Anda di halaman 1dari 46

Mengenal Internet Untuk Keperluan

Teknologi Informasi dan Komunikasi

Kompetensi Dasar : 1.1. Pengertian Internet


1.2. Sejarah Internet / Perkembangan Internet
1.3. Dampak Positif dan Negatif dari Internet

1.1. Pengertian Internet

Akhir – akhir ini sering sekali kita mendengar kata “Internet”, Dimana – mana orang selalu
berbicara tentang Internet. Sesama teman saling memberikan alamat E-mail mereka, belum lagi
jika ada yang menanyakan soal homepage kita. Internet sepertinya sudah merupakan hal umum di
masyarakat. Kita semua tahu apa itu internet dan bagi yang belum mengetahui internet, secara
sederhana internet adalah jaringan dari jaringan (network of networks).
Internet adalah kumpulan computer yang saling berhubungan dalam bentuk jaringan,
Jaringan yang lebih luas (internet) dapat terbentuk dengan menggunakan saluran telekomunikasi
seperti telepon. Komputer tersebut dapat berada di berbagai tempat yang terpisah diseluruh dunia.
Setiap computer yang terhubung dengan jaringan dapat berkomunikasi dalam bentuk
pertukaran data dan informasi. Hal ini dapat dilakukan secara langsung seketika (realtime) dalam
dua arah. Istilah lain untuk Internet adalah Cyberspace (dunia maya), homepage atau WWW
(World Wide Web).
Internet adalah milik masyarakat dunia, tidak ada orang atau lembaga yang dapat
menyatakan bahwa internet sebagai miliknya sendiri. Sebagai warga internet, kita dapat
melakukan pertukaran data dan informasi dengan berjuta manusia untuk kepentingan bisnis,
akademis, pemerintahan dan organisasi. Kita juga dapat mengakses perangkat lunak, dokumen
tentang seni, politik, kebudayaan, gambar, peta, cuaca, Koran, catalog perpustakaan dan berbagai
informasi dari berbagai tempat di seluruh dunia.
Jika dilihat secara teknis, Internet atau International Networking merupakan dua computer
atau lebih bahkan jutaan computer yang saling berhubungan membentuk jaringan computer dan
saling berinteraksi serta bertukar informasi. Dari segi ilmu pengetahuan, Internet merupakan
sebuah perpustakaan besar yang didalamnya terdapat jutaan bahkan milyiran informasi atau data
yang dapat berupa text, grafik, audio maupun animasi dalam bentuk media elektronik. Orang bisa
berkunjung ke perpustakaan tersebut kapan saja dan dari mana saja. Dari segi komunikasi,
internet adalah sarana yang sangat efektif dan efisien untuk melakukan pertukaran informasi jarak
jauh, baik di dalam maupun di luar lingkungan perkantoran.
Internet diibaratkan juga sebagai suatu kota elektronik berukuran raksasa, di mana setiap
penduduk memiliki alamat (Internet address) yang dapat digunakan untuk berkirim surat. Jika
penduduk itu ingin berkeliling kota, cukup dengan menggunakan komputernya sebagai kendaraan.
Pengoperasian jaringan internet bertumpu di atas sarana telekomunikasi. Jalur lambatnya
menggunakan modem dan saluran telepon, sedangkan jalur cepatnya menggunakan ISDN atau
frame relay. Jalan tol disediakan oleh swasta seperti Provider (penyedia layanan internet) yang
biasa menyediakan jalan cepat dan langsung ke kota elektronik yang dituju.

1.2. Perkembangan Internet

Pada awalnya Internet merupakan suatu jaringan computer yang dibentuk oleh
Departemen Pertahanan Amerika di awal tahun 60-an, melalui proyek ARPA (Advanced Research
Project Agency) yang disebut ARPANET, mereka mendemontrasikan bagaimana dengan
hardware dan software computer yang berbasis UNIX, dapat melakukan komunikasi dalam jarak
yang tidak berhingga melalui saluran telepon. Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan,
kehandalan dan seberapa besar informasi dapat dipindahkan.
Akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal untuk pengembangan protocol
baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol / Internet Protocol).
ARPANet dibentuk secara khusus oleh empat universitas besar di Amerika yaitu : Stanford
Research Institute, University of California di Santa Barbara, University of California di Los

1 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Angeles, dan University of Utah. Di mana mereka membentuk satu jaringan terpadudi tahun 1969
dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan oktober 1972. Pada tahun 1981, jumlah
computer bergabung dalam ARPANET hanya 213 komputer, kemudian di tahun 1986 bertambah
menjadi 2.308 komputer dan 1,5 juta computer pada tahun 1993.
Pada awal tahun delapan puluhan, seluruh jaringan yang tercakup dalam proyek
ARPANET diubah menjadi TCP/IP karena proyeknya sendiri sudah dihentikan, dan jaringan
ARPANET inilah yang merupakan koneksi utama (backbone) dari Internet.
Proyek percobaan tersebut akhirnya dilanjutkan dan dibiayai oleh NSF (National Science
Foundation) suatu lembaga ilmu pengetahuan seperti LIPI di Indonesia. NSF lalu mengubah nama
jaringan ARPANET menjadi NSFNET yang backbonenya memiliki kecepatan tinggi dan
dihubungkan ke computer-komputer yang ada di universitas dan lembaga penelitian yang tersebar
di Amerika. Setelah itu, Pemerintah Amerika Serikat memberikan izin kea rah komersial pada awal
tahun 1990.
Jelaslah bahwa awalnya internet dikenal sebagai suatu wadah penelitian bagi para peneliti
untuk bertukar informasi yang kemudian bagi para peneliti untuk saling bertukar informasi yang
kemudian dimanfatkan oleh perusahaan sebagai sarana bisnis mereka. Saat ini pengguna internet
tersebar di seluruh dunia dengan jumlah mencapai lebih dari 250 juta orang.

1.3. Keuntungan dan Kerugian Dari Internet

Dengan adanya Internet, semua computer di seluruh dunia yang terhubung dalam suatu
jaringan dapat saling berkomunikasi dan bertukar informasi. Semua orang dapat saling
berkomunikasi dan bertukar informasi secara bebas dengan semua pengguna internet di seluruh
penjuru dunia. Hal ini tentu saja dapat memberikan keuntungan dan kerugian.

Berikut ini beberapa keuntungan / Dampak Positif yang dapat kamu peroleh melalui Internet :
1. Kemudahan dalam memperoleh informasi
Internet memungkinkan siapapun untuk mengakses berita – berita actual melalui Koran
elektronik, seperi Republika Online (WWW.Republika.co.id), Kompas cyber media
(WWW.Kompas.com) atau berita terkini dari CNN News, (WWW.CNN.Com) dan lainnya. Hasil
penelitian, majalah, catalog, atau informasi tentang buku juga dapat diperoleh secara online
melalui media internet.

2. Mendukung Transaksi dan operasi bisnis


Seorang pengusaha, pelaku bisnis, dan masyarakat umumnya dapat melakukan transaksi dan
operasi bisnis secara mudah dan cepat melalui media internet. Transaksi dan operasi bisnis
dapat dilakukan dengan mudah menembus ruang dan waktu. Kita dapat membeli barang yang
dijual di tempat yang sangat jauh melalui web site tertentu. Contoh, coba buka situs
WWW.Glodokshop.Com

3. Belajar secara online


Media internet merupakan media yang dapat membantu system pembelajaran jarak jauh yang
memungkinkan siswa belajar secara online atau melakukan interaksi dengan teman belajarnya
tanpa dibatasi oleh ruang dan waktu. Selain itu, media internet dapat membantu suatu system
belajar interaktif antara gurudan siswa atau siswa dan siswa dalam kelas yang berbeda.
Contoh, cari informasi WWW.ilmukomputer.com

4. Mencari beasiswa untuk sekolah di dalam atau di luar negeri.


Kita dapat mencari informasi tentang beasiswa untuk dapat sekolah di dalam dan di luar negeri
melelui media internet. Banyak web site yang memberikan informasi tentang beasiswa.
Contohnya WWW.beasiswaindonesia.blogspot.com

Dampak negative yang diakibatkan oleh internet


1. Kemudahan orang untuk menjiplak karya orang lain
2. kejahatan penggunaan kartu kredit
3. perusakan system operasi / software computer melalui virus
4. kejahatan dalam menyebarkan film / gambar A-susila (pornografi)
5. keasyikan ngobrol / chatting sehingga lupa waktu

2 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Rangkuman

TCP/IP, adalah sekelompok protocol ISDN (Integrated Services Digital


yang mengatur komunikasi data computer di Network) adalah metode standar transmisi
Internet. data digital melalui jaringan telepon dengan
Protokol adalah kumpulan dari aturan kecepatan tinggi, lebih cepat dari sebuah
– aturan yang berhubungan dengan modem biasa.
komunikasi data agar data komunikasi dapat Host, adalah istilah yang digunakan
dilakukan dengan benar. untuk menunjukan sebuah computer yang
E-mail (Electronic Mail), adalah surat memungkinkan penggunannya terhubung ke
elektronik yang dikirim lewat internet. Internet.
Homepage, adalah halaman pertama Browser adalah program aplikasi yang
dan suatu web. digunakan untuk menjelajahi situs-situs di
Jaringan atau Network, adalah Internet.
sekelompok computer yang terhubung yang Web/Website adalah koleksi dokumen
bisa berbagi sumber daya seperti data dan HTML pribadi atau perusahaan dalam
modem. webserver
Internet Address adalah sebuah Webserver adalah perangkat keras /
alamat Internet 32 bit untuk mengenal host lunak yang dipakai untuk menyimpan /
dan network di Internet. mengirim dokumen HTML

 Evaluasi

I. Berilah tanda silang pada jawaban a,b,c,d dan e yang dianggap paling benar

1. Dibawah ini adalah keuntungan dari adanya Internet …


a. Dapat memudahkan dalam pengetikan
b. Dapat mengatur saluran telepon
c. Dapat memindahkan data dengan mudah
d. Dapat terbentuk komunikasi antar computer diseluruh dunia
2. Internet diseluruh dunia dihubungkan oleh …
a. Saluran telepon c. jaringan – jaringan
b. kabel antenna d. komputer
3. Jaringan yang saling berkomunikasi satu sama lain diseluruh dunia berbasiskan …
a. Internet Protocol (IP) c. Terminal
b. Adnet d. Web site
4. Dibawah ini adalah kepanjangan dari LAN …
a. Wide Area Network c. Lan Area Network
b. Local Area Network d. Language Area Network
5. Terminal adalah ….
a. Jaringan yang sangat unik c. Tempat dimana pemakai jaringan berada
b. Tempat pemberhentian data d. Tempat transit data
6. Salah satu fungsi dari internet dibawah ini adalah …
a. fungsi komunikasi c. fungsi perhubungan
b. fungsi pencetakan d. fungsi pewarisan data
7. Internet disebut juga sebagai suatu ….
a. jaringan yang memusingkan c. jaringan yang unik
b. jaringan yang mendukung d. jaringan wisata maya
8. ARPA adalah proyek yang terbentuk tahun 1969, singkatan dari …
a. Advanced Research Project Agency c. Academic Request Project Agency
b. Academic Research Project Agency d. Advanced Request Project Agency
9. Konferensi internasional pertama tentang computer communication dan demo ARPAnet
diselenggarakan pada tahun …
a. 1983 b. 1972 c. 1986 d. 1970
10. Media untuk melakukan komunikasi yang digunakan untuk membuat teks, mengambil dan
menyimpan file adalah …
a. telepon b. modem c. computer d. kamera

3 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


II. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat

1. Apa yang dimaksud dengan Internet ?


2. Apa saja manfaat dari Internet ?
3. Terangkan dengan singkat dan jelas pengertian dari network ?
4. Jelaskan dengan singkat dan jelas kegunaan dari Internet dalam bidang bisnis ?
5. Jelaskan dampak negative dari adanya internet ?

III. Tugas Praktikum dan Portopolio

Carilah informasi mengenai olahraga Sepak bola Indonesia (PSSI, Liga Shopi, Liga Indonesia,
Tim Favorit dll) / Sepak Bola Mancanegara (Piala Asia, UERO, World Cup, dll), pada website
dengan ketentuan sebagai berikut :
a. Nama website-nya ?
b. Jelaskan isi dari halaman web site tersebut serta Print out

Paraf
Catatan Guru Nilai
Guru Orang Tua

4 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Perangkat Keras Internet

Kompetensi Dasar : 2.1. Menjelaskan berbagai perangkat keras dan


fungsinya untuk keperluan akses Internet
2.2. Akses Internet

2.1. Perangkat Keras dan Fungsinya untuk Keperluan Akses Internet

Untuk menghubungkan komputermu ke Internet diperlukan beberapa perangkat keras.


