Anda di halaman 1dari 8

KEMENTERIAN AGRARIA DAN TATA RUANG/

BADAN PERTANAHAN NASIONAL


SEKRETARIAT JENDERAL

Jalan Sisingamangaraja Nomor 2 Jakarta Selatan 12014 Kotak Pos 1403 Telepon: 7228901, 7393939 email : surat@atrbpn.go.id

PENGUMUMAN
NOMOR 4/Peng-100.2.KP.03.01/V/2023
TENTANG
HASIL AKHIR SELEKSI PENERIMAAN CALON APARATUR SIPIL NEGARA
KEMENTERIAN AGRARIA DAN TATA RUANG/BADAN PERTANAHAN NASIONAL
TAHUN ANGGARAN 2022

Menindaklanjuti Pengumuman Ketua Panitia Seleksi Pegawai


Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kementerian Agraria dan Tata
Ruang/Badan Pertanahan Nasional Nomor 3/Peng-100.2.KP.03.01/V/2023
tentang Hasil Sanggah Seleksi Kompetensi dan Penyesuaian Jadwal
Penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara Kementerian Agraria dan Tata
Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun Anggaran 2022 serta surat Kepala
Badan Kepegawaian Negara Nomor 3936.1/R-KS.04.03/SD/K/2023 tanggal
22 Mei 2023 perihal Penyampaian Hasil Seleksi Kompetensi PPPK Jabatan
Fungsional Tahun Anggaran 2022, bersama ini diinformasikan beberapa hal
sebagai berikut:
1. Hasil akhir Seleksi Penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk
kebutuhan PPPK Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan
Pertanahan Nasional Tahun Anggaran 2022 berupa nilai Seleksi
Kompetensi dan/atau integrasi nilai Seleksi Kompetensi adalah
sebagaimana yang terdapat dalam Lampiran Pengumuman ini;
2. Peserta yang dinyatakan Lulus Seleksi Penerimaan Calon ASN untuk
kebutuhan PPPK Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan
Pertanahan Nasional Tahun Anggaran 2022 agar mengisi Daftar Riwayat
Hidup (DRH) dan menyampaikan kelengkapan dokumen secara elektronik
melalui akun masing-masing peserta di laman Sistem Seleksi Calon
Aparatur Sipil Negara (SSCASN) dengan alamat https://sscasn.bkn.go.id
pada tanggal 23 Mei s.d. 8 Juni 2023;
3. Adapun kelengkapan dokumen yang harus diunggah oleh Peserta
sebagaimana dimaksud pada angka 2 adalah sebagai berikut:
a. Cetakan Surat Lamaran yang ditujukan kepada Menteri Agraria dan
Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional yang diketik dan
ditandatangani sendiri oleh Peserta dengan tinta/pulpen warna hitam
di atas meterai asli Rp10.000,00 sesuai format sebagaimana
tercantum pada Lampiran I Pengumuman ini;

b. Pasfoto…
-2-

b. Pasfoto formal (menggunakan kemeja berkerah dan/atau jas) terbaru


berlatar belakang merah (4x6);
c. Asli Ijazah sesuai dengan kualifikasi pendidikan yang dilamar
(ditambah penyetaraan bagi lulusan luar negeri);
d. Asli Transkrip Nilai pendidikan sesuai dengan kualifikasi pendidikan
yang dilamar (ditambah penyetaraan bagi lulusan luar negeri);
e. Cetakan DRH yang diisi dan diunduh melalui laman SSCASN (dicetak
berwarna ditandatangani di atas meterai asli Rp10.000,00 dengan
tinta/pulpen warna hitam). Kolom yang ditandai *) wajib diisi tulis
tangan oleh Peserta menggunakan huruf kapital (balok) dan
tinta/pulpen warna hitam;
f. Asli Surat Keterangan Pengalaman Kerja Pelamar yang ditandatangani
atau fotokopi yang dilegalisasi oleh pejabat yang berwenang;
g. Cetakan Surat Pernyataan 5 poin yang diketik dan ditandatangani
sendiri oleh Peserta dengan tinta/pulpen warna hitam di atas meterai
asli Rp10.000,00 sesuai format sebagaimana tercantum pada
Lampiran II Pengumuman ini;
h. Asli Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang sekurang-
kurangnya masih berlaku sampai dengan Juli 2023 dan diterbitkan
oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia;
i. Asli Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani yang terbaru
(ditetapkan pada bulan Mei/Juni 2023) dari dokter yang berstatus
PNS atau dokter yang bekerja pada unit pelayanan kesehatan
pemerintah;
j. Asli Surat Keterangan tidak mengonsumsi/menggunakan Narkotika,
Psikotropika, Prekursor, dan Zat Adiktif lainnya yang terbaru
(ditetapkan pada bulan Mei/Juni 2023) dan ditandatangani oleh
dokter dari unit pelayanan kesehatan pemerintah atau dari pejabat
yang berwenang pada badan/lembaga yang diberikan kewenangan
untuk pengujian zat Narkoba dimaksud, serta melampirkan
pemeriksaan hasil laboratorium, yang terbaru dan masih berlaku;
4. Apabila sampai dengan batas waktu yang telah ditentukan sebagaimana
pada angka 2, Peserta yang dinyatakan lulus Seleksi Penerimaan Calon
ASN untuk kebutuhan PPPK Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan
Pertanahan Nasional Tahun Anggaran 2022 tidak mengisi DRH dan/atau
tidak dapat memenuhi/melengkapi kelengkapan dokumen sebagaimana
dimaksud pada angka 3, maka yang bersangkutan dianggap tidak
memenuhi syarat dan/atau dianggap mengundurkan diri sebagai PPPK
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun
Anggaran 2022;

