Anda di halaman 1dari 13

SISTEM DAN TEKNOLOGI INFORMASI

Internet & World Wide Web


Himawat Aryadita, Widhy Hayuhardhika, Denny Sagita
Teknik Informatika,Program Teknologi Informasi dan
Ilmu Komputer,
Universitas Brawijaya, Email : dl@ub.ac.id

Pendahuluan MODUL
Internet sebagai salah satu media komunikasi modern saat ini memberikan

1
banyak sekali kemudahan. Informasi dan Layanan dalam internet semakin pesat
berkembang. Bagaimana sebenarnya konsep kerja internet dan layanan apa saja
yang didapatkan dalam internet?

Pada materi ini akan dibahas :

 Definisi, sejarah internet


 Cara kerja internet
 Bagaimana terhubung ke internet

SELF-PROPAGATING ENTREPRENEURIAL EDUCATION DEVELOPMENT (SPEED)


 WWW & cyberspace

Tujuan
Pada akhir pertemuan ini, diharapkan mahasiswa mampu menjelaskan :

 Definisi, dan cara kerja internet


 Bagaimana terhubung ke internet
 WWW & cyberspace
 HTTP dan domain name
 Search services
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011

Internet
Definisi
Interconnected Network - atau yang lebih populer dengan sebutan Internet – adalah sebuah sistem
komunikasi global yang menghubungkan komputer-komputer dan jaringan-jaringan komputer di seluruh
dunia. Setiap komputer dan jaringan terhubung secara langsung maupun tidak langsung - ke beberapa jalur
utama yang disebut internet backbone dan dibedakan satu dengan yang lainnya menggunakan unique name
yang biasa disebut dengan alamat IP. Internet juga merupakan sekumpulan jaringan computer yang
menghubungkan situs akademik, pemerintahan, komersial, organisasi, maupun perorangan. Internet
menyediakan akses untuk layanan telekomnunikasi dan sumber daya informasi untuk jutaan pemakainya yang
tersebar di seluruh dunia. Layanan internet meliputi komunikasi langsung (email, chat), diskusi (Usenet News,
email, milis), sumber daya informasi yang terdistribusi (World Wide Web, Gopher), remote login dan lalu lintas
file (Telnet, FTP), dan aneka layanan lainnya. Internet juga di sebut sebagai kota maya, dimana setiap orang
mempunyai alamat sendiri dan kegiatan yang sama seperti di dunia nyata. Orang bisa melakukan kegiatan
belanja, transfer uang, mencari hiburan, dan sebagainya.

Gambar 1 Internet

Sejarah Internet

Gambar 2 Sejarah Internet

Sejarah internet dimulai pada 1969 ketika Departemen Pertahanan Amerika, U.S. Defense Advanced
Research Projects Agency (DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset tentang bagaimana caranya
menghubungkan sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik. Program riset ini dikenal dengan
nama ARPANET. Pada 1970, sudah lebih dari 10 komputer yang berhasil dihubungkan satu sama lain sehingga
mereka bisa saling berkomunikasi dan membentuk sebuah jaringan.
Page 2 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011

Gambar 3 Arpanet Sebagai Cikal Bakal Internet

Tahun 1972, Roy Tomlinson berhasil menyempurnakan program e-mail yang ia ciptakan setahun yang
lalu untuk ARPANET. Program e-mail ini begitu mudah sehingga langsung menjadi populer. Pada tahun yang
sama, icon @ juga diperkenalkan sebagai lambang penting yang menunjukkan "at" atau "pada". Tahun 1973,
jaringan komputer ARPANET mulai dikembangkan ke luar Amerika Serikat. Komputer University College di
London merupakan komputer pertama yang ada di luar Amerika yang menjadi anggota jaringan Arpanet. Pada
tahun yang sama, dua orang ahli komputer yakni Vinton Cerf dan Bob Kahn mempresentasikan sebuah gagasan
yang lebih besar, yang menjadi cikal bakal pemikiran internet. Ide ini dipresentasikan untuk pertama kalinya di
Universitas Sussex.

