Anda di halaman 1dari 3

KEMENTRIAN KESEHATAN RI

BADAN PPSDM KESEHATAN


POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES MANADO
STANDAR PROSEDUR ISSUED : UPDATE : 0 UPDATED : 0
OPERASIONAL FEBRUARI 2023

SOP PEMASANGAN NGT PADA PADA BAYI ATAU


ANAK

PENGERTIAN Tindakan memasukkan selang plastik dari rongga hidung (nasofaring) ke


Lambung.
TUJUAN 1. Memberikan nutrisi pada pasien yang tidak sadar dan pasien yang
mengalami kesulitan menelan
2. Mencegah terjadinya atropi esophagus atau lambung pada pasien
tidak sadar
3. Untuk melakukan kumbah lambung pada pasien keracunan
4. Untuk mengeluarkan darah pada pasien yang mengalami muntah
darah atau pendarahan pada lambung
KEBIJAKAN PP.06.01/1/0146/2022 tentang SK mengajar DT dan DTT
REFERENSI Buku ajar praktik Keperawatan Pediatrik KEMENKES karangan M.Askar,
S.Kep,Ns. M.Kes tahun 2018
ALAT-ALAT 1. Baki dan alas
YANG 2. NGT Sesuai kebutuhan (bayi nomor 5-8 dan anak nomor 10-14)
DIGUNAKAN 3. Spuit 10-20cc
4. Serbet Makan
5. Kain Alas
6. Nierbeken
7. Plester dan gunting
8. Makanan cair yang hangat sesuai kebutuhan
9. Air matang dalam tempatnya
10. Obat yang telah dicairkan (Bila perlu)
PROSED Mahasiswa :
UR/ 1. Baca catatan keperawatan dan catatan medis anak
LANGKAH 2. Siapkan alat-alat dan privasi ruangan
- 3. Jelaskan prosedur dan tujuan tindakan kepada keluarga atau anak yang
LANGKAH sudah mengerti
4. Mencuci tangan
5. Anak diatur dalam posisi semi fowler. Pada anak yang gelisah bila tidak
ada orang lain yang membantu pasang restrain,pada bayi dibedong
6. Meletakkan kain alas dibawah kepala bayi/anak
7. Serbet makan dipasang di atas dada.Nierbeken diletakkan disamping pipi
8. Lubang hidung dibersihkan
9. Mengukur Panjang selang yang akan dimasukkan dengan metode :
a. Metode Tradisional : Ukur jarak dari puncak lubang hidung ke dalam
telinga bawah dan ke prosesus xipodeus di sternum
b. Metode Hanson :Mula-mula tandai 50cm pada selang kemudian
lakukan pengukuran dengan metode tradisional. Slang yang akan
dimasukkan pertengahan antara 50cm dan tanda tradisional
10. Beri tanda pada Panjang slang yang sudah diukur dengan menggunakan
plester
11. Oleskan jeli pada NGT
12. Memasukkan pipa lambung ke dalam salah satu lubang hidung sampai
KEMENTRIAN KESEHATAN RI
BADAN PPSDM KESEHATAN
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES MANADO
batas yang telah ditentukan
13. Lanjutkan memasukkan selang sepanjang rongga hidung . Jika terasa
agak tertahan, putarlah selang dan jangan dipaksakan untuk dimasukkan
14. Memeriksa ketetapan pipa masuk ke dalam lambung dengan cara :
a. Menghisap cairan lambung dengan spuit
b. Mendengarkan melalui stetoskop sementara melalui pipa dimasukkan
udara 2-3cc dengan spuit
15. Melakukan fiksasi pada pipa lambung dengan plester
16. Spuit dipasang pada pangkal pipa kemudian udara diaspirasi kembali
17. Beri kenyamanan pada anak selama pemberian makan
18. Tuangkan sedikit air matang (2-5cc) disusul dengan makanan cair melalui
pinggir spuit
19. Bila makanan cair sudah habis,tuangkan lagi sedikit air matang
20. Setelah selesai memberi makan,posisikan anak dalam keadaan semi
fowler dan miringkan ke kanan selama setengah jam . Pada bayi, setelah
pemberian makanan melalui pipa, bayi diangkat dan punggungnya di
tepuk-tepuk kemudian dibaringkan miring
21. Alat-alat dibersihkan, dirapikan dan dikembalikan ke tempat semula
22. Mencuci tangan
23. Catat macam dan jumlah makanan cair yang diberikan
24. Observasi keadaan umum selanjutnya
KEMENTRIAN KESEHATAN RI
BADAN PPSDM KESEHATAN
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES MANADO
STANDAR PROSEDUR ISSUED : UPDATE : 0 UPDATED : 0
OPERASIONAL FEBRUARI 2023

Dibuat Diverifikasi Disahkan


Tanggal Tanggal Tanggal
Oleh Zenny Syiariel. Skep,Ns Oleh Frederika Nancy Oleh Atik Purwandari,
Losu. S.SiT, M.Kes SKM,M.Kes
Jabatan Instruktur Jabatan Sekertaris Jabatan Ketua
Laboratorium Jurusan Jurusan
Kebidanan Kebidanan

Tanda Tanda Tanda


Tangan Tangan Tangan

Anda mungkin juga menyukai