datang dengan keluhan benjolan-benjolan kecil berisi cairan di
tubuhnya sejak tadi pagi. Sebelumnya, a mengeluhkan adanya rasa tidak enak badan, lesu,
tidak nafsu makan, dan sakit kepala. Dari pemeriksaan fisik didapatkan tanda-tanda vital
normal dengan suhu subfebris. Dari pemeriksaan kulit ditemukan papul dan vesikel critem
generalisata. Bagaimana mekanisme kerja obat tersebut (Soal 49)?
A. Menghambat penetrasi virus
B. Menghambat sintesis asam nukleat → ( dan hambat replikasi virus)
C. Menghambat sintesis protein
D. Menghambat release virus
E. Modifikasi post translasi

Anda mungkin juga menyukai