Anda di halaman 1dari 14

ARTIKEL

TEKNOLOGI KOMPUTER

DOSEN PEMBIMBING
Akhlis Munazilin M.T
DISUSUN OLEH
Faidatul Hanafiyah
2022501025

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI


ILMU KOMPUTER
UNIVERSITAS IBRAHIMY
2023
TEKNOLOGI KOMPUTER

 Pengertian teknologi
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata teknologi mengandung arti metode
ilmiah untuk mencapai tujuan praktis, ilmu pengetahuan terapan atau keseluruhan sarana untuk
menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia.Di
era modern seperti saat ini di mana perkembangan teknologi menjadi makin pesat, masyarakat
banyak yang sudah memanfaatkan teknologi dalam kegiatan sehari-hari.Menurut Kamus Besar
Bahasa Indonesia (KBBI), kata teknologi mengandung arti metode ilmiah untuk mencapai tujuan
praktis, ilmu pengetahuan terapan atau keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang
diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia.Secara etimologi, teknologi berasal
dari kata technologia (bahasa Yunani), "techno", yang artinya keahlian dan "logia", artinya
pengetahuan.Sementara secara umum, pengertian teknologi adalah penerapan pengetahuan ilmiah
untuk tujuan praktis dalam kehidupan manusia atau pada perubahan dan manipulasi lingkungan
manusia.Saat ini banyak manusia sangat bergantung pada tekonologi, bahkan teknologi bisa menjadi
kebutuhan dasar bagi setiap orang. Dengan adanya teknologi bisa mempermudah orang untuk
melakukan berbagai aktivitas sehingga lebih efesien.Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai
teknologi, bisa membaca dengan saksama artikel di bawah ini.

 Pengertian teknologi menurut para ahli


Berikut ini beberapa pendapat para ahli mengenai pengertian teknologi, antara lain:
 Capra
Teknologi ialah satu di antara pembahasan sistematis atas seni terapan atau pertukangan.
Hal ini mengacu pada literature dari Yunani yang menyinggung mengenai technologia yang
berasal dari kata "techne", yang berarti wacana seni.
 Manuel Castells
Teknologi ialah suatu kumpulan alat, aturan, dan juga prosedur yang merupakan penerapan
dari sebuah pengetahuan ilmiah terhadap sebuah pekerjaan tertentu dalam suatu kondisi
yang dapat
 Toynbee
Teknologi ialah ciri dari adanya sebuah kemuliaan manusia, di mana hal ini membuktikan
bahwa manusia tidak bisa hidup hanya untuk makan semata, tetapi membutuhkan lebih dari
itu.
 Gary J. Anglin
Teknologi ialah penerapan ilmu-ilmu perilaku serta alam dan juga pengetahuan lain dengan
secara bersistem serta mensistem untuk memecahkan masalah manusia.
 Jacques Ellil
Teknologi ialah keseluruhan metode yang dengan secara rasional mengarah serta memiliki
ciri efisiensi dalam tiap-tiap kegiatan manusia.
 Miarso
Teknologi ialah suatu bentuk proses yang meningkatkan nilai tambah. Proses yang berjalan
dapat menggunakan atau menghasilkan produk tertentu, di mana produk yang tidak terpisah
dari produk lain yang sudah ada.Hal itu juga menyatakan bahwa teknologi merupakan bagian
integral dari yang terkandung dalam sistem tertentu.

 Manfaat Teknologi
 Ada beberapa manfaat teknologi dalam berbagai bidang, di antaranya:

 Manfaat Teknologi dalam Bidang Bisnis


Orang-orang yang berkecimpung di dunia bisnis tentu akan memperoleh banyak
keuntungan, satu di antaranya kenaikan laba. Hal ini akan dirasakan oleh pebisnis
yang menjalankan usahanya dengan basis online.
Dengan hanya modal gadget dan kuota, Anda sudah bisa memulai usaha bahkan dari
rumah. Tentu hal ini mampu menghemat biaya dan menekan biaya operasional.

 Manfaat Teknologi dalam Bidang Perbankan


Saat ini, penyetoran dan pengambilan uang bisa dilakukan secara online. Dengan
adanya teknologi informasi, Anda tidak perlu lagi repot untuk menyetor atau
mengambil uang di kantor pada jam kerja.

 Manfaat Teknologi dalam Bidang Telekomunikasi


Dengan adanya teknologi informasi, Anda sudah bisa menggunakan beragam
teknologi yang lebih mudah. Anda dapat melakukan komunikasi jarak jauh dengan
mudah dan cepat bahkan sampai mancanegara.

 Manfaat Teknologi dalam Bidang Pendidikan

Seiring dengan perkembangan teknologi, Anda dapat memanfaatkan media internet


untuk menambah wawasan dan pengetahuan yang mungkin tidak bisa Anda
temukan di buku.Selain itu, dalam hal pendaftaran sekolah yang dahulunya harus
datang langsung ke sekolah yang diinginkan, sekarang sudah mulai menerapkan
registrasi berbasis online yang dinilai sangat menghemat waktu dan lebih efisien.

