Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN GARUT

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS TEGALGEDE
Kp. Kibodasrea RT. 004 RW. 001 Ds. Tegalgede Kec. Pakenjeng – Garut 44164
Tlp. (082316358310) website : www.puskesmastegalgede.com,
e-mail : puskesmastegalgede@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS CIMARI


KP.11.01//SK/PKM-CMR/2023

TENTANG
KEHARUSAN SETIAP PASIEN MEMPUNYAI SATU REKAM MEDIS

KEPALA UPT PUSKESMAS CIMARI,

Menimbang : a. bahwa untuk mewujudkan pusat kesehatan masyarakat


Puskesmas adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang
menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan
upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama, dengan
lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif di
wilayah kerjanya;
b. bahwa dalam rangka upaya meningkatkan mutu
pelayanan di puskesmas Cimari maka dipelukan
penyelenggaraan rekam medis yang bermutu tinggi;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
pada huruf a dan huruf b, perlu menetapkan Surat
Keputusan Kepala UPT Puskesmas Cimari tentang
keharusan setiap pasien mempunyai satu rekam medis di
UPT Puskesmas Cimari;
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun
2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2009 Nomor 1441, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43 Tahun
2019 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 24 Tahun
-2-

2022 tentang Rekam Medis;


MEMUTUSKAN:
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS CIMARI TENTANG
KEHARUSAN SETIAP PASIEN MEMPUNYAI SATU REKAM MEDIS.
KESATU : Ketentuan Tentang Keharusan Tiap Pasien Mempunyai Satu Rekam Medis
Pasien di Puskesmas, disusun secara sistematika yang sesuai dengan
pengkodean.
KEDUA : Surat Keputusan ini dinyatakan berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan
ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan
perbaikan perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Garut
Pada Tanggal : 06 Januari 2023

KEPALA UPT PUSKESMAS CIMARI,

DARYANTO S.KEP.,NERS
Penata Muda Tingkat I
NIP.197505232006041012

Salinanan sesuai dengan Aslinya


KEPALA SUBBAG TATA USAHA

OPING MUHTIAR, S.KM


Penata Tingkat I
NIP.196802081991031005

Anda mungkin juga menyukai