Tahukah kamu perangkat keras apa saja yang digunakan untuk menghubungkan komputermu ke
Internet, Mari kita amati Peta Konsep berikut ini :

Perangkat Keras Internet

Komputer Modem Telepon

Berfungsi Berfungsi Berfungsi


sebagi sebagi sebagi

Media Penghubung computer Penghubung computer


Komunikasi Dengan telepon Dengan ISP

1. Komputer
Komputer merupakan perangkat keras mutlak untuk melakukan akses Internet. Semakin
berkualitas dan terbarunya generasi computer yang digunakan dalam mengakses internet,
hasilnya akan semakin baik. Klasifikasi minimal yang diperlukan adalah : Processor Pentium 100
Mhz (minimal), RAM 64 Mbytes, Harddisk 4 GB, Monitor 14” atau 15”, Mouse dan Keyboard yang
kompatibel.

2. Modem (Modulator Demodulator)

Modem merupakan penghubung antara


computer dan telepon, modem merupakan
suatu proses perubahan sinyal digital menjadi
analog sehingga dapat dikirim lewat telepon.
Modem penerima akan mengubah sinyal
analog menjadi sinyal digital kembali untuk
diproses selanjutnya oleh computer
(demodulasi).
Modem memiliki berbagai kecepatan,
antara lain 14.4 Kbps, 28.8 Kbps, 33.6 Kbps,
dan 56 Kbps.

3. Telepon
Modem memerlukan telepon untuk melakukan tugasnya. Proses pada saat modem
terhubung dengan telepon dan kita bisa memulai hubungan dengan internet service provider yang
pada dasarnya sama dengan proses kita menelepon biasa.

5 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


4. Software
Software diperlukan untuk menghubungkan dengan Internet, contoh software yang
diperlukan adalah :
 Microsoft Internet Explorer dan Netscape Communicator, adalah browser untuk
mengakses web yang paling baik dan terpopuler saat ini. Kedua browser ini juga bisa
sekaligus berfungsi sebagai FTP, Mail dan Newsgroup.
 Cute FTP, Go Zilla dan WSFTP adalah software khusus untuk FTP.
 E-mail, kita bisa menggunakan Internet mail / Outlook Express yang merupakan bagian dari
Microsoft Internet Explorer atau Netscape Mail.
 mIRC, Yahoo Messenger atau ICQ, adalah program untuk chatting yang paling popular saat
ini.

2.2. Akses Internet

Berbagai informasi tersedia di Internet, dari jurnal ilmiah para ilmuwan sampai resep
makanan. Semua informasi tersebut ditemukan pada sebuah halaman Web. Web merupakan
sebutan popular untuk layanan World Wide Web (WWW) yang ditemukan oleh Dr. Tim Berners-
Lee dengan difasilitasi hypertext agar situs Web dapat saling bertautan satu sama lain di seluruh
dunia.
Suatu situs Web memakai bentuk HTML (Hypertext Markup Language) untuk halamannya.
Halaman Web diakses oleh program khusus yaitu Web browser seperti Microsoft Internet
Explorer, Netscape Communicator dan Opera.
Adapun cara koneksi Internet di Indonesia yang biasa digunakan adalah sebagai berikut :
 Dial-Up, diakses melalui modem dengan variasi kecepatan mulai 14.4 Kbps hingga 56 Kbps.
 DSL (Digital subscriber Line), ISDN (Integrated system Digital Network) dan VSAT (Very
Small Aperature Terminal) merupakan layanan internet yang memberikan kecepatan transmisi
lebih cepat dari dial-up.
 GPRS (General Packet Radio Sevice) yang merupakan salah satu standar komunikasi
nirkabel. Standar lainnya yaitu WAP (Wireless Aplication Protocol) yang memiliki kecepatan
9,6 Kbps.

 Peran Internet Service Provider (ISP)

ISP (Internet Service Provider) adalah suatu badan atau perusahaan penyedia jasa
penghubung ke Internet melalui Infrastruktur jaringan computer yang dimiliki.
Badan perkumpulan ISP di Indonesia dihimpun dalam wadah yang bernama APJII (Asosiasi
Penyelenggara Jasa Internet) dengan situsnya http://www.apjii.or.id
Adapun badan pengatur Internet di seluruh dunia diatur oleh badan sebagai berikut :
 Internet Society (ISOC), merupakan badan yang bertanggungjawab untuk aplikasi teknologi
Internet serta permasalahan politik dalam jaringan Intern itu sendiri.
 Internet Architecture Board (IAB), merupakan badan yang bertanggungjawab untuk mengatur
standarisasi internet, misalnya dalam pengaturan nomor protocol IP
 Internet Enginering Task Force (IETF), merupakan badan yang bertanggung jawab untuk
standar internet, misalnya aplikasi, routing dan addressing serta keamanan computer
 Internet Research Task Force (IRTF), merupakan badan yang bertanggung jawab untuk
penelitian internet jangka panjang.
Disetiap Negara pasti memiliki banyak ISP, salah satu ISP pemerintah adalah dari PT
Telkom yang menyediakan TelkomNet@Instan. Berikut daftar ISP di Indonesia yang dapat diakses

DAFTAR PENYEDIA JASA INTERNET PUBLIK DI INDONESIA


1. RADNET, Jakarta 11. PT Multimedia Nusantara
2. PT Cyberindo Aditama 12. PT Metrodata Electronics Tbk
3. Pasific Link 13. PT Telkom
4. PT Cakarayasa Binakatara 14. PT Sistelindo Mitralintas
5. PT Transmedia Mitra Internet 15. PT Pos Indonesia
6. PT Telesindo Media Utama 16. PT Visionindo Network Perdana
7. PT Infotek Mitrasejati 17. PT Uninet Bhkatinusa
8. PT Excelcomindo Pratama 18. Wireless Data Access
9. PT IndoInternet Indonesia 19. BKS PTN INTIM
10. PT Indosat 20. Indonesia Science and Techonology

6 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Rangkuman

Client : Sebuah computer yang meminta layanan pada computer yang difungsikan
sebagai server.
Host : Sebuah computer yang tersambung dengan jaringan dan memiliki alamat IP
yang unik, dapat berupa computer Workstation atau printer
Hub : Perangkat keras untuk interkoneksi antar jaringan, biasa digunakan pada
topologi start dan berfungsi sebagai konsentrator sebuah jaringan
Modem : Kependekan dari Modulator Demulator yang berfungsi untuk melakukan
koneksi Internet secara dial up ke jaringan telepon
Switch : Serupa dengan hub, tetapi memiliki keunggulan untuk penanganan lalu lintas
data yang tidak dimiliki hub. Oleh karena itu harganya lebih mahal dari Hub.
Server : Sebuah computer atau berupa perangkat lunak yang melayani computer client
dan menyediakan layanan seperti halaman web, file dan program.
Workgroup : Sebuah unit yang terdiri ats kumpulan workstations
Workstation : Jenis computer yang bisa ditempatkan di atas meja, dan tersambung ke suatu
jaringan LAN

 Evaluasi

I. Berilah tanda silang pada jawaban a,b,c,d dan e yang dianggap paling benar
1. Dibawah ini adalah komponen-komponen yang diperlukan agar dapat berlangsungnya suatu
komunikasi yaitu …
a. Pemancar, penerima, receiver c. Transmiter, receiver, penerima
b. Pemancar, pengirim, transmitter d. Penghubung, pengirim, penerima
2. Dibawah ini adalah media yang digunakan oleh saluran transmisi yaitu :
a. kabel b. benda padat c. satelit d. telepon
3. Alat yang menerima informasi yang dikirim disebut …
a. pengirim b. penerima c. line saluran d. penghubung
4. Salah satu konfigurasi PC yang diperlukan untuk dapat mengakses internet adalah modem,
singkatan dari …
a. modulator demodulator c. modulasi demokrasi
b. modular demodular d. modulator demontrasi
5. Dibawah ini adalah contoh perangkat lunak yang dapat digunakan untuk mengaktifkan
internet ?
a. Microsoft Word c. Microsoft Excell
b. Microsoft Internet Explorer d. Microsoft Windows
6. Auto Dial adalah ….
a. dapat memutar langsung no telepon yang dituju
b. dapat menghubungkan diri dengan system computer
c. dapat menghubungkan langsung dengan internet
d. dapat mengirim data secara otomatis
7. Pengguna Internet yang menggunakan line telepon umumnya dilengkapi dengan modem
yang mempunyai fasilitas dapat menghubungkan diri dengan system computer, yaitu …
a. Auto dial b. auto reject c. auto connecting d. auto answer
8. Dibawah ini adalah pengertian dari modem eksternal ….
a. Modem yang dihubungkan ke computer dengan kabel dan terletak di luar CPU
b. Modem yang dipasang di dalam PC atau mainboard computer
c. Modem yang memerlukan ruangan lain
d. Modem yang dipasang di luar dan di dalam PC
9. ISP kepanjangan dari …
a. Internet service production c. Internet Sentral Provider
b. Internet Service produsen d. internet service provider
10. Network security adalah …
a. kehandalan jaringan c. keamanan jaringan
b. keterbatasan jaringan d. lintas jaringan

7 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


II. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat

1. Sebutkan peralatan yang dibutuhkan untuk membangun Internet ?


2. Apakah fungsi dari Modem ?
3. Apakah yang dimaksud dengan ISP ?
4. Sebutkan konfigurasi PC yang diperlukan bila kita ingin berhubungan dan dapat
menggunakan Internet ?
5. Jelaskan dengan singkat beberapa perangkat lunak (software) yang mendukung
penggunaan Internet ?

III. Tugas Praktikum dan Portopolio

Carilah informasi mengenai situs departemen pendidikan / pilih salah satu (


www.depdiknas.go.id, www.pustekkom.go.id, www.dikdasmen.depdiknas.go.id ) dengan
ketentuan sebagai berikut Jelaskan isi dari halaman web site tersebut serta Print out

Paraf
Catatan Guru Nilai
Guru Orang Tua

8 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Siatem Jaringan Internet

Kompetensi Dasar : 3.1. Jaringan Komputer


3.2. Komponen Perangkat Keras untuk Pembangunan
Jaringan
3.3. Jenis Jaringan, Topologi dan Protokol Jaringan

3.1. Jaringan Komputer

Jaringan Komputer (computer network) adalah hubungan dua buah computer atau lebih
yang bertujuan untuk melakukan pertukaran data dengan mudah, berbagi perangkat lunak
(software), perangkat keras (hardware) bahkan berbagi kekuatan pemrosesan data sehingga dapat
mempersingkat waktu pengerjaan dan meningkatkan efesiensi kerja.
Didalam jaringan yang terhubung ke Internet terdapat server dan client. Server adalah
pelayan atau induk dari kumpulan – kumpulan computer atau stasiun kerja ( work station).
Client adalah perangkat yang terhubung ke jaringan. Kebanyakan client berupa computer, tetapi
dapat juga berupa Hardware seperti Printer dan Scanner.

Manfaat dari adanya jaringan computer :


1. Berbagi perangkat keras atau sharing resources
Penggunaan jaringan computer (network) memungkinkan pemakai computer (user) dapat
mengakses suatu computer, printer, harddisk, perangkat keras lainnya secara bersama-sama.
Artinya satu perangkat keras dapat dipakai bersama-sama oleh semua pemakai dalam satu
jaringan, misalnya pemakai computer di ruang A dapat memakai printer yang ada di ruang B
2. Sebagai Media Komunikasi
Dengan adanya dukungan jaringan computer komunikasi dapat dilakukan lebih cepat,
misalnya mengirim E-mail dan teleconference.
3. Integrasi Data
Proses pertukaran data dengan menggunakan jaringan computer memungkinkan pengolahan
data dapat dilakukan dan didistribusikan ke beberapa computer. Adanya proses ini
mengakibatkan intergrasi data yang diakses secara cepat, tepat dan akurat.
4. Keamanan Data
Tidak dipungkiri bahwa adanya jaringan computer dapat menyebabkan penyebaran virus
secara merata ke semua operator, adanya jaringan computer akan memberikan keamanan
kepada user tertentu untuk mencegah terjadi pemakaian computer oleh orang lain khususnya
dalam pengrusakan data yang disebarkan oleh virus.
5. Efisiensi sumber daya
Adanya sharing resource atau berbagai perangkat keras dapat menghemat biaya pengadaan
perangkat keras (hardware). Misalnya suatu perusahaan tidak perlu membeli 10 printer untuk
10 unit computer, tetapi cukup membeli 1 printer untuk 10 komputer.