 Manfaat Teknologi dalam Bidang Kesehatan


Teknologi berjasa dalam perbaikan manajemen di klinik atau rumah sakit. Jika dulu
pencatatan riwayat kesehatan pasien hanya ditulis dalam sebuah berkas, sekarang
pencatatan juga dilakukan dan diarsipkan di komputer.Hal ini memudahkan petugas
untuk mengetahui rekam medis pasien dengan cepat. Rekam medis berbasis
komputer ini meliputi data klinis pasien dari hasil pemeriksaan dokter ataupun hasil
laboratorium

 Jenis-Jenis Teknologi

Melansir dari laman pendidikan.co.id, ada beberapa jenis teknologi

1. Teknologi informasi, yakni suatu teknologi yang dapat membantu manusia untuk
menyampaikan informasi kepada orang lain dengan cepat dan efektif.
2. Teknologi komunikasi, yakni suatu teknologi yang dapat membantu manusia dalam
berkomunikasi satu sama lain, di mana mereka saling mengirimkan informasi menggunakan
suatu perangkat tertentu.
3. Teknologi pendidikan, yakni teknologi yang berhubungan dengan dunia pendidikan, di mana
kegiatannya memanfaatkan alat bantu tertentu.

4. Teknologi transportasi, yakni suatu teknologi yang membantu manusia untuk berpindah dari
satu lokasi ke lokasi lainnya dalam waktu cepat.

5. Teknologi medis, yakni suatu teknologi yang berhubungan dengan ilmu kedokteran, di mana
kegiatan medis sudah memanfaatkan teknologi medis.

6. Teknologi konstruksi, yakni suatu teknologi yang berkaitan dengan struktur bangunan.

 Pengertian komputer

Mungkin kalian beranggapan kalau komputer itu sebuah mesin atau perangkat yang sering
kita gunakan di kantor, sekolah atau warnet. Namun Secara umum pengertian komputer adalah
sebuah berangkat elektronik yang dapat digunakan untuk mengolah data sesui dengan prosedur
yang telah dirumuskan sehingga akan menghasilkan informasi yang bermanfaat bagi
pengguna.Definisi Komputer adalah alat elektronik yang terdiri dari rangkaian berbagai komponen
yang saling terhubung sehingga akan membentuk suatu sistem kerja. Sistem di dalam komputer
tersebut dapat melakukan pekerjaan secara otomatis berdasarkan program yang di perintahkan
kepadanya sehingga mampu menghasilkan informasi berdasarkan data dan program yang sudah ada.

Pengertian Komputer menurut para ahli

 Wiliam M. Fouri
Menurut Wiliam M.Fuori pengertian komputer adalah suatu alat pemrosesan data yang
melakukan perhitungan secara besar dan cepat, termasuk perhitung aritmatika serta logika
dan perhitungan tersebut tidak ada campur tangan dari manusia.
 Robert H. Blissmer
Menurut Robert H. Blissmer pengertian komputer adalah sebuah alat elektronik yang
mampu melakukan beberapa tugas diantaranya menerima input, memproses input,
menyimpan perintah-perintah dan menghasilkan output yang berbentuk sebuah informasi,
 Donald H. Sanders
Menurut sanders pengertian komputer adalah sistem elektonik yang digunakan untuk
memanipulasi data yang cepat serta tepat, di rancang dan diorganisasikan agar dapat secara
otomatis menerima dan menyimpan data, memproses data hingga menghasilkan output
berdasarkan perintah yang sudah tersimpan di dalam memori
 Wiliam dan Sawyer
Menurut Wiliams dan sawyer mengemukakan bahwa pengertian komputer adalah mesin
serbaguna yang dapat deprogram, bisa menerima data (Fakta=fakta serta gambar-gambar
kasar) dan memproses atau memanipulasi data tersebut dalam infromasi yang dapat
digunakan oleh pengguna

Pada umumnya sebuah komputer terdiri dari 3 elemen utama, antara lain:

 Perangkat Keras (Hardware) Dalam sebuah berangkat Keras terdiri dari Processor, RAM,
Harddisk, Motherboard dan CPU
 Perangkat Lunak (Software) yaitu sistem operasi dan juga berbagai aplikasi yang dimasukkan
ke dalam hardware dan bekerja sesui dengan perintah dari pengguna
 Pengguna Komputer (Brainware) yaitu pemakai atu operator komputer yang menggunakan
komputer

Komponen-Komponen Komputer

Berdasarkan fungsinya, komponen di dalam komputer dapat dibedakan dalam tiga kelompok yaitu
input, proses dan output:

Komponen Input

Komponen ini merupakan komponen hardware yang memiliki fungsi sebagai pemberi perintah
berbagai tugas yang akan diberikan pada komputer. Beberapa komponen input tersebut diantaranya;

Keyboard, memberikan input atau masukan berupa alfanumerik dan interpretasi ASCII lainnya.