Hari bersejarah berikutnya adalah tanggal 26 Maret 1976, ketika Ratu Inggris berhasil mengirimkan e-
mail dari Royal Signals and Radar Establishment di Malvern. Setahun kemudian, sudah lebih dari 100 komputer
yang bergabung di ARPANET membentuk sebuah jaringan atau network. Pada 1979, Tom Truscott, Jim Ellis
dan Steve Bellovin, menciptakan newsgroups pertama yang diberi nama USENET. Tahun 1981 France Telecom
menciptakan gebrakan dengan meluncurkan telpon televisi pertama, dimana orang bisa saling menelpon
sambil berhubungan dengan video link.

Karena komputer yang membentuk jaringan semakin hari semakin banyak, maka dibutuhkan sebuah
protokol resmi yang diakui oleh semua jaringan. Pada tahun 1982 dibentuk Transmission Control Protocol atau
TCP dan Internet Protokol atau IP yang kita kenal semua. Sementara itu di Eropa muncul jaringan komputer
tandingan yang dikenal dengan Eunet, yang menyediakan jasa jaringan komputer di negara-negara Belanda,
Inggris, Denmark dan Swedia. Jaringan Eunet menyediakan jasa e-mail dan newsgroup USENET.

Untuk menyeragamkan alamat di jaringan komputer yang ada, maka pada tahun 1984 diperkenalkan
sistem nama domain, yang kini kita kenal dengan DNS atau Domain Name System. Komputer yang tersambung
dengan jaringan yang ada sudah melebihi 1000 komputer lebih. Pada 1987 jumlah komputer yang tersambung
ke jaringan melonjak 10 kali lipat menjadi 10.000 lebih.

Tahun 1988, Jarko Oikarinen dari Finland menemukan dan sekaligus memperkenalkan IRC atau
Internet Relay Chat. Setahun kemudian, jumlah komputer yang saling berhubungan kembali melonjak 10 kali
lipat dalam setahun. Tak kurang dari 100.000 komputer kini membentuk sebuah jaringan. Tahun 1990 adalah
tahun yang paling bersejarah, ketika Tim Berners Lee menemukan program editor dan browser yang bisa
menjelajah antara satu komputer dengan komputer yang lainnya, yang membentuk jaringan itu. Program inilah
yang disebut www, atau Worl Wide Web.

Page 3 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011
Tahun 1992, komputer yang saling tersambung membentuk jaringan sudah melampaui sejuta
komputer, dan di tahun yang sama muncul istilah surfing the internet. Tahun 1994, situs internet telah tumbuh
menjadi 3000 alamat halaman, dan untuk pertama kalinya virtual-shopping atau e-retail muncul di internet.
Dunia langsung berubah. Di tahun yang sama Yahoo! didirikan, yang juga sekaligus kelahiran Netscape
Navigator 1.0. Operating System (OS)

Sebuah sistem operasi (OS) adalah sebuah program komputer yang mengelola sumber daya perangkat
keras dan perangkat lunak dari sebuah komputer. Pada dasar dari semua perangkat lunak sistem, OS
melakukan tugas-tugas dasar seperti mengontrol dan mengalokasikan memori, memprioritaskan permintaan
sistem, pengendalian perangkat input dan output, memfasilitasi jaringan, dan mengelola file. Hal ini juga dapat
memberikan antarmuka pengguna grafis untuk fungsi tingkat yang lebih tinggi.

Contoh OS meliputi keluarga sistem operasi Windows (Windows Vista, WindowsXP,, WindowsME
Windows98, Windows95 dll), Linux keluarga sistem operasi (Obuntu, RedHat, Mandrake, SuSE dll), Solaris, dan
Unix.

Terhubung dengan Internet


Untuk terhubung ke internet, diperlukan beberapa poin sebagai berikut :

 Perangkat untuk akses, seperti komputer, perangkat mobile, atau komputer jinjing

 Koneksi, dapat berupa kabel, line telepon, nirkabel (wireles) atau koneksi mobile

 Sebuah ISP (Internet Service Provider)

Kecepatan transfer data dalam internet diukur dalam satuan bits per second (bps) dimana 8 bits
diperlukan untuk mengirim 1 karakter. Saat ini dengan perkembangan teknologi, satuan transfer data telah
diukur menggunakan Kbps (Kilo bits per second). Kecepatan transmisi data bergantung pada kemampuan
media yang menjadi perantara, ukuran seberapa banyak data yang dapat dikirim dalam satu satuan waktu
disebut dengan bandwith. Dan tipe koneksi berdasarkan bandwithnya dapat dibedakan menjadi baseband,
koneksi dengan bandwith kecil, dan broadband, koneksi dengan bandwith besar.