3.2. Komponen Perangkat Keras untuk Pembangunan Jaringan

Untuk membangun jaringan LAN dibutuhkan beberapa komponen penting, diantaranya


sebagai berikut :
Media Transmisi
Kabel yang digunakan pada jaringan komputer ada berbagai macam jenis mulai dari yang
penghantarnya pendek hingga jauh, dari yang penghantarnya lambat hingga cepat. Berikut ini
berbagai jenis kabel yang umum dipakai:
1. Thin Ethernet (Thinnet)
Thin Ethernet atau Thinnet memiliki
keunggulan dalam hal biaya yang relatif
lebih murah dibandingkan dengan tipe
pengkabelan lain, serta pemasangan
komponennya lebih mudah. Panjang
kabel thin coaxial/RG-58 antara 0.5 – 185
m dan maksimum 30 komputer terhubung

9 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


2. Thick Ethernet (Thicknet)
Dengan thick Ethernet atau thicknet, jumlah komputer
yang dapat dihubungkan dalam jaringan akan lebih
banyak dan jarak antara komputer dapat diperbesar,
tetapi biaya pengadaan pengkabelan ini lebih mahal
serta pemasangannya relatif lebih sulit dibandingkan
dengan Thinnet. Pada Thicknet digunakan transceiver
untuk menghubungkan setiap komputer dengan sistem
jaringan. Panjang kabel transceiver maksimum 50 m,
panjang kabel Thick Ethernet maksimum 500 m dengan
maksimum 100 transceiver terhubung.

3. Twisted Pair Ethernet


Kalau Saudara lihat kabel twisted pair mirip
dengan kabel pada telepon. Di dalamnya
ada beberapa pasangan kabel yang saling
dipelintir dengan pasangannya sehingga
disebut twisted pair. Maksud dari pelintiran
kabel adalah mengurangi interferensi,
derau (noise) dan gangguan yang masuk.
Ada 2 macam kabel ini, yaitu:
a. Shielded Twisted Pair (STP), kabel
dengan selubung pembungkus
b. Unshielded Twisted Pair (UTP), kabel
tanpa selubung pembungkus
Fungsi selubung untuk penahan
Kabel UTP, STP dan RJ-45
(grounding) untuk mengurangi gangguan
jadi kabel STP lebih bagus dibandingkan
UTP.
Karakteristik utama kabel twisted pair adalah sebagai berikut:
a. Kabel yang dipelintir satu sama lain untuk mengurangi interferensi listrik.
b. Dapat terdiri atas dua, empat atau lebih pasangan kabel.
c. Dapat melewatkan sinyal sampai 10 Mbps.
d. Koneksi menggunakan RJ-11 atau RJ-45.
f. STP tahan gangguan daripada UTP sehingga kecepatannya sampai 100 Mbps.
g. Dibutuhkan hub untuk membangun sebuah LAN.
h. Lebih mudah dipelihara karena kerusakan pada satu saluran tidak menganggu saluran
lain.

4. Fiber Optic
Jaringan yang menggunakan Fiber Optic
(FO) biasanya perusahaan besar,
dikarenakan harga dan proses
pemasangannya lebih sulit. Namun demikian,
jaringan yang menggunakan FO dari segi
kehsaudaralan dan kecepatan tidak
diragukan. Kecepatan pengiriman data
dengan media FO lebih dari 100 Mbps dan
bebas pengaruh lingkungan.

Selain komponen perangkat keras di atas, perlatan lain yang dibutuhkan untuk
meningkatkan atau memperluas jaringan (Internetworking) adalah :
a. Switch, berfungsi untuk mengalokasi jalur lalu lintas data dari setiap segmen jaringan ke
jaringan tujuan. Dengan menggunakan switch, lalu lintas data dari dank e beberapa
segmen jaringan dapat dilakukan secara bersama – sama.
b. Repeater, merupakan peripheral untuk mengulang sinyal yang diterima sebelum dikirim ke
alamat tujuan dalam system jaringan.
c. Bridge, merupakan peripheral jaringan yang menghubungkan beberapa segmen jaringan
sepanjang jalur data. Periferal ini digunakan untuk menggabungkan beberapa jaringan.

10 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


d. Router, berfungsi untuk memilih jaringan tujuan dan meneruskan pengiriman paket data
pada jaringan khusus. Router hanya dapat bekerja berdasarkan sebuah protocol jaringan.

 Peralatan Jaringan

Hubungan komunikasi antarkomputer harus menggunakan suatu peralatan yang dipasang


dalam system jaringan, antara lain :
1. Komponen Hardware
a. Personal Computer (PC) atau komputer
Komputer yang berfungsi sebagai File Server sebaiknya mempunyai unjuk kerja yang
tinggi dibandingkan yang berperan sebagai workstation. Kenapa harus yang berunjuk kerja
tinggi karena komputer itu akan melayani semua permintaan dari komputer lain baik untuk
mengatur pertukaran data, mengakses printer dan sebagainya.
b. Konektor
Konektor berguna untuk
menghubungkan ujung kabel yang akan
dipasangkan pada NIC. Jika akan
menggunakan kabel UTP memakai
konektor yang dipakai adalah tipe RJ-
45.
Konektor RJ-45 yang terhubung kabel
c. Kabel
Untuk berbagai jenis kabel telah kita bahas pada kegiatan belajar 2. Kabel yang umum
dipakai adalah UTP selain murah karena juga mudah pemasangannya.
d. Network Interface Card (NIC)
Saat ini banyak sekali dijumpai berbagai tipe NIC yang umum dijumpai dipasaran adalah
tipe ISA dan PCI.
NIC ini berperan sebagai media yang menghubungkan antar komputer dengan bantuan
kabel sebagai media transmisinya

e. HUB (Konsentrator)
Alat ini berperan untuk menyatukan
semua kabel yang datang dari komputer
baik server dan client atau perangkat
lainnya. HUB banyak digunakan pada
jaringan yang mempunyai topologi
bintang.
HUB biasanya mempunyai beberapa port
untuk memasukkan konektor kabel dari
komputer-komputer yang terhubung ke
dalam jaringan. Jumlah port pada HUB
bervariasi mulai dari 6, 8, 24 dan banyak
lagi. HUB

2. Komponen Software
a. Sistem Operasi
Hampir semua sistem operasi yang sekarang ini sudah mampu untuk membangun
jaringan komputer. Sistem operasi yang umum digunakan antara lain Windows dari
Microsoft dan Linux. Jika jaringan yang akan dibangun bersifat Peer to peer maka semua
komputer akan melakukan pengaturan hubungan ke dalam jaringan lewat sistem operasi
yang terpasang pada masing-masing komputer. Tapi jika akan membuat jaringan yang
bersifat Client Server maka sistem operasi yang ada di bagian komputer server akan
bekerja lebih keras.

11 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


b. Driver
Driver ini adalah sebuah program komputer kecil yang biasanya menjadi satu paket
dengan perangkat yang akan dipasang pada komputer. Demikian juga saat kita akan
memasang perangkat tambahan NIC, jika komputer kita tidak mengenal NIC yanag akan
dipasang maka driver tambahan diperlukan untuk menginstalasinya.

A. Jaringan Tanpa Kabel (Wireless)


Saudara tentu masih ingat bahwa kabel menjadi komponen utama pertukaran data dalam
jaringan dengan kabel. Pada jaringan tanpa kabel untuk pertukaran data menggunakan
gelombang radio.

Beberapa komponen utama dalam penyusun jaringan tanpa kabel antara lain :
1. Access Point
Access point adalah perangkat penting dalam jaringan nir
kabel. Akses point berfungsi sebagai titik akses yang
menghubungkan komputer-komputer ke dalam sebuah
jaringan. Akses point fungsinya sama dengan HUB pada
jaringan dengan menggunakan kabel. Akses point
biasanya dilengkapi dengan antena dan port RJ45

2. Wireless LAN Card


Jika pada jaringan kabel Saudara mengenal NIC, maka
pada jaringan nir kabel ada Wireless LAN Card. Card ini
biasa terpasang pada slot PCI komputer. Card ini berfungsi
untuk menghubungkan komputer ke dalam jaringan.
Ada berbagai tipe Wireless LAN Card yang dapat dipakai,
baik di dalam ruangan dengan kemampuan jarak tertentu
hingga yang mempunyai jangkauan yang jauh. Wireless
LAN Card dengan kemampuan yang jauh biasanya
dilengkapi dengan antena luar.

3. Wireless PCMCIA
Alat ini biasa dipakai pada komputer jinjing
(laptop/notebook), Jadi kartu ini seperti halnya
NIC, hanya saja dengan bentuk yang berbeda
dan lebih tipis karena akan dipasang pada
perangkat yang kecil (laptop). Saat ini notebook
sudah banyak yang dilengkapi dengan fasilitas
wireless, jika Saudara pernah mendengar
prosesor keluaran INTEL telah mengeluarkan
produknya dengan nama CENTRTINO.
Notebook ini akan otomatis mendeteksi adanya
sinyal jaringan yang aktif disekitarnya. Wireless PCMCIA (www.bhineka.com)
4. Wireless USB
Universal Serial Bus (USB) banyak dijumpai pada port komputer sekarang ini. Jika Saudara ingat
dengan NIC tipe PCI yang akan dipasang pada slot di dalam komputer, maka wireless USB ini
akan dipasang pada port USB di komputer. Ada 2 jenis Wireless USB yang ada di pasaran yaitu
Wireless USB Stick dan Adapter. Jangkauan dari yang bertipe Adapter lebih luas dibandingkan
dengan yang Stick.

12 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Wireless USB Adapter (www.3com.com) Wireless USB Stick (www.linksys.com)

 Cara Kerja Jaringan

Cara kerja jaringan computer bisa dilihat dari tipe jaringannya, yang terdiri dari :
a. Jaringan Berbasis Server
Jaringan berbasis server atau disebut juga client server terdiri dari server yang biasanya
menggunakan system operasi Windows 2000 server dan client yang menggunakan system
operasi Windows 98SE. windows 2000 profesional, windows XP atau system operasi lainnya.
Semua Workstation yang terhubung dalam jaringan ini dikelola oleh pengontrol domain
(server). Dengan melalui pengontrol domain inilah semua account workstation atau user
dikumpulkan dan disimpan databasenya.

b. Jaringan Peer to Peer


Pada jaringan ini setiap computer dapat membuat account user dan berbagi sumber (sharing)
dengan computer yang lain dalam satu jaringan, sehingga bersifat sebagai server sekaligus
bersifat sebagai workstation. Tipe jaringan jenis ini tidak membedakan system operasi yang
digunakan antara server dengan workstation. System operasi yang bisa digunakan antara lain :
Windows 98, Windows NT Workstation dan Windows 2000 Profesional

3.3. Jenis Jaringan, Topologi dan Protokol Jaringan

a. Local Area Network (LAN)


Adalah suatu jaringan yang menggabungkan antara perangkat keras dan lunak setiap
computer dengan menggunakan data yang sama dan mempunyai kecepatan transfer data tinggi
agar dapat saling berkomunikasi (sharing) dalam area kerja tertentu. Area yang termasuk lingkup
ini contohnya LAN pada kantor, sekolah, labaratorium, gedung, universitas dan lain-lain.
Adapun keuntungan jaringan LAN adalah sebagai berikut :
 Pertukaran file dapat dilakukan dengan mudah (file Sharing).
 Pemakaian Printer dapat dilakukan oleh semua client (Printer Sharing).
 File data dapat disimpan pada server sehingga data dapat diakses dari semua client menurut
otorisasi sekuritas dari semua karyawan
 Proses backup data menjadi lebih mudah dan cepat
 Resiko kehilangan data oleh virus computer menjadi sangat kecil.