 Mouse dan Trackpad, alat yang menghubungkan brainware dengan layar monitor.
 Pen (untuk layar sentuh), fungsinya mirip seperti mouse namun bentuk nya seperti pena.
 Scanner, alat untuk memindai gambar yang akan dimasukkan ke dalam sistem komputer.
 Microphone, alat untuk input data dalam bentuk audio.

Komponen Proses

Komponen ini memiliki fungsi untuk mengolah data atau memproses perintah yang diberikan oleh
brainware yang kemudian ditampilkan pada komponen output.

Beberapa komponen proses diantaranya adalah;

 Processor, yaitu komponen utama dalam proses mengolah data.


 Motherboard, yaitu komponen penghubung berbagai komponen lainnya dalam komputer.
 Hard Disk, yaitu komponen untuk menyimpan data yang sifatnya permanen di dalam
komputer, misalnya sistem operasi komputer

Komponen Output

Ini adalah komponen yang memiliki fungsi untuk menampilkan informasi dari perintah yang telah
diproses oleh komputer.

Beberapa komponen output diantaranya adalah;

 Monitor, komponen komputer yang dapat menampilkan proses yang sedang dikerjakan
sebuah komputer.
 Printer, komponen yang dapat mencetak informasi ke dalam bentuk hard copy.
 Speaker, komponen yang dapat menghasilkan output berupa audio atau suara.

2.Jenis jenis computer

 PC atau Personal Computer: Personal computer merupakan sebuah komputer yang


penggunaannya secara pribadi. Komputer jenis ini biasanya ada di rumah rumah pribadi,
toko, kantor, dan lainya yang bersifat pribadi. Secara eksplisit, komputer ini hadir untuk
memenuhi kebutuhan perorangan saja.
Fungsi utama dari komputer ini adalah melakukan pengelolaan data input output sederhana
sesuai kebutuhan penggunaannya. Kebanyakan orang gunakan juga sebagai mesin kasir di
sebuah toko. Penggunannya bisanya hanya satu orang saja ketika mengoperasikannya.
 Komputer Server: Komputer server merupakan jenis yang orang rancang secara khusus agar
bisa memberikan layanan pada perangkat lain lewat jaringan internet. Secara eksplisit,
komputer server ini mempunyai prosesor sangat kuat, dan dapat menampung daya besar
mulai dari RAM, Hardisk Sampai dengan perangkat lainnya.
Fungsi utama dari komputer server adalah mengatur jalannya hak akses level di dalam
sebuah jaringan. Perangkat komputer lain yang bersifat client bisa mengaksesnya bila
pengiriman data terbuka. Umumnya orang gunakan untuk pembagian data berbasis internet
atau untuk wadah berkumpulnya player game online.
 Komputer Desktop: Komputer desktop merupakan perangkat komputer yang dirancang
khusus untuk kebutuhan rumah dan kantor saja. Komputer tipe ini umumnya memang orang
gunakan untuk kebutuhan seputar pekerjaan dan pengelolaan berbagai data rumahan serta
kantoran.
Komputer desktop umumnya tersedia secara paket dimana terdapat CPU, Monitor, keyboard
secara terpisah dengan ukuran yang umumnya besar. Komputer ini sangat cocok untuk
penggunaan pribadi baik di dalam rumah atau kantor.
 Komputer Laptop: Laptop merupakan evolusi dari jenis komputer desktop di mana semua
ukurannya menjadi lebih kecil mulai dari keyboard, cpu, dan juga monitornya. Menariknya
lagi laptop merangkum semuanya menjadi satu perangkat saja sehingga orang mudah
membawanya.
Sejauh ini laptop hadir dengan berbagai macam konfigurasi mulai dari yang rendah sampai
tinggi. Ini terlihat dari spesifikasinya dalam menggunakan RAM, ROM, dan harddisk.
Pengguna bisa memilih LMungkin beberapa orang masih asing dengan komputer hybrid. Ini
merupakan sebuah tipe komputer yang mendapatkan rancangan khusus dari pembuatnya
sehingga bekerja secara kuantitatif atau kualitatif. Komputer ini sering orang gunakan untuk
menggerakan robot atau mesin.