 Tipe Koneksi

o Modem

Modem adalah media koneksi internet yang menggunakan panggilan telepon /phone dial ke
sebuah nomor yang dimiliki ISP. Koneksi modem ini menggunakan line telepon.

Page 4 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011

Gambar 4 Modem Internal

o High speed phone lines

Ada dua tipe koneksi internet menggunakan line telepon berkecepatan tinggi :

a. ISDN Line

Kepanjangan dari Integratet Digital Service Network. Memiliki kecepatan transfer data
antara 64 hingga 128 Kbps.

b. DSL Line

Singkatan dari Digital Subscriber Line, sama dengan ISDN, DSL menggunakan line telepon
namun kecepatan transfernya lebih tiggi, yaitu 128 Kbps – 1.5 Mbps.

o Cable modems

Merupakan salah satu tipe koneksi menggunakan sistem TV-cable. Kecepatan downloadnya
adalah 2 menit untuk download 2 menit video.

o Satellite

Tipe koneksi menggunakan satelit dengan perangkat penerima piringan parabola. Memiliki
kecepatan transmisi data 56-500 Kbps dan download data hingga 1.5Mbps

o Wi-Fi & 3G

Wi-Fi adalah nama standar yang diberikan oleh IEEE kepada perangkat koneksi nirkabel yang
digunakan untuk berkomunikasi melalui TCP-IP. Bekerja pada perangkat yang memiliki
protokol komunikasi Wi-Fi

3G adalah teknologi wireles kecepatan tinggi yang tidak memerlukan access point, hanya
menggunakan telepon seluler.

Page 5 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011
 ISP (Internet Service Providers)

Adalah sebuah organisasi yang menyediakan layanan akses koneksi ke internet, dapat berupa
organisasi lokal, regional, atau nasional. Misalnya : AT&T, Earth Link

Gambar 5 ISP

Cara Kerja Internet


Internet dapat diartikan sebagai jaringan komputer luas dan besar yang mendunia, yaitu
menghubungkan pemakai komputer dari suatu negara ke negara lain di seluruh dunia, dimana di dalamnya
terdapat berbagai sumber daya informasi dari mulai yang statis hingga yang dinamis dan interaktif.

Internet terdiri atas kumpulan jaringan-jaringan komputer yang kecil. Link ini menghubungkan
jaringan pendidikan, komersial, pemerintahan, militer dan lain-lain, sehingga terjadi pertukaran data pada
jaringan yang telah terbentuk.

Secara umum ada banyak manfaat yang dapat diperoleh apabila seseorang mempunyai akses ke
internet .Berikut ini sebagian dari apa yang tersedia di internet: 1. Informasi untuk kehidupan pribadi
:kesehatan, rekreasi, hobby, pengembangan pribadi, rohani, sosial. 2. Informasi untuk kehidupan
profesional/pekerja :sains, teknologi, perdagangan, saham, komoditas, berita bisnis, asosiasi profesi, asosiasi
bisnis, berbagai forum komunikasi.

Satu hal yang paling menarik ialah keanggotaan internet tidak mengenal batas negara, ras, kelas
ekonomi, ideologi atau faktor faktor lain yang biasanya dapat menghambat pertukaran pikiran. Internet adalah
suatu komunitas dunia yang sifatnya sangat demokratis serta memiliki kode etik yang dihormati segenap
anggotanya. Manfaat internet terutama diperoleh melalui kerjasama antar pribadi atau kelompok tanpa
mengenal batas jarak dan waktu. Untuk lebih meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Indonesia, sudah
waktunya para profesional Indonesia memanfaatkan jaringan internet dan menjadi bagian dari masyarakat
informasi dunia

Prinsip pertukaran data yang utama dari internet adalah prinsip client-server, dimana server adalah
komputer atau sumber yang menyediakan layanan baik data maupun servis yang lainnya untuk digunakan
Page 6 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011
dalam jaringan, sedangkan client adalah komputer atau perangkat lainnya yang menggunakan layanan atau
mengambil data dari server.

