Anda di halaman 1dari 5

Arti Warna Aura Manusia Menurut Psikologi

written by Khanza Savitra

Kepribadian, emosi, serta suasana hati seseorang sebenarnya dapat terlihat dari warna aura
yang mengelilinginya orang tersebut. Di dunia ini ada banyak jenis warna aura dengan
artinya masing-masing. Mengapa? Hal ini dikarenakan warna aura yang terlihat pada manusia
dapat mengalami perubahan karena pada dasarnya aura seseorang dihasilkan dari refleksi
dibandingkan kondisi fisik dan jiwa seseorang. Warna aura juga akan menjelaskan banyak
hal mengenai seseorang, entah itu sikap, keyakinan, kejujuran, kekuatan dan kelemahan
dalam diri seseorang.

Pergantian warna aura seseorang juga dapat dipengaruhi lingkungan di sekitarnya. Aura
buruk dari diri seseorang bisa saja menjadi baik jika kondisi lingkungan tempat tinggalnya
memberikan pengaruh yang baik, demikian sebaliknya. Warna aura memang tidak dapat
dilihat dengan kondisi mata telanjang, dibutuhkan metode dan alat khusus untuk
mengetahuinya. Namun meskipun begitu tak ada salahnya jika anda mengetahui arti dari
warna-warna aura tersebut.

1. Warna Merah

Warna merah memiliki arti cerminan dari sebuah semangat yang begitu tinggi. Orang yang
memiliki warna merah ini biasanya cenderung untuk bersikap dinamis, giat, serta kompetitif.
Selau ingin menjadi juara, memiliki jiwa pemimpin yang kuat, tidak ingin berada di bawah
kepemimpinan orang lain, serta memiliki inovasi-inovasi yang kreatif dan cemerlang.

2. Warna Merah Jambu

Warna merah jambu menandakan jika orang tersebut penuh dengan kasih sayang, baik hati,
dan senang untuk menolong sesama. Meraka memiliki rasa cinta yang kuat kepada anak-
anak. Dapat pula dikatakan jika warna merah jambu menandakan cinta damai.

Jika warna yang terlihat seperti merah jambu yang pucat bersih maka menandakan jika orang
tersebut mudah dipengaruhi oleh orang lain. Jika warna merah jambu terlihat kuar maka
menunjukkan jika orang tersebut mudah terbawa perasaan.

3. Warna Merah Terang

merah terang memiliki pengertian jika seseorang tersebut sangat menyukai kehidupan. Warna
merah terang dan cerah menandakan jika orang tersebut memiliki kepercayaan diri serta
keberanian dan berbakat menjadi seorang pemimpin.
4. Warna Merah Gelap

Warna merah gelap memiliki arti yang berbeda dibandingkan warna-warna merah lainnya.
Merah gelap memiliki kecenderungan dalam kondisi marah hingga mendendam. Cenderung
untuk mendominasi lebih tinggi. Jika warna merah yang terlihat gelap tua menandakan jika
orang tersebut saat menjadi pemimpin akan memiliki karakter diktator yang kejam.

5. Warna Jingga

Warna jingga yang cerah menandakan orang bersikap hangat dan memiliki kepercayaan diri
yang tinggi. supel dan mudah bergaul sehingga mudah diterima dimanapun dirinya berada.
senang menikmati kehidupannya dengan bahagia. jika warna jingganya yang terlihat terlalu
kuat dan gelap maka menunjukkan jika orang tersebut egois dan galak.
Jika warnanya pucat. maka menandakan jika orang tesebut terlalu sensitif dan mudah sekali
tersinggung.

6. Warna Hijau

menandakan akan cinta yang tidak bersyarat. simbol dari penerimaan serta sikap untuk saling
menghargai.
hijau cerah menunjukkan murah hati, penuh empati, serta sangat setia baik kepada pasangan
maupun sahabat. memiliki bakat alami menjadi penyembuh karena memang sifatnya yang
senang untuk mengayomi.

