Anda di halaman 1dari 12

STUDI KELAYAKAN

SMA IT NURUL ISHLAH

JL. SYIAH KUALA, LR. MAKMUR, GAMPONG LAMBARO SKEP,


KECAMATAN KUTA ALAM, KOTA BANDA ACEH
KODE POS : 23127
STUDI KELAYAKAN
PENDIRIAN SMA IT NURUL ISHLAH

A. Latar Belakang dan Tujuan Pendirian Sekolah

1. Latar Belakang

Perkembangan teknologi yang terjadi begitu pesat, tentunya akan memiliki efek positif

dan juga negatif bagi dunia pendidikan dewasa ini. Salah satu hal yang mengkhawatirkan dari

perkembangan teknologi tersebut ialah adanya penyalahgunaannya pada hal-hal yang sifatnya

sia-sia atau bahkan merugikan hingga melanggar ketentuan agama, hukum, dan norma-norma

yang ada di dalam masyarakat lainnya. Belum lagi kondisi lingkungan yang tidak mendukung ke

arah yang positif, seperti maraknya penyalahgunaan narkoba, banyaknya peredaran minuman

keras dan adanya kebiasaan merokok yang sudah dianggap biasa dikalangan masyarakat.

Berangkat dari kondisi tersebut solusi yang paling memungkinkan untuk dilakukan ialah

menawarkan konsep sekolah yang berbasis pondok pesantren, sehingga peserta didik sepenuhnya

berada di lingkungan sekolah. Oleh sebab itu Yayasan Wakaf Nurul Ishlah Kota Banda Aceh

berinisiatif untuk mendirikan SMA IT Nurul Ishlah yang merupakan lanjutan dari SMP IT Nurul

Ishlah yang sudah berdiri lima tahun yang lalu dengan menerapkan konsep sekolah berbasis Full

Day School.

2. Tujuan Pendirian Sekolah

a. Tujuan Umum

Membina dan mengantarkan rakyat Indonesia pada umumnya dan masyarakat sekitar pada

khususnya pada jenjang pendidikan yang lebih bermutu, berwawasan luas, berakhlaqul

karimah dalam rangka upaya untuk mencerdaskan kehidupan anak bangsa dan tercapainya

tujuan pendidikan nasional.


b. Tujuan Khusus

Menindak lanjuti jenjang pendidikan formal yang ada di bawah Yayasan Wakaf Nurul Ishlah

Gampong Pango Deah, Kec. Ulee Kareng, Kota Banda Aceh sampai pada tingkat menengah

atas, serta menampung lulusan SMP/ Sederajat yang ada di lingkungan sekitar.

B. Nama dan Bentuk Sekolah

1. Nama Sekolah

Adapun nama sekolah yang dimaksud ialah Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu

Nurul Ishlah yang selanjutnya disebut SMA IT Nurul Ishlah.

2. Bentuk Sekolah

Adapun sekolah yang dimaksud berbentuk sekolah yang berbasis Full Day School yang

mengkombinasikan pendidikan umum dengan pendidikan Islam.

C. Lokasi Sekolah dan Dukungan Masyarakat

1. Lokasi Sekolah

SMA IT Nurul Ishlah terletak di Jl. Syiah Kuala, Lr. Makmur, Gampong Lambaro Skep,

Kec. Kuta Alam, Kota. Banda Aceh, Provinsi Aceh

2. Dukungan Masyarakat

Masyarakat di sekitar sekolah sangat mendukung akan adanya SMA IT Nurul Ishlah

sebagai lanjutan dari SMP IT Nurul Ishlah yang sudah berdiri sebelumnya. Hal ini

terlihat dari sebagian besar peserta didik SMA IT Nurul Ishlah berasal dari lingkungan

masyarakat sekitar
D. Sumber Peserta Didik

Adapun sumber peserta didik utama ialah lulusan SMP IT Nurul Ishlah kemudian SMP dan

MTs terdekat serta peserta didik yang berasal dari luar Banda Aceh dan sekolah-sekolah

jenjang SMP atau MTs lainnya.

