Anda di halaman 1dari 54

LAPORAN DRAINASE

JALAN TOL ANCOL TIMUR – PLUIT


(ELEVATED)
STA. 0+974 – STA. 3+532.768
Laporan Desain Drainase Atas & Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

Daftar Isi
Daftar Isi ..................................................................................................................................... i

Daftar Tabel ............................................................................................................................. iii

Daftar Gambar .......................................................................................................................... iv

1 DESAIN DRAINASE ........................................................................................................ 5

1.1 Standar Acuan Drainase .............................................................................................. 5

2 ANALISIS HIDROLOGI .................................................................................................. 5

2.1 Metodologi Desain ...................................................................................................... 5

2.2 Kriteria Hidrologi ........................................................................................................ 6

2.3 Pengumpulan Curah Hujan Rencana........................................................................... 7

2.4 Analisis Hidrologi ....................................................................................................... 8

2.4.1 Analisis Distribusi Frekuensi ............................................................................... 9

2.4.2 Metode Gumbel ................................................................................................... 9

2.4.3 Metode Log Normal ........................................................................................... 10

2.4.4 Metode Pearson III ............................................................................................. 11

2.4.5 Metode Log Pearson III ..................................................................................... 12

2.4.6 Uji Kecocokan ................................................................................................... 13

3 ANALISIS HIDRAULIKA ............................................................................................. 15

3.1 Prinsip Dasar Drainase Dek Jalan/Jembatan ............................................................. 15

3.2 Kemiringan Melintang Perkerasan dan Bahu Jalan .................................................. 15

3.3 Selokan Samping Jalan.............................................................................................. 17

3.4 Gorong-gorong .......................................................................................................... 18

3.5 Elevasi penting pasang surut (HWL) pada outlet dan kawasan ................................ 19

3.6 Elevasi MAB pada outlet saluran primer/sekunder................................................... 20

3.7 Data Lainnya (Kondisi land subsidence kawasan) ................................................... 20

3.8 Kapasitas hidrologi drainase ..................................................................................... 20

i
Laporan Desain Drainase Atas & Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

3.9 Kapasitas hidraulik drainase...................................................................................... 24

3.10 Rekomendasi Rencana Desain Drainase Bawah Jalan Tol Ancol Timur – Pluit
(Elevated) ............................................................................................................................. 24

4 KAJIAN TEKNIS DRAINASE BAWAH....................................................................... 34

4.1 Lokasi Kegiatan......................................................................................................... 34

4.1.1 Drainase Bawah P1-P6 ...................................................................................... 34

4.1.2 Drainase Bawah P7-P13S .................................................................................. 35

4.1.3 Drainase Bawah P14S-P28S .............................................................................. 36

4.1.4 Drainase Bawah P29S-P38S .............................................................................. 37

4.1.5 Drainase Bawah P39S-P56S .............................................................................. 38

4.2 Kondisi Eksisting Hidrologi dan Hidraulika ............................................................. 39

4.3 Usulan Rencana Operasi dan Pemeliharaan Bangunan Air ...................................... 41

4.3.1 Operasi ............................................................................................................... 41

4.3.2 Pemeliharaan ...................................................................................................... 41

5 ANALISIS DRAINASE .................................................................................................. 43

5.1 Perhitungan Drainase Atas ........................................................................................ 43

5.2 Perhitungan Drainase Bawah .................................................................................... 47

ii
Laporan Desain Drainase Atas & Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

Daftar Tabel
Tabel 2. 1 Data Curah Hujan BMKG Kemayoran ..................................................................... 8
Tabel 2. 2 Nilai Yn dan Sn....................................................................................................... 10
Tabel 2. 3 Faktor Frekuensi Distribusi Log Normal ................................................................ 11
Tabel 2. 4 Koefisien Periode Ulang Untuk Pearson III dan Log Pearson III .......................... 12
Tabel 2. 5 Nilai Deviasi Maksimum Metode Smirnov-Kolmogorov Berdasarkan Hubungan
Tingkat Kepercayaan dan Jumlah Data ................................................................................... 13
Tabel 2. 6 K-S Test Result ....................................................................................................... 14
Tabel 2. 7 Curah Hujan Rencana Berbagai Metode ................................................................ 14

Tabel 3. 1 Kemiringan Melintang Perkerasan dan Bahu Jalan (Umum K. P., 2021) .............. 16
Tabel 3. 2 Kecepatan Aliran Izin untuk Berbagai Jenis Material Drainase ............................. 17
Tabel 3. 3 Tipe Gorong-gorong (Umum K. P., 2021) ............................................................. 19
Tabel 3. 4 Hubungan Koefisien Hambatan (nd) dengan kondisi permukaan .......................... 22
Tabel 3. 5 Nilai Koefisien Run-Off (C) dan Faktor Runoff (fk) ............................................. 23
Tabel 3. 6 Data Saluran Eksisting Dan Lebar Saluran Rencana .............................................. 25
Tabel 3. 7 Data Rencana Saluran Dan Kebutuhan Mulut Air Serta Tali Air........................... 26

Tabel 4. 1 Koordinat Drainase Bawah P29S-P38S .................................................................. 37


Tabel 4. 2 Waktu Konsentrasi Drainase Atas P7-P12 ............................................................. 43
Tabel 4. 3 Perhitungan Kapasitas Drainase Atas P7-P12 ........................................................ 44
Tabel 4. 4 Waktu Konsentrasi Drainase Atas P12 – P56S ...................................................... 45
Tabel 4. 5 Perhitungan Kapastias Drainase Atas P12-P56S .................................................... 46
Tabel 4. 6 Waktu Konsentrasi Drainase Bawah P1-P6............................................................ 47
Tabel 4. 7 Perhitungan Kapasitas Drainase Bawah P1-P6 ...................................................... 47
Tabel 4. 8 Waktu Konsentrasi Drainase Bawah P7-P13S ....................................................... 48
Tabel 4. 9 Perhitungan Kapasitas Drainase Bawah P7-P13S .................................................. 48
Tabel 4. 10 Waktu Konsentrasi Drainase Bawah P14S-P28S ................................................. 49
Tabel 4. 11 Perhitungan Kapasitas Drainase Bawah P14S-P28S ............................................ 50
Tabel 4. 12 Waktu Konsentrasi Drainase Bawah P29S – P38S .............................................. 51
Tabel 4. 13 Perhitungan Kapasitas Drainase Bawah P29S – P38S ......................................... 51
Tabel 4. 14 Waktu Konsentrasi Drainase Bawah P39S – P56S .............................................. 52

iii
Laporan Desain Drainase Atas & Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

Tabel 4. 15 Perhitungan Kapasitas Drainase Bawah P39S – P56S ......................................... 53

Daftar Gambar

Gambar 2.1.Desain Metodologi Drainase .................................................................................. 6


Gambar 2.2. Flowchart Penentuan Debit Banjir Berdasarkan Ketersediaan Data (SNI:2415-
2016) .......................................................................................................................................... 6
Gambar 2.3. Bagan Alir Analisis Data Curah Hujan ................................................................. 7
Gambar 2.4. Lokasi BMKG Kemayoran ................................................................................... 7
Gambar 3.1. Kemiringan Melintang Normal pada Daerah Datar dan Lurus (Umum K. P., 2021)
.................................................................................................................................................. 16
Gambar 3.2. Kemiringan pada Daerah Tikungan .................................................................... 16
Gambar 3.3. Konsep Pematah Arus ......................................................................................... 17
Gambar 3.4. Prinsip Bagian Gorong-gorong (Umum K. P., 2021) ......................................... 18

Gambar 4. 1 Peta Lokasi Drainase Bawah P1-P6 .................................................................... 34


Gambar 4. 2 Peta Lokasi Drainase Bawah P7-P13S................................................................ 35
Gambar 4. 3 Peta Lokasi Drainase Bawah P14S-P28S ........................................................... 36
Gambar 4. 4 Peta Lokasi Drainase Bawah P29S-P38S ........................................................... 37
Gambar 4. 5 Peta Lokasi Drainase Bawah P39S-P56S ........................................................... 38
Gambar 4. 6 Catchment Area untuk Jalan Toll & Jalan Arteri ................................................ 39
Gambar 4. 7 Desain Pintu Air .................................................................................................. 40
Gambar 4. 8 Desain Sediment Trap dan Manhole ................................................................... 41

iv
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
1 DESAIN DRAINASE

Laporan ini berisi tentang kajian teknis desain drainase STA 0+974 – STA 3+533.

1.1 Standar Acuan Drainase


Standar yang dipergunakan sebagai acuan desain drainase adalah sebagai berikut :

1. James D. Schall, E. V. (2008). Introduction to Highway Hydraulics-Hydraulic Design


Series Number 4, Fourth Edition. Fort Collins: Federal Highway Administration.
2. Nasional, B. S. (2012). SNI 7746:2012 Tata Cara Perhitungan Hujan Maksimum Boleh
Jadi Dengan Metode Hersfield. Jakarta: Badan Standardisasi Nasional.
3. Nasional, B. S. (2016). SNI:2415-2016 Tata Cara Perhitungan Debit Banjir Rencana.
Jakarta: Badan Standardisasi Nasional.
4. Umum, K.P. (2014). Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 12/PRT/M/2014
Tentang Penyelenggaraan Drainase Perkotaan. Jakarta: Kementerian Pekerjaan Umum.
5. Rakyat, K. P. (2015). Pedoman Perancangan Drainase Jembatan. Jakarta: Kementerian
Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.
6. Rakyat, K. P. (2021). Pedoman Desain Drainase Jalan. Jakarta: Kementerian Pekerjaan
Umum dan Perumahan Rakyat Direktorat Jendral Bina Marga.

2 ANALISIS HIDROLOGI

2.1 Metodologi Desain


Analisis hidrologi untuk perencanaan sistem drainase jalan, secara umum membutuhkan data
berikut:

• Karakteristik jalan rencana serta daerah pengaliran sekitarnya


• Data curah hujan maksimum harian
• Data topografi
• Data morfologi sungai
• Data debit sungai
• Data muka air banjir
• Penentuan metode analisa yang dipakai

5
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

Gambar 2.1.Desain Metodologi Drainase


2.2 Kriteria Hidrologi
Standar perhitungan analisis hidrologi dalam penentuan debit banjir, telah ditetapkan melalui
SNI: 2415-2016 Tata Cara Perhitungan Debit Banjir Rencana. Bagan alir metode analisis
hidrologi seperti pada berikut.

Gambar 2.2. Flowchart Penentuan Debit Banjir Berdasarkan Ketersediaan Data (SNI:2415-2016)

Data hujan yang umum ada di Indonesia adalah hujan maksimum harian dalam periode tertentu
(bulan atau tahun), sementara metode rasional cocok untuk perhitungan debit banjir dengan
catchment area yang relatif kecil (<10 Ha) seperti pada perencanaan jalan dengan syarat data

6
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
rekaman curah hujan sebanyak minimal 10 tahun. (Marga, 2005) (General KP, 2014). Desain
periode ulang semua struktur hidrolik untuk jalan tol adalah periode ulang 25 tahun.