Gambar 6 Prinsip Client Server

Dalam jaringan internet terdapat jalur khusus dengan kecepatan tinggi sebagai tulang punggung
transmisi data di internet. Hanya beberapa ISP besar tingkat dunia saja yang menyediakan layanan ini, seperti
AT&T, Cable&Wireless, Sprint, Teleglobe, UUNET.

Pertukaran data dalam internet dilakukan melalui protocol, yaitu sebuah aturan atau standar yang
mengatur atau mengijinkan terjadinya hubungan, komunikasi, dan perpindahan data antara dua atau lebih titik
komputer. Dalam pertukaran data di internet digunakan protokol TCP IP, singkatan dari Transmision Control
Protocol dan Internet Protocol yang mengatur pertukaran data dari layer paling atas hingga ditransmisikan
secara fisik melalui media komunikasi. TCP IP dibangun pada awal tahun 1978. Untuk mentransmisikan data,
TCP IP memecah-mecah data menjadi packet data sebelum dikirimkan.

Untuk berkomunikasi dalam sebuah jaringan yang besar, dibutuhkan sebuah aturan pengalamatan
untuk membedakan tiap individu dalam jaringan. Dalam jaringan internet digunakan Internet Protocol Address
(IP Address). IP Address yang dimiliki setiap perangkat dalam sebuah jaringan harus unik untuk
mengidentifikasikan masing-masing alamat perangkat. IP Address terdiri atas 4 segmen nomor yang
dipisahkan dengan titik. Masing-masing segmen berisi angka antara 0 sampai 255. Terdapat dua jenis IP
Adress, static dan Dynamic. IP static merupakan IP yang ditentukan sendiri oleh user dalam sebuah jaringan
dan IP Address tersebut dapat digunakan selama “diterima” dalam jaringan.

Page 7 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011
World Wide Web

Gambar 7 WWW

WWW adalah sumberdaya informasi terdistribusi yang menggunakan internet sebagai media
perantaranya. Dalam penyebaran informasinya, digunakan prinsip client-server. Informasi-informasi yang
terdapat di WWW dikemas dalam bentuk halaman- halaman web (web page). Sekumpulan halaman web milik
seseorang atau suatu perusahaan dikumpulkan dan diletakkan dalam sebuah situs web (web site) sedangkan
homepage adalah istilah untuk menyebut halaman pertama yang akan muncul jika sebuah situs web diakses.
Setiap halaman dan situs dalam WWW memiliki alamat yang unik dan khas yang disebut sebagai URL
(Universal Resource Locator). Pengguna WWW mendapatkan informasi dengan menggunakan perangkat yang
terhubung ke internet, dan untuk mengunduh informasi digunakan browser, yaitu perangkat lunak yang
digunakan untuk menjelajahi jaringan WWW melalui internet.

URL (Uniform Resource Locator)


Merupakan sebuah aturan penggunaan karakter tertentu untuk menandai potongan informasi yang
spesifik pada WWW atau web. URL digunakan sebagai alamat unik dari sebuah website. Aturan penggunaannya
adalah sebagai berikut :

 Web protocol (http)

 Domain name

 Direktori

 File yang dimaksud dalam direktori

 Contoh : http://www.ub.ac.id/kemahasiswaan/index.html

 Harus unik, tidak boleh ada yang sama

Page 8 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011
Domain Name
Merupakan sebuah metode untuk mengidentitaskan sebuah website dan tipe dari website tersebut,
pemberian domain tertentu menggambarkan tipe dari website, domain dapat dibedakan menurut
penggunaannya, antara lain :

1. Generic Domains

Merupakan domain name yang berakhiran dengan .Com .Net .Org .Edu .Mil atau .Gov. Jenis
domain ini sering juga disebut top level domain dan domain ini tidak berafiliasi berdasarkan negara,
sehingga siapapun dapat mendaftar.

 .com : merupakan top level domain yang ditujukan untuk kebutuhan "commercial".

 .edu : merupakan domain yang ditujukan untuk kebutuhan dunia pendidikan (education)

 .gov : merupakan domain untuk pemerintahan (government)

 .mil : merupakan domain untuk kebutuhan angkatan bersenjata (military)

 .org : domain untuk organisasi atau lembaga non profit (Organization).