E. Guru dan Tenaga Kependidikan serta Rencana Pengembangannya

Guru dan tenaga kependidikan yang direkrut adalah para sarjana yang profesional dan

kompeten dibidangnya masing-masing serta kualifikasi sesuai dengan mata pelajaran yang

diasuh dari setiap para guru. Untuk pembelajaran umum guru-guru merupakan lulusan

Universitas ternama di Aceh dan Luar Aceh. Daftar guru dapat dilihat pada tabel di bawah

ini:

Mata Universitas
No Nama Kualifikasi
Pelajaran
Universitas Syiah
1. Fathur Hadyan, S.Pd Biologi S1 Pend. Biologi
Kuala
Universitas Syiah
2 Maulana Yusuf, S.Pd Ekonomi S1 Pend. Ekonomi
Kuala
Rauzaton Wardani, S. Universitas Syiah
3. Kimia S1 Pend. Kimia
Pd Kuala
Universitas Syiah
4. Saiful Ahyar, S. Pd Matematika S1 Pend. Matematika
Kuala
Bahasa S1 Pend. Bahasa UIN Ar-Raniry
5. Ghina Putri, S. Pd.I
Inggris Inggris
Universitas Syiah
6. Yudi Ikhwani, M.Pd PJOK S2 PJKR
Kuala
7. Harizt Azfar, M.Pd Bahasa Arab S2 Pend. Bahasa Arab UIN Ar-Raniry
S2 Administrasi Universitas Syiah
8. Erna Supiani, M.Pd Informatika
Pendidikan Kuala
Bahasa S1 Pend. Bahasa Universitas Syiah
9. Cut Juliana, S. Pd
Indonesia Indonesia Kuala
Universitas Syiah
10. Hafnidar, S. Pd Kesenian S1. Pend.Sendaratasik
Kuala
Universitas
11. Agus Salim, S. Pd.I PAI S1. Pend. Agama Islam Muhammadiyah
Yogyakarta
Universitas Syiah
12. Fitria Nanda, S.Pd Fisika S1. Pend.Fisika
Kuala
Sejarah Universitas Syiah
13. Dedi Muhardi, S. Pd S1. Pend. Sejarah
Indonesia Kuala

Tabel 1.1 Daftar Guru

F. Sumber Pembiayaan

Untuk menjaga ketersediaan dana demi kelancaran pendidikan secara umum, maka yayasan

serta komite sekolah dan masyarakat memandang perlu untuk mengambil terobosan yang

kategorinya halal dan tidak mengikat serta dilaksanakan secara terencana menurut situasi

dan kondisi perekonomian masyarakat. Adapun sumber yang biasa dikembangkan antara

lain:

1. Bantuan donatur

2. Bantuan masyarakat secara umum

3. Bantuan pemerintah

4. Pengembangan koperasi

5. Bantuan non pemerintah/ instansi yang tidak mengikat

G. Fasilitas Lingkungan Penunjang Penyelenggaraan Pendidikan

Adapun fasilitas dan penunjang penyelenggaraan pendidikan ialah sebagai berikut:

1. Ruang kelas : 2 ruang Kelas

2. Jumlah rombongan belajar : 2 rombongan belajar kelas X dan kelas XI

3. Data ruang guru : 1 ruang guru

4. Tempat ibadah : 1 mushalla

5. Laboratorium : 1 laboratorium bahasa dan komputer

6. Perpustakaan : 1 ruang perpustakaan

7. Kantin : 1 kantin sehat dan halal


8. Kamar Mandi : 2 kamar mandi putra, 2 kamar mandi putri

H. Peta Pendidikan (Kurikulum)

SMA IT Nurul Ishlah ini akan menggunakan kurikulum Nasional K-13 dengan berbagai

program lainnya. Ditambah muatan lokal dan program ekstra kurikuler yang sesuai dengan

bakat dan minat peserta didik dalam mengembangkan life skill dan memenuhi standar mutu

pendidikan nasional.