Umumnya bisa Anda temukan di pabrik pabrik yang mengerjakan sebuah produksi barang
menggunakan bantuan mesin. Biasanya mesin mesin ini terdapat komputer hybrid di dalam
nya dimana telah programmer buat kinerjanya secara khusus laptop sesuai kebutuhannya.
 Jenis Komputer Hybrid: Mungkin beberapa orang masih asing dengan komputer hybrid. Ini
merupakan sebuah tipe komputer yang mendapatkan rancangan khusus dari pembuatnya
sehingga bekerja secara kuantitatif atau kualitatif. Komputer ini sering orang gunakan untuk
menggerakan robot atau mesin.
Umumnya bisa Anda temukan di pabrik pabrik yang mengerjakan sebuah produksi barang
menggunakan bantuan mesin. Biasanya mesin mesin ini terdapat komputer hybrid di dalam
nya dimana telah programmer buat kinerjanya secara khusus.
 Supercomputer: Supercomputer merupakan jenis perangkat komputer yang berdasarkan
ukuran dan kapasitasnya sangat besar. Jenis ini umumnya orang peruntukan untuk
pengerjaan dan pengolahan data raksasa atau big data. Tidak hanya itu, komputer ini punya
kemampuan triliunan instruksi dan perintah di dalamnya.
Bahkan perintah dan instruksi ini dapat berjalan hanya dalam hitungan detik saja atau FLOPS
Floating Point Per Second. Biasanya penggunanya bisa Anda lihat pada perusahaan besar
seperti Google ataupun NASA dalam mengelola big datanya.
 Komputer Mainframe: Jenis mainframe komputer merupakan sebuah komputer besar yang
orang gunakan untuk memproses data dan juga aplikasi dengan kapasitas luar biasa.
Biasanya jenis komputer ini sering ada di dalam proses pengerjaan organisasi dan
perusahaan besar dalam mengelola berbagai data.
Aktivitas yang umumnya mainframe komputer tangai adalah pengelolaan data perusahaan
dan organisasi berupa riset penelitian, sensus, militer, sampai dengan transaksi finansial.
Umumnya instansi pemerintah dan juga bank menggunakan mainframe komputer dalam
menampung data ini.

