Anda di halaman 1dari 2

SOAL LATIHAN AKUNTANSI BIAYA

COST CONCEPTS AND COST ACCOUNTING INFORMATION SYSTEM

Setelah berdiskusi mengenai materi, mahasiswa/i diharapkan dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan


berikut:
1. Apa saja komponen dari biaya manufaktur?
2. Apa saja komponen dari biaya utama?
3. Apa saja komponen dari biaya konversi?
4. Apa yang dimaksud dengan biaya overhead pabrik? Berikan contoh.
5. Jelaskan perbedaan biaya tetap, biaya variabel, dan biaya semivariabel!
6. Berikan contoh biaya komersial!

Soal 1
PT. Alfa Omega merupakan perusahaan manufaktur yang menggunakan sistem akuntansi biaya untuk
menghitung harga pokok produknya. Berikut ini adalah biaya-biaya yang terjadi pada perusahaan tersebut
selama bulan Januari 2022 (dalam rupiah).
Biaya Bahan Baku (direct materials cost) 3.500.000
Biaya Penolong (indirect materials) 600.000
Biaya Tenaga Kerja Langsung (direct labor) 4.000.000
Biaya Tenaga Kerja Tidak Langsung (indirect labor) 500.000
Biaya Overhead Pabrik 2.000.000
Biaya gaji bagian administratif dan kantor 1.500.000
Biaya sewa gedung kantor 300.000
Biaya administratif lain-lain 200.000
Biaya iklan 300.000
Biaya gaji tenaga penjualan 500.000
Diminta:
a. Hitunglah total biaya utama (prime costs)
b. Hitunglah total biaya overhead pabrik
c. Hitunglah total biaya konversi (conversion costs)
d. Hitunglah total biaya produksi (production cost)
e. Hitunglah total biaya operasi.

Soal 2
Berikut ini adalah biaya-biaya yang berkaitan dengan pembuatan 600 buah kursi kayu:
Bahan Baku:
Kayu Jati Rp2.500.000
Kayu Pinus 1.200.000
Lem Kayu 100.000
Sekrup 110.000

Tenaga Kerja:
Pemotong Kayu Rp2.000.000
Supervisor 2.500.000
Perakit 1.900.000
Cleaning Service 1.200.000
Lain-lain:
Sewa Pabrik Sewa Kantor Rp1.500.000
Perlengkapan Kantor 650.000
Depresiasi Peralatan Pabrik 800.000
Depresiasi Peralatan Kantor 350.000
Diminta:
a. Hitunglah total biaya (kos) utama (prime cost).
b. Hitunglah total biaya (kos) konversi (conversion cost).
c. Hitunglah biaya (kos) produksi (manufacturing cost) total dan per unit.
=================================================================

Anda mungkin juga menyukai