Mulai
Analisis Distribusi
Frekuensi

Data Hujan Maksimum


Harian (Min. 10 Tahun) Uji Kecocokan
(Fitness Test)

Normalisasi Data Curah Hujan


Desain

Data Curah Hujan Selesai


Dasar Analisis

Gambar 2.3. Bagan Alir Analisis Data Curah Hujan

2.3 Pengumpulan Curah Hujan Rencana


Kejadian hujan aktual merupakan rangkaian data pengukuran pada suatu stasiun hujan selama
periode tertentu. Data curah hujan Pengembangan Jalan Tol Ir. Wiyoto Wiyono, M.Sc. Section
Harbour Road II diperoleh dari Pusat Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Pusat.

Gambar 2.4. Lokasi BMKG Kemayoran

Data curah hujan Tercatat dari tahun 1990 hingga 2020 (31 tahun pengamatan). Stasiun terletak
+ 3 km ke arah Selatan dari area proyek.

7
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Tabel 2. 1 Data Curah Hujan BMKG Kemayoran
M ax Daily Rainfall
Year/ M onth J an Feb M ar Apr M ay J un J ul Aug Sep Oct Nov Dec
(mm/day)
1990 59 32 40 34 16 39 39 50 4 51 18 38 59
1991 39 43 140 71 1 1 28 0 0 2 41 47 140
1992 64 54 68 40 60 11 8 98 57 73 85 85 98
1993 101 1 45 32 42 59 55 66 15 60 65 19 101
1994 40 68 55 36 93 13 2 53 12 5 19 46 93
1995 38 34 47 67 38 76 35 2 22 46 47 26 76
1996 106 216 70 70 6 17 28 90 30 108 32 21 216
1997 126 19 18 27 30 1 1 1 0 0 27 23 126
1998 58 162 121 51 47 33 41 27 61 48 21 15 162
1999 50 50 14 17 47 21 147 0 39 46 54 77 147
2000 95 61 23 59 30 21 4 28 14 11 31 42 95
2001 82 56 42 51 29 46 12 50 39 39 44 51 82
2002 169 169 105 22 36 15 61 0 0 3 38 50 169
2003 59 89 36 41 27 3 0 2 14 71 87 200 200
2004 58 66 75 129 25 43 41 17 0 27 18 64 129
2005 124 63 96 46 29 34 61 20 45 53 50 24 124
2006 65 71 61 72 30 28 20 0 0 11 17 29 72
2007 235 235 36 49 71 52 33 32 23 26 26 84 235
2008 193 193 49 76 16 11 10 25 94 46 26 50 193
2009 123 38 68 56 102 32 7 77 77 47 112 59 123
2010 74 68 86 21 44 44 73 56 58 93 40 52 93
2011 37 119 49 33 63 31 7 2 50 21 14 67 119
2012 56 16 56 59 42 43 21 0 19 13 105 54 105
2013 193 36 38 48 39 42 42 27 25 65 42 71 193
2014 148 108 26 54 12 62 46 37 0 38 41 49 148
2015 134 278 55 33 17 7 0 5 0 0 54 93 278
2016 31 115 91 125 53 59 76 50 60 21 51 15 125
2017 45 180 23 50 47 46 81 1 71 50 61 91 180
2018 46 105 51 52 8 7 15 33 37 95 47 23 105
2019 87 49 91 51 25 18 0 0 0 1 33 145 145
2020 145 278 64 72 29 7 9 68 3 58 26 35 278

2.4 Analisis Hidrologi


Pengumpulan data untuk analisis hidrologi dalam rangka perencanaan sistem drainase jalan
terdiri dari karakteristik daerah pengaliran, data curah hujan, data debit sungai serta morfologi
sungai (jika ada crossing), di sepanjang rencana jalan tersebut. Data-data tersebut secara umum
dapat didapatkan dari:

1. Data curah hujan harian: Badan Meteorologi, Klimatologi, & Geofisika (BMKG),
Direktorat Jenderal Pengairan.
2. Data debit dan morfologi sungai: Pengukuran setempat pada lokasi-lokasi yang
ditemukan sungai.
3. Karakteristik daerah pengaliran: Plan profile rencana jalan serta topografi termasuk
daerah sekitarnya yang diindikasikan memberikan tambahan beban debit puncak pada
drainase jalan.

8
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
2.4.1 Analisis Distribusi Frekuensi
Tujuan analisis frekuensi adalah untuk menentukan besaran peristiwa-peristiwa ekstrim yang
berkaitan dengan frekuensi kejadiannya melalui penerapan distribusi kemungkinan. Frekuensi
hujan yang dimaksudkan adalah jumlah kemungkinan suatu besaran hujan dapat serupa atau
dilampaui dan dapat dinyatakan sebagai periode ulang tertentu.

Analisis frekuensi memerlukan seri data hujan yang diperoleh dari pos penakar hujan, baik
yang secara manual maupun yang otomatis. Analisis frekuensi ini didasarkan pada sifat statistik
data kejadian yang telah lalu untuk memperoleh probabilitas besaran hujan dimasa yang akan
datang. Dengan anggapan bahwa sifat statistik kejadian hujan yang akan datang masih sama
dengan sifat statistik kejadian hujan masa lalu.

Dalam ilmu statistik dikenal beberapa macam distribusi frekuensi dan beberapa yang paling
sering digunakan untuk distribusi data hujan adalah distribusi Gumbel, Log Normal, Pearson
III, dan Log Pearson III.

Dalam statistik dikenal beberapa parameter yang berkaitan dengan analisis data yang meliputi
rata-rata, simpangan baku, koefisien variasi, dan koefisien skewness (kecondongan atau
kemencengan).

Analisis frekuensi data hujan dilakukan menggunakan 4 metode, yaitu : Gumbel, Log Normal,
Pearson III, dan Log Pearson III.

2.4.2 Metode Gumbel


𝑅𝑇𝑟 = 𝑅𝑎𝑣𝑒 + 𝑆. 𝐾𝑇𝑟

Dimana :

RTr = Curah Hujan Periode Ulang (Tr) (mm)

Rave = Curah hujan rata-rata (mm)

S = Standar deviasi data hujan (mm)

KTr = Koefisien periode ulang (Tr)

Nilai KTr pada metode Gumbel ditentukan berdasarkan persamaan berikut :

9
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
𝑌𝑡𝑟 − 𝑌𝑛
𝐾𝑇𝑟 = ( ) 𝑆𝑥
𝑆𝑛
𝑇𝑟 − 1
𝑌𝑡𝑟 = − 𝑙𝑛 (− 𝑙𝑛 ( ))
𝑇𝑟
Dimana :

YTr = Nilai reduced variate pada periode ulang tertentu

Yn = Nilai reduced variate mean dari data hujan rekaman

Sn = Nilai reduced variate standard deviaton dari data hujan rekaman

Nilai reduced variate Yn dan Sn dapat ditentukan berdasarkan tabel dibawah :

Tabel 2. 2 Nilai Yn dan Sn

Sampel Yn Sn

10 0.4952 0.9496
11 0.4996 0.9676
12 0.5035 0.9833
13 0.5070 0.9971
14 0.5100 1.0095
15 0.5128 1.0206
16 0.5157 1.0316
17 0.5181 1.0411
18 0.5202 1.0493
19 0.5220 1.0565
20 0.5236 1.0628

2.4.3 Metode Log Normal


Metode ini merupakan pengembangan metode Distribusi Normal, namun hanya mengubah
data X kedalam bentuk logaritmik. Metode ini menggunakan persamaan berikut:

Dimana:

Log Rtr = Curah Hujan Periode Ulang dalam logaritmik (Tr) (mm)

Log Rave = Nilai rata-rata data curah hujan rekaman dalam logaritmik

Kt = Koefisien periode ulang (Tr)

S = Standar deviasi data hujan logaritmik

10
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Tabel 2. 3 Faktor Frekuensi Distribusi Log Normal

Return Period P Ktr


1.0014 99.9% -3.05
1.005 99.5% -2.58
1.01 99.0% -2.33
1.05 95.2% -1.64
1.11 90.1% -1.28
1.25 80.0% -0.84
1.33 75.2% -0.67
1.43 69.9% -0.52
1.67 59.9% -0.25
2 50.0% 0
2.5 40.0% 0.25
3.33 30.0% 0.52
4 25.0% 0.67
5 20.0% 0.84
10 10.0% 1.28
20 5.0% 1.64
50 2.0% 2.05
100 1.0% 2.33
200 0.5% 2.58
500 0.2% 2.88
1000 0.1% 3.09

2.4.4 Metode Pearson III


Metode Pearson III dikembangkan pertama kali untuk menentukan karakter dari data acak yang
memiliki nilai-nilai ekstrem (co: data hujan, data gempa, dll). Metode ini juga mensyaratkan
perhitungan koefisien skewness (kemencengan) data untuk menentukan koefisien periode
ulang. Rumusan Metode Pearson III adalah sebagai berikut :

Dimana :

RTr = Curah Hujan Periode Ulang (Tr) (mm)

Rave = Curah hujan rata-rata dalam rentang rekaman (mm)

S = Standar deviasi data hujan dalam rentang rekaman (mm)

KTr = Koefisien periode ulang (Tr)

Nilai KTr koefisien periode ulang pada metode Pearson III ditentukan berdasarkan Cs
(Koefisien Skewness) dari data dan dapat dilihat pada tabel berikut.

