Anda di halaman 1dari 15

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN DI

PT SARANA GLOBAL PRIMA

Disusun sebagai salah satu syarat kelulusan pelaksanaan kegiatan


Praktik Kerja Lapangan Tahun Pelajaran 2022/2023

Disusun Oleh:

PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK KOMPUTER DAN


JARINGAN
(TKJ)
SMK SWASTA BRIGJEND KATAMSO MEDAN
Jl. TB. Simatupang No. 168 Medan

i
PENGESAHAN

Laporan hasil Praktik Kerja Industri (Prakerin) di PT SARANA GLOBAL


PRIMA MEDAN. Laporan ini disusun sebagai salah satu syarat kelulusan
pelaksanaan kegiatan Praktik Kerja Laporan tahun pelajaran 2022/2023.

Pada hari : Sabtu

Tanggal : 25 Februari 2023

Pembimbing DU/DI Guru Pembimbing

Riki Erwanda Siti Aisyah S.Kom

Mengesahkan,

Kepala Sekolah

Boy H.Panggabean,S.Kom,Gr
KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadiran Allah SWT yang telah melimpahkan


nikmat,rahmat serta hidayah nya, sehingga kami dapat melaksanakan dan
menyelesaikan prakerin di PT SARANA GLOBAL PRIMA. Karena tanpa
nikmat nya mungkin kami belum bisa menyelesaikan kegiatan ini dari awal
sampai akhir.

Dengan ini, kami juga mengucapkan terimakasih kepada semua yang


pihak yang telah mendukung dan mensukses kan pelaksanaan prakerin ini, karena
tanpa dukungan dan bantuan dari mereka mungkin pula kami belum tentu bisa
meneyelesaikan kegiatan prakerin ini

Kami tahu masih banyak kekurangan dalam pelaksanaan dan penyusunan


laporan prakerin ini. Namun kami telah berusaha semaksimal mungkin dalam
melaksanakannya. Oleh karena itu kami mohon kritik dan saran yang membangun
agar lebih baik untuk kedepannya.

Semoga dengan kegiatan prakerin ini dapat meningkatkan kemampuan dan


kualitas kami dalam dunia usaha
DAFTAR ISI

PENGESAHAN ............................................................................................

KATA PENGANTAR ..................................................................................

DAFTAR ISI .................................................................................................

BAB I PENDAHULUAN .............................................................................

1.1 LATAR BELAKANG .................................................................................................

1.2 TUJUAN KERJA PRAKTEK ......................................................................................

1.3 LOKASI DAN WAKTU PRAKTEK ...........................................................................

BAB II GAMBARAN DU/DI ......................................................................

2.1 SEJARAH SINGKAT DU/DI ......................................................................................

2.2 STRUKTUR ORGANISASI ........................................................................................

2.3 DESKRIPSI PEKERJAAN .........................................................................................

BAB III PELAKSANAAN KERJA PRAKTEK .......................................

3.1 BIDANG PEKERJAAN PRAKERIN ..........................................................................

3.2 HASIL PRAKTEK KERJA LAPANGAN ...................................................................

BAB IV PENUTUP ......................................................................................

4.1 KESIMPULAN ............................................................................................................

4.2 SARAN .........................................................................................................................


BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Prakerin

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) akan mempersiapkan dan memberikan


pembekalan yang matang kepada siswa guna menunjang kesuksesan dalam Dunia
Usaha. Dengan diadakannya Prakerin, siswa akan mendapatkan pengalaman

tentang Dunia Kerja dan siswa diharapkan dapat menuliskan hasil Prakerin
tersebut dalam bentuk Laporan.

1.2 Tujuan Kerja Praktek

Adapun maksud dan tujuan dari kegiatan prakerin ini diantaranya :

a. Menghasilkan tenaga kerja yang berkualitas, yaitu tenaga kerja yang


memiliki tingkat pengetahuan, keterampilan, etos kerja yang sesuai dengan
tuntutan lapangan pekerjaan
b. Memperkokoh link and match antara smk dan dunia kerja
c. Meningkatkan efektifitas dan efisiensi proses pendidikan dan pelatihan
kerja kualitas

1.3 Lokasi dan Waktu Praktek Kerja Lapangan

A.Waktu

Adapun waktu untuk melaksanakan Praktik Kerja Lapangan adalah 16


januari – 25 februari 2023

B. Lokasi

Lokasi yang dipergunakan untuk pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan


adalah Jl.Gatot Subroto Komplek Tomang Elok Blok A No.71, PT SARANA
GLOBAL PRIMA MEDAN
BAB II
GAMBARAN UMUM DU/DI

2.1 Sejarah Singkat DU/DI

PT SARANA GLOBAL PRIMA, Yang berdiri pada tahun 2015 di Jakarta


di bawah Naungan PT INDOVISUAL PRESENTTATAMA kemudian membuka
cabang dimedan dengan nama PT SARANA GLOBAL PRIMA MEDAN pada
tahun 2019 dimana semua cabang yang dimedan disatukan dibawah bendera PT
SARANA GLOBAL PRIMA MEDAN.