I. Kesimpulan Studi Kelayakan

1. Gambaran Tata Ruang Lokasi SMA IT Nurul Ishlah

SMA IT Nurul Ishlah terletak di Jl. Syiah Kuala, Lr. Makmur, Gampong Lambaro

Skep, Kec. Kuta Alam, Kota. Banda Aceh. SMA IT Nurul Ishlah merupakan satu-

satunya sekolah jenjang SMA dengan sistem Full Day School yang ada di Kota Banda

Aceh. Saat ini SMA IT Nurul Ishlah masih satu atap dengan SMP IT Nurul Ishlah dan

terletak jauh dari jalan umum, sehingga terhindar dari kebisingan. Kondisi masyarakat

yang harmonis dan adanya dukungan tokoh masyarakat setempat menjadi nilai tambah

yang sangat berharga dalam mewujudkan kondisi sekolah yang aman dari berbagai

bentuk ancaman.

Dari segi bangunan SMA IT Nurul Ishlah memiliki bangunan yang masih kuat

dan kokoh, jauh dari kemungkinan terjadinya kecelakaan atau hal-hal yang tidak kita

inginkan. Sarana dan prasarana yang di desain sebagaimana ketentuan yang berlaku akan mampu

melindungi warga sekolah dari bahaya bencana.

Kondisi lingkungan SMA IT Nurul Ishlah memiliki lingkungan yang bersih

dengan adanya kesadaran yang tinggi dari warga sekolah untuk menjaga lingkungannya.
Selain itu juga di lingkungan sekolah disediakan tempat pembuangan sampah yang

memadai. Kondisi lingkungan yang bernuansa pondok pesantren semakin menambah

kesan keindahan di lingkungan sekolah.

Adapun kriteria SMA IT Nurul Ishlah ialah sebagai berikut:

a. Kepadatan ruang kelas yang nyaman dan memberi ruang gerak yang cukup bagi

siswa, sehingga menciptakan suasana belajar yang nyaman.

b. Memiliki lahan untuk pengembangan bangunan sekolah dan lapangan olah raga

c. Memiliki lingkungan sekolah yang bersih dan nyaman.

d. Memiliki sumber air bersih yang memadai.

e. Memiliki ventilasi kelas yang memadai.

f. Pencahayaan kelas yang memadai

g. Memiliki kantin sekolah yang bersih dan sehat

h. Memiliki toilet dan kamar mandi bersih.

i. Menerapkan kawasan tanpa rokok, narkoba dan bullying di lingkungan sekolah.

2. Gambaran kondisi geografis lokasi SMA IT Nurul Ishlah

a. Aman Dari Bencana

SMA IT Nurul Ishlah di bangun di atas struktur tanah yang kuat sehingga aman

dari terjadinya longsor dan terhindar dari datangnya banjir. Hal ini dikarenakan lokasi

SMA IT Nurul Ishlah berada ditanah datar yang kokoh dan terletak jauh dari sungai dan

pegunungan.

Dalam sejarahnya lokasi SMA IT Nurul Ishlah belum pernah mengalami

bencana alam seperti longsor, banjir, kebakaran hutan, dan lain-lain. Selain itu juga
daerah ini tidak termasuk daerah yang terkena dampak tsunami yang mengguncang Aceh

pada tahun 2004 silam.

b. Ramah Lingkungan

Lokasi SMA IT Nurul Ishlah sangat strategis dipandang dari salah satu faktor

pendidikan, yaitu lingkungan yang representatif, aman dan jauh dari keributan dan

kebisingan. Lokasi sekolah yang berada lebih 200 meter dari jalan raya serta di daerah

pedesaan sangat mendukung terciptanya kondisi sekolah yang kondusif.