11
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
TABLE A-6 FREQUENCY FACTORS K FOR PEARSON TYPE III DISTRIBUTIONS VERSUS
Tabel 2. 4 Koefisien Periode Ulang Untuk Pearson III dan Log Pearson III
SKEW COEFFICIENT C, AND RETURN PERIOD T (OR PROBABIUTY OF EXCEEDENCE P)
Tr 1.05 1.11 1.25 2 5 10 25 50 100 200
Cs 95 90 80 50 20 10 4 2 1 0.5
-3 -2.003 -1.18 -0.42 0.393 0.636 0.66 0.666 0.666 0.667 0.667
-2.8 -2.01 -1.21 -0.46 0.384 0.666 0.702 0.712 0.714 0.714 0.714
-2.6 -2.013 -1.238 -0.499 0.368 0.696 0.747 0.764 0.768 0.769 0.769
-2.4 -2.011 -1.262 -0.537 0.351 0.725 0.795 0.823 0.83 0.832 0.833
-2.2 -2.006 -1.284 -0.574 0.33 0.752 0.844 0.888 0.9 0.905 0.907
-2 -1.996 -1.302 -0.609 0.307 0.777 0.895 0.959 0.98 0.99 0.995
-1.8 -1.981 -1.318 -0.643 0.282 0.799 0.945 1.035 1.069 1.087 1.097
-1.6 -1.962 -1.329 -0.675 0.254 0.817 0.994 1.116 1.166 1.197 1.216
-1.4 -1.938 -1.337 -0.705 0.225 0.832 1.041 1.198 1.27 1.318 1.351
-1.2 -1.91 -1.34 -0.732 0.195 0.844 1.086 1.282 1.379 1.449 1.501
-1 -1.877 -1.34 -0.758 0.164 0.852 1.128 1.366 1.492 1.588 1.664
-0.8 -1.839 -1.336 -0.78 0.132 0.856 1.166 1.448 1.606 1.733 1.837
-0.6 -1.797 -1.328 -0.8 0.099 0.857 1.2 1.528 1.72 1.88 2.016
-0.4 -1.75 -1.317 -0.816 0.066 0.855 1.231 1.606 1.834 2.029 2.201
-0.2 -1.7 -1.301 -0.83 0.033 0.85 1.258 1.68 1.945 2.178 2.388
0 -1.645 -1.282 -0.842 0 0.842 1.282 1.751 2.054 2.326 2.576
0.2 -1.586 -1.258 -0.85 -0.033 0.83 1.301 1.818 2.159 2.472 2.763
0.4 -1.524 -1.231 -0.855 -0.066 0.816 1.317 1.88 2.261 2.615 2.949
0.6 -1.458 -1.2 -0.857 -0.099 0.8 1.328 1.939 2.359 2.755 3.132
0.8 -1.388 -1.166 -0.856 -0.132 0.78 1.336 1.993 2.453 2.891 3.312
1 -1.317 -1.128 -0.852 -0.164 0.758 1.34 2.043 2.542 3.022 3.489
1.2 -1.243 -1.086 -0.644 -0.195 0.732 1.34 2.087 2.626 3.149 3.661
1.4 -1.168 -1.041 -0.832 -0.225 0.705 1.337 2.128 2.706 3.271 3.828
1.6 -1.093 -0.994 -0.817 -0.254 0.675 1.329 2.163 2.78 3.388 3.99
1.8 -1.02 -0.945 -0.799 -0.282 0.643 1.318 2.193 2.848 3.499 4.147
2 -0.949 -0.895 -0.777 -0.307 0.609 1.302 2.219 2.912 3.605 4.398
2.2 -0.882 -0.844 -0.752 -0.33 0.574 1.284 2.24 2.97 3.075 4.444
2.4 -0.819 -0.795 -0.725 -0.351 0.537 1.262 2.256 3.023 3.8 4.584
2.6 -0.762 -0.747 -0.696 -0.368 0.499 1.238 2.267 3.071 3.889 4.718
2.8 -0.711 -0.702 -0.666 -0.384 0.46 1.21 2.275 3.114 3.973 4.847
3 -0.665 -0.66 -0.636 -0.396 0.42 1.18 2.278 3.152 4.051 4.97

2.4.5 Metode Log Pearson III


Metode ini merupakan pengembangan metode Distribusi Pearson III, namun hanya mengubah
data X kedalam bentuk logaritmik. Metode ini menggunakan persamaan berikut:

Dimana:

Log Rtr = Curah Hujan Periode Ulang dalam logaritmik (Tr) (mm)

Log Rave = Nilai rata-rata data curah hujan rekaman dalam logaritmik

Kt = Koefisien periode ulang (Tr)

S = Standar deviasi data hujan logaritmik

12
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
2.4.6 Uji Kecocokan
Salah satu metode yang umum digunakan untuk menentukan kecocokan suatu metode
distribusi terhadap suatu set data acak adalah menggunakan metode Smirnov-Kolmogorov (S-
K). Metode ini dilakukan dengan menentukan periode ulang dari suatu set data acak
berdasarkan metode distribusi tertentu. Hal ini yang menjadikan Smirnov-Kolomogrov lebih
baik dalam menentukan kecocokan suatu metode distribusi dibandingkan metode lainnya.

Dasar metode ini adalah menentukan deviasi maksimum yang diperbolehkan antara periode
ulang asli data acak dengan periode ulang tertentu hasil perhitungan suatu metode distribusi.

Nilai deviasi maksimum yang diperbolehkan adalah sebagai berikut :

Tabel 2. 5 Nilai Deviasi Maksimum Metode Smirnov-Kolmogorov Berdasarkan Hubungan Tingkat


Kepercayaan dan Jumlah Data

α
N
0,20 0,10 0,05 0,01
5 0,45 0,51 0,56 0,67
10 0,32 0,37 0,41 0,49
15 0,27 0,30 0,34 0,40
20 0,23 0,26 0,29 0,36
25 0,21 0,24 0,27 0,32
30 0,19 0,22 0,24 0,29
35 0,18 0,20 0,23 0,27
40 0,17 0,19 0,21 0,25
45 0,16 0,18 0,20 0,24
50 0,15 0,17 0,19 0,23

N> 1,07 1,22 1,36 1,63


50 N0,5 N0,5 N0,5 N0,5
Nilai α merupakan tingkat kepercayaan dari suatu set data. Nilai tingkat kepercayaan yang
umum dipakai untuk set data hujan adalah sebesar 95% (α=5 %).

13
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Hasil tes K-S ditunjukkan di bawah ini:
Tabel 2. 6 K-S Test Result
K-S Test
Data Rank Pdata YT Tr Pgumbel Delta
278 1 3% 3,192 24,84 4,0% 0,01
278 2 6% 3,192 24,84 4,0% 0,02
235 3 9% 2,353 11,02 9,1% 0,00
216 4 13% 1,990 7,83 12,8% 0,00
200 5 16% 1,666 5,81 17,2% 0,02
193 6 19% 1,543 5,20 19,2% 0,00
193 7 22% 1,529 5,13 19,5% 0,02
180 8 25% 1,274 4,10 24,4% 0,01
169 9 28% 1,055 3,40 29,4% 0,01
162 10 31% 0,931 3,07 32,6% 0,01
148 11 34% 0,651 2,46 40,6% 0,06
147 12 38% 0,637 2,43 41,1% 0,04
145 13 41% 0,600 2,37 42,2% 0,02
140 14 44% 0,486 2,18 45,9% 0,02
129 15 47% 0,286 1,89 52,8% 0,06
126 16 50% 0,214 1,80 55,4% 0,05
125 17 53% 0,192 1,78 56,2% 0,03
124 18 56% 0,184 1,77 56,5% 0,00
123 19 59% 0,153 1,74 57,6% 0,02
119 20 63% 0,088 1,67 60,0% 0,03
105 21 66% -0,186 1,43 70,0% 0,04
105 22 69% -0,198 1,42 70,5% 0,02
101 23 72% -0,269 1,37 73,0% 0,01
98 24 75% -0,322 1,34 74,8% 0,00
95 25 78% -0,390 1,30 77,2% 0,01
93 26 81% -0,426 1,28 78,4% 0,03
93 27 84% -0,434 1,27 78,6% 0,06
82 28 88% -0,637 1,18 84,9% 0,03
76 29 91% -0,765 1,13 88,3% 0,02
72 30 94% -0,837 1,11 90,1% 0,04
59 31 97% -1,100 1,05 95,0% 0,02
Dmax 0,24
Significance Level 5% Check Match

Hasil K-S menunjukkan bahwa fungsi Gumbel memberikan aproksimasi yang baik terhadap
distribusi data natural.

Tabel 2. 7 Curah Hujan Rencana Berbagai Metode

Periode Ulang Hujan Rencana (mm)


(Tahun) Gumbel Log Normal Pearson III Log Pearson III
2 145 132 135 132
5 203 183 186 183
10 241 218 218 218
25 289 250 256 262
50 325 294 282 294
100 361 328 307 327

14
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
3 ANALISIS HIDRAULIKA

3.1 Prinsip Dasar Drainase Dek Jalan/Jembatan


Prinsip dasar drainase dek jalan/jembatan adalah sebagai berikut:

1. Minimum pipa sebagai kolektor, horizontal dan vertikal pada pier, pipa 8” harus
digunakan untuk setiap segmen jalan yang lebih panjang dari 150 m. Setiap segmen
yang lebih kecil dari 150 m diperbolehkan menggunakan pipa 6” jika persyaratan
hidraulik terpenuhi.
2. Periode ulang 10 tahun diharapkan menjadi nilai desain curah hujan maksimum karena
setiap periode ulang yang lebih tinggi dapat menyebabkan rekayasa drainase yang
berlebihan dan pipa tidak lagi cocok untuk membawa aliran air hujan sebesar itu.
3. Aliran dalam pipa harus dianggap penuh untuk mencegah perkiraan yang terlalu rendah
dalam perhitungan hidrolik.

Untuk memastikan pembersihan pemeliharaan harus ditempatkan dengan aturan berikut:

• Satu pembersihan di setiap pipa drainase horizontal dengan panjang total lebih dari 30
m.
• Sebelum ada perubahan arah utama pipa (horizontal ke vertikal & sebaliknya).
• Pembersihan harus mengikuti arah aliran.
• Satu pembersihan sebelum sambungan antara pipa dan drainase saluran pembuangan
• Pembersihan harus disediakan pada titik pertemuan saluran dan tikungan saluran dan
dipasang di tempat yang mudah dijangkau untuk kebutuhan pemeliharaan drainase dan
memungkinkan metode pemeliharaan terencana.

3.2 Kemiringan Melintang Perkerasan dan Bahu Jalan


Kemiringan melintang harus memenuhi ketentuan sebagai berikut:

Daerah jalan yang datar dan lurus

a. Kemiringan perkerasan dan bahu jalan mulai dari tengah perkerasan menurun /
melandai ke arah selokan samping.
b. Besarnya kemiringan bahu jalan diambil lebih besar dari pada kemiringan permukaan
jalan.
c. Besarnya kemiringan melintang normal pada perkerasan jalan, dapat dilihat pada Tabel
3. 1 berikut ini.

15
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Tabel 3. 1 Kemiringan Melintang Perkerasan dan Bahu Jalan (Umum K. P., 2021)

No. Jenis Lapisan Permukaan Jalan Kemiringan Melintang Normal


1 Berpasir, beton 2% - 3%
2 Japat 4% - 6%
3 Kerikil 3% - 6%
4 Tanah 4% - 6%

Gambar 3.1. Kemiringan Melintang Normal pada Daerah Datar dan Lurus (Umum K. P., 2021)

• Daerah jalan yang lurus pada tanjakan/turun:

a. Perlu mempertimbangkan besarnya kemiringan alinyemen vertikal jalan yang berupa


tanjakan dan turunan, agar aliran air secepatnya bisa mengalir keselokan samping.
b. Untuk menentukan kemiringan perkerasan jalan gunakan nilai-nilai maksimum dari
penjelasan pada pasal tentang perkerasan.

• Pada daerah tikungan:

a. Harus mempertimbangkan kebutuhan kemiringan jalan menurut persyaratan alinyemen


horizontal jalan.
b. Kemiringan perkerasan jalan harus dimulai dari sisi luar tikungan menurun/melandai
ke sisi dalam tikungan.
c. Besarnya kemiringan daerah ini ditentukan oleh nilai maksimum kebutuhan kemiringan
menurut keperluan drainase. Besarnya kemiringan bahu jalan dapat dilihat pada gambar
di bawah ini.

