Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN PERBANDINGAN MEDIA PENYIMPANAN ONLINE

Di dewasa ini penggunaan teknologi dalam menjalankan berbagai kegiatan


sudah semakin tidak dapat terpisahkan bahkan telah terjadi pergeseran kebutuhan
akan kecepatan serta keamanan dalam bekerja. Tak terkecuali dalam melakukan
penyimpanan berkas – berkas pekerjaan yang mana bersifat penting dan sensitif
sehingga memerlukan penyimpanan yang aman dan awet. Maka penyimpanan dalam
bentuk digital telah menjadi hal sangat dibutuhkan. Dahulu, orang – orang
menggunakan media perangkat keras seperti harddisk dan flashdisk dalam
menyimpan dan memindahkan file – file pekerjaan yang mana masih mengandung
resiko kerusakan file apabila terjadi kerusakan perangkat tersebut, atau pada saat
pemindahan file tersebut. Sehingga bukan zamannya lagi hanya mengandalkan
hardisk dan flashdisk sebagai media penyimpanan data. Semenjak perkembangan
internet semakin melesat, media penyimpanan kini menawarkan alternatif baru yaitu
cloud storage. Media penyimpanan cloud storage ini berkaitan erat dan sangat
mengandalkan jaringan internet. Sebagai media penyimpanan online, cloud storage
menawarkan berbagai kelebihan yang sangat menguntungkan bagi pengguna.

Menyimpan file menggunakan cloud storage kini lebih diminati karena


berbagai alasan sehingga tidak perlu khawatir dengan serangan virus atau ada
kerusakan seperti yang bisa terjadi saat menyimpan file melalui hardisk atau
flashdisk. Selain itu, karena seluruh data disimpan ke dalam server, keamanannya
pun lebih terjamin dan tidak mungkin hilang. Data yang disimpan juga dapat diakses
sewaktu-waktu. Ditambah lagi data juga dapat diakses melalui perangkat gadget apa
saja asalkan terkoneksi dengan internet. Perkembangan cloud storage pun saat ini
bekembang sangat pesat. Beberapa contoh media cloud storage yang sangat populer
saat ini adalah Google Drive, pCloud, OneDrive dan Dropbox.

Oleh karena itu, berdasarkan pengataman penulis terhadap beberapa media


penyimpanan digital (cloud storage) dapat dijadikan alternatif dengan beberapa fitur
sebagai berikut:

1. Google Drive
Google Drive adalah layanan penyimpanan berbasis cloud gratis yang
memungkinkan pengguna untuk menyimpan dan mengakses file secara online.
Layanan ini menyinkronkan dokumen, foto, dan lainnya yang tersimpan di
semua perangkat pengguna, termasuk perangkat seluler, tablet, dan PC. Jika
memiliki akun email dari Google, secara otomatis sudah memiliki Google Drive
yang mana sudah mendapatkan penyimpanan gratis sebesar 15GB. berikut
fungsi Google Drive lainnya yaitu:

a. Berbagi File, Google Drive memungkinkan penggunanya untuk berbagi file


yang dia simpan kepada orang lain, bahkan dalam ukuran besar sekali pun.

b. Mengedit File, Google Drive dapat mengedit beragam jenis file seperti
Word, Excel, atau Power Point yang mana Hasil edit yang dilakukan akan
langsung tersimpan pada Google Drive Anda.

c. Membuat Catatan, Google Keep dapat terintegrasi dengan Google Drive


yang memungkinkan menyimpan seluruh catatan yang dibuat. Tak perlu
lagi aplikasi pencatat atau mencatat sesuatu secara manual dengan kertas.

d. Menyimpan Link, Google Drive memungkinkan untuk menyimpan link dari


sebuah situs yang mana cukup memasang ekstensi Google Drive yang ada
di Google Chrome kemudian klik ikon segitiga yang berada pada browser
untuk menyimpan link yang sedang dibuka saat itu. Atau jika link tersebut
berada di tengah halaman, bisa menyimpannya dengan cara klik kanan pada
link, kemudian pilih 'Save Link to Google Drive'.
e. Backup File, Google Drive dapat membantu membackup semua dokumen
yang ada di perangkat komputer dan ponsel tanpa menggunakan
penyimpanan fisik sekali pun. Bahkan, pada perangkat ponsel, Google
Drive dapat secara otomatis melakukan Backup File sehingga tidak perlu
khawatir ketika ponsel rusak sehingga harus direset ulang. Selain itu chat
whatsapp juga dapat di backup dengan melakukan pengaturan chat dan pilih
cadangan chat.