3.Manfaat computer

 Menjadi Sarana Komunikasi: Pertama, salah satu manfaat komputer yang hampir dirasakan
oleh seluruh umat manusia adalah menjadi alat sarana untuk komunikasi. Manfaat komputer
sebagai sebuah alat untuk komunikasi telah sangat jauh berkembang dalam beberapa tahun
terakhir ini. Hal ini disebabkan komputer telah menggantikan fungsi dari telepon rumah yang
merupakan alat komunikasi kebanyakan orang.
 Membuat Pekerjaan Lebih Mudah: Pada dasarnya, komputer memang diciptakan agar bisa
mempermudah segala macam pekerjaan yang dilakukan oleh manusia. Hal itu dapat
dibuktikan di era sekarang, komputer telah hampir membantu seluruh pekerjaan umat
manusia di berbagai bidang seperti perkantoran, bank, akuntan, hingga jasa servis yang
semakin banyak di setiap perusahaan.
Komputer dirasa telah mampu membantu menyelesaikan dan mempercepat segala urusan
pekerjaan dari banyak orang. Di dalam dunia kerja, komputer telah sangat bermanfaat dalam
mempercepat pekerjaan yang apabila dilakukan dengan tenaga manusia akan membutuhkan
banyak waktu untuk menyelesaikannya.
 Sebagai Penunjang Pendidikan: Hampir sekolah di era kemajuan teknologi sekarang telah
menjadikan komputer sebagai salah satu alat yang digunakan untuk menunjang kegiatan
belajar mengajar. Sebagai pencetak generasi di masa depan, sekolah mulai mempersiapkan
para peserta didiknya untuk terbiasa memanfaatkan kemudahan yang ditawarkan oleh
komputer.
Keberadaan komputer di sekolah juga telah dapat dirasakan manfaatnya, baik dari guru
hingga peserta didik. Guru dapat memanfaatkan komputer sebagai media pembelajaran, hal
itu pun signifikan karena penggunaan komputer sebagai media lebih membuat pembelajaran
menjadi interaktif sehingga membuat kegiatan belajar mengajar menjadi lebih
menyenangkan.
 Sebagai Penunjang Bisnis: Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi sekarang telah
mengharuskan banyak pelaku bisnis untuk ikut melakukan inovasi dalam setiap aktivitas
bisnis mereka. Komputer telah memberikan manfaat pada dunia bisnis dengan melakukan
pemangkasan jarak antara penjual dengan konsumen, membuka pasar yang sangat luas,
hingga menyediakan banyaknya inovasi untuk melakukan penjualan.
Komputer dapat melakukan pencatatan, pengisian, hingga penghapus data dengan cepat.
Selain itu, digitalisasi membuat setiap pelaku bisnis yang ingin meningkatkan penjualan
harus melakukan optimalisasi dari dunia nyata ke dunia internet.
 Sebagai Media Hiburan: Dengan komputer, banyak orang tidak perlu keluar rumah untuk
mendapatkan hiburan. Cukup dengan menyalakan komputer, menghubungkan komputer
dengan internet, dan membuka segala program hiburan yang disediakan.
Komputer di era kemajuan teknologi ini tidak hanya memberikan manfaat pada aktivitas
yang serius seperti kerja dan sekolah. Namun, komputer juga merupakan salah alternatif
untuk menemukan kebahagiaan karena banyak program yang menyediakan hiburan.
 Sebagai Gudang Informasi: Ada banyak sekali informasi yang dapat ditemukan dengan
komputer seperti informasi kesehatan, lokasi tempat rumah sakit, puskesmas, apotek, hingga
tempat kesehatan lainnya. Selain informasi kesehatan, dengan komputer dan internet,
pengguna dapat menemukan informasi tentang travelling, produk, politik, perkembangan
ekonomi pasar atau perdagangan, dan informasi lowongan kerja, dan lain sebagainya.
 Dapat Mempercepat Pekerjaan: Komputer dapat memudahkan pengguna untuk melakukan
pemesan secara jarak jauh melalui internet.
Tidak hanya untuk para pekerja, komputer juga dapat memudahkan peserta didik dalam
mengerjakan tugas. Peserta didik tidak perlu mengeluarkan usaha lebih untuk mencari buku
di perpustakaan sekolah. Peserta didik hanya perlu memasukkan kata di mesin pencari
informasi melalui komputer, kemudian peserta didik dapat mempelajari secara langsung
materi pelajaran yang ada di komputer. Selain itu juga, banyak buku elektronik yang sudah
disediakan sehingga bisa diunduh di komputer.
 Mampu Menghasilkan Uang: Di era kemajuan teknologi seperti sekarang, ada banyak cara
yang bisa dilakukan untuk mendapatkan uang melalui komputer dan internet. Komputer
dapat memudahkan banyak orang untuk membuat konten untuk dipasangkan iklan. Konten
yang bisa dibuat adalah konten seperti video, artikel, audio, desain grafis, dan lain
sebagainya. Konten tersebut juga dapat disesuaikan dengan hal apa yang banyak orang
minati sehingga banyak orang melihat konten kamuSelanjutnya, manfaat yang dapat
diberikan internet di era seperti sekarang yaitu sebagai media untuk melakukan pengawasan
atau pengontrolan terhadap perangkat lain, Komputer dapat digunakan untuk mengawasi
dan mengontrol untuk mengaktifkan sensor dan mendeteksi sesuatu.
 Sebagai Alat Kontrol: Selanjutnya, manfaat yang dapat diberikan internet di era seperti
sekarang yaitu sebagai media untuk melakukan pengawasan atau pengontrolan terhadap
perangkat lain, Komputer dapat digunakan untuk mengawasi dan mengontrol untuk
mengaktifkan sensor dan mendeteksi sesuatu.
Hal itu sudah banyak diaplikasikan di beberapa perangkat lain seperti kamera cctv,
mengontrol dan menjalankan escalator, kontrol untuk mengoperasikan sebuah robot,
menyalakan tata lampu jalan, hingga masih banyak lagi.
 Media Pembuat Konten: Salah satu manfaat komputer yang bisa kamu gunakan adalah
sebagai alat untuk membuat konten. Komputer dapat membantu kamu dalam membuat
artikel seperti tulisan ini, video editing, editing musik, hingga desain grafis. Konten yang akan
kamu buat dapat disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan kamu. Selain itu, kamu juga
bisa menyesuaikan konten dengan kebutuhan pasar sekarang ini.
 Media Utama Bagi Programmer: Semakin berkembang dunia teknologi informasi dan
komunikasi, komputer pun akan semakin dan sangat dibutuhkan untuk memenuhi
kebutuhan manusia. Perkembangan dunia sekarang telah memperbesar kesempatan bagi
para programmer pemula untuk menciptakan inovasi di bidang teknologi dan informasi.
Kemudahan akses internet untuk dikonsumsi semakin memudahkan untuk programmer
dalam memaksimalkan ide di komputer mereka. Tidak hanya itu, sekarang telah tersedia
banyak forum untuk mempermudah para programmer pemula untuk belajar lebih jauh lagi
tentang dunia pemrograman.
Untuk membuat sebuah program, komputer menjadi media utama untuk programmer dalam
menciptakan inovasi untuk membuat sistem yang baik dan berkualitas. Di tambah lagi,
banyaknya pengguna internet yang juga dari smartphone, menjadikan programmer dapat
membuat aplikasi baik untuk komputer maupun untuk smartphone.

Sejarah Komputer dan Perkembangannya dari Masa ke masa


Sebagian besar kegiatan yang dilakukan manusia di era modern ini dilakukan menggunakan
komputer. Terlebih di saat pandemi seperti ini, di mana seluruh aktivitas bertransformasi
menjadi serba online.

Perangkat komputer yang awalnya ditujukan hanya sebagai sarana penunjang pekerjaan, kini
sudah menjadi suatu kebutuhan yang wajib dimiliki oleh masyarakat.