2. Country-Specific Domains

Yaitu domain yang berkaitan dengan dua huruf ekstensi, dan sering juga disebut second level
domain, seperti .id(Indonesia), .au(Australia), .jp(Jepang) dan lain lain. Domain ini dioperasikan dan di
daftarkan dimasing negara. Di Indonesia, domain-domain ini berakhiran, .co.id, .ac.id, .go.id, .mil.id,
.or.id, dan pada akhir-akhir ini ditambah dengan war.net.id, .mil.id, dan web.id. Penggunaan dari
masing-masing akhiran tersebut berbeda tergantung pengguna dan pengunaannya, antara lain:

 .co.id : Untuk Badan Usaha yang mempunyai badan hukum sah

 .ac.id : Untuk Lembaga Pendidikan

 .go.id : Khusus untuk Lembaga Pemerintahan Republik Indonesia

 .mil.id : Khusus untuk Lembaga Militer Republik Indonesia

 .or.id : Untuk segala macam organisasi yand tidak termasuk dalam kategori "ac.id", "co.id", "go.id",
"mil.id" dan lain-lain

 .war.net.id : untuk industri warung internet di Indonesia

 .sch.id : khusus untuk Lembaga Pendidikan yang menyelenggarakan pendidikan seperti SD, SMP
dan atau SMU

Page 9 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011
 .web.id : Ditujukan bagi badan usaha, organisasi ataupun perseorangan yang melakukan
kegiatannya di World Wide Web.

Nama domain dari tiap-tiap situs di seluruh dunia tidak ada yang sama sehingga tidak ada
satupun situs yang akan dijumpai tertukar nama atau tertukar halaman situsnya. Untuk memperoleh
nama dilakukan penyewaan domain, biasanya dalam jangka tertentu(tahunan).

HTTP
Dewasa ini, WWW atau yang sering disebut sebagai "web" saja adalah merupakan aplikasi internet yang
paling populer. Demikian populernya hingga banyak orang yang keliru mengidentikkan web dengan internet.

Secara teknis, web adalah sebuah sistem dimana informasi dalam bentuk teks, gambar, suara, dan lain-
lain yang tersimpan dalam sebuah internet webserver dipresentasikan dalam bentuk hypertext. Informasi di
web dalam bentuk teks umumnya ditulis dalam format HTML (Hypertext Markup Language). Informasi lainnya
disajikan dalam bentuk grafis (dalam format GIF, JPG, PNG), suara (dalam format AU, WAV), dan objek
multimedia lainnya (seperti MIDI, Shockwave, Quicktime Movie, 3D World).

Web dapat diakses oleh perangkat lunak web client yang secara populer disebut sebagai browser.
Browser membaca halaman-halaman web yang tersimpan dalam webserver melalui protokol yang disebut
HTTP (Hypertext Transfer Protocol). Dewasa ini, tersedia beragam perangkat lunak browser. Beberapa
diantaranya cukup populer dan digunakan secara meluas, contohnya seperti Microsoft Internet Explorer,
Netscape Navigator, maupun Opera, namun ada juga beberapa produk browser yang kurang dikenal dan hanya
digunakan di lingkungan yang terbatas

Untuk alasan keamanan, terdapat protokol HTTP yang dilengkapi dengan fitur keamanan berupa
enkripsi terhadap data yang dikirimkan.

Search Services

Gambar 8 Search Engine

Informasi dalam WWW saat ini sangat luas dan berkembang pesat. Informasi dapat berasal dari
jaringan manapun di seluruh dunia. Dengan luasnya data seperti ini dibutuhkan sebuah alat untuk melakukan
pencarian data sesuai yang dibutuhkan.
Page 10 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011
Dewasa ini muncul beberapa organisasi yang menyediakan layanan dalam internet untuk pencarian
data dan informasi dalam WWW. Organisasi-organisasi tersebut memiliki database yang menampung akses ke
seleuruh informasi dalam internet. Layanan pencarian ini yang digunakan oleh pengguna internet di seluruh
penjuru dunia. Contoh organisasi search services adalah : Google, Yahoo, MSN, Ask, dan lain lain.