2. pCloud

pCloud adalah pendatang yang relatif baru di pasar penyimpanan online


pada 2013 yang mana sudah membuktikan cloud storage mereka adalah solusi
serbaguna yang optimal untuk keperluan pribadi dan bisnis. Pada pendaftaran
pertama, pCloud akan memberikan penyimpanan gratis sebesar 3 GB yang mana
bisa di buka sampai 10 GB. Yang sangat membedakan mereka dengan layanan
lain adalah dua fitur khusus yaitu:

a. Langganan Seumur Hidup, yakni dengan sekali membayar, langsung dapat


berlangganan layanan seumur hidup tanpa biaya perpanjangan tahunan atau
bulanan.

b. pCloud Crypto, yakni dapat mengunci file dengan enkripsi pada perangkat
sebelum mengunggahnya di penyimpanan. Ini akan mengamankannya dari
hal yang tidak diinginkan dan memastikan bahwa hanya yang memiliki
kunci yang memiliki akses ke file.
Selain itu, pcloud juga unya fitur – fitur menarik lainnya yang sangat
berguna bagi para penggunanya, yaitu:

a. Sistem Rewind pCloud, yakni fitur yang dapat mengembalikan file yang
terhapus baik secara sengaja maupun tidak sengaja karena pCloud selalu
memastikan bahwa Anda memiliki salinan utuh dari file yang tersedia untuk
diunduh dengan menyimpan 5 salinan terpisah dari setiap file yang
diunggah ke server di 3 tempat berbeda di fasilitas pusat data aman di
Dallas, Texas. Ini adalah perlindungan utama terhadap file yang hilang,
dicuri, atau rusakdan pCloud Rewind dapat menyimpan riwayat file Anda
selama 30 hari yang mana dapat memilih fitur tambahan extended file
history (EFH) yang menyimpan versi file sebelumnya hingga 360 hari untuk
berjaga-jaga.

b. Manajemen File Yang Mudah, karena pCloud bisa dioperasikan di semua


platform digital termasuk Windows, Mac, Linux, dan bahkan sistem seluler
seperti Android, iOS, dan Windows mobile. Fitur penyesuaian otomatis
pCloud, membuat semua file selalu diperbarui dengan mudah.

c. Menyimpan File Dari Platform Online Lain Dengan Mudah, karena pCloud
dapat mengintegrasikan dan dapat bertukar informasi dengan layanan pihak
ketiga lainnya dan memungkinkan Anda untuk mengunggah dari situs lain
dengan mudah bahkan termasuk media sosial dan situs layanan online yang
umum lainnya.

d. pCloud Drive – Hard Drive Virtual Online, di pCloud Drive, sebuah


aplikasi desktop untuk menyimpan file dan folder di internet yang berfungsi
seperti hard drive tambahan di komputer Anda, ini lebih baik karena bisa
diakses melalui internet dengan mudah, kapan saja dan di mana saja.
3. OneDrive

OneDrive adalah platform penyimpanan berbasis internet yang memiliki


pilihan akses gratis untuk pengguna Microsoft yang mana pada saat awal
pendaftaran akan mendapatkan penyimpanan sebesar 5GB. OneDrive ini
memiliki beberapa fitur seperti:

a. Files on demand, yakni memungkinkan untuk mengakses semua dokumen


OneDrive dari Windows 10 karena mulai dari windows 8.1 sampai windows
11 yang terbaru sudah terinstal otomatis sehingga tak perlu takut lagi
storage PC menipis. Selain itu, OneDrive juga dapat menyinkronkan semua
dokumen yang diinginkan, jika diberikan akses.

b. Document scanning, Fitur OneDrive yang satu ini sangat mempermudah


untuk memindai dokumen penting, bon, catatan, atau apa pun itu dengan
kualitas yang baik.

c. Personal vault, merupakan semacam perlindungan ekstra dalam menyimpan


data dengan dilengkapi kata sandi untuk mengunci data.

d. Terintegrasi dengan aplikasi Microsoft yang lain seperti Microsoft office


word, excel, powerpoint, dll versi terbaru sehingga data dapat langsung
tersimpan ke media secara otomatis ketika hendak menyimpan pekerjaan.

4. Dropbox
Dropbox adalah layanan penyimpanan cloud secara online yang cukup
popular digunakan saat ini karena berani menawarkan fitur dan akses yang
relatif besar serta banyak dengan penggunaan sistem operasi yang tidak
ditentukan dan bervariasi baik bagi pengguna mobile maupun pengguna desktop
atau laptop. Berikut beberapa fitur yang ada yaitu:

a. Dropbox Paper, yakni fitur Dropbox Paper membuat pengguna dapat


membuat dan mengedit file dengan tim dalam waktu yang sama.

b. Integrasi, yakni Dropbox dapat menunjang produktivitas kerja karyawan


karena dapat disinkronkan ke perangkat dan aplikasi-aplikasi tugas seperti
Trello, Slack, Gmail, Zapier, dan aplikasi-aplikasi tugas lainnya

c. Peringatan dan pemberitahuan, yakni fitur Dropbox Enterprise yang


memberikan pemberitahuan terkait sesuatu hal yang mencurigakan, seperti
peretasan file atau kebocoran data.

Anda mungkin juga menyukai