Warna hijau yang kuat menandakan posesif, pencemburu, dan iri hati. warna aura hijau tua
sangat cenderung untuk materialistis.
hijau pucat, maka seseorang tersebut pasif, tidak berani dalam mengekspresikan diri dan
pendiam.

7. Warna Kuning

Aura berwarna kuning cenderung untuk ramah, humoris, dan ceria. Orang yang memiliki
aura berwarna kuning biasanya dapat membuat orang-orang yang ada di sekitarnya menjadi
bahagia dan gembira. Senang untuk menceritakan ide-ide brilliannya pad aorang lain.
Sehingga dapat dikatakan jika orang tersebut tidak bisa hidup sendiri karena membutuhkan
orang lain untuk mendengarkannya.

Warna kuning memang dapat mudah dilihat karena pancaran warnanya yang kuat. Untuk
warna kuning cerah menunjukkan kemampuan intelektual nya yang begitu tinggi dan senang
dalam menyampaikan pendapat karena merasa selalu benar.

Untuk warna kuning gelapmemperlihatkan seseorang yang tidak jujur dan sering berlebih-
lebihan dalam membuat pernyataan. Sedangkan untuk warna kuning yang agak pucat
memang menunjukkan jika seseorang sedang diliputi rasa bingung dan cemas.
8. Warna Biru

Aura berwarna biru menandakan jika seseorang tersebut idealis serta memiliki konsepan yang
jelas tentang mana yang benar dan mana yang salah. Mereka hidup dalam aturannya sendiri
dan seringkali terlalu fokus dalam hidupnya sendiri sehingga tidak memperdulikan tentang
konsep yang dipercaya oleh orang lainnya. tertarik dengan hal-hal yang berkaitan dengan
hubungan spritual serta memiliki pemahaman yang cukup baik dalam bidang ini.

Bila warna biru yang ditunjukkan cukup kuat, menandakan jika orang tersebut sudah
menemukan jalan hidup yang diyakininya adalah jalan yang benar serta menemukan apa
sebenarnya tujuan hidupnya. Jika warna biru terlihat kotor maupun pucat, maka
menunjukkan jika adanya sifat konservatif serta taku akan adany perubahan.

9. Warna Ungu

sennag dalam kegiatan-kegiatan spritual serta metafisika. Namun meskipun begitu, mereka
tetap humanis serta peduli dengan orang-orang di sekitarnya. rasa kemanusian yang cukup
tinggi, memiliki perhatian khusus pada semua makhluk hidup.

kemampuan dalam bidang psikis serta insting kuat. Terkadang menunjukkan sikap sombong.
Hal ini karena mereka meras jago dalam bidang spritual dan moral serta bersikap
perfeksionis.

10. Warna Putih

memiliki hubungan yang cukup dekat dan erat dengan Penciptanya. Memiliki sikap yang
humanis dan peduli pada orang lain dibandingkan dirinya sendiri.
Sedangkan untuk warna putih yang terlihat kotor menunjukkan jika seseorang mengalami
kesulitan dalam berhubungan dengan orang lainnya.

11. Warna Coklat

Aura berwarna coklat cenderung untuk menyukai pekerjaan yang rutin. Praktis, sederhana,
dan memiliki hubungan kuat dengan alam sekitar. Sangat loyal dan senang merawat
lingkingan dan orang lain. Meskipun tekun dan elut, namun tidak menyukai tantangan
maupun kegiatan yang berbeda dari biasanya.

Mereka tidak senang menjadi pusat perhatian dan menyenangi pekerjaan yang berada di balik
layar. Jika warna coklat terlihat keruh, menunjukkan adanya sifat keserakahan dan
mementingkan dirinya sendiri. Serta selalu memastikan jika apa yang dikerjakan dapat
dihargai dan tidak terbuang sia-sia.
12. Warna Emas

Menunjukkan kewibawaan dan kebijaksanaan. memiliki rasa tanggung jawab besar sehingga
dapat menangani pekerjaan apapun. mampu mempengaruhi orang-orang yang ada di
sekitarnya. Bila orang tersebut spritualis, maka dirinya selalu ditunjuk menjadi pemimpin
serta memiliki pengikut yang cukup loyal.

