Anda di halaman 1dari 2

BUKU JAWABAN TUGAS MATA

KULIAH TUGAS 3

Nama Mahasiswa : Ana Masrurotul Jannah

Nomor Induk Mahasiswa/ NIM : 044109295

Kode/Nama Mata Kuliah : PBIN 4220/Retorika

Kode/Nama UPBJJ : Yogyakarta

Masa Ujian : 2022/23.2(2023.1)

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
1. Berdasarkan sifat dan isinya pidato dibedakan menjadi enam yakni pidato pembukaan, pidato
pengarahan, pidato sambutan, pidato peresmian, pidato laporan, dan pidato pertanggungjawaban. Dari
enam jenis pidato tersebut, jelaskanlah perbedaan antara pidato pembukaan dan pidato sambutan!
Jawab :
Pidato pembukaan, merupakan pidato singkat yang dibawakan oleh pembawa acara atau MC sedangkan sambutan
digunakan untuk pidato yang dilakukan pada saat acara penyambutan tamu dan sejenisnya; pidato sering digunakan pada
situasi formal, seperti acara kenegaraan atau politik

2. Bacalah naskah pidato berikut dengan saksama!


Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.
Yang Terhormat Bapak Kepala Desa
Yang terhormat ketua muda-mudi Desa Karang Sari dan anggota
Yang Terhormat seluruh undangan dan para hadirin
Pada kesempatan yang berbahagia ini, marilah kita senantiasa memanjatkan puja dan puji syukur kita
kehadirat Allah Subhanahu Wata’ala atas segala nikmat dan rahmat berupa kesehatan sehingga pada
kesempatan ini kita bisa hadir di forum penerangan bahaya narkotika ini.
Menkonsumsi narkoba adalah salah satu perbuatan yang menyebabkan timbulnya kejahatan dan juga
perbuatan syetan dan sekaligus perbuatan keji yang harus kita jauhi agar kita selamat di dunia dan akhirat,
serta lingkungan masyarakat pun tentram tidak ada satu kejahatan pun.
Para hadirin yang saya hormati, janganlah sekali kali kita mencoba untuk menggunakan narkoba, karena
jika kita mencobanya maka kita akan rugi seumur hidup kita. Hidup terasa terbelenggu dan
ketergantungan terhadap sesuatu yang justru merusak hidup kita.
Maka dari itu, marilah para putra dan putri bangsa. Mulai dari sekarang menjauhi narkotika dan mulailah
berlomba-lomba meraih cita-cita yang tinggi agar kelak menjadi orang yang tidak merugi.
Mungkin hanya ini pidato yang bisa saya sampaikan, bila ada salah kata atau ucapan mohon dimaafkan.
Wassalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.
Tujuan pidato tersebut sangat mulia, mengajak pemuda pemudi desa untuk menjauhi narkotika. Namun,
masih ada beberapa pilihan bahasa yang harus diperbaiki. Perbaikilah naskah teks pidato tersebut sesuai
kriteria naskah pidato yang baik!
Jawab:
Yang Terhormat Bapak Kepala Desa
Yang terhormat ketua Pemud/Pemudi Desa Karang Sari dan anggota
Yang Terhormat seluruh undangan dan para hadirin
Pada kesempatan yang berbahagia ini, marilah kita senantiasa memanjatkan puji syukur
kehadirat Allah Subhanahu Wata’ala atas segala nikmat dan rahmat berupa kesehatan sehingga pada
kesempatan ini kita bisa hadir di forum penerangan bahaya narkotika ini.
Sebelum acara inti dimulai, izinkan saya menyampaikan sepenggal pidato singkat mengenai bahaya narkotika. Hal ini
sangat penting mengingat narkotika adalah benda yang bisa membuat masa depan bangsa jadi hancur.
Menkonsumsi narkoba adalah salah satu perbuatan yang menyebabkan timbulnya kejahatan dan juga
perbuatan syetan. Narkotika juga merupakan perbuatan yang harus kita jauhi agar selamat di dunia dan akhirat. Tanpa
narkoba, lingkungan masyarakat bisa lebih tentram serta kejahatan bisa diminimalisir..
Para hadirin yang saya hormati, janganlah sekali kali kita mencoba untuk menggunakan narkoba, karena
jika kita mencobanya maka kita akan rugi seumur hidup. Hidup terasa terbelenggu dan
ketergantungan terhadap sesuatu yang justru merusak hidup kita.
Maka dari itu, marilah para putra dan putri bangsa. Mulai dari sekarang menjauhi narkotika dan mulailah
berlomba-lomba meraih cita-cita yang tinggi agar kelak menjadi orang yang tidak merugi.
Demikian pidato yang dapat saya sampaikan, bila ada salah kata atau ucapan, saya memohon maaf.
Wassalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.

3. Berikut adalah petikan pendahuluan pidato Albert Einstein pada tahun 1938 di California Institute of
Technology
Adalah tidak cukup bahwa kamu memahami ilmu agar pekerjaanmu akan meningkatkan berkah manusia.
Perhatian kepada manusia itu sendiri dan nasibnya harus selalu merupakan minat utama dari semua
ikhtiar teknis, perhatian kepada masalah besar yang tak kunjung terpecahkan dari pengaturan kerja dan
pemerataan benda --- agar buah ciptaan dari pemikiran kita akan merupakan berkah dan bukan kutukan
terhadap kemanusiaan. Janganlah kau lupakan hal ini di tengah tumpukan diagram dan persamaan.
(Albert Einstein, 1938)
Analisislah kelemahan yang terdapat dalam penutup pidato tersebut!
Jawab:
Bahasa yang kurang efektif dan tidak menggunakan bahasa lisan sehingga pendengar akan sulit memahami pidato
tersebut, pendahuluan terkesan kaku serta terlalu to the point.

Anda mungkin juga menyukai