Ruang Kepala Ruang Guru Ruang Lab. Komputer


Sekolah

Kom-1 Kom-2 Kom-3 4 5 6

Ruang
Perpustakaan

Kom-7

Beberapa model konfigurasi LAN, satu komputer biasanya dijadikan sebuah file server untuk
menyimpan perangkat lunak (software )yang mengatur aktifitasi jaringan, ataupun sebagai
perangkat lunak yang dapat digunakan oleh komputer-komputer yang terhubung ke dalam

13 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


network. Biasanya kemampuan workstation di bawah file server dan mempunyai aplikasi lain di
dalam harddisknya selain aplikasi untuk jaringan. Kebanyakan LAN menggunakan media kabel
untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer lainnya.

b. Metropolitan Area Network (MAN)

Merupakan system jaringan computer


yang mempunyai area kerja antarkota
dalam satu provinsi. Dalam hal ini jaringan
menghubungkan beberapa buah jaringan
kecil ke dalam lingkungan area yang lebih
besar. Seperti jaringan Bank BRI di Kantor Bank di Jakarta Kantor Bank di Bogor
Jakarta yang bisa berhubungan dengan
anak cabangnya di bogor

Kantor Bank di
c. Wide Area Network (WAN) Tangerang
Adalah jaringan computer yang ruang lingkupnya
mencapai antar provinsi bahkan antar Negara,
Biasanya jaringan ini menggunakan sarana satelit atau
Satelit kabel bawah laut. Misalnya Jaringan WAN Bank ABN
UMRO di Indonesia dapat berhubungan dengan kantor
Kantor Bank di Kantor Bank di pusatnya di Belanda hanya dalam waktu beberapa
Jakarta Singapura
menit.

Adapun keuntungan jaringan WAN adalah sebagai berikut :


 Server kantor pusat dapat berfungsi sebagai bank data dari kantor cabang.
 Komunikasi antar kantor dapat menggunakan E-mail & chat.
 Pooling data dan updating data antar kantor dapat dilakukan setiap hari pada waktu yang
ditentukan.

 Topologi Jaringan

Merupakan arsitektur computer jaringan, yaitu bagaimana suatu jaringan disusun


sedemikian rupa sehingga computer dapat saling terhubung satu dengan lainnya yang terdiri dari :
a. Topologi Bus
Jaringan yang menggunakan topologi
bus disebut juga dengan linear
karena hubungannya hanya melalui
satu kabel yang linear. Kabel yang
biasa digunakan adalah kabel
koaksial. Selain itu pada awal dan
akhir dari kabel jaringan diberi
terminator.

b. Topologi Star (Bintang)


Pada Topologi star, hubungan
antarnode dihubungkan denga
perlatan yang disebut dengan hub
atau concentrator. Setiap nodenya
akan dihubungkan dengan kabel ke
hub.

c. Topologi Ring (Cincin)


Setiap node dalam topologiu ring
saling berhubungan dengan node
lainnya sehingga berbentuk seperti
lingkaran (ring)

14 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Keuntungan dan Kelebihan sebuah Topologi
No. Jenis Topologi Kelebihan Kekurangan
1. Bus  Layout dari pengguna kabel  Tingginya kepadatan lalu lintas
lebih hemat jaringan
 Mudah dalam pengembangan  Kurang terjaminya keamanan
jaringan data
 Jika tidak ada jaringan  Jika user bertambah, akan
penambahan atau menurunkan kinerja jaringan
pengurangan terminal
2. Ring (cingcin)  Hemat dalam penggunaan  Mengganggu kinerja jaringan
kabel jika ada penambahan /
 Jika lalu lintas pada jaringan pengurangan terminal
padat, pelayanan tidak akan  Peka terhadap kesalahan
terganggu  Pengiriman satu persatu ke
alamat workstation
3 Star (Bintang)  Layout dan pemasangan kabel  Boros dalam penggunaan
mudah. kabel
 Tidak akan mengganggu
kinerja jaringan jika ada
penambahan atau
pengurangan terminal
 Mudah dalam pengelolaan
jaringan

 Protokol Jaringan

Protokol jaringan merupakan suatu peraturan yang sama dalam cara berkomunikasi
antarkomputer sehingga dapat saling bertukar informasi, serta dibagi menjadi :
a. Protokol Komunikasi Antar Peralatan Jaringan
Protokol ini mampu mengatur bentuk dan jenis data yang dikirim, menentukan besaran listrik yang
digunakan, jenis dan banyaknya kabel yang digunakan untuk proses transmisi.
b. Protokol dari system Operasi yang digunakan
Sistem operasi Netware menggunakan protocol utama IPX/SPX, Microsoft menggunakan protocol
NetBeui, sedangkan protocol standar pada internet menggunakan protocol TCP/IP.

Rangkuman

Backup data adalah proses dengan kekuatan yang sama dengan sinyal
mengamankan data dari hilang atau rusak aslinya.
dengan menyimpan data pada media Deteksi dan isolasi kesalahan adalah
penyimpan lain. prosedur pemeriksaan dan perbaikan
Virus computer adalah program yang kerusakan jaringan
dapat menggandakan dirinya sendiri pada Sistem data digital adalah system
system computer dan bersifat merusak atau penyimpanan data elektronik pada database.
merugikan pemakai computer. Telkomnet turbo adalah fasilitas akses
Bank data adalah kumpulan data – internet dari telkom dengan kecepatan 200
data yang tersimpan di server. Kbps sampai 15 Mbps.
Updating data adalah proses Koneksi adalah sambungan ke internet
memperbaharui data dengan data yang melalui jaringan computer.
terbaru. Bacbone (tulang punggung) adalah
Pooling data adalah proses jaringan utama internet.
pengumpulan data untuk dianalisis. IP Address adalah alamat numeric dari
Repeater adalah alat yang digunakan sebuah computer di Internet, IP address
untuk menerima sinyal dari suatu segmen computer anda sama dengan nomor telepon
kabel LAN dengan memancarkannya kembali anda dalam fungsinya.

15 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Dial Up adalah koneksi ke Internet Operator warnet adalah orang yang
melalui modem dan saluran telepon bertugas melayani keperluan pemakai jasa
Account adalah username dan internet seperti trouble shooting dan
password yang diperlukan untuk dapat pembayaran akses.
mengakses fasilitas internet. ISS adalah software yang
Driver adalah aplikasi yang dibutuhkan memungkinkan pembagian akses internet
untuk mengaktifkan perangkat keras tertentu dengan satu account ISP dan sebuah
pada system operasi. modem, juga untuk membuat internet PC.
DNS (Domain Names System) adalah Kabel vision adalah perusahaan yang
suatu system yang mengubah alamat IP menyediakan layanan internet melalui TV
menjadi alamat yang berbasis kata dengan kabel.
tujuan agar mudah diingat. Stasiun Bumi adalah stasiun yang
Security adalah system keamanan dipergunakan untuk menerima sinyal dari
pada computer. satelit untuk dipancarkan kembali.
Restart adalah proses ulang booting DSL adalah teknologi yang dapat
computer setelah instalasi software tertentu. menyalurkan data lebih cepat untuk
Update system adalah proses downstream daripada upstream, kecepatan
memperbaiki system agar menjadi lebih stabil downstream maksimal 8 MB, upstream 640
dengan menambahkan beberapa fitur baru Kbps.
misalnya security. Microwave adalah gelombang yang
Abodemen Internet adalah biaya memiliki karakteristik mudah dipantulkan
langganan internet setiap bulannya metal atau logam, dan dapat menembus
Biaya pulsa adalah biaya yang bahan non logam tanpa memanaskan atau
dihitung berdasarkan banyaknya pulsa atau menghancurkan.
lamanya waktu akses internet RT/RW net adalah jaringan internet
Warnet (warung Internet) adalah usaha dalam lingkungan RT/RW dengan
/ bisnis pelayanan jasa internet atau tempat menggunakan teknologi wireless.
yang menyediakan akses internet dengan Radio paket adalah teknologi untuk
tariff tertentu, biasanya sesuai dengan waktu mengakses internet menggunakan
pemakaian. gelombang radio, dengan alat modem radio
(HT), kecepatannya 1200-9600 bps

 Evaluasi

I. Berilah tanda silang pada jawaban a,b,c,d dan e yang dianggap paling benar

1. Pada layer desktop biasanya akan tampil komentar bila ada masalah atau ditemukan hal baru
pada computer kita, contohnya “ ditemukan hardware baru yang belum diinstall”, yaitu …
a. Found new hardware c. Add new hardware
b. sum new hardware d. install new hardware
2. Perangkat lunak untuk akses internet mutlak diperlukan untuk …
a. mengirimkan dan menampung data c. memindahkan data
b. menginstall computer d. menjalankan computer
3. Penyedia akses atau sumber informasi disebut juga …
a. Produser b. Provider c. Protokol d. Promotion
4. Dibawah ini adalah sebagian langkah-langkah untuk menghubungkan ke internet …
a. klik start, klik my document .. c. klik start, klik my setting
b. klik start, klik my computer d. klik start, klik my connect to …
5. Urutan dari perintah berikut ini yang digunakan untuk menghubungkan ke internet melalui
provider Telkomnet adalah …
a. klik start, klik program, klik telkomnet c. klik start, klik new, klik telkomnet
b. klik start, klik document, klik telkomnet d. klik start, klik telkomnet, klik program
6. Alat penghubung antara computer dan telepon yang berfungsi untuk mentrasfer dan
mengubah data dari bentuk data computer menjadi data elektromagnetik adalah …
a. telepon b. modem c. computer d. satelit
7. Alat yang berfungsi untuk menghubungkan computer dengan ISP adalah.....
a. telepon b. modem c. computer d. satelit
8. Berikut ini manfaat yang dapat kita peroleh dari media internet, kecuali …

16 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


a. kemudahan dalam memperoleh informasi c. mencari beasiswa
b. system pembelajaran jarak jauh d. mendownload dan menyebarkan virus
9. Berikut ini merupakan ISP yang ada di Indonesia, kecuali …
a. Indonet b. Telkomnet c. Indosatnet d. yahoonet
10. Berikut ini adalah 3 institusi yang dihubungkan dalam satu jaringan ARPAnet pada awal
perkembangan internet, kecuali …
a. Univ California Santa barbara c. US Defense Communication Agency
b. Stanford Researd Insttitute d. Univ of California di Los Angeles
II. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat
1. Tuliskan 5 hardware yang dibutuhkan untuk mengakses internet ?
2. Apa perbedaan antara internet pada awal berdiri dengan internet pada masa sekarang ?
3. apa fungsi dari modem, telepon dan ISP dalam akses Internet ?
4. Apakah yang dimaksud dengan jaringan ?
5. Tuliskan 3 jenis tipe jaringan ?
6. Jelaskan pengertian dari 3 tipe jaringan tersebut ?
7. tuliskan 3 keuntungan dan kerugian dari masing-masing topologi jaringan ?
8. Apa yang kamu tahu tentang ISP, jelaskan ?
9. Tuliskan 7 ISP yang kamu ketahui ?
10. apakah telkomnet@instant termasuk ISP ? jika ya/tidak, jelaskan ?
III. Tugas Praktikum dan Portopolio
Carilah informasi mengenai situs pengetahuan computer dan teknologi informasi
(www.inforkomputer.com, www.ilmukomputer.com) dengan ketentuan sebagai berikut Jelaskan
isi dari halaman web site tersebut serta Print out

Paraf
Catatan Guru Nilai
Guru Orang Tua

17 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Fasilitas Internet

Kompetensi Dasar : 4.1. Fungsi fasilitas internet


4.2. Istilah Internet
4.3. Tipe koneksi Internet
4.4. Menjalankan / memulai internet
4.5. Mengidentifikasi menu dan icon

4.1. Fungsi Fasilitas Internet

Fasilitas internet yang ditawarkan sangat banyak dan kita dapat memanfaatkan sesuai
dengan keperluan dan kepentingan, diantaranya :
 World Wide Web (WWW) disingkat Web
adalah bagian yang paling menarik dari
internet. Melalui web kita bisa mengakses
informasi-informasi tidak hanya berupa
teks, tapi juga gambar – gambar, suara
dan film.
Untuk mengakses web dibutuhkan
software yang disebut browser. Browser
terpopuler saat ini adalah Microsoft
Internet Explorer, Netscape Communicator
dan Mozila Firefox
 Electronic Mail (E-Mail) adalah surat electronic yang dikirimkan melalui internet. Dengan
fasilitas ini kita bisa mengirim atau menerima E-mail dari dan ke pengguna di seluruh dunia.
Untuk mengirim atau menerima E-mail dibutuhkan program E-mail yang juga terdapat di
adalah Microsoft Internet Explorer dan Netscape Communicator

