Anda di halaman 1dari 7

PENGADILAN MILITER TINGGI- I MEDAN

Jalan Ngumban Surbakti No. 45 Medan Telp/Fax. (061) 8215913


Website : dilmilti1-medan.go.id. email : medan.dilmilti1@gmail.com
Medan 20131

PENGUMUMAN NOMOR: 01/Pansel/VII/2023


TENTANG SELEKSI TERBUKA PENGISIAN JABATAN
KEPALA SUB BAGIAN DI PENGADILAN MILITER TINGGI I MEDAN
TAHUN 2023

Dalam rangka pengisian Jabatan Kepala Sub. Bagian Kepegawaian IT dan Kepala Sub
Bagian Tata Usaha dan Rumah Tangga Pengadilan Militer Tinggi I Medan sesuai dengan :
1. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara;
2. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2020 tentang Perubahan atas Peraturan
Pemerintah Nomor 11 tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil;
3. Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2015 Tentang Percepatan Pengisian Jabatan Pimpinan
Tinggi pada Kementerian/Lembaga;
4. Surat Keputusan Sekretaris Mahkamah Agung RI. Nomor 1/Sek/SK/I/2019 tentang Pola
Promosi dan Mutasi Pegawai kesekretariatan di lingkungan Mahkamah Agung dan Badan
Peradilan dibawahnya.

Dengan ini Pengadilan Militer Tinggi I Medan mengundang Pegawai Negeri Sipil di
Lingkungan Pengadilan Militer Tinggi I Medan yang telah memenuhi syarat untuk
mendaftarkan diri melalui seleksi terbuka dengan ketentuan sebagai berikut:
A. Persyaratan Administrasi
1. Warga Negara Republik Indonesia;
2. Peserta seleksi adalah Pegawai/ASN Pengadilan Militer Tinggi I Medan dan Dilmil
I-01 s/d Dilmil I-07;
3. Dengan syarat kepangkatan dan jabatan sebagai berikut:
a. Sekurang-kurangnya berpangkat Penata (III/b)
b. Berusia maksimal 56 tahun per 1 September 2023;
c. Kualifikasi pendidikan minimal D3;
d. Penilaian kinerja bernilai baik dalam 2 tahun terakhir;
e. Tidak pernah/tidak sedang dijatuhi hukuman pidana penjara, hukuman disiplin
tingkat sedang dan/atau berat selama 4 (empat) tahun terakhir;
f. Mendapatkan persetujuan dari atasan langsung;
g. Mengajukan surat lamaran yang ditandatangani di atas materai Rp. 10.000,- yang
ditujukan kepada Ketua Panitia Seleksi Jabatan Kasub Bagian Pada Pengadilan
Militer Tinggi I Medan tahun 2023;
B. Tata Cara Pendaftaran
1. Pendaftaran dilakukan mulai tanggal 04 Juli s.d 18 Juli 2023
2. Lamaran ditujukan kepada Panitia seleksi dengan mengirimkan ke Pengadilan Militer
Tinggi I Medan dan softcopy ke email medan.dilmilti1@gmail.com dengan
melampirkan :
a. Surat Lamaran (format terlampir);
b. Daftar Riwayat Hidup;
c. SK Pangkat terakhir dan SK Jabatan Terakhir;
d. KTP elektronik;
e. Ijazah terakhir;
f. Penilaian Prestasi Kerja Tahun 2021 dan 2022;
g. Bukti tanda terima LHKPN/LHKASN tahun terakhir;
h. Bukti Tanda terima penyerahan SPT tahun terakhir;
i. Sertifikasi keahlian yang dimiliki (jika ada);
j. Surat Persetujuan dari atasan langsung (format terlampir);
k. Surat pernyataan tidak pernah/tidak sedang dalam proses dijatuhi hukuman pidana
penjara, hukuman disiplin tingkat sedang/berat yang dibubuhi materai Rp.10.000,-
dan diketahui oleh atasan langsung disertai stempel dinas (format terlampir).