Database yang dimiliki organisasi search services ini dibentuk dengan beberapa langkah, yaitu :

 Menggunakan “Spider” yaitu sejenis robot yang melakukan “crawling” atau penjelajahan di seluruh
situs di internet.

 Membaca semua link yang ada dan menjelajahi semua link yang terbaca

 Melakukan pengindeksan informasi yang terdapat pada halaman dalam database seperti dalam
kamus.

Metode yang digunakan oleh search engine ini antara lain :

 Keyword Index, yaitu menandai seluruh kata kunci yang dicari oleh user.

 Subject Directories, yaitu mengelompokkan subject informasi dalam WWW sesuai dengan
kategorinya.

 Metasearch Engines, yaitu pencarian yang melibatkan lintas mesin pencarian dengan pertukaran
metakey.

 Specialized Search, yaitu mesin pencarian yang khusus mencari pada tipe data atau informasi
tertentu, seperti misalnya pencarian lowongan pekerjaan, beasiswa, dll.

Cyberspace
Menurut Gibson, cyberspace ”... was a consensual hallucination that felt and looked likea physical space
but actually was a computer-generated construct representing abstract data”. Pada perkembangan selanjutnya
seiring dengan meluasnya penggunaan komputer. istilah ini kemudian dipergunakan untuk menunjuk sebuah
ruang elektronik (electronic space), yaitu sebuah masyarakat virtual yang terbentuk melalui komunikasi yang
terjalin dalam sebuah jaringan kornputer (interconnected computer networks).’ Pada saat ini, cyberspace
sebagaimana dikemukakan oleh Cavazos dan Morin adalah:”... represents a vast array of computer systems
accessible from remote physical locations”.

Aktivitas yang potensial untuk dilakukan di cyberspace tidak dapat diperkirakan secara pasti
mengingat kemajuan teknologi informasi yang sangat cepat dan mungkin sulit diprediksi. Namun, saat ini ada b
eberapa aktivitas utama yang sudah dilakukan di cyberspace seperti Commercial On-line Services, Bullelin
Board System, Conferencing Systems, Internet Relay Chat, Usenet, EmaiI list, dan entertainment. Sejumlah
aktivitas tersebut saat ini dengan mudah dapat dipahami oleh masyarakat kebanyakan sebagai aktivitas yang
dilakukan lewat Internet. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa apa yang disebut dengan ”cyberspace” itu
Page 11 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011
tidak lain. adalah Internet yang juga sering disebut sebagai ”a network of net works”. Dengan karakteristik
seperti ini kemudian ada juga yang menyebut ”cyber space” dengan istilah ”virtual community” (masyarakat
maya) atau ”virtual world” (dunia maya).

Soal
1. Yang bukan merupakan prinsip kerja internet adalah :
a. Baseband / broadband
b. Kumpulan jaringan kecil yang saling terkoneksi
c. Client – server
d. Memerlukan device, koneksi dan ISP
2. Yang bukan merupakan karakteristik IP address :
a. 4 segmen masing-masing 128 bit
b. 4 segmen masing-masing 256 kemungkinan angka
c. Mewakili alamat sebuah perangkat pada sebuah jaringan
d. Terdiri atas IP public dan private
3. HTTPS :
a. Versi aman dari HTTP
b. Protokol komunikasi www di internet umumnya menggunakan port 443
c. Mengandung metode enkripsi dalam pengiriman data
d. Memerlukan username dan password untuk membukanya
4. Jelaskan Prinsip Kerja Search services.
5. Jelaskan prinsip kerja client server

Page 12 of 13
Sistem dan Teknologi Informasi / Internet & WWW Brawijaya University 2011

Daftar Pustaka
Purwanto, E., & IPTEK, T. S. (t.thn.). Materi Pengantar Internet & WWW. Dipetik 11 26, 2011, dari E-Learning
AMIKOM: http://elearning.amikom.ac.id/

Raharjo, B. (2002). Memahami Teknologi Informasi. Jakarta: Elexmedia Komputindo.

Williams, B., & Sawyer, S. (2007). Using Information Technology: A Practical Introduction to Computers &
Communications. Seventh Edition. New York: McGraw-Hil.

Page 13 of 13

Anda mungkin juga menyukai