 Telnet, Dengan menggunakan telnet  File Transfer Protocol (FTP), digunakan


computer kita bisa berhubungan dengan untuk mengirim data atau file dari sebuah
computer orang lain dan mencari atau computer ke computer kita disebut dengan
mengambil informasi yang ada di computer proses download sedangkan proses
tersebut pengiriman data / file dari computer kita ke
computer lain disebut upload.
 Gopher, adalah system di mana pemakai  Chat Group / internet Relay Chat (IRC),
dapat mengakses informasi di computer adalah forum dimana pemakai dapat saling
lain . Perbedaan gopher dengan web yaitu berdiskusi atau berbincang bincang dengan
gopher hanya dapat mengambil informasi pemakai lain

18 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


dalam bentuk teks.
 Video dan audio, dengan fasilitas ini kita
dapat menemukan suara dan gambar yang
banyak tersedia dalam internet. Disana
banyak disimpan dokumen termasuk
gambar yang menarik dan suara seperti
musik, dialog bioskop, komentar
seseorang dan banyak lainnya. Agar
fasilitas tersebut dapat digunakan
diperlukan fasilitas yaitu CU See Me
berupa sebuah video conference untuk
menyajikan bentuk yang lebih nyata dari
web
4.2. Mengenal Istilah Internet

1. Domain
Yang disebut domain adalah nama yang sudah distandarkan di Internet yang juga merujuk
ke sebuah Negara di mana situs web tersebut digunakan atau lembaga yang berhubungan dengan
internet. Setiap Negara memiliki nama domain, misalnya :
Negara Nama domain Internet Keterangan
Indonesia id Dikelola Negara Indonesia
Malaysia my Dikelola Negara Malaysia
China cn Dikelola Negara china
Amerika serikat us Dikelola Negara amerika serikat
Global dunia com Bisnis
net Operator internet
org Organisasi masyarakat
edu Pendidikan
gov Organisasi pemerintah
mil Organisasi militer

Sistem pendaftaran di internet bebas terbuka dan yang lebih dahulu mendaftar diakui
sebagai pemilik. Sebagai contoh Telkom mendaftarkan nama plasa dalam domain com, sehingga
nama plasa.com (dipisahkan titik) merupakan situs resmi internet milik Telkom. Demikian juga
nama Telkom.net

2. Klasifikasi Nama
Untuk memudahkan dalam mengingat, Internet membagi nama dalam beberapa klasifiksi,
yaitu :
 Klasifikasi untuk perusahaan, klasifikasi ini menggunakan dua huruf yaitu co diikuti nama
Negara. Sebagai contoh Telkom menggunakan nama telkom.co.id karena merupakan
perusahaan di Indonesia.
 Klasifikasi penyedia internet. Khusus penyedia internet, diberi klasifikasi net, misalnya
adalah telkom.net.id
 Klasifikasi organisasi social, digunakan or
 Klasifikasi pemerintah, digunakan klasifikasi go
Dengan demikian, sebuah institusi dapat mendaftarkan namanya sesuai denga klasifikasi
dan Negara yang mengelolanya. Sebagai contoh, pendaftaran dapat dilakukan oleh telkom melalui
telkomnet, kunjungi www.telkom.net.id untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

3. Penamaan Komputer Berbasis Web


Di Internet ada suatu konvensi untuk memberi penamaan computer yang tersambung ke
jaringan Internet yang dapat diakses secara terbuka. Konvensi / kebiasaan yang dipakai adalah
dengan nama depan WWW atau www.perusahaan.klas.negara. Contoh : www.telkom.co.id,
www.plasa.com, www.telkom.net dan lain-lain.
Umumnya perusahaan menggunakan nama yang umum jadi kita dapat menebak-nebak dan
mencoba untuk akses ke internet.

19 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


4.3. Tipe Koneksi Internet

Dalam melakukan penyambungan atau koneksi dengan Internet terdapat beberapa cara
yang disesuaikan dengan tingkat pengaksesan dan komunikasi Internet. Ada beberapa tipe
koneksi dari internet, yaitu :
 OnLine atau Dial. Account melalui Internet Provider Account ini sering disebut pula sebagai
shell account. Penggunaan account ini lebih terbatas, lebih diutamakan pada biaya yang
rendah. Online Account disediakan dari beberapa fasilitas, yaitu Internet Provider, online
service secara komersial dan universitas pemerintah atau organisasi non-profit.
 Koneksi SLIP/PPP. Dengan fasilitas ini transfer data lebih cepat sehingga anda dapat
menjalankan program yang ada di Internet dan anda tidak perlu lagi mengirim data
perkarakter melalui modem.
 Fasilitas yang disewa atau leased line, untuk memakai line yang disewa perlu memakai
TCP/IP software pada suatu LAN. Untuk membuat suatu fasilitas yang dapat disewa sangat
kompleks dan diperlukan waktu. Biasanya perusahaan yang menggunakan line ini dipakai
untuk dijual lagi ke prusahaan menengah atau kecil.
 Internet kabel, system yang terhubung ke internet melalui kabel yang digunakan untuk TV
(TV cable).
 Koneksi Satelit, yaitu menggunakan fasilitas satelit untuk menerima layanan internet.
 Wireless Connections, yaitu akses internet tanpa kabel yang biasanya digunakan untuk
pagers, Handphoe, dan DDA.
 Web TV, diperkenalkan tahun 1996 koneksi ini menyediakan web dan e-mail
menggunakan perangkat TV.
4.4. Menjalankan / Memulai Internet

Kita dapat memulai / menjalankan Internet dengan menggunakan langkah berikut ini :
 Start, pilih Program , Pilih Internet Explorer

20 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


1. Berikutnya tampilan out slide :

Klik Go untuk memulai


Tempat Mengetik mencari alamat
Alamat Web

2. Klik pada Addressnya untuk mengetikkan alam Websidenya lalu klik Go seperti di atas
3. Setelah lay out slide sudah ditentukan, maka berikutnya tinggal menuliskan informasi-informasi
yang akan dipresentasikan sesuai dengan rencana.

4.5. Mengidentifikasi Menu Dan Letak Ikon Beserta Fungsinya Pada Internet

Memahami Menu-menu utama dan shortcut Web Browser

Menu Bar Home


Stop Refrest Y

Bagian bagian dasar dari Internet Explorer yang perlu diketahui diantaranya:
A. Icon Control Menu, digunakan untuk mengontrol jendela yang sedang aktif
B. Baris Judul (Tittle Bar), berisi nama halaman situs (web site) dan nama program aplikasi
internet yang sedang aktif. Baris judul ini dapat juga digunakan untuk memindahkan jendela ke
posisi lain.
C. Baris Menu (Menu Bar), berisi sederetan menu yang akan membantu kita dalam proses
surfing di internet. Sama halnya dengan program aplikasi lain setiap Menu Utama memiliki sub
menu, seperti File, Edit, View, Favorites, Tools dan Help.
D. Baris Toolbar (Toolbars), berisi tombol – tombol yang digunakan untuk menjalankan suatu
perintah dengan cepat dan mudah terutama untuk perintah – perintah yang sering digunakan.
E. Standard Button, terdiri dari tombol – tombol standar yang sering digunakan di saat kita
mengakses internet.

21 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


 Untuk kembali ke halaman sebelumnya yang telah di akses
Back

 Untuk maju ke halaman berikutnya


Forward
Digunakan untuk menghentikan proses penampilan situs web yang telah diketik
pada addres bar
Stop

Digunakan untuk mengulang kembali proses penampilan situs web


Refresh

Digunakan untuk kembali ke halaman awal dari internet explorer


home
Digunakan untuk menampilkan jendela pencarian yang disediakan oleh internet
explorer
Digunakan untuk daftar alamat situs web yang kita sukai (sering dikunjungi),
agar memudahkan kita untuk membukanya kembali

Digunakan untuk melihat daftar alamat situs yang pernah dikunjungi


History

Rangkuman

Jaringan local (Internet) adalah URL (Universal Resource Locator)


sumber daya informasi yang digunakan untuk adalah sebuah alamat yang menunjukan rute
kepentingan internal suatu instansi atau file pada web atau pada fasilitas internet yang
perusahaan dengan menggunakan jaringan lain. URL diletakkan pada browser untuk
computer yang ada. mengakses suatu situs web.
Database adalah sekumpulan file yang Toolbar adalah panel yang terdapat
saling terkait dan membentuk / membangun dalam suatu aplikasi, berisi sejumlah tombol
data. untuk mengakses perintah-perintah penting
Multimedia adalah suatu PC dokumen secara cepat.
kombinasi dan teks, grafik, suara dan Search engine adalah situs yang dapat
film/video. mencari link suatu informasi tertentu ke situs
Domain adalah defini dari alamat suatu lainnya.
internet yang juga merujuk ke sebuah Negara Update adalah proses memperbaharui
dimana situs web tersebut digunakan atau data dengan data yang terbaru.
lembaga yang berhubungan dengan internet. Upload adalah menyimpan file
Online Account adalah username dan homepage di web server internet dengan
password untuk mengakses layanan online harapan file-file tersebut dapat dibaca oleh
services. pengunjung internet
Online Services adalah layanan 24
jam sehari melalui internet, misalnya
pembayaran online dengan credit card.
Hyperlink adalah link atau sambungan
ke sumber lain (bisa berupa file atau halaman
yang berbeda), biasanya digunakan untuk
membangun sebuah web.

22 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


 Evaluasi

I. Berilah tanda silang pada jawaban a,b,c,d dan e yang dianggap paling benar
1. HTML adalah …
a. Hyper Text Mark-Up Line c. Hyper Text Mark-Up Logistic
b. Home Text Mark-Up Language d. Hyper Text Mark-Up Language
2. Proses yang dilakukan untuk masuk ke dalam dunia internet dengan cara mengunjungi
website-website disebut juga …
a. Browser b. E-Mail c. Chating d. Google
3. Nama file atau nama judul program aplikasi yang sedang aktif terletak pada …
a. Menu Bar b. Toolbar c. Title Bar d. Addres Bar
4. Toolbar adalah …
a. Deretan gambar atau tombol-tombol c. kotak isian alamat website
b. Perintah berupa menu-menu d. Nama file atau judul aplikasi yang sedang aktif
5. Browser yang biasa digunakan dalam internet adalah …
a. MS Windows b. MS Word c. Internet Explorer d. MS Acces
6. Pada layar browser terdapat menu bar yang terdiri dari enam menu pilihan yaitu …

a.

b.

c.

d.

e.

7. Toolbar yang digunakan untuk mencetak halaman web yang sedang aktif adalah …

a. b. c. d. e.

8. Dibawah ini adalah sebagaian perintah bila ingin mengelompokan alamat-alamat website
pada favorites :
a. klik favorites, klik Favorites, klik create folder
b. klik organize, klik favorites, klik move to folder
c. klik favorites, klik organize,klik folder
d. klik favorites, klik organizer favorites, klik create folder
9. Untuk mengakhiri perintah pengelompokan pada menu favorites, di klik perintah …
a. Exit b. shut down c. enter d. close
10. Rename adalah salah satu pilihan pada menu organize yang digunakan untuk …
a. menghapus alamat website d. menyalin alamat website
b. merubah nama alamat website e. memindahkan alamat website

II. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat


1. Apakah arti Internet ?
2. Tuliskan langkah-langkah mengaktifkan internet ?
3. Berikan 5 contoh alamat-alamat website/situs yang dapat dikunjungi sesuai dengan usia-mu ?
4. Terangkan dengan singkat dan jelas langkah-langkah menyimpan alamat website ke favorites?
5. Jelaskan perbedaan antara LAN dan WAN ?

23 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


III. Tugas Praktikum dan Portopolio
Carilah informasi mengenai situs beasiswa (www.dana.org,
www.informasibeasiswaluarnegeri.com ) dengan ketentuan sebagai berikut Jelaskan isi dari
halaman web site tersebut serta Print out

Paraf
Catatan Guru Nilai
Guru Orang Tua

24 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Menggunakan Internet Dengan
Akses Web

Kompetensi Dasar : 5.1. Mengenal Web Browser


5.2. Menggunakan akses Web Melalui URL
5.3. Menjelah (Browsing / surfing)

5.1. Mengenal Web Browser

Browser / Web Browser adalah suatu program atau perangkat lunak yang berfungsi
untuk menghubungkan computer ke Internet. Jenis – jenis browser yang sering digunakan adalah
sebagai berikut :
 Microsoft Internet Explorer  Lynx  Avant browser
 Netscape Navigator  Opera  Maxthon
 NCSA Mosaic  Mozila firefox  Gazy browser
 Arena  Fine browser  Fast browser
Informasi – informasi yang terdapat di WWW dikemas dalam bentuk halaman-halaman
web (web page). Sekumpulan halaman web milik seseorang atau perusahaan dikumpulkan dan
diletakkan dalam sebuah situs web (web site) dalam computer server yang disebut webserver.
Homepage adalah istilah untuk menyebut halaman pertama yang akan muncul jika sebuah situs
web diakses dari sisi klien atau pemakai.