Gambar 3.2. Kemiringan pada Daerah Tikungan

16
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
3.3 Selokan Samping Jalan
Prinsip desain yang ditentukan, sebagai berikut :

a. Bahan bangunan selokan samping jalan ditentukan oleh besarnya kecepatan rencana
aliran air yang akan melewati selokan samping jalan.
b. Kemiringan selokan samping ditentukan berdasarkan bahan yang digunakan; hubungan
antara bahan yang digunakan dengan kemiringan selokan samping arah memanjang
yang dikaitkan dengan erosi aliran.
c. Pematah arus untuk mengurangi kecepatan aliran diperlukan bagi selokan samping
yang panjang dan mempunyai kemiringan cukup besar (Gambar 6).
d. Tipe dan jenis bahan selokan samping didasarkan atas kondisi tanah dasar kedudukan
muka air tanah dan kecepatan abrasi air.
e. Penampang minimum selokan samping 0,5 m2.

Gambar 3.3. Konsep Pematah Arus

Tabel 3. 2 Kecepatan Aliran Izin untuk Berbagai Jenis Material Drainase

Jenis Material Kecepatan Aliran yang diizinkan (m/det)


Pasir halus 0.45
Lempung kepasiran 0.5
Lanau aluvial 0.6
Kerikil halus 0.75
Lempung kokoh 0.75
Lempung padat 1.1
Kerikil kasar 1.2
Batu-batu besar 1.5

17
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
3.4 Gorong-gorong
Gorong-gorong pembuang air meliputi hal-hal sebagai berikut :

a. Ditempatkan melintang jalan yang berfungsi untuk menampung air dari selokan
samping dan pembuangnya;
b. Harus cukup besar untuk melewatkan debit air maksimum dari daerah pengaliran secara
efisien;
c. Harus dibuat dengan tipe yang permanent, bagian gorong-gorong terdiri dari tiga bagian
konstruksi utama, yaitu :
1. Pipa kanal air utama yang berfungsi untuk mengalirkan air dari bagian udik ke
bagian hilir secara langsung;
2. Tembok kepala yang menopang ujung dari lereng jalan; tembok penahan yang
dipasang bersudut dengan tembok kepala, untuk menahan bahu dan kemiringan
jalan.
3. Apron (dasar) dibuat pada tempat masuk untuk mencegah terjadinya erosi dan dapat
berfungsi sebagai dinding penyekat lumpur; bentuk gorong-gorong tergantung pada
tempat yang ada dan tingginya timbunan.
4. Bak penampung diperlukan pada kondisi:
• pertemuan antara gorong-gorong dan saluran tepi
• pertemuan lebih dari dua arah aliran

Gambar 3.4. Prinsip Bagian Gorong-gorong (Umum K. P., 2021)


5. Kemiringan gorong-gorong 0,5 – 2%
6. Jarak gorong-gorong pada daerah datar maksimum 100 meter, di daerah
pegunungan dua kali lebih banyak.
7. Kemiringan gorong-gorong antara 0,5-2% dengan pertimbangan faktor-faktor lain
yang dapat mengakibatkan terjadinya pengendapan erosi di tempat air masuk dan
pada bagian pengeluaran.
8. Tipe dan bagian gorong-gorong yang permanent dengan desain umur rencana :

18
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
a. Jalan Tol : 25 tahun
b. Jalan Arteri : 10 tahun
c. Jalan Lokal : 5 tahun

Tabel 3. 3 Tipe Gorong-gorong (Umum K. P., 2021)

No. Culvert type Cross section Material used


Wave metal,
1 Single or more pipes reinforced concrete or
mashed concrete, cast
iron etc.

2 Single or more curved pipe Metal wave

3 Square culvert (box culvert) Reinforced concrete

9. Untuk daerah-daerah yang berpasir, bak pengontrol dibuat/direncanakan sesuai


dengan kondisi setempat;
10. Dimensi gorong-gorong minimum dengan diameter 80 cm, kedalaman gorong-
gorong yang aman terhadap permukaan jalan,tergantung tipe.

3.5 Elevasi penting pasang surut (HWL) pada outlet dan kawasan
Akibat adanya pasang surut, maka permukaan air laut selalu berubah setiap saat seirama
dengan pergerakan pasang surut. Oleh karena itu, diperlukan suatu elevasi permukaan laut
tertentu yang dapat digunakan sebagai referensi. Sampai saat ini ada berbagai macam
permukaan laut yang dapat dipakai sebagai referensi, diantaranya:

a. MHMWL: Mean Highest High Water Level, tinggi rata-rata dari air tinggi yang terjadi
pada pasang surut purnama atau bulan mati (spring tides).
b. MLLWL: Mean Lowest Water Level, tinggi rata-rata dari air rendah yang terjadi pada
pasang surut purnama atau bulan mati (spring tides).
c. MHWL: Mean High Water Level, tinggi rata-rata dari air tinggi selama periode 19,6
tahun.
d. MLWL: Mean Low Water Level, tinggi rata-rata dari air selama periode 18,6 tahun.
e. MSL: Mean Sea Level, tinggi rata-rata dari muka air laut pada setiap tahap pasang surut
selama periode 18,6 tahun, biasanya ditentukan dari pembacaan jam-jaman.
f. HWL: High Water Level (High Tide), elevasi maksimum yang dicapai oleh tiap air
pasang.

19
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
g. HHWL: Highest High Water Level, air tertinggi pada saat pasang surut purnama atau
bulan mati (spring tides).
h. LWL: Low Water Level (Low tides), elevasi minimum yang dicapai oleh tiap air surut.
i. LLWL: Lowest Low Water Level, air terendah pada saat pasang surut purnama atau
bulan mati (spring tides).

Lokasi tol elevated yang direncanakan berada di wilayah DKI Jakarta dan berada di pesisir
Utara Jakarta dan berada di pesisir Utara Jakarta, maka referensi muka air didasarkan pada
patok BM-PP (Peil Priok) yang berlaku untuk wilayah DKI Jakarta.

3.6 Elevasi MAB pada outlet saluran primer/sekunder


Pada pengendalian banjir perlu memperhatikan muka air pada waktu banjir di sepanjang sungai
dan muka air banjir akibat pengembangan (back water). Hal ini atas pertimbangan bahwa
dengan adanya limpasan pada saluran mengakibatkan banjir pada kawasan adalah merupakan
gagalnya sistem pengendalian banjir.

Pada peninjauan back water yang harus diperhatikan adalah :

• Back water akibat bangunan yang ada di sepanjang sungai


• Back water akibat adanya ambang tajam alam di dasar sungai
• Back water akibat penyempitan alur sungai
• Back water akibat pasang surut di muara sungai

Untuk menghindari adanya limpasan air banjir, perlu adanya muka air banjir memanjang
sungai pada setiap potongan, untuk menentukan elevasi outlet pada saluran drainase.

3.7 Data Lainnya (Kondisi land subsidence kawasan)


Kondisi land subsidence kawasan atau penurunan tanah terjadi akibat konsolidasi tanah,
pengerukan tanah, pembebanan bangunan berat, pengembalian air tanah berlebihan dan
pengerukan di sekitar pantai.

3.8 Kapasitas hidrologi drainase


Intensitas curah hujan adalah tinggi air hujan per satuan waktu. Dimana nilai intensitas hujan
mengacu pada durasi menurut rumus tc (waktu konsentrasi).

Berikut adalah rumus untuk mengetahui waktu konsentrasi:

tc = tl + ts

20
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Di mana:

tl = Waktu Perambatan di Darat (s)

ts = Waktu Propagasi dalam Saluran (s)

tc = Waktu konsentrasi (s)

Menurut (James D. Schall, 2008)), ketepatan yang ekstrim tidak diperlukan dalam menentukan
waktu konsentrasi, terutama untuk desain fasilitas drainase area kecil; namun, karena debit
puncak cukup sensitif terhadap waktu konsentrasi, pertimbangan yang cermat harus diambil
untuk memastikan nilai yang sesuai digunakan dalam desain. Sebagai pedoman umum, jika
total waktu konsentrasi kurang dari 5 menit, nilai minimum 5 menit harus cukup dan digunakan
untuk memperkirakan debit desain, karena metode rasional untuk menentukan waktu
konsentrasi ini cukup konservatif untuk merancang jalan. drainase. Pernyataan ini juga tertulis
dalam (Umum, 2006) meskipun tidak ada penjelasan lebih lanjut mengapa 5 menit diambil.
Untuk desain geometri jalan tertentu, nilai tl dan ts ditentukan oleh:

0,167

2 nd
tl = × 3,28 × Lt ×
3
√S
{ }

Di mana:

Lt = Titik Terjauh Dari DAS ke Saluran Drainase (m)

nd = Koefisien Penahanan Lahan

S = Kemiringan Daerah Tangkapan Air (%)

Dimana ts adalah:

Ld
ts = V

Dimana :

Ld = Panjang Drainase (m)


V = Asumsi Kecepatan Aliran yang Diijinkan (m/s)

21
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Tabel 3. 4 Hubungan Koefisien Hambatan (nd) dengan kondisi permukaan
Sumber: Hidrologi Terapan
No. Kondisi Permukaan nd
1 Lapisan semen dan aspal beton 0.013
2 Permukaan halus dan kedap air 0.020
3 Permukaan halus dan padat 0.100
4 Tanah dan rumput jarang dengan permukaan sedikit kasar 0.200
5 Padang rumput dan kebun 0.400
6 Hutan gundul 0.600
7 Hutan rimbun 0.800

Intensitas curah hujan dihitung berdasarkan rumus Mononobe sebagai berikut:

2/3
R24 24
It = [ ][ ]
24 hour t
Di mana:

It = Intensitas curah hujan pada waktu t tertentu (mm/hari)

R24 = Data Curah Hujan Harian (mm)

t = Waktu konsentrasi (jam)

Nilai tersebut kemudian digunakan dalam desain intensitas menggunakan rumus Mononobe.
Area tangkapan proyek kurang dari 100 km2, sehingga metode rasional diperbolehkan untuk
menghasilkan nilai desain debit (Nasional, SNI:2415-2016 Tata Cara Perhitungan Debit Banjir
Rencana, 2016):

Q =CIA

Di mana :

C = Koefisien limpasan

I = Intensitas Curah Hujan (m/s)

A = Daerah Tangkapan Air (m2)

Q = Debit Desain (m3/s)

Periode ulang untuk drainase jalan apapun, dengan pengecualian jika dinyatakan dalam kriteria
desain maka periode ulang drainase jalan adalah 10-25 tahun. R24 yang digunakan untuk

22
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
perhitungan diambil dari hasil distribusi Gumbel. Deck drain (pipa drainase) akan
menggunakan kala ulang 25 tahun dan jalan utama menggunakan periode ulang 25 tahun.

Tabel 3. 5 Nilai Koefisien Run-Off (C) dan Faktor Runoff (fk)


Faktor
No Kondisi Permukaan Tanah Koefisien Limpasan
Pengaliran ( C ) (fk)

BAHAN

1 Jalan Beton & Jalan Aspal 0.70-0.95

2 Jalan Kerikil & Jalan Tanah 0.4-0.7

3 Bahu Jalan :

Tanah berbutir halus 0.4-0.65

Tanah berbutir kasar 0.1-0.2

Batuan masif keras 0.7-0.85

Batuan masih lunak 0.6-0.75

TATA GUNA LAHAN

1 Daerah Perkotaan 0.7-0.95 2

2 Daerah Pinggir Kota 0.6-0.7 1,5

3 Daerah Industri 0.6-0.9 1,2

4 Permukiman Padat 0.4-0.6 2

5 Permukiman Tidak Padat 0.4-0.6 1,5

6 Taman dan Kebun 0.2-0.4 0,2

7 Persawahan 0.45-0.6 0,5

8 Perbukitan 0.7-0.8 0,4

9 Pegununan 0.75-0.9 0,3

23
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
3.9 Kapasitas hidraulik drainase
Kapasitas hidraulik pipa drainase dihitung dengan mengalikan luas penampang hidraulik
dengan kecapatan aliran.

