Anda di halaman 1dari 5

NAMA : ELSA ALYA PUTRI

Kelas : XE3

INFORMATIKA SISTEM OPERASI (SO)

Pengertian Sistem Operasi

Menurut para ahli, pengertian sistem operasi adalah program komputer pertama yang ada dalam
komputer. Sistem operasi lah yang mampu melakukan komunikasi dengan banyak perantara dengan
bahasa komputer. Tanpa komunikasi dan kontrol, maka perangkat tidak akan bisa dijalankan.Sistem
operasi kerap disebut OS karena istilah sistem operasi adalah berasal dari bahasa Inggris. Istilahnya
adalah Operating System (OS)

Pengertian Sistem Operasi Menurut Ahli

M. Suyanto

Pengertian sistem operasi adalah sebuah sistem yang terdiri dari beberapa komponen software atau
perangkat lunak yang mempunyai fungsi untuk mengontrol semua kegiatan yang telah dilakukan
oleh komputer.

Fery Indayudha

Pengertian sistem operasi adalah sistem yang diperlukan supaya komputer bisa menjalankan seluruh
aplikasi program maupun software yang ada di dalamnya.

Abraham Silberschatz, Galvin, Gagne (2003)

Pengertian sistem operasi adalah sebuah program yang bekerja sebagai perantara antara client atau
pengguna dengan hardware komputer.

Iim Rusyamsi

Pengertian sistem operasi adalah perangkat lunak yang mempunyai tugas untuk mengontrol
perangkat keras dan juga operasi dasar dari sistem lainnya termasuk dalam menjalankan program
aplikasi.

Sunarto

Pengertian sistem operasi adalah software yang dapat berkomunikasi langsung dengan hardware.

Mc Leod

Pengertian sistem operasi adalah program komputer yang berfungsi sebagai pengendali sumber
daya hardware serta software yang terdapat di dalam komputer.

Ali Zaki

Pengertian sistem operasi adalah software atau perangkat lunak yang mengoperasikan komputer.

Haer Talib
Pengertian sistem operasi adalah program utama yang langsung berinteraksi lewat bahasa yang
dikenal oleh mesin komputer yakni bahasa komputer.

Zainal Abidin

Pengertian sistem operasi adalah program pertama komputer yang ada di dalam sebuah komputer.

Fungsi Sistem Operasi

1. Fungsi sistem operasi adalah sebagai server harus mampu melakukan kontrol sarana
sumber daya jaringan agar dapat digunakan secara bersama. Seperti menjaga sumber
daya dan direktori jaringan, pengelolaan permintaan akses remote ke sistem file dan
database, manajemen antrian permintaan (query) bagi pengguna jarak jauh untuk
perangkat periferal.
2. Fungsi sistem operasi adalah melayani permintaan klien untuk mengakses aplikasi dan
sumber daya jaringan. Sistem operasi ini mengarahkan permintaan untuk sumber daya
jaringan dari aplikasi remote dan pengguna.
3. Fungsi sistem operasi adalah sebagai sarana komunikasi artinya melayani pertukaran
pesan pada jaringan. Pada sisi server menangani dan menyediakan routing, buffering
pesan, mengirim pesan melalui jaringan, dan keandalan transmisi, dan lain-lain.
4. Fungsi sistem operasi adalah sebagai networking basics yang dapat membedakan
beberapa bagian pada unit-unit komputer dalam jaringan.
5. Fungsi sistem operasi adalah sebagai kontrol sumber daya lokal komputer, meliputi
fungsi proses dan distribusi antar memori, proses perencanaan dan penjadwalan,
prosesor manajemen dalam mesin multiprosesor, kontrol peripheral, dan proses fungsi
manajemen sumber daya lainnya dari OS lokal.

Tujuan Sistem Operasi

Dikutip dari e-book Teori dan Praktek Sistem Operasi karya Zaid Romegar Mair, tujuan utama dari
sistem operasi adalah sebagai pengontrol dalam melakukan program-program pada aplikasi. Secara
umum dan mendasar, tujuan fungsi sistem operasi yaitu:

1. Melakukan Efisiensi

Dalam hal ini, sistem operasi bertujuan agar memunkinkan sumber daya yang ada di komputer bisa
digunakan secara efisien.

2. Memberi Kemudahan

Adanya sistem operasi bisa memudahkan komputer digunakan oleh para penggunannya.

3. Kemampuan untuk Berevolusi

Tujuan sistem utama operasi lainnya adalah menerapkan fungsi-fungsi baru sistem komputer karena
sistem operasi bisa disusun dan direncanakan untuk pengembangan atau pengujian yang efektif.

Fungsi sistem operasi


Fungsi utama sistem operasi adalah mengelola semua program dan aplikasi yang dapat dijalankan
oleh komputer atau smartphone. Dilansir dari Wgu.edu, sistem operasi memiliki fungsi terperinci
antara lain:

📍Booting: sistem operasi berfungsi sebagai booting yaitu proses awal menyalakan sistem pada
komputer. Booting biasanya terjadi saat proses awal menyalakan komputer

📍Manajemen memori: yaitu berfungsi untuk mengontrol dan mengoordinasikan aplikasi komputer
dan mengalokasikan ruang penyimpanan untuk program

📍Loading dan execution: sistem operasi akan memuat dan memulai program kemudian
menjalankan program tersebut hingga terbuka dan berjalan dengan normal

📍Keamanan data: sistem operasi juga memiliki fitur – fitur menjaga keamanan data dan program
komputer pengguna