5.2. Menggunakan akses Web Melalui URL

Setiap halaman dan situs dalam www memiliki alamat unik dank has yang disebut sebagai
URL (universal Resource Locator), dengan bagan sebagai berikut :

Joe http://www.royalairways.com/videoapp/category.htm

Request

Java Script for


Category.html Project

Server

URL mempunyai bentuk dasar sebagai berikut :

Protocol Domain Directory Document

25 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


 Protocol
Adalah suatu mekanisme yang sudah distandarkan untuk menstransfer atau memanipulasi
data. Contoh : web server dan web client harus mendukung protocol HTTP agar dapat
digunakan.
 HTTP (Hyper Text Transfer Protocol)
Suatu protocol internet yang digunakan oleh www(world wide web)
 Host
Alat yang memiliki internet protocol (IP) adrress di suatu network TCP/IP atau internet. Alat
(device) tersebut dapat berupa computer, modem, antenna, router, printer dll.
 Halaman Web atau HTML (Hyper Text Markup Language)
Adalah sebuah document HTML, artinya untuk menulis sebuah halaman web digunakan HTML
yaitu suatu bahasa yang menggunakan tanda tertentu (Tag) untuk menyatakan kode-kode
yang harus ditafsirkan oleh browser agar halaman tersebut dapat ditampilakan secara benar.

5.3. Menjelah (Browsing / surfing) Menggunakan Internet

Surfing merupakan istilah umum yang digunakan bila menjelajah dunia maya atau web.
Tampilan web yang sangat artistic yang tidak hanya menampilkan teks tapi juga gambar-gambar
yang ditata sedemikian rupa sehingga selalu membuat betah netter untuk surfing berjam-jam.
Untuk menjelajah internet, sebaiknya kita mengetahui terlebih dahulu alamat-alamat dari
situs web yang akan dikunjungi. Kemudahan – kemudahan tersebut diantaranya dengan
disediakan fasilitas seperti Favorites, History dan Search.
Banyak manfaat yang didapatkan dari Internet dalam semua bidang seperti bisnis, akademis,
pemerintahan, organisasi, dan sebagainya. E-learning atau belajar secara elektronik, kini telah
menjadi tren di dunia pendidikan. Berbagai layanan e-learning juga banyak disediakan di internet.
Perpustakaan Maya
Internet memberikan kemudah kita untuk
memperoleh semua informasi dan
sebagai tempat bertanya yang hampir
selalu mempunyai jawabannya. Digital
Library atau perpustakaan digital adalah
salah satu jenis perpustakaan yang
besar koleksinya, kita dapat menemukan
berbagai jenis buku dan informasi yang
terkandung didalamnya. Berikut ini
adalah berbagai jenis perpustakaan
digital yang ada di internet :
www.dglib.uns.ac.id

Sumber Belajar Online


Sebagai gudangnya informasi,
banyak hal yang dapat kita gali dari
internet, saat ini banyak situs-situs
yang berfungsi sebagai penyedia
bahan belajar mulai dari
pengetahuan yang bersifat umum
hingga yang materi pelajaran yang
diajarkan di sekolah. Berikut ini
berbagai situs yang menyediakan
layanan sumber belajar
Situs Penyedia Bahan Belajar
Sekolah www.e-dukasi.net

26 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


 Evaluasi

I. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat


1. apakah yang dimaksud dengan web browser ?
2. tuliskan 3 web browser yang anda ketahui, untuk mengaktifkan internet ?
3. tuliskan langkah-langkah dalam membuka sebuah situs dengan fasilitas address pada
internet explorer ?
4. Apakah yang dimaksud dengan virtual harddisk ?
5. apakah perbedaan antara HTML dengan HTTP ?

II. Tugas Praktikum dan Portopolio


Carilah informasi mengenai situs / web yang berhubngan dengan pendidikan
(Sekolah200.org.id,sekolah_online.net, sltp.net, smu.net, pnri.go.id) dengan ketentuan sebagai
berikut Jelaskan isi dari halaman web site tersebut serta Print out

Paraf
Catatan Guru Nilai
Guru Orang Tua

27 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Melacak Alamat Web dengan Search
Engine

Kompetensi Dasar : 6.1. Melacak alamat web melalui mesinpencari


6.2. menggunakan Search engine Pilihan
6.3. mengelola informasi melalui google.com
6.4. memanfaatkan internet agar efisien, hemat dan
efektif

6.1. Melacak alamat Web Melalui Mesin Pencari (Search Engine)

Search Engine adalah salah satu fasilitas internet yang dijalankan melalui browser untuk
mencari informasi yang diinginkan.Search Engine menampung database situs-situs dari seluruh
dunia yang jumlahnya milyaran halaman web. Kita cukup memasukan kata kuncinya, search
Engine akan menampilkan beberapa link situs yang disertai dengan keterangan singkat.
Dari sekian banyak pilihan search engine di internet, berdasarkan hasil riset situs
Searchenginesshowdown.com pada awal maret 2002, terdapat tiga besar situs search engine
yang tengah bersaing menduduki posisi teratas berdasarkan criteria jumlah ketersediaan informasi,
keunikan (ketidaksamaan) informasi yang tersedia di dalam database dan jumlah aktifitas
pengklikan link informasi oleh pengguna dari yang ditawarkan oleh masing-masing search engine.
Kedudukan tiga besar tersebut sementara ini dipegang oleh Situs Google.com, situs
Wisenut.Com dan altheweb.Com. Harap diingat, Yahoo.com tidak dikategorikan sebagai situs
search engine, tetapi sebagai sebuah situs direktori. Beda antara search engine dengan direktori
adalah pada jumlah informasi yang tersedia di dalam databasenya. Isi database direktori lebih
sedikit ketimbang isi database search engine, selain itu informasi di dalam database direktori
diseleksi dan diindeks oleh manusia buka otomatis oleh program semacam spider, bot ataupun
crawler.

6.2. Sekilah Tentang Search Engine Pilihan

1. Google.com
Berdasarkan riset yang dilakukan oleh situs Searchenginesshowdown.com pada awal Maret
2002, banyaknya informasi atau situs yang ditampung oleh database Google.com adalah
sekitar 968 juta buah. Namun Google.com sendiri mengklaim sekitar 1,5 miliar buah.
Keunikan Google.com adalah fasilitas pemilihan jenis bahasa sebagai antarmukannya. Ada 74
bahasa yang bisa dipilih, termasuk bahasa Indonesia, Jawa, Hacker, Urdu, Klingon dan
sebagainya.
Google.com mampu menggali informasi ke situs-situs yang memiliki konten dengan 35 bahasa
yang berbeda. Selain itu search engine ini juga dilengkapi dengan fasilitas safesearch yang
fungsinya untuk
melakukan pemfilteran
terhadap situs-situs
pornografi agar tidak
muncul
(www.google.com/prefer
ence?hl=en)
Fasilitas SafeSearch ini
terdiri atas dua jenis,
yaitu Strict dan
moderate. Untuk mode
strict yang diblok selain
gambar juga teks,
sedangkan mode
moderate hanya
memfilter ganbar saja.

28 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Google.com adalah satu-satunya search engine umum yang menyimpan informasi situs ketika
pertama kali mereka di indeks, biasa disebut sebagai cached pages. Google.com juga mampu
membongkar isi file yang berakhiran pdf,doc,xls,ppt,rtf,ps,txt,wpd, asp dan lainnya.
Database google.com yang terbesar saat ini dimanfaatkan pula oleh Yahoo.com sebagai back-
end search engine. Yahoo.com mulai menggunakan database google.com tersebut sejak juli
2000.
Google.com menyediakan isian bagi orang yang ingin situsnya masuk dalam database
(hhtp://www.google.com/addurl.html).

2. Wisenut.com
Searchenginesshowdown.com pada awal Maret 2002 bahwa banyaknya informasi atau situs
yang ditampung oleh database Wisenut.com adalah sekitar 579 juta buah, tetapi wisenut.com
mengaklaim sekitar 1,2 miliar buah yang telah masuk dalam databasenya.
Wisenut.com sebagaimana layaknya sebuah search engine generasi baru bebas dari banner
iklan dan aneka image yang memberatkan. Tampilan yang sederhana mempercepat
mengakses halaman depan dan proses penampilan hasil yang dicari. Wisenut.com mampu
mencari informasi konten dengan 25 bahasa dunia yang berbeda, tetapi tidak ada bahasa
Indonesia.
Encording language Wisenut.com juga mampu beralih ke 21 kode bahasa. Wisenut.com
dilengkapi pula dengan fasilitas WiseWatch, yang fungsinya untuk melakukan pemfilteran
terhadap konten-konten pornografi (www.wisenut.com/preference).
Search engine yang secara resmi diluncurkan pada September 2001 ini menyediakan pula
form isian bagi orang yang ingin mencantumkan situsnya ke dalam database
(www.wisenut.com/submisite.html)
3. Alltheweb.com
Alltheweb.com pada awal Maret 2002 mengklaim dirinya telah memasukan sekitar 507 juta
informasi dan situs ke databasenya, tetapi Searchenginesshowdown.com menyatakan lebih
banyak, yaitu sekitar 580 juta buah. Alltheweb.com yang merupakan layanan dari
FastSearch.com diluncurkan pada Mei 1999 dengan menggunakan nama Fast. Kemudian
pada Juli 2001, dilakukan re-desain pada Fast dan mulai menggunakan nama AllTheWeb.
Selain mencari informasi di situs-situs internet, Alltheweb.com juga dilengkapi dengan
kemampuan mencari informasi berupa gambar video,MP3 dan file FTP. Dalam proses
penyimpanan ke dalam database, Search engine ini mampu melakukan penindekkan satu
halaman penuh, berbeda dengan google.com yang hanya mampu mengindeks sebesar 110kb
pertama dari halaman sebuah situs.
Alltheweb.com mampu mencari informasi konten dengan 47 bahasa dunia yang berbeda,
termasuk bahasa Indonesia. Encording language yang digunakan Allthewb.com juga mampu
beralih ke 21 kode bahasa sebagai tambahan.
Konten – konten pornografi yang disediakan oleh alltheweb.com adalah
(http://www.allthewb.com/customize?page=fitur) . Tersedia pula form isian bagi orang yang
ingin mencantumkan situsnya ke dalam database alltheweb.com
(http://www.altheweb.com/add_url.php)

4. Altavista.com
Altavista.com adalah salah satu
veteran search engine terbesar
selama bertahun-tahun, sebelum
kelahiran situs-situs search engine
diatas, Pada masa jayanya
altavista.com mampu
menampilakan serangkaian
informasi dari database situs lain
misalnya AskJeeves.com,
RealNames.com dan
LookSmart.com tetapi pada mei
2001 kejayaan tersebut luntur
dengan munculnya search engine
baru.

29 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Altavista.com pada awal maret 2002 mengklaim dirinya telah memasukan sekitar 500 juta
informasi dan situs ke databasenya.
Tetapi Searchenginesshowdown.com menyatakan hanya sekitar 397 juta buah, selain mencari
informasi di situs, Altavista.com dilengkapi dengan database informasi tentang gambar,
MP3/Audio, video, direktori dan berita.
Altavista.com mampu mencari informasi dengan 15 bahasa dunia yang berbeda, tanpa bahasa
Indonesia. Tersedia form isian bagi yang ingin mencantumkan situsnya ke dalam database
altavista.com (www.altavista.com/r?h18).
Search engine ini juga dilengkapi dengan fasilitas Family Filter untuk memfilter situs-situs
pornografi agar tidak muncul dalam hasil pencarian (www.altavista.com/sites/search/ffset).