Kondisi masyarakat sekitar yang memiliki penghasilan menengah ke bawah

menciptakan pola hidup masyarakat yang sederhana. Aktifitas penduduk di sekitar SMA

IT Nurul Ishlah jauh dari kesibukan penggunaan transportasi bermotor, sehingga udara di

sekitar SMA IT Nurul Ishlah 90% bersih dari polusi, dan lingkungannya tidak tercemar,

sehingga sangat menciptakan lingkungan yang sangat ramah dalam melakukan proses

pembelajaran.

J. Keberadaan SMA IT Nurul Ishlah

SMA IT Nurul Ishlah dibangun dengan memperhatikan kondisi lingkungan sekitar agar

terjadi interaksi yang positif dan saling mempengaruhi demi kebaikan satu sama lain. Pendirian

SMA IT Nurul Ishlah tidak menjadi gangguan fungsi satu sama lain dalam sistem yang akan

memberi dampak negatif terhadap fungsi sistem yang lain. SMA IT Nurul Ishlah dan alam

sekitar sebagai suatu sistem yang membentuk suatu jaringan kehidupan.

SMA IT Nurul Ishlah yang letak geografisnya di pedesaan akan mampu berkontribusi

dalam pembangunan budaya, skill, dan ilmu pengetahuan melalui pendidikan demi terciptanya

sumber daya manusia yang berkualitas yang dapat memberi manfaat yang sebesar-besarnya

kepada masyarakat.
Tanah lokasi Sebelum di bangun gedung SMA IT Nurul Ishlah merupakan tanah kosong.

Kemudian dibangun SMA IT Nurul Ishlah yang terletak di antara area pemukiman penduduk,

dapat digambarkan batas-batas lokasi sebagai berikut:

1. Sebelah utara berbatas dengan permukiman penduduk

2. Sebelah timur berbatas dengan jalan desa

3. Sebelah selatan berbatas dengan pemukiman penduduk

4. Sebelah barat berbatas dengan permukiman penduduk

K. Prospek Pendaftar SMA IT Nurul Ishlah

SMA IT Nurul Ishlah terletak di Kota Banda Aceh, Provinsi Aceh, yang mana Kota

Banda Aceh belum memiliki sekolah jenjang SMA/ SMK/ sederajat yang sifatnya sekolah Islam

Terpadu berbasis Full Day School, sehingga SMA IT Nurul Ishlah berpeluang besar menjadi

sekolah impian lulusan SMP sekitar.

Selain itu Yayasan Wakaf Nurul Ishlah yang menaungi SMA IT Nurul Ishlah, selama 5

(lima) tahun terakhir juga sudah menjalankan sekolah tingkat SMP yaitu SMP IT Nurul Ishlah.

Hal ini menambah prospek pendaftar di SMA IT Nurul Ishlah di samping dari SMP atau MTs

lainnya.

Dari data tersebut ketersediaan siswa yang akan mendaftar masuk ke SMA IT Nurul

Ishlah sangat mencukupi. SMA IT Nurul Ishlah akan menjadi tempat belajar bagi lulusan

Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Madrasah Tsanawiyah baik yang satu yayasan maupun

dari sekolah negeri atau yayasan lainnya. Jumlah siswa yang akan ditampung di SMA IT Nurul

Ishlah sebanyak 20 siswa. SMA IT Nurul Ishlah berdiri di bawah naungan Yayasan Wakaf Nurul

Ishlah dan satu atap dengan lembaga lain dibawahnya yaitu SMP IT Nurul Ishlah.
L. Kebutuhan Masyarakat Terhadap Lulusan SMA IT Nurul Ishlah

Untuk menghasilkan sumber daya manusia yang handal dan dapat berperan di dalam

masyarakat, tentunya diperlukan pendidikan yang berkualitas, sehingga mampu mewujudkan

cita-cita proklamasi yang dituangkan di dalam pembukaan UUD 45 yaitu upaya untuk

mencerdaskan kehidupan bangsa. SMA IT Nurul Ishlah mamahami betul hal tersebut, sehingga

benar-benar mempersiapkan lulusannya untuk dapat bersaing di dunia kerja dan juga bermanfaat

di tengah-tengah masyarakat.

