Anda di halaman 1dari 3

SYARAT DAN KETENTUAN

PEMBELIAN VOUCHER ALFAMART DIGITAL


(DIGITAL)

1. Mitra mengirimkan email kepada PT Global Loyalty Indonesia (GLI) mengenai rencana pembelian
Voucher Alfamart ke alamat email: marketingvoucher@gli.id serta menginformasikan keterangan
berikut:
a. Nama Perusahaan (PT / Yayasan / Individu / Badan Usaha Lainnya).
b. Nama PIC (Person in Charge / Penanggung Jawab).
c. Nomor kontak PIC yang dapat dihubungi.
d. Alamat email dari PIC tersebut yang akan didaftarkan.

2. Pihak GLI akan mendaftarkan data yang diberikan tersebut ke sistem, kemudian Mitra akan dikirimkan
User ID, Password, Link Dashboard melalui email dari autoemail@gli.id dengan subject
Pendaftaran Aplikasi Voucher Alfamart untuk Log In ke Dashboard GLI (https://voucher.gli.id).
Proses pendaftaran ini membutuhkan waktu maksimal 1 hari kerja, dilakukan pada hari kerja (Senin
– Jumat, tidak termasuk libur nasional) dan jam kerja (08:00 – 17:00) Waktu Indonesia Barat.

3. Pada Dashboard GLI, dimohon untuk melengkapi beberapa data sebagai kelengkapan administrasi.
Kemudian Mitra dapat melakukan pemesanan voucher, upload bukti bayar, hingga download Sales
Order. Notifikasi mengenai proses dan status pemesanan akan selalu dikirimkan melalui email yang
terdaftar diawal.

4. Proses pemesanan Voucher Alfamart Digital dilakukan seluruhnya melalui Dashboard GLI dan Mitra
melakukan transfer pembayaran ke rekening berikut:

5. Bukti bayar akan dikonfirmasi oleh bagian finance GLI. Proses ini membutuhkan waktu maksimal 1
hari kerja, dilakukan pada hari kerja (Senin – Jumat, tidak termasuk libur nasional) dan jam kerja
(08:00 – 17:00) Waktu Indonesia Barat. Jika transfer pembayaran dilakukan selain menggunakan
Bank BCA, maka akan ada waktu proses pemindahan dana antar Bank sekitar 1-2 hari kerja.

6. Harga Satuan Voucher Alfamart Digital:


7. Tidak ada minimum pembelian Voucher Alfamart Digital.

8. Bonus Pembelian Voucher Alfamart Digital:

9. Voucher Alfamart Digital tidak dapat digunakan untuk pembelian / pembayaran layanan e-service
seperti tagihan, tiket / reservasi, isi ulang / top up, pengiriman uang, token listrik dan produk virtual
lainnya.

10. Voucher Digital akan dikirimkan melalui email PIC Mitra yang sebelumnya telah terdaftar, maksimal 2
(tiga) hari kerja setelah dana masuk ke Rekening PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. Proses pengiriman
Voucher Alfamart Digital kepada Mitra dilakukan melalui email yang sebelumnya telah terdaftar. Kode
voucher berupa gabungan huruf dan angka yang tersimpan pada file format ZIP yang terkunci dengan
password. Untuk mendapatkan password tersebut, dapat diakses pada Dashboard GLI. Kode
Voucher Digital yang dikirimkan ke email Mitra, sudah dalam kondisi aktif dan dapat dipergunakan.

11. Voucher Alfamart Digital yang telah dibeli oleh Mitra tidak dapat dibatalkan, dikembalikan, dikurangi
jumlah pemesanan dan diperpanjang masa berlakunya. Pihak GLI tidak memiliki kewajiban untuk
mengembalikan, mengganti atau mengaktivasi kembali voucher dengan alasan apapun.