Sebelum dilengkapi oleh fitur serba canggih seperti sekarang ini, perkembangan komputer
diawali dari sebuah inovasi sederhana yang lahir sejak tahun 1800-an.

 Munculnya komputer pertama

Komputer pertama kali ditemukan pada 1822 oleh seorang ahli matematika asal Inggris,
Charles Babbage. Mulanya, Babbage bermaksud untuk menciptakan sebuah mesin hitung
bertenaga uap yang dapat menghitung tabel angka.

Mesin tersebut kemudian ia beri nama "Difference Engine 0" dan digadang-gadang sebagai
komputer pertama di dunia. Bentuk Difference Engine 0 sendiri sangat jauh berbeda dari
kebanyakan model komputer modern saat ini.

Meski demikian, prinsip kerja yang dimiliki mesin tersebut sama seperti komputer modern,
yakni mampu melakukan penghitungan angka alias komputasi.

Hingga pada 1890, seorang penemu bernama Herman Hollerith merancang sebuah sistem
kartu yang mampu menghitung hasil sensus AS yang dilakukan pada 1880.

Berkat inovasi tersebut, Hollerith berhasil menghemat anggaran pemerintah sebanyak 5 juta
dollar AS. Selanjutnya, Hollerith terus mengembangkan potensinya di ranah teknologi hingga
akhirnya sukses mendirikan perusahaan komputer IBM

 Cikal bakal komputer digital

Cikal bakal komputer digital pertama dikembangkan pada 1930. Adalah Alan Turing yang
pertama kali mengembangkan mesin tersebut.

Ia merupakan peneliti matematika yang sukses mengembangkan mesin yang dapat


menjalankan sekumpulan perintah.
Berkat kontribusinya, mesin tersebut kemudian diberi nama mesin Turing (Turing Machine),
termasuk sebuah simulasi gagasannya yang bernama uji Turing.
Komputer digital pertama dikembangkan oleh Konrad Zuse, seorang insinyur mesin asal
Jerman. Sebelum perang dunia kedua pecah, Zuse membangun komputer digital pertama
bernama Z1 yang dapat diprogram.
Pada 1936 di ruang tamu orang tuanya di Berlin, ia merakit pelat logam, pin, dan
menciptakan sebuah mesin yang dapat melakukan perhitungan tambah dan kurang.
Meskipun model awal komputer tersebut dihancurkan saat Perang Dunia II, Zuse digadang
sebagai pencipta komputer digital pertama.
Selama perang dunia kedua berlangsung tepatnya pada 1943, John Mauchly berhasil
menciptakan mesin bernama Electronic Numerical Integrator and Calculator (ENIAC).
Awal mula diciptakannya ENIAC adalah untuk membantu Angkatan Darat dalam memprediksi
serangan.
ENIAC sendiri dibekali dengan kemampuan analisa yang dapat menghitung ribuan masalah
dalam hitungan detik. ENIAC memiliki berat hingga 30 ton dan membutuhkan ruang seluas
457 meter persegi untuk menempatkan mesin komputer tersebut.

Hal ini disebabkan oleh banyaknya komponen pendukung yang dimiliki ENIAC, seperti 40
lemari kabinet, 6.000 sakelar, serta 18.000 tabung hampa.

 Lahirnya bahasa pemrograman

Pada 1954, bahasa pemrograman dicetuskan untuk pertama kalinya oleh ilmuwan komputer
wanita bernama Grace Hopper. Bahasa pemrograman bernama COBOL ini hadir untuk
membantu pengguna komputer dalam menyampaikan perintah dalam bahasa Inggris.
Sebab sebelumnya, pengguna komputer hanya dapat memberikan instruksi pada komputer
menggunakan kumpulan baris angka. Sejak saat itu, bahasa pemrograman kemudian ikut
berkembang seiring dengan evolusi yang terjadi komputer.
Selanjutnya, terciptalah bahasa pemrograman baru bernama FORTRAN, yang dikembangkan
oleh tim pemrograman IBM yang dipimpin oleh John Backus pada tahun 1954.Sebagai salah
satu perusahaan yang fokus pada teknologi, IBM berambisi untuk memimpin tren komputer
global. Perusahaan mulai menciptakan perangkat bernama IBM 650 untuk mulai dipasarkan
secara massal.
Sampai pada 1965, komputer dikenal sebagai alat penunjang untuk para ahli matematika,
insinyur, hingga masyarakat kalangan umum. Adapun komputer tersebut dikenal dengan
nama Programma 101.
Jika dibandingkan dengan ENIAC, ukuran Programma 101 terbilang jauh lebih ringkas.
Komputer ini memiliki ukuran sebesar mesin tik, bobot seberat 29 kg, dan sudah dilengkapi
dengan printer bawaan.