𝑄 = 𝐴. 𝑉
Di mana:

A = Luas Penampang Hidraulik (m2)

V = Kecepatan Aliran (m/s)

Kecepatan aliran ditentukan dengan menggunakan persamaan Manning sebagai berikut:

2 1
1 ⁄ ⁄
3. S 2
V= .R
n
Di mana:
A = Luas Penampang Hidraulik (m2)
V = Kecepatan Aliran (m/s)
n = Koefisien Kekasaran Manning
R = Radius Hidrolik (m)
S = Kemiringan Drainase (%)

3.10 Rekomendasi Rencana Desain Drainase Bawah Jalan Tol Ancol Timur – Pluit (Elevated)
Permohonan Rekomendasi rencana desain drainase bawah jalan tol Ancol Timur – Pluit
(Elevated) adalah sebagai berikut:

1. Telah dilakukan survei bersama terhadap sistem drainase eksisting di Jl. R.E.
Martadinata yang berada di jalur lokasi rencana tol Ancol Timur-Pluit (Elevated),
segmen P14S - P38S pada tanggal 7 Desember 2022 dan beberapa kali rapat koordinasi
membahas desain saluran drainase bawah tol Ancol Timur – Pluit (Elevated);

2. Terlampir data-data yang disampaikan antara lain:

a) Laporan Kajian Teknis Drainase


b) Gambar Rencana saluran drainase tol Ancol Timur - Pluit (Elevated) segmen
P29S – P38S

3. Desain saluran drainase bawah Jalan Tol Ancol Timur – Pluit (Elevated) agar
disesuaikan dengan hasil koordinasi Dinas Sumber Daya Air Provinsi DKI Jakarta;

24
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
4. Elevasi muka air banjir untuk drainase di Jl. R.E. Martadinata pada outlet ke Kali
Sentiong adalah +2,60 mPP;

5. Pada pekerjaan mulut dan tali air agar mengikuti desain yang diberikan oleh Dinas
Sumber Daya Air Provinsi DKI Jakarta dan disesuaikan dengan kondisi lapangan untuk
daerah berkontur rendah dan rawan genangan;

6. Penempatan bak kontrol saluran agar tegak lurus dengan tali-tali air yang dibuat untuk
memudahkan dalam kegiatan pemeliharaan saluran;

7. Dalam pekerjaan tol Ancol Timur – Pluit (Elevated) segmen P29S – P38S ini agar
memasukkan kegiatan pengurasan dan pengerukan lumpur serta perbaikan saluran
eksisting pada lokasi rencanan dalam 1 (satu) paket pekerjaan tol tersebut;

8. Perlu diperhatikan bahwa Saudara wajib melakukan perbaikan kembali terhadap


kerusakan yang terjadi pada saluran drainase eksisting akibat pelaksanaan konstruksi
tol Ancol Timur – Pluit (Elevated0;

9. Dalam pelaksanaan pembangunan tol Ancol Timur – Pluit (elevated), agar


berkoordinasi secara berkala dengan Dinas Sumber Daya Air Provinsi DKI Jakarta dan
Suku Dinas Sumber Daya Air Kota Administrasi Jakarta Utara;

10. Setelah pekerjaan konstruksi Drainase Bawah Jalan Tol Ancol Timur – Pluit
(Elevated), selesai agar menyerahkan gambar AS Build Drawing kepada Dinas Sumber
Daya Air Provinsi DKI Jakarta.

Tabel 3. 6 Data Saluran Eksisting Dan Lebar Saluran Rencana

Desain Drainase Bawah Tol Ancol Timur – Pluit (Elevated)

Kelurahan Papanggo Kecamatan Tanjung Priok

Kota Administrasi Jakarta Utara

Lebar Lebar
Arah Saluran Saluran
No. Lokasi Segmen Keterangan
Aliran Eksisting Rencana
(m) (m)
Arah aliran
Jl. R.E. Jalan Sunter dari Jl. Sunter
Martadinata Permai Raya Timur ke U-Ditch Permai Raya
1 UK. 0.8 m
(Sisi s.d Kali Barat Uk. 1.2 m menuju ke
Selatan) Sentiong pertemuan
Kali Sentiong

25
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Tabel 3. 7 Data Rencana Saluran Dan Kebutuhan Mulut Air Serta Tali Air

Kegiatan Drainase Bawah Tol Ancol Timur – Pluit (Elevated)

Kelurahan Papanggo Kecamatan Tanjung Priok

Kota Administrasi Jakarta Utara

Lebar Kebutuhan Mulut Air dan Tali Air


Saluran
No. Lokasi Segmen
Eksisting Jarak
(m) Pasang Keterangan
(m)
1. Jl. R.E. Jalan Sunter U-Ditch 3 1. Jumlah mulut air dan tali air
Martadinata Permai Raya s.d Uk. 1.2 yang akan dipasang trotoar
(Sisi Kali Sentiong m yang direncanakan
Selatan)
2. Pada kondisi kontur jalan yang
rendah dibuatkan mulut air dan
tali air yang lebih besar (inlet
storm drainage)
3. Jarak pasang yang digunakan
berlaku untuk desain mulut air
terbuka (curb opening inlet) atau
dengan grill (grate opening inlet)
4. Pembuatan bak kontrol saluran
yang berada di trotoar agar
sejajar (tegak lurus) dengan tali-
tali air yang dibuat

26
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

27
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

28
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

29
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

30
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

31
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

32
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

33
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
4 KAJIAN TEKNIS DRAINASE BAWAH

4.1 Lokasi Kegiatan


4.1.1 Drainase Bawah P1-P6

Gambar 4. 1 Peta Lokasi Drainase Bawah P1-P6


Lokasi kegiatan peningkatan kapasitas drainase bawah pada posisi P1-P6 (selanjutnya disebut
sebagai Drainase Bawah P1-P6) berada pada Jalan R.E. Martadinata. Sisi Utara Drainase
Bawah P1-P6 merupakan Sungai Ancol dan sisi Selatan berbatasan langsung dengan Saluran
Outlet Pompa Sunter Utara.

Saluran drainase bawah P1-P6 pemakaiannya digabung dengan Dinas DKI Provinsi Jakarta,
menggunakan U-Dtich dengan ukuran 1.5 m x 1.5 m (Lebar x Tinggi).

34
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
4.1.2 Drainase Bawah P7-P13S

Gambar 4. 2 Peta Lokasi Drainase Bawah P7-P13S


Lokasi kegiatan peningkatan kapasitas drainase bawah pada posisi P7-P13S (selanjutnya
disebut sebagai Drainase Bawah P7-P13S) berada pada Jalan R.E. Sisi Utara Drainase Bawah
P7-P13S merupakan Sungai Ancol dan sisi Selatan berbatas langsung dengan Saluran Outlet
Pompa Sunter Utara.

Saluran drainase bawah P7-P13S pemakaiannya digabung dengan Dinas DKI Provinsi Jakarta,
menggunakan U-Dtich dengan ukuran 1.2 m x 1 m (Lebar x Tinggi).

35
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
4.1.3 Drainase Bawah P14S-P28S

Gambar 4. 3 Peta Lokasi Drainase Bawah P14S-P28S


Lokasi kegiatan peningkatan kapasitas drainase bawah pada posisi P14S-P28S (selanjutnya
disebut sebagai Drainase Bawah P14S-P28S) berada pada Jalan R.E. Martadinata sisi Selatan.
Secara spesifik lokasi tersebut berada di antara Jalan Sunter Raya dan Saluran Outlet Pompa
Sunter Utara. Sisi Utara Drainase Bawah P14S-P28S merupakan Sungai Ancol dan sisi Selatan
berbatas langsung dengan pagar jalur KAI.

Saluran drainase bawah P14S-P28S pemakaiannya digabung dengan Dinas DKI Provinsi
Jakarta, mempunyai ukuran yang berbeda, P14S-P18S menggunakan U-Ditch berukuran 1.2 m
x 1.1 m (Lebar x Tinggi) sedangkan untuk P19S-P28S menggunakan U-Ditch dengan ukuran
1.2 m x 1 m.

36
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
4.1.4 Drainase Bawah P29S-P38S

Gambar 4. 4 Peta Lokasi Drainase Bawah P29S-P38S

Lokasi kegiatan peningkatan kapasitas drainase bawah pada posisi P29S-P38S (selanjutnya
disebut sebagai Drainase Bawah P29S-P38S) berada pada Jalan R.E. Martadinata sisi Selatan.
Secara spesifik lokasi tersebut berada di antara Jalan Sunter Raya dan Sungai Sentiong. Sisi
Utara Drainase Bawah P29S-P38S merupakan Sungai Ancol dan sisi Selatan berbatas langsung
dengan pagar jalur KAI. Koordinat lokasi Drainase Bawah P29S-P38S secara spesifik dapat
dilihat pada tabel berikut.

Saluran drainase bawah P29S-P38S pemakaiannya digabung dengan Dinas DKI Provinsi
Jakarta, menggunakan U-Ditch berukuran 1.2 m x 1 m (Lebar x Tinggi).

Tabel 4. 1 Koordinat Drainase Bawah P29S-P38S


Lokasi Easting Northing

Drainase Bawah P29S 705578.00 m E 9322716.00 m S

Drainase Bawah P38S 705168.37 m E 9322529.78 m S

37
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
4.1.5 Drainase Bawah P39S-P56S

Gambar 4. 5 Peta Lokasi Drainase Bawah P39S-P56S

Lokasi kegiatan peningkatan kapasitas drainase bawah pada posisi P39S-P56S (selanjutnya
disebut sebagai Drainase Bawah P39S-P56S) berada pada Jalan R.E. Martadinata sisi Selatan.
Secara spesifik lokasi tersebut berada di antara Sungai Sentiong dan Sungai Pademangan
Timur. Sisi Utara Drainase Bawah P39S-P56S merupakan Sungai Ancol dan sisi Selatan
berbatas langsung dengan pagar jalur KAI.

Saluran drainase bawah P39S-P56S pemakaiannya digabung dengan Dinas DKI Provinsi
Jakarta, mempunyai ukuran yang berbeda, P39S-P51S menggunakan U-Ditch berukuran 1.2 m
x 1 m (Lebar x Tinggi), P52S-P54S menggunakan U-Ditch dengan ukuran 1.2 m x 1.1 m dan
P55S-P56S menggunakan U-Ditch dengan ukuran 1.2 m x 1 m.