5. Kepada…
-3-

5. Kepada Peserta yang telah dinyatakan lulus Seleksi Penerimaan Calon


ASN untuk kebutuhan PPPK Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan
Pertanahan Nasional Tahun Anggaran 2022 namun memilih untuk
mengundurkan diri, maka wajib membuat dan mengunggah Surat
Pengunduran Diri yang telah ditandatangani sendiri dan dibubuhi meterai
asli Rp10.000,00 sesuai format sebagaimana tercantum pada Lampiran
III Pengumuman ini, sehingga kebutuhan jabatan yang bersangkutan
dapat diisi/diganti dari Peserta dengan peringkat tertinggi di bawahnya
serta akan diumumkan kemudian;
6. Hanya Peserta yang dapat memenuhi seluruh persyaratan administrasi
yang dapat diusulkan proses penetapan Nomor Induk dan memperoleh
Surat Keputusan tentang Nomor Induk Pegawai Pemerintah dengan
Perjanjian Kerja (NIPPPK) dan Surat Keputusan tentang Pengangkatan
sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK);
7. Dalam hal Peserta yang sudah dinyatakan lulus Seleksi Penerimaan Calon
ASN untuk kebutuhan PPPK Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan
Pertanahan Nasional Tahun Anggaran 2022 dan sudah mendapatkan
persetujuan NIPPPK kemudian mengundurkan diri, kepada yang
bersangkutan diberikan sanksi tidak boleh melamar pada penerimaan
Aparatur Sipil Negara untuk 1 (satu) periode berikutnya;
8. Peserta yang dinyatakan lulus Seleksi Penerimaan Calon Aparatur Sipil
Negara untuk kebutuhan PPPK Kementerian Agraria dan Tata
Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun Anggaran 2022 bersedia
menerima segala konsekuensi dari peraturan perundang-undangan yang
berlaku dan bagi Peserta yang memberikan keterangan tidak
benar/palsu/menyalahi ketentuan pada saat pendaftaran, pemberkasan,
dan setelah diangkat menjadi PPPK, Pejabat Pembina Kepegawaian
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional berhak
membatalkan kelulusan dan memberhentikan status yang bersangkutan
sebagai PPPK;
9. Seleksi penerimaan Calon PPPK Kementerian Agraria dan Tata
Ruang/Badan Pertanahan Nasional tidak dipungut biaya apa pun;
10. Kelalaian Peserta dalam membaca dan memahami Pengumuman menjadi
tanggung jawab peserta;
11. Keputusan Panitia Seleksi CASN Kementerian Agraria dan Tata
Ruang/Badan Pertanahan Nasional bersifat mutlak dan tidak dapat
diganggu gugat.

Peserta…
23 Mei 2023
Lampiran I Pengumuman
Nomor : 4/Peng-100.2.KP.03.01/V/2023
Tanggal : 23 Mei 2023

FORMAT SURAT LAMARAN

… (kota, tanggal surat lamaran)


Yth. Menteri Agraria dan Tata Ruang/
Kepala Badan Pertanahan Nasional
di Tempat

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : … (nama lengkap, dapat dengan gelar atau tidak)


Tempat, tanggal lahir : … (tempat kab/kota, tanggal lahir)
Jenis Kelamin : … (laki-laki/perempuan)
Nomor KTP : … (nomor induk kependudukan)
Kualifikasi Pendidikan
a. Jenjang Pendidikan : … (jenjang, contoh: D-I/D-III/S-1/S-2)
b. Program Studi : … (program studi sesuai yang tertulis pada ijazah)
Jabatan yang dilamar
a. Penempatan : … (kelompok penempatan)
b. Jabatan : … (nama jabatan PPPK yang dilamar)
Alamat domisili : … (alamat sesuai domisili saat ini)
Alamat KTP : … (alamat sesuai yang tertera pada KTP)
Nomor HP : … (nomor pribadi, diutamakan untuk Whatsapp)
Alamat email : … (e-mail pribadi)

Dengan ini menyampaikan surat lamaran agar dapat diangkat sebagai Calon
Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja di Kementerian Agraria dan Tata
Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun Anggaran 2022.