 Komputer pribadi

Tahun 1970-an dapat dibilang sebagai era kelahiran komputer pribadi. Ditandai dengan
munculnya Xerox Alto, sebuah komputer pribadi yang dapat menjalankan perintah seperti
mengirimkan e-mail dan mencetak (print) dokumen.
Satu hal yang paling beda dari Xerox Alto adalah desainnya yang sudah menyerupai
komputer modern. Sebab, komputer ini telah dilengkapi dengan mouse, keyboard, serta
layar.
Di tahun yang sama, beberapa penemuan besar turut terjadi. Beberapa di antaranya seperti
diciptakannya disket, ethernet, serta chip Dynamic Access Memory (DRAM).
Sementara itu, Apple mulai didirikan pada tahun 1976 oleh Steve Jobs dan Steve Wozniak.
Keduanya turut memperkenalkan Apple I, sebuah komputer single-circuit pertama.
Desain komputer pribadi kemudian disempurnakan oleh IBM, lewat sebuah perangkat
bernama Acorn. Komputer ini sudah dilengkapi dengan chip Intel, dua slot disket, keyboard,
serta layar monitor yang berwarna.
Berbagai penemuan lain kemudian ditemukan pada 1983. CD-ROM resmi hadir sebagai alat
penyimpanan yang mampu menampung data hingga 550 MB.
CD-ROM kemudian ditetapkan sebagai standar umum komputer.
Pada tahun yang sama, Microsoft resmi memperkenalkan Word, diikuti oleh Apple yang
merilis Macintosh di tahun 1984. Macintosh dikenal sebagai komputer pertama yang dapat
dikendalikan menggunakan mouse serta dilengkapi dengan antarmuka pengguna grafis.
Seakan tak mau ketinggalan, Microsoft turut meluncurkan sistem operasi Windows yang
menawarkan keunggulan dari multi-tasking dan sudah dibekali dengan antarmuka grafis.
Apple kemudian menelurkan sebuah inovasi baru bernama Powerbook, sebuah seri laptop
portabel yang dapat dibawa kemana saja.
 Komputer era 2000-an

Memasuki abad ke-21, laju perkembangan perangkat komputer semakin pesat, seiring
dengan perkembangan teknologi.
Penggunaan disket dan CD-ROM mulai tersisihkan oleh media penyimpanan portabel yang
lebih canggih, yakni USB drive.
Sementara itu, Apple semakin gencar menelurkan inovasi terbaru lewat sistem operasi
bernama Mac OS X. Microsoft pun sebagai kompetitor juga meluncurkan sistem operasi yang
lebih modern, Windows XP.
Apple berhasil memimpin tren pasar berkat hadirnya iTunes. Kurang dari satu pekan setelah
dirilis, aplikasi pemutar musik ini sudah digunakan untuk mengunduh lebih dari 1 juta judul
lagu.Beberapa aplikasi seperti YouTube, Mozilla Firefox, dan MySpace turut hadir di era
modern ini.
Hingga pada 2006, tren penggunaan laptop semakin menjamur di masyarakat. Hal ini turut
didorong oleh hadirnya perangkat laptop MacBook Pro yang diperkenalkan oleh Steve Jobs.
Perkembangan MacBook kembali dilanjutkan oleh generasi terbaru MacBook Air pada 2007.
Pada tahun yang sama, Steve Jobs turut memperkenalkan iPhone untuk pertama kalinya,
diikuti oleh iPad pada 2010

 Internet of Things

Tahun 2011 ditandai sebagai tahun lahirnya berbagai penemuan Internet of Things (IoT).
Nest Learning Thermostat yang hadir pada tahun ini kemudian dikenal sebagai perangkat IoT
pertama di dunia.
Selanjutnya, berbagai produk IoT lainnya semakin menjamur di pasaran. Sebut saja seperti
Apple Watch yang hadir pada 2015.
Untuk pertama kalinya, Apple turut mengumumkan iPadOS, sebuah sistem operasi yang
dikhususkan untuk iPad.