38
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
4.2 Kondisi Eksisting Hidrologi dan Hidraulika

CA Toll

CA Arteri

Gambar 4. 6 Catchment Area untuk Jalan Toll & Jalan Arteri

Drainase Bawah merupakan drainase milik Pemprov DKI Jakarta. Gambaran umum lokasi
tersebut adalah sebagai berikut:

• Secara umum pada bidang drainase tersebut dibangun jalan tol Harbour Road 2 bentang
P29S-P38S. Catchment Area (CA) jalan arteri R.E. Martadinata (lebar 7.5 m) tertutup
oleh bidang jalan tol yang terletak diatasnya selebar 14.3 m.
• Pada lokasi ini Drainase Bawah P29S-P38S diapit oleh pier jalan tol pada sisi Utara
dan pagar KAI pada sisi Selatan.
• Dimensi saluran eksisting Drainase Bawah P29S-P38S adalah 0.6 m x 1 m (Lebar x
Tinggi). Sepanjang tahun drainase ini hanya melayani beban limpasan hujan dari Jalan
R.E. Martadinata sisi Selatan dan terpantau kering selama musim kemarau/tidak terjadi
hujan.
• Berdasarkan data dari Pemprov DKI diketahui MAB rencana pada area ini adalah +2.6
Mpp (+ 4.5 m BM Proyek). Pada kondisi ini seluruh area Jalan R.E. Martadinata berada
pada posisi tenggelam dimana ketinggian rata-rata jalan pada lokasi adalah + 1.5 m BM
Proyek.

39
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Efek kanopi dari jalan tol diatasnya serta keterbatasan lahan dan rekayasa maka diusulkan
untuk menggunakan drainase bawah milik Pemprov DKI sebagai pembuangan utama drainase
atas jalan tol. Dengan catatan desain sebagai berikut:

• CA desain ditetapkan selebar 20 m.


• Periode ulang rencana drainase 25 tahun dengan curah hujan rencana sebesar 289
mm/hari.
• Dimensi drainase rencana 1.2 m x 1 m (Lebar x Tinggi) dengan material drainase U-
Ditch.
• Pada outlet Sungai Sentiong disediakan pintu air serta Control Box untuk melakukan
operasi pompa mobile.

Gambar 4. 7 Desain Pintu Air

• Pemeliharaan dan operasi pintu air serta pompa mobile menjadi kewenangan Pemprov
DKI sebagai pemilik asset Drainase Bawah. Usulan rencana operasi dan pemeliharaan
bangunan air dipaparkan pada bagian selanjutnya dari laporan ini sebagai referensi.

40
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
4.3 Usulan Rencana Operasi dan Pemeliharaan Bangunan Air
4.3.1 Operasi
1) Operasi Pintu Air
Pada kondisi normal dimana muka air Sungai Sentiong berada dibawah dasar pintu air
maka pintu air dapat dibuka secara penuh dan aliran drainase dapat dialirkan secara
gravitasi ke Sungai Sentiong.
Pada kondisi banjir dimana muka air Sungai Sentiong berada lebih tinggi dari dasar
pintu air maka pintu ditutup secara penuh dan volume air dalam Drainase Bawah P29S-
P38S dipompa menggunakan pompa mobile ke Sungai Sentiong.

4.3.2 Pemeliharaan
1) Pemeliharaan Saluran Drainase
Saluran Drainase Bawah memiliki slope yang sangat datar dengan kecepatan desain
yang rendah pada debit rencana. Sehingga pada operasi saat beban hujan normal terjadi
kecepatan aktual akan lebih rendah, hal ini akan membuat saluran Drainase Bawah
mudah mengalami sedimentasi. Perlu dilakukan normalisasi pengerukan sedimen
setidaknya satu kali dalam setahun sebelum musim hujan untuk memastikan Drainase
Bawah bekerja dengan kapasitas optimal.

Gambar 4. 8 Desain Sediment Trap dan Manhole

Pemeliharaan saluran drainase menggunakan Manhole yang dipasang dengan interval


12 m sesuai Rekomtek DSDA DKI Jakarta, sedangkan untuk pemeliharaan Sediment
Trap dikosongkan minimal 1x sebelum musim hujan tiba.

41
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
2) Pemeliharaan Pintu Air
Pintu air perlu diperiksa secara berkala setidaknya satu kali dalam setahun untuk
memastikan seluruh komponen pintu dapat dioperasikan dengan baik. Kerusakan pada
salah satu komponen harus dapat diperbaiki dengan benar sesuai gambar desain
sehingga pintu dapat dioperasikan dengan normal.

42
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
5 ANALISIS DRAINASE

5.1 Perhitungan Drainase Atas


Ringkasan perhitungan kapasitas desain Drainase Atas P7-P12 dapat dilihat pada Tabel 4. 3sedangkan P12-P56S dapat dilihat pada Tabel 4. 5.

Drainase atas didesain dengan pipa 10” dengan catatan sebagai berikut :
• Kemiringan pipa 3% ke arah pier terendah jika kemiringan memanjang span jembatan lebih dari 1%
• Kemiringan pipa 1% ke kedua arah pier jika kemiringan memanjang span jembatan kurang dari 1%
• Kemiringan pipa mengikuti kemiringan span jembatan jika kemiringan span jembatan lebih dari 3%

Tabel 4. 2 Waktu Konsentrasi Drainase Atas P7-P12

Pavement Drainage Drainage


Farthest Catchment Area CA Elevation Permissible CA Propagation Drainage
Flow Direction Manning's CA Slope Length Length Concentration Time
(CA) Length Difference Velocity Time Propagation Time
Roughness Coeff. (1/2 Span) (1 Span)

Lt (m) nd dt S Ld Ld V tl ts tc
Pier
- (m) - (m) (m) (m/sec) (minute) (minute) (minute) (minute)
P7 - P8 10.8 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.5 0.2 2.8 5.0
P7 - P8 10.8 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.5 0.2 2.8 5.0
P8 - P9 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0
P8 - P9 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0
P9 - P10 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0
P9 - P10 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0
P10 - P11 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0
P10 - P11 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0
P11 - P12 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0
P11 - P12 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0

43
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Tabel 4. 3 Perhitungan Kapasitas Drainase Atas P7-P12

Pipe Diameter Pipe Manning's Cross-


Rainfall Design Cross-section Wetted Hydraulic Channel Discharge
Bridge Span Catchment Area (Horizontal Roughness sectional Flow Velocity Capacity Check Used Capacity
Intensity Discharge Height Perimeter Radius Slope Capacity
Pipe) Coeff. Area

I A Q D H n Ad P R S V Qd Q/Qd
Qd>Q
mm/hour m2 m3/sec m inch m - m2 m m - m/sec m3/sec %
P7 - P8 526 216 0.0284 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 3.00% 2.39 0.115 OK 25%
P7 - P8 526 216 0.0284 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 3.00% 2.39 0.115 OK 25%
P8 - P9 526 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 3.00% 2.39 0.115 OK 31%
P8 - P9 526 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 3.00% 2.39 0.115 OK 31%
P9 - P10 526 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 3.00% 2.39 0.115 OK 31%
P9 - P10 526 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 3.00% 2.39 0.115 OK 31%
P10 - P11 526 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 3.00% 2.39 0.115 OK 31%
P10 - P11 526 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 3.00% 2.39 0.115 OK 31%
P11 - P12 526 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 3.00% 2.39 0.115 OK 31%
P11 - P12 526 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 3.00% 2.39 0.115 OK 31%

44
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Tabel 4. 4 Waktu Konsentrasi Drainase Atas P12 – P56S

Farthest Pavement
CA Elevation Drainage Drainage Permissible CA Propagation Drainage
Flow Direction Catchment Area Manning's CA Slope Concentration Time
Difference Length Length Velocity Time Propagation Time
(CA) Length Roughness Coeff.

Lt nd dt S Ld Ld V tl ts tc
Pier
(m) - (m) - (m) (m) (m/sec) (minute) (minute) (minute) (minute)
P12 - P13S 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0
P12 - P13S 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0
P13S - P14S 10.8 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.5 0.3 2.8 5.0
P14S - P15S 10.8 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.5 0.2 2.8 5.0
P15S P16S 10.8 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.5 0.2 2.8 5.0
P16S - P17S 14.3 0.016 0.19 0.020 24.907 49.814 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P17S - P18S 14.3 0.016 0.19 0.020 40 80 1.5 2.7 0.4 3.1 5.0
P18S - P19S 14.3 0.016 0.19 0.020 26 52 1.5 2.7 0.3 3.0 5.0
P19S - P20S 14.3 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P20S - P21S 14.3 0.016 0.19 0.020 25 50 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P21S - P22S 14.3 0.016 0.19 0.020 21 42 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P22S - P23S 14.3 0.016 0.19 0.020 25.0065 50.013 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P23S - P24S 14.3 0.016 0.19 0.020 25.0035 50.007 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P24S - P25S 14.3 0.016 0.19 0.020 21 42 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P25S - P26S 14.3 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P26S - P27S 14.3 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P27S - P28S 14.3 0.016 0.19 0.020 19.5 39 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P28S - P29S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P29S - P30S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P30S - P31S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P31S - P32S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P32S - P33S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P33S - P34S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P34S - P35S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P35S - P36S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P36S - P37S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P37S - P38S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P38S - P39S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P39S - P40S 14.3 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P40S - P41S 14.3 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P41S - P42S 14.3 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P42S - P43S 14.3 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P43S - P44S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P44S - P45S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P45S - P46S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P46S - P47S 14.3 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P47S - P48S 14.3 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P48S - P49S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P49S - P50S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P50S - P51S 14.3 0.016 0.19 0.020 20 40 1.5 2.7 0.2 2.9 5.0
P51S - P52S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P52S - P53S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P53S - P54S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P54S - P55S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0
P55S - P56S 14.3 0.016 0.19 0.020 23.5 47 1.5 2.7 0.3 2.9 5.0

45
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Tabel 4. 5 Perhitungan Kapastias Drainase Atas P12-P56S

Pipe Manning's Cross-


Rainfall Catchment Design Pipe Cross-section Wetted Hydraulic Channel Discharge Capacity Used
Bridge Span Rainfall Intensity Roughness sectional Flow Velocity
Intensity Area Discharge Diameter Height Perimeter Radius Slope Capacity Check Capacity
Coeff. Area