📍Manajemen disk: yaitu mengelola semua drive yang terpasang di komputer, termasuk pada hard
driver, driver disk optic, dan lainnya. Fungsi ini juga dapat digunakan untuk membagi disk,
memformat driver, dan lainnya

📍Manajemen proses: sistem operasi dirancang untuk mengalokasikan sumber daya ke berbagai
proses komputer, memungkinkan untuk berbagi informasi, menyinkronkan, dan melindungi
perangkat

📍Mengontrol perangkat: sistem operasi memungkinkan pengguna untuk membuka atau memblokir
akses perangkat. Contoh seperti melepas CD/DVD, USB, dan berbagai perangkat transfer data
lainnya

📍Mengontrol pencetakan dokumen: sistem operasi juga berfungsi untuk mengontrol printer yang
terhubung ke komputer

📍Menampilkan user interface (UI)/antarmuka pengguna: ini berfungsi memungkinkan pengguna


untuk memasukkan dan menerima informasi pada komputer seperti perintah diketik, kode, atau,
format lainnya

Jenis Sistem Operasi dan Contoh

Menyadur laman indeed, adapun jenis yang termasuk dalam sistem operasi adalah sebagai berikut:

📍1. Sistem Operasi Stand Alone

Sistem operasi stand alone adalah sistem operasi dengan fitur tertentu yang bisa digunakan untuk
single atau multi user. Sistem operasi stand alone merupakan sistem yang berdiri sendiri, pada
komputer desktop atau perangkat portabel lainnya.

Contoh sistem operasi:

Microsoft Windows

Microsoft Windows merupakan salah satu jenis sistem operasi yang digunakan pada komputer di
seluruh dunia. Sistem operasi ini dibuat oleh Microsoft.

Linux
Sistem operasi Linux dibuat oleh programmer asal Finlandia bernama Linus Torvalds. Linux telah
populer di kalangan programmer dan server perusahaan.

MacOS

Sistem operasi macOS dikembangkan oleh Apple. Semua komputer dan desktop Apple dan
Macintosh dilengkapi dengan macOS versi terbaru, yang sebelumnya dikenal sebagai sistem macOS
X.

📍2. Sistem Operasi Jaringan

Sistem operasi jaringan adalah sistem operasi yang berjalan di suatu perangkat khusus yang disebut
server. Sistem operasi jaringan yang dipasang di server, dipakai untuk memberi pengguna
kemampuan untuk mengelola data serta aplikasi.

Sistem operasi ini memungkinkan pengguna dalam mengakses dan berbagi file dan perangkat.
Kelebihan penggunaan sistem operasi ini yaitu servernya terpusat.

Contoh sistem operasi jaringan:

Linux.

Unix.

Microsoft Windows Server.

macOS X.

Microsoft Windows banyak digunakan pengguna karena dirasa lebih kompatibel dengan berbagai
jenis software lainnya. Namun sistem operasi ini memiliki kelemahan yaitu rentan terkena virus.

📍3. Sistem Operasi Waktu Nyata (Real-time Operating Systems)

Sistem operasi waktu nyata menyediakan dukungan untuk sistem waktu nyata. Sistem operasi waktu
nyata bisa berupa sistem waktu nyata keras (hard real-time) atau sistem waktu nyata lunak (soft
real-time)

Sistem hard real-time diinstal dalam aplikasi, dengan batas waktu yang ketat, karena sistem akan
menjamin penyelesaian tugas tepat waktu. Hard real-time tidak memiliki memori virtual. Sementara,
sistem soft real-time tidak memiliki persyaratan waktu, artinya sebuah tugas akan mendapat
prioritas atas tugas-tugas lain.

📍4. Sistem Operasi Seluler

Sistem operasi seluler adalah jenis sistem berjalan secara eksklusif pada perangkat kecil, seperti
smartphone, maupun tablet. Sistem operasi seluler menggabungkan fitur komputer pribadi dengan
fitur tambahan, yang berguna untuk perangkat genggam.

Sistem operasi seluler akan dimulai saat perangkat dihidupkan, fungsinya untuk menyediakan akses
ke aplikasi yang diinstal. Sistem operasi seluler juga mengelola konektivitas jaringan nirkabel.

Keuntungan atau kelebihan sistem operasi seluler adalah sistemnya mudah dipelajari dan
dioperasikan oleh penggunannya. Namun, beberapa OS seluler juga bisa sangat menguras baterai
perangkat, sehingga perlu rutin pengisian ulang.

Contoh sistem operasi seluler:


Android.

Apple (iOS).

Microsoft Windows.

📍5. Sistem Operasi Embedded

Mengutip laman techtarget, sistem operasi embedded atau tertanam merupakan sistem operasi
khusus yang dirancang untuk melakukan tugas tertentu untuk perangkat. Artinya, sistem ini tidak
berdiri sendiri.

Tugas utama OS ini yaitu menjalankan kode yang memungkinkan perangkat melakukan tugasnya. OS
tertanam ini juga bisa berada pada chip dalam perangkat elektronik.

Contoh sistem operasi embedded:

Windows Mobile/CE.

Symbian.

Linux.

📍6. Sistem Operasi Live CD

Dikutip dari laman techopedia, live CD adalah jenis sistem operasi yang bisa berjalan seluruhnya
pada CD/DVD (tanpa perlu instalasi pada hard disk sistem). Sistem ini akan memanfaatkan RAM yang
ada dan perangkat penyimpanan eksternal dan pluggable dalam menyimpan data.

Contoh sistem operasi live CD:

Ubuntu.

Slax.

Mandriva Linux.

Zorin OS.

Anda mungkin juga menyukai