Sebagai bahan pertimbangan, berikut disampaikan kelengkapan dokumen


dalam bentuk softfile melalui Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara
(SSCASN), antara lain:

1. Surat lamaran yang ditujukan kepada Menteri Agraria dan Tata


Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional yang diketik dan
ditandatangani di atas meterai asli Rp10.000,00;
2. Pasfoto formal terbaru dengan latar belakang warna merah;
3. Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) asli atau Surat Keterangan
Kependudukan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil);
4. Asli Ijazah sesuai dengan kualifikasi pendidikan/program studi yang
dipersyaratkan dalam jabatan;
5. Asli Transkrip nilai;
6. Daftar Riwayat Hidup atau Curriculum Vitae;
7. Surat keterangan pengalaman kerja paling singkat 2 (dua) tahun di
bidang kerja yang relevan dengan jabatan fungsional yang dilamar;
8. Surat pernyataan yang sudah ditandatangani di atas meterai asli
Rp10.000,00;
9. Dokumen lainnya sesuai yang dipersyaratkan;
10. Pelamar penyandang disabilitas wajib menyertakan* ):
a. dokumen/surat keterangan resmi dari rumah sakit pemerintah/
puskesmas yang menyatakan jenis dan derajat kedisabilitasannya;
dan
b. tautan/link video singkat yang menyatakan kegiatan sehari-hari
dalam menjalankan aktivitas sesuai jabatan yang akan dilamar.

Demikian surat lamaran ini dibuat. Adapun seluruh data dan dokumen yang
saya berikan adalah benar. Apabila di kemudian hari ditemukan data atau
dokumen yang tidak benar/tidak sesuai, maka saya menerima keputusan
panitia membatalkan keikutsertaan/kelulusan saya pada seleksi penerimaan
Calon Aparatur Sipil Negara untuk kebutuhan Pegawai Pemerintah dengan
Perjanjian Kerja (PPPK) Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan
Pertanahan Nasional Tahun Anggaran 2022. Atas perhatiannya diucapkan
terima kasih.

Hormat Saya,

meterai (ttd)
Rp10.000,00

… (Nama Lengkap)

*) Nomor 10 dihapus jika tidak memiliki persyaratan.


Lampiran II Pengumuman
Nomor : 4/Peng-100.2.KP.03.01/V/2023
Tanggal : 23 Mei 2023

SURAT PERNYATAAN

Yang bertanda tangan di bawah ini:


Nama :… (nama lengkap, dapat dengan gelar atau tidak)
Tempat dan Tanggal Lahir : … (tempat kab/kota, tanggal lahir)
Agama :… (agama sesuai KTP)
Alamat :… (alamat sesuai domisili saat ini)

Dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya, bahwa saya:


1. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan
pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena
melakukan tindak pidana dengan penjara 2 (dua) tahun atau lebih;
2. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri
atau tidak dengan hormat sebagai Calon PNS atau PNS, PPPK, prajurit
Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik
Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai
swasta atau pegawai lainnya antara lain pegawai Badan Usaha Milik
Negara atau Badan Usaha Milik Daerah;
3. Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, PPPK, prajurit Tentara
Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;
4. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik
praktis;
5. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik
Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya, dan saya bersedia
dituntut di pengadilan, serta bersedia menerima segala tindakan yang
diambil oleh Instansi Pemerintah, apabila di kemudian hari terbukti
pernyataan saya ini tidak benar.

........................, ................ 2023


Yang membuat pernyataan,

meterai
Rp10.000,00 (ttd)

… (Nama Lengkap)
Lampiran III Pengumuman
Nomor : 4/Peng-100.2.KP.03.01/V/2023
Tanggal : 23 Mei 2023

FORMAT SURAT PENGUNDURAN DIRI

… (kota, tanggal surat pengunduran diri)


Hal: Pengunduran Diri

Yth. Menteri Agraria dan Tata Ruang/


Kepala Badan Pertanahan Nasional
di Tempat

Yang bertanda tangan di bawah ini:


Nama : … (nama lengkap, dapat dengan gelar atau tidak)
Tempat dan Tanggal Lahir : … (tempat kab/kota, tanggal lahir)
Jenis Kelamin : … (laki-laki/perempuan)
Nomor KTP : … (nomor induk kependudukan)
Nomor Peserta Ujian : … (nomor ujian kompetensi teknis)
Kualifikasi Pendidikan
a. Jenjang Pendidikan : … (jenjang, contoh: D-I/D-III/S-1/S-2)
b. Program Studi : … (program studi sesuai yang tertulis pada ijazah)
Jabatan yang dilamar
a. Penempatan : … (kelompok penempatan)
b. Jabatan : … (nama jabatan PPPK yang dilamar)
Alamat domisili : … (alamat sesuai domisili saat ini)
Nomor HP : … (nomor pribadi, diutamakan untuk Whatsapp)

dengan ini mengajukan pengunduran diri dari Pegawai Pemerintah dengan


Perjanjian Kerja (PPPK) Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan
Pertanahan Nasional Tahun 2022 karena ….. (alasan mengundurkan diri).
Saya siap menerima konsekuensi yang dipersyaratkan dalam ketentuan
sebelumnya disebabkan pengunduran diri saya ini.
Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan penuh kesadaran dan
tanpa ada paksaan dari pihak manapun agar dapat dipergunakan
sebagaimana mestinya.
Hormat Saya,

meterai
Rp10.000,00 (ttd)

… (Nama Lengkap)

Anda mungkin juga menyukai