I I A Q D H n Ad P R S V Qd Q/Qd
Qd>Q
mm/hour mm/5minutes m2 m3/sec m inch m - m2 m m - m/sec m3/sec %
P12 - P13S 526 44 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 2.73% 2.28 0.110 OK 32%
P12 - P13S 526 44 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 2.73% 2.28 0.110 OK 32%
P13S - P14S 526 44 270 0.0355 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 1.95% 1.93 0.093 OK 38%
P14S - P15S 526 44 216 0.0284 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 1.10% 1.45 0.070 OK 41%
P15S P16S 526 44 216 0.0284 0.25 10 0.24 0.0125 0.048 0.673 0.072 0.35% 0.82 0.039 OK 72%
P16S - P17S 526 44 356 0.0468 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 83%
P17S - P18S 526 44 572 0.0752 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 77%
P18S - P19S 526 44 372 0.0488 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 2.69% 2.34 0.092 OK 53%
P19S - P20S 526 44 358 0.0470 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 48%
P20S - P21S 526 44 358 0.0470 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 48%
P21S - P22S 526 44 300 0.0395 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 40%
P22S - P23S 526 44 358 0.0470 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 48%
P23S - P24S 526 44 358 0.0470 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 48%
P24S - P25S 526 44 300 0.0395 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 40%
P25S - P26S 526 44 286 0.0376 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 38%
P26S - P27S 526 44 286 0.0376 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 38%
P27S - P28S 526 44 279 0.0366 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 2.99% 2.47 0.097 OK 38%
P28S - P29S 526 44 672 0.0883 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 90%
P29S - P30S 526 44 672 0.0883 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 90%
P30S - P31S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P31S - P32S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P32S - P33S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P33S - P34S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P34S - P35S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P35S - P36S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P36S - P37S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P37S - P38S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P38S - P39S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P39S - P40S 526 44 286 0.0376 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 67%
P40S - P41S 526 44 286 0.0376 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 67%
P41S - P42S 526 44 572 0.0752 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 77%
P42S - P43S 526 44 572 0.0752 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 77%
P43S - P44S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P44S - P45S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P45S - P46S 526 44 336 0.0442 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 78%
P46S - P47S 526 44 286 0.0376 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 67%
P47S - P48S 526 44 286 0.0376 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 1.00% 1.43 0.056 OK 67%
P48S - P49S 526 44 672 0.0883 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 90%
P49S - P50S 526 44 672 0.0883 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 90%
P50S - P51S 526 44 572 0.0752 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 77%
P51S - P52S 526 44 672 0.0883 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 90%
P52S - P53S 526 44 672 0.0883 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 90%
P53S - P54S 526 44 672 0.0883 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 90%
P54S - P55S 526 44 672 0.0883 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 90%
P55S - P56S 526 44 672 0.0883 0.25 10 0.19 0.0125 0.039 0.524 0.075 3.00% 2.47 0.098 OK 90%

46
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
5.2 Perhitungan Drainase Bawah
Ringkasan perhitungan kapasitas desain Drainase Bawah P1-P6 dapat dilihat pada tabel dibawah.

Tabel 4. 6 Waktu Konsentrasi Drainase Bawah P1-P6

Panjang Koef. CA Elevation Slope Total Panjang Kecapatan Waktu Propagasi Waktu Propagasi Waktu
Dasar CA Slope Lebar CA
TOF Drainase Manning Difference Saluran Drainase Izin Rencana Lahan Saluran Konsentrasi
Pier Saluran
S L Tr B nd dt S Ld V tl ts tc tc
m m % m years (m) - (m) % (m) (m/s) (min) (min) (min) (min)
Drainase Bawah P1-P6
P1 - P2 -0.317 0.153 0.063 47.6 25 30.602 0.016 0.02 0.063 288 1.5 2.75 3.20 5.9 5.9
P2 - P3 0.225 0.183 0.063 47.6 25 30.302 0.016 0.02 0.063 240.4 1.5 2.74 2.67 5.4 5.4
P3 - P4 -0.431 0.213 0.063 47.6 25 30.302 0.016 0.02 0.063 192.8 1.5 2.74 2.14 4.9 5.0
P4 - P5 0.311 0.243 0.063 47.6 25 30.302 0.016 0.02 0.063 145.2 1.5 2.74 1.61 4.4 5.0
P5 - P6 0.133 0.273 0.063 47.6 25 30.302 0.016 0.02 0.063 98 1.5 2.74 1.08 3.8 5.0

Tabel 4. 7 Perhitungan Kapasitas Drainase Bawah P1-P6


Kapasitas
Hujan Intensitas Catchment Debit Lebar Tinggi Manning Luas Keliling Jari-jari Slope Volume Cek Kapasitas
Debit
Rencana Hujan Area Banjir Saluran Saluran Coef. Penampang Basah Hidraulis Drainase Banjir Kapasitas Terpakai
Pier Desain
R24 I A Q B H n Ad P R S Qd Vb Qd>Q Q/Qd
2 3 2 3
mm/hr mm/hour m m /s m m - m m m - m /s m3 %

P1 - P2 289 468 8813.4 1.03 1.5 1.5 0.018 2.25 4.5 0.50 0.06% 2.22 367.83 OK 46.3%
P2 - P3 289 498 7284.6 0.91 1.5 1.5 0.018 2.25 4.5 0.50 0.06% 2.22 294.65 OK 40.8%
P3 - P4 289 525 5842.2 0.77 1.5 1.5 0.018 2.25 4.5 0.50 0.06% 2.22 230.10 OK 34.5%
P4 - P5 289 525 4399.9 0.58 1.5 1.5 0.018 2.25 4.5 0.50 0.06% 2.22 173.29 OK 26.0%
P5 - P6 289 525 2957.5 0.39 1.5 1.5 0.018 2.25 4.5 0.50 0.06% 2.22 116.48 OK 17.5%

47
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Ringkasan perhitungan kapasitas desain Drainase Bawah P7-P13S dapat dilihat pada tabel dibawah.

Tabel 4. 8 Waktu Konsentrasi Drainase Bawah P7-P13S

Panjang Koef. CA Elevation Slope Total Panjang Kecapatan Waktu Propagasi Waktu Propagasi Waktu
Dasar CA Slope Lebar CA
TOF Drainase Manning Difference Saluran Drainase Izin Rencana Lahan Saluran Konsentrasi
Pier Saluran
S L Tr B nd dt S Ld V tl ts tc tc
m m % m years (m) - (m) % (m) (m/s) (min) (min) (min) (min)
Drainase Bawah P7-P13S
P7 - P8 1.073 -0.900 3.008 40 25 29.5 0.016 0.89 3.008 290.0 1.5 1.98 3.22 5.2 5.2
P8 - P9 -0.273 -0.820 0.160 50 25 20 0.016 0.03 0.160 250.0 1.5 2.37 2.78 5.1 5.1
P9 - P10 -0.373 -0.740 0.320 50 25 20 0.016 0.01 0.320 200.0 1.5 2.24 2.22 4.5 5.0
P10 - P11 1.173 -0.660 0.320 50 25 20 0.016 0.06 0.320 150.0 1.5 2.24 1.67 3.9 5.0
P11 - P12 0.873 -0.580 0.320 50 25 20 0.016 0.06 0.320 100.0 1.5 2.24 1.11 3.3 5.0
P12 - P13 0.766 -0.500 0.160 50 25 20 0.016 0.03 0.160 50.0 1.5 2.37 0.56 2.9 5.0

Tabel 4. 9 Perhitungan Kapasitas Drainase Bawah P7-P13S


Kapasitas
Hujan Intensitas Catchment Debit Lebar Tinggi Manning Luas Keliling Jari-jari Slope Volume Cek Kapasitas
Debit
Rencana Hujan Area Banjir Saluran Saluran Coef. Penampang Basah Hidraulis Drainase Banjir Kapasitas Terpakai
Pier Desain
R24 I A Q B H n Ad P R S Qd Vb Qd>Q Q/Qd
2 3 2 3
mm/hr mm/hour m m /s m m - m m m - m /s m3 %

P7 - P8 289 512 6180 0.79 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 3.01% 6.76 246.62 OK 11.7%
P8 - P9 289 515 5000 0.64 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.16% 1.56 198.84 OK 41.3%
P9 - P10 289 525 4000 0.53 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.375 0.32% 2.21 157.54 OK 23.8%
P10 - P11 289 525 3000 0.39 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.32% 2.21 118.16 OK 17.9%
P11 - P12 289 525 2000 0.26 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.32% 2.21 78.77 OK 11.9%
P12 - P13 289 525 1000 0.13 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.16% 1.56 39.39 OK 8.4%

48
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Ringkasan perhitungan kapasitas desain Drainase Bawah P14S-P28S dapat dilihat pada tabel dibawah.

Tabel 4. 10 Waktu Konsentrasi Drainase Bawah P14S-P28S

Panjang Koef. CA Elevation Slope Total Panjang Kecapatan Waktu Propagasi Waktu Propagasi Waktu
Dasar CA Slope Lebar CA
TOF Drainase Manning Difference Saluran Drainase Izin Rencana Lahan Saluran Konsentrasi
Pier Saluran
S L Tr B nd dt S Ld V tl ts tc tc
m m % m years (m) - (m) % (m) (m/s) (min) (min) (min) (min)
Drainase Bawah P14-P28S
P14 - P15 -0.681 -0.541 0.375 40 25 29.5 0.016 0.11 0.375 711.9 1.5 2.35 7.91 10.3 10.3
P15 - P16 0.052 -0.391 0.375 40 25 29.5 0.016 0.11 0.375 671.9 1.5 2.35 7.47 9.8 9.8
P16 - P17 -0.241 0.301 49.872 25 29.5 0.016 0.09 0.301 631.9 1.5 2.40 7.02 9.4 9.4
P17 - P18 -0.141 0.125 80 25 29.5 0.016 0.04 0.125 582 1.5 2.58 6.47 9.0 9.0
P18 - P19 -0.454 -0.041 0.192 52 25 20 0.016 0.04 0.192 502 1.5 2.33 5.58 7.9 7.9
P19 - P20 0.059 0.200 50 25 20 0.016 0.04 0.200 450 2.5 2.33 3.00 5.3 5.3
P20 - P21 -0.512 0.159 0.200 50 25 20 0.016 0.04 0.200 400 1.5 2.33 4.44 6.8 6.8
P21 - P22 -0.363 0.209 0.119 42 25 20 0.016 0.02 0.119 350 1.5 2.43 3.89 6.3 6.3
P22 - P23 -0.395 0.259 0.100 50 25 20 0.016 0.02 0.100 308 1.5 2.46 3.42 5.9 5.9
P23 - P24 -0.385 0.309 0.100 50 25 29.5 0.016 0.03 0.100 258 1.5 2.63 2.87 5.5 5.5
P24 - P25 -0.285 0.359 0.119 42 25 29.5 0.016 0.04 0.119 208 1.5 2.59 2.31 4.9 5.0
P25 - P26 -0.145 0.409 0.125 40 25 29.5 0.016 0.04 0.125 166 1.5 2.58 1.84 4.4 5.0
P26 - P27 -0.245 0.439 0.075 40 25 29.5 0.016 0.02 0.075 126 1.5 2.69 1.40 4.1 5.0
P27 - P28 -0.245 0.469 0.077 39 25 20 0.016 0.02 0.077 86 1.5 2.52 0.96 3.5 5.0

49
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Tabel 4. 11 Perhitungan Kapasitas Drainase Bawah P14S-P28S
Kapasitas
Hujan Intensitas Catchment Debit Lebar Tinggi Manning Luas Keliling Jari-jari Slope Volume Cek Kapasitas
Debit
Rencana Hujan Area Banjir Saluran Saluran Coef. Penampang Basah Hidraulis Drainase Banjir Kapasitas Terpakai
Pier Desain
R24 I A Q B H n Ad P R S Qd Vb Qd>Q Q/Qd
mm/hr mm/hour m2 m3/s m m - m2 m m - m3/s m3 %