12. Setelah seluruh Voucher Alfamart Digital diserahterimakan dengan baik & lengkap kepada Mitra,
maka segala resiko kehilangan, kerusakan maupun tenggang masa berlaku voucher menjadi
tanggungan Mitra sepenuhnya.

13. Kewajiban mengenai pengiriman Voucher Alfamart Digital ke konsumen/pelanggan dilakukan oleh
Mitra dan bukan oleh Pihak GLI atau PT Sumber Alfaria Trijaya.

14. Jika terdapat komplain terkait penggunaan Voucher Alfamart Digital yang gagal ditransaksikan di toko
Alfamart, dalam waktu maksimal 3 (tiga) hari setelah penggunaan voucher tesebut diharapkan untuk
segera menginformasikan kepada layanan pengaduan konsumen Alfamart yang dapat dihubungi
sebagai berikut:
a. Nomor telepon Sahabat Alfamart: 1500959
b. Email: alfacare@sat.co.id

15. Mitra dengan ini membebaskan GLI dari segala macam tuntutan dan gugatan yang mungkin timbul
akibat penyalahgunaan Voucher Alfamart Digital oleh Pihak diluar GLI.

16. Syarat dan ketentuan pembelian Voucher Alfamart Digital dapat berubah sewaktu-waktu sesuai
kebijakan manajemen GLI.
17. Tata cara penggunaan Voucher Alfamart Digital yang wajib dipatuhi oleh Mitra dan wajib diinformasikan
kepada konsumen/pelanggan sebagai berikut:
a. Wajib diinformasikan atau ditunjukkan melalui media digital seperti SMS, WhatsApp, Aplikasi atau
E-mail kepada konsumen/pelanggan tetapi tidak untuk di cetak fisik atau print out.
b. Dapat digunakan di Alfamart di seluruh Indonesia serta berlaku untuk barang dagangan di
Alfamart yang sesuai dengan regulasi Alfamart.
c. Nilai Voucher Alfamart Digital sama dengan nilai Rupiah saat dipergunakan (sesuai dengan
nominal).
d. 1 kode voucher hanya dapat dipergunakan 1 kali transaksi (sekaligus habis) sesuai dengan nilai
voucher.
e. Nilai Voucher Alfamart Digital tidak dapat ditukarkan maupun dikembalikan dengan uang tunai
apabila pembelanjaan lebih kecil nilainya. Dan hanya berfungsi sebagai alat pengganti
pembayaran tunai untuk pembelanjaan di Alfamart.
f. Jika nilai pembelanjaan lebih besar, kekurangan pembayaran dapat dilakukan dengan uang
tunai.
g. Pembayaran menggunakan Voucher Alfamart Digital tidak dapat digabung dengan Voucher
Alfamart Fisik.

18. Khusus Pembelian Voucher Alfamart Digital, Mitra wajib menyampaikan kepada GLI berupa informasi
detail mekanisme dan redaksional program yang akan dijalankan sehubungan dengan voucher digital
serta mekanisme penyampaian kode voucher digital kepada konsumen/pelanggan sebelum Mitra
menyampaikan atau mengirimkan kode voucher digital kepada konsumen/pelanggan. Hal ini
diperlukan GLI untuk dapat mengkomunikasikan program tersebut kepada tim toko Alfamart.

19. Mitra ketika hendak mengirimkan atau menyampaikan SMS, WhatsApp, Email, Aplikasi berisikan
Voucher Alfamart Digital kepada konsumen/pelanggan, wajib mencantumkan detail informasi sebagai
berikut:
 Nama Perusahaan.
 Nama Perusahaan Pembeli.
 Nama Alfamart.
 Nilai Voucher.
 Kode Voucher.
 Kategori Barang berlaku untuk semua barang dagangan.
 Masa berlaku (expired) voucher.
 Penggunaan 1 (satu) voucher hanya untuk 1 (satu) kali transaksi

Contoh Format penyampaian Voucher Digital ke konsumen/pelanggan:

Anda mungkin juga menyukai