Anda di halaman 1dari 8

18

BAB 3 FORMAT DAN TEKNIK PENULISAN PROPOSAL SKRIPSI

3.1 Halaman Sampul Depan

Halaman Sampul Depan Proposal Skripsi harus dapat memberikan

informasi singkat, jelas dan tidak bermakna ganda (ambigu) kepada pembaca

tentang Proposal Skripsi.

Halaman Sampul Depan Proposal Skripsi, secara umum (Lampiran 1),

mempunyai karakteristik sebagai berikut:

1. Halaman Sampul Depan Proposal Skripsi berupa kertas HVS 80 Gram print

dengan warna yang telah ditetapkan dan dijilid Lakban. Kode warna Halaman

Sampul Depan disesuaikan dengan bendera fakultas di lingkungan Unirow.

Fakutas Keguruan Dan Ilmu Fakultas Teknik Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu
Pendidikan Kode warna: RGB 0:0:128) Politik
Kode warna: RGB Kode warna: RGB 255:140:0)
255:215:0)

Fakultas Matematika Dan Ilmu Fakultas Perikanan Dan Kelautan


Pengetahuan Alam Kode warna: RGB 0:255:255,)
Kode warna: RGB 255:0:0)
Gambar 1 Warna Halaman Sampul Depan Skripsi Untuk Masing-Masing Fakultas
19

2. Warna huruf disesuaikan dengan warna sampul sesuai dengan ketentuan yang

ditetapkan. Kode warna huruf adalah sebagai berikut:

PROPOSAL SKRIPSI PROPOSAL SKRIPSI PROPOSAL SKRIPSI

Fakutas Keguruan Dan Ilmu Fakultas Teknik Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu
Pendidikan Kode warna: RGB Politik
Kode warna: RGB 0:0:0) 242:225:164) Kode warna: RGB 0:0:0)

PROPOSAL SKRIPSI PROPOSAL SKRIPSI

Fakultas Matematika Dan Ilmu Fakultas Perikanan Dan Kelautan


Pengetahuan Alam Kode warna: RGB 0:0:0)
Kode warna: RGB 242:225:164)

Gambar 2 Contoh Warna Halaman Sampul Depan Skripsi Untuk Masing-Masing


Fakultas

3. Jarak spasi pada Judul adalah 1,5 spasi, huruf Times New Roman, font 14,

dicetak tebal, dan center.

4. Jarak spasi pada penulisan ”PROPOSAL SKRIPSI” adalah 1,5 spasi, huruf

Times New Roman, font 14, dicetak tebal, dan center.

5. Jarak spasi pada penulisan Nama dan NPM adalah 1,15 spasi, huruf Times

New Roman, Font 14, dicetak tebal, dan center.


20

6. Jarak spasi pada penulisan “Nama Program Studi” hingga “20XX” adalah

1,15 spasi, huruf Times New Roman, font 14, di cetak tebal, dan center.

3.2 Halaman Sampul Dalam

Secara umum informasi yang diberikan pada Halaman Sampul Dalam

sama dengan Halaman Sampul Depan, tetapi pada Halaman Sampul Dalam tidak

menggunakan warna (HVS warna putih). Contoh Halaman Sampul Dalam dapat

dilihat pada Lampiran 2.

Halaman Sampul Dalam Proposal Skripsi memiliki format penulisan

sebagai berikut:

1. Jarak spasi pada Judul adalah 1,5 spasi, huruf Times New Roman, font 14,

dicetak tebal, dan center.

2. Jarak spasi pada penulisan ”PROPOSAL SKRIPSI” adalah 1,5 spasi, huruf

Times New Roman, font 14, dicetak tebal, dan center.

3. Jarak spasi pada penulisan Nama dan NPM adalah 1,15 spasi, huruf Times

New Roman, font 14, dicetak tebal, dan center.

4. Jarak spasi pada penulisan “Nama Program Studi” hingga “20XX” adalah

1,15 spasi, huruf Times New Roman, font 14, dicetak tebal, dan center.