Perusahaan ini bergerak dibidang Multimedia Sistem dengan penjualan paling


banyak ada pada Videotron, dimana pemasangan Videotronnya lebih banyak
dikantor dinas pemerintahan

Visi, Misi

A. Visi

Visi dari PT SARANA GLOBAL PRIMA adalah “Menjadi perusahaan


pemberi solusi atas kebutuhan pelanggan”. PT SARANA GLOBAL PRIMA
bercita-cita untuk tidak hanya menjadi pembuat produk yang dibutuhkan
tetapi memberi solusi yang melebihi ekspektasi pelanggan. Tidak hanya
menerima pesanan tetapi secara proaktif memberikan saran atas perbaikan
untuk permintaan customer.

B. Misi
1. Memproduksi produk yang berkualitas dan sesuai dengan permintan
customer
2. Memberikan saran dan solusi untuk permasalahan customer
3. Membuat lingkungan kerja yang aman, kondusif, dan ramah lingkungan.
2.2 Struktur Organisasi

SUPPORT
ADMIN
FRONT 0FFICE
SALES
DIREKTUR
ENGINER

TEKNISI
Gambar 2.1 Struktur Organisasi

2.3 Deskripsi Pekerjaan

1. LED Videotron untuk sebagai promosi iklan ataupun hasil kerja dari suatu
perusahaan/pimpinan daerah yang tampilkan agar diketahui masyarakat.

2. Projector untuk presentasi disebuah ruangan meeting/kelas agar bisa lebih jelas
untuk dilihat.

3. Videowall untuk presentasi disebuah ruangan meeting yang lebih besar dan
sebagai monitor untuk pemantau dibeberapa instansi.

4. CCTV untuk menjaga suatu rumah atau suatu kantor agar tidak terjadi tindak
kriminalitas.
BAB III

PELAKSANAAN KERJA PRAKTEK

3.1 Bidang Pekerjaan Prakerin

Kegiatan yang dilakukan pada Pratek Kerja Lapangan yang dilakukan di PT


SARANA GLOBAL PRIMA diantara lain :

1. Setting Router Menjadi Repeater


2. Merakit Videotron
3. Crimping Kabel LAN
4. Menganalisis Komponen Projector

3.2 Hasil Praktek Kerja Lapangan

1. Pemasangan Bracket/Dudukan Videotron

Sebelum pemasangan Videotron langkah pertama yaitu dengan


memasang brecket/dudukan dan triplek sesuai dengan ukuran Videotron.

2. Untuk In door
Pemasangan POWER SUPPLY dan RECIVING CARD.Kemudian
menyambungkan antar POWER SUPPLY dan menghubungkan antar RECIVING
CARD menggunakan kabel LAN.

3. Pemasangan Modul LED


Pemasangan modul ke brecket menggunakan magnet dan kemudian
menghubungkan kabel power dari PSU dan kabel fleksibel dari RECIVING
CARD.
4. Menarik Kabel LAN
Menarik kabel LAN dari RECIVING CARD pertama untuk dihubungkan ke
SENDING BOX/TB.

5. Pemasangan Perangkat
Pemasangan SENDING BOX yang kemudian disambungkan ke
VIDEOPROSESOR menggunakan kabel DVI.

6. Setting Dan Konfigurasi LED Videotron


Untuk setting dan konfigurasi LED, SENDING BOX wajib terpasang
kabel LAN dari RECIVING CARD pertama. Setelah kabel LAN terpasang,
Sambungkan laptop ke SENDING BOX dengan kabel USB. Kemudian membuka
software NOVALCT pada laptop kemudian memasukkan file RCFGX ke
software kemudian di kirim ke SENDING BOX maka tampilan pada LED
Videotron akan menyatuh, akan tetapi masih belum full screen mengikuti
tampilan laptop. Maka dari itu memakai perangkat tambahan yakni
VIDEOPROSESOR, Yang kemudian mengubah resolusi pada
VIDEOPROSESOR sesuai dengan resolusi ukuran LED Videotron, Maka
tampilan Videotron akan full sesuai dengan tampilan laptop.
BAB IV

PENUTUP

4.1 Kesimpulan

Setelah melakukan kegiatan Prakerin ini, sangat banyak pengalaman dan ilmu
yang kami dapatkan. Jika di sekolah kita diajarkan bermacam-macam teori, nah
saat Prakerin teori itu akan digunakan sebagai dasar dalam melaksanakan suatu
kegiatan (Praktek). Pada intinya, kegiatan Prakerin sangat berguna untuk
mengembangkan apa yang di ajarkan di sekolah. Prakerin bisa disebut sebagai
pelengkap dan proses pematangan/pemantapan kelak saat sudah berkecimpung
dalam Dunia Usaha.

4.2 Saran

Kami sadar, dalam melaksanakan Prakerin ini masih banyak kekurangan,


Namun kami telah melaksanakannya secara maksimal. Selain itu, Laporan
Prakerind ini juga masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, saran yang
membangun sangat kami perlukan guna memperbaiki Laporan yang masih jauh
dari sempurna ini.
LAMPIRAN-LAMPIRAN
1. Fotocopy Surat balasan PKL
2. Foto dokumentasi selama PKL (minimal 4 Foto)
MERAKIT VIDEOTRON
CRIMPING KABEL LAN
MENGANALISIS KOMPONEN PROJECTOR
SETTING ROUTER MENJADI REPEATER

Anda mungkin juga menyukai