Salah satunya disekitar jaminan bahwa setiap warga masyarakat dapat memperoleh

pendidikan setinggi-tingginya, perlu adanya pendidikan yang menampung lulusan untuk

melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Dengan demikian seluruh masyarakat akan

mendapatkan kesempatan untuk memperoleh pendidikan sesuai dengan cita-cita proklamasi yang

dituangkan di dalam pembukaan UUD 45 yaitu upaya untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.

Untuk terpenuhinya hak tersebut masyarakat memerlukan lembaga pendidikan yang bisa

mendidik putra-putrinya dengan akses yang lebih cepat, mudah dan berkualitas. Dengan

demikian masyarakat sangat apresiatif terhadap didirikannya SMA IT Nurul Ishlah. Masyarakat

sekitar sangat membutuhkan sekolah yang dekat dan berkualitas agar dapat meringankan biaya

putra-putrinya dan tidak kesulitan untuk pergi sekolah.

M. Demografi Anak Usia Sekolah Dengan Ketersediaan Lembaga Pendidikan Formal

Untuk menjaga keberlangsungan kegiatan pendidikan saat sekarang dan masa yang akan

datang maka SMA IT Nurul Ishlah mengkaji demografi anak usia sekolah yang akan di tampung

di SMA IT Nurul Ishlah. Letak SMA IT Nurul Ishlah yang berada ditengah-tengah

perkampungan masyarakat tepatnya di Gampong Lambaro Skep, Kec. Kuta Alam, Kota. Banda

Aceh dan juga berbatasan langsung dengan Kabupaten Aceh Besar. Jadi peserta didik yang
masuk ke SMA IT Nurul Ishlah berasal dari Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar serta

Kabupaten sekitar.

Dengan demikian jumlah anak usia sekolah yang berdomisili di sekitar SMA IT Nurul

Ishlah masih mencukupi untuk ditampung dalam satuan pendidikan saat sekarang dan yang akan

datang.

N. Rencana Prakiraan Pembiayaan Sekolah

Komponen dan asumsi-asumsi pembiayaan yang dipakai dalam Rencana Biaya

Penyelenggaraan Pendidikan untuk tahun pelajaran 2022/2023 sampai dengan tahun pelajaran

2026/2027 disajikan dalam tabel berikut ini :

Periode
No Program
2022/2023 2023/2024 2024/2025 2025/2026 2046/2027
Standar
1 Kompetensi 3.500.000 4.000.000 5.000.000 6.000.000 6.000.000
Lulusan
2 Standar Isi 1.000.000 2.000.000 2.000.000 2.000.000 2.000.000
3 Standar Proses 5.000.000 6.000.000 10.000.000 12.000.000 12.000.000
Standar
Pendidik dan
4 1.500.000 2.000.000 3.000.000 3.000.000 3.000.000
Tenaga
Kependidikan
Standar Sarana
5 100.000.000 150.000.000 200.000.000 300.000.000 300.000.000
dan Prasarana
Standar
6 2.000.000 2.000.000 5.000.000 5.000.000 5.000.000
Pengelolaan
Standar
7 Pembiayaan 6.000.000 10.000.000 20.000.000 20.000.000 20.000.000
Pendidikan
Standar
8 Penilaian 3.500.000 3.500.000 5.000.000 5.000.000 5.000.000
Pendidikan
Jumlah 66.800.000 122.800.000 199.500.000 250.500.000 353.000.000

Tabel 1.2 Asumsi Rencana Biaya Penyelenggraan Pendidikan

Anda mungkin juga menyukai