5. Semua huruf dicetak dengan tinta hitam.

3.3 Halaman Pengesahan

Halaman Pengesahan berfungsi untuk menjamin keabsahan Proposal

Skripsi atau pernyataan tentang penerimaannya oleh institusi penulis. Halaman

Pengesahan Proposal Skripsi ditulis dengan huruf tipe Times New Roman ukuran
21

font 12 kecuali pada penulisan “LEMBAR PENGESAHAN” sesuai dengan

contoh pada Lampiran 15.

3.4 Kata Pengantar

Halaman Kata Pengantar memuat pengantar singkat atas Proposal Skripsi.

Halaman Kata Pengantar juga memuat ucapan terima kasih atau penghargaan

kepada berbagai pihak yang telah membantu dalam penyusunan Proposal Skripsi.

Ketentuan mengenai penulisan Kata Pengantar dapat dilihat pada Lampiran 20.

Halaman Kata Pengantar pada Proposal Skripsi, adalah sebagai berikut:

1. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman ukuran font 12, jarak antar

baris pada isi Kata Pengantar adalah 1,5 spasi.

2. Judul Kata Pengantar ditulis dengan tipe Times New Roman ukuran font 12,

dicetak tebal dan huruf besar.

3. Jarak antara judul dan isi Kata Pengantar adalah 3 spasi

3.5 Abstrak

Abstrak merupakan ikhtisar suatu Proposal Skripsi yang memuat latar

belakang, permasalahan, tujuan, dan metode penelitian. Abstrak dibuat untuk

memudahkan pembaca mengerti secara cepat isi Proposal Skripsi dan

memutuskan apakah perlu membaca lebih lanjut atau tidak. Ketentuan yang

menyangkut penulisan abstrak dapat dilihat pada Lampiran 22.

Ketentuan penulisan Abstrak adalah sebagai berikut:

1. Abstrak adalah ringkasan atau inti atau ikhtisar dari Proposal Skripsi.
22

2. Teks Abstrak maksimal 1 paragraf yang ditulis rata kanan kiri dengan jarak

antar baris 1 spasi

3. Judul Abstrak ditulis dengan tipe huruf Times New Roman ukuran font 12.

4. Pada bagian atas isi Abstrak, ditulis nama lengkap, NPM, judul Skripsi/Tesis

dan nama lengkap dosen pembimbing yang ditulis didalam tanda kurung.

5. Di bagian bawah Abstrak dituliskan Kata Kunci. Kata kunci dipilih maksimal

5 kata dan dipisahkan dengan tanda koma.

6. Semua istilah asing, kecuali nama, dicetak miring (italic).

3.6 Daftar Isi

Daftar Isi memuat semua bagian tulisan beserta nomor halaman masing-

masing, yang ditulis sama dengan isi yang bersangkutan. Biasanya, agar daftar isi

ringkas dan jelas, yang dicantumkan dalam daftar isi hanya bab dan subbab.

Ketentuan yang menyangkut penulisan Daftar Isi pada Proposal Skripsi dilihat

pada Lampiran 25.

Halaman Daftar Isi Proposal Skripsi adalah sebagai berikut:

1. Judul ditulis dengan tipe Times New Roman ukuran font 12 dicetak tebal dan

diletakkan di tengah (center).

2. Jarak antara judul dengan isi Daftar Isi adalah 2 spasi.

3. Jarak antara bab dengan bab adalah 1,5 spasi.

4. Jarak antara “Halaman” dengan angka halaman adalah 1 spasi.

5. Jarak judul tiap bab dengan subbab ditulis dengan Times New Roman ukuran

font 12, dengan jarak antar baris 1 spasi.