6.3. Mengelola Informasi Menggunakan Search engine Google.com

Tak perlu diragukan lagi, popularitas tertinggi untuk search engine kini berada di tangan
Google.com. Popularitas search engine yang dibidani oleh Larry Page dan Sergey Brin dari
universutas Stanford amerika didukung dengan kekuatan databasenya yang mengindeks sekian
banyak situs-situs internet di dunia. Pada awal maret 2002 berdasarkan hasil estimasi situs
SearchenginesShowDown.com, bahwa database google.com telah mengindeks sekitar 968 juta
situs internet, namun pihak google.com mengklim sekitar 1,5 miliar situs di internet yang telah
masuk ke dalam databasenya.
Memang luar biasa fenomena yang dibawa oleh google.com yang secara resmi
diluncurkan pada September 1999, setiap harinya sekitar 70 juta proses pencarian dilakukan oleh
google.com dengan tampilan yang bersih dari banner iklan dan image yang berat, proses
pencarian bisa berlangsung dengan cepat.
Bukan secara teknis saja popularitas google.com berhasil mencuat bahkan di amerika,
menurut majalah Newsweek edisi 2002. Google.com telah merasuk secara cultural khususnya
dalam bahasa pergaulan sehari-hari menjadi kata kerja seperti before a blind date, singles use it to
“google”
Pada Februari 2002, beberapa media masa Amerika memberitakan kecemasan beberapa pemilik
situs ataupun database di internet terhadap kekuatan crawler milik Google.com tersebut.
Pasalnya, crawler google.com sejalan dengan keinginan Page dan Brin, terbukti mampu
mengindeks situs dan informasi dari server ataupun database yang tersembunti di balik firewell
atau yang dikhususkan sebagai informasi yang disertai biaya. Pantaslah kiprah google.com di
percaturan search engine mendapatkan anugerah sebagai salah satu search engine terbaik
menurut versi situsnya SearchEngineWacth.com dan SearchenginesShowDown.com.

Cara Penulisan Pencarian :


Penulisan Situs Keterangan
GANECA-EXACT Digunakan jika ingin mencari situs atau data yang berhubungan
(link) kata Ganeca-Exact, termasuk Ganeca-Exact.Com ditampilkan.
GANECA*.COM Digunakan jika ingin mencari situs GANECA dan kata berikutnya
lupa maka diwakili oleh *(variable pengganti huruf, bilangan apa
saja), maka akan ditampilkan situs GANECA berakhiran COM,
termasuk GANECA-EXACT.COM ditampilkan.
REPUBLIKA.CO.ID Digunakan hanya untuk pencarian situs www.republika.co.id
REPUBLIKA.* Digunakan untuk pencarian situs republika dengan keterangan
(extension) apa saja. Jadi yang ditampilkan adalah kata yang link
(berhubungan) dengan republika termasuk www.republika.co.id

Untuk lebih memahami dan


melancarkan penggunaan mesin pencari
(Search Engine)
1. Buka browser Internet Explorer dan buka
mesin pencari (search engine)
www.google.com
2. pada kolom pemcarian, ketik kata kunci
informasi yang ingin dicari
3. tekan enter atau klik mesin cari google

30 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Berikut beberapa hasil tampilan / informasi dari beberapa situs penting yang pnting bagi usia kalian
A. Situs mengenai informasi seputar computer yaitu http://www.ilmukomputer.com

B. Situs mengenai informasi seputar sekolah online dengan situs http://www.sekolah-


online.net

31 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


C. Situs mengenai informasi Departemen Pendidikan Nasional http://www.Depdiknas.go.id

D. Situs mengenai informasi Organisasi Siswa Indonesia http://www.siswa.org

6.4. Kiat Memanfaatkan Internet Agar Hemat, Efisien dan Efektif

Internet / Komputer seperti juga peralatan yang dibuat oleh manusia lainnya sebetulnya
mempunyai kemampuan yang sangat banyak, akan tetapi manfaat yang dapat diperoleh menjadi
beragam tergantung persepsi dan kemampuan / kebutuhan yang ada.
Berikut ini adalah beberapa tip atau kiat baik bagi yang sudah lama mengenal internet maupun
awam/baru mengenal yaitu :
1. Tahap Pertama : Niat … mungkin agak mengeherankan bagi sebagaian pembaca
Niat ini seperti juga dalam berdoa / sembahyang menjadi tahapan kunci dari seluruh
keberhasilan dalam memanfaatkan Internet. Misalnya jika niat kita menggunakan internet
untuk mencari berita / informasi mengenai computer maka akan banyak informasi dan manfaat
yang kita dapatkan.

32 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Yang berbahaya adalah orang yang tidak tahu apa yang dia inginkan pada saat masuk ke
Internet, …. Berhati-hatilah karena internet merupakan tempat yang sangat mudah untuk
tersesat atau menuju jalan yang sesat …
Intinya hasil yang akan kita peroleh akan sangat ditentukan oleh niat awal kita menggunakan
Internet.
2. Tahap ke dua : Belajar menyambung ke Internet
Tahap ini adalah tahapan yang paling sederhana seperti belajar cara menyambung computer
ke Internet, belajar mengambil e-mail, belajar melakukan browsing di web dan lain-lain.
Umumnya setelah ditunjukan cara sederhana dan efesien untuk mengkaitkan diri ke Internet,
orang mulai tertarik dan dapat dengan mudah berinteraksi melalui Internet seperti halnya
menggunakan pesawat telepon atau Fax.
3. Tahap Ke tiga : Belajar mengambil / membaca informasi
Pada tahapan ini kita perlu betul-betul mengarahkan diri kita untuk membaca, mengambil
informasi secara effisien. Web dapat digunakan seperlunya untuk memperoleh informasi
maupun untuk pembanding berbagai informasi yang ada.
Pengetahuan berbagai hal dapat kita bangun dengan cara , mailing list/ fasilitas diskusi di
internet ada baiknya dipilih secara spesifik yang betul-betul sesuai dengan kesukaan masing-
masing.
4. Tahap ke Empat : belajar cara belajar (learn how to learn)
Jika kita berpartisipasi dalam mailing list/newsgroup, ada baiknya kita memperhatikan diskusi
yang berlangsung dalam mailing list tersebut, hal ini perlu dilakukan sebelum kita terjun untuk
berpartisipasi untuk terbuka dan menerima pendapat orang lain, belajar untuk beragumentasi /
berdebat secara bijak, menghargai pendapat orang lain, terbuka pad ide/gagasan, ilmu baru
merupakan kunci keberhasilan dalam memahami ilmu dari Internet.
5. Tahap ke lima : Belajar untuk menghasilkan pengetahuan dan informasi
Pengetahuan (knowledge) yang diakumulasikan/dikumpulkan dari berbagai sumber setelah
melalui proses analisa harus disebarkan kembali dan dipublikasikan, Internet merupakan
media yang sangat baik untuk proses penyebaran pengetahuan tadi baik melalui web yang
sifatnya satu arah maupun mailing list / newsgroup yang sifatnya interaktif dua arah.
Kemapuan untuk menjadi produsen informasi/knowledge akan menjadi kunci keberhasilan kita
dalam berkarya melalui internet.

Rangkuman

Kata kunci / keyword adalah sebuah kata PDF (Printed Document file) adalah file
atau beberapa kata yang menjadi objek pencarian ekstensi yang dapat dibaca oleh aplikasi acrobat
data. reader
Situs adalah lokasi di World Wide Web. Chached digunakan untuk meningkatkan
Indeks adalah susunan sesuai criteria kecepatan transfer data baik secara sementara
tertentu, misalnya alphabet. maupun permanent.
Filter ditampilkan sesuai criteria tertentu, Pornografi adalah segala sesuatu, teks,
misalnya ukuran file diblok yaitu tidak dapat gambar, video yang memunjukan adegan syur
diakses oleh user. yang dieksploitasi untuk mendapatkan
Strict adalah diblok gambar dan teks keuntungan
Moderate adalah diblok gambar saja Filter adalah proses penyaringan web agar
Situs direktori adalah situs yang memiliki tidak menampilkan web yang berbau kekerasan
link ke direktori lainnya dan di indeks oleh dan pornografi.
manusia Banner adalah bagian yang tidak bergerak
Database adalah sekumpulan file yang dalam dokumen sekalipun kita menggulung
saling terkait dan membentuk satu bangunan scrollbar sampai akhir dokumen
data. Indeks yaitu tersusun menurut aturan
Back end search yaitu fasilitas tambahan tertentu, misalnya ukuran file, nama file, tipe file,
pada web untuk searching. tanggal modifikasi.
Operasi Boolean, operasi yang bernilai Firewall adalah sebuah software
benar (tue) atau salah (false) program yang dipasang pada sebuah
Encording yaitu menyediakan sebuah jaringan dan bertugas memproteksi system
informasi dengan metode tertentu agar tidak dapat computer dengan tujuan mengamankan
dibaca, proses kebalikannya disebut decording.
MP3 adalah sebuah file ektensi yang
network internal dan membutuhkan layanan
diasosiasikan kepada Mpeg Audio layer 3 ukuran proxy untuk mengizinkan suatu akses web.
file lebih kecil dan kulaitas tetap baik.

33 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Ekstensi yaitu akhiran suatu file yang warna yang dikembangkan oleh Compuserve
menunjukan jenis file biasanya ditulis setelah pada tahun 1987.
titik, contohnya Latihan.Doc Web Hosting adalah suatu tempat
Spam yaitu email yang tidak memiliki untuk menyimpan data atau dokumen di
tujuan yang baik, misalnya berisi virus sebuah web server. Data tersebut
JPEG adalah file gambar dengan tersambung dengan Internet untuk dapat
kompresi yang lebih baik dari format GIF. diakses sesame pengguna Internet
JPEG singkatan dari Joint Photographic CMYK (Cyan, Magenta, Yellow dan
Export Group yang memiliki 16 juta warna. Black) merupakan metode pewarnaan untuk
GIF (Graphics Interchange Format mencetak gambar
merupakan format gambar yang memilki 256

 Evaluasi
.

I. Berilah tanda silang pada jawaban a,b,c,d dan e yang dianggap paling benar

1. Internet pada awalnya dikembangkan tahun 1969 dengan nama …


a. ARPANET b. APJII c. APG d. ARPA
2. Asosiasi pengusaha ISP di Indonesia berkumpul dalam satu jaringan yang bernama …
a. ARPAnet b. APJII c. APG d. APJKI
3. Berikut ini adalah urutan jalur koneksi internet yang benar …
a. computer-modem-saluran telepon-ISP-Internet
b. computer-modem-ISP-saluran telepon-internet
c. telepon-ISP-Internet-modem-komputer
d. modem-komputer-saluran telepon-ISP-internet
4. Internet Society (ISOC) merupakan badan yang bertanggung jawab untuk …
a. aplikasi teknologi internet serta permasalahan politik dalam jaringan internet itu sendiri
b. pengaturan standarisasi internet, missal dalam penomoran protocol IP
c. standar-standar internet missal aplikasi, router, addressing serta keamanan computer
d. penelitian-penelitian internet jangka panjang
5. IRTF merupakan badan yang bertanggung jawab untuk …
a. aplikasi teknologi internet serta permasalahan politik dalam jaringan internet itu sendiri
b. pengaturan standarisasi internet, missal dalam penomoran protocol IP
c. standar-standar internet missal aplikasi, router, addressing serta keamanan computer
d. penelitian-penelitian internet jangka panjang
6. INTERNIC merupakan badan yang bertanggung jawab untuk …
a. aplikasi teknologi internet serta permasalahan politik dalam jaringan internet itu sendiri
b. pengaturan standarisasi internet, missal dalam penomoran protocol IP
c. standar-standar internet missal aplikasi, router, addressing serta keamanan computer
d. penelitian-penelitian internet jangka panjang
7. Modem berfungsi untuk …
a. penghuung antar computer c. pengganti ISP
b. penghubung computer dengan saluran telepon d. penghubung computer dengan ISP
8. Peran ISP dalam koneksi internet adalah …
a.menyediakan computer e-mail c. penyedia layanan jaringan ke backbone interne
b. menghubungkan computer dengan internet d. menyediakan halaman web site
9. World Wide Web pertama kali dicetuskan oleh Dr.Tim Banners-Lee pada tahun …
a. 1995 b. 1996 c. 1993 d. 1991
10. Manakah dari situs berikut ini yang termasuk search engine ..
a. www.google.com c. www.astaga.co.id
b. www.pelita.com d. www.transferdata.com
II. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat
1. Sebutkan beberapa badan pengatur internet dunia beserta tugasnya ?
2. Sebutkan 3 search engine yang anda ketahui ?
3. Search engine manakah dari pilihan diatas yang kamu ketahui, jelaskan ?
4. Tuliskan langkah-langkah dalam membuka sebuah situs di internet ?
5. Apa yang dimaksud dengan URL dan apa berapa jenis URL ?