Ditetapkan di Medan
Pada tanggal 3 Juli 2023
Kepala Pengadilan Militer Tinggi I Medan

Tuty Kiptiani, SH., MH


Laksamana Pertama TNI
Lampiran I Pengumuman
Nomor : W1-Mil/551/KP.04.10/VII/2023
Tanggal : 3 Juli 2023

FORMAT SURAT LAMARAN

Kota Domisili, tanggal, bulan, tahun

Yth. Panitia Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan


Kepala Sub Bagian Pengadilan MIliter Tinggi I Medan Tahun 2023
di - Medan

Dengan Hormat,

Saya yang bertandatangan di bawah ini :


Nama :
NIP :
Pangkat/Gol. Ruang :
Jabatan :
Unit Kerja :

Mengajukan lamaran sebagai Kepala Sub Bagian pada Pengadilan Militer Tinggi I Medan
Tahun 2023. Sebagai bahan pertimbangan saya lampirkan syarat-syarat yang telah ditentukan
dalam tata cara pendaftaran yaitu:
a. Surat Lamaran (format terlampir);
b. Daftar Riwayat Hidup;
c. SK Pangkat terakhir dan SK jabatan yang disyaratkan;
d. KTP elektronik;
e. Ijazah terakhir;
f. Penilaian Prestasi Kerja tahun 2021 dan 2022;
g. Bukti Lapor LHKPN/LHKASN terakhir
h. Laporan SPT Pajak tahun 2022;
i. Sertifikasi keahlian yang dimiliki (optional);
j. Surat persetujuan dari atasan langsung (format terlampir);
k. Surat pernyataan tidak pernah/tidak sedang dalam proses dijatuhi hukumanpidana penjara,
hukuman disiplin tingkat sedang/berat yang dibubuhi materai Rp.10.000,- dan diketahui
oleh atasan langsung disertai stempel dinas (format terlampir);

Demikian surat lamaran ini saya sampaikan, atas perhatiannya diucapkan terimakasih.

Hormat Saya,
Materai
10.000
……………………………
Lampiran II Pengumuman
Nomor : W1-Mil/551/KP.04.10/VII/2023
Tanggal : 03 Juli 2023

SURAT KETERANGAN PERSETUJUAN ATASAN/PIMPINAN


Nomor :

Yang bertandatangan di bawah ini :


Nama :
NIP :
Pangkat/Gol.Ruang :
Jabatan :

dengan ini menyatakan bahwa Pegawai Negeri Sipil :

Nama :
NIP :
Pangkat/Gol.Ruang :
Jabatan :
Unit Kerja :

Disetujui untuk mengikuti seleksi terbuka Jabatan Kepala Sub Bagian pada Pengadilan
Militer Tinggi I Medan Tahun 2023.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya dengan mengingat sumpah
jabatan dan apabila dikemudian hari ternyata isi surat pernyataan ini tidak benar yang
mengakibatkan kerugian bagi negara, maka saya bersedia menanggung kerugian tersebut.

Kota Domisili, Juli 2023


Atasan

Stempel dinas

Nama
NIP/NRP
Lampiran III Pengumuman
Nomor : W1-Mil/551 /KP.04.10/VII/2023
Tanggal : 3 Juli 2023

SURAT PERNYATAAN
TIDAK PERNAH DIJATUHI HUKUMAN PIDANA PENJARA,
HUKUMAN DISIPLIN TINGKAT BERAT/SEDANG
Nomor :

Yang bertandatangan di bawah ini :


Nama :
NIP :
Pangkat/Gol.Ruang :
Jabatan :

dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya, bahwa Pegawai Negeri Sipil :

Nama :
NIP :
Pangkat/Gol.Ruang :
Jabatan :
Unit Kerja :

tidak pernah dijatuhi pidana penjara, hukuman disiplin tingkat berat/sedang.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya dengan mengingat sumpah
jabatan dan apabila dikemudian hari ternyata isi surat pernyataan ini tidak benar yang
mengakibatkan kerugian bagi negara, maka saya bersedia menanggung kerugian tersebut.

Kota Domisili, Juli 2023


Atasan
Materai
10.000 Stempel dinas

Nama
NIP/NRP
PENGADILAN MILITER TINGGI- I MEDAN
Jalan Ngumban Surbakti No. 45 Medan Telp/Fax. (061) 8215913
Website : dilmilti1-medan.go.id. email : medan.dilmilti1@gmail.com
Medan 20131

