Anda di halaman 1dari 1

Nama : Hilma Risyatul Khasanah

Npm : 202210070
Prodi : Pendidikan Agama Islam
Mata Kuliah : Metodologi Pengabdian
Dosen Pengampu : Rina Mida Hayati, M.Pd.I
Tema : Kebersihan
Judul : Kegiatan Gotong Royong Dan Bakti Sosial Di Masjid Darussalam Desa
Mulyokaton
Latar Belakang Masalah:
Kehidupan manusia dalam masyarakat tidak terlepas dengan adanya interaksi sosial antar sesama.
Pada dasarnya manusia sesuai dengan fitrah nya merupakan makhluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri
melainkan membutuhkan pertolongan orang lain. Oleh sebab itu, dalam kehidupan masyarakat diperlukan
adanya kerja sama dan sikap gotong royong dalam menyelesaikan segala permasalahan.
Kerja sama yang dilakukan secara bersama-sama disebut sebagai gotong royong,pada akhirnya
menjadi strategi dalam pola hidupbersama yang saling meringankan beban masing-masing pekerjaan.
Kerja sama semacam ini merupakan suatu bukti adanya keselarasan hidup antar sesama bagi komunitas
terutama yang masih menghormati dan menjalankan nilai-nilai kehidupan,yang biasanya dilakukan oleh
komunitas perdesaan atau komunitas tradisional.
Sikap gotong royong yang dilakukan masyarakat dalam kehidupan nya memiliki peranan dan
manfaat yang sangat penting. Dengan adanya gotong royong segala permasalahan dan pekerjaan yang
rumit akan cepat terselesaikan jika dilakukan secara bergotong-royong antar sesama masyarakat.
pada hakikatnya gotong-royong tidak hanya sebatas membersihkan lingkungan semata, atau
gotong-royong bisa diartikan bekerja sama dalam segala bidang, termasuk mencari solusi berbagai
masalah yang dihadapi masyarakat. contohnya didesa saya dulunya di Dusun Mulyokaton aktif berbagai
aktivitas, banyak kegiatan yang dilakukan secara bergotong-royong misalnya, masyarakat kompak dan
aktif ikut berpartisipasi bergotong-royong membersihkan halaman Masjid Darussalam Dusun
Mulyokaton.
Bagi masyarakat Dusun Mulyokaton kegiatan gotong-royong tersebut sudah tidak asing lagi,
fungis serta manfaatnya yang dirasakan oleh masyarakat dengan bergotong-royong dalm menyelesaikan
pekerjaan yang membutuhkan lebih banyak. Oleh karena itu, solusinya perlu dilakukan mengajak warga
bergotong-royong bakti sosial.

Anda mungkin juga menyukai