23

3.7 Daftar Tabel, Daftar Gambar, Daftar Lampiran dan Daftar lainnya

Daftar tabel, daftar gambar, daftar lampiran dan daftar lainnya digunakan

untuk memuat nama tabel, gambar, lampiran dan sebagainya yang ada dalam

Proposal Skripsi. Penulisan nama tabel, gambar, lampiran dan sebagainya

menggunakan huruf kapital di awal kata (title case). Ketentuan yang menyangkut

penulisan daftar tabel, gambar dan lampiran dapat dilihat pada Lampiran 26.

Ketentuan penulisan Daftar Tabel, Daftar Gambar, Daftar Lampiran dan

Daftar Lainnya pada proposal Skripsi secara umum adalah sebagai berikut:

1. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman Ukuran font 12 dan spasi

1.5 antar baris sesuai dengan contoh pada Lampiran 26.

2. Khusus untuk judul Daftar Tabel, Daftar Gambar, Daftar Lampiran dan Daftar

Lainnya ditulis dengan tipe Times New Roman ukuran font 12, dicetak tebal

dan huruf besar (kapital) serta spasi 2 antar baris.

3. Jarak antara “Halaman” dengan angka halaman adalah 1 spasi.

3.8 Bagian isi

Bagian isi Proposal Skripsi berbeda sesuai dengan prodi masing-masing

disetiap Fakultas. Ketentuan sistematika masing-masing prodi dijelaskan secara

rinci pada Suplemen Skripsi masing-masing Prodi yang dapat diunduh pada link

yang tertulis pada Lampiran 38.

3.9 Bagian Akhir

Bagian akhir terdiri dari Daftar Pustaka dan Lampiran. Ketentuan

penulisan Daftar Pustaka dan Lampiran dijelaskan sebagai berikut:


24

3.9.1 Daftar Pustaka

Daftar Referensi terdiri dari 80% merupakan terbitan nasional terbaru

(jurnal, prosiding, majalah, surat kabar, wawancara, dan sebagainya) dan 20 %

merupakan terbitan internasional terbaru (jurnal, prosiding, buku, dan

sebagainya). Jumlah minimal referensi yang digunakan adalah 15 referensi.

Format penulisan Daftar Pustaka menggunakan format American Psychological

Association (APA) dengan indentation hanging/paragraf menggantung dan spasi

satu (Lampiran 27).

3.9.2 Lampiran

Lampiran merupakan data atau pelengkap atau hasil olahan yang

menunjang penulisan Proposal Skripsi tetapi tidak dicantumkan didalam bagian

isi proposal Skripsi, karena akan mengganggu kesinambungan pembacaan.

Lampiran yang perlu disertakan dikelompokkan menurut jenisnya, antara lain

jadwal, tabel, daftar pertanyaan, gambar, grafik, desain. Pengelompokan lampiran

disesuaikan dengan kebijakan fakultas.

Ketentuan pembuatan lampiran pada Proposal Skripsi adalah sebagai

berikut.

1. Nomor dan judul lampiran ditulis di sudut kiri atas halaman (left-aligned)

dengan huruf tegak tipe Times New Roman ukuran font 12.

2. Judul lampiran ditulis dalam satu baris menggunakan huruf kapital di awal

kata (title case).


25

3. Lampiran yang lebih dari satu halaman, pada halaman berikutnya diberi

keterangan “lanjutan” dalam tanda kurung pada sudut kanan atas halaman

(right-aligned).

4. Isi dan urutan pengelompokan lampiran disesuaikan dengan kebijakan

fakultas.

3.10 Kelengkapan Dalam Pembuatan Karya Ilmiah Proposal Skripsi

Dalam pembuatan Proposal Skripsi diperlukan adanya proses

pembimbingan yang wajib dilakukan oleh mahasiswa kepada Dosen Pembimbing.

Maka diperlukan adanya keseragaman dalam koordinasi proses pembimbingan

yang dilakukan oleh mahasiswa. Dalam buku Pedoman ini diberikan format

Berita Acara Bimbingan yang wajib digunakan dalam proses pembimbingan

dalam bentuk form Kartu Bimbingan sesuai dengan Lampiran 37.

Anda mungkin juga menyukai