Jika warna emas yang terlihat pucat ataupun kotor, maka menunjukkan sifatnya yang
materialistis serta memiliki keinginan kuat untuk berkuasa. Terobsesi menjadi pemimpin
serta menghalalkan cara untuk bisa mendapatkan apa yang diinginkannya.

13. Warna Perak

Warna perak memang jarang sekali ditemukan pada aura seseorang. Warna ini menunjukkan
seseorang dengan potensi yang besar serta tidak terbatas. Inovatif, kreatif, serta memiliki
banyak mimpi dan gagasan yang tinggi. Biasanya ini sering ditemukan oleh para penemu atau
peneliti.

Namun jika warna perak yang terlihat pucat dan kotor maka memperlihatkan jika orang
tersebut hanya senang membuat ide dan gagasan namun tidak berani untuk mewujudkannya.
Sehingga sering di sebut dengan pembual dan tukang cari sensasi.

14. Warna Hitam

Warna aura hitam memang sering dikaitkan dengan tanda-tanda penyakit, namun beberapa
orang terkadang memang memiliki aura berwarna hitam secara alami. Kepribadian dari orang
dengan aura berwarna hitam biasanya memang cenderung misterius, terturup, dan sulit untuk
ditebak serta sering menjauh dari lingkungan yang ada di sekitarnya. Meskipun begitu,
mereka memang memiliki potensi yang tak terbatas dan dapat menjadi apapun yang
diinginkan olehnya. Hal ini karena warna hitam dapat berubah ubah menjadi warna uara
lainnya asal orang tersebut memang memutuskan untuk berubah.

Selain itu, warna hitam juga sering dikaitkan dengan kelelahan fisik untuk sebagian orang.
Kurang istirahat terkadang dapat memancarkan warna aura yang kehitaman. Namun warna
aura ini akan sedikit memudar jika sudah mendapatkan istirahat yang cukup. Jika warna
hitam yang terlihat cukup pekat, maka menunjukkan pikiran negatif serta dapat
mempengaruhi aura ornag lain di sekitarnya.

15. Warna Abu-Abu

Seseorang dengan aura berwarna abu-abu seringkali mudah untuk beradaptasi dengan semua
lingkungan serta pergaulan. Mudah untuk berkompromi, sederhana namun tidak senang
menjadi pusat perhatian. Terkadang orang ini terlalu baik kepada orang lain bahkan mudah
untuk mengatakan “iya” serta cenderung membiarkan lainnya ikut campur dalam keputusan
yang terkait di hidupnya.

Namun hal ini tidak selalu, ada kalanya warna abu abu memperlihatkan adanya masalah
kesehatan terutama bagi orang-orang yang seringkali lesu, lelah, dan tidak bertenaga. Jika
abu-abu yang terlihat kotor, maka memperlihatkan jika orang tersebut telah menyesali masa
lalunya ataupun terlalu terbayang bayang orang lain.

16. Warna Orange


Warna orange berkaitan dengan kesehatan dan energi serta vitalitas fiisk. Rasa bangga yang
terpancar dari warna orange yang berlebihan di dalam aura seseorang. Namun jika warna
orange yang terlihat keruh dan gelap, maka memperlihatkan kecerdasan rendah.

17. Warna Nila

Biasanya warna aura ini muncul di bagian cakra dahi, diantara kedua alis. Jika aura seseorang
berwarna nilai, maka menunjukkan jika sifatnya yang cenderung pemikir.

Nah itu tadi 17 arti warna aura yang terpancar dari diri seseorang. Tentunya warna aura yang
terpancar dari setiap orang berbeda berkaitan dengan karakter dan kepribadiannya. Semoga
informasi diatas bermanfaat.

Anda mungkin juga menyukai