Anda di halaman 1dari 4

TATA IBADAH SYUKUR

Hari Ulang Tahun ke-65


(21 Juli 1958)
Bpk. Drs. Maxi Julian Kontu

Jumat, 21 Juli 2023


SUKACITA UMAT (berdiri)
P Orang benar akan bertunas seperti pohon korma, akan tumbuh subur seperti
pohon aras Libanon. Mereka yang ditanam di Bait TUHAN akan bertunas di
pelataran ALLAH kita
Keluarga Pada masa tuapun mereka masih berbuah, menjadi gemuk dan
segar, untuk memberitakan bahwa TUHAN itu benar, bahwa ia
gunung batuku dan tidak ada kecurangan padaNYA.
Bpk. Drs. Maxi Julian Kontu Didiklah orang muda menurut jalan yang patut baginya,
maka pada masa tuanyapun ia tidak akan menyimpang
dari pada jalan itu.
J Aku senantiasa memandang kepada TUHAN, sebab itu hatiku bersukacita dan
jiwaku bersorak-sorak.
P Bersukacitalah karena TUHAN, hai orang-orang benar, nyanyikanlah
syukur bagi namaNYA yang kudus.
(Disadur dari Mzm. 92:13-14, Ams. 22:6 & Mzm. 16:8-9,97:12)

Menyanyikan KJ. No. 392:1 “Kuberbahagia”


Bpk. Drs. Maxi Julian Kontu & Keluarga :
Kuberbahagia yakin teguh YESUS abadi kepunyaanku
Aku warisNYA ku ditebus ciptaan baru ROHOL KUDUS
Semua Reff. Aku bernyanyi bahagia memuji YESUS selamanya
Aku bernyanyi bahagia memuji YESUS selamanya
Semua Pasrah sempurna nikmat penuh, suka sorgawi melimpahiku
Lagu Malaikat amat merdu kasih dan rahmat besertaku
Reff………………

TAHBISAN DAN SALAM


P Dalam nama ALLAH BAPA, ANAK dan ROH KUDUS kami dasarkan ibadah saat
ini. Amin.
P Kemuliaan dan cinta kasih ALLAH menyapa dan menaungi keluarga dan
saudara-saudara sekalian
P + J Amin

PENGAKUAN DOSA & BERITA ANUGERAH ALLAH (Duduk)


P Dengarkanlah TUHAN seruan kami……….berilah telingaMU untuk mendengar doa
kami............................
P + J Menyanyi “Hidup Yang Putus Asa Tak Berarti”
Hidup yang putus asa tak berarti jalan dengan tanpa harapan
lalu tangan yang berlubang paku menjamah jadi hidup baru
Dan kayu yang kasar mengobatkan jalan hidup yang penuh kegagalan
Ku puji DIA selama-lamanya sebab Salib merubah hidupku
Dan kuyakin darah YESUS yang suci telah mengalir di Kalvari
bila zaman berlalu dunia menderu ku tetap pegang salib KRISTUS
P ” IA sendiri telah memikul dosa kita di dalam tubuh-NYA di kayu salib,
supaya kita, yang telah mati terhadap dosa, hidup untuk kebenaran. (I
Petrus 2 : 24).......Inilah janji TUHAN bagi kita yang mau hidup dalam
pertobatan.
P + J Menyanyi NKB. No. 17:1 ”Agunglah Kasih ALLAHku”
Agunglah kasih ALLAHku tiada yang setaranya
Neraka dapat direngkuh kartikapun tergapailah
Kar’na kasihNYA agunglah Sang Putra menjelma
DIA mencari yang sesat dan diampuniNYA
Reff. O kasih ALLAH agunglah tiada bandingnya
Kekal teguh dan mulia di junjung umatNYA

DOA UNTUK PEMBACAAN DAN PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN


P TUHAN menyertai saudara-saudara,
J dan menyertai saudara juga.
P Marilah kita berdoa…….
P Pembacaan Alkitab
~ Puji-pujian ~
P Khotbah

NYANYIAN SAMBUTAN FIRMAN TUHAN


P + J Menyanyi ”Bagi TUHAN Tak Ada Yang Mustahil”
Ku yakin saat KAU berfirman ku menang saat KAU bertindak
Hidupku hanya ditentukan oleh perkataanMU
Ku aman kar’na KAU menjaga, ku kuat kar’na KAU menopang
Hidupku hanya ditentukan oleh kuasaMU
Reff. Bagi TUHAN tak ada yang mustahil
Bagi TUHAN tak ada yang tak mungkin
mujizatNYA disediakan bagiku
ku diangkat dan dipulihkanNYA

MEMBERI DENGAN SUKACITA


P Marilah kita mempersembahkan korban syukur kita kepada TUHAN dengan
memberi persembahan, sambil memberi kita menyanyi NKB. No. 208:1-3
”Tabur Waktu Pagi”
Tabur waktu pagi tabur benih kasih, tabur waktu siang t’rus sampai senja
Nantikan tuaian pada musim panen kitakan bersuka bawa berkasNYA
Reff. Bawa berkasNYA masuk lumbungNYA
kitakan bersuka bawa berkasNYA
Di terik sang surya di g’lap bayang awan kita pun menabur riang bekerja
Nanti panen tiba, tugas akan usai kita kan bersuka bawa berkasNYA
Reff..............

~ Kesaksian Iman yang berhari Ulang Tahun ~

DOA SYUKUR

NYANYIAN PENUTUP (jemaat berdiri)


P + J Menyanyi NKB. No. 128:1,4 “Kuberserah Kepada ALLAHku”
Kuberserah kepada ALLAHku di daratpun di laut menderu
Tiap detik tak berhenti BAPA Sorgawi t’rus menjagaku
Reff. Ku tahu benar ku dipegang erat di gunung tinggi dan samudera
Di taufan g’lap ku di dekap BAPA sorgawi t’rus menjagaku
Bpk. Drs. Maxi Julian Kontu:
Meski berjalan di lembah gelap Gembala baik membimbingku tetap
’Ku dihentar dan tak gentar BAPA Sorgawi t’rus menjagaku
Semua Reff......

UCAPAN AKHIR & BERKAT


P Sampai masa tuamu AKU tetap DIA dan sampai masa putih rambutMU AKU
mengendong kamu. AKU telah melakukannya dan mau menanggung kamu terus; AKU
mau memikul kamu dan menyelamatkan kamu (Yes. 46:4) Dan terimalah berkat
TUHAN ...............
Pertolongan dari TUHAN Kita YESUS KRISTUS pasti memberkati dan
meneguhkan Bpk. Drs. Maxi Julian Kontu bersama dengan keluarga serta
menyertai kita sekalian.
P + J A....min.....a....min.....a....min (dinyanyikan)

Anda mungkin juga menyukai