P14 - P15 289 325 17865.2 1.45 1.2 1.1 0.018 1.32 3.4 0.39 0.38% 2.39 894.27 OK 60.8%
P15 - P16 289 335 16685.2 1.40 1.2 1.1 0.018 1.32 3.4 0.39 0.38% 2.39 822.97 OK 58.4%
P16 - P17 289 344 15505.2 1.33 1.2 1.1 0.018 1.32 3.4 0.39 0.30% 2.14 754.22 OK 62.4%
P17 - P18 289 354 14034 1.24 1.2 1.1 0.018 1.32 3.4 0.39 0.13% 1.38 673.55 OK 89.9%
P18 - P19 289 387 11674 1.13 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.19% 1.52 535.77 OK 74.2%
P19 - P20 289 504 10634 1.34 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.20% 1.55 427.72 OK 86.3%
P20 - P21 289 429 9634 1.03 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.20% 1.55 419.77 OK 66.7%
P21 - P22 289 449 8634 0.97 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.12% 1.20 367.62 OK 81.1%
P22 - P23 289 471 7794 0.92 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.10% 1.10 324.13 OK 83.7%
P23 - P24 289 493 6794 0.84 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.10% 1.10 276.15 OK 76.4%
P24 - P25 289 525 5319 0.70 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.12% 1.20 209.49 OK 58.4%
P25 - P26 289 525 4080 0.54 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.13% 1.23 160.70 OK 43.7%
P26 - P27 289 525 2900 0.38 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.08% 0.95 114.22 OK 40.1%
P27 - P28 289 525 1720 0.23 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.08% 0.96 67.74 OK 23.5%

50
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Ringkasan perhitungan kapasitas desain Drainase Bawah P29S-P38S dapat dilihat pada tabel dibawah.

Tabel 4. 12 Waktu Konsentrasi Drainase Bawah P29S – P38S

Panjang Koef. CA Elevation Slope Total Panjang Kecapatan Waktu Propagasi Waktu Propagasi Waktu
Dasar CA Slope Lebar CA
TOF Drainase Manning Difference Saluran Drainase Izin Rencana Lahan Saluran Konsentrasi
Pier Saluran
S L Tr B nd dt S Ld V tl ts tc tc
m m % m years (m) - (m) % (m) (m/s) (min) (min) (min) (min)
Drainase Bawah P29S-P38S
P29 - P30 -0.085 0.842 0.106 47 25 20 0.016 0.02 0.106 47 1.5 2.82 0.52 3.3 5.0
P30 - P31 -0.070 0.792 0.106 47 25 20 0.016 0.02 0.106 94 1.5 2.82 1.04 3.9 5.0
P31 - P32 -0.268 0.742 0.106 47 25 20 0.016 0.02 0.106 141 1.5 2.82 1.57 4.4 5.0
P32 - P33 -0.585 0.692 0.106 47 25 20 0.016 0.02 0.106 188 1.5 2.82 2.09 4.9 5.0
P33 - P34 -0.050 0.642 0.106 47 25 20 0.016 0.02 0.106 235 1.5 2.82 2.61 5.4 5.4
P34 - P35 -0.645 0.592 0.106 47 25 20 0.016 0.02 0.106 282 1.5 2.82 3.13 6.0 6.0
P35 - P36 -0.595 0.542 0.106 47 25 20 0.016 0.02 0.106 329 1.5 2.82 3.66 6.5 6.5
P36 - P37 -0.406 0.492 0.106 47 25 20 0.016 0.02 0.106 376 1.5 2.82 4.18 7.0 7.0
P37 - P38 0.322 0.442 0.106 47 25 20 0.016 0.02 0.106 423 1.5 2.82 4.70 7.5 7.5

Tabel 4. 13 Perhitungan Kapasitas Drainase Bawah P29S – P38S


Kapasitas
Hujan Intensitas Catchment Debit Lebar Tinggi Manning Luas Keliling Jari-jari Slope Volume Cek Kapasitas
Debit
Rencana Hujan Area Banjir Saluran Saluran Coef. Penampang Basah Hidraulis Drainase Banjir Kapasitas Terpakai
Pier Desain
R24 I A Q B H n Ad P R S Qd Vb Qd>Q Q/Qd
2 3 2 3
mm/hr mm/hour m m /s m m - m m m - m /s m3 %

P29 - P30 289 525 940 0.12 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.3750 0.11% 1.13 37.02 OK 10.9%
P30 - P31 289 525 1880 0.25 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.3750 0.11% 1.13 74.05 OK 21.8%
P31 - P32 289 525 2820 0.37 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.3750 0.11% 1.13 111.07 OK 32.7%
P32 - P33 289 525 3760 0.49 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.3750 0.11% 1.13 148.09 OK 43.7%
P33 - P34 289 497 4700 0.58 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.3750 0.11% 1.13 190.27 OK 51.7%
P34 - P35 289 468 5640 0.66 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.3750 0.11% 1.13 235.42 OK 58.3%
P35 - P36 289 442 6580 0.73 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.3750 0.11% 1.13 282.46 OK 64.3%
P36 - P37 289 420 7520 0.79 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.3750 0.11% 1.13 331.27 OK 69.8%
P37 - P38 289 400 8460 0.85 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.3750 0.11% 1.13 381.73 OK 74.8%

51
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533

Ringkasan perhitungan kapasitas desain Drainase Bawah P39S-P56S dapat dilihat pada tabel dibawah.

Tabel 4. 14 Waktu Konsentrasi Drainase Bawah P39S – P56S

Panjang Koef. CA Elevation Slope Total Panjang Kecapatan Waktu Propagasi Waktu Propagasi Waktu
Dasar CA Slope Lebar CA
TOF Drainase Manning Difference Saluran Drainase Izin Rencana Lahan Saluran Konsentrasi
Pier Saluran
S L Tr B nd dt S Ld V tl ts tc tc
m m % m years (m) - (m) % (m) (m/s) (min) (min) (min) (min)
Drainase Bawah P39S-P56S
P39 - P40 -0.065 0.085 0.075 40 25 20 0.016 0.02 0.075 40 1.5 2.52 0.44 3.0 5.0
P40 - P41 -0.096 0.115 0.075 40 25 20 0.016 0.02 0.075 40 1.5 2.52 0.44 3.0 5.0
P41 - P42 -0.296 0.388 0.075 40 25 20 0.016 0.02 0.075 80 1.5 2.52 0.89 3.4 5.0
P42 - P43 -0.395 0.358 0.075 40 25 20 0.016 0.02 0.075 120 1.5 2.52 1.33 3.9 5.0
P43 - P44 -0.229 0.328 0.064 47 25 20 0.016 0.01 0.064 167 1.5 2.56 1.86 4.4 5.0
P44 - P45 -0.263 0.298 0.064 47 25 20 0.016 0.01 0.064 214 1.5 2.56 2.38 4.9 5.0
P45 - P46 -0.387 0.268 0.064 47 25 20 0.016 0.01 0.064 261 1.5 2.56 2.90 5.5 5.5
P46 - P47 -0.447 0.238 0.075 40 25 20 0.016 0.02 0.075 301 1.5 2.52 3.34 5.9 5.9
P47 - P48 -0.48 0.208 0.075 40 25 20 0.016 0.02 0.075 341 1.5 2.52 3.79 6.3 6.3
P48 - P49 -0.546 0.178 0.064 47 25 20 0.016 0.01 0.064 388 1.5 2.56 4.31 6.9 6.9
P49 - P50 -0.452 0.148 0.064 47 25 20 0.016 0.01 0.064 435 1.5 2.56 4.83 7.4 7.4
P50 - P51 -0.512 0.118 0.075 40 25 20 0.016 0.02 0.075 475 1.5 2.52 5.28 7.8 7.8
P51 - P52 -0.502 0.088 0.064 47 25 20 0.016 0.01 0.064 522 1.5 2.56 5.80 8.4 8.4
P52 - P53 -0.092 0.058 0.064 47 25 20 0.016 0.01 0.064 569 1.5 2.56 6.32 8.9 8.9
P53 - P54 0.616 0.028 0.064 47 25 20 0.016 0.01 0.064 616 1.5 2.56 6.84 9.4 9.4
P54 - P55 -0.023 0.007 0.045 47 25 20 0.016 0.01 0.045 188 1.5 2.64 2.09 4.7 5.0
P55 - P56 -0.127 0.023 0.064 47 25 20 0.016 0.01 0.064 141 1.5 2.56 1.57 4.1 5.0

52
Laporan Desain Drainase Atas dan Bawah
Pekerjaan Jalan Tol Ancol Timur - Pluit (Elevated)
STA. 0+974 – STA. 3+533
Tabel 4. 15 Perhitungan Kapasitas Drainase Bawah P39S – P56S
Kapasitas
Hujan Intensitas Catchment Debit Lebar Tinggi Manning Luas Keliling Jari-jari Slope Volume Cek Kapasitas
Debit
Rencana Hujan Area Banjir Saluran Saluran Coef. Penampang Basah Hidraulis Drainase Banjir Kapasitas Terpakai
Pier Desain
R24 I A Q B H n Ad P R S Qd Vb Qd>Q Q/Qd
mm/hr mm/hour m2 m3/s m m - m2 m m - m3/s m3 %

P39 - P40 289 525 800 0.10 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.08% 0.95 29.76 OK 10.4%
P40 - P41 289 525 800 0.10 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.08% 0.95 29.76 OK 10.4%
P41 - P42 289 525 1600 0.20 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.08% 0.95 59.52 OK 20.9%
P42 - P43 289 525 2400 0.30 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.08% 0.95 89.28 OK 31.3%
P43 - P44 289 525 3340 0.41 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.06% 0.88 124.24 OK 47.3%
P44 - P45 289 525 4280 0.53 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.06% 0.88 159.21 OK 60.6%
P45 - P46 289 495 5220 0.61 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.06% 0.88 199.93 OK 69.7%
P46 - P47 289 472 6020 0.67 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.08% 0.95 236.21 OK 70.7%
P47 - P48 289 450 6820 0.72 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.08% 0.95 274.19 OK 76.2%
P48 - P49 289 425 7760 0.78 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.06% 0.88 320.89 OK 88.9%
P49 - P50 289 405 8700 0.83 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.06% 0.88 368.66 OK 94.9%
P50 - P51 289 390 9500 0.88 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.08% 0.95 409.87 OK 92.2%
P51 - P52 289 373 10440 0.92 1.2 1.1 0.018 1.32 3.4 0.39 0.06% 0.99 460.89 OK 93.2%
P52 - P53 289 358 11380 0.96 1.2 1.1 0.018 1.32 3.4 0.39 0.06% 0.99 512.64 OK 97.6%
P53 - P54 289 345 12320 1.00 1.2 1.1 0.018 1.32 3.4 0.39 0.06% 1.11 565.66 OK 90.4%
P54 - P55 289 525 3760 0.47 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.04% 0.82 139.86 OK 56.6%
P55 - P56 289 525 2820 0.35 1.2 1 0.018 1.2 3.2 0.38 0.06% 0.88 104.90 OK 39.9%

53

Anda mungkin juga menyukai