 Contoh-contoh teknologi komputer


1. Wireless Display
Untuk berbagi apa yang ada di monitor di hadapanmu dengan monitor dari perangkat
lain, dulu diperlukan kabel data.Hal itu sungguh merepotkan. Sekarang, hal tersebut
bisa dilakukan dengan praktis menggunakan teknologi Wireless Display.
Teknologi ini diprakarsai oleh perusahaan teknologi komputer besar yaitu Intel. Dengan
menggunakan Wireless Display, kamu bisa berbagi layar tanpa perlu colok kabel dari
perangkatmu ke perangkat lain.
Kamu bisa mengkoneksikan laptop atau komputer yang sedang dioperasikan ke laptop
atau komputer lain.
Wireless Display akan sangat mempermudah dalam kegiatan presentasi. Tak perlu lagi
menggunakan kabel, proyektor, dan layar display-nya. Hanya berbekal aplikasi Wireless
Display, presentasi sudah bisa dilakukan.
2. Wireless Charging
Wireless charging adalah salah satu contoh teknologi komputer canggih saat ini.
Teknologi ini memungkinkan pengguna untuk bisa mengisi daya kembali satu
perangkat tanpa menggunakan kabel.
Seperti yang umum diketahui, bahwa aksesoris charger termasuk yang paling sering
lebih cepat mengalami kerusakan.
Hal itu wajar karena aktivitas memasukkan konektor ke perangkat seperti smartphone
yang meskipun sudah hati-hati bila dilakukan berulang kali pasti suatu saat akan rusak.
Teknologi wireless charging memungkinkan smartphone-mu untuk diisi kembali
dayanya dengan hanya meletakkannya pada charger wireless.
3. Biometric Sensor
Biometric sensor sendiri bisa diaplikasikan pada komputer untuk mengolah transaksi.
Teknologi biometric akan memindai bagian fisik dari penggunanya untuk melakukan
otorisasi.Dengan biometric sensor kamu bisa melakukan otorisasi pembayaran dengan
menggunakan wajah, disik jari, pergelangan tangan, telapak tangan, dan juga suara.
4. Virtual Keyboard
Keyboard merupakan salah satu alat input pada komputer.Dengan keyboard kamu bisa
melakukan berbagai tugas seperti mengetik dan memberikan beberapa perintah
sederhana seperti mematikan komputer, restart, menyalin, menempel, menghapus,
dan lain sebagainya.
5. Creative Desktop
eknologi Creative Desktop diciptakan oleh perusahaan bernama HP.
Sebelumnya, HP sudah memiliki produk bernama All-in-One PC yaitu komputer yang
CPU dan monitornya menyatu sehingga lebih ringkas dan hemat tempat.
HP kemudian mengembangkan Creative Desktop dengan menambahkan dua alat pada
All-in-One PC. Dua alat tersebut adalah pemindai atau proyektor yang letaknya di atas
Touch Mat merupakan alat input dimana graphic designer bisa melakukan berbagai
rekayasa pada karya yang sedang dikerjakan.Alat ini memungkinkan designer untuk
memasukkan objek 3D ke dalam proyek dengan bantuan proyektor.
Letakkan benda apa saja yang ingin dimasukkan ke dalam proyek di atas Touch Mat.
Setelah itu, proyektor akan memindai dan memasukkannya pada proyek.desktop dan
satu lagi sebuah papan di depan monitor yang bernama Touch Mat.
6. Interactive Computer
Dengan teknologi komputer interaktif, input tidak hanya dari alat-alat tersebut namun
bisa langsung dari sentuhan tangan seperti pada gambar di atas.
Teknologi yang diciptakan Intel ini dibekali sensor visual yang begitu peka. Saking
canggihnya, perangkat Intel realsense 3D ini bisa juga mengatur jarak antara sensor
dan juga penggunanya.
7. Intelegensi Artifisial
Teknologi ini merupakan kecerdasan buatan dimana dalam penciptaannya, komputer
diinput berbagai data sehingga bisa melakukan satu perintah berdasarkan tujuan
pembuatannya.
Misal satu AI diciptakan untuk membuat sebuah lukisan. Maka, pencipta teknologinya
akan memasukan berbagai gambar lukisan sebagai basis data.
Saat diperintahkan untuk membuat satu lukisan dengan input tertentu, secara
otomatis AI akan membuatkannya untukmu.
8. Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR)
Virtual reality merupakan teknologi yang menjadikan dunia visual ke dalam bentuk 3D
dimana pengguna bahkan bisa berinteraksi dengan setiap elemennya.
Sebuah dunia imajinasi bisa seluruhnya diciptakan dengan teknologi virtual reality.
Penggunaan teknologi ini bisa dilihat dalam game VR. Dalam permainan berbasis VR
kamu bisa merasakan seakan-akan kamu memang berada di dunia berbeda meskipun
pada kenyataannya kamu tetap ada di dunia ini.
Sementara augmented reality merupakan teknologi yang menggabungkan visual 3D
dengan kenyataan.
Salah satu contoh dari penggunaan teknologi AR adalah fitur story Instagram dimana
kamu bisa menggunakan filter dan melihat perubahannya secara langsung.
DAFTAR PUSTAKA

https://www.bola.com/ragam/read/5058501/pengertian-teknologi-menurut-para-
ahli-ketahui-manfaat-dan-jenis-jenisnya
https://bsi.today/pengertian-komputer/
https://www.bhinneka.com/blog/jenis-jenis-komputer/
https://www.merdeka.com/trending/perkembangan-teknologi-komputer-secara-
singkat-sejarahnya-tercetus-tahun-1801-kln.html
https://mamikos.com/info/contoh-teknologi-komputer-pljr/

Anda mungkin juga menyukai