Medan, 3 Juli 2023


PENGUMUMAN TAHAPAN SELEKSI
Nomor : W1-Mil/552/Kp.11/01/VII/2023

Dalam rangka fit and proper test Jabatan Kepala Sub Bagian pada Pengadilan Militer Tinggi I Medan (Eselon IV.a) Tahun
2023. Bersama ini kami sampaikan tahapan seleksi sebagai berikut :
No Tanggal Waktu Tahapan Keterangan
1 3 Juli 2023 - Pengumuman Seleksi Tim Seleksi
2 3 s.d 18 Juli 2023 - Pendaftaran Seleksi Tim Seleksi
3 20 Juli 2023 - Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Tim Seleksi
4 24 Juli 2023 08.30 – 12.00 Tahapan Seleksi Tertulis Lokasi :
Materi :
Dilmilti I Medan
1. Tugas Pokok Kasub Bagian
2. Akreditasi Penjaminan Mutu Pengadilan
3. Reformasi Birokrasi
5 26 Juli 2023 08.30 – 12.00 Tahapan Penulisan Makalah Lokasi :
Materi :
Dilmilti I Medan
1. Penulisan 1 (satu) Judul/Topik Makalah terdiri
dari 2 s.d 5 Halaman
2. Mempersiapkan Makalah tersebut untuk
presentasi menggunakan media computer;
3. Judul/topik makalah ditentukan oleh Tim Seleksi.
6 27 Juli 2023 08.30 – 12.00 Tahapan Presentasi/Wawancara/Pendalaman Materi Lokasi :
(waktu Presentasi dan pendalaman materi lebih kurang Dilmilti I Medan
30 Menit/peserta)
7 31 Juli 2023 - Pengumuman Hasil Seleksi Lokasi :
Dilmilti I Medan
Dengan ketentuan sebagai berikut :
1. Dokumen berkas administrasi yang akan diproses adalah berkas yang lengkap sesuai dengan ketentuan yang
disyaratkan;
2. Peserta seleksi agar membawa laptop pada tahapan penulisan Makalah dan presentasi/wawancara/pendalaman materi;
3. Peserta seleksi berpakaian baju putih lengan pamjang, celana panjang/rok hitam dan berdasi merah;
4. Dalam seleksi ini TIDAK DIKENAKAN BIAYA ATAU PUNGUTAN DALAM BENTUK APAPUN;
5. Biaya transportasi, akomodasi dan lain-lain untuk keperluan peserta ditanggung oleh peserta yang bersangkutan.
6. Keputusan panitia seleksi terbuka bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat;

Demikian kami sampaikan, atas perhatiannya diucapkan terimakasih.


Mengetahui
Kepala Pengadilan Militer Tinggi I Medan Ketua Tim Seleksi

Tuty Kiptiani, SH., MH. Djati Santoso, SH., MH


Laksamana Pertama TNI Kolonel Pom Nrp. 520873
Lampiran Pengumuman
Nomor : W1-Mil/ 552/Kp.11.01/VII/2023
Tanggal : 3 Juli 2023

A. TAHAPAN PELAKSANAAN SELEKSI


1. Tim seleksi akan melaksanakan tahap seleksi administrasi/tahap seleksi untuk
memenuhi persyaratan administras!;
2. Tim seleksi akan mengumumkan peserta seleksi yang lulus pada tahap seleksi
administrasi/yang telah memenuhi persyaratan administras!;
3. Seluruh Peserta yang lulus pada tahap seleksi administrasi / telah memenuhi
persyaratan khusus, wajib mengikuti tahap selanjutnya yaitu tertulis dan seleksi
wawancara/ presentasi;
4. Pelaksanaan seleksi tertulis tanggal 24 Juli 2023 Pukul 08.30 - 12.00 WIB di ruang
Command Center Pengadilan Militer Tinggi I Medan;
5. Setelah mengikuti seleksi tertulis, para peserta dilanjutkan mengikuti tahapan
penulisan makalah tanggal 26 Juli 2023 Pukul 08.30 - 12.00 WIB di ruang Command
Center Pengadilan Militer Tinggi I Medan;
6. Setelah mengikuti seleksi penulisan makalah, para peserta dilanjutkan mengikuti
wawancara;
7. Pelaksanaan kegiatan wawancara tanggal 27 Juli 2023 Pukul 08.30 – 12.00 WIB,
setiap peserta melakukan presentasi dari makalah yang telah dibuat, waktu yang
disediakan untuk presentasi dan tanya jawab ± 30 menit / peserta;
8. Setelah seluruh peserta mengikuti seleksi presentasi/wawancara, selanjutnya tim
seleksi akan mengumumkan 3 (tiga) peserta terbaik untuk diajukan kepada tim
Baperjakat Pengadilan Militer Tinggi I Medan;
9. Tim Bapeijakat Pengadilan Militer Tinggi I Medan akan mengesahkan usulan Jabatan
Kepala Sub Bagian pada Pengadilan Militer Tinggi I Medan Tahun 2023 untuk
dilaporkan kepada Kepala Pengadilan Militer Tinggi I Medan dan di usulkan kepada
Sekretaris Mahkamah Agung RI.

Mengetahui
Kepala Pengadilan Militer Tinggi I Medan Ketua Tim Seleksi

Tuty Kiptiani, SH., MH. Djati Santoso, SH., MH


Laksamana Pertama TNI Kolonel Pom Nrp. 520873

Anda mungkin juga menyukai