34 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


III. Tugas Praktikum dan Portopolio
Carilah informasi mengenai situs / web yang berhubungan dengan Sains, Teknologi dan
Matematika dengan ketentuan sebagai berikut:
a. Apa nama alamat web site tersebut
b. Jelaskan isi dari halaman web site tersebut serta Print out

Paraf
Catatan Guru Nilai
Guru Orang Tua

35 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Menggunakan Internet Elektronik Mail
(E-Mail)

Kompetensi Dasar : 7.1. Mengenal E-mail


7.2. Jenis-Jenis E-Mail
7.3. Bagian – Bagian E-mail
7.4. Membuat Pendaftaran E-Mai

7.1. Mengenal E-Mail

Electronic Mail (E-Mail) adalah salah satu fasilitas atau aplikasi yang paling banyak
digunakan di Internet. Hal ini karena e-mail merupakan alat komunikasi yang paling murah dan
cepat. Dengan e-mail kita dapat berhubungan dengan siapa saja yang terhubung ke internet di
seluruh dunia dengan biaya pulsa local (bila kita menggunakan line telepon atau ISDN).
Dengan E-mail data dikirim secara elektronik sehingga sampai di tujuan dengan cepat. E-
mail juga dapat mengirim file-file berupa program, gambar, dokumen. Kita juga dapat mengirim ke
lebih dari satu orang sekaligus pada saat bersamaan, kita juga tahu dalam hitungan detik bahwa
surat tersebut telah sampai ke tujuan.
Ilustrasi E-Mail Bekerja

7.2. Jenis-Jenis E-Mail

Selama ini kita telah mengenal tiga jenis layanan e-mail, yaitu POP mail, E-mail Forwading
dan E-mail berbasis web. Masing-masing jenis e-mail tersebut mempunyai kelebihan dan
kekurangan. Berikut ini penjelasan masing-masing e-mail tersebut :
1. POP Mail
E-mail jenis ini sama dengan e-mail yang diterima dari ISP kita (bagi yang connect internet di
rumah atau di kantor)
 Kelebihan
Kemampuan untuk dibaca secara offline (tidak connect ke internet), untuk mengecek e-mail
kita perlu connect ke server POP Mail lalu mendowload seluruh email yang ada. Selanjutnya
kita bisa memutuskan hubungan dengan internet dan membaca e-mail. Bila ingin mengirim
jawaban kita bisa connect lagi ke internet dan tekan Send serta untuk itu semua kita
menggunakan program client mail sepert Eudora atau Oulook Express.
 Kekurangan
Kekurangan POP Mail adalah kita tidak bisa mengecek e-mail disembarang tempat.

2. Web Based Mail


E-mail jenis ini merupakan e-mail yang ditawarkan berbagai situs seperti Yahoo, hotmail,
BolehMail, LoveMail. E-mail ini sifatnya gratis.
 Kelebihan
Kita bisa mengecek e-mail kita dari mana saja dengan menggunakan browser apa saja.
 Kekurangan
Kekurangan utama dari e-mail ini adalah untuk mengecek e-mail kita harus selalu terhubung
dengan internet, sehingga jika kita menerima puluhan e-mail tentunya akan teras dalam hal
biaya.

36 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


3. E-mail Forwarding
Pada prinsipnya e-mail forwarding merupakan layanan e-mail yang meneruskan e-mail yang
dikirim kepadanya ke account e-mail yang lain.
 Kelebihan
Kita bisa menyembunyikan alamat e-mail yang sesungguhnya, selain itu kita tidak perlu
memberi tahu e-mail yang baru (jika sering gonta-ganti e-mail)
 Kekurangan
Karena bersifat perantara, e-mail tersebut akan membutuhkan waktu yang lebih lama untuk
sampai ke tempat kita.

7.3. Bagian – Bagian E-mail

E-mail merupakan surat elektronik yang memungkinkan kita menerima dan mengirim surat
kepada pengguna e-mail lainnya secara mudah, murah dan menjangkau seluruh dunia.
Beberapa layanan e-mail gratis di antaranya adalah Yahoo.com, Hotmail.com, Maicity.com
dan Plasa.com.
E-mail memiliki dua bagian yaitu bagian nama/identitas dan bagian domain. Berikut penjelasan
mengenai identitas pribadi dan nama server dan domain.

Username atau identitas Baca “at” penghubung Nama server dan Tipe institusi
pribadi antara username dan domain
domain

7.4. Membuat Pendaftaran E-Mail

Contoh berikut ini adalah pembahasan sekilas mengenai pendaftaran e-mail melalui
Yahoo.com dengan langkah sebagai berikut :
1. Mendaftar di Yahoo.com
 Klik browser Internet Explorer atau netscape communicator
 Ketik alamat yang dinginkan www.yahoo.com
 Setelah tampilan sempurna seperti gambar dibawah ini klik Check email atau mail

 Kemudian klik SIGN UP NOW


 Setelah tampilan berikutnya terbuka anda dapat mengisi formulir yang telah tersedia.
Seperti gambar dibawah

37 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


 Kemudian setelah formulir terisi kliklah SUBMIT THIS FORM

2. Membuka E-Mail
Setelah anda mendaftar dan memiliki ID di yahoo.com anda dapat membuka dan mengirim E-
mail.

 Klik browser Internet Explorer atau netscape communicator


 Ketik alamat www.yahoo.com
 Setelah tampilan sempurna klik Check E-mail
 Ketik ID dan Password anda yang telah terdaftar di formulir tersebut pada tampilan berikut
:

38 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


 Setelah anda masukkan ID dan Password anda klik SIGN IN
 Setelah itu klik Check E-mail
 Klik inbox
 Klik subject E-mail yang ada pada inbox

3. Mengirim E-mail
 klik Compose
 apabila anda ingin mengirim email anda dapat mengisi kolom yang tersedia yaitu
to : ID E-mail yang dituju
subject : Judul E-mail
Cc : ID E-mail lain yang dituju
Isi E-mail dapat dilihat pada gambar dibawah ini :

 setelah anda selesai mengisi kolom-kolom tersebut anda dapat mengirimnya dengan
mengklik SEND
 Apabila anda menerima E-mail dan ingin mengirimnya dengan cepat tanpa membuka
tampilan sebelumnya dan mengklik Compose anda dapat menggunakan button Replay
ataupun Forward
 Melalui E-mail kita juga bisa mengirim file yaitu dengan cara:
 klik ATTACHMENTS, maka akan muncul tampilan seperti berikut:

39 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


 klik Browse, pilih file yang diinginkan
 klik Attach file
 kemudian klik Done
 Akan ditampilkan window Compose, klik Send

4. LANGKAH-LANGKAH MENDAFTAR MENJADI ANGGOTA MAILING


 Sign up di Yahoo.com
 Klik Start, sorot dan klik icon Internet Explorer

40 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


 Maka layar akan tampil seperti di bawah ini, isikan/ketik pada kotak address
http://www.yahoo.com tunggu Done (warna biru) sampai penuh, kemudian klik Mail

 Kemudian daftarkan e-mail kita dengan langkah meng-klik Sign up now (pointer mouse
berubah menjadi tangan) tunggu Done (warna biru) sampai penuh.

 Pada tampilan layar tersebut , kemudian pilih yang free! klik Sign Up for Yahoo! Mail
Now

41 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


1. Maka tampilan layar akan berubah, Done (warna biru) tunggu sampai penuh.

2. Pada layar tempilan ini mulailah untuk menuliskan pendaftaran kita.


3. a. Ketikkan Yahoo ID misalnya : suparman
b. Ketikkan Password – nya misalnya : sup
c. Ketik Ulang Password – nya sekali lagi
d. Pilihlah Pertanyaan dengan cara mengklik tanda panah ke bawah memilih
What is pet”sname dan klik sesuai pilihan yang diinginkan, dan menaruh
jawabannya pada kotak Your Answer
e. Pilihlah bulan kelahiran Anda dengan cara meng-klik tanda panah ke bawah
dan klik sesuai bulan kelahiran Anda.
f. Ketikkan tanggal kelahiran dan tahun kelahiran Anda
g. Kem
udian untuk kotak Current Email ( optional) tidak perlu diisi

42 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


4. a. Ketikkan Nama kecil Anda misalnya parman, dan nama besar Anda misalnya suparman
b. Pilihlah Bahasa Inggris yang Anda pahami misalnya memilih Bahasa Inggris-Other Asia
dengan cara meng-klik tanda panah ke bawah kemudian klik bahasa yang anda pahami
c. Ketikkan kode pos daerah tinggal Anda misalnya 69316
d. Pilihlah gender/jenis kelamin anda dengan cara meng-klik tanda panah ke bawah pada
pilihan male = laki-laki/pria female = perempuan/wanita
e. Pilihlah Industry/Pekerjaan Anda dengan cara meng-klik tanda panah ke bawah kemudian
pilih pekerjaan Anda misalnya Education (includes students)
f. Pilihlah Titel/gelar yang Anda peroleh dengan cara meng-klik tanda panah ke bawah
kemudian pilih sesuai gelar anda.misalnya Teacher - K-8

5. Langkah ketikkan pada kotak dengan tulisan flag sesuai permintaan terakhir klik Submit This
Form

43 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


6. Jika pendaftaran E-mail Anda sukses, layar akan tampil sebagai berikut, kemudian klik
continue to yahoo!

7. Kemudian tampilan akan berubah seperti berikut, kemudian klik Sign Out.

LANGKAH MENGAKTTIFKAN E-MAIL

1. Klik mail tunggu sampai done penuh

44 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


2. Maka akan berubah tampilan layar terdiri dari :
a. Inbox : melihat kiriman e-mail
b. Draft :
c. Send : mengirim e-mail
d. Trash :

Rangkuman

E-mail gratisan adalah fasilitas yang Sign in adalah mendaftarkan diri (menjadi
disediakan secara gratis oleh beberapa situs member)
e-mail, tetapi dibatasi pada kapasitas Compose artinya membuat sebuah e-mail
penyimpanan. untuk dikirimkan dengan mengisi alamat
Server adalah computer dalam jaringan yang tujuan dan isi pesan e-mail.
mengelola sumber daya jaringan Replay adalah memberikan jawaban
Domain adalah definisi dari alamat internet terhadap e-mail yang telah kita terima dengan
yang juga merujuk pada sebuah Negara atau menampilkan alamat yang telah mengirimkan
dimana situs web digunakan atau lembaga e-mail.
yang berhubungan dengan internet. Attach files adalah fasilitas pada program e-
Username yaitu identitas pribadi yang mail baik program computer maupun webmail
menunjukkan alamat e-mail yang dapat digunakan untuk mengirimkan file
Account adalah username dan password yang disertakan pada e-mail yang dikirim.
untuk memasuki layanan internet Attachments adalah file yang disertakan
e-mail reader adalah software yang dalam pengiriman e-mail.
digunakan untuk membaca e-mail. Account adalah username dan password
yang digunakan untuk log-in.

45 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2


Pop 3 server adalah server yang SMTP (Simple Mail Transfer Protokol) adalah
menggunakan post office protocol yang protocol untuk mengirim e-mail antar server.
digunakan untuk menerima e-mail. Outlook Express adalah program aplikasi
IMAP (Instance Message Access Protocol) yang digunakan untuk mengelola e-mail client
adalah protocol untuk menerima peasn e- Form registrasi adalah suatu isian untuk
mail, sama seperti POP 3. mendaftar sebagai member
HTTP (Hypertext Transfer Protokol) adalah
protocol yang digunakan untuk WWW.

 Evaluasi

I. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat

1. Kepanjangan dari apa e-mail ?


2. Media yang digunakan oleh e-mail adalah ?
3. Sebutkan dua perangkat lunak yang gunanya seperti MS Outlook ?
4. Sebutkan tiga situs web yang menyediakan layanan web mail ?
5. POP3 adalah singkatan dari ?
6. File attachment sebuah e-mail adalah ?
7. Kegunaan mengisi Cc saat membuat e-mail yaitu ?
8. Apa kelemahan dari layanan web mail dari pada email dari ISP ?
9. Bagaimana cara kerja E-mail ?
10. Sebutkan protocol yang digunakan pada fasilitas MS Outlook ?

II. Tugas Praktikum dan Portopolio


1. Bukalah situs – situs berikut ini : Hotmail.com, Bolehmail.com, Astaga.com
2. Carilah informasi mengenai situs / web yang berhubungan dengan
a. Portal dan berita
b. Informasi perpustakaan
c. Informasi pendidikan khususnya web site sekolah unggulan tingkat sma/smk
dengan ketentuan sebagai berikut:
 Apa nama alamat web site tersebut
 Jelaskan isi dari halaman web site tersebut serta Print out

Paraf
Catatan Guru Nilai
Guru Orang Tua

46 Simulasi dan Komunikasi Digital Kelas X Semester 1 dan 